cover
Contact Name
Zulhendri
Contact Email
jpion.org@gmail.com
Phone
+6282385927972
Journal Mail Official
zulhendripoenya@gmail.com
Editorial Address
Jl. Tuanku Tambusai No.23 Bangkinang, Kampar, Riau 28412
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia
ISSN : 29619386     EISSN : 29619386     DOI : https://doi.org/10.31004/jpion.v1i1
Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia is to provide a research medium and an important reference for the advancement and dissemination of research results that support high-level research in the fields Culture of Education and Social Science Research . Original theoretical work and application-based studies, which contributes to a better understanding all fields of Education and Social Science Research. Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia provides a platform for researchers, academicians, professional, practitioners, and students to impart and share knowledge in the form of high quality empirical and theoretical research papers, and case studies. Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia welcomes and acknowledges high quality theoretical and empirical research papers, case studies, review papers, analytical and simulation models in any topic of education areas. Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia publish publications four a year.
Articles 109 Documents
Search results for , issue "Vol. 4 No. 2 (2025)" : 109 Documents clear
Investigating Speaking Ability Through Intrapersonal Intelligence On Efl Learners: A Systematic Literature Review Al Hazimi, Naseef Efriza; Heryatun , Yayu; Perdana , Purnama Rika; Marjuni, Marjuni
Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia Vol. 4 No. 2 (2025)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpion.v4i2.340

Abstract

This Study aim to investigate the speaking ability and intrapersonal intelligence in recent years. This research uses a systematic literature review. The search for relevant articles through the Pubmed, Eric, and JSTOR databases with keywords speaking ability and intrapersonal intelligence was carried out by the research team. Based on the result, Pubmed found 78 articles, Eric found 110 articles, and JSTOR found 101 articles. Furthermore, based on the criteria: speaking, speaking comprehension, multiple intelligence and intrapersonal intelligence, articles were selected. The researcher found that Implementing Learner-Centered Activities: Shifting from the traditional teacher-centered approach to learner-centered activities can empower students to take ownership of their learning process. By engaging students in activities that activate their multiple intelligences, educators can improve their speaking skills. Pair and Group Work: Encouraging collaborative activities such as pair or group work can help activate multiple intelligences in students. By engaging in interactive tasks, students can develop their speaking skills while honing their intrapersonal intelligences
Kompetensi Profesional Guru Sekolah Swasta: Mengidentifikasi Tantangan dan Merumuskan Solusi Astutik, Widia; Munawir , Munawir; Hasan , Moh. Zainul
Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia Vol. 4 No. 2 (2025)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpion.v4i2.358

Abstract

Guru merupakan bagian terpenting dalam sistem pendidikan karena memegang peran dan fungsi penting untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia di dunia ini. Guru harus profesional dalam meningkatkan hal tersebut. Namun di sisi lain guru harus mengalami tantangan dan permasalahan dalam meningkatkan kompetensi profesional. Artikel ini bertujuan untuk membahas tantangan yang dialami oleh guru atau pendidik disekolah dan solusi yang bisa dilakukan untuk mengatasi tantangan tersebut. Penelitian ini adalah library research yang diambil dari buku, jurnal, dan artikel yang relevan. Yang kemudian dianalisis dan ditentukan kesimpulan. Hasil peneitian ini menunjukkan bahwa terdapat beberapa tantangan yang dialami oleh guru yaitu keterbatasan sumber daya dan fasilitas, kurangnya pelatihan dan pengembangan profesional, perbedaan kurikulum dan standar, beban kerja yang tinggi, dan keterbatasan waktu untuk refleksi dan evaluasi. Dan untuk menyelesaikan masalah ini, guru harus terlibat dalam program pengembangan profesionalisme, tersertifikasi dan dilatih dalam penggunaan teknologi digital, pendidikan dalam jabatan, memberikan reward (penghargaan) dan perlindungan. Dengan penerapan tersebut guru dapat mengatasi tantangan dalam meningkatkan kompetensi keprofesionalan.
Peran Manajemen Mutu Pendidikan Dalam Meningkatkan Prestasi Siswa Laisah, Nur; Wulandari, Tamara; Ventia, Ela Marsya; Afriantoni, Afriantoni
Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia Vol. 4 No. 2 (2025)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpion.v4i2.366

Abstract

Peran manajemen mutu pendidikan sangat penting dalam meningkatkan prestasi siswa karena melalui penerapan prinsip-prinsip manajemen mutu, lembaga pendidikan dapat menciptakan lingkungan belajar yang efektif dan efisien. Tujuan utama dari manajemen mutu pendidikan adalah menjamin bahwa seluruh proses pendidikan berjalan secara terarah, terukur, dan berkelanjutan demi tercapainya standar mutu yang telah ditetapkan. Dalam penerapannya, manajemen mutu melibatkan perencanaan, pelaksanaan, evaluasi, dan perbaikan berkelanjutan terhadap berbagai aspek pendidikan seperti kurikulum, tenaga pendidik, sarana prasarana, dan sistem penilaian. Metode yang digunakan dapat berupa pendekatan Total Quality Management (TQM), yang menekankan partisipasi seluruh komponen sekolah dan fokus pada kepuasan pelanggan, yaitu siswa dan orang tua. Hasil dari penerapan manajemen mutu yang baik ditunjukkan dengan meningkatnya hasil belajar siswa, kedisiplinan, serta motivasi belajar yang lebih tinggi. Kesimpulannya, manajemen mutu pendidikan berperan strategis dalam menciptakan sistem pembelajaran yang unggul, yang pada akhirnya berdampak langsung pada peningkatan prestasi siswa secara menyeluruh.
Model-Model Penelitian Kualitatif: Literature Review A'yun, Siti Qurotul; Habsy, Bakhrudin All; Nursalim, Mochamad
Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia Vol. 4 No. 2 (2025)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpion.v4i2.367

Abstract

Dalam setiap penelitian tentu memiliki berbagai pendekatan atau model yang memudahkan bagi peneliti untuk melakukan penelitian. Sama halnya dengan penelitian kuantitatif, penelitian kualitatif juga memiliki berbagai pendekatan atau model yang mempermudah proses penelitiannya. Penelitian ini menggunakan pendekatan literature review, yaitu pendekatan dalam penelitian yang menggunakan berbagai sumber untuk menggali data sesuai dengan topik penelitian, yaitu model-model penelitian kualitatif. Hasil dari penelitian ini ditemukan bahwa penelitian kualitatif memiliki beberapa model yang pada setiap model penelitiannya memiliki tujuan serta fungsi yang berbeda-beda, tergantung pada subjek penelitian yang digunakan. Pendekatan-pendekatan dalam kualitatif disesuaikan dengan subjek dalam penelitian yang dipilih. Setudi naratif bertujuan untuk mengungkap pengalaman sesorang secara mendalam, studi fenomenologi digunakan untuk memahami pengalaman seseorang dalam menghadapi sebuah fenomena, studi kasus memiliki tujuan memahami sebuah kasus secara mendalam, detail dan menyeluruh, etnografi bertujuan untuk memahami seseorang dalam konteks sosial budaya nya serta grounded theory bertujuan untuk menemukan teori baru atau memperkuat teori yang sudah ada tanpa dipengaruhi teori yang sebelumnya.
Implementasi Media Flashcard UNO dalam Pembelajaran Materi Aksara Jawa Kelas 3B SD Negeri Wates 01 Viola, Melyna Putri; Azalea, Talitha Salsabila; Wahyuningsih, Fitri; Candra, Amelia Ellena; Afifah, Naura Nisrina; Cahyaningtyas, Andarini Permata
Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia Vol. 4 No. 2 (2025)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpion.v4i2.375

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan media flashcard UNO dalam pembelajaran aksara Jawa untuk meningkatkan minat dan hasil belajar siswa kelas 3B SD Negeri Wates 01. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa penggunaan media flashcard UNO aksara Jawa, yang dirancang dengan warna dan sandhangan swara, mampu menciptakan lingkungan pembelajaran yang menyenangkan dan interaktif. Siswa menjadi lebih antusias dan aktif dalam belajar, serta menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman dan keterampilan menulis aksara Jawa. Evaluasi pembelajaran mengungkapkan bahwa rata-rata nilai siswa berada di atas Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran (KKTP). Temuan ini sejalan dengan penelitian terdahulu yang menyatakan bahwa media berbasis permainan seperti flashcard UNO efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa. Dengan demikian, media ini layak digunakan sebagai alternatif pembelajaran inovatif untuk materi aksara Jawa di sekolah dasar.
Penerapan Teknologi Deep Learning Dalam Pendidikan Digital Hastuti, Sri; Ansar, Ahlun; Hermawan, Nanang
Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia Vol. 4 No. 2 (2025)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpion.v4i2.376

Abstract

Artikel ini bertujuan untuk mengkaji secara mendalam penerapan teknologi deep learning dalam pendidikan digital melalui pendekatan kualitatif berbasis studi literatur dan analisis data sekunder. Hasil penelitian menunjukkan bahwa deep learning memiliki potensi besar dalam mentransformasi proses pembelajaran melalui pengembangan sistem pembelajaran adaptif, analisis emosi siswa secara real-time, asisten pembelajaran cerdas berbasis chatbot, dan penilaian otomatis terhadap tugas berbasis teks. Teknologi ini memungkinkan terwujudnya pembelajaran yang lebih personal, efisien, dan sesuai dengan kebutuhan masing-masing siswa. Meskipun demikian, tantangan seperti isu etika dan perlindungan data pribadi, ketimpangan akses terhadap teknologi, serta kesiapan guru dalam mengadopsi AI masih menjadi hambatan yang perlu diatasi. Oleh karena itu, penerapan deep learning dalam pendidikan perlu didukung oleh kebijakan yang tepat, pelatihan SDM, serta pemerataan infrastruktur digital. Penelitian ini menyimpulkan bahwa deep learning bukan hanya alat bantu teknis, tetapi juga kunci strategis dalam menciptakan pendidikan digital yang inklusif, adaptif, dan berkelanjutan.
Digital Game-Based Learning in Enhancing English Vocabulary: A Systematic Literature Review Prastiwi, Fitri Dwi; Lestari, Tria Dewi
Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia Vol. 4 No. 2 (2025)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpion.v4i2.382

Abstract

This study explores key factors influencing the effectiveness of Digital Game-Based Learning (DGBL) in enhancing English vocabulary acquisition among EFL learners. Using a Systematic Literature Review (SLR) under the PRISMA framework, a total of 206 articles were found, but only 18 were eligible for peer review. We chose a range of years published between 2016 and 2025 to ensure the inclusion of the latest research findings and methodologies that reflect current trends and technological advances in the field. Results show that DGBL significantly boosts vocabulary learning by increasing motivation, engagement, and retention. Technological aspects like interactivity, accessibility, adaptive features, and pedagogical elements such as self-regulated learning and emotional engagement are critical. Cognitive Load Theory helps explain the role of game complexity and scaffolding. DGBL faces challenges like digital literacy gaps and infrastructure issues despite its benefits. The study offers practical insights for educators and recommends further research on AI-driven games and long-term motivation in EFL settings.
Peningkatan mutu pendidikan meru Sistem Manajemem Mutu Pendidikan Yang Efektif Dan Berkelanjutan Perspektif Joseph Moses Juran: sistem manajemen mutu pendidikan Wati, Maida Rahma; Afriantoni, Afriantoni; Marshanda, Marshanda; Ariani, Wilsi
Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia Vol. 4 No. 2 (2025)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpion.v4i2.383

Abstract

Dalam bahasa Indonesia Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem manajemen mutu pendidikan yang efektif dan berkelanjutan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif studi literatur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem manajemen mutu pendidikan adalah suatu perencanaan atau persiapan yang sistematis dan terstruktur untuk mengelola dan memantau semua aspek yang berkontribusi terhadap mutu pendidikan. Sistem manajemen pendidikan merupakan suatu upaya strategis untuk meningkatkan kualitas pendidikan melalui pengelolaan yang efektif, efisien, dan berkelanjutan. Sistem manajemen pendidikan ini melibatkan berbagai pihak terkait, seperti pemerintah, warga sekolah, orang tua siswa, dan tokoh masyarakat, dalam rangka mencapai tujuan dan keberhasilan pendidikan nasional. Hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa efektivitas manajemen mutu pendidikan dapat ditingkatkan melalui sistem manajemen pendidikan yang berbasis pada prinsip-prinsip manajemen mutu, seperti fokus pada pelanggan, fokus pada proses, dan fokus pada perbaikan berkelanjutan. Selain itu, hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa sistem manajemen pendidikan yang efektif dan berkelanjutan dapat membantu meningkatkan kualitas pendidikan dan mencapai tujuan dan keberhasilan pendidikan nasional. Dengan demikian, penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi pada sistem manajemen mutu pendidikan yang lebih efektif dan berkelanjutan, serta dapat membantu meningkatkan kualitas pendidikan dan mencapai tujuan dan keberhasilan pendidikan nasional.
Pendekatan Pembelajaran Pendidikan Islam untuk Generasi Z: Studi Literatur tentang Inovasi dan Tantangan Terkini Fiqriani, Maula; Syifaurrahmah, Sabrina; Karoma, Karoma; Idi, Abdullah
Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia Vol. 4 No. 2 (2025)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpion.v4i2.385

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pendekatan pembelajaran Pendidikan Islam yang relevan dan efektif bagi Generasi Z melalui metode studi kepustakaan (study literature). Generasi Z, yakni individu yang lahir antara tahun 1997 hingga 2012, tumbuh dan berkembang dalam lingkungan sosial yang sangat dipengaruhi oleh kemajuan teknologi informasi dan komunikasi. Mereka dikenal sebagai digital natives yang memiliki gaya belajar visual, instan, dan interaktif, serta menunjukkan preferensi terhadap pembelajaran berbasis teknologi. Kondisi ini menuntut pembaruan pendekatan pedagogis dalam Pendidikan Islam agar mampu menyesuaikan diri dengan karakteristik, kebutuhan, dan tantangan yang dihadapi oleh generasi ini. Kajian ini mengidentifikasi dan menganalisis sejumlah literatur ilmiah yang membahas tentang inovasi dalam pembelajaran Pendidikan Islam, integrasi teknologi digital dalam proses belajar mengajar, serta pendekatan kontekstual yang dapat mengakomodasi pola pikir dan budaya digital Generasi Z. Hasil studi menunjukkan bahwa pendekatan yang bersifat kolaboratif, partisipatif, dan memanfaatkan teknologi secara optimal menjadi sangat penting untuk diterapkan. Selain itu, pembelajaran Pendidikan Islam juga perlu diarahkan pada penguatan nilai-nilai spiritualitas, akhlak, dan kecakapan hidup berbasis keislaman dalam konteks kehidupan kontemporer. Dengan demikian, hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi teoretis dan praktis dalam pengembangan model pembelajaran Pendidikan Islam yang relevan bagi Generasi Z, serta menjadi rujukan dalam merancang kebijakan dan strategi pembelajaran yang inovatif, kontekstual, dan transformatif.
Intensitas Interaksi Mahasiswa Perantauan Sosiologi Universitas Riau dengan Orang Tua Andini, Mili Andini; Lestari .S, Ayu Dian; Putri, Addiniah Mesya; Arsyandi, Rizwan; Ramadhan, Muhammad Syamil
Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan Indonesia Vol. 4 No. 2 (2025)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpion.v4i2.386

Abstract

Komunikasi memiliki peran vital dalam menjaga hubungan sosial, termasuk dalam konteks keluarga. Mobilitas mahasiswa perantauan memunculkan tantangan baru dalam menjaga intensitas komunikasi bersama orang tua. Penelitian ini bertujuan mengkaji tingkat interaksi mahasiswa Sosiologi Universitas Riau angkatan 2023 dan 2024 serta faktor-faktor yang memengaruhi frekuensinya. Pendekatan kualitatif digunakan untuk memahami pengalaman komunikasi para responden melalui wawancara mendalam. Subjek penelitian terdiri dari 12 mahasiswa asal luar daerah seperti Rokan Hilir, Dumai, hingga Sumatera Barat yang menetap di Pekanbaru. Hasil menunjukkan mayoritas mahasiswa tetap menjaga komunikasi rutin, baik harian maupun mingguan, terutama melalui media digital seperti WhatsApp dan panggilan video. Durasi percakapan bervariasi, mulai dari 10 menit hingga dua jam. Faktor penentu intensitas komunikasi meliputi jarak geografis, kesibukan akademik, akses teknologi, kondisi ekonomi, serta kedekatan emosional. Meskipun keterbatasan waktu atau fasilitas kadang menjadi penghambat, sebagian besar mahasiswa berinisiatif untuk tetap terhubung. Keberadaan Wi-Fi di tempat kos menjadi solusi umum atas hambatan ekonomi. Hubungan emosional terbukti menjadi elemen penting dalam mendorong komunikasi yang lebih terbuka dan rutin.

Page 1 of 11 | Total Record : 109