cover
Contact Name
R. Agrosmadhyo
Contact Email
agrosamdhyo@staidenpasar.ac.id
Phone
+628174778645
Journal Mail Official
agrosamdhyo@staidenpasar.ac.id
Editorial Address
STAI Denpasar Bali Jl Angsoka Cargo Permai I No 12 Ubung Denpasar Bali Email : journal@staidenpasar.ac.id | Telp : 085100684868
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
Widya Balina :Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi
ISSN : 24776491     EISSN : 2656873X     DOI : 10.53958
Core Subject : Economy,
The contents of the journal cover the scientific fields of Education and Economics including: Economic Education (Accounting, Office Administration and Marketing) Monetary Economy Public Economy Industrial Economy International Economy Human Resource Economics Natural Resource Economics Entrepreneurship
Articles 435 Documents
Implementasi Model Pembelajaran Project Based Learning Dalam Meningkatkan Aktivitas Dan Hasil Belajar IPAS Adwiah, Rabiatun; Arkiang, Fajeri
Widya Balina Vol. 9 No. 2 (2024): Jurnal Widya Balina
Publisher : widya balina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53958/wb.v9i2.632

Abstract

Abstrak. Tujuan penelitian ini adalah meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPAS siswa kelas V MIs Al Anshar menggunakan Model Project Based Learning (PjBL). Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilakukan dalam 2 siklus. Subjek penelitian yaitu 23 orang siswa kelas V MIs Al-Anshar. Instrument pengumpulan data berupa lembar observasi siswa dan guru. Sedangkan Teknik pengumpulan data yaitu teknik observasi, tes hasil belajar dan dokumetasi. data dianalisis menggunakan analisis kuantitatif dan kualitatif. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa terjadi peningkatan aktivitas dan hasil belajar siswa. Hal ini terlihat pada siklus I dari jumlah siswa sebanyak 23 orang siswa, 3 orang siswa masuk kategori kurang aktif (13,04%), 8 orang siswa kategori cukup aktif (34,78%), 11 orang siswa kategori aktif (47,83%) dan 1 orang siswa kategori sangat aktif (4,34%) meningkat pada siklus II menjadi 3 orang siswa masuk kategori cukup aktif (13,04%), 4 orang siswa kategori aktif (17,39%), 16 orang siswa kategori sangat aktif (69,56%). Sedangkan untuk hasil belajar siswa pada siklus I dari 23 orang siswa, jumlah siswa yang tuntas 15 orang siswa (65,21%). Sedangkan jumlah siswa yang belum tuntas 7 orang (34,78%). Hal ini menunjukan bahwa pada siklus I ketuntasan secara klasikal belum tercapai maka dilanjutkan pada siklus ke II. Hasil belajar siswa mengalami peningkatan pada siklus ke II sebesar 18,04 %, dari 23 orang siswa, jumlah siswa yang tuntas 21 orang siswa (91,31%). Sedangkan jumlah siswa yang belum tuntas 2 orang (8,69%). Hal ini menunjukkan persentase ketuntasan minimal secara klasikal sudah tercapai.
Transformasi Kepemimpinan Wanita Dalam Pendidikan Islam: Mengatasi Tantangan Dan Menerapkan Inovasi Musaddad, Ahmad
Widya Balina Vol. 9 No. 2 (2024): Jurnal Widya Balina
Publisher : widya balina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53958/wb.v9i2.633

Abstract

Abstrak. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh tantangan yang dihadapi oleh pemimpin wanita dalam pendidikan Islam, khususnya di Madrasah Aliyah, yang sering dihadapkan pada stereotip gender dan keterbatasan sumber daya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan kepemimpinan transformasional dan partisipatif oleh Dwi Lisa Yudhistira, S.Pd., di Madrasah Aliyah Al-Falah dan memahami dampaknya terhadap kualitas pendidikan di madrasah tersebut. Dengan pendekatan kualitatif dan metode studi kasus, data dikumpulkan melalui wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan transformasional Dwi Lisa, yang berfokus pada visi, inspirasi, dan motivasi, berhasil menciptakan lingkungan belajar yang dinamis dan kolaboratif. Pendekatan partisipatifnya meningkatkan kolaborasi dan rasa memiliki di antara guru, staf, dan siswa. Meskipun menghadapi stereotip gender, Dwi Lisa mampu mengatasinya melalui konsistensi kinerja dan inovasi, termasuk integrasi teknologi dan diversifikasi program ekstrakurikuler. Penelitian ini memberikan wawasan praktis tentang peran kepemimpinan wanita dalam pendidikan Islam dan dapat menjadi referensi bagi institusi lain dalam mengembangkan kepemimpinan yang efektif dan inklusif.
Proses Pembelajaran Dan Penguatan Agama Islam Warga Kutuh Pada Agama Islam Kusjuniati, Kusjuniati; Soedjiwo, Novena Ade Fredyarini; Rusmayani, Rusmayani
Widya Balina Vol. 9 No. 2 (2024): Jurnal Widya Balina
Publisher : widya balina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53958/wb.v9i2.638

Abstract

Abstract. Family I Rasun, residents of Angansari Village embraced Islam because they had a dream and began to adapt to a new life by embracing Islam. The challenges faced in everyday life did not dampen their enthusiasm to continue to embrace Islam. A new religion for them, they still lived and tried to carry out worship. This process was a challenge and difficult for the family of I Rasun. Thus, the researcher wanted to know the process of learning and strengthening the Islamic religion of the Angansari Village Residents towards Islam. The research method used a qualitative, descriptive type of research which is a phenomenon of the life of the Angansari Village community. Through in-depth observation and interviews to obtain the information needed in the study. This study shows that Family I Rasun with patience and tenacity and steadfastness in the face of the challenges faced can overcome difficulties and are able to adapt to their residents so that until now they live in harmony. The process they go through is through the introduction of basic Islamic concepts, the priority of Islamic education from an early age, and community involvement. Abstrak. Keluaga I Rasun, warga Desa Angansari memeluk agama Islam karena bermimpi dan mulai beradaptasi dengan kehidupan baru dengan memeluk agama Islam. Tantangan yang dihadapi dalam kehidupan sehari-hari tidak melunturkan semangat beliau tetap menganut agama Islam. Agama yang baru bagi mereka, tetap dijalani dan berupaya untuk menjalani ibadah. Proses tersebut merupakan tantangan dan berat dilakukan oleh keluarga I Rasun. Dengan demikian peneliti ingin mengetahui proses pembelajaran dan penguatan agama Islam Warga Desa Angansari terhadap agama Islam. Metode penelitian dengan menggunakan jenis penelitian kualitatif, deskriptif yang merupakan fenomena kehidupan masyarakat Desa Angansari. Melalui observasi dan wawancara secara mendalam untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan dalam penelitian. Penelitian ini menunjukkan bahwa Keluarga I Rasun dengan kesabaran dan keuletan serta tabah terhadap tantangan yang dihadapi dapat melewati kesulitan dan mampu beradaptasi dengan warga mereka sehingga sampai saat ini mereka hidup rukun. Proses yang mereka lalui melalui pengenalan konsep dasar Islam, prioritas pendidikan Islam sejak dini, dan keterlibatan komunitas.
KONSUMSI ISLAMI DALAM KONTEKS EKONOMI DIGITAL Saputra, Dika Eri; Nazira, Nur Ain; Susilowati, Nur 'Aini; Oktaviana, Ratna Dyah; Hidayati, Amalia Nuril
Widya Balina Vol. 9 No. 2 (2024): Jurnal Widya Balina
Publisher : widya balina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53958/wb.v9i2.642

Abstract

Konsumsi Islami menjadi salah satu aspek fundamental dalam kehidupan umat Muslim, mencerminkan kepatuhan terhadap prinsip-prinsip syariah. Penelitian ini mengkaji pengaruh ekonomi digital terhadap pola konsumsi Islami, dengan fokus pada faktor-faktor yang mempengaruhi kesadaran dan perilaku konsumen Muslim. Dalam era digital, perkembangan teknologi dan platform e-commerce telah mempermudah akses konsumen terhadap produk halal, meningkatkan kesadaran mereka akan pentingnya memilih produk yang tidak hanya halal tetapi juga etis dan ramah lingkungan. Melalui pendekatan analisis deskriptif dan studi pustaka, penelitian ini mengidentifikasi beberapa faktor kunci yang mempengaruhi konsumsi Islami, termasuk religiusitas, pengaruh teknologi, serta faktor sosial-budaya dan ekonomi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa digitalisasi membawa dampak positif, seperti transparansi informasi dan kemudahan akses, tetapi juga menimbulkan tantangan seperti potensi konsumsi berlebihan yang bertentangan dengan ajaran Islam. Dengan pemahaman yang mendalam tentang dinamika konsumsi Islami di era digital, pelaku bisnis diharapkan dapat mengadaptasi strategi pemasaran dan produksi untuk memenuhi kebutuhan konsumen Muslim. Penelitian ini berkontribusi pada pengembangan ilmu pengetahuan terkait ekonomi Islam dan konsumsi Islami dalam konteks global yang terus berkembang.
Analisi Butir Soal Pilihan Ganda Pada Elemen Aplikasi Pengolah Angka (Spreatsheet) Fase E Melalui Penggunaan Program Komputer Anates Utami, Salsa Cintiya Putri; Subekti, Catur Pamungkas Hari; Mukarromah, Lailatul; Hakim, Luqman; Pratiwi, Vivi
Widya Balina Vol. 9 No. 2 (2024): Jurnal Widya Balina
Publisher : widya balina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53958/wb.v9i2.643

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kualitas soal berbasis Higher Order Thinking Skills (HOTS) menggunakan aplikasi Anates pada siswa kelas X Akuntansi di SMK 1 Taman. Soal yang diuji berupa 15 soal pilihan ganda yang digunakan untuk melatih kemampuan analisis, evaluasi, dan sintesis siswa, dengan data yang diperoleh dari 21 siswa. Analisis difokuskan pada reliabilitas, tingkat kesukaran, daya pembeda, efektivitas pengecoh dan validitas. Hasil analisis menunjukkan bahwa reliabilitas tes sebesar 0,55, yang mengindikasikan konsistensi instrumen yang cukup baik. Namun, hanya 3 dari 15 soal yang memenuhi kriteria validitas signifikan, sementara sisanya memiliki korelasi rendah dengan skor total. Mayoritas soal berada dalam kategori sedang sebesar 53,33% dan sisanya dalam kategori sukar dan mudah, sehingga soal masuk kategori yang cukup untuk menantang siswa untuk berpikir kritis. Sebanyak 40% soal memiliki daya pembeda baik serrta sisanya dalam kategori jelek, menunjukkan kurangnya kemampuan soal dalam membedakan siswa dengan kemampuan tinggi dan rendah. Selain itu, sebagian besar pengecoh tidak berfungsi secara optimal, dengan 53,33% pengecoh tidak dipilih oleh siswa. Berdasarkan temuan ini, sebagian besar soal perlu direvisi agar dapat memenuhi kriteria soal HOTS yang baik.Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Pemanfaatan aplikasi Anates terbukti membantu mengidentifikasi kelemahan soal secara sistematis dan memberikan panduan untuk melakukan perbaikan. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam meningkatkan kualitas instrumen evaluasi pembelajaran, khususnya dalam penerapan soal berbasis HOTS di tingkat sekolah menengah kejuruan.
Peran Pendidikan, Pelatihan, Dan Motivasi Terhadap Kompetensi Karyawan Pt Super Liteblok Industri Jakarta Mulya, Kemal Al Kindi; Khaief, Khailadzie
Widya Balina Vol. 9 No. 2 (2024): Jurnal Widya Balina
Publisher : widya balina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53958/wb.v9i2.649

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi peran pendidikan, pelatihan, dan motivasi terhadap kompetensi karyawan di PT. Super Liteblok Industry. Penelitian ini melibatkan empat variabel utama yang saling berhubungan, terdiri atas tiga variabel bebas, yaitu pendidikan, pelatihan, dan motivasi, serta satu variabel terikat, yaitu kompetensi karyawan. Sampel penelitian mencakup 50 karyawan dari perusahaan tersebut. Data dianalisis menggunakan berbagai teknik statistik, termasuk uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji linearitas, uji regresi linier berganda, uji t, dan uji f. Hasil dari uji hipotesis menunjukkan bahwa pendidikan memiliki pengaruh positif namun tidak signifikan terhadap kompetensi karyawan, dengan nilai signifikansi 0,171 (lebih besar dari 0,05). Demikian pula, pelatihan juga menunjukkan pengaruh positif namun tidak signifikan terhadap kompetensi karyawan dengan nilai signifikansi 0,235 (lebih besar dari 0,05). Sebaliknya, motivasi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kompetensi karyawan, dengan nilai signifikansi 0,000 (lebih kecil dari 0,05). Secara simultan, pendidikan, pelatihan, dan motivasi bersama-sama memberikan pengaruh yang signifikan terhadap kompetensi karyawan, seperti yang ditunjukkan oleh nilai F sebesar 31,170, yang lebih besar dari nilai kritis sebesar 2,80. Berdasarkan hasil analisis, dapat disimpulkan bahwa meskipun pendidikan dan pelatihan tidak memberikan pengaruh signifikan secara individual, motivasi memiliki peran yang signifikan dalam meningkatkan kompetensi karyawan. Selain itu, kombinasi dari ketiga variabel tersebut secara bersama-sama memberikan kontribusi yang penting terhadap kompetensi karyawan. Dengan demikian, perusahaan diharapkan dapat memberikan perhatian lebih pada upaya meningkatkan motivasi karyawan untuk mendorong peningkatan kompetensi mereka.
Penerapan Media Audio Visual Berbasis Vidio Pembelajaran dalam Meningkatkan Minat Belajar Siswa Septantiningtyas, Niken; Nafisah, Ruqoyyah; Rofiah, Khofidatur
Widya Balina Vol. 9 No. 2 (2024): Jurnal Widya Balina
Publisher : widya balina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53958/wb.v9i2.651

Abstract

Penelitian kuantitatif ini mengeksplorasi penerapan media audio-visual berbasis video pembelajaran dalam meningkatkan minat belajar siswa di era disrupsi teknologi. Fokus utama penelitian adalah untuk memahami bagaimana video pembelajaran dapat memengaruhi motivasi dan keterlibatan siswa dibandingkan dengan metode pembelajaran tradisional. Data dari berbagai sumber, termasuk literatur akademik, laporan penelitian, dan wawancara dengan ahli pendidikan teknologi dianalisis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa video pembelajaran secara signifikan meningkatkan minat belajar siswa yakni adanya hubungan positif antara penggunaan video dan peningkatan motivasi serta keterlibatan siswa dalam materi pelajaran. Video pembelajaran terbukti lebih efektif menarik perhatian siswa dan meningkatkan keterlibatannya dibandingkan metode konvensional. Temuan ini mendukung hipotesis bahwa media audio-visual dapat memperkaya pengalaman belajar dan meningkatkan minat siswa. Hasil analisis menunjukkan bahwa video pembelajaran relevan digunakan. Namun, terdapat inkonsistensi dengan penelitian terdahulu yang melaporkan hasil kurang signifikan, karena perbedaan dalam metode atau kualitas video. Penelitian ini berkontribusi penting dalam studi multimedia, khususnya mengenai peran video dalam meningkatkan motivasi belajar siswa. Rekomendasi untuk praktik pendidikan mencakup pemilihan video yang relevan dan interaktif serta pelatihan bagi pendidik. Penelitian lanjutan sebaiknya mengeksplorasi variabel yang mempengaruhi efektivitas video pembelajaran
OPTIMALISASI KEBIJAKAN PEMERINTAH DALAM MENGURANGI KEMISKINAN DI KABUPATEN SUMBAWA Ilmi, Raudhatul; Nisa, Baiq Hidayatun; Ardiyansyah, Adi; Hidayati, Siti Nur
Widya Balina Vol. 9 No. 2 (2024): Jurnal Widya Balina
Publisher : widya balina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53958/wb.v9i2.659

Abstract

Kemiskinan masih menjadi salah satu permasalahan pembangunan utama di kabupaten Sumbawa dan memerlukan perhatian serius dari pemerintah untuk mencapai kesejahteraan masyarakat yang lebih baik. Tujuan dari studi ini adalah untuk menilai efektivitas kebijakan pemerintah dalam memerangi kemiskinan dan untuk mengidentifikasi strategi optimal untuk meningkatkan hasil dari kebijakan tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis kualitatif dengan pendekatan studi literatur atau dokumen berupa jurnal hasil-hasil penelitian sebelumnya, sesuai dengan topik jurnal yang di kaji. Temuan menunjukkan bahwa meskipun terdapat berbagai kebijakan, masih terdapat tantangan terkait koordinasi antar lembaga, pemanfaatan sumber daya, serta pemantauan dan evaluasi program. Kajian ini merekomendasikan beberapa tindakan strategis untuk meningkatkan efektivitas kebijakan, antara lain perbaikan perencanaan program, peningkatan partisipasi masyarakat, dan penguatan mekanisme evaluasi. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi yang bermanfaat bagi pemerintah Kabupaten Sumbawa dalam merumuskan kebijakan yang lebih efektif untuk pengentasan kemiskinan dan pembangunan sosial ekonomi yang berkelanjutan.
Pengembangan Bahan Ajar Interaktif Berbasis Canva Pada Elemen Praktikum Akuntansi Perusahaan Jasa, Dagang, dan Manufaktur Rahmawati, Putri Ayu; Syafiriya, Dinda Meilin; Qolbi, Zuhrotul; Hakim, Luqman; Arif, Amirul
Widya Balina Vol. 9 No. 2 (2024): Jurnal Widya Balina
Publisher : widya balina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah mengembangkan bahan ajar berbasis canva untuk mengasah kemampuan peneliti dalam mendesain dan juga menciptakan proses belajar mengajar pada elemen Praktikum Akuntansi Perusahaan Jasa, Dagang, dan Manufaktur menjadi lebih menarik. Bahan ajar ini dirancang guna meningkatkan minat belajar siswa dan mempermudah pemahaman konsep akuntansi, khususnya pada materi dokumen sumber dan pencatatan transaksi. Menggunakan model pengembangan 4D, penelitian ini fokus pada tahap pengembangan (development). Pengembangan Bahan menghasilkan keluaran terbuka berupa video handout interaktif yang mudah diakses melalui perangkat seluler. Fitur interaktif pada materi terbuka ini memungkinkan siswa menjelajahi materi secara mandiri dan melakukan penilaian mandiri. Melalui penelitian ini, diharapkan dapat memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan kualitas pembelajaran melalui bahan ajar yang inovatif. dan relevan dengan kebutuhan pembelajaran siswa di era digital. Selain itu, penelitian ini juga dapat memberikan inspirasi bagi para pendidik dalam memaksimalkan pemanfaatan teknologi untuk meningkatkan kualitas pembelajaran akuntansi. Hasil validasi para tenaga ahli menghasilkan data yang diolah oleh peneliti yaitu dengan mendapatkan kriteria “Sangat Layak” dengan penilaian presentase sebesar 87%. Sehingga handout digital sangat layak dipakai dan disebarluaskan.
Analisis Butir Soal Pilihan Ganda Pada Elemen Proses Bisnis Di Bidang Akuntansi Keuangan Lembaga Fase E Kelas 10 SMK Melalui Aplikasi Anates Jannah, Miftachul; Ervanti, Evie Dwi; Agustin, Silvira Bela; Hakim, Luqman; Pratiwi, Vivi
Widya Balina Vol. 9 No. 2 (2024): Jurnal Widya Balina
Publisher : widya balina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53958/wb.v9i2.662

Abstract

Abstract. This study aims to analyze multiple choice question items related to business process elements in the field of financial accounting for 10th grade vocational students using the Anates application. The methods used include evaluating the validity, reliability, difficulty level, and differentiating power of each item. Data were collected from questions that had been given to students and analyzed quantitatively. The results showed that most of the items met the criteria for good validity and reliability, although there were some items that needed to be improved in terms of difficulty level and differentiating power. These findings provide important insights for the development of teaching materials and the preparation of evaluation questions in accounting. This research is expected to contribute to improving the quality of accounting education in SMK and assist teachers in designing more effective questions to measure students' competencies in facing the challenges of an increasingly complex world of work. Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis butir soal pilihan ganda yang berkaitan dengan elemen proses bisnis di bidang akuntansi keuangan pada siswa kelas 10 SMK menggunakan aplikasi Anates. Metode yang digunakan meliputi evaluasi validitas, reliabilitas, tingkat kesulitan, dan daya pembeda dari setiap butir soal. Data dikumpulkan dari soal-soal yang telah diberikan kepada siswa dan dianalisis secara kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar butir soal memenuhi kriteria validitas dan reliabilitas yang baik, meskipun terdapat beberapa soal yang perlu diperbaiki dalam hal tingkat kesulitan dan daya pembeda. Temuan ini memberikan wawasan penting bagi pengembangan materi ajar dan penyusunan soal evaluasi di bidang akuntansi. Penelitian ini diharapkan dapat berkontribusi pada peningkatan kualitas pendidikan akuntansi di SMK serta membantu guru dalam merancang soal yang lebih efektif untuk mengukur kompetensi siswa dalam menghadapi tantangan dunia kerja yang semakin kompleks.

Filter by Year

2015 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 10 No. 2 (2025): Widya Balina - Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol. 10 No. 1 (2025): Jurnal Widya Balina Vol. 9 No. 2 (2024): Jurnal Widya Balina Vol 9 No 1 (2024): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol. 9 No. 1 (2024): Jurnal Widya Balina Vol 8 No 2 (2023): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol. 8 No. 2 (2023): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol. 8 No. 1 (2023): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol 8 No 1 (2023): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol. 7 No. 2 (2022): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol 7 No 2 (2022): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol. 7 No. 1 (2022): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol 7 No 1 (2022): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol. 6 No. 2 (2021): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol 6 No 2 (2021): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol. 6 No. 1 (2021): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol 6 No 1 (2021): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol 5 No 2 (2020): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol. 5 No. 2 (2020): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol 5 No 1 (2020): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol. 5 No. 1 (2020): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol. 4 No. 2 (2019): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol 4 No 2 (2019): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol 4 No 1 (2019): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol 3 No 2 (2018): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol 3 No 1 (2018): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol 2 No 1 (2017): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi Vol 1 No 1 (2015): Jurnal Ilmu Pendidikan dan Ekonomi More Issue