cover
Contact Name
Nilma Zola
Contact Email
zola@konselor.org
Phone
-
Journal Mail Official
zola@konselor.org
Editorial Address
-
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
Education and Social Sciences Review
ISSN : 27208915     EISSN : 27208923     DOI : https://doi.org/10.29210/07essr
Core Subject : Education, Social,
Education and Social Sciences Review ISSN 2720-8915 (Print), ISSN 2720-8923 (Electronic) is an international, peer-reviewed journal and scientific journal publish by Indonesian Institute for Counseling, Education and Theraphy. Educational Opinion and Social Sciences Review a multi-disciplinary, peer-refereed open-access international journal which has been established for the dissemination of state-of-the-art knowledge in the field of education, teaching, development, instruction, educational projects and innovations, learning methodologies and new technologies in education and learning and social sciences. Papers for publication in this journal are selected through precise peer-review to ensure quality, originality, appropriateness, significance and readability. The journal encompasses a variety of topics of education and learning, including but not limited to child development, curriculum, reading comprehension, philosophies of education, STEM education, instructional technology, technology education, inquiry-based learning, project-based learning, problem-based learning, simulation-based learning, pedagogic and educational approaches, learning management, language teaching researches, teaching and learning at all levels of schooling and institutions of higher learning, the education of special groups, gender and education, theories of education, educational research and methodologies, educational psychology (emotional, social, and cognitive learning processes), e-learning, Computer supported collaborative Work, emerging technologies in education, educational software & serious games, e-content management and development, general issues in education and learning, contributions to current debates in teacher education throughout the world, generally or on specific issues, and Social Sciences.
Articles 128 Documents
Komunikasi pimpinan dalam meningkatkan motivasi performa guru di pondok pesantren prof. dr. hamka Maninjau Agustin, Sonia; Chatra, Emeraldy; Miko, Alfan
Education and Social Sciences Review Vol. 6 No. 1 (2025): Education and Social Sciences Review
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Theraphy

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/07essr544600

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis komunikasi pimpinan dalam meningkatkan motivasi dan performa guru di Pondok Pesantren Prof. Dr. Hamka Maninjau, serta mengidentifikasi dampak hambatan komunikasi terhadap motivasi kerja. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini dipilih menggunakan teknik purposive sampling, yang mencakup pimpinan pondok pesantren, guru senior, serta guru junior, guna memperoleh perspektif yang beragam dan representatif. Objek penelitian meliputi gaya komunikasi pimpinan, bentuk apresiasi yang diberikan, serta kendala komunikasi yang dihadapi dalam lingkungan kerja. Analisis data dilakukan melalui tahapan reduksi data, penyajian data, serta penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi pimpinan yang efektif mencakup aspek komunikasi pemahaman, perubahan sikap, hubungan sosial dan tindakan. Hambatan utama adalah kurangnya intensitas komunikais langsung dengan pimpinan,  minimnya keterlibatan guru dalam pengambilan keputusan, penugasan diluar bidang kemampuan guru serta reward yang tidak sesuai ekspektasi guru. Analisis menunjukkan bahwa komunikasi yang baik dapat meningkatkan motivasi guru, sementara komunikasi yang kurang efektif justru menurunkan semangat kerja. Oleh karena itu, peningkatan keterampilan komunikasi pimpinan menjadi faktor penting dalam menciptakan lingkungan kerja yang produktif dan harmonis.
Analisis faktor yang mempengaruhi perilaku narsistik siswa pengguna media sosial dan peran guru bimbingan konseling dalam penanganannya Permata Sari, Erli Puspita; Ifdil, Ifdil; Nurfarhanah, Nurfarhanah; Fadli, Rima Pratiwi; Ardi, Zadrian
Education and Social Sciences Review Vol. 6 No. 1 (2025): Education and Social Sciences Review
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Theraphy

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/07essr546500

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh banyaknya dijumpai siswa yang mengunggah foto pribadinya di media sosial karena ingin terlihat cantik, tampan, atau menarik oleh orang lain yang disebut perilaku narsistik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan tentang kecenderungan perilaku narsistik dan peran guru BK dalam mengatasi kecenderungan perilaku narsistik pada siswa pengguna media sosial. Metode penelitian ini adalah studi literatur dengan mengumpulkan data terkait perilaku narsistik siswa pengguna media sosial dari buku, artikel, dan sumber lainnya. Berdasarkan temuan peneliti dapat disimpulkan bahwa kecenderungan perilaku narsistik adalah perilaku dimana individu tersebut memperlihatkan kelebihannya supaya dipuji, diakui, diperhatikan oleh orang lain tanpa adanya rasa empati dengan lingkungan. Aspek-aspek kecenderungan narsisme, yaituauthority, self suffiency, superiority, exhibitionisme, exploitiveness, vanity, entitlement. Selain itu, seseorang yang memiliki perilaku narsistik memiliki ciri-ciri, yaitu memiliki rasa bangga berlebihan pada diri, membesar-besarkan kelebihan dan prestasi yang dimiliki, berharap orang lain terus memuji mereka, bersifat self-absorbed, dan sulit berempati pada orang lain. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi perilaku narsistik yaitu harga diri, depresi, kesepian, dan perasaan subjektif. Upaya yang dapat dilakukan oleh guru BK terhadap perilaku narsistik pada siswa adalah melalui berbagai layanan dan program bimbingan dan konseling, yaitu layanan konseling individual, layanan informasi, dan layanan bimbingan kelompok.
Studi deskriptif kebiasaan belajar dan lingkungan belajar pada siswa berprestasi kelas 2 SMP Rumiyanti, Rumiyanti; Nurkholidah, Enik; Daniswari, Herwinda Putri
Education and Social Sciences Review Vol. 6 No. 1 (2025): Education and Social Sciences Review
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Theraphy

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/07essr548800

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kebiasaan belajar dan lingkungan belajar pada siswa    berprestasi kelas 2 SMP Negeri 2 Sewon Tahun Ajaran 2022/2023” Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 2 Sewon. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Data dalam penelitian ini adalah data kualitatif yang bersumber dari data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisa data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Penelitian ini juga menggunakan teknik trianggulasi data, karena data-data yang diperoleh didapatkan dari sumber-sumber yang berlainan dan saling memberi penguatan yaitu dari wawancara dengan Guru BK dan siswa, observasi serta dokumentasi di SMP Negeri 2 Sewon.Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat kebiasaan belajar dan lingkungan belajar yang sangat baik pada siswa berprestasi kelas 2 di SMP Negeri 2 Sewon. Kebiasaan belajar yang baik bisa terjadi karena adanya pembentukan kebiasaan belajar yang baik pula. Kebiasaan belajar yang baik memerlukan stimulasi yang membangkitkan kesadaran diri bahwa kebiasaan belajar yang itu penting dan berguna bagi diri siswa. Kebiasaan belajar yang baik memerlukan dukungan lingkungan belajar yang baik. Support system lingkungan yang baik dan kebiasaan belajar yang baik sangat berguna bagi pencapaian prestasi pada diri siswa. Prestasi siswa akan menghantarkan diri siswa kepada kepercayaan diri, harga diri, kebahagiaan, dan kesuksesan di masa depannya.Kebiasaaan belajar diri siswa dan faktor lingkungan siswa merupakan faktor penentu dalam pencapaian prestasi belajar pada siswa. Faktor-faktor prestasi belajar pada diri siswa dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu faktor interen dan eksteren yang ada dalam pembiasaan belajar yang baik dan faktor lingkungan belajar siswa yang baik
Analisis bahan ajar bahasa Indonesia bagi penutur asing “sahabatku Indonesia” untuk pelajar BIPA 1 Syahfitri, Dian; Simbolon, Nova Tri Cahya Ramadhani; Padang, Nur Ridha Mamanda; Damanik, Novina Amelia
Education and Social Sciences Review Vol. 6 No. 1 (2025): Education and Social Sciences Review
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Theraphy

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/07essr549800

Abstract

The evaluation of Indonesian for speakers of other languages (BIPA) is important in the age of globalisation to ensure the effectiveness of learning for foreign speakers. This study attempts to evaluate the competence of the 2019 edition of the Sahabatku Indonesia course materials, the official published book for basic level (A1) learners, by analysing the suitability of the materials against the competence standards, the representation of Indonesian culture, and the quality of presentation. Using qualitative content analysis, this study examined the text, images, and audio of the teaching materials based on 16 indicators of Muslich's competency standards and Permendikbudristek No. 22 of 2022. The results show that these teaching materials fall into the excellent category with a feasibility percentage of 90.625%, excelling in pre-discourse, exercises and presentation of materials. However, there are inconsistencies in cultural representation, acronyms without explanation and outdated currency illustrations. The results confirm that adjustments should be made to these aspects to improve their relevance and effectiveness in BIPA materials, to ensure alignment with cultural development and learner needs, and to provide guidance for the development of more effective BIPA materials in the future.
Efektifitas program poin literasi di SMP Taruna Bakti dalam mempertahankan konsistensi dan meningkatkan kemampuan literasi Wasngadiredja, Pupu Fujriani; Simanjuntak, Nela; Purwanto, Bambang; Gusliana, Ali; Syafardan, R.M. Doni
Education and Social Sciences Review Vol. 6 No. 1 (2025): Education and Social Sciences Review
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Theraphy

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/07essr565500

Abstract

Kemampuan literasi merupakan fondasi penting dalam mendukung pencapaian akademik dan perkembangan karakter siswa. Rendahnya hasil literasi siswa Indonesia dalam studi internasional seperti PISA menegaskan perlunya pendekatan inovatif yang mampu meningkatkan keterlibatan siswa secara konsisten dan berkelanjutan. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas Program Poin Literasi (POLITERA), sebuah model literasi berbasis penghargaan yang diterapkan di SMP Taruna Bakti Bandung, dalam meningkatkan capaian literasi siswa selama satu semester. Program ini mengintegrasikan kegiatan membaca dan menulis harian dengan sistem poin, serta pelaporan capaian dalam bentuk rapor literasi bulanan. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain kuasi-eksperimental. Sampel terdiri dari 601 siswa kelas 7 hingga 9 yang diambil secara proporsional dari berbagai kelas reguler dan bilingual. Setelah uji normalitas menunjukkan distribusi data yang tidak normal (p < 0,05), digunakan uji Friedman sebagai alternatif non-parametrik untuk mengetahui perbedaan capaian poin antar bulan. Hasil analisis menunjukkan perbedaan yang signifikan (p = 0,000) antar capaian bulanan, dengan peningkatan rata-rata poin literasi dari 58,04 (Juli) menjadi 74,88 (Oktober), atau peningkatan sekitar 29%. Namun, capaian menurun menjadi 68,40 pada bulan November. Siswa kelas 9 secara konsisten mencatat rata-rata tertinggi dibandingkan jenjang lainnya. Kesimpulannya, POLITERA menunjukkan potensi dalam meningkatkan motivasi dan capaian literasi siswa, namun efektivitasnya masih fluktuatif. Penurunan capaian di akhir semester menyoroti perlunya strategi literasi yang lebih adaptif, terstruktur, dan konsisten untuk membangun budaya literasi yang kokoh dan berjangka panjang di sekolah
Gaya komunikasi pimpinan pada pemerintah Sumatera Barat (studi fenomenologi pengalaman komunikasi Audy Joinaldy) Furqoni, Ghulam Halim; Roem, Elva Ronaning; Arif, Ernita
Education and Social Sciences Review Vol. 6 No. 1 (2025): Education and Social Sciences Review
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Theraphy

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/07essr567700

Abstract

Komunikasi merupakan elemen penting dalam kepemimpinan, terutama bagi pejabat publik menjalankan tugas pemerintahan. Audy Joinaldy selaku Wagub Sumatera Barat memiliki gaya komunikasi yang unik dan adaptif, baik kegiatan formal maupun dalam kehidupan sehari-hari. Penelitian ini bertujuan menganalisis bentuk pengalaman komunikasi dan gaya komunikasi Audy Joinaldy dalam memimpin Sumatera Barat pada panggung depan (frontstage) dan panggung belakang (backstage). Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif dan pendekatan fenomenologi. Informan penelitian adalah orang-orang terdekat Audy di pemerintahan dan masyarakat dan lingkungan keluarga. Penelitian ini dilakukan tiga bulan dan hasil penelitian menunjukkan bahwa pengalaman komunikasi Audy Joinaldy dalam memimpin Sumatera Barat adalah saat membangun komunikasi dengan bawahan, pendekatan komunikasi kepada masyarakat, pengalaman komunikasi krisis sesama era pandemi covid-19 dan pembebasan lahan jalan tol, dan pengalaman komunikasi dalam menjaga keseimbangan tuntutan pekerjaan dan kehidupan keluarga. Adapun gaya komunikasi Audy Joinaldy (frontstage) didapatkan adanya gaya komunikasi inklusif, gaya komunikasi humoris, gaya komunikasi Audyatif dan gaya komunikasi merakyat. Dalam kehidupan keluarga (backstage), Audy dikenal sebagai suami dan ayah yang penuh kehangatan, dengan gaya komunikasi visioner dan gaya komunikasi hangatinspiratif. Pengalaman dan gaya komunikasi Audy menjadi kunci kesuksesan memimpin Sumatera Barat dan rujukan bagi kepala daerah lainnya dalam berinteraksi di birokrasi maupun dengan masyarakat
Cold chain and shrimp product quality: impacts on market trust and production management Samanta, Pinky Natalia; Imroatin, Kholifatul
Education and Social Sciences Review Vol. 6 No. 1 (2025): Education and Social Sciences Review
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Theraphy

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/07essr577700

Abstract

Market trust and effective production management are critical factors in maintaining cold chain integrity and ensuring the quality of shrimp products. Reliable cold chain systems directly influence buyer satisfaction and competitive advantage in the seafood export industry. This study aimed to examine the relationship between cold chain management and shrimp product quality, as well as its impact on buyer trust. The research was conducted at a leading shrimp export company, with data collected through temperature monitoring at five critical control points (CCPs), organoleptic and sensory evaluations, buyer satisfaction questionnaires, and semi-structured interviews with internal stakeholders. Descriptive statistics showed varied compliance rates across CCPs, with the lowest at the processing room (21.7%) and washing water (52.8%), both exceeding recommended temperature limits. Correlation analysis revealed a strong positive relationship between cold chain compliance and buyer satisfaction (r = 0.76, p < 0.01), as well as between temperature control and product sensory scores (r = 0.81, p < 0.01). Thematic analysis further highlighted that adherence to SOPs and cross-functional coordination were perceived as crucial for sustaining cold chain performance. These findings contribute to the supply chain management literature by emphasizing the operational role of temperature control in shaping customer trust. Practically, the study recommends that seafood exporters implement real-time temperature monitoring systems and strengthen interdepartmental communication to ensure consistency in cold chain operations and enhance export competitiveness
Efektivitas akun instagram @dukcapilbatang sebagai media pelayanan informasi bagi masyarakat Hari Widodo, Putranto; Dennis Yuniar, Miandhani; Arianto, Arianto
Education and Social Sciences Review Vol. 6 No. 2 (2025): Education and Social Sciences Review
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Theraphy

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/07essr622200

Abstract

Perkembangan teknologi digital telah mengubah cara instansi pemerintah dalam memberikan pelayanan informasi kepada masyarakat. Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Batang menggunakan akun Instagram resmi @Disdukcapilkabupatenbatang sebagai sarana penyebarluasan informasi terkait administrasi kependudukan. Tujuan penelitian ini 1). Sejauh mana tingkat efektivitas akun tersebut mampu menjangkau dan memberikan informasi yang jelas kepada masyarakat; 2). Menganalisis hubungan karakteristik pengguna atau masyarakat dalam berinteraksi dengan akun tersebut; dan 3). Bagaimana responsivitas admin dalam menanggapi pertanyaan atau keluhan yang diajukan pengguna. Metode dalam penelitian ini adalah mixed method/campuran. Hasil yang diperoleh tingkat efektivitas penggunaan Instagram @dukcapilbatang sebagai media interaksi pelayanan informasi kependudukan di Kabupaten Batang tergolong efektif dengan rata-rata 56,7%. Hubungan efektivitas penggunaan Instagram @dukcapilbatang dengan usia menunjukkan korelasi sangat lemah dan positif, dengan jenis kelamin tidak berpengaruh, serta dengan pendidikan tidak bergantung pada tinggi atau rendahnya pendidikan responden. Responsif admin sudah baik, namun perlu peningkatan melalui prioritas interaksi, tim delegasi, fitur auto-reply, template jawaban, dan SOP waktu balas agar pelayanan lebih konsisten.

Page 13 of 13 | Total Record : 128