cover
Contact Name
Dian Herdiana
Contact Email
dian@upi.edu
Phone
+6282129164090
Journal Mail Official
dian@upi.edu
Editorial Address
Gedung FPBS Universitas Pendidikan Indonesia Jl. Dr. Setiabudhi 229 Bandung 40154
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
DIMASATRA
ISSN : -     EISSN : 2773759X     DOI : https://doi.org/10.17509/dm.
DIMASATRA: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat memuat kajian terkait pengabdian masyarakat dari berbagai bidang ilmu. Ruang lingkup jurnal ini di antaranya meliputi Knowledge Transfer for Community Development, Pendidikan kemasyarakatan, Aktualisasi Kearifan dan Budaya Lokal, Transfer Teknologi bagi Masyarakat, Pendidikan dan Pengembangan Kompetensi Masyarakat, dan Pendidikan Kewirausahaan bagi Masyarakat, Pengembangan Ekonomi Kerakyatan, Rekayasa Sosial, Manajemen Konflik, dan Literasi Informasi Digital. Artikel yang disajikan menggunakan dua bahasa yaitu bahasa Inggris atau bahasa Indonesia.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 2 (2022): APRIL" : 6 Documents clear
PELATIHAN UJI KOMPETENSI BAHASA JERMAN TINGKAT A2 SECARA ONLINE BAGI SISWA SMA DI BANDUNG Permana, Pepen; Permatawati, Irma; Baginda, Putrasulung
Dimasatra Vol 2, No 2 (2022): APRIL
Publisher : Faculty of Language and Literature Education, Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (306.75 KB) | DOI: 10.17509/dm.v2i2.55246

Abstract

Dalam dua tahun terakhir terbaca ada penurunan prestasi dari para pelajar bahasa Jerman SMA di wilayah Bandung dalam capaian olimpiade bahasa Jerman Nasional. Atas dasar tersebut diperlukan adanya upaya meningkatkan kompetensi pelajar bahasa Jerman di wilayah Bandung melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PkM). Kegiatan PkM ini bertujuan untuk memberikan pelatihan kepada para pelajar SMA di Bandung tentang ujian kompetensi bahasa Jerman tingkat A2 secara daring sebagai bagian dari persiapan mereka dalam menghadapi Olimpiade Bahasa Jerman tingkat Jawa Barat tahun 2022 yang dilaksanakan secara daring. Hasil dari PkM ini antara lain: (1) terselenggaranya pelatihan uji kompetensi bahasa Jerman tingkat A2 yang meliputi ujian keterampilan menyimak, membaca dan menulis, (2) kegiatan pelatihan uji kompetensi bahasa Jerman secara daring memanfaatkan media website simujerman.com sebagai sarana simulasi ujian, dan (3) sebagian besar peserta melatihan memberikan respon positif terhadap pelaksanaan kegiatan ini, yang tercermin dalam hasil pengukuran umpan balik dari peserta mengenai kebermanfaatan dan kebermaknaan pelatihan, dan motivasi dan harapan peserta terkait kegiatan pelatihan ini.
PENGUATAN LITERASI MELALUI KLUB LITERASI SEKOLAH UNTUK PEMINATAN KARYA SASTRA DI SMA Dewi, Ayyu Rachayu; Mulyadi, Yadi
Dimasatra Vol 2, No 2 (2022): APRIL
Publisher : Faculty of Language and Literature Education, Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (401.551 KB) | DOI: 10.17509/dm.v2i2.55250

Abstract

Penulisan artikel ini ditujukan untuk memaparkan kegiatan Klub Literasi Sekolah peminatan karya sastra di SMAN 1 Kalasan. Klub Literasi Sekolah (KLS) merupakan salah satu program implementasi kebijakan Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM) yang digagas oleh SEAMEO QITEP in Language (SEAQIL) di bawah Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia tahun 2021 dengan fokus pemajuan literasi di lingkungan sekolah. Metode yang digunakan di dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data studi pustaka dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian, terdapat beberapa bagian pelaporan seperti program kegiatan, pelaksanaan Klub Literasi Sekolah, hasil karya literasi siswa, dan evaluasi kegiatan. Dengan adanya penelitian ini, diharapkan KLS dapat menjadi wadah bagi siswa untuk berekspresi dan mengaktualisasi penggunaan bahasa asing dalam konteks kehidupan nyata serta dapat menjadi alternatif bagi sekolah maupun siswa dalam menunjang kegiatan ekstrakurikuler alternatif siswa selama pandemi Covid-19. Lebih lanjut, bagi mahasiswa, KLS menjadi wadah untuk merealisasikan kebijakan Kampus Merdeka dan bentuk pengabdian kuliah kerja nyata tematik Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) di mana mahasiswa dapat berkolaborasi dan berinovasi aktif dalam mengimplementasikan ilmu di dunia kerja demi kemajuan bangsa.
PEMANFAATAN SASTRA SEBAGAI SARANA EDUKASI KESADARAN HUKUM BAGI GURU MTS DAN MA BAHASA INDONESIA SE-JAWA BARAT Agustiningsih, Dheka Dwi; Permadi, Tedi; Durachman, Memen; Mardianto, Asep; Hawari, Luthfi
Dimasatra Vol 2, No 2 (2022): APRIL
Publisher : Faculty of Language and Literature Education, Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (199.006 KB) | DOI: 10.17509/dm.v2i2.55251

Abstract

Kesadaran hukum adalah aspek yang sangat penting bagi setiap warga negara. Pemanfaatan sastra adalah salah satu cara untuk meningkatkan kesadaran hukum bagi guru Bahasa Indonesia di MTs dan MA. Oleh karenanya perlu diketahui kesadaran dan penggunaan sastra sebagai sarana edukasi kesadaran hukum.  Hal ini sejalan dengan tujuan pengabdian yaitu untuk memaparkan edukasi hukum melalui pemanfaatan sastra. Metode yang digunakan adalah deskriptif korelasional. Kesadaran hukum diterapkan oleh guru MTs dan MA Se-Jawa Barat melalui pembelajaran bahasa. Akan tetapi, pemanfaatan sastra sebagai sarana untuk membangun dan meningkatkan kesadaran hukum masih kurang diaplikasikan dalam pembelajaran sekolah. Melalui pengabdian ini diharapkan guru MTs dan MA se-Jawa Barat dapat memanfaatkan sastra sebagai sarana untuk meningkatkan kesadaran hukum.
PEMANFAATAN APLIKASI DIGITAL DALAM PEMBELAJARAN BAHASA Ruhaliah, Ruhaliah; Solehudin, Oleh; Isnendes, Retty; Hernawan, Hernawan; Sutisna, Ade; Hendrayana, Dian
Dimasatra Vol 2, No 2 (2022): APRIL
Publisher : Faculty of Language and Literature Education, Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (283.076 KB) | DOI: 10.17509/dm.v2i2.55242

Abstract

Adanya pandemik sejak bulan Maret 2020 menyebabkan guru harus kreatif agar proses belajar-mengajar tetap berlangsung tetapi tidak menjadi beban berat bagi semua pihak. Untuk mengatasinya berbagai kegiatan dilaksanakan secara daring (online). Tetapi kegiatan ini kadang-kadang menyebabkan kejenuhan. Segi positifnya menimbulkan kreativitas agar berbagai kegiatan tetap berlangsung, termasuk dalam bidang pendidikan dan pengajaran. Tujuan penulisan ini adalah untuk menjelaskan berbagai aplikasi digital yang dapat digunakan dalam pembelajaran bahasa, baik yang berkaitan dengan empat keterampilan berbahasa maupun secara umum, yang dapat dimanfaatkan dalam kegiatan blended learning atau hybrid learning. Metode yang digunakan yaitu deskriptif. Hasilnya didapat pengelompokan aplikasi pembelajaran yang dapat digunakan berdasarkan empat keterampilan berbahasa. Tetapi ada juga aplikasi yang dapat digunakan tanpa klasifikasi tersebut.
PELATIHAN EVALUASI PEMBELAJARAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA UNTUK GURU-GURU MAN SE-JAWA BARAT Sundusiah, Suci; Mulyati, Yeti; Damaianti, Vismaia S; Rahma, Rosita; Widia, Ida; Saadie, Ma'mur
Dimasatra Vol 2, No 2 (2022): APRIL
Publisher : Faculty of Language and Literature Education, Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (356.292 KB) | DOI: 10.17509/dm.v2i2.55243

Abstract

Tujuan umum dari kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) ini yaitu untuk memberikan pengetahuan dan pelatihan kepada para guru Bahasa Indonesia MAN se-Jawa Barat. Secara khusus, kegiatan PkM ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru dalam melakukan evaluasi pada pembelajaran bahasa dan sastra Indonesia. Kegiatan ini penting untuk dilakukan sebab tuntutan pendidikan di abad ke-21 dan era industri 4.0 semakin kompleks. Kegiatan ini menggunakan metode ceramah dan praktik langsung yang dibagi menjadi dua sesi. Sesi pertama adalah pematerian yang diisi oleh dua pemateri sedangkan sesi kedua adalah sesi paralel yang diisi oleh lima pemateri. Media yang digunakan adalah Zoom Meeting, Google Drive, dan sebagainya. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa adanya peningkatan kemampuan guru dalam memahami materi. Hal ini dilihat pada hasil pre-test dan post-test yang mengalami peningkatan sebesar 37.25%. Selain itu, respons peserta menunjukkan hasil yang sangat positif.
PELATIHAN PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN DARING BAGI GURU-GURU BAHASA INDONESIA MADRASAH ALIYAH SE-JAWA BARAT Nugroho, Rudi Adi; Sumiyadi, Sumiyadi; Sastromiharjo, Andoyo; Harras, Kholid A
Dimasatra Vol 2, No 2 (2022): APRIL
Publisher : Faculty of Language and Literature Education, Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (217.013 KB) | DOI: 10.17509/dm.v2i2.55244

Abstract

Kemampuan guru dalam mengembangkan media pembelajaran di masa pembelajaran daring sangat perlu ditingkatkan. Kegiatan pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kemampuan para guru Bahasa Indonesia dalam mengembangkan media pembelajaran daring. Pelatihan ini dilaksanakan secara daring dengan menggunakan aplikasi Zoom Meeting. Sasaran dari pelatihan ini adalah guru-guru Bahasa Indonesia yang tergabung dalam forum Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Indonesia Madrasah Aliyah se-Jawa Barat. Secara umum, pelatihan ini terbagi ke dalam dua sesi, yaitu sesi pematerian utama dan sesi lokakarya (workshop) secara parallel. Materi dalam pelatihan ini difokuskan pada penguatan kemampuan guru dalam mengeskplorasi berbagai media pembelajaran Bahasa Indonesia khususnya yang terkait media pembelajaran daring. Hasil yang didapat dari pelatihan ini, para peserta semakin menyadari akan berbagai potensi pelitaban berbagai teknologi dalam pembelajaran Bahasa Indonesia. Respons peserta akan pelatihan ini sangat positif dan mengharapkan ada pelatihan lanjutan atas materi pengembangan media pembelajaran.

Page 1 of 1 | Total Record : 6