cover
Contact Name
Sudianto
Contact Email
info.sudianto@gmail.com
Phone
+6285317777552
Journal Mail Official
polinomial.papanda@gmail.com
Editorial Address
https://ejournal.papanda.org/index.php/jp/editorial-team
Location
Kab. majalengka,
Jawa barat
INDONESIA
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika
Published by Papanda Publisher
ISSN : -     EISSN : 28300378     DOI : https://doi.org/10.56916/jp.v1i1
Core Subject : Education,
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika (ISSN : 2830-0378) is a scientific journal published by Papanda (Paguyuban Panalungtik Sunda). This aims to provide a national forum for researchers and professionals to share their ideas on all topics related to mathematics education, specifically focuses on Method / Model / Strategy / Media and Multimedia for Learning Mathematics, Curriculum in Mathematics Teaching, Assessment and Evaluation, Development of Mathematics Teacher Professionals, Ethnomatematics, and ICT in learning mathematics. Jurnal Polinomial is an open-access journal published twice a year (May and November). We accept articles of the author can be derived various countries, with the scientific field of Mathematics Education.
Articles 153 Documents
Studi Literatur: Penerapan Media Pembelajaran Interaktif Berbasis Android Pada Materi Peluang Wulandari, Wulan Alya; Rayungsari, Maya
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 3 No. 2 (2024): November 2024
Publisher : Papanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/jp.v3i2.896

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan media pembelajaran interaktif berbasis android pada materi peluang. Metode penelitian ini menggunakan Systematic Literature Review (SLR). Metode ini dilakukan dengan mengkaji dan menganalisis penelitian-penelitian terdahulu dalam suatu bidang topik atau fenomena tertentu. Pencarian sumber rujukan melalui website google scholar dan semanthic scholar, dengan memasukkan kata kunci media pembelajaran interaktif, pembelajaran matematika materi peluang, dan media pembelajara interaktif berbasis android. Diperoleh sebanyak 20 sumber rujukan artikel dengan memerhatikan kurun waktu selama 2017-2024. Dari hasil analisis sumber rujukan, dapat ditarik kesimpulan bahwa penerapan media pembelajaran interaktif berbasis android pada materi peluang dapat memberikan siswa motivasi dan memberikan suasana pembelajaran yang interaktif, sehingga dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Serta media media pembelajaran interaktif berbasis android tesebut mudah dioperasikan oleh guru dan siswa.
Penerapan Media Pembelajaran Berbasis Kearifan Lokal Terhadap Kemampuan Numerasi Siswa Kelas IV SDI Rutosoro Martir , Luxcya; Beku, Veronika Yuliana; Nono, Ulrikus; Lawe, Yosefina Uge; Dhiu, Ludgardis Maria
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 3 No. 2 (2024): November 2024
Publisher : Papanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/jp.v3i2.911

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana penerapan media pembelajaran berbasis kearifan lokal untuk meningkatkan kemampuan numerasi siswa kelas IV di SDI Rutosoro, dan mengeksplorasi efektivitas penggunaan media pembelajaran yang memanfaatkan konteks kearifan lokal dalam meningkatkan kemampuan numerasi siswa terhadap aspek budaya rumah adat Bena yang diterapkan pada pembelajaran matematika dengan konsep geometri. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan sebanyak dua siklus dengan tahap perencanan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Data dikumpulkan melalui tes kemampuan numerasi sebelum dan sesudah perlakuan, serta observasi terhadap proses pembelajaran. Subjek penelitian adalah peserta didik kelas IV SDI Rutosoro. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan dalam menggunakan media pembelajaran berbasis kearifan lokal terhadap kemampuan numerasi siswa ditunjukkan dengan data pada siklus I meningkat 64,65%, dan pada siklus II meningkat sebesar 76,45%. Peningkatan kemampuan numerasi ini berdampak pula pada ketuntasan hasil belajar peserta didik. Hal ini menunjukkan bahwa penggunaan media pembelajaran berbasis kearifan lokal signifikan dalam meningkatkan kemampuan numerasi siswa dibandingkan dengan pembelajaran konvensional. Implikasi dari penelitian ini adalah pentingnya integrasi konteks lokal dalam pengembangan media pembelajaran untuk memperkuat pemahaman matematika siswa.
Upaya Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Matematis Melalui Pendekatan Etnomatematika Martir , Luxcya; Beku, Veronika Yuliana; Wewe, Melkior; Dhiu, Ludgardis Maria
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 3 No. 2 (2024): November 2024
Publisher : Papanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/jp.v3i2.914

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji bagaimana upaya penggunaan pendekatan etnomatematika dalam meningkatkan keterampilan berpikir matematis siswa SDI Rutosoro. Studi yang digunakan adalah Studi Tindakan Kelas dengan jenis data kuantitatif. Studi ini dilaksanakan di SDI Rutosoro. Studi ini mempelajari pengetahuan, konsep, atau hasilnya dengan tujuan untuk memberikan informasi teoritis dan ilmiah tentang etnomatematika dengan tujuan meningkatkan kemampuan berpikir kritis matematis. Dengan perbaikan kurikulum, pendekatan, dan model pembelajaran yang diterapkan, siswa telah dimotivasi untuk belajar matematika. Salah satu upaya yang diharapkan dapat meningkatkan hasil belajar dan kemampuan siswa adalah pembelajaran yang berbasis etnomatematika. Ini telah terbukti efektif dalam meningkatkan pemahaman matematis siswa, yang menunjukkan bahwa etnomatematika mempengaruhi kemampuan matematis mereka. Ini termasuk kemampuan mereka untuk memahami dan menerapkan konsep matematis, membuat eksplorasi (perkiraan), mengidentifikasi, menerjemahkan, dan menafsirkan makna simbol, dan memperoleh nilai yang lebih besar dari apa yang mereka pelajari.
Profil Kemapuan Numerasi Siswa SDK Wolowio Lulu, Maria Julita; Dhiu, Maria Isabela; Wewe, Melkior
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 3 No. 2 (2024): November 2024
Publisher : Papanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/jp.v3i2.920

Abstract

Profil ini menggambarkan keterampilan siswa dasar SDK Wolowio dalam literasi numerik, termasuk penggunaan simbol keseimbangan dan keterampilan operasi dasar. Tujuannya adalah untuk menggambarkan kemampuan tersebut secara rinci dengan menggunakan metode studi kasus dan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian terdiri dari siswa dan guru, dan pengumpulan data dilakukan melalui observasi dan kerja lapangan. Hasilnya menunjukkan bahwa meskipun rata-rata siswa dapat beroperasi di kelas dan bekerja dengan baik, kemampuan mereka untuk belajar dan berkembang masih perlu dibatasi. Untuk mengajarkan penalaran numerik, guru menggunakan banyak strategi, seperti memberikan motivasi, menggunakan berbagai metode pengajaran, melakukan evaluasi, dan memanfaatkan bahan ajar secara efektif
Profil Kemampuan Numerasi Siswa Sekolah Dasar Di SDK Kisanata Itu, Maria Alexandria; Soro, Viorentina Meo; Wewe, Melkior
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 3 No. 2 (2024): November 2024
Publisher : Papanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/jp.v3i2.921

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan profil kemampuan numerasi siswa SDK Kisanata menggunakan metode kualitatif deskriptif. Data dikumpulkan melalui observasi langsung selama pembelajaran matematika, wawancara dengan guru serta dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan variasi kemampuan numerasi antar tingkatan kelas, dengan siswa kelas atas cenderung memiliki pemahaman lebih mendalam dibandingkan dengan siswa kelas bawah. Secara umum, siswa menunjukkan kemajuan dalam penguasaan konsep matematika dasar seperti penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian, meskipun masih terdapat kesulitan dalam penerapan konsep tersebut dalam konteks situasi nyata. Faktor-faktor yang memengaruhi kemampuan numerasi siswa meliputi metode pengajaran yang digunakan oleh guru, motivasi belajar siswa, dan dukungan orang tua di rumah. Temuan ini menyarankan perlunya pendekatan pembelajaran yang lebih terpadu dan interaktif untuk meningkatkan pemahaman konsep matematika siswa di SDK Kisanata. Penelitian ini memberikan kontribusi dalam pengembangan kurikulum dan strategi pembelajaran yang lebih efektif dalam meningkatkan kemampuan numerasi siswa sekolah dasar.
Penerapan Model Problem Based Learning dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif Matematika Siswa Ngadha, Christina; Itu, Maria Alexandria; Lulu, Maria Julita; Odje, Maria Stefania; Soro, Viorentina Meo; Sayangan, Yohanes Vianey
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 3 No. 2 (2024): November 2024
Publisher : Papanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/jp.v3i2.923

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji penerapan model pembelajaran berbasis masalah (Problem Based Learning) dalam meningkatkan kemampuan berpikir kreatif matematika siswa melalui metode kajian literatur. Kajian literatur ini menganalisis berbagai penelitian terdahulu yang mengimplementasikan model pembelajaran berbasis masalah dalam pembelajaran matematika. Hasil kajian menunjukkan bahwa penerapan Problem Based Learning secara signifikan dapat meningkatkan kemampuan berpikir kreatif siswa. Model ini mendorong siswa untuk terlibat aktif dalam proses belajar, mengeksplorasi berbagai strategi pemecahan masalah, dan mengembangkan pemikiran kritis serta kreatif. Melalui analisis berbagai studi, ditemukan bahwa siswa yang terlibat dalam pembelajaran berbasis masalah menunjukkan peningkatan dalam aspek fluency, flexibility, originality, dan elaboration dalam berpikir kreatif. Dengan demikian, penerapan Problem Based Learning disarankan untuk diintegrasikan dalam kurikulum matematika untuk mendukung pengembangan kemampuan berpikir kreatif siswa.
Eksplorasi Etnomatematika Kearifan Lokal Nagekeo Mawa, Hendriana Audogsia; Wewe, Melkior
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 3 No. 2 (2024): November 2024
Publisher : Papanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/jp.v3i2.924

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengungkap konsep numerik yang ditemukan pada tekstil tenun ikat, po'o kose (padi bambu), dan te'e (tikar) di Kota Gero, Daerah Boawae, Kabupaten Nagekeo, Nusa Tenggara Timur. Investigasi subjektif yang memikat menggunakan pendekatan metodologis etnografi digunakan untuk eksplorasi ini. Penelitian dilakukan di Kabupaten Nagekeo, Nusa Tenggara Timur. Studi ini berfokus pada masyarakat yang tinggal di Desa Gero. Tujuan dari penyelidikan ini adalah untuk menganalisis kain tenun ikat, po'o kose, dan te'e dari perspektif etnomatematika dalam budaya Nagekeo. Sumber informasi yang digunakan meliputi data, temuan wawancara, dokumen, dan referensi dari berbagai sumber. Metode yang digunakan untuk penyelidikan informasi terdiri dari pengurangan data, penyebaran informasi, dan pengambilan kesimpulan. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa dalam tenun ikat, eksplorasi etnomatematika menggabungkan segi enam, belah ketupat, jajaran genjang, dan segitiga. Dalam po'o kose, pemanfaatan konsep silinder diamati, sedangkan dalam te'e (tikar), konsep persegi dan persegi panjang digunakan. Etnomatematika yang ada dalam budaya Nagekeo, seperti yang dibahas dalam penelitian ini, dapat berfungsi sebagai pendekatan alternatif dalam pembelajaran aritmatika, terutama dalam kaitannya dengan matematika dan perkalian, sehingga memfasilitasi lebih baik. Berdasarkan temuan penelitian ini, tampaknya penelitian ini menunjukkan potensi budaya Nagekeo untuk memberikan pemahaman yang komprehensif tentang konsep numerik
Peningkatan Kemampuan Numerasi Melalui Pembelajaran Bilangan Cacah Berbasis Proyek Kelas IV UPTD SDN Koeloeda Bhena, Maria Melania Oktaviana; Baka, Maria Yasinta; Wewe, Melkior
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 3 No. 2 (2024): November 2024
Publisher : Papanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/jp.v3i2.925

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan numerasi siswa kelas 4 UPTD SDN Koeloda melalui pembelajaran bilangan cacah berbasis proyek. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas 4 yang berjumlah 25 orang. Instrumen yang digunakan meliputi lembar observasi, tes kemampuan numerasi, dan angket respon siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan pembelajaran bilangan cacah berbasis proyek dapat meningkatkan kemampuan numerasi siswa. Hal ini dibuktikan dengan peningkatan nilai rata-rata tes numerasi siswa dari 60 pada siklus I menjadi 75 pada siklus II. Selain itu, respon siswa terhadap pembelajaran ini juga positif, dengan sebagian besar siswa merasa lebih termotivasi dan memahami konsep bilangan cacah dengan lebih baik. Dengan demikian, pembelajaran bilangan cacah berbasis proyek efektif dalam meningkatkan kemampuan numerasi siswa kelas 4 UPTD SDN Koeloda.
Implementasi Media Pembelajaran Secara Kontekstual untuk Mengaktifkan Siswa dalam Kegiatan Pembelajaran Matematika Kelas V Kero, Maria Alfonsa; Wewe, Melkior
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 3 No. 2 (2024): November 2024
Publisher : Papanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/jp.v3i2.926

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan media pembelajaran kontekstual untuk mengaktifkan siswa dalam kegiatan pembelajaran matematika siswa sekolah dasar kelas V. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode PTK (Penelitian Tindakan Kelas). Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu mengamati siswa secara langsung melalui lembar observasi atau pengamatan keaktifan belajar siswa pada siswa sekolah dasar kelas V. Hasil penelitian menunjukan bahwa penerapan media pembelajaran kontekstual dapat mengaktifkan siswa dalam proses pembelajaran. Hal ini dilihat dari hasil peningkatan penilain yang dihasilkan pada siklus I dan siklus II. Pada siklus I memperoleh nilai sebesar 67,5, sedangkan pada siklus II diperoleh nilai yang cukup meningkat yakni 76,25. Hal ini menunjukan bahwa dengan melalui media yang menarik dan relevan, siswa akan lebih termotivasi untuk berpartisipasi aktif dalam kegiatan pembelajaran. Dengan demikian, penerapan media pembelajaran secara kontekstual sangat penting dalam mengaktifkan siswa dalam kegiatan pembelajaran Matematika kelas V. Melalui media pembelajaran kontekstual yang relevan, menarik, dan interaktif, siswa akan lebih mudah memahami materi, meningkatkan partisipasi dalam pembelajaran, dan menciptakan suasana belajar yang menyenangkan. Sehingga, bukan hanya pengetahuan yang diperoleh, tapi juga keterampilan dan sikap belajar yang positif dapat ditanamkan dalam diri siswa.
Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Menggunakan Media Pohon Faktor Pada Materi FPB dan KPK Kelas IV Sekolah Dasar Tea, Yolenta Varista; Wewe, Melkior
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 3 No. 2 (2024): November 2024
Publisher : Papanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/jp.v3i2.927

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis melalui penggunaan media pohon faktor pada materi FPB dan KPK. Jenis penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas IV SDK Bejo sebanyak 20 orang. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus dengan setiap siklus terdiri dari empat pertemuan. Tekhnik pengumpulan data berupa tes hasil kemampuan berpikir kritis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata hasil tes kemampuan berpikir kritis peserta didik pada siklus I sebesar 30% dan meningkat signifikan pada siklus II sebesar 85%. Hal ini menunjukkan adanya peningkatan kemampuan berpikir kritis melalui penggunaan media pohon faktor pada siswa kelas IV SDK Bejo.

Page 4 of 16 | Total Record : 153