cover
Contact Name
Nur Adyla
Contact Email
nuradyla@unsulbar.ac.id
Phone
+6281355696400
Journal Mail Official
nuradyla@unsulbar.ac.id
Editorial Address
Jl. Prof. Dr. Baharuddin Lopa, SH., MH., Talumung. Majene
Location
Kab. majene,
Sulawesi barat
INDONESIA
Bandar: Journal of Civil Engineering
ISSN : 26230135     EISSN : 26567199     DOI : -
Core Subject : Engineering,
Bandar Journal of Civil Engineering has an area of expertise consisting of Structural Engineering, Construction Engineering & Management, Geotechnical Engineering, Water Resources Engineering, Transportation Engineering and Ocean Engineering
Articles 76 Documents
RE-DESIGN STRUKTUR BANGUNAN TIDAK BERATURAN VERTIKAL MENGGUNAKAN METODE SISTEM RANGKA PEMIKUL MOMEN MENENGAH Reza Rahayu
BANDAR: JOURNAL OF CIVIL ENGINEERING Vol 6 No 2 (2024): Bandar: Journal of Civil Engineering
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/bjce.v6i2.4190

Abstract

Re-Design struktur bangunan tidak beraturan vertikal menggunakan metode sistem rangka pemikul momen menengah (SRPMM) . Perencanaan ulang gedung di Kota Bandung ini dilakukan untuk mengkaji perhitungan sebelumnya yang hanya menggunakan analisis statik ekivalen. Dalam perancangan ini, digunakan analisis dinamik sesuai aturan SNI dengan Sistem Rangka Pemikul Momen Menengah (SRPMM), yang lebih rinci. Tujuan utama adalah memahami proses perancangan struktur atas gedung, mulai dari desain awal elemen struktur, lalu dimodelkan menggunakan software STAAD Pro untuk menganalisis gempa melalui respons spektrum. Hasil analisis menunjukkan bahwa gedung yang tidak beraturan ini masih memenuhi syarat ketidakberaturan sesuai SNI 1726-2019 dengan metode SRPMM. Karena bentuk gedung yang tidak beraturan, diafragma didesain dengan peningkatan kekakuan 25%, serta faktor redundansi 1,3 diterapkan dalam pembebanan. Dari analisis, terdapat 20 mode ragam untuk mencapai >95% gaya gempa, dengan sumbu x pada mode 11 dan sumbu z pada mode 12. Gaya geser dinamis total tercatat sebesar 12.608,92 kN pada sumbu x dan 13.901,01 kN pada sumbu z. Elemen struktur beton bertulang yang dirancang juga memenuhi gaya yang dihasilkan dari analisis STAAD Pro, meskipun efisiensinya masih perlu dioptimalkan.
MODEL STRUKTUR SPASIAL POLA PERKEMBANGAN LAHAN PERKOTAAN BARU TERPADU DI KABUPATEN MAMUJU BERBASIS GEOGRAPHIC INFORMATION SYSTEM Virda Evi Yanti Deril
BANDAR: JOURNAL OF CIVIL ENGINEERING Vol 6 No 2 (2024): Bandar: Journal of Civil Engineering
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/bjce.v6i2.4192

Abstract

Land development patterns are patterns formed in the land use structure of a region, both planned and unplanned. Changes in the spatial structure of land development in the Integrated Urban Area as an implementation of PKNp in the West Sulawesi Provincial RTRW in supporting regional economic development are one of the main factors in attracting the priority of West Sulawesi Province's development direction to the Integrated New City development area which is directed at 2 (two) sub-districts in Mamuju Regency, including Mamuju District and Kalukku District. The MATABE Urban Area is designated as the National Promotion Activity Center (PKNp) area which functions as an industrial area, trade, main transportation hub on a national scale and the main hub for export-import activities or a gateway to the international region, as an effort by the government to improve the regional economy. This study aims to identify land development patterns formed in the development of the Integrated New Urban Area in Mamuju Regency and analyze their impact on the spatial structure in Mamuju Regency internally and West Sulawesi Province externally using a quantitative descriptive method with spatial analysis techniques in the form of GIS (Geographic Information System)-based modeling. Where, this analysis is a technique used to explore data from a spatial perspective. The results of the analysis show that the spatial structure model of land development patterns in the New Urban Area in Mamuju Regency basically refers to the polycentric model (random movement) which is influenced by the existence of public service centers and Mamuju Urban services which are spread with a mono-centered model, which means that the area consists of one center and several sub-centers that are not connected to each other between one sub-center and another.
Strategi Green Kinetic Façade untuk Efisiensi Energi dan Kenyamanan Termal pada Bangunan Publik di Kota Penyangga IKN Andi Sahputra Depari
BANDAR: JOURNAL OF CIVIL ENGINEERING Vol 6 No 2 (2024): Bandar: Journal of Civil Engineering
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/bjce.v6i2.4211

Abstract

Kota penyangga IKN dihadapkan pada tantangan seperti perubahan iklim, polusi udara, dan migrasi penduduk. Dengan adanya pembangunan IKN, diproyeksikan populasi serta bangunan publik di Balikpapan dan sekitarnya akan meningkat, yang berpotensi memperburuk kondisi lingkungan. Sebagai contoh, bangunan di Institut Teknologi Kalimantan yang merupakan pusat kegiatan akademik, menunjukkan ketergantungan terhadap pendingin ruangan. Penggunaan berkelanjutan dari sistem tersebut akan meningkatkan emisi gas rumah kaca dan secara umum bangunan publik cenderung bergantung pada pendingin ruangan. Berdasarkan data GBCI, sektor bangunan menyumbang 35% dari konsumsi energi, 12% dari konsumsi air global, serta bertanggung jawab atas 25% limbah dan 40% emisi gas rumah kaca. Untuk itu, investasi teknologi hijau diperlukan sebagai upaya mitigasi. Peneliti menganalisis penerapan green kinetic façade melalui pendekatan analisis data, simulasi, dan perancangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa green kinetic façade berpotensi meningkatkan kenyamanan termal dan efisiensi energi. Temuan ini dapat menjadi referensi bagi pemerintah, peneliti, dan praktisi dalam mewujudkan pembangunan berkelanjutan.
Arahan Peningkatan Kemakmuran Kota Samarinda Pada Dimensi Infrastruktur Maryo Inri Pratama; Ajeng Meidiany Putri; Umar Mustofa; Muhammad Gilang Indra Mardika
BANDAR: JOURNAL OF CIVIL ENGINEERING Vol 6 No 2 (2024): Bandar: Journal of Civil Engineering
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/bjce.v6i2.4249

Abstract

Kota Samarinda, ibu kota Provinsi Kalimantan Timur, menghadapi tantangan signifikan dalam menyelaraskan pertumbuhan pesat dengan pengembangan infrastruktur yang memadai. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dimensi infrastruktur Kota Samarinda menggunakan City Prosperity Index (CPI) dan memberikan rekomendasi perbaikan. Data sekunder diperoleh melalui survei literatur untuk mengidentifikasi praktik terbaik dari kota-kota yang telah sukses dalam analisis CPI. Dengan menggunakan metode triangulasi, studi ini membandingkan hasil CPI Samarinda dengan kriteria CPI dan best practice dari kota lain yang memiliki karakteristik serupa. Hasil analisis menunjukkan bahwa beberapa aspek infrastruktur Samarinda, seperti akses air bersih, kepadatan penduduk, ketersediaan dokter, dan transportasi umum, memerlukan perbaikan signifikan untuk mencapai kategori “cukup kuat”. Rekomendasi termasuk peningkatan cakupan layanan dasar, pengembangan transportasi massal, dan perbaikan fasilitas sosial. Implementasi strategi ini diharapkan dapat meningkatkan peringkat CPI Samarinda dan mendukung kemakmuran kota secara keseluruhan. Penelitian ini memberikan panduan praktis untuk pengembangan infrastruktur dan kebijakan yang dapat meningkatkan kualitas hidup dan daya saing ekonomi Kota Samarinda.
Penerapan Biocomposite Serat Bambu Pada Dinding Aqustik Bangunan Gedung Sutriani Sutriani; Nurmiati Zamad; Alfiah
BANDAR: JOURNAL OF CIVIL ENGINEERING Vol 6 No 2 (2024): Bandar: Journal of Civil Engineering
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/bjce.v6i2.4250

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk Mengetahui metode pengolahan serat bambu sebagai bahan biokomposite.untuk menganalisis kekuatan material biocomposite serat bambu terhadap kuat tekan dan tarik. Dan untuk mengaplikasikan biocomposite serat bambu sebagai material dinding aqustik sesuai standar industri.Metode penelitian yang digunakan adalah metode penggabungan analisis kuntitatif dan metode experimental yaitu dengan melakukan uji material dari hasil prototype bahan material kemudian dilakukan uji kuat tekan dan uji kebisingan, bahan yang sesuai standar ASTM D 790 – 99 dan SNI 19 - 6878 – 2002 dan uji kebisingan dengan Keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup No.48 Tahun 1996 tentang baku tingkat kebisingan. dengan hasil uji tekan minimum 10 MPa dan hasil uji tekan maksimal 12,2 MPa, berdasarkan standar ASTM D 790 – 99 dan SNI 19 - 6878 – 2002, sampel D pada umur 36 hari dianggap memenuhi syarat untuk pembuatan dinding aqustik dan pengujian kebisingan pada sampel D dengan menggunakan tambahan triplex didapatkan hasil terendah pada 46,8 dB dan tertinggi pada 55,4 dB. Hasil penelitian ini sesuai hasil uji mutu dan standar kualitas industri terutama pada material dinding aqustik yang ramah lingkungan dan berkelanjutan. Out-Put dari penelitian ini diharapkan dapat menghasilkan prototype material dan menjadi strategi riset eksploitasi pengembangan industri manufaktur serta rekayasa bahan matrial biocomposit serat bambu khususnya diIndonesia dan negara penghasil bambu lainnya.
Mortar Abu Sekam Padi dan Air Laut: Alternatif Material untuk Lingkungan Pesisir Julia Jalaluddin
BANDAR: JOURNAL OF CIVIL ENGINEERING Vol 6 No 2 (2024): Bandar: Journal of Civil Engineering
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/bjce.v6i2.4271

Abstract

Penggunaan material konstruksi yang berkelanjutan dan ramah lingkungan menjadi isu penting, terutama di wilayah pesisir yang rentan terhadap kondisi lingkungan yang keras. Penelitian ini mengkaji potensi penggunaan abu sekam padi sebagai bahan pengganti sebagian semen dalam campuran mortar yang menggunakan air laut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi sifat mekanis dan ketahanan mortar terhadap lingkungan agresif pesisir, yang meliputi paparan air asin dan korosi. Abu sekam padi dipilih karena ketersediaannya yang melimpah dan sifatnya sebagai limbah pertanian yang dapat digunakan kembali. Air laut, di sisi lain, dipertimbangkan sebagai sumber air alternatif untuk pengadukan mortar di wilayah pesisir yang sering mengalami keterbatasan akses terhadap air tawar. Hasil peneltiian menunjukkan nilai kuat tekan optimum pada variasi N40-PM-ASP 20 penambahan abu sekam padi 20 % pada umur 91 hari dengan electrical resistivy masuk dalam kategori sangat rendah (very low) terhadap laju korosi meskipun terkontaminasi ion klorida.