cover
Contact Name
Eko Noprianto
Contact Email
ekonoprianto@unilak.ac.id
Phone
+6285374885584
Journal Mail Official
jurnalbidik@unilak.ac.id
Editorial Address
Fakultas Ilmu Budaya Universitas Lancang Kuning Jalan Yos Sudarso Km. 8 Rumbai - Pekanbaru
Location
Kota pekanbaru,
Riau
INDONESIA
Bidik : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
ISSN : 27472019     EISSN : 27467724     DOI : https://doi.org/10.31849/bidik.v2i2
Tulisan yang dimuat pada "Bidik: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat" adalah hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PkM), yang mencakup bidang ilmu humaniora (bahasa, sastra, seni), ilmu perpustakaan, informasi, dokumentasi, dan ilmu sosial lainnya. Jurnal ini terbuka bagi para akademisi dan praktisi sebagai media publikasi hasil PkM, agar memberikan manfaat yang lebih luas kepada masyarakat.
Articles 96 Documents
Menumbuhkan Semangat Sportivitas dan Kreativitas melalui Festival Lomba Anak Pratiwi, Widya Rizky; Gusti, Herdie Idriawien; Acfira, Lukytta Gusti
BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2024): BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Fakultas Ilmu Budaya Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/bidik.v4i2.19497

Abstract

KKN membuka peluang untuk membangun kemitraan dan sinergi antara perguruan tinggi dan masyarakat dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan. Salah satu bentuk kegiatan Pengabdian kepada masyarakat (PkM) KKN yang dilakukan adalah festival lomba anak-anak Edukatif, keagamaan, dan entertainment berupa lomba ceramah, adzan, lari kelereng, dan joget balon. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengembangkan kreativitas dan potensi anak, meningkatkan rasa percaya diri, menumbuhkan semangat sportivitas, melestarikan budaya, dan meningkatkan kedekatan antar anak dan masyarakat. Pelaksana kegiatan PkM ini adalah mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Muhammadiyah Bulukumba (UMB) Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memenuhi program kerja oleh kelompok 11 KKN Angkatan II UMB. Kegiatan dilaksanakan pada tanggal 21 Januari 2024. Metode pelaksanaan festival ini terbagi menjadi tiga tahap yaitu pembekalan, pelatihan, dan Pratik. Sebanyak 27 siswa dari kelas 4 – 6 SD Negeri 32 Bungloe memeriahkan Festival Lomba Anak yang diselenggarakan di Kantor Desa Bonto Tallasa, Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan. Di antara 27 siswa tersebut, 5 siswa mengikuti lomba ceramah, 6 siswa mengikuti lomba adzan, 8 siswa mengikuti lomba lari kelereng, dan 8 siswa mengikuti lomba joget balon. Kegiatan festival lomba anak-anak ini dilaksankan secara lancar, penuh keantusiasan dan keseruan dari anak-anak. Kegiatan festival lomba anak-anak ini memperoleh hasil yang memuaskan terbukti dari keantusiasan dan keseruan dari anak-anak.
Komunikasi Bahasa dan Pelayanan Publik Dalam Mengembangkan Pariwisata di Gresik Setiyo Wahyuni, Elli; Tamrin, M. Husni; Arieffiani, Deasy; Casmiwati, Dewi
BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2024): BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Fakultas Ilmu Budaya Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/bidik.v4i2.19575

Abstract

Mewujudkan masyarakat pesisir dengan pengetahuan yang berkualitas merupakan tujuan dari pengabdian kepada masyarakat. Beberapa pekerja di Kebun Pak Inggih menerima pendampingan untuk berlatih mengenai komunikasi bahasa dan perhotelan. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara yang dilakukan, pelatihan komunikasi bahasa memperbaiki cara pekerja berkomunikasi dengan pengunjung, mengubah cara berbicara menjadi teknik yang efektif dan tepat untuk menyambut dan membimbing pengunjung. Pelatihan perhotelan bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan yang telah diterapkan yang selama ini dilakukan tanpa memperhatikan prosedur perhotelan. Hal ini dikembangkan untuk mewujudkan pekerja yang handal dalam melayani pengunjung di Kebun Pak Inggih. Dapat disimpulkan bahwa peran bahasa dapat meningkatkan kualitas pelayanan dalam hal penyambutan tamu, cara berkomunikasi dalam pelayanan penyajian makanan dan minuman, serta pelatihan pengetahuan perhotelan untuk membekali masyarakat agar lebih terampil dan berpengetahuan.
Pendampingan Pembuatan Ecoprint Pada Tas Totebag untuk Warga di Desa Ngemplak Purworejo Jumasa, Hamid Muhammad Jumasa; Hidayat, Nur; Damayanti, Mulia; Wulandari, Handyka; Mutaqim, Imam Nur
BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2024): BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Fakultas Ilmu Budaya Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/bidik.v4i2.19667

Abstract

Ecoprint batik is a product that utilizes biological resources, namely utilizing natural dyes in the manufacturing process. These natural dyes are obtained from tannins or dyes of leaves, roots or stems that are placed on a piece of cloth. Then the cloth is boiled in a large cauldron. The KKN 22 group of Universitas Muhammadiyah Purworejo scheduled an activity to make ecoprint batik for PKK women in Ngemplak Village, Gebang, Purworejo Regency. This activity was chosen because there are still many plants and trees that grow abundantly, so they can be utilized for making Ecoprint on Tote Bags. This activity was attended by 15 participants. The flow of implementation of this activity begins with situation analysis, Focus Group Discussion, preparation, program implementation and; monitoring and evaluation of activities. After the activities were completed, it was seen that the participants were very enthusiastic in participating in the entire series of activities. This can be seen from the start of the preparation to the practice of making batik using ecoprint. Batik creations made by all participants have been successfully created, producing clear and unfaded colors.
Peningkatan Kemanpuan Listening Mahasiswa Sastra Daerah, Indonesia, Ilmu Perpustakaan dan Sastra Inggris Fakultas Ilmu Budaya Melalui Audio Lingual Method Edward; Hutahaean, Sorta; Fauzi, Mohd
BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2024): BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Fakultas Ilmu Budaya Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/bidik.v4i2.19944

Abstract

This article is entitiled, “The Improvement of Listening Ability of Local, Indonesian, English and Librarianship Study Program Students of Humanities Faculty, Lancang Kuning University. The research was aimed at improving the ability of the students in listening audio discourse. Teaching pronunciation or sound seems to be very fundamental and requires exposure much. Using audio lingual can help improve students’ ability. The result showed that all students succeeded in comprehending the test provided.
Pelatihan Basic Periklanan Pada Siswa Kelas XII SMK Wiyata Satya Jakarta Barat Ratu Nadya, Wahyuningratna; Wasisto, Muhammad Adiz; Ilmar, Anwar
BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2024): BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Fakultas Ilmu Budaya Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/bidik.v5i1.21945

Abstract

Dunia periklanan saat ini sedang sangat berkembang, hal ini sangat mempengaruhi banyak aspek termasuk aspek perekonomian di Indonesia. Pengetahuan tentang periklanan ini sangat berguna bagi banyak pihak termasuk siswa sekolah menengah kejuruan jurusan pemasaran yang nantinya akan lanjut kuliah atau terjun di dunia kerja khususnya di bidang periklanan. Tujuan diadakan pelatihan ini adalah untuk memberikan pengetahuan sekaligus pemahaman tentang berbagai macam dan jenis-jenis iklan yang ada. Metode yang digunakan adalah pre-test, ceramah dan post-test berupa pelatihan membuat lay out iklan cetak atau billboard. Hasil dari kegiatan ini adalah seluruh siswa yang awalnya tidak terlalu memahami tentang basic periklanan menjadi lebih tahu tentang dunia periklanan itu sendiri dan bagaiamana cara membuat iklan lay out iklan yang layak. Kesimpulan dari kegiatannya adalah antusisame dari para peserta yang merupakan siswa kelas XI jurusan Pemasaran yang akhirnya dapat memberikan mereka banyak pencerahan tentang dunia periklanan.
Peningkatan Kemampuan Menjadi MC Upacara Bendera 17 Agustus Pada Siswa SMAN 2 Kec. Siak Hulu Amanan; Hermansyah; Juswandi
BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2024): BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Fakultas Ilmu Budaya Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/bidik.v5i1.22193

Abstract

The Master of Ceremony (MC) or Host is a figure who plays a central role in directing an event or activity with professionalism and skill in providing entertainment(Meifiliana, 2021). The presence of an MC is inseparable from various events, ranging from formal ones to sacred moments such as the 17th of August Ceremony. As the controller of the event's flow, the MC is responsible for ensuring that every aspect runs according to the schedule set either by themselves or by the event organizers. The MC also ensures that the message conveyed is well received by the audience (Meylina, 2022). This community service activity was held at SMA Negeri 2, Siak Hulu District, Kampar Regency. The purpose of this activity is to provide deep understanding, training, and practical experience for students to become competent and professional MCs in facing the 17th of August Ceremony. It is hoped that the results of this research will make a significant contribution to the development of students' knowledge and understanding regarding the role and skills of an MC, as well as open up broad career opportunities in the professional world in the future. Keywords: Improvement, Skills, Becoming an MC, Flag Ceremony.
Pembuatan Film Pendek Bersama Ikatan Pemuda Teluk Leok Bersatu (IPTLB) Pekanbaru dan Mahasiswa FIB Unilak Evizariza; Kafrawi, Muhammad; Edward
BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2024): BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Fakultas Ilmu Budaya Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/bidik.v5i1.23002

Abstract

Kreativitas mengelola sekaligus berkarya yang berangkat dari kehidupan nyata masyarakat suatu daerah menjadi sesuatu yang sangat penting di zaman perkembangan zaman teknologi serba canggih ini. Salah kreativitas menggali nilai-nilai suatu daerah adalah dengan menghasilkan karya film. Dengan film selian dapat mengaktifkan kegiatan masyarakat dan dapat juga menjadi sosialisasi nilai-nilai suatu daerah. Efek kemajuan teknologi komunikasi ini berdampak besar pada generasi muda, baik sebagai kunsumen (bersifat pasif) dari media teknologi komunikasi maupun aktif menggunakan teknologi sebagai pembuat konten atau tontonan. Untuk itulah diperlukan pengarahan pada generasi muda dalam mengkreasikan nilai-nilai positif suatu daerah melalui karya film pendek.
Membangun Semangat Melanjutkan Pendidikan Melalui Seminar Motivasi Belajar Hakim, Rafi Wildzan; Ernawati; Afiah, Dafa; Maulida, Zulfa; Al Imani, Muhammad Nasim Adil; Izaanatulhaqq, Ziyaan; Karim, Arifin A. Abd.
BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2024): BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Fakultas Ilmu Budaya Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/bidik.v5i1.23537

Abstract

The community service activity in the form of a Learning Motivation Seminar was carried out by KKN students from Nahdlatul Ulama Indonesia University at SD Negeri Gadog 02, Sukajadi Village, involving 86 fourth-grade students. The program aimed to enhance students' motivation to pursue higher education. The low interest in continuing education was the main issue, prompting the KKN MD-V-03 group to organize this seminar. The methods used included initial observations, presentations, interactive discussions, as well as games and simulations to increase student participation. As a result, the students showed increased motivation, marked by their active engagement and courage in presenting their aspirations. This seminar not only provided short-term benefits but also motivated students to continue their education to higher levels. In conclusion, this program successfully boosted students' learning enthusiasm and raised awareness of the importance of education.
Pembentukan Forum Generasi Berencana (GenRe) di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Kampar Tahun 2024 Lailiyana, Lailiyana; Fitri; Permata Sari, Septi Indah
BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2024): BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Fakultas Ilmu Budaya Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/bidik.v5i1.24695

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat tentang pembentukan “Forum Generasi Berencana (GenRe)” bagi remaja di SMPN 1 Kampar dilakukan sebagai salah satu upaya mencegah pernikahan dini pada remaja di Kabupaten Kampar. Metode pelaksanaan kegiatan dengan melakukan pembentukan forum generasi berencana, selanjutnya dilakukan pemberian materi tentang Generasi berencana, pendewasaan usia perkawinan, pernikahan dini, kesehatan reproduksi dan Napza. Evaluasi pengetahuan anggota forum dilakukan dengan mengukur tingkat pengetahuan anggota forum GenRe sebelum dan sesudah diberikan pembinaan dan didapatkan hasil bahwa ada peningkatan pengetahuan dengan rata-rata nilai pretest 69,5 menjadi 98,5. Anggota GenRe juga didampingi melakukan praktik menjadi pendidik/penyuluh sebaya. Evaluasi kegiatan dilakukan setelah 2 bulan pembentukan forum dan didapatkan hasil bahwa forum GenRe SMPN 1 kampar telah melakukan kegiatan sharing ilmu sebagai penyuluh sebaya pada kegiatan ekstrakurikuler setiap bulan. Diharapkan anggota forum dapat menjadi agen perubahan prilaku positif bagi remaja khususnya tentang generasi berencana agar remaja menjadi generasi yang punya perencanaan kehidupan yang matang.
Strategi Peningkatan Literasi Masyarakat Melalui Program Taman Bacaan Masyarakat (TBM) 4.0 Yuwinanto, Helmy Prasetyo; Soesantari, Tri; Atmi, Ragil Tri; Sugihartati, Rahma; Srimulyo, Koko; Gunarti, Endang; Yuadi, Imam; Mutia, Fitri; Margono, Hendro; Prasyesti Kurniasari, Meinia; Abdul Halim, Yunus
BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2024): BIDIK: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Fakultas Ilmu Budaya Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/bidik.v5i1.25251

Abstract

Dalam rangka mengarahkan agar masyarakat senantiasa memanfaatkan Taman Bacaan Masyarakat (TBM) untuk kegiatan yang produktif dan sekaligus mendukung peningkatan kemampuan literasi mereka. Tujuan dilakukan pendirian taman bacaan untuk memberikan bekal pengetahuan kepada pengelola TBM dan masyarakat tentang pemanfaatan yang positif dan produktif dari perkembangan TBM. Dengan cara memberikan pelatihan dengan peningkatan kemampuan pengelola yang baik dan professional maka akan diharapkan mampu memberikan hasil yang bermanfaat pada peningkatan pengetahuan pengelola dalam mengembangkan yang lebih baik dari sebelumnya. Untuk selanjutnya, dalam memberikan informasi mengenai program literasi dan mengadakan program-program tersebut disarankan TBM tersebut memiliki kegiatan yang terprogram dengan baik untuk penggunanya.

Page 8 of 10 | Total Record : 96