cover
Contact Name
Depi Pramika
Contact Email
jurnalneraca.pakunpgriplg@gmail.com
Phone
+6281373939083
Journal Mail Official
jurnalneraca.pakunpgriplg@gmail.com
Editorial Address
Program Studi Pendidikan Akuntansi FKIP Universitas PGRI Palembang Gedung E Lantai 1 Jl. Ahmad Yani Lrg. Gotong Royong 9/10 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30116
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi
ISSN : 25802690     EISSN : 26153025     DOI : 10.31851
Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi was first printed in Juni 2017 with register number ISSN 2580-2690 (Print), 2615-3025 (Online) and published bay study program education accounting FKIP University PGRI of Palembang. Journal of Neraca include the results of the qualitative research field; conceptual; and a literature review. Focus and scope of the journal:
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 210 Documents
Determinan Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi dalam Pemenuhan Kewajiban Perpajakan Nugraeni Susanti; Mahmudi
Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi Vol. 7 No. 1 (2023): Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi
Publisher : Program Study of Accounting Education FKIP University of PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/neraca.v7i1.10963

Abstract

Rasio pajak ialah suatu permasalahan yang cukup sering atau umum terjadi di beberapa negara yang berkembang. Rasio pajak yang rendah mengindikasikan rendahnya kewajiban dalam wajib pajak untuk pemenuhan suatu self assessment-nya yang berdampak terhadap rendahnya tingkat kepatuhan seorang wajib pajak. Adapun tujuan yang diadakannya penelitian ini dalam rangka agar mengetahui bagaimana pengaruh psychological cost, love of money, religiusitas, kecerdasan emosional dan kecerdasan spiritual tentang taatnya seorang melakukan wajib pajak di suatu negara terutama Indonesia. Penggunaan metode dalam ulasan ini menggunakan penentuan sampel ialah convenience sampling perolehan sebanyak 350 responden. Teknik analisis data akan menggunakan sebuah teknik ialah regresi linear berganda. Untuk ulasan ini memberikan hasil psychological cost, kecerdasan emosional serta kecerdasan spiritual mendapatkan pengaruh yang positif untuk kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi, untuk love of money sedangkan religiusitas pengaruhnya tidak ada
Korelasi Penerapan Metode Auditory Intellectuality Repetition (AIR) Terhadap Hasil Belajar Mata Pelajaran IPS Miftakhur Rohmah; Yhadi Firdiansyah; Rafika Rahmadani; Okta Indriani
Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi Vol. 7 No. 1 (2023): Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi
Publisher : Program Study of Accounting Education FKIP University of PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/neraca.v7i1.9336

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dampak metode atau sistem Auditory Intellectuality Repetition (AIR) terhadap hasil belajar IPS siswa kelas VIII SMP Negeri 03 BP Peliung . Penenlitian ini berjenis eksperimen menggunakan desain Postest Control Group Design dengan populasi seluruh siswa kelas VII SMP Negeri 03 BP Peliung berjumlah 158 siswa, sedangkan sampelnya siswa kelas VIII-1 dan VIII-2 berjumlah 64 siswa. Data dikumpulkan melalui tes yang dianalisis dengan uji Z. Hasil penelitian menunjukkan hasil belajar IPS siswa menggunakan metode AIR di kelas VII SMP Negeri 03 BP Peliung sedang yaitu dari 34 peserta didik terdapat 23 orang atau 67,65% perolehan nilai kategori sedang dengan nilai rata-rata 79,09 dan standar deviasi sebesar 7 ,71. Sementara hasil belajar peserta didik IPS tanpa menggunakan metode AIR di kelas VII SMP Negeri 03 BP Peliung sedang dimana dari 30 siswa terdapat 23 siswa atau 76,67% memperoleh nilai kategori sedang dengan nilai rata-rata 67,90 dan standar deviasi 7,70 . Hasil pnelitian juga menunjukkan terdapat pengaruh metode Auditory Intellectuality Repetition (AIR) terhadap hasil belajar IPS peserta didik kelas VII SMP Negeri 03 BP Peliung.
Analisis Rasio Return On Asset (ROA) Pada Bank Mandiri Zulkifli Z; Marcelina Marcelina; Ika Desiana
Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi Vol. 7 No. 1 (2023): Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi
Publisher : Program Study of Accounting Education FKIP University of PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/neraca.v7i1.9413

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh persaingan antar pelaku usaha yang semakin ketat yang menuntut perusahaan untuk menyusun strategi dengan baik dan beradaptasi dengan perkembangan zaman. Keberhasilan tersebut tergambar dalam laporan keuangan yang mengindikasikan kinerja keuangan suatu perusahaan. Adapun rasio yang dapat digunakan, yaitu Return On Asset (ROA). Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui seberapa maksimal perusahaan mengelola asset yang dianalisis dengan berpedoman pada rasio Return On Asset (ROA). Metode penelitian yang diaplikasikan adalah studi kepustakaan (library research) dan deskriptif kuantatif  yang dilaksanakan pada 01 Juli 2022. Hasil penelitian menujukkan Bank Mandiri masih mampu mengelola assetnya untuk mencetak laba dengan kategori cukup baik yang terlihat dari rasio Return On Asset (ROA) pada tahun 2015 ialah 2,23 persen diikuti tahun 2016 1,33 persen yang menunjukkan penurunan yang tajam, namun seiring berjalannya waktu adanya peningkatan yang ditunjukkan pada tahun 2017 1,83 persen diikuti tahun 2018 2,08 persen hingga tahun 2019 2,09 persen.
Tekanan Pemangku Kepentingan, Good Corporate Governance dan Kualitas Sustainability Report Perusahaan di Indonesia Aristha Purwanthari Sawitri; Mutiara Rachma Ardhiani
Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi Vol. 7 No. 1 (2023): Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi
Publisher : Program Study of Accounting Education FKIP University of PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/neraca.v7i1.9557

Abstract

Kondisi lingkungan di seluruh dunia saat ini  memerlukan perhatian khusus. Perubahan lingkungan ini menjadi sorotan pemangku kepentingan (stakeholder) terhadap kegiatan operasional yang dilakukan oleh perusahaan. Salah satu cara perusahaan untuk memenuhi keinginan stakeholder terkait permasalahan lingkungan melalui pengungkapan sustainability report. Penerapan praktik keberlanjutan perusahaan yang ada di Indonesia dalam bentuk laporan keberlanjutan (sustainability report) belum banyak sehingga peneliti bertujuan untuk menganalisis kualitas sustainability report yang dilihat dari tekanan stakeholder dan corporate governance agar Transparency, Accountability, Responsibility, Independency dan Fairness (TARIF) serta Program SDGs dapat tercapai. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan yang terindeks SRI-KEHATI. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan content analysis dari dokumen annual report yang diperoleh dari Indonesian Stock Excange (IDX) serta Sustainability Report dari website masing-masing perusahaan. Hasil Penelitian menunjukkan Tekanan Karyawan dan Kreditur berpengaruh terhadap kualitas sustainability report
Pengetahuan Awal Materi Pajak dalam Meningkatkan Hasil Belajar Akuntansi Perpajakan Edutivia Mardetini; Dwi Hasmidyani; Dian Eka Amrina
Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi Vol. 7 No. 1 (2023): Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi
Publisher : Program Study of Accounting Education FKIP University of PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/neraca.v7i1.11045

Abstract

Pengetahuan awal mempunyai peran penting karena merupakan modal peserta didik dalam aktivitas pembelajaran dan wahana terjadinya proses negosiasi makna antara pendidik dan peserta didik berkaitan dengan materi pembelajaran. Pengetahuan awal berperan penting untuk peserta didik sebelum proses pembelajaran. Pengetahuan awal juga berkontribusi signifikan terhadap prestasi belajar. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan bagaimana pengaruh pengetahuan awal pajak terhadap hasil belajar akuntansi perpajakan. Jenis penelitian yaitu penelitian deskriptif dengan populasinya seluruh mahasiswa pendidikan ekonomi FKIP Universitas Sriwijaya. Sampel penelitian 36 mahasiswa yang mengikuti mata kuliah akuntansi perpajakan. Teknik pengumpulan data yaitu dokumentasi dan tes. Diperoleh persamaan regresi Ytotal= 85,212 + 0,005X1 +e1. Koefisien regresi untuk pengetahuan awal bernilai positif yang berarti bahwa pengetahuan awal perpajakan berpengaruh positif terhadap hasil belajar dengan nilai Fhitung<Ftabel (0,561 < 2,28), yang berarti bahwa model regresi dalam penelitian ini tidak dapat digunakan untuk membuat kesimpulan. Hipotesis dalam penelitian ini ditolak artinya pengetahuan awal tidak berpengaruh terhadap hasil belajar.
Meningkatkan Keaktifan Belajar Peserta Didik pada Pembelajaran Ekonomi melalui Model PjBL di SMAN 13 Palembang Erica Fifi Puspitasari; Neli Sukmawati; Siti Fatimah
Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi Vol. 7 No. 1 (2023): Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi
Publisher : Program Study of Accounting Education FKIP University of PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/neraca.v7i1.11893

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk meningkatkan keaktifan belajar peserta didik di kelas X5 pada pembelajaran ekonomi melalui model pembelajaran project based learning di SMA Negeri 13 Palembang. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 13 Palembang pada semester genap tahun pelajaran 2022-2023 dengan subjek penelitian kelas X5 berjumlah 38 orang. Prosedur penelitian tindakan kelas mencakup perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi yang bersifat siklus. Jenis data yang diperoleh dalam penelitian ini data kualitatif yang diperoleh dari hasil observasi keaktifan belajar peserta didik selama proses pembelajaran. Hasil penelitian dan pembahasan menunjukkan adanya peningkatan rerata keaktifan belajar sebesar 36,8% dari awalnya rerata siklus I sebesar 49,8% kategori penilaian rendah menjadi 86,6% pada siklus III yang memiliki kategori penilaian tinggi. Disarankan pendidik memberikan dorongan positif dan kesempatan peserta didik untuk membiasakan berbicara di depan kelas sehingga peserta didik lebih berani dalam mengemukakan pendapat yangg diharapkan mampu meningkatkan keaktifan belajar peserta didik lebih optimal.
Mengungkap Praktik Corporate Social Responsibility dalam Semiotika Akuntansi Lagu Petani Karya Iksan Skuter Tomy Susanto; Khristina Yunita
Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi Vol. 7 No. 1 (2023): Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi
Publisher : Program Study of Accounting Education FKIP University of PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/neraca.v7i1.12218

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengungkap praktik Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan dalam kaitannya dengan tanggungjawab kepada lingkungan dan masyarakat melalui analisis makna lirik lagu Petani karya Iksan Skuter. Dalam analisis penelitian melalui semiotika dengan pendekatan Roland Barthes mengenai makna denotasi, konotasi dan mitos. Hasil penelitian menunjukkan praktik CSR dalam kaitannya dengan pelaporan akuntansi tidak sesuai, dimana laporan mengenai pengeluaran CSR perlu untuk dikaji ulang. Banyak kerusakan serta dampaknya bencana terhadap lingkungan dan masyarakat. Lagu Petani karya Iksan Skuter dipilih sebagai subjek penelitian, sedangkan objek penelitian adalah semiotika dalam makna lagu tersebut. Waktu penelitian ini dilakukan dari 23 Maret sampai 5 Mei 2023. Implikasi penelitian ini ditujukkan kepada masyarakat agar menjaga lingkungan, perusahaan dalam menjalankan usaha seharusnya menjaga lingkungan dan kesejahteraan masyarakat, serta pemerintah yang perlu mengkaji terlebih dahulu usaha sebelum pemberian izin operasi. Penelitian sebelumnya mengkritik praktik sosial, sedangkan dalam penelitian ini untuk mengkaji dari sisi akuntansi
Pengaruh Self Regulated Learning dan Intensitas Pemberian Tugas terhadap Hasil Belajar Akuntansi dengan Pemediasi Academic Stress Silvianita; Rochmawati
Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi Vol. 7 No. 1 (2023): Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi
Publisher : Program Study of Accounting Education FKIP University of PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/neraca.v7i1.12258

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis peran academic stress sebagai variabel mediasi atas pengaruh self regulated learning terhadap hasil belajar akuntansi keuangan pasca pandemi Covid -19 serta pengaruh self regulated learning, intensitas pemberian tugas, dan academic stress terhadap hasil belajar akuntansi keuangan pasca pandemi Covid-19 di SMK Negeri 1 Jombang. Jenis penelitian ini yakni penelitian kuantitatif. Teknik simple random sampling diterapkan sehingga diperoleh 104 peserta didik kelas XII AKL SMK Negeri 1 Jombang. Pengujian hipotesis menggunakan regresi berganda dan uji sobel. Hasil uji menunjukkan bahwa self regulated learning berpengaruh terhadap academic stres, academic stress dan intensitas pemberian tugas berpengaruh terhadap hasil belajar akuntansi keuangan, self regulated learning tidak mempengaruhi hasil belajar akuntansi keuangan, terdapat pengaruh self regulated learning melalui academic stress sebagai variabel mediasi terhadap hasil belajar akuntansi keuangan
Pembelajaran Manajemen yang Mendidik dan Inovatif sebagai Media Motivasi Mahasiswa dalam Kewirausahaan Meilia Rosani; Neta Dian Lestari; Reva Maria Valianti; Ramanata Disurya
Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi Vol. 7 No. 1 (2023): Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi
Publisher : Program Study of Accounting Education FKIP University of PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/neraca.v7i1.12262

Abstract

Permasalahan dari penelitian yaitu kesulitan mahasiswa dalam menciptakan kreatifitas dan inovasi produk sehingga motivasi siswa untuk berwirausaha masih minim. Tujuan penelitian adalah untuk menumbuhkan motivasi mahasiswa FKIP Universitas PGRI Palembang dalam berwirausaha dengan pemanfaatan limbah tekstil. Manfaat penelitian adalah dengan penelitian ini dapat mengedukasi dan memotivasi mahasiswa dan masyarakat pada umumnya untuk menjadi seorang wirausaha muda. Berwirausaha mahasiswa rata-rata berpendapat Sangat Setuju dengan persentasi sebesar 75,20% pada kategori Sangat Tinggi. Motivasi mahasiswa dalam berwirausaha sangat Tinggi, berdasarkan pernyataan mahasiswa setelah melalui proses pembelajaran selama 4 kali pertemuan dengan materi Pemanfaatan Limbah Kain Perca menjadi produk kreatif yang inovatif, mereka mengungkapkan sangat termotivasi untuk menjadi seorang wirausaha. Mahasiswa akan mengaplikasikannya sedari sekarang karena dimasa pandemi ini mahasiswa merasa banyak menghabiskan waktu dengan sia-sia, dengan berwirausaha mahasisiwa dapat menambah perekonomian keluarga dan mengurangi pengangguran
Pengaruh Status Sosial Ekonomi Orang Tua dan Literasi Ekonomi Terhadap Perilaku Konsumtif Nova Pratiwi; Riswan Aradea; Januardi
Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi Vol. 7 No. 1 (2023): Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi
Publisher : Program Study of Accounting Education FKIP University of PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31851/neraca.v7i1.12480

Abstract

Studi ini bertujuan untuk memahami bagaimana status sosial ekonomi orang tua dan tingkat melek ekonomi mempengaruhi pola konsumtif mahasiswa. Program studi pendidikan akuntansi Universitas PGRI Palembang semester gasal Tahun Akademik 2022-2023 yang beranggotakan 98 mahasiswa merupakan populasi penelitian. Data dikumpulkan melalui survey dengan tes untuk mengumpulkan data literasi ekonomi dan kuesioner digunakan untuk mempelajari pola konsumtif mahasiswa dan status sosial ekonomi orang tua. Analisis data menggunakan uji regresi berganda, dan uji normalitas data, linearitas, multikolinearitas, dan heteroskedastisitas diperlukan untuk memenuhi kriteria analisis. Hasil penelitian menunjukkan literasi ekonomi dan status sosial ekonomi orang tua berpengaruh terhadap perilaku konsumsi secara bersamaan, status sosial ekonomi orang tua berpengaruh terbatas terhadap perilaku konsumsi, dan literasi ekonomi berdampak terbatas terhadap perilaku konsumsi. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa mahasiswa menyadari potensi mereka untuk membeli barang, menekankan alasan saat melakukan pembelian, dan mulai menyisihkan sebagian uang saku yang disediakan orang tua mereka untuk menabung