cover
Contact Name
Mufarizuddin
Contact Email
codevelopmen@gmail.com
Phone
+6282165028412
Journal Mail Official
codevelopmen@gmail.com
Editorial Address
Jalan Tuanku Tambusai No. 23 Kabupaten Kampar Provinsi Riau
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat
ISSN : 27214990     EISSN : 27215008     DOI : https://doi.org/10.31004/cdj.v2i3.2897
ommunity Development Journal : Jurnal Pengabdian masyarakat di terbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Pahlawan yang berisikan tentang hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Kesehatan, pendidikan, teknik, pertanian, pertenakan, sosial humaniora, komputer, Kewirausahaan dan ekonomi. Jurnal ini terbit secara berkala Jurnal ini terbit enam kali dalam setahun, yaitu pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober dan Desember. Tujuan dari adanya jurnal ini adalah menyebarluaskan gagasan dan hasil pengabdian dan penelitian yang dilakukan oleh perguruan tinggi, Khususnya Universitas Pahlawan, yang dapat diterapkan dalam masyarakat. Community Development Journal berisikan bermacam kegiatan yang dilakukan baik oleh internal Universitas Pahlawan ataupun dari eksternal dalam menangani dan mengatasi berbagai permasalahan yang terjadi di masyarakat dengan menerapkan ilmu dan teknologi yang kemudian dapat bermanfaat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 5,523 Documents
PENANAMAN KARAKTER KEBANGSAAN PADA PESERTA DIDIK DI SMA NEGERI 1 BOLANGITANG BARAT KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW UTARA PROVINSI SULAWESI UTARA Rasid Yunus; Zulaecha Ngiu; Yuli Adhani; Rifandi Rifandi
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2023): Volume 4 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i1.12493

Abstract

Pengabdian ini bertujuan untuk membentuk karakter kebangsaan pada peserta didik di SMA Negeri 1 Bolangitang Barat Kabupaten Bolaang Mongondow Utara Provinsi Sulawesi Utara. Melalui program ini, peserta didik diharapkan dapat mengembangkan kemampuan karakter sebagai individu yang berkualitas dan mampu memberikan kontribusi positif pada masyarakat. Dalam program ini, peserta didik dibekali dengan berbagai keterampilan dan pengetahuan tentang karakter kebangsaan, seperti semangat nasionalisme, rasa cinta tanah air, kebanggaan terhadap budaya lokal, sikap menghargai keragaman, dan keterampilan sosial. Adapun Metode yang digunakan dalam kegiatan ini, terdiri dari sosialisasi, pelaksanaan hingga pelaksanaan kerjasama keberlanjutan program. Adapun peserta yang dilibatkan ialah peserta didik SMA Negeri 1 Bolangitang Barat serta dosen dan mahasiswa Prodi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Universitas Negeri Gorontalo. Adapun kesimpulan dalam pengabdian ini adalah, penanaman karakter pada peserta didik merupakan hal yang sangat penting dalam membangun perilaku kebangsaan di tengah masyarakat yang plural. Hal tersebut didasarkan dengan seiring heterogenya masyarakat saat ini, yang dipenuhi dengan keragaman budaya, agama, dan etnis, maka menjadi suatu hal yang krusial bagi peserta didik untuk memiliki karakter kebangsaan yang kuat sebagai dasar moral dalam berinteraksi dengan sesama.
PENGUATAN PENDIDIKAN KARAKTER KEBANGSAAN PADA SISWA DI SMA NEGERI 1 BINTAUNA KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW UTARA PROVINSI SULAWESI UTARA Asmun W. Wantu; Udin Hamim; Zulfikar Adjie; Randi Kasuma
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2023): Volume 4 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i1.12494

Abstract

Wujud Tri Darma Perguruan Tinggi tidak sekedar melaksanakan proses pembelajaran melainkan juga dapat melaksanakan proses kegiatan pengabdian di lingkungan masyarakat. Hal ini, merujuk pada kemampuan Dosen yang memiliki kapasitas yang lebih dari sisi pengetahuan serta keterampilan. Hasil temuan dilokasi,masih terdapat siswa yang kurang mengimplementasikan Nilai karakter kebangsaan. Hal itu dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya; (1) Kurangnya pemahaman Siswa di SMA 1 Bintauna tentang nilai karakter kebangsaan.; (2) Kesadaran yang kurang akan Nilai Karakter Kebangsaan. Oleh karena itu upaya penyelesaian permasalahan yang dilakukan adalah dosen dan mahasiswa prodi S1 PPKn Universitas Negeri Gorontalo menjalin kerjasama untuk melaksanakan kegiatan sosialisasi tentang Penguatan Pendidikan Karakter Kebangsan. Metode yang digunakan yaitu dengan beberapa tahapan diantarnya observasi dan pelaksanaan kegiatan.Hasil pelaksanaan kegiatan (1) Meningkatnya Pemahaman Siswa SMAN 1 Bintauna Tentang Karakter Kebangsaan; (2) Siswa SMAN 1 Bintauna Memiliki Kesadaran akan Pentingnya Nilai Karakter Kebangsaan. Sehingga dapat disimpulkan bahwa untuk meminimalisir kemerosotan nilai-nilai karakter kebangsaan pada siswa-siswi perlu adanya pendampingan secara berkelanjutan yang difokuskan pada perbaikan serta peningkatan perilaku dan sikap yang mencerminkan nilai-nilai karakter kebangsaan pada regenerasi bangsa ini dalam hal ini siswa-siswi.
PENERAPAN TEKNOLOGI PAKAN FERMENTASI UNTUK BUDIDAYA IKAN RAMAH LINGKUNGAN DI DESA LUBUK PABRIK KABUPATEN BANGKA TENGAH Nurzaidah Putri Dalimunthe; Agung Setiawan; Erida Kanalia; Yuandita Sepgianti; Zikri Aprillah Pratama
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2023): Volume 4 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i1.12503

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilatarbelakangi oleh adanya kendala yang dihadapi oleh kelompok pemuda Desa Lubuk Pabrik dalam melakukan kegiatan wirausaha budidaya ikan Lele (Clarias sp.). Kendala yang dihadapi adalah adanya serangan penyakit ikan budidaya dan tingginya biaya pakan yang berimbas pada minimnya hasil dan keuntungan yang diperoleh dari usaha yang dilakukan. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan keterampilan dan minat kelompok pemuda Desa Lubuk Pabrik dalam budidaya ikan Lele (Clarias sp.) melalui kegiatan pelatihan dan pendampingan. Metode yang digunakan dalam memfasilitasi peningkatan ketrampilan pembuatan pakan fermentasi ini adalah dengan mengadakan pelatihan melalui: metode ceramah; metode praktek dan pendampingan. Upaya pemberdayaan masyarakat dalam mendukung realisasi program di Desa Lubuk Pabrik, Kecamatan Lubuk Besar, Provinsi Bangka Belitung dalam rangka meningkatkan kualitas dan keterampilan dikelompokkan melalui beberapa program kegiatan yaitu: penyiapan bahan baku pakan, penyiapan alat fermentasi, aktivasi ragi dan fermentasi pakan, serta pengaplikasian pakan hasil fermentasi. Dengan terlaksananya pelatihan ini, kelompok pemuda pembudidaya memperoleh keterampilan tambahan untuk meningkatkan hasil dari budidaya yang dilakukan.
PENGUATAN MAJELIS TAKLIM PEREMPUAN SEBAGAI MEDIA YANG EFEKTIF DALAM PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DI DESA PASIR SEDANG, KEAMATAN PICUNG, KABUPATEN PANDEGLANG Ima Maisaroh; Titi Stiawati; Suaidi Suaidi
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2023): Volume 4 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i1.12512

Abstract

Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) adalah aktivitas akademik mahasiswa di masyarakat dengan dampingan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL). Dengan program ini, terjadi proses pemberdayaan berganda (dual empowerment processes). Yaitu 1) pemberdayaan mahasiswa terhadap masyarakat, dan 2) pemberdayaan mahasiswa terhadap dirinya secara bersama-sama. Pemberdayaan adalah ikhtiar terprogram guna meningkatkan keberdayaan manusia baik individual, komunal maupun institusional supaya memiliki, menghasilkan dan bisa berkontribusi maksimal. Majelis Taklim Perempuan di Desa Pasir Sedang adalah institusi pendidikan nonformal yang memiliki potensi dan peran besar sehingga perlu diberdayakan menjadi media pemberdayaan masyarakat yang efektif dalam aneka aspek kehidupan selain bidang keagamaan. Tujuan: 1) memberi kesempatan mahasiswa untuk mempraktekan iptek yang ditekuni guna mengatasi masalah dan tantangan di masyarakat melalui proses menemukenali, mengolah dan mendayagunakan potensi dan peluang yang ada, sekaligus belajar dari kebiasaan (custom) dan kearifan lokal (local wisdom) yang ada di masyarakat; 2) meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat dalam bidang kesehatan dan pertanian; 3) menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk mendayagunakan potensi yang dimiliki. Metode pada KKM ini adalah sosialisai dan pelatihan keterampilan bidang kesehatan dan pertanian, meliputi: 1) pemeriksaan kesehatan gratis, 2) sosialisasi pengetahuan dan menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk menanggulangi dan menurunkan prevalensi angka stunting, 3) sosialisasi pemanfaatan lahan pekarangan untuk budidaya tanaman herbal (apotik hidup), 4) pelatihan keterampilan memanfaatkan limbah kelapa sawit untuk pembuatan pupuk kompos. Target output kegiatan ini, masyarakat bertambah pengetahuan, memiliki mindset baru dan keterampilan untuk meningkatkan produktivitas ekonomi.
MOMPRENEURS: PEMBERDAYAAN IBU PKK MELALUI INOVASI IKAN BANDENG MENJADI ABON SIAP JUAL Andika Isma; Marhawati Marhawati; Ilham Abu; Riska Aisyah Nurjanna; Andi Naila Quin Azisah Alisyahbana
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2023): Volume 4 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i1.12513

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini berbentuk pemanfaatan Ikan Bandeng menjadi Abon yang siap jual dan sebagai alternatif peluang usaha bagi ibu rumah tangga. Peserta pada kegiatan pelatihan ini ini berjumlah 20 orang yang berasal dari kader PKK Desa Sokkolia, Kecamatan Bontomarannu, Kabuaten Gowa. Tujuan pengabdian ini yaitu memperkenalkan pemanfaatan Ikan Bandeng menjadi Abon yang siap jual, meningkatkan keikutsertaan masyarakat dalam mendukung program ketahanan keluarga, merangsang kreativitas masyarakat untuk menghasilkan sesuatu yang bermanfaat, dan sebagai alternatif peluang usaha bagi ibu rumah tangga. Lokasi pengabdian dilaksanakan di Desa Sokkolia, Kecamatan Bontomarannu, Kabuaten Gowa, melalui praktek demonstratif langsung yang melibatkan unsur-unsur pemangku kepentingan yakni Ibu PKK Desa Sokkolia, Kecamatan Bontomarannu, Kabuaten Gowa. Metode yang digunakan adalah Metode Training of Trainner (TOT) dengan cara pemberian materi melalui ceramah, kemudian dilanjutkan dengan praktik langsung oleh masing-masing peserta. Hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini berupa pelatihan untuk kegiatan Ibu PKK Desa Sokkolia, Kecamatan Bontomarannu, Kabuaten Gowa yang diikuti dengan antusias sampai acara selesai dan termotivasi untuk membuat dan memproduksi sendiri.
INTRODUCTION TO MICROCONTROLLER AND PLC TO IMPROVE MINIMAL COMPETENCY ASSESSMENT LOGIC ABILITY STUDENTS OF SMAN 1 LUMAJANG Imam Sutrisno; Isa Rachman; Rini Indarti; Irma Rustini; Edy Prasetyo Hidayat; Trisnowati Rahayu
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2023): Volume 4 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i1.12514

Abstract

The Minimum Competency Assessment is one of the national assessments used in 2021 by the Ministry of Education and Culture to replace the high school level national exam. It focuses on measuring literacy and numeric skills through students' logical abilities and reading comprehension. To trigger an increase in logic skills, SMAN 1 Lumajang students are given additional knowledge outside the curriculum. One of them is through the introduction of microcontrollers and PLCs, namely logic-based programming devices. This activity is also able to increase digital, technological and human literacy competencies in the era of the industrial revolution 4.0 because Microcontrollers and PLCs are widely used in the field of industrial automation. From the implementation of the activity it is known that the results of the participants' quizzes on each subject matter showed very satisfactory results with an average score of 76 and the results of the participants' tests at the end of the lesson also showed satisfactory results with an average score. out of 74. In addition, the results of the participant questionnaire in response to the implementation of the activity showed very good results. With these activities, the microcontroller and PLC can be used as one of the extracurricular activities to improve the competence of SMAN 1 Lumajang students.
PENYULUHAN UNDANG-UNDANG INFORMASI DAN TRANSAKSI ELEKTRONIK NO. 19 TAHUN 2016 DI KALANGAN PARA PELAJAR SMP. NEGERI 1 KAIRATU BARAT (“BIJAK MENGUNAKAN MEDIA SOSIAL “) Jacob Hattu; Astuti Nur Fadillah
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2023): Volume 4 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i1.12525

Abstract

Abstrak Teknologi dan informasi berkemang sangat cepat hal ini memudahkan masyarakat untuk berkomunikasi tanpa batas, ruang dan waktu, baik itu untuk tujuan pengetahuan, berbisnis, maupun untuk saling bertukar informasi tanpa terhalang dan lebih memudahkan masyarakat dalam mendukung kegiatan dan rutinitas sehari-hari. Selain itu, ekspresi kebebasan berpendapat ini harus memegang etika agar tidak terjerat pada kasus hukum pidana di dalam Undang-undang Nomor 19 Tahun 2016 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 Tentang Informasi dan Transaksi Elektronik UU No 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE). Sebab UU ITE ini akan mudah memidanakan kasus pencemaran nama baik, penghinaan dan ujaran kebencian dan hoaks. Pada pengabdian masyarakat metode yang akan digunakan adalah melalui kegiatan Penyuluhan. Hal mendasar yang ditawarkan untuk ikut memecahkan masalah adalah melalui kegiatan penyuluhan kepada para pelajar SMP Negeri 1 Kairatu Barat. Penyuluhan hukum ini untuk memberikan pemahaman tentang bagaimana cara menggunakan media sosial yang bijak agar tidak terjadi penyalahgunaan yang berujung pelanggaran UU ITE. Masyarakat pengguna media sosial atau Medsos harus lebih bijak dalam menggunakan media sosial untuk mengekspresikan kebebasan berpendapat agar tidak terjerat kasus pidana. Kata Kunci :Penyuluhan, UU ITE, Bijak, Medsos. Abstract Technology and information develop very quickly this makes it easier for people to communicate without borders, space and time, both for the purpose of knowledge, doing business, and to exchange information without hindrance and make it easier for people to support activities and daily routines. In addition, this expression of freedom of opinion must hold ethics so as not to be entangled in criminal law cases in Law Number 19 of 2016 concerning amendments to Law Number 11 of 2008 concerning information and Electronic Transactions Law No. 11 of 2008 concerning information and Electronic Transactions (ITE). Because this ITE Law will easily criminalize cases of defamation, insults and hate speech and hoaxes. In community service, the method to be used is through extension activities. The basic thing that is offered to help solve the problem is through counseling activities to students of SMP Negeri 1 Kairatu Barat. This legal education is to provide an understanding of how to use social media wisely so that there is no abuse that leads to violations of the ITE Law. People who use social media or social media should be wiser in using social media to express freedom of opinion so as not to be entangled in criminal cases. Keywords: Counseling, ITE Law, Social Media.
PEMBENTUKAN KARAKTER MARITIM BAGI PEMUDA KARANG TARUNA DESA BONTOBIRAENG SELATAN St. Nursaadah; AB Takko Bandung; Muslimat Muslimat; Indarwati Indarwati; Fadil Adiyat
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2023): Volume 4 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i1.12558

Abstract

Pengabdian ini bertujuan menguraikan dan menerapkan pembentukan karakter MARITIM (Manusiawi, Arif, Religius, Integritas, Tangguh, Inovatif dan Mandiri) model Walenrenge terhadap generasi muda Karang Taruna Desa Bontobiraeng Selatan Kecamatan Bontonompo Kabupaten Gowa. Adapun target khusus yang dicapai dalam pengabdian ini, yakni para peserta memahami karakter MARITIM model Walenrenge dan menerapkan karakter tersebut ketika berkontribusi dalam masyarakat. Pengabdian ini dapat menjadi salah satu metode untuk dijadikan referensi pembentukan karakter berbasis kearifan lokal dan keilmuan. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah metode FGD (focus group discussion) melalui diskusi mendalam dan serangkaian permainan (games). Hasil pengabdian ini menunjukkan bahwa pembentukan karakter MARITIM memerlukan desain program dan pembiasaan. Partisipasi peserta harus lebih dominan agar penyerapan materi lebih efektif.
THE IMPACT OF SOCIAL MEDIA ON CONSUMER BEHAVIOR Kiki Farida Ferine; Silvy Sondari Gadzali; Abu Muna Almaududi Ausat; Marleni Marleni; Devy Mayang Sari
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2023): Volume 4 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i1.12567

Abstract

Social media has now become an increasingly important tool for all types of businesses. During the pandemic, one of the most successful social media campaigns was Stay-at-Home. This condition causes changes in consumer spending behavior in fulfilling life needs. This research aims to provide an analysis of the influence of social media on consumer behavior. This research is qualitative in nature. Data collection techniques include listening and recording important information to conduct data analysis through data reduction, data display, and conclusion drawing. The findings of this study reveal that social media has changed consumer shopping behavior, especially during the pandemic. However, this behavior has become a post-covid-19 culture. This condition is of course a unique challenge for entrepreneurs to continue to innovate to develop modern products and services so that businesses survive and are able to continue to create consumer loyalty. It is hoped that this research will be an evaluation material for entrepreneurs if currently the business model has changed a lot, then it is time for them to change the old way to a new one by adopting social media and being flexible in improvising with modern marketing tools.
PENERAPAN ABC SYSTEM UNTUK PENENTUAN HARGA POKOK PRODUKSI USAHA PETERNAKAN SAPI PERAH DI INDONESIA Rachmat Hidayat; Irene Sukma Lestari Barus; Rudy Lizwaril; Rima Rachmawati; Andry Arifian Rachman; Mirna Dianita
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2023): Volume 4 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v4i1.12579

Abstract

Kegiatan ini bertujuan untuk melakukan pembinaan melalui program Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) yang merupakan bagian dari Tri dharma Perguruan Tinggi sebagai mana diatur dalam Undang – undang Nomor 12 Tahun 2012 tentang Perguruan Tinggi. Tujuan PkM untuk memajukan kesejahteraan peternak dan mencerdaskan kehidupan peternak melalui peningkatan peran perguruan tinggi dalam pengembangan kegiatan usahanya. Pengabdian kepada masyarakat ini merupakan kegiatan civitas akademika – dosen dan mahasiswa - dalam mengamalkan dan mempraktikkan ilmu pengetahuan dan teknologi melalui kegiatan penerapan ABC System dalam penentuan harga pokok produksi pada usaha peternakan sapi perah di Indonesia. Pelaksanaan PkM ini menggunakan metode ceramah dengan pendekatan studi kasus. Hasil PkM menunjukkan bahwa para peternak dapat menerapkan metode ABC System dalam penentuan harga pokok dengan cara dibimbing oleh para dosen. Peternak juga sudah punya gambaran yang lebih baik tentang komponen-komponen penentuan harga pokok.

Page 83 of 553 | Total Record : 5523