Articles
99 Documents
Pengembangan Perangkat Pembelajaran Tematik SD Kelas IV
Faeza Rezi S;
Andriyas Hariyandi;
Wira Buana
JURNAL PTI (PENDIDIKAN DAN TEKNOLOGI INFORMASI) FAKULTAS KEGURUAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITA PUTRA INDONESIA "YPTK" PADANG Vol. 9 (2022) No. 2
Publisher : Universitas Putra Indonesia YPTK Padang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.35134/jpti.v9i2.145
The thematic learning model has a scientific approach that is essentially a scientific approach where the learning process will be more meaningful if the child experiences what he is learning. The implementation of the elementary thematic learning curriculum is a tendency to return to the initial thought that students will learn better when the environment is created naturally. Teachers must place students as the center of all learning activities so that they are able to explore material and enrich their learning experiences. Thus a thematic learning tool for SD Class IV is designed as a guide for teachers and students to learn based on a thematic curriculum. This research is a type of research and development that aims to measure the validity, practicality and effectiveness of developing thematic learning devices for Class IV SD. The research and development model used is 4-D (four D Models). This model consists of 4 stages, namely define, design, develop, and disseminate. The test subjects in this development research were 5 teachers at SDN 03 Alai Padang, 2 teachers at SDN Experiment Padang and 30 students in grade IV.b at SDN 03 Alai Padang. Based on the results of the validity test conducted by the expert, the development of thematic learning tools for SD class IV obtained an overall average of 87.16% which is in the very valid criteria. The practicality test result is 93.37% which is in the very practical criteria. Furthermore, the effectiveness test can be seen from the results of student learning before (pre-test) and after (post-test) trials at 3.86% which are at an effective level for use
Meta-Analisis Media Pembelajaran Mobile Learning Berbasis Android Terhadap Hasil Belajar Peserta Didik
Elfi Tasrif;
Intan Witari Intan;
Latifah Annisa
JURNAL PTI (PENDIDIKAN DAN TEKNOLOGI INFORMASI) FAKULTAS KEGURUAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITA PUTRA INDONESIA "YPTK" PADANG Vol. 10 (2023) No. 1
Publisher : Universitas Putra Indonesia YPTK Padang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.35134/jpti.v10i1.148
Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh penggunaan media pemebelajaran mobile learning berbasis android terhadap hasil belajar siswa. Penelitian ini menyelidiki bagaimana pengaruh media pembelajaran mobile learning berbasis android terhadap hasil belajar siswa dengan menghitung effect size. Jenis penelitian yang dilakukan adalah meta-analisis. Data yang didapat berasal dari 20 jurnal ber ISSN dan bersumber dari Sinta, Google Schoolar. Dari perolehan hasil analisis effect size berdasarkan kategori jenis media audio visual dengan nilai 1.51 berada kategori sangat tinggi. Sedangkan berdasarkan kategori jurusan rata-rata media pembelajaran mobile learning berbasis android sangat mempengaruhi hasil belajar dengan nilai 3.59 berada pada kategori sangat tinggi pada jurusan Bisnis Daring dan Pemasaran (BDP). Berdasarkan hasil analisis menyimpulkan bahwa media pembelajaran mobile learning berbasis android terhadap hasil belajar memberikan pengaruh yang berarti pada aspek jurusan terutama pada jurusan BDP, dimana nilai rata-rata effect size yang diperoleh pada jurusan BDP lebih tinggi dibandingkan pada jurusan lainnya. Pengaruh media pembelajaran terhadap hasil belajar siswa memberikan pengaruh yang berarti pada setiap jenis media. Rata-rata effect size jenis media visual memiliki rata-rata yang lebih tinggi dari pada media audio visual.
Keterampilan Sosial Siswa Jurusan IPA dengan Siswa Jurusan IPS
Riza Pati Purnama;
Linda Fitria;
Menrisal Menrisal
JURNAL PTI (PENDIDIKAN DAN TEKNOLOGI INFORMASI) FAKULTAS KEGURUAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITA PUTRA INDONESIA "YPTK" PADANG Vol. 10 (2023) No. 1
Publisher : Universitas Putra Indonesia YPTK Padang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.35134/jpti.v10i1.151
Sekolah merupakan sarana dalam rangka mencapai tujuan pendidikan. Selain pengajaran ilmu pengetahuan, sekolah juga membentuk keterampilan sosial siswa, keterampilan sosial adalah sikap yang dipelajari yang diterapkan dalam interaksi sosial untuk mempererat hubungan dengan lingkungannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keterampilan sosial siswa jurusan IPA dan IPS di Madrasah Aliyah Sumatera Thawalib Parabek. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif deskriptif. Populasi penelitian ini adalah siswa Madrasah Aliyah Sumatera Thawalib Parabek. Sampel dalam penelitian ini adalah 52 orang siswa Jurusan IPA siswa Jurusan IPA dan 36 orang siswa Jurusan IPS kelas XI Semester Genap. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik proposional sampling. Instrument dalam penelitian ini menggunakan angket skala likert. Analisis data dilakukan menggunakan program statistik Microsoft Excel and SPSS 23. Berdasarkan pengolahan data, maka diperoleh data bahwa dari 52 santri jurusan IPA yang menjadi sampel penelitian terdapat sebanyak 36 santri 69% memiliki keterampilan sosial dengan kualifikasi tinggi, 11 santri 21% memiliki nilai keterampilan sosial dengan kualifikasi rendah, dan 5 santri 10% memiliki nilai keterampilan sosial dengan kualifikasi sangat rendah. Dari 36 santri jurusan IPS yang menjadi sampel penelitian terdapat 25 santri 69,44% yang memiliki nilai keterampilan sosial dengan kualifikasi tinggi, 9 santri 25% memiliki nilai keterampilan sosial dengan kualifikasi rendah, dan 2 santri 6% memiliki nilai keterampilan sosial dengan kualifikasi sangat rendah.
LAMLOP (Learning About Maritim In The Port) Media Pembelajaran Berbasis Podcast
Fathan Syuhada;
Nur Fajar Rizky;
Anggara Dwi Tasima Putra;
Adam Febriansyah
JURNAL PTI (PENDIDIKAN DAN TEKNOLOGI INFORMASI) FAKULTAS KEGURUAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITA PUTRA INDONESIA "YPTK" PADANG Vol. 10 (2023) No. 1
Publisher : Universitas Putra Indonesia YPTK Padang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.35134/jpti.v10i1.153
Belajar menggunakan media sosial adalah inovasi terbaru karena berbagai metode digunakan untuk mempublikasikan informasi. Lamlop Official adalah salah satu inovasi pembelajaran dalam dunia kepelabuhanan dan logistik. Pembelajaran dituangkan ke dalam berbagai media sosial seperti Instagram, TikTok dan YouTube, memungkinkan Lamlop Official untuk memberikan informasi melalui metode visual dan audio. Metode pada penelitian ini metode kuantitatif dengan pendekatan positivistic. Sumber informasi untuk penawaran pembelajaran diperoleh dari studi literatur, observasi lapangan dan wawancara. Wawasan yang diperoleh dari sumber-sumber ini dibagikan di media sosial Lamlop Official. Lamlop Official memiliki 3 sosial media yakni: Instagram, Youtube, Dan Tiktok. Lamlop Instagram memperoleh 37,5% penonton, Lamlop Youtube memperoleh 71,4% Penonton dan Lamlop Tiktok memperoleh 73,1% penonton. Dengan media pembelajaran berbasis podcast ini, diharapkan masyarakat dapat memahami pelabuhan dengan lebih baik dan lebih luas, serta mempersiapkan diri untuk terlibat dalam industri pelabuhan yang semakin berkembang. Selain itu, penggunaan media pembelajaran berbasis podcast juga dapat memberikan pengalaman.
Evaluation of the Entrepreneurial Printing School Program at SMKN 1 Tanjung Pinang Using CIPP Models
Said Thaha Ghafara;
Ambiyar Ambiyar;
Nizwardi Jalinus;
Fahmi Rizal
JURNAL PTI (PENDIDIKAN DAN TEKNOLOGI INFORMASI) FAKULTAS KEGURUAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITA PUTRA INDONESIA "YPTK" PADANG Vol. 10 (2023) No. 1
Publisher : Universitas Putra Indonesia YPTK Padang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.35134/jpti.v10i1.156
The purpose of this study was to analyze the implementation of the entrepreneurial school program from the aspect of evaluating context, input, process, and product (CIPP) with the existence of an entrepreneurial school program to support entrepreneurship subjects in vocational schools. The CIPP evaluation model is one type of model that can analyze the success rate of implementing the Entrepreneurial Printing School (SPW) program. The results of the evaluation analysis that have been carried out state that the SPW program at SMK Negeri 1 Tanjung Pinang based on the context aspect has a conducive environment to make the school a driving force for entrepreneurship, with the existence of creative products for students and teachers, has a business management department and a marketing department both retail and online. input from this program students starting from class X in various majors have been prepared to have an entrepreneurial spirit by making captains and danru in each class to carry out entrepreneurship programs and to support entrepreneurship subjects, teachers who teach entrepreneurship subjects are teachers who on average have businesses and have an entrepreneurial background and have good infrastructure, the process aspects of the activities are carried out in accordance with the guidebook that has been determined by the Directorate of Vocational Development (PSMK) and is carried out well, the product aspects are (1) Formation of the SPW team; (2) Socialization of the SPW program in the school environment; (3) SPW program product exhibition activities; (4) Fostering entrepreneurial activities; (5) Increasing student competence in digital marketing; (6) The creation of student entrepreneurial activities independently; and (7) Evaluation of the SPW continuation program.
Analisis Penggunaan Media Pembelajaran Transpeltik berbasis Website
Desi Rokhyani;
Nur Huluwah Asadillah Putri;
Reza Amelia;
Rivaldy Daniswara Gani
JURNAL PTI (PENDIDIKAN DAN TEKNOLOGI INFORMASI) FAKULTAS KEGURUAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITA PUTRA INDONESIA "YPTK" PADANG Vol. 10 (2023) No. 2
Publisher : Universitas Putra Indonesia YPTK Padang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.35134/jpti.v10i2.161
Website yang diberi nama Transpeltik adalah singkatan dari transportasi, pelabuhan, dan logistik, telah dirancang dengan tujuan mempermudah bagi kalangan pelajar yang ingin mendapatkan informasi secara komprehensif tentang bidang transportasi, pelabuhan, dan logistik. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan teknik pengambilan sampel convenience sampling. Subjek penelitian ini adalah mahasiswa dan siswa dari berbagai tingkat pendidikan yang berada di wilayah Lokus, Tanggerang. Instrumen penelitian ini disebarkan secara online melalui platform google form. Instrumen dianalisis dalam penelitian ini mencakup penilaian terhadap tampilan website, kemudahan akses, dan penyajian informasi yang terkait dengan transportasi, pelabuhan, dan logistik di website transpeltik. Pengukuran instrumen dilakukan dengan menggunakan skala likert. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini dianalisis menggunakan perangkat lunak microsoft excel. Hasil penelitian dari beberapa aspek penilaian menyimpulkan bahwa penggunaan media pembelajaran website transpeltik baik digunakan.
Kontribusi Perhatian Orang Tua terhadap Disiplin Belajar Siswa
Arif Dedy Saputra;
Linda Fitria;
Popi Radyuli
JURNAL PTI (PENDIDIKAN DAN TEKNOLOGI INFORMASI) FAKULTAS KEGURUAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITA PUTRA INDONESIA "YPTK" PADANG Vol. 10 (2023) No. 1
Publisher : Universitas Putra Indonesia YPTK Padang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.35134/jpti.v10i1.162
Disiplin adalah aspek utama pada pendidikan yang diemban oleh guru di sekolah dan orang tua di rumah, karena mereka bertanggung jawab secara kodrati dalam meletakkan dasar-dasar dan fondasinya kepada siswa. Dari segi perhatian orang tua siswa di SMP Negeri 31 Padang ini rata-rata orang tua cukup memberi perhatian terhadap siswa hal ini bisa dilihat ketika diundang kesekolah orang tua hadir. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kontribusi perhatian orang tua terhadap disisplin belajar siswa kelas VIII di SMP Negeri 31 Padang. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 31 Padang yang berjumlah 145 siswa. Untuk menentukan jumlah sampel menggunakan rumus Isaac dan Michael maka diperoleh sampel sebanyak 94 siswa dan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik proporsional random sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dan teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dan analisis induktif. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa perhatian orangtua dan disiplin belajar siswa kelas VIII SMP N 31 Padang berada pada kategori tinggi, dimana perhatian orangtua berkontribusi positif dan signifikan terhadap disiplin belajar sebesar 69%.
Dampak Game Online Terhadap Pembelajaran
Halijah Halijah;
Satnawati Satnawati;
Andi Yurni Ulfa
JURNAL PTI (PENDIDIKAN DAN TEKNOLOGI INFORMASI) FAKULTAS KEGURUAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITA PUTRA INDONESIA "YPTK" PADANG Vol. 10 (2023) No. 2
Publisher : Universitas Putra Indonesia YPTK Padang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.35134/jpti.v10i1.165
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana dampak positif dan negative bermain game online pada anak serta mengetahui bagaimana dampak bermain game online pada pembelajaran. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Sumber data dalam penelitian ini adalah anak remaja pada tingkat pendidikan SMP dan SMA yang bermain game online sebanyak 10 orang beserta orangtuanya. Instrumen dalam penelitian ini adalah lembar observasi dan pedoman wawancara. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan 3 tahapan yaitu tahap reduksi data, display data, dan kesimpulan atau verifikas. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa anak dibiasakan bermain game melalui teman dan tetangganya serta bermain game bersama dapat mempengaruhi tingkah laku dan perilaku belajarnya sehari-hari. Anak yang tidak mendapat kontrol ketat dari orang tuanya saat bermain game online sesuai dengan keinginannya dan sebaliknya anak yang mendapat kontrol ketat dari orang tuanya bermain game online sesuai dengan batas waktu yang ditentukan oleh orang tuanya. Game online memiliki dampak positif dan negatif bagi anak-anak baik dalam perilakunya maupun dalam pembelajarannya.
Hubungan Kontrol Diri dengan Perilaku Membolos Siswa SMK N 7 Padang
Dini Wahdini Surizal Putri;
Linda Fitria;
Rini Sefriani;
Rina Sepriana
JURNAL PTI (PENDIDIKAN DAN TEKNOLOGI INFORMASI) FAKULTAS KEGURUAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITA PUTRA INDONESIA "YPTK" PADANG Vol. 10 (2023) No. 2
Publisher : Universitas Putra Indonesia YPTK Padang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.35134/jpti.v10i2.171
Kebiasaan membolos adalah tingkah laku yang disebabkan karena kurangnya kontrol diri, kontrol diri dikatakan sebagai kemampuan mengendalikan tingkah laku, perasaan, emosi, keputusan dan tindakan yang muncul karena kemauan sehingga dapat membawa ke arah yang positif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kontrol diri dengan perilaku membolos siswa SMK N 7 Padang. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif bersifat korelasional dengan jumlah populasi 175 responden, dan sampel diambil dengan menggunakan metode Proportionate Stratified Random Sampling, sehingga sampel yang diperoleh adalah 122 responden. Intrument yang digunakan dalam penelitian ini adalah Angket yang disusun menurut model skala likert. Untuk analisis data menggunakan Microsoft Excel dan SPSS versi 24. Berdasarkan pengolahan data diperoleh nilai rhitung yaitu sebesar 0,437 dengan nilai rtabel yaitu 0,179 karena nilai rhitung lebih besar dari nilai rtabel (0,437>0,179) yang berarti bahwa kontrol diri berhubungan dengan perilaku membolos secara positif, untuk pengujian signifikansi menggunakan uji t diperoleh nilai sig sebesar 0,000 < 0,05 yang berarti signifikan. Maka dapat ditarik kesimpulan bahwa terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara kontrol diri dengan perilaku membolos siswa SMK N 7 Padang.
Perancangan Media Pembelajaran Berbasis Android pada Mata Pelajaran Simulasi dan Komunikasi Digital
Risda Wati;
Yuliawati Yunus;
Popi Radyuli
JURNAL PTI (PENDIDIKAN DAN TEKNOLOGI INFORMASI) FAKULTAS KEGURUAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITA PUTRA INDONESIA "YPTK" PADANG Vol. 10 (2023) No. 2
Publisher : Universitas Putra Indonesia YPTK Padang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.35134/jpti.v10i2.173
Keterbatasan media belajar pada mata pelajaran simulasi dan komunikasi digital yang ada di SMK Negeri 7 Padang, sehingga mempengaruhi proses belajar mengajar di sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui validitas, praktikalitas dan efektifitas. Penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan. Model penelitian yang digunakan adalah model penelitian pengembangan dengan menerapkan ADDIE model, dengan desain langkah-langkah pengembangannya meliputi; analisis, desain, pengembangan, implementasi dan evaluasi. Subjek penelitian berjumlah 30 orang yaitu siswa kelas X SMK Negeri 7 Padang. Penelitian dan pengembangan ini menghasilkan produk berupa media pembelajaran berbasis android pada mata pelajaran Simulasi dan Komunikasi Digital. Uji validitas dilakukan kepada 3 validator ahli. Hasil uji validator oleh para ahli secara keseluruhan yaitu sebesar 86.62% dan diinterpretasikan sangat valid digunakan. Uji praktikalitas dan uji efektivitas dilakukan kepada siswa dengan mengisi instrument yang telah disebarkan. Untuk uji praktikalitas secara keseluruhan memperoleh presentasi sebesar 74.31% dan tingkat praktikalitas diinterpretasikan cukup praktis di gunakan. Hasil penilaian uji Efektifitas secara keseluruhan sebear 79.27% dengan kategori media pembelajaran berbasis android efektif digunakan.