cover
Contact Name
Andy Sapta
Contact Email
saptaandy@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
lppm_stmik@royal.ac.id
Editorial Address
-
Location
,
INDONESIA
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH
Published by Smart Education
ISSN : 26154307     EISSN : 26153262     DOI : -
Journal of Science and Social Research is accepts research works from academicians in their respective expertise of studies. Journal of Science and Social Research is platform to disclose the research abilities and promote quality and excellence of young researchers and experienced thoughts towards Change for Development. The journal releases on February and July.
Arjuna Subject : -
Articles 138 Documents
Search results for , issue "Vol 8, No 1 (2025): February 2025" : 138 Documents clear
STRATEGI PEMBELAJARAN INKUIRI TERHADAP PENINGKATAN MUTU PENDIDIKAN DALAM KURIKULUM MERDEKA Prasetya, Gilang Aulia; Asy’ari, Hasyim; Musfah, Jejen
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 1 (2025): February 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i1.2764

Abstract

Abstract: This research aims to analyze Inquiry Learning Strategies for Improving the Quality of Education in the Independent Curriculum. This approach uses descriptive qualitative with the aim that the data can be described, proven and developed, so that the data found is able to understand, solve and anticipate problems in the symptoms or phenomena that occur. Data collection is carried out from interview activities, field notes, recordings, etc. that have been carried out and describes each data well in language, not statistical figures. Inquiry learning can be considered an effective strategy for improving the quality of education with various methods, advantages and disadvantages. The research results reveal that inquiry learning is one of the strategies used by teachers in the teaching and learning process. In this approach, students are encouraged to actively ask questions and explore their own knowledge, and is in line with the independent learning curriculum which aims to enable students to prioritize high-level thinking during the learning process. The application of strategies or methods in learning must be flexible, which means teachers have the freedom to choose the most appropriate approach to improve students' abilities and their learning outcomes. Systematically, teachers can also combine or collaborate various learning strategies or methods to increase the effectiveness of the learning process. Several methods that can be applied to restore students' interest in learning include discussions, homework, questions and answers, and experiments. Keywords: Strategy, Inquiry Learning, Quality of Education. Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Strategi Pembelajaran Inkuiri terhadap Peningkatan Mutu Pendidikan dalam Kurikulum merdeka. Pendekatan ini menggunakan kualitatif deskriptif dengan ujuan data tersebut bisa dideskripsikan, dibuktikan, dan dikembangkan, sehingga data temuan ini mampu memahami, memecahkan, dan mengantisipasi masalah dalam gejala atau fenomena yang terjadi. Pengumpulan data dilakukan dari aktivitas wawancara, catatan lapangan, rekaman, dan lain sebagainya yang telah dilakukan dan mendeskripsikan tiap data tersebut dengan baik dalam bentuk bahasa, bukan angka-angka statistik. Pembelajaran inkuiri dapat dianggap sebagai strategi yang efektif untuk meningkatkan mutu Pendidikan dengan berbagai metode, kelebihan serta kekurangannya. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa Pembelajaran inkuiri adalah salah satu strategi yang digunakan oleh guru dalam proses belajar mengajar. Dalam pendekatan ini, siswa didorong untuk aktif mengajukan pertanyaan dan menggali pengetahuan mereka sendiri, dan selaras dengan kurikulum merdeka belajar yang bertujuan agar siswa dapat mengedepankan cara berpikir tingkat tinggi saat proses pembelajaran berlangsung. Penerapan strategi atau mketode dalam pembelajaran harus bersifat fleksibel, yang berarti guru memiliki kebebasan untuk memilih pendekatan yang paling sesuai untuk meningkatkan kemampuan siswa dan hasil belajar mereka. Secara sistematis, guru juga dapat menggabungkan atau mengkolaborasikan berbagai strategi atau metode pembelajaran untuk meningkatkan efektivitas proses belajar. Beberapa metode yang dapat diterapkan untuk mengembalikan minat belajar siswa antara lain adalah diskusi, tugas rumah, tanya jawab, dan eksperimen. Kata Kunci : Strategi, Pembelajaran Inkuiri, Mutu Pendidikan.
KEPEMILIKAN HUKUM LOGO BISNIS YANG DIHASILKAN OLEH KECERDASAN BUATAN YANG DIDAFTARKAN SEBAGAI MEREK DI INDONESIA Prisando, Taruna; Saidin, OK; Robert, Robert
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 1 (2025): February 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i1.2586

Abstract

The sophistication of artificial intelligence whose benefits are felt by the public, generally business actors, is the ability to produce a logo design that is closely related to business as well as matters relating to the identity and distinguishing marks of an organization, company, legal entity and so on. This type of research is normative legal research, prescriptive in nature. The approaches used are statutory, conceptual and case approaches. The data used is secondary data, which was collected using library study data collection techniques, using document study tools. The data was then analyzed qualitatively and conclusions drawn deductively. The results of the research concluded that a business logo produced by artificial intelligence could be registered as an object of trademark rights, because the object of trademark rights is not determined by the creation process, but rather by the user who is registered for its use. It is recommended that the government be more active in socializing the first to file principle, establishing regulations for registration of artificial intelligence marks, and adding originality provisions to the Trademark Law to prevent abuse of rights in technological developments. Keyword: Artificial Intellegence, Brand Ownership, Logo. Abstrak: Kecanggihan kecerdasan buatan yang manfaatnya dirasakan masyarakat, umumnya para pelaku usaha adalah kemampuan untuk menghasilkan sebuah desain logo yang sangat erat kaitannya dengan bisnis serta hal-hal berkaitan dengan identitas maupun tanda pembeda dari suatu organisasi, perusahaan, badan hukum dan sebagainya. Jenis penelitian ini adalah penelitian hukum normatif, bersifat preskriptif. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan perundang-undangan, konseptual, dan pendekatan kasus. Data yang digunakan adalah data sekunder, yang dikumpulkan dengan teknik pengumpulan data studi pustaka, dengan alat studi dokumen. Data kemudian dianalisis secara kualitatif dan penarikan kesimpulan secara deduktif. Hasil penelitian disimpulkan bahwa logo bisnis yang dihasilkan kecerdasan buatan dapat saja didaftarkan sebagai objek hak merek, sebab objek hak atas merek tidak ditentukan oleh proses pembuatan nya, melainkan oleh pengguna yang didaftarkan atas penggunaan nya. Disarankan agar pemerintah lebih aktif menyosialisasikan prinsip first to file, menetapkan regulasi pendaftaran merek hasil kecerdasan buatan, serta menambahkan ketentuan orisinalitas pada UU Merek untuk mencegah penyalahgunaan hak dalam perkembangan teknologi. Kata kunci: Kecerdasan Buatan, Kepemilikan Merek, Logo.
KEBIJAKAN HUKUM PIDANA MELALUI PENERAPAN ASAS PRIMUM REMEDIUM DALAM TINDAK PIDANA LINGKUNGAN HIDUP DITINJAU DARI HUKUM POSITIF Ramadani, Jaka; Syahrin, Alvi; Rizky, Fajar Khaify
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 1 (2025): February 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i1.2796

Abstract

Abstract: The application of the primum remedium principle in criminal law policy means that criminal law is used as the main option in law enforcement. The application of the primum remedium principle in criminal law policy can be seen in Law No. 32 of 2009 concerning Environmental Protection and Management. The results of the study show that the criminal law policy through the application of the primum remedium principle in environmental crimes based on positive law places criminal law as the main option in prosecuting environmental violations, with the aim of providing a deterrent effect on the perpetrators. This study analyzes the application of this principle in the context of environmental law enforcement in Indonesia. The results of the study show that although criminal law is important for providing a deterrent effect, the application of this principle has not been fully effective in dealing with environmental crimes seen from several conditions such as B3 waste which clearly pollutes the environment, but the application of this principle is not always appropriate because law enforcers often take administrative enforcement first. Keyword: Primum Remedium, Legal Policy, Environment Abstrak: Penerapan asas primum remedium dalam kebijakan hukum pidana berarti hukum pidana digunakan sebagai pilihan utama dalam penegakan hukum. Penerapan asas primum remedium dalam kebijakan hukum pidana dapat dilihat dalam Undang-Undang No 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengeloaan Lingkungan Hidup. Hasil penelitian menujukkan bahwa kebijakan hukum pidana melalui penerapan asas primum remedium dalam tindak pidana lingkungan hidup berdasarkan hukum positif menempatkan hukum pidana sebagai pilihan utama dalam menindak pelanggaran lingkungan hidup, dengan tujuan memberikan efek jera terhadap pelaku. Penelitian ini menganalisis penerapan asas tersebut dalam konteks penegakan hukum lingkungan di Indonesia. Hasil kajian menunjukkan bahwa meskipun hukum pidana penting untuk memberikan efek jera penerapan asas tersebut belum sepenuhnya efektif dalam menangani kejahatan lingkungan hidup dilihat dari beberapa kondisi seperti limbah B3 yang jelas mencemari lingkungan namun penerapan asas ini tidak selalu tepat karena penegak hukum sering kali menempuh penegakan administrasi terlebih dahulu. Kata kunci: Primum Remedium, Kebijakan Hukum, Lingkungan Hidup
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN DALAM PENDATAAN PUPUK UNTUK EFISIENSI OPERASIONAL DI PT. BUANA ESTATE Widodo, Arif Arya; Harahap, Sahyunan; Putra, Eka
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 1 (2025): February 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i1.2752

Abstract

Abstract: This research discusses the design of a management information system to support operational efficiency in fertilizer data collection at PT. Buana Estate. This system is designed to overcome manual recording problems which often cause data inaccuracies, information delays and operational process inefficiencies. Using a software-based system development approach, this research includes requirements analysis, system design, implementation and evaluation. The system designed is able to integrate various processes such as recording fertilizer stock, distribution, and real-time usage reports. Evaluation results show that this system increases data accuracy by up to 95% and speeds up the reporting process by up to 40%. Thus, this management information system contributes significantly to supporting the company's operational efficiency, as well as providing a basis for better decision making in resource management. Keywords: Information Systems, Fertilizer Data Collection, Operational Efficiency, PT. Buana Estate. Abstrak: Penelitian ini membahas perancangan sistem informasi manajemen untuk mendukung efisiensi operasional dalam pendataan pupuk di PT. Buana Estate. Sistem ini dirancang untuk mengatasi permasalahan pencatatan manual yang sering kali menyebabkan ketidaktepatan data, keterlambatan informasi, dan inefisiensi proses operasional. Dengan menggunakan pendekatan pengembangan sistem berbasis perangkat lunak, penelitian ini mencakup analisis kebutuhan, desain sistem, implementasi, dan evaluasi. Sistem yang dirancang mampu mengintegrasikan berbagai proses seperti pencatatan stok pupuk, distribusi, serta laporan penggunaan secara real-time. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa sistem ini meningkatkan akurasi data hingga 95% dan mempercepat proses pelaporan hingga 40%. Dengan demikian, sistem informasi manajemen ini berkontribusi secara signifikan dalam mendukung efisiensi operasional perusahaan, sekaligus memberikan dasar untuk pengambilan keputusan yang lebih baik dalam pengelolaan sumber daya. Kata kunci: Sistem Informasi, Pendataan Pupuk, Efisiensi Operasional, PT. Buana Estate.
KEPUASAN KONSUMEN FLOREAN PARFUM: ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI Haryati, Endang; Fachrian, Arif
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 1 (2025): February 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i1.2718

Abstract

Abstract: This study aims to empirically examine the contribution of factors influencing consumer satisfaction with Florean Parfume among students at one of the University in Medan. The population in this study consisted of 286 students. The sample in this study also consisted of 286 students, using a total sampling technique. The method employed was a quantitative descriptive approach, allowing the researcher to systematically describe and analyze the data. The data analysis technique used was factor analysis, which aims to identify the dominant factors influencing consumer satisfaction. Based on the analysis results, it was found that product quality is the most dominant factor influencing customer satisfaction, with a loading value of 0.804. Furthermore, service quality showed an influence with a value of 0.764, and price had an influence with a value of 0.801. The results of this study indicate that product quality, price, and service quality play important roles in shaping consumer satisfaction. Keywords: consumer satisfaction, students Abstrak: Penelitian ini bertujuan menganalisis secara empiris terkait kontribusi faktor-faktor yang  mempengaruhi kepuasan  konsumen Florean Parfum pada Mahasiswa di salah satu Perguruan Tinggi Medan. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 286 mahasiswa. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 286 mahasiswa dengan teknik total sampling. Metode yang digunakan adalah pendekatan deskriftif kuantitatif, dimana peneliti dapat menggambarkan dan menganalisis data secara sistematis. Teknik analisis data yang digunakan berupa uji analysis factor, dimana bertujuan mengidentifikasi faktor-faktor dominan yang mempengarhi kepuasan konsumen. Berdasasrkan hasil analisis, diketahui faktor kualitas produk merupakan faktor yang paling dominasi dalam mempengaruhi kepuasan konsumen dengan nilai loading sebesar 0,804. Selanjutnya faktor kualitas pelayanan menunjukkan pengaruh dengan nilai 0,764 dan faktor harga memiliki pengaruh dengan nilai 0.801. hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas produk, harga dan kualitas pelayanan memiliki peran penting dalam membentuk kepuasan konsumen.  Kata kunci: Kepuasan Konsumen, Mahasiswa
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MAHASISWA DENGAN MODEL PROJECT BASED LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR DAN KEAKTIFAN BELAJAR Gulyanto, Bambang
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 1 (2025): February 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i1.2715

Abstract

Abstract: The Project Based Learning model is an alternative in improving learning outcomes and learning activities. Learning outcomes are changes in behavior that students obtain after participating in the teaching and learning process. Learning outcomes can be in the from of knowledge, attitudes, skills, habits, and abilities. Meanwhite, learning activeness in the involvement of students in the learning process both physically and mentally. Learning outcomes in the 3rd semester Currculum & Learning course, Indonesia Language and Literature Study Program FKIP Asahan University for the 2024/ 2025 cademic year can increase using Project Based Learning model, namely in the pre-ccle 33,33%, cycle I to 66,67% and in cycle II to 100%. The Project Based Learning model changes tradional teacher- oriented learning into student-oriented learning. Keywords: Project Based Learning, Learning Outcomes, Learning Activities. Abstrak: Model Project Based Learning merupakan sebuah alternatife dalam meningkatkan hasil belajar dan aktifitas belajar. Hasil belajar adalah perubahan prilaku yang diperoleh peserta didik setelah mengikuti proses belajar mengajar. Hasil belajar dapat berupa pengetahuan, sikap, keterampilan, kebiasaan, dan kemampuan. Sedangkan keaktifan belajar merupakan keterlibatan peserta didik dalam proses pembelajaran baik secara fisik maupun mental. Hasil belajar pada mata kuliah Kurikulum & Pembelajaran semester 3 Program Studi Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP Universitas Asahan tahun ajaran 2024/2025 dapat meningkat dengan menggunakan model Project Based Learning yaitu pada prasiklus 33,33%, siklus I menjadi 66,67% dan pada siklus II menjadi 100%. Model Project Based Learning merubah pembelajaran tradional yang berorientasi pada guru, menjadi pembelajaran yang berorientasi pada peserta didik. Kata kunci: Project Based Learning, Hasil Belajar, Aktifitas Belajar
SISTEM OPTIMASI EFISIENSI PENGELOLAAN GAJI PEGAWAI BLU (BADAN LAYANAN UMUM) PADA RUMAH SAKIT ADAM MALIK MEDAN MENGGUNAKAN METODE RAPID APPLICATION DEVELOPMENT Fathia, Aulia Ukhti; Novelan, Muhammad Syahputra; Hardinata, Rio Septian
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 1 (2025): February 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i1.2766

Abstract

Abstract: Employee salary management is one of the important aspects in the operation of the Public Service Agency (BLU) at Adam Malik Hospital Medan. However, the complex payroll process often faces various challenges, such as inaccuracy in calculations, late payments, and lack of information transparency. These problems not only hamper operational efficiency but also impact employee satisfaction and motivation. To overcome these problems, this study aims to design and develop an employee salary management efficiency optimization system using the Rapid Application Development (RAD) method. The RAD method was chosen because of its ability to accelerate software development through iterations and prototypes that allow direct collaboration with users. The designed system includes key features, such as employee data management, automatic salary calculation based on fixed and variable components, tax system integration, payroll report generation, and provision of a dashboard to monitor information in real time. The test results show that the developed system is able to increase salary management efficiency by up to 70%, reduce the calculation error rate by 85%, and accelerate the payroll settlement process by 60% compared to the manual method. In addition, transparency in the payroll process is also increased by providing digital access to payroll information to employees. The implementation of this system is expected to support Adam Malik Hospital Medan in managing financial administration more efficiently, accurately, and transparently. In addition, this system can also be a model for other BLU organizations that face similar challenges in managing employee salaries. Keywords: Employee Salary Management, Public Service Agency, Rapid Application                Development, Efficiency, Transparency, Adam Malik Hospital Medan.Abstrak: Pengelolaan gaji pegawai merupakan salah satu aspek penting dalam operasional Badan Layanan Umum (BLU) di Rumah Sakit Adam Malik Medan. Namun, proses penggajian yang kompleks seringkali menghadapi berbagai tantangan, seperti ketidakakuratan dalam perhitungan, keterlambatan pembayaran, dan kurangnya transparansi informasi. Masalah-masalah tersebut tidak hanya menghambat efisiensi operasional, tetapi juga berdampak pada kepuasan dan motivasi pegawai. Untuk mengatasi permasalahan ini, penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan sistem optimasi efisiensi pengelolaan gaji pegawai dengan menggunakan metode Rapid Application Development (RAD). Metode RAD dipilih karena kemampuannya dalam mempercepat pengembangan perangkat lunak melalui iterasi dan prototipe yang memungkinkan kolaborasi langsung dengan pengguna. Sistem yang dirancang mencakup fitur-fitur utama, seperti pengelolaan data pegawai, perhitungan gaji otomatis berdasarkan komponen tetap dan variabel, integrasi sistem pajak, pembuatan laporan penggajian, dan penyediaan dashboard untuk memantau informasi secara real-time. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem yang dikembangkan mampu meningkatkan efisiensi pengelolaan gaji hingga 70%, mengurangi tingkat kesalahan perhitungan sebesar 85%, dan mempercepat proses penyelesaian penggajian sebesar 60% dibandingkan metode manual. Selain itu, transparansi dalam proses penggajian juga meningkat melalui penyediaan akses informasi penggajian secara digital kepada pegawai. Implementasi sistem ini diharapkan dapat mendukung Rumah Sakit Adam Malik Medan dalam mengelola administrasi keuangan secara lebih efisien, akurat, dan transparan. Selain itu, sistem ini juga dapat menjadi model bagi organisasi BLU lain yang menghadapi tantangan serupa dalam pengelolaan gaji pegawai. Kata kunci: Pengelolaan Gaji Pegawai, Badan Layanan Umum, Rapid Application Development, Efisiensi, Transparansi, Rumah Sakit Adam Malik Medan.
IMPLEMENTASI MECHINE LEARNING PADA HYBRID INTELLIGENCE SISTEM MENGUNAKAN METODE PCA-KNN PADA JENIS BUAH APEL, JERUK, TOMAT Angga, Angga; Ramadhanu, Agung
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 1 (2025): February 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i1.2583

Abstract

Abstract: This research aims to implement the Principal Component Analysis (PCA) and K-Nearest Neighbor (KNN) methods in a digital image-based classification system for apples, oranges and tomatoes. PCA is used to reduce data dimensions to increase computational efficiency without losing important information, while KNN is applied for the classification process of extracted data. This research includes several stages, starting from image data collection, preprocessing, segmentation, feature extraction, to accuracy testing. The research results show that the combination of PCA and KNN methods is able to provide a high level of accuracy, with an average accuracy of 90%. In detail, the classification of apples achieved 100% accuracy, oranges 90%, and tomatoes 100%. PCA successfully eliminates redundant features, thereby increasing the efficiency of the classification process, while KNN shows reliability in handling reduced data. Keywords: Principal Component Analysis, K-Nearest Neighbor, classification, image processing, machine learning. Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan metode Principal Component Analysis (PCA) dan K-Nearest Neighbor (KNN) dalam sistem klasifikasi buah apel, jeruk, dan tomat berbasis citra digital. PCA digunakan untuk mereduksi dimensi data guna meningkatkan efisiensi komputasi tanpa kehilangan informasi penting, sementara KNN diterapkan untuk proses klasifikasi data hasil ekstraksi. Penelitian ini mencakup beberapa tahapan, mulai dari pengumpulan data citra, preprocessing, segmentasi, ekstraksi fitur, hingga pengujian akurasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kombinasi metode PCA dan KNN mampu memberikan tingkat akurasi yang tinggi, dengan rata-rata akurasi sebesar 90%. Secara rinci, klasifikasi apel mencapai akurasi 100%, jeruk 90%, dan tomat 100%. PCA berhasil mengeliminasi fitur redundan, sehingga meningkatkan efisiensi proses klasifikasi, sedangkan KNN menunjukkan keandalan dalam menangani data yang telah direduksi. Kata Kunci: Principal Component Analysis, K-Nearest Neighbor, klasifikasi, pengolahan citra, machine learning.
ANALISIS EFEKTIVITAS PROGRAM REHABILITASI DALAM PENGURANGAN TINGKAT KEKERASAN KRIMINAL PENDEKATAN HUKUM PIDANA TERHADAP PEMBINAAN NARAPIDANA DI LAPAS TANJUNG GUSTA MEDAN TAHUN 2024 Fareza, Muhammad Iqbal; Trisna, Wessy; Alsa, Abdul Azis
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 1 (2025): February 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i1.2813

Abstract

Abstract: Rehabilitation program in reducing the level of criminal violence in the Tanjung Gusta Prison in Medan using a criminal law approach. The background to this research is based on the high level of violence in Indonesia, one of the causes of which is the use of narcotics. The formulation of the problem in this thesis research is how the legal rules regulate rehabilitation programs in reducing the level of criminal violence towards the development of inmates at the Tanjung Gusta Prison in Medan, how to implement the rehabilitation program in reducing the level of criminal violence towards the development of prisoners at the Tanjung Gusta Prison in Medan and what are the obstacles and Efforts to implement a rehabilitation program to reduce the level of criminal violence towards the development of inmates at the Tanjung Gusta Prison in Medan. The research method used is an empirical legal research method with descriptive analytical research characteristics, with primary, secondary and tertiary data sources, with a conceptual approach and statutory approach. This research technique is library research and field data collection techniques and analysis of this research data is qualitative analysis. The results of the research show that the rehabilitation program implemented including education, skills training and psychological counseling contributed significantly to changing attitudes and behavior which became more positive and reduced violent behavior among prisoners. Keywords: Effectiveness, Rehabilitation Program, Prisoners, Tanjung Gusta Prison Abstrak: Program rehabilitasi dalam pengurangan tingkat kekerasan kriminal di Lapas Tanjung Gusta Medan dengan pendekatan hukum pidana. Latar belakang penelitian ini didasari oleh tingginya tingkat kekerasan di Indonesia yang salah satu penyebabnya adalah penggunaan narkotika. Rumusan masalah dalam penelitian tesis ini adalah bagaimana aturan hukum yang mengatur tentang program rehabilitasi dalam pengurangan tingkat kekerasan kriminal terhadap pembinaan narapidana di Lapas Tanjung Gusta Medan, bagaimana pelaksanaan program rehabilitasi dalam pengurangan tingkat kekerasan kriminal terhadap pembinaan narapidana di Lapas Tanjung Gusta Medan dan bagaimana hambatan dan upaya dalam pelaksanaan program rehabilitasi dalam pengurangan tingkat kekerasan kriminal terhadap pembinaan narapidana di Lapas Tanjung Gusta Medan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian hukum empiris dengan sifat penelitian deskriptif analisis, dengan sumber data primer, sekunder dan tersier, dengan pendekatan konsep (conceptual approach), dan perundang-undangan (statute approach). Teknik Penelitian ini adalah kepustakaan (library research) dan teknik pengumpulan data lapangan (field research) dan Analisis data penelitian ini adalah analisis kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program rehabilitasi yang diterapkan termasuk pendidikan, pelatihan keterampilan dan konseling psikologis berkontribusi signifikan dalam perubahan sikap dan perilaku yang menjadi lebih positif dan mengurangi perilaku kekerasan di kalangan narapidana. Kata kunci: Efektivitas, Program Rehabilitasi, Narapidana, Lapas Tanjung Gusta
UPAYA PENINGKATAN PERMINTAAN DAN PENAWARAN VOLUME EKSPOR LOBSTER MELALUI SIMULTANEOUS APPROACH DI PROVINSI SUMATERA BARAT Aisyah, Siti; Malik, Mirza A; Desmiati, Ira; Rustam, Dicky; Munzir, Abdullah
JOURNAL OF SCIENCE AND SOCIAL RESEARCH Vol 8, No 1 (2025): February 2025
Publisher : Smart Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54314/jssr.v8i1.2756

Abstract

Abstract: Lobster is a high-value commodity in West Sumatra Province with great potential for export. However, fluctuations in lobster prices, Gross Domestic Product (GDP) growth, and exchange rates affect export demand and supply. This study aims to analyze the effect of prices, GDP, and exchange rates on lobster export volume using a simultaneous approach. This study uses a quantitative descriptive method with a simultaneous equation model involving two equations, namely lobster export demand and supply. Data were obtained from the Central Statistics Agency, the Ministry of Maritime Affairs and Fisheries, and other official sources for the period 2017-2023. The results of the study indicate that lobster prices have a negative effect on export demand, while GDP and exchange rates have a positive effect. Increasing prices encourage lobster supply, but increasing prices of substitute goods have a negative effect on supply. The conclusion of this study emphasizes the importance of price policies, economic stability, and exchange rates in determining the success of lobster exports from West Sumatra Province.  Keywords: Simultaneous Approach; Export; Lobster; Price; GDP Abstrak: Lobster adalah komoditas bernilai tinggi di Provinsi Sumatera Barat dengan potensi besar untuk ekspor. Namun, fluktuasi harga lobster, pertumbuhan Produk Domestik Bruto (GDP), dan nilai tukar (kurs) mempengaruhi permintaan dan penawaran ekspor. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh harga, GDP, dan kurs terhadap volume ekspor lobster menggunakan pendekatan simultan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan model persamaan simultan yang melibatkan dua persamaan, yaitu permintaan dan penawaran ekspor lobster. Data diperoleh dari Badan Pusat Statistik, Kementerian Kelautan dan Perikanan, serta sumber resmi lainnya untuk periode 2017-2023. Hasil penelitian menunjukkan bahwa harga lobster berpengaruh negatif terhadap permintaan ekspor, sementara GDP dan kurs berpengaruh positif. Peningkatan harga mendorong penawaran lobster, namun kenaikan harga barang substitusi berpengaruh negatif terhadap penawaran. Kesimpulan penelitian ini menekankan pentingnya kebijakan harga, stabilitas ekonomi, dan nilai tukar dalam menentukan keberhasilan ekspor lobster dari Provinsi Sumatera Barat. Kata kunci:  Simultaneous Approach; Ekspor; Lobster; Harga; GDP

Page 11 of 14 | Total Record : 138