cover
Contact Name
Sudianto
Contact Email
info.sudianto@gmail.com
Phone
+6285317777552
Journal Mail Official
polinomial.papanda@gmail.com
Editorial Address
https://ejournal.papanda.org/index.php/jp/editorial-team
Location
Kab. majalengka,
Jawa barat
INDONESIA
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika
Published by Papanda Publisher
ISSN : -     EISSN : 28300378     DOI : https://doi.org/10.56916/jp.v1i1
Core Subject : Education,
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika (ISSN : 2830-0378) is a scientific journal published by Papanda (Paguyuban Panalungtik Sunda). This aims to provide a national forum for researchers and professionals to share their ideas on all topics related to mathematics education, specifically focuses on Method / Model / Strategy / Media and Multimedia for Learning Mathematics, Curriculum in Mathematics Teaching, Assessment and Evaluation, Development of Mathematics Teacher Professionals, Ethnomatematics, and ICT in learning mathematics. Jurnal Polinomial is an open-access journal published twice a year (May and November). We accept articles of the author can be derived various countries, with the scientific field of Mathematics Education.
Articles 153 Documents
Bahan Ajar Matematika Berbasis Problem Based Learning Sebagai Pendukung Pembelajaran Statistika Puput Indriyani Nur Haeni; Nurhikmayati, Iik
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 4 No. 1 (2025)
Publisher : Papanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/jp.v4i1.1359

Abstract

This study aims to develop mathematics teaching materials using the Problem-Based Learning (PBL) model on statistics topics, specifically measures of central tendency (mean, median, mode). Understanding mathematical concepts is crucial, yet many students in Indonesia still face difficulties in this area. The method used is Research and Development (R&D) with the ADDIE approach, which includes analysis, design, development, implementation, and evaluation. The research instruments consist of expert validation sheets for media and materials and practicality sheets for teachers and students. Data analysis was conducted by calculating the percentages of validity and practicality based on a Likert scale. The results indicate that the developed teaching materials have a validity score of 78.2%, which is in the valid category. These teaching materials are also highly practical for teachers and students, with a practicality score of 85.55%. The success of this study is supported by the use of the PBL model, which encourages students to actively engage in the learning process actively, thus enhancing their motivation and enthusiasm for understanding mathematical concepts. Although this study did not reach the implementation stage, the development results demonstrate the potential for improving student engagement in mathematics learning. Furthermore, this study can serve as a reference for teachers in designing more interactive and contextual teaching materials, providing a strong foundation for students' understanding of mathematical concepts in the future. Therefore, developing these teaching materials can positively contribute to the mathematics learning process in the classroom.
Pengaruh Pengelolaan Beban Kognitif Terhadap Peningkatan Kecakapan Matematis Siswa Permana, Muhamad Jeni; Hendrayana, Aan; Fathurrohman, Maman
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 4 No. 2 (2025)
Publisher : Papanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/jp.v4i2.1393

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penerapan model Problem Based Learning (PBL) yang disesuaikan dengan prinsip Cognitive Load Theory terhadap peningkatan pemahaman konseptual dan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa. Studi ini dilaksanakan di SMP Negeri 9 Kota Serang pada tahun ajaran 2024/2025 dengan melibatkan dua kelompok sampel, pemilihan sampel dilakukan dengan menggunakan salah satu metode probability sampling, yaitu simple random sampling, yakni kelas VII I sebagai kelompok kontrol yang memperoleh pembelajaran PBL konvensional, serta kelas VII G sebagai kelompok eksperimen yang menerima pembelajaran PBL berbasis pengelolaan beban kognitif. Penelitian ini menggunakan pendekatan metode campuran (mix-method) dengan desain Quasi Experimental, di mana metode kuantitatif berperan sebagai pendekatan utama dan metode kualitatif sebagai pelengkap. pengumpulan data kuantitatif melalui instrument tes dengan pengumpulan data kualitatif melalui wawancara. Fokus kajian terbatas pada dua indikator kompetensi matematis, yaitu pemahaman konseptual dan kompetensi strategis, yang mencakup kemampuan dalam menyelesaikan masalah. Hasil analisis menunjukkan bahwa siswa pada kelompok eksperimen menunjukkan capaian yang secara signifikan lebih tinggi dibandingkan kelompok kontrol dalam kedua aspek tersebut. Selain itu, pendekatan pembelajaran PBL yang mempertimbangkan beban kognitif terbukti efektif dalam meratakan hasil belajar siswa dengan kemampuan awal yang bervariasi, baik rendah, sedang, maupun tinggi.
Systematic Literature Review: Penerapan Game Edukasi untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Matematika Nurlatifah, Putri Azzahra; Purniati , Tia
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 4 No. 1 (2025)
Publisher : Papanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/jp.v4i1.1418

Abstract

Artikel ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas game edukasi dalam meningkatkan motivasi belajar matematika di berbagai jenjang pendidikan. Metode yang digunakan adalah Systematic Literature Review (SLR) dengan pendekatan PRISMA (Preferred Reporting Items for Systematic Reviews and Meta-Analyses). Data dikumpulkan melalui pencarian artikel ilmiah menggunakan aplikasi Publish or Perish pada database Google Scholar, dengan fokus pada publikasi tahun 2022 hingga 2024. Pencarian awal menghasilkan 130 artikel, yang kemudian disaring menggunakan aplikasi Covidence berdasarkan kriteria inklusi dan eksklusi yang telah ditetapkan. Dari proses seleksi ini, diperoleh 13 artikel yang relevan untuk dianalisis lebih lanjut. Hasil analisis menunjukkan bahwa digital game menjadi yang paling banyak dikaji karena mampu memberikan pengalaman belajar yang lebih dinamis dan interaktif. Sebagian besar penelitian berfokus pada jenjang SMP/MTs sederajat, Penelitian sebagian besar difokuskan pada jenjang SMP/MTs sederajat, diikuti oleh SD/MI sederajat, sedangkan pada jenjang PAUD/TK sederajat, SMA/SMK/MA sederajat, dan Perguruan Tinggi masih terbatas. Dari aspek materi, Geometri, Pengukuran dan Aljabar menjadi topik yang paling sering dibahas, sedangkan Bilangan, Statistika, Peluang, dan Kalkulus masih kurang mendapat perhatian. Temuan ini menunjukkan bahwa game edukasi berpotensi meningkatkan motivasi dan pemahaman konsep matematika, terutama jika disesuaikan dengan kebutuhan peserta didik di setiap jenjang pendidikan.
Problematika Kemampuan Penalaran Matematis Peserta Didik Kelas X dalam Menyelesaikan Soal Sistem Persamaan Liniear Dua Variabel Putri, Rosa Riswana; Rani , Maulani Meutia; Prastika , Rahayu; Romita , Rahtu Dila
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 4 No. 1 (2025)
Publisher : Papanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/jp.v4i1.1462

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi problematika kemampuan penalaran matematis peserta didik kelas X jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA) dalam mengerjakan soal-soal terkait materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (SPLDV). Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan instrumen menggunakan soal uraian yang dirancang berdasarkan indikator kemampuan penalaran matematis. Subjek penelitian berjumlah 32 orang peserta didik, yang hasil tesnya dikelompokkan ke dalam tiga kategori kemampuan berdasarkan pedoman penskoran. Berdasarkan hasil analisis, diketahui bahwa kemampuan penalaran matematis mayoritas peserta didik berada di level kategori sedang dengan persentase rata-rata sebesar 61%. Penelitian ini memfokuskan analisis pada peserta didik yang di diklasifikasikan dalam kelompok rendah. Mengacu pada hasil analisis data serta wawancara, ditemukan bahwa peserta didik dalam kategori ini mengalami kesulitan dalam memahami konsep dasar SPLDV, menyusun model matematika dari soal cerita, dan menentukan langkah penyelesaian yang tepat. Hasil yang diperoleh melalui penelitian ini diharapkan menjadi bahan evaluasi kepada guru untuk merancang pembelajaran yang lebih efektif, supaya mampu mendorong peningkatan kemampuan penalaran matematis peserta didik, khususnya bagi peserta didik dengan kemampuan rendah.
Analisis Self-Concept Matematis Siswa SMP dalam Pembelajaran Matematika Meilawati, Desi
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 4 No. 1 (2025)
Publisher : Papanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/jp.v4i1.1476

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis self-concept siswa dalam pembelajaran matematika. Self-concept merupakan pandangan individu terhadap dirinya sendiri yang memengaruhi kepercayaan diri, motivasi, dan sikap dalam belajar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan subjek 36 siswa kelas VIII di SMPN 2 Karawang Barat yang dipilih melalui teknik purposive sampling. Instrumen yang digunakan adalah angket self-concept matematis terdiri dari 26 pernyataan berdasarkan 9 indikator, dianalisis secara kuantitatif deskriptif berdasarkan persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar indikator self-concept siswa berada pada kategori baik, seperti menerima pujian, penghargaan, memandang sikap guru, serta menyadari manfaat matematika dalam kehidupan. Namun demikian, dua indikator utama yaitu rasa percaya diri dalam mengikuti pembelajaran dan keyakinan menyelesaikan soal matematika berada dalam kategori kurang baik. Hal ini menunjukkan adanya kebutuhan peningkatan self-concept siswa terutama dalam menghadapi tantangan akademik. Temuan ini diharapkan dapat menjadi acuan bagi pendidik untuk merancang strategi pembelajaran yang lebih mendukung perkembangan konsep diri siswa secara positif.
Analisis Self-Efficacy pada Siswa Kelas VII SMP dalam Pembelajaran Matematika Aziz, Naufal Fakhri Abdul
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 4 No. 1 (2025)
Publisher : Papanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/jp.v4i1.1477

Abstract

Tingkat self-efficacy matematis siswa masih tergolong rendah, terlihat dari kurangnya rasa percaya diri siswa dalam menyelesaikan soal matematika serta kecenderungan mereka untuk mudah menyerah saat menghadapi kesulitan. Salah satu faktor yang dapat mendukung peningkatan kemampuan siswa dalam memahami dan menyelesaikan masalah matematika adalah self-efficacy matematis, yaitu keyakinan siswa terhadap kemampuannya dalam mengerjakan tugas-tugas matematika secara mandiri dan efektif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui self-efficacy matematis siswa kelas VII dalam pembelajaran matematika di SMPIT Abdan Syakuro Lampu Iman. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan subjek sebanyak 26 siswa kelas VII. Data dikumpulkan melalui angket yang memuat 6 indikator self-efficacy. Instrumen yang digunakan telah teruji validitas dan reliabilitasnya. Hasil analisis angket menunjukkan bahwa self-efficacy matematis siswa SMPIT Abdan Syakuro Lampu Iman berada pada kriteria baik dengan persentase 56,29%. Hal ini menunjukkan bahwa sebagian besar siswa memiliki kepercayaan diri yang cukup dalam menyelesaikan tugas-tugas matematika. Meskipun demikian, masih terdapat sejumlah siswa yang perlu didorong untuk meningkatkan self-efficacy dalam menghadapi tantangan matematika.
Analisis Preferensi Mahasiswa terhadap Mata Kuliah Pilihan Menggunakan Statistik Deskriptif Rahma, Anisa Sri; Anisa, Fitria; Luthfi , Raihan Zacky; Amri, Raga; Nasution, Adelyna Oktavia
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 4 No. 1 (2025)
Publisher : Papanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/jp.v4i1.1487

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis preferensi mahasiswa dalam memilih mata kuliah pilihan pada semester 5 Program Studi Sistem Informasi UIN Sumatera Utara (UINSU) Medan, serta mengidentifikasi faktor-faktor yang memengaruhinya. Terdapat empat mata kuliah pilihan yang ditawarkan, yaitu Artificial Intelligence (AI), Big Data, Cloud Computing, dan Multimedia. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif dengan pengumpulan data melalui kuesioner yang disebarkan kepada 32 responden. Hasil analisis menunjukkan bahwa mata kuliah Multimedia menjadi pilihan terbanyak dengan persentase 40,6%, sedangkan Cloud Computing tidak dipilih oleh satu pun responden. Faktor minat pribadi tercatat sebagai determinan utama dalam pengambilan keputusan (rata-rata skor 4,6), disusul oleh persepsi terhadap kemudahan materi dan relevansi akademik. Sebaliknya, pengaruh sosial seperti rekomendasi dari teman atau senior tidak memberikan dampak signifikan terhadap pemilihan. Temuan ini mengindikasikan perlunya evaluasi strategi pengajaran dan peningkatan sosialisasi terhadap mata kuliah yang kurang diminati, agar lebih sesuai dengan kebutuhan mahasiswa dan perkembangan industri teknologi informasi.
Eksplorasi Media Augmented Reality dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa di SMA Al-Hasanah Pamulang Nuraini, Ani; Jalaludin, Paiz; Mufaridho, Lailatul Maziyah Wildan; Susanawati, Dewi
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 4 No. 1 (2025)
Publisher : Papanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/jp.v4i1.1491

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pemanfaatan media Augmented Reality (AR) Melalui aplikasi GeoGebra 3D dalam meningkatkan hasil belajar pada materi Dimensi Tiga untuk siswa SMA Al-Hasanah Pamulang. Dimensi Tiga merupakan materi yang menuntut pemahaman konseptual dan visualisasi abstrak. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan desain one-grroup pre-test post-test. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XII IPA SMA Al-Hasanah Pamulang yang terdiri dari tiga kelas. Sampel penelitian diambil satu kelas menggunakan metode simple random sampling. Instrumen pengumpulan data berupa tes uraian sebelum dan sesudah perlakuan, kemudian dianalisis menggunakan uji paired t-test. Hasil analisis menunjukkan adanya peningkatan signifkan pada nilai rata-rata post-test (81,4) dibandingkan dengan pre-test (72,9), dengan p-value 0,000 (<0,05).  Pemanfaatan media Augmented Reality (AR) melalui aplikasi GeoGebra 3D dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi dimensi tiga dengan mengubah konsep-konsep matematika yang bersifat abstrak menjadi objek interaktif dalam bentuk dimensi tiga (3D) yang lebih mudah dipahami.     
Studi Literatur: Efektivitas Model Pembelajaran Matematika di Sekolah Dasar dalam Implementasi Kurikulum Merdeka Safari, Yusuf; Inayah, Yeti
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 4 No. 1 (2025)
Publisher : Papanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/jp.v4i1.1500

Abstract

Tujuan dari penelitian untuk mengevaluasi efektivitas model pembelajaran matematika dalam meningkatkan hasil belajar, keterlibatan, dan keterampilan berpikir kritis siswa sekolah dasar dalam kerangka penerapan kurikulum merdeka. Penelitian ini dilakukan melalui penelitian pustaka yang meliputi penelaahan berbagai artikel jurnal yang membahas tentang penerapan model pembelajaran matematika pada jenjang sekolah dasar. Prosedurnya meliputi identifikasi topik, pencarian artikel melalui database google scholar, seleksi berdasarkan kriteria inklusi, serta analisis dan sintesis isi artikel yang relevan. Temuan dari penelitian ini mengungkapkan bahwa penerapan model pembelajaran yang sesuai, seperti Problem Based Learning (PBL), Discovery Learning, Teams Games Tournament (TGT), Project Based Learning (PjBL), dan Inquiry Learning, dapat menciptakan lingkungan belajar yang aktif, menyenangkan, dan bermakna. Model pembelajaran tersebut membantu dalam pemahaman konsep yang lebih mendalam, meningkatkan kolaborasi antar siswa, dan mendorong kemampuan berpikir kritis serta kemandirian dalam menyelesaikan masalah. Secara keseluruhan, model pembelajaran yang sejalan dengan prinsip kurikulum merdeka memiliki peran yang krusial dalam menciptakan pengalaman belajar matematika yang kontekstual, adaptif, dan berfokus pada siswa di jenjang sekolah dasar.
Lembar Kerja Peserta Didik Berbasis Problem Based Learning untuk Memfasilitasi Kecakapan Representasi Matematis Siswa Ramadhani, Nelsi; Maimunah, Maimunah; Kartini, Kartini
Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 4 No. 1 (2025)
Publisher : Papanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56916/jp.v4i1.1502

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kecakapan representasi matematis pada siswa khususnya konten Fungsi Kuadrat. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk berupa LKPD berbasis PBL guna memfasilitasi kecakapan representasi matematis siswa yang memenuhi syarat valid dan praktis. Jenis penelitian yang dipakai adalah penelitian pengembangan dengan model 4-D, yaitu define, design, development, dan disseminate. Subjek uji coba penelitian ini yaitu siswa SMA Negeri Plus Provinsi Riau Fase E. Jenis instrumen yang digunakan untuk mengukur kevalidan adalah lembar validasi dan praktikalitas. Aspek penilaian pada lembar validasi terdiri atas validitas muka, validitas isi, dan validitas kosntruk. Hasil validasi pada validitas muka menunjukkan skor rata-rata 92,60%, validitas isi 95,43%, dan validitas konstruk 92,31%. Rata-rata keseluruhan validasi diperoleh dengan skor 93,45% dengan kategori sangat valid, sehingga LKPD dapat diujicobakan setelah melakukan perbaikan sesuai saran yang telah diberikan validator. Sedangkan aspek penilaian pada lembar praktikalitas terdiri atas aspek tampilan LKPD, penyajian materi, dan kemudahan penggunaan LKPD. Hasil uji praktikalitas pada uji lapangan diperoleh rata-rata skor 89,56%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa LKPD berbasis PBL pada topik Fungsi Kuadrat memfasilitasi Kecakapan Representasi Matematis siswa Fase E telah memenuhi syarat valid dan praktis

Page 6 of 16 | Total Record : 153