cover
Contact Name
RIDWAN
Contact Email
ridwanr320@gmail.com
Phone
+6282340340330
Journal Mail Official
jurnal.jiper86@gmail.com
Editorial Address
Jl. KH. Ahmad Dahlan No.1, Pagesangan, Kec. Mataram, Kota Mataram, Nusa Tenggara Bar. 83115
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
JURNAL ILMU PERPUSTAKAN (JIPER)
ISSN : 27747301     EISSN : 27160432     DOI : -
Core Subject : Science, Social,
Cakupan topik meliputi: 1. Manajemen Perpustakaan Umum, Khusus, Sekolah dan Perguruan Tinggi; 2. Etika Profesi Pustakawan dan Arsiparis; 3. Literasi Informasi; 4. Layanan pada Perpustakaan dan Lembaga/Unit Arsip; 5. Preservasi dan Konservasi Media Informasi (Bahan Perpustakaan dan Arsip); 6. Teknologi Informasi di Perpustakaan dan Lembaga/Unit Arsip; 7. Perpustakaan dan Media Sosial; 8. Big Data dan Data Analytics; 9. Manajemen Koleksi Perpustakaan dan Arsip; 10. Open Access, Open Data dan Data Management; 11. Topik lain terkait bidang Ilmu Informasi, Perpustakaan dan Kearsipan
Articles 108 Documents
DAMPAK USER EDUCATION TERHADAP PENGGUNAAN MATERI PERPUSTAKAAN DI PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS BRAWIJAYA MALANG Prajawinanti, Arin
JURNAL ILMU PERPUSTAKAAN (JIPER) Vol. 6, No. 1 (2024): Maret
Publisher : Unversitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jiper.v6i1.19676

Abstract

ABSTRAK:Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pendidikan pengguna terhadap pemanfaatan bahan pustaka di Perpustakaan Universitas Brawijaya Malang serta faktor-faktor yang mempengaruhi pemanfaatan bahan pustaka di Perpustakaan Universitas Brawijaya Malang. Manfaat dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan mengenai pengaruh pendidikan pengguna terhadap pemanfaatan bahan pustaka di Perpustakaan Universitas Brawijaya Malang sehingga dapat menjadi bahan pertimbangan dalam menetapkan kebijakan untuk pengembangan perpustakaan menjadi lebih baik lagi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif yaitu penelitian ini dilakukan dengan maksud untuk menunjukkan pengaruh terhadap variabel terikat. Jumlah sampel 30 orang, menggunakan teknik Accidental Sampling dengan alasan populasi dianggap homogen. Teknik pengumpulan data yang digunakan oleh peneliti meliputi; observasi, penyebaran kuesinoer, dan dokumentasi. Teknik analisis pengolahan data dalam penelitian ini yaitu editing dan tabulasi. Hasil penelitian dihitung dengan menggunakan bantuan program SPSS version 16 for windows, dan diperoleh hasil yaitu terdapat pengaruh pendidikan pengguna terhadap pemanfaatan bahan pustaka di Perpustakaan Universitas Brawijaya Malang sebesar 14,9%. Terdapat faktor lain yang mempengaruhi pemanfaatan bahan pustaka di Perpustakaan Universitas Brawijaya Malang salah satunya adalah karena kebutuhan akan tugas-tugas kuliah. Selain itu kesadaran untuk mendapatkan ilmu pengetahuan dan informasi menjadikan faktor pemanfaatan bahan pustaka. Di samping itu faktor lain pemanfaatan bahan pustaka adalah sebagai sarana hiburan.Kata Kunci:1.    User educationMateri PerpustakaanPerpustakaan Perguruan Tinggi ABSTRACT. The aim of this research is to determine the influence of user education on the use of library materials at the Brawijaya University Malang Library as well as the factors that influence the use of library materials at the Brawijaya University Malang Library. It is hoped that the benefits of this research can provide input regarding the influence of user education on the use of library materials in the Brawijaya University Malang Library so that it can be taken into consideration in determining policies for better library development. The research method used in this research is quantitative, that is, this research was carried out with the aim of showing the effect on the dependent variable. The total sample was 30 people, using the Accidental Sampling technique because the population was considered homogeneous. Data collection techniques used by researchers include; observation, distribution of questionnaires, and documentation. The data processing analysis techniques in this research are editing and tabulation. The research results were calculated using the SPSS version 16 for Windows program, and the results obtained were that there was an influence of user education on the use of library materials in the Brawijaya University Malang Library of 14.9%. There are other factors that influence the use of library materials at the Brawijaya University Malang Library, one of which is the need for course assignments. Apart from that, awareness of obtaining knowledge and information is a factor in the use of library materials. Apart from that, another factor in the use of library materials is as a means of entertainment.Keywords:1. User education2. Library Materials3. College Library
KAJIAN BIBLIOMETRIK: KOLABORASI PENULIS PADA JURNAL ILMU PERPUSTAKAAN TERAKREDITASI SINTA 2 PERIODE 2019-2023 Noprianto, Eko
JURNAL ILMU PERPUSTAKAAN (JIPER) Vol. 6, No. 1 (2024): Maret
Publisher : Unversitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jiper.v6i1.22245

Abstract

The aim of this research is to investigate author collaboration in library science journals accredited SINTA 2 (BIP, BACA, Khizanah, and JKIP) from 2019 to 2023, which includes the growth of articles with collaborative authorship, the level of collaboration, and collaboration index. This study applies bibliometric methods, which involve measuring authorship in a scholarly publication. Research data were collected by directly accessing the respective journal websites, and the data were processed using MS Excel to create tables and perform necessary statistical calculations.Based on the search results, 390 articles were found during the period of 2019-2023. These articles are distributed among the journals as follows: 108 articles in the BIP journal, 92 articles in the BACA journal, 114 articles in the Khizanah journal, and 76 articles in the JKIP journal. Data analysis results indicate that in the BIP, JKIP, and Khizanah journals, almost all articles were written with collaborative authorship, while in the BACA journal, only the majority of articles were written with collaborative authorship. The collaboration level values obtained for the journals are as follows: BIP journal: 0.81, BACA journal: 0.73, Khizanah journal: 0.76, and JKIP journal: 0.80, while the collaboration indices for BIP journal is 1.96, BACA journal is 1.86, Khizanah journal is 2.08, and JKIP journal is 2.25.The conclusion of this research is that articles with collaborative authorship are more frequently published bylibrary science journals accredited SINTA 2.
MOTIVASI KUNJUNGAN CIVITAS AKADEMIKA KE PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NAHDLATUL ULAMA NUSA TENGGARA BARAT Susilawati, Hirma; Rohana, Rohana; Hapsari, Nurul Fikriati Ayu
JURNAL ILMU PERPUSTAKAAN (JIPER) Vol. 6, No. 1 (2024): Maret
Publisher : Unversitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jiper.v6i1.21556

Abstract

Perpustakaan Universitas Nahdlatul Ulama Nusa Tenggara Barat bertujuan sebagai penyedia informasi bagi seluruh civitas akademik, khususnya mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama Nusa Tenggara Barat. Penelitian ini bertujuan untuk mencari gambaraan terkait motivasi yang dimiliki dosen, tenaga kependidikan dan mahasiswa ketika berkunjung ke perpustakaan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan mengambil informan yaitu mahasiswa, dosen dan tenaga pendidik Universitas Nahdlatul Ulama Nusa Tenggara Barat sebagai informan untuk diwawancarai. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Dalam analisis data kualitatif dilakukan melalui tahap reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa motivasi internal yang dimiliki oleh mahasiswa ketika berkunjung ke perpustakaan adalah untuk memenuhi kebutuhan informasi mereka dan keinginan untuk berkumpul bersama teman-teman. Sedangkan motivasi eksternal mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama Nusa Tenggara Barat ketika berkunjung perpustakaan adalah untuk memanfaatkan fasilitas-fasilitas pendukung yang ada di perpustakaan seperti ruangan yang nyaman untuk berkumpul ketika mereka memiliki waktu luang, serta fasilitas wi-fi yang mereka gunakan untuk mencari informasi atau untuk mengakses internet.
PERANAN TEKNOLOGI INFORMASI TERHADAP PENGEMBANGAN PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR Herman, Herman; Rusadi, La Ode; Suriadi, Suriadi; Fendy, Fendy; Mantasa, Kamaluddin
JURNAL ILMU PERPUSTAKAAN (JIPER) Vol. 4, No. 2 (2022): September
Publisher : Unversitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jiper.v4i2.21218

Abstract

Teknologi informasi berperan dalam mengembangkan Perpustakaan Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar. Tujuan penelitian adalah mengetahui strategi pengembangan perpustakaan berbasis teknologi informasi dan mengetahui pemanfaatan teknologi informasi di Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Makassar. Jenis penelitian kualitatif deskriptif. Sumber data primer diperoleh melalui observasi atau pengamatan secara langsung pemanfaatan teknologi informasi di Perpustakaan Unismuh Makassar sehingga akan diperoleh hasil yang lebih komprehensif, sumber data sekunder yang bersumber dari buku, jurnal, majalah ilmiah, serta dokumen penting lainnya. Metode pengumpulan data yang digunakan (1) observasi partisipatif; (2) wawancara; dan (3) dokumentasi. Analisis data dilakukan dalam bentuk reduksi data, penyajian data, dan penarikan atau verifikasi kesimpulan untuk memperoleh hasil akhir. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi pengembangan perpustakaan berbasis teknologi informasi di perpustakaan Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar dilakukan dengan:  1) Kebijakan Pengembangan Perpustakaan Unismuh Makassar dengan melakukan pengembangan koleksi berbasis teknologi informasi, Melakukan pembenahan tata ruang perpustakaan, Memperbaiki pelayanan teknis dan pelayanan pemustaka, Menerapkan sistem otomasi perpustakaan, dan Memperkuat jaringan informasi. 2) Penyediaan dana dengan uraian kebijakan pendanaan dan sumber dana, 3. SDM (Sumber Daya Manusia) Perpustakaan. Meliputi kualifikasi pendidikan formal dan pelatihan kepustakawanan dan Perencanaan Pengembangan SDM.Kata Kunci: Teknologi Informasi, Pengembangan Perpustakaan, Perpustakaan Perguruan Tinggi
STRATEGI PERPUSTAKAAN DALAM MENGOPTIMALKAN INOVASI “RASKITA” DI DINAS PERPUSTAKAAN DAN ARSIP KABUPATEN KARO pangesti, Mirawati idi; Batubara, Abdul Karim; Fathurrahman, Muslih
JURNAL ILMU PERPUSTAKAAN (JIPER) Vol. 6, No. 1 (2024): Maret
Publisher : Unversitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jiper.v6i1.21414

Abstract

Penelitian ini membahas tentang strategi perpustakaan dalam mengoptimalkna inovasi “RASKITA” di dinas perpustakaan dan arsip Kabupaten Karo. Adapun tujuan yang ingin dicapai dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana strategi perpustakaan dalam mengoptimalkan inovasi “RASKITA” di dinas perpustakaan dan arsip Kabupaten Karo. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Dengan menggunakan teknik pengumpulan data yaitu melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Informana pada penelitian ini yaitu pustakawan yang ada di dinas perpustakaan dan arsip Kabupaten Karo. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi perpustakaan dalam mengoptimalkan inovasi “RASKITA” di dinas perpustakaan dan arsip Kabupaten Karo yaitu dalam bentuk membuat gerakan open donasi buku se Kabupaten Karo oleh Bupati. Bupati memiliki wewenang yang besar untuk mengajak masyarakat untuk melakukan donasi buku di dinas perpustakaan dan arsip Kabupaten Karo. Dalam mempromosikan inovasi “RASKITA” perpustakaan menggunakan promosi melalui media sosial seperti website dinas perpustakan dan arsip Kabupaten Karo, melakukan sosialisasi dengan memanfaatkan rapat dinas dan juga memberikana reward kepada donatur berupa sertifikat yang ditanda tangani oleh Bupati sebagai tanda terimakasih. Strategi perpustakaan dalam mengoptimalkan inovasi “RASKITA” bertujuan untuk menambah koleksi bahan pustaka di dinas perpustakaan dan arsip Kabupaten Karo .Kata Kunci: Strategi perpustakaan, Inovasi
INVESTIGASI KENDALA PENGELOLAAN ARSIP BAGI LULUSAN ILMU PERPUSTAKAAN DI DINAS PERPUSTAKAAN DAN KEARSIPAN PROVINSI SUMATERA UTARA Karunia, Leila; Yunita, Rahmi
JURNAL ILMU PERPUSTAKAAN (JIPER) Vol. 6, No. 1 (2024): Maret
Publisher : Unversitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jiper.v6i1.20794

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi fenomena lulusan Ilmu Perpustakaan yang bekerja di bidang kearsipan di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten/Kota. Tujuan penelitian ini untuk menginvestigasi kendala yang dihadapi oleh lulusan Ilmu Perpustakaan dalam pekerjaannya sebagai arsiparis. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Objek penelitian ini adalah Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten/Kota yang terdapat di lingkungan provinsi Sumatera Utara, yakni Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Labuhanbatu Utara dan Dinas Perpustakaan dan Arsip Kota Tebing Tinggi. Sumber data dalam penelitian ini adalah data primer yakni wawancara dengan informan dan observasi serta data sekunder yakni buku dan jurnal. Informan dalam penelitian ini sebanyak 5 orang. Pemilihan informan dilakukan melalui purposive sampling dengan kriteria pegawai bidang kearsipan yang memiliki kualifikasi pendidikan S-1 Ilmu Perpustakaan. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik yang digunakan dalam analisis data adalah yakni pengumpulan data, reduksi data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini adalah pegawai lulusan Ilmu Perpustakaan mengalami kendala dalam mengelola arsip. Kendala yang ditemukan antara lain: Sumber Daya Manusia masih kurang, tumpukan arsip, kompetensi pegawai, serta sarana dan prasarana belum memadai. Upaya yang dilakukan untuk mengatasi kendala tersebut yakni melalui ikut serta dalam pelatihan dan koordinasi dengan atasan di tempat kerja.
LITERASI ALQURAN DALAM MENUMBUHKAN BUDAYA BACA ALQURAN BAGI SISWA Rusadi, La Ode; HS, Raodah; Herman, Herman; Fendy, Fendy; Suriadi, Suriadi; Mantasa, Kamaluddin
JURNAL ILMU PERPUSTAKAAN (JIPER) Vol 3, No 2 (2021): November
Publisher : Unversitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jiper.v4i1.21216

Abstract

Program literasi Al-Qur’an merupakan kegiatan yang mendukung kemampuan siswa dalam menumbuhkan budaya baca Al-Qur’an.  Fokus masalah yang dibahas yaitu bagaimana efektifitas kegiatan literasi Al-Qur’an memiliki dampak bagi siswa dalam membaca Al-Qur’an. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui bagaimana proses kegiatan literasi Alquran, (2) mengetahui efektifitas kegiatan literasi Al-Qur’an memiliki dampak bagi siswa dalam membaca Al-Qur’an. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Adapun sumber data dari penelitian ini adalah data primer yaitu hasil wawancara dengan informan dan data sekunder yaitu data yang didapatkan dari catatan observasi, buku dan jurnal. Penelitian ini menunjukkan bahwa kegiatan literasi Al-Qur’an dimulai dari tahapan penetapan jadwal kegiatan literasi Al-Qur’an, waktu dan tempat pelaksanaan kegiatan literasi Al-Qur’an dan yang terlibat dalam kegiatan literasi Al-Qur’an. Adapun bentuk- bentuk kegiatan literasi Al-Qur’an meliputi rangkaian kegiatan literasi Al-Qur’an, metode pelaksanaan membaca Al-Qur’an dan materi serta penilaian pada kegiatan literasi Al-Qur’an. Kegiatan literasi Al-Qur’an memberikan dampak yang baik pada siswa. Hasil dari kegiatan literasi Al-Qur’an pada siswa yaitu dengan kegiatan literasi Al-Qur’an dapat menambah minat siswa dalam membaca Al-Qur’an, kegiatan literasi Al-Qur’an memberikan motivasi kepada siswa dalam membudayakan membaca Al- Qur’an dan kegiatan literasi Al-Qur’an memberikan pendidikan akhlak terhadap siswa dengan ayat yang dibaca.Kata Kunci: Literasi Al-Qur’an, Al-Qur’an, Budaya Baca.
INOVASI PUSTAKAWAN DALAM MENINGKATKAN MINAT KUNJUNG SISWA DI PERPUSTAKAAN SMA NEGERI 5 ENREKANG Israwanti, Nurul; Ridwan, Madinatul Munawwarah; Ismaya, Ismaya; Chabir Galib, Andi Ahmad; Karmila, Karmila
JURNAL ILMU PERPUSTAKAAN (JIPER) Vol. 6, No. 1 (2024): Maret
Publisher : Unversitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jiper.v6i1.22295

Abstract

Perpustakaan SMA Negeri 5 Enrekang merupakan pusat penyedia informasi yang diharuskan memberikan akses dan layanan informasi kepada pemustaka. Sebagai pustakawan yang profesional diharapakan mampu membuat sebuah terobosan atau ide–ide yang mampu menarik pengunjung ke perpustakaan. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah kualitatif, data yang yang dikumpumpulkan dengan proses observasi, wawancara, dan dokumentasi. Tehnik analisis data menggunakan reduksi data. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi inovasi yang diterapkan oleh pustakawan dalam meningkatkan minat kunjung siswa di Perpustakaan SMA Negeri 5 Enrekang. Tiga hasil penelitian utama yang diselidiki adalah inovasi layanan sirkulasi, promosi, dan komunikasi, serta pengelolaan koleksi.Pertama, inovasi layanan sirkulasi mempertimbangkan efektivitas pencatatan peminjaman dan pengembalian buku selama periode paling ramai di perpustakaan, terutama saat awal tahun ajaran baru. Kedua, strategi promosi yang dilakukan sekali setahun pada saat penerimaan siswa baru untuk meningkatkan kesadaran dan minat siswa dalam berkunjung ke perpustakaan. Terakhir, pengelolaan koleksi melalui kolaborasi antara pustakawan, guru, dan kepala sekolah untuk memastikan kebutuhan siswa terpenuhi dan bahan bacaan yang relevan tersedia.Melalui pengumpulan data kualitatif dan observasi langsung, penelitian ini menyoroti dampak inovasi-inovasi tersebut terhadap minat kunjung siswa. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan signifikan dalam frekuensi kunjungan siswa ke perpustakaan, serta peningkatan penggunaan layanan dan koleksi perpustakaan secara keseluruhan.Penemuan ini menegaskan pentingnya peran aktif pustakawan dalam mengembangkan inovasi-inovasi kreatif untuk mempromosikan perpustakaan sebagai pusat sumber daya yang vital bagi pendidikan di SMA Negeri 5 Enrekang dan mungkin dapat diterapkan di sekolah lain untuk meningkatkan minat baca siswa secara keseluruhan.
MOTIVASI KERJA STAFF PERPUSTAKAAN NON SARJANA ILMU PERPUSTAKAAN PADA SMAN KOTA DUMAI Safira, Dinda Rania; Hakim, Triono Dul; Amelia, Vita
JURNAL ILMU PERPUSTAKAAN (JIPER) Vol. 6, No. 1 (2024): Maret
Publisher : Unversitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jiper.v6i1.21028

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui motivasi kerja staf perpustakaan non Sarjana Ilmu Perpustakaan pada SMAN di Kota Dumai. Metode penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Penelitian ini dilakukan di SMAN Dumai. Subjek dalam penelitian ini adalah Staf perpustakaan yang berlatar belakang non sarjana Ilmu Perpustakaan. Hasil penelitian menunjukkan motivasi kerja staf perpustakaan non Sarjana Ilmu Perpustakaan Pada SMAN di Kota Dumai dilihat dari gaji yang sesuai dimana gaji dapat berperan dalam meningkatkan motivasi pegawai untuk bekerja lebih efektif, meningkatkan kinerja, meningkatkan produktivitas serta mengimbangi kekurangan dan keterlibatan komitmen yang menjadi ciri pekerja termasuk staf perpustakaan yang berasal dari non Sarjana Ilmu Perpustakaan. Motivasi kerja staf perpustakaan non Sarjana Ilmu Perpustakaan Pada SMAN di Kota Dumai dilihat dari budaya instansi dapat mempengaruhi motivasi dalam bekerja termasuk staf perpustakaan yang berasal dari non Sarjana Ilmu Perpustakaan. Budaya ini akan ditanamkan kepada setiap pegawai sehingga mereka mampu bersikap dan memiliki pola pikir sesuai arahan instansi. Motivasi kerja staf perpustakaan non Sarjana Ilmu Perpustakaan Pada SMAN di Kota Dumai dilihat dari tujuan bekerja dapat mempengaruhi motivasi dalam bekerja termasuk staf perpustakaan yang berasal dari non Sarjana Ilmu Perpustakaan.
IMPLEMENTASI ASPEK HUKUM DAN ETIKA DALAM PENGEMBANGAN PERPUSTAKAAN DIGITAL: STUDI KASUS REPOSITORY PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS JENDERAL ACHMAD YANI YOGYAKARTA Ridwan, Madinatul Munawwarah; Nur, Reniati; Marsabessy, Sonnie; Premiwati, Elsi; Ayuni, Ervina; Anugrah, Alfian; Mulyadi, Irvan; Munawwarah, Madinatul; Prasetyawati, Risty
JURNAL ILMU PERPUSTAKAAN (JIPER) Vol. 6, No.2 (2024): September dan CFP Konferensi Internasional
Publisher : Unversitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jiper.v6i2.24905

Abstract

Perpustakaan digital memiliki peran krusial dalam menyediakan akses informasi yang luas, namun juga dihadapkan pada tantangan terkait kepatuhan hukum dan etika dalam pengelolaan konten digital. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi implementasi aspek hukum dan etika dalam pengembangan perpustakaan digital, dengan fokus pada studi kasus Repository Perpustakaan Jenderal Achmad Yani Yogyakarta. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif, dengan pengumpulan data melalui wawancara mendalam, observasi partisipatif, dan analisis dokumen. Informan penelitian terdiri dari pengelola perpustakaan, ahli hukum, dan pengguna repository. Teknik analisis data dilakukan dengan mengkategorikan informasi dan mengidentifikasi pola-pola yang muncul. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Perpustakaan Jenderal Achmad Yani Yogyakarta telah menerapkan kebijakan dan praktik yang efektif untuk memastikan kepatuhan terhadap regulasi hukum dan standar etika, termasuk pemeriksaan plagiasi, penundaan publikasi, dan perlindungan privasi pengguna. Tidak terdapat pelanggaran etika yang tercatat sejak tahun 2016, mencerminkan komitmen terhadap integritas akademik. Penelitian ini merekomendasikan peningkatan implementasi aspek hukum dan etika melalui penguatan kebijakan, peningkatan sumber daya, dan program pelatihan. Temuan ini berkontribusi pada pemahaman praktik terbaik dalam pengelolaan perpustakaan digital dan menjadi panduan bagi institusi serupa dalam menghadapi tantangan yang sama.

Page 8 of 11 | Total Record : 108