cover
Contact Name
Sutia Budi
Contact Email
ecosystem@universitasbosowa.ac.id
Phone
+62411-452901
Journal Mail Official
ecosystem@universitasbosowa.ac.id
Editorial Address
Lembaga Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat Universitas Bosowa Lt. 5 Gedung B Jl. Urip Sumohardjo Km.4 Makassar Indonesia 90231
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Ecosystem
Published by Universitas Bosowa
ISSN : 14113597     EISSN : 25277286     DOI : https://doi.org/10.35965/eco.v21i1
Jurnal Ilmiah Ecosystem merupakan jurnal ilmiah yang dikelola secara peer review memiliki ISSN 1411-3597 (print) dan ISSN 2527-7286 (online) diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat Universitas Bosowa Jurnal Ilmiah Ecosystem menerbitkan artikel yang pada bidang ekonomi, manajemen, hukum, sosial, education, sastra, pertanian, perikanan dan kelautan, pendidikan, teknik, psikologi, teknologi informasi dan ilmu umum lainnya. Bagi penulis yang memiliki artikel pada bidang ini dapat disesuaikan dengan panduan penulisan dan template kemudian disubmit secara online di website jurnal dengan melakukan registrasi terlebih dahulu.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 532 Documents
Hubungan Psikologis Ibu Hamil Terhadap Kejadian Hiperemesis Gravidarumse Murniati, Ika Azdah; Waresa, Kurnia Vera; Ilmi, Muh. Ashril
Jurnal Ilmiah Ecosystem Vol. 24 No. 2 (2024): Ecosystem Vol. 24 No 2, Mei - Agustus Tahun 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35965/eco.v24i2.4674

Abstract

Hiperemesis gravidarum (HG) adalah kondisi mual dan muntah yang berlebihan selama kehamilan yang dapat berdampak negatif pada kesehatan dan kualitas hidup ibu hamil. Penelitian ini bertujuan untuk meninjau hubungan antara faktor psikologis, seperti depresi, kecemasan, dan stres, dengan kejadian HG melalui analisis studi literatur. Literatur diperoleh dari database PubMed dan Google Scholar, dengan kriteria inklusi penelitian yang relevan yang dipublikasikan dalam 5 tahun terakhir. Dari 12 studi yang diidentifikasi, hasil menunjukkan bahwa faktor psikologis secara signifikan berhubungan dengan peningkatan risiko HG. Depresi dan kecemasan, terutama jika telah ada sebelum kehamilan, ditemukan meningkatkan risiko HG. Selain itu, stres berperan dalam memperburuk gejala HG, yang dapat terkait dengan perubahan hormonal seperti peningkatan kadar kortisol. Oleh karena itu, pendekatan multidisiplin yang mencakup evaluasi psikologis dan intervensi yang tepat sangat diperlukan untuk pencegahan dan penanganan HG. Temuan ini menekankan pentingnya perhatian khusus terhadap kesehatan mental ibu hamil dalam upaya untuk mengurangi risiko HG. Hyperemesis gravidarum (HG) is a condition of excessive nausea and vomiting during pregnancy that can negatively impact the health and quality of life of pregnant women. This study aims to review the relationship between psychological factors, such as depression, anxiety, and stress, with the incidence of HG through an analysis of literature studies. The literature was obtained from the PubMed and Google Scholar databases, with the inclusion criteria of relevant studies published in the last 5 years. Of the 12 studies identified, the results showed that psychological factors were significantly associated with an increased risk of HG. Depression and anxiety, especially if they had existed before pregnancy, were found to increase the risk of HG. In addition, stress plays a role in worsening HG symptoms, which can be related to hormonal changes such as increased cortisol levels. Therefore, a multidisciplinary approach that includes psychological evaluation and appropriate intervention is needed for the prevention and management of HG. These findings emphasize the importance of special attention to the mental health of pregnant women in an effort to reduce the risk of HG.
Pengaruh Financial Knowledge dan Financial Self Efficacy Terhadap Financial Management Behavior Mahasiswa Universitas Halu Oleo Sabrin, Sabrin; Menne, Firman; Omasrianto, Omasrianto; Yusuf, Muhammad
Jurnal Ilmiah Ecosystem Vol. 24 No. 2 (2024): Ecosystem Vol. 24 No 2, Mei - Agustus Tahun 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35965/eco.v24i2.4675

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pengetahuan keuangan dan efikasi diri keuangan terhadap perilaku pengelolaan keuangan, baik secara simultan maupun parsial. Penelitian dilakukan di Jurusan Pendidikan Akuntansi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Halu Oleo dan difokuskan pada mahasiswa yang mengambil mata kuliah Manajemen Keuangan. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 71 dari total 220 populasi dan menggunakan non-probability sampling dengan teknik purposive sampling. Teknik analisis data meliputi analisis deskriptif, uji asumsi klasik dan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa baik secara simultan maupun parsial, pengetahuan keuangan dan efikasi diri keuangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap perilaku pengelolaan keuangan mahasiswa Pendidikan Akuntansi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Halu Oleo. The purpose of this study is to examine the partial and simultaneous effects of financial self-efficacy and financial knowledge on financial management behavior. The study, which focused on students enrolled in the Financial Management course, was carried out at Halu Oleo University's Accounting Education Department under the Faculty of Teacher Training and Education. There was a questionnaire employed in the data collection method. Utilizing a purposive sampling technique in conjunction with non-probability sampling, the study's sample consisted of 71 individuals from a total of 220 communities. Descriptive analysis, multiple linear regression analysis, and traditional assumption testing are some of the data analysis methods. The findings of this study show that financial self-efficacy and financial knowledge have a favorable and significant impact on the financial management practices of Accounting Education students at Halu Oleo University's Faculty of Teacher Training and Education, both concurrently and partially.
Prevalensi Kelelahan Mata pada Tenaga Medis di Lingkungan Rumah Sakit: Studi Kasus: RS Ibnu Sina Makassar Andita, M Rio
Jurnal Ilmiah Ecosystem Vol. 24 No. 2 (2024): Ecosystem Vol. 24 No 2, Mei - Agustus Tahun 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35965/eco.v24i2.4688

Abstract

Kelelahan mata (asthenopia) adalah masalah kesehatan yang semakin umum terjadi di kalangan tenaga medis, terutama di era digital yang menuntut penggunaan perangkat layar dalam pekerjaan sehari-hari. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi prevalensi kelelahan mata di kalangan tenaga medis di RS Ibnu Sina Makassar dan menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhinya. Penelitian ini menggunakan metode cross-sectional dengan total 183 responden yang terdiri dari dokter, perawat, dan staf administrasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prevalensi tertinggi kejadian kelelahan mata paling banyak dialami pada usia <45 tahun (76,05%), jenis kelamin perempuan (67,69%), dan lama kerja >3 tahun (67,27%), dan diperoleh hasil signifikan yang menunjukkan adanya hubungan era tantara jenis kelamin dan lama kerja dengan p-value 0,02 dan 0,003 (p<0,05). Faktor-faktor yang berkontribusi terhadap kelelahan mata meliputi durasi paparan layar yang lebih dari 4 jam per hari, kondisi pencahayaan yang tidak memadai, dan shift kerja >8 jam. Selain itu, kelelahan mata berdampak signifikan pada penurunan produktivitas dan kualitas kerja tenaga medis. Eye fatigue (asthenopia) is an increasingly common health problem among medical personnel, especially in the digital era that requires the use of screen devices in daily work. This study aims to identify the prevalence of eye fatigue among medical personnel at Ibnu Sina Hospital Makassar and analyze the factors that influence it. This study used a cross-sectional method with a total of 183 respondents consisting of doctors, nurses, and administrative staff. The results showed that the highest prevalence of eye fatigue was most often experienced by those aged <45 years (76.05%), female gender (67.69%), and length of service >3 years (67.27%), and significant results were obtained indicating a relationship between gender and length of service with p-values of 0.02 and 0.003 (p <0.05). Factors that contribute to eye fatigue include screen exposure duration of more than 4 hours per day, inadequate lighting conditions, and work shifts >8 hours. In addition, eye fatigue has a significant impact on decreasing the productivity and quality of work of medical personnel.
Pemukiman Rumah Bertiang Seribu Di Perkampungan Tua Bitombang Selayar Opu, Andi Besse
Jurnal Ilmiah Ecosystem Vol. 24 No. 2 (2024): Ecosystem Vol. 24 No 2, Mei - Agustus Tahun 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35965/eco.v24i2.4695

Abstract

Perkampungan yang berada di seluruh dunia sudah ada sejak zaman dahulu bahkan sampai sekarang. Adanya perkampungan yang masih mempertahankan keasliannya sebagai daerah yang dapat menarik perhatian wisatawan baik mancanegara maupun domestik. Selain itu, budaya menjadi ciri khas kebudayaan suatu perkampungan yang seklaigus menjadi kearifan lokal. Tujuan penelitian untuk membahas arti keunikan dari rumah bertiang seribu yang menjadi kearifan lokal perkampungan tua bitombang dan dijadikan sebagai tempat potensi para wisatawan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yakni melakukan studi literature dengan menggali dan mengumpulkan data potensi. Selain itu, menggunakan metode kuantitatif yakni perhitungan kebutuhan sarana dan prasarana. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa keunikan yang dimiliki rumah-rumah diperkampungan tua bitombang terletak pada tiang-tiang yang berdiri selama bertahun-tahun yang mencapai 10 – 20 meter yang berdiri diatas lereng gunung dengan pola sejajar tanpa ditopang oleh pondasi dan tetap kokoh. Villages around the world have existed since ancient times and even until now. The existence of villages that still maintain their authenticity as areas that can attract the attention of tourists both foreign and domestic. In addition, culture is a characteristic of a village culture which is also a local wisdom. Therefore, the author aims to discuss the meaning of the uniqueness of the thousand-pillar house which is the local wisdom of the old village of Bitombang and is used as a potential place for tourists. This study uses a qualitative method, namely conducting a literature study by exploring and collecting potential data. In addition, using a quantitative method, namely calculating the need for facilities and infrastructure. The results of this study indicate that the uniqueness of the houses in the old village of Bitombang lies in the pillars that have stood for years reaching 10-20 meters which stand on the mountain slope with a parallel pattern without being supported by a foundation and remain sturdy.
Pengaruh Pembelajaran Berbasis Proyek Terhadap Keterampilan Berpikir Kritis Peserta Didik SMA Negeri 22 Makassar Wahid, Syamsul
Jurnal Ilmiah Ecosystem Vol. 24 No. 2 (2024): Ecosystem Vol. 24 No 2, Mei - Agustus Tahun 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35965/eco.v24i2.4708

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian Pre-eksperimen yang bertujuan untuk menganalisis ada tidaknya peningkatan keterampilan berpikir kritis bagi peserta didik yang diajar menggunakan model pembelajaran berbasis proyek dan pengaruh model pembelajaran berbasis proyek terhadap keterampilan berpikir kritis bagi peserta didik. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah pembelajaran berbasis proyek, sedangkan variabel terikatnya adalah keterampilan berpikir kritis. Sampel dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas XI di SMA Negeri 22 Makassar. Data hasil penelitian diperoleh dengan memberikan tes keterampilan berpikir kritis pada materi suhu dan kalor berupa pretest dan posttest. Teknik analisis data untuk menguji hipotesis yaitu dengan menggunakan paired sample t-test. Berdasarkan hasil analisis statistika inferensial diperoleh didapatkan  <  (-20,080 < 2,055), maka hipotesis utama ( ) diterima dan Hipotesis alternatif ( ) ditolak, maka dapat disimpulkan bahwa terdapat peningkatan keterampilan berpikir kritis yang signifikan pada peserta didik yang diajar menggunakan pembelajaran berbasis proyek dan terdapat pengaruh model pembelajaran berbasis proyek terhadap keterampilan berpikir kritis bagi peserta didik di Kelas XI SMA Negeri 22 Makassar. This research is pre-experimental research which aims to analize whether there are differences in critical thinking skills for students who are taught using the project-based learning model and the interaction of the project-based learning model on critical thinking skills for students. The independent variable in this research is project-based learning, while the dependent variable is critical thinking skills. The sample in this research were class XI Senior High School 22 Makassar. The research data was obtained by giving a critical thinking skills test on temperature and heat material in the form of a pretest and posttest. The data analysis technique for testing the hypothesis is by using a paired sample t-test. Based on the results of inferential statistical analysis,  <  (-20.080 < 2.055), then the main hypothesis ( ) is accepted and the alternative hypothesis ( ) is rejected, so it can be concluded that there is a significant difference in critical thinking skills between students are taught using project-based learning and there is an interaction of the project-based learning model on critical thinking skills for students at Class XI Senior High School 22 Makassar.
Analisis Kerusakan Jalan Perkerasan Lentur Pada Ruas Jalan Bua – Toraja Kecamatan Bastem Utara Kabupaten Luwu Dengan Metode Surface Distress Index Marampa, Olha; Indrajaya, Indrajaya; Sudirman, Sudirman
Jurnal Ilmiah Ecosystem Vol. 24 No. 2 (2024): Ecosystem Vol. 24 No 2, Mei - Agustus Tahun 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35965/eco.v24i2.4723

Abstract

Penelitian dilaksanakan pada lokasi Jalan Bua – Toraja merupakan salah satu jalan alternatif yang menghubungkan wilayah Luwu dan Toraja. Jalan tersebut tepatnya berada di Kecamatan Bastem Utara Kabupaten Luwu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis dan tingkat kerusakan jalan pada ruas jalan Bua – Toraja Kecamatan Bastem Utara Kabupaten Luwu dan penanganan berdasarkan jenis dan tingkat kerusakan yang terjadi pada ruas jalan  Bua – Toraja Kecamatan Bastem Utara Kabupaten Luwu.. Hasil penelitian menggunakan metode Surface Distress Index menyatakan bahwa jenis dan tingkat kerusakan jalan yang ada pada ruas jalan poros Bua – Toraja, yaitu retak 24%, berlubang 22%, dan bekas roda kendaraan 4% dengan nilai rata-rata SDI 8,75 yang berada pada kondisi baik dan perlu dilakukan tindakan penanganan, yaitu pemeliharaan rutin. Research was carried out on location Bua – Toraja Road is an alternative road that connects the Luwu and Toraja areas. This road is precisely in North Bastem District, Luwu Regency. This research aims to determine the type and level of road damage on the Bua - Toraja road section, North Bastem District, Luwu Regency and treatment based on the type and level of damage that occurs on the Bua - Toraja road section, North Bastem District, Luwu Regency. The research results use the Surface Distress Index method. stated that the type and level of road damage on the Bua - Toraja axis road, namely 24% cracks, 22% potholes, and 4% vehicle ruts with an average SDI value of 8.75 which is in good condition and needs to be taken action handling, namely routine maintenance.
Penambahan Lebar Balok: Antisipasi Keruntuhan Dini Akibat Gaya Geser Horisontal Pada Balok Beton Tulang Berongga Sariman, Syahrul; Yuniarto, Eko; Syahrul, Syahlendra; Razak, Rismawati; Nazaruddin, Nurhaliza
Jurnal Ilmiah Ecosystem Vol. 24 No. 2 (2024): Ecosystem Vol. 24 No 2, Mei - Agustus Tahun 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35965/eco.v24i2.4724

Abstract

Penelitian terdahulu telah membuktikan bahwa terdapat Gaya geser horizontal yang dapat mengakibatkan keruntuhan dini pada balok berongga. Penelitian ini bertujuan untuk mengantisipasi keruntuhan dini dengan cara menambah lebar balok dari 150 mm menjadi 175 mm, sedangkan dimensi lain tidak berubah, seperti panjang balok : 3300 mm, tinggi balok 350 mm, tulangan tarik 3D16 mm dan tulangan tekan 2f8 mm, tulangan sengkang pada tumpuan f8-100 mm dan di lapangan f8-200 mm. Benda uji balok sebanyak berupa sebuah balok normal, dan 3 buah balok berongga yang terdiri dari balok dengan tinggi rongga 60 mm (BR1), 120 mm (BR2) dan 180 mm (BR3), panjang rongga ketiga benda uji : 2640 mm. Mutu beton f'c 27,09 Mpa dan mutu baja fs = 481,77 Mpa. Hasil pengujian menunjukkan bahwa kapasitas lentur teoritis dan eksperimental semua benda uji tidak berbeda signifikan. Sementara itu, kapasitas lentur balok, hubungan antara beban dan lendutan serta pola retak antara balok berongga dan balok normal juga menunjukkan hal yang sama. Hanya saja kekakuan balok normal lebih baik daripada balok berongga sedangkan daktilitas balok berongga lebih tinggi daripada balok normal. Penambahan lebar balok menunjukkan bahwa tidak terjadi keruntuhan dini pada balok berongga.
Analisis Efektivitas Kampus Mengajar Angkatan 5 dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Putri, Fina Melani; Swandi, Ahmad; Rahmadhanningsih, Sri
Jurnal Ilmiah Ecosystem Vol. 24 No. 2 (2024): Ecosystem Vol. 24 No 2, Mei - Agustus Tahun 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35965/eco.v24i2.4737

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas Program Kampus Mengajar Angkatan 5 dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di UPT SPF SDN Kalukuang IV. Program ini melibatkan mahasiswa sebagai pengajar untuk berinteraksi langsung dengan siswa, dengan tujuan utama memperbaiki semangat dan minat belajar. Metode penelitian ini menggabungkan teknik kuantitatif dan kualitatif untuk memperoleh data yang lebih komprehensif dan mendalam. Teknik kuantitatif akan dilakukan melalui survei yang mengukur tingkat motivasi belajar siswa sebelum dan setelah terlibatnya mahasiswa pengajar. Hasil analisis menunjukkan bahwa keterlibatan mahasiswa dalam proses pembelajaran berhasil meningkatkan motivasi siswa secara signifikan. Siswa menunjukkan peningkatan antusiasme dan keterlibatan aktif dalam kegiatan belajar, berkat metode pengajaran yang inovatif dan pendekatan yang lebih personal. Program ini juga menciptakan lingkungan belajar yang lebih menyenangkan dan interaktif. Temuan ini menekankan pentingnya kolaborasi antara lembaga pendidikan dan mahasiswa dalam mendukung keberhasilan pendidikan di tingkat sekolah dasar. This study aims to analyze the effectiveness of the Campus Teaching Program Batch 5 in improving students' learning motivation at UPT SPF SDN Kalukuang IV. This program involves students as teachers to interact directly with students, with the main goal of improving their enthusiasm and interest in learning. This research method combines quantitative and qualitative techniques to obtain more comprehensive and in-depth data. The quantitative technique will be carried out through a survey that measures the level of students' learning motivation before and after the involvement of student teachers. The results of the analysis show that student involvement in the learning process has succeeded in significantly increasing student motivation. Students showed increased enthusiasm and active involvement in learning activities, thanks to innovative teaching methods and a more personal approach. This program also created a more enjoyable and interactive learning environment. These findings emphasize the importance of collaboration between educational institutions and students in supporting the success of education at the elementary school level.
Implementasi Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila di SMP Negeri 34 Makassar Mutmainnah, Asri Ainun; Mustari, Mustari; Bahtiar, Bahtiar; Najamuddin, Najamuddin
Jurnal Ilmiah Ecosystem Vol. 24 No. 3 (2024): Ecosystem Vol. 24 No 3, September - Desember Tahun 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35965/eco.v24i3.4624

Abstract

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Pemahaman guru mengenai Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila sudah cukup baik. (2) Penerapan langkah-langkah Projek dimulai dengan pembentukan tim fasilitator. Pembelajaran berbasis proyek (PBL) telah mencapai 50%. Tema yang dipilih adalah Suara Demokrasi, Kewirausahaan, dan Bangunlah Jiwa Raga, dengan dimensi Bernalar Kritis, Berkeberagaman Global, dan Gotong Royong. Projek dilakukan sekali seminggu, dan modul disusun melalui diskusi. Assesmen terdiri dari penilaian formatif dan sumatif. Pelaksanaannya menggunakan pendekatan student center. Hasil projek dilaporkan dua tahap: setelah setiap tujuan pembelajaran dan setelah seluruh projek selesai. Evaluasi dilakukan dengan cara diskusi dua arah dan refleksi menggunakan rubrik. (3) Faktor pendukung Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila di SMP Negeri 34 Makassar meliputi sarana prasarana memadai, pendidik yang bersemangat, dan banyaknya sumber belajar. Faktor penghambatnya adalah keterbatasan waktu, kurangnya minat peserta didik, sulitnya mengintegrasikan niai pancasila kedalam mata pelajaran lain, belum semua angkatan melaksanakan kurikulum merdeka, dan beberapa peserta didik hanya memanfaatkan waktu untuk bermain game online di sekolah. (4) Upaya guru untuk mengatasi faktor penghambat meliputi mengatur ulang jadwal, membuat kegiatan yang partisipatif, menyediakan contoh praktik baik tentang bagaimana mengaitkan nilai pancasila kedalam mata pelajaran lain, fasilitator diharapkan mampu mengkonfirmasi kesiapan hadir minimal 1 hari sebelum, menetapkan aturan bagi peserta didik yang membawa hp ke sekolah.
Budaya Kerja dan Disiplin Kerja dalam Meningkatkan Kinerja Pegawai Pada KPU Kabupaten Kolaka Utara Nurgalia, Nurgalia; Iriani, Nisma; Rostini, Rostini; Putera, Wahyudi; Sucianti, Riska; Agusniati, Andi
Jurnal Ilmiah Ecosystem Vol. 24 No. 3 (2024): Ecosystem Vol. 24 No 3, September - Desember Tahun 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35965/eco.v24i3.5122

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui dan menganalisis pengaruh budaya dan disiplin kerja terhadap kinerja pegawai pada KPU Kabupaten Kolaka Utara. Penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif yang dianalisis menggunakan program SPSS Ver,-2024. Hasil penelitian menunjukkan bahwa budaya kerja dan disiplin kerja berpengaruh langsung positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai pada KPU Kabupaten Kolaka Utara. Oleh karena itu, budaya kerja dan disiplin kerja dalam kinerja pegawai KPU Kabupaten Kolaka Utara penting untuk melakukan pengembangan dalam hal nilai-nilai kerja dan pengawasan khususnya pada KPU Kabupaten Kolaka Utara. The purpose of this study was to determine and analyse the effect of work culture and discipline on employee performance at the North Kolaka Regency KPU. This research is a quantitative research which is analyzed using SPSS Ver,-2024 program. The results showed that work culture and work discipline had a direct positive and significant effect on employee performance at the North Kolaka Regency KPU. Therefore, work culture and work discipline in the performance of North Kolaka Regency KPU employees are important to develop in terms of work values and supervision, especially at the North Kolaka Regency KPU.

Filter by Year

2016 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 25 No. 2 (2025): Ecosystem Vol. 25 No 2, Mei - Agustus Tahun 2025 Vol. 25 No. 1 (2025): Ecosystem Vol. 25 No 1, Januari - April Tahun 2025 Vol. 24 No. 3 (2024): Ecosystem Vol. 24 No 3, September - Desember Tahun 2024 Vol. 24 No. 2 (2024): Ecosystem Vol. 24 No 2, Mei - Agustus Tahun 2024 Vol. 24 No. 1 (2024): Ecosystem Vol. 24 No 1, Januari - April Tahun 2024 Vol. 23 No. 3 (2023): Ecosystem Vol. 23 No 3, September - Desember Tahun 2023 Vol. 23 No. 2 (2023): Ecosystem Vol. 23 No 2, Mei - Agustus Tahun 2023 Vol. 23 No. 1 (2023): ECOSYSTEM Vol. 23 No 1, Januari - April Tahun 2023 Vol. 22 No. 3 (2022): ECOSYSTEM Vol. 22 No 3, September-Desember Tahun 2022 Vol. 22 No. 2 (2022): ECOSYSTEM Vol. 22 No 2, Mei - Agustus Tahun 2022 Vol. 22 No. 1 (2022): ECOSYSTEM Vol. 22 No 1, Januari - April Tahun 2022 Vol. 21 No. 3 (2021): ECOSYSTEM Vol. 21 No 3, September - Desember Tahun 2021 Vol. 21 No. 2 (2021): ECOSYSTEM Vol. 21 No 2, Mei - Agustus Tahun 2021 Vol. 21 No. 1 (2021): ECOSYSTEM Vol. 21 No 1, Januari - April Tahun 2021 Vol. 20 No. 3 (2020): ECOSYSTEM VOL.20 NO 3 TAHUN 2020 Vol. 20 No. 2 (2020): ECOSYSTEM VOL.20 NO 2 TAHUN 2020 Vol. 20 No. 1 (2020): ECOSYSTEM VOL.20 NO 1 TAHUN 2020 Vol. 19 No. 03 (2019): ECOSYSTEM VOL.19 NO 3 September - Desember 2019 Vol. 19 No. 2 (2019): ECOSYSTEM VOL.19 NO 2 Mei - Agustus 2019 Vol. 19 No. 1 (2019): ECOSYSTEM VOL 19 NO. 1 Januari - April 2019 Vol. 18 No. 1 (2018): Vol 18 No 1 (2018): Januari-April 2018 Vol. 18 No. 2 (2018): ECOSYSTEM VOL 18 NO. 2 Mei - Agustus 2018 Vol. 18 No. 3 (2018): ECOSYSTEM September - December 2018 Vol. 17 No. 3 (2017): Vol 17 No 3 (2017): September-Desember 2017 Vol. 17 No. 2 (2017): Vol 17 No 2 (2017): Mei-Agustus 2017 Vol. 17 No. 1 (2017): Vol 17 No 1 (2017): Januari-April 2017 Vol. 16 No. 3 (2016): Ecosystem Vol 16 No 3, Oktober-Desember 2016 Vol. 16 No. 2 (2016): Ecosystem Vol. 16 No 2, Mei - Agustus 2016 Vol. 16 No. 1 (2016): Ecosystem Vol 16 No 1, Januari-April 2016 More Issue