Seminar Nasional Hasil Penelitian LP2M UNM
Perguruan tinggi seharusnya terpanggil untuk menjawab tantangan-tantangan di atas melalui pelaksanaan darma ketiga pengabdian pada masyarakat, dan panggilan tersebut sejauh ini sudah banyak dilakukan namun program-program yang betul-betul pokus pada sasaran masih perlu diperbaiki, terutama mengeksplor potensi ekonomi kreatif yan gsejak lama ada dan sedang tumbuh di masyarakat. Berdasar pada latarbelakang itulah seminar nasional dengan Tema “Peran Penelitian dalam Menunjang Percepatan Pembangunan Berkelanjutan di Indonesia” penting untuk dilakukan. Seminar ini diharapkan akan member motivasi dan inspirasi, terutama kepada pengabdi untuk melahirkan berbagai karya, produk dan konsep aplikatif, terutama terkait dengan produk berbasis akselerasi percepatan pembangunan nasional.
Articles
15 Documents
Search results for
, issue
"SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 4"
:
15 Documents
clear
Penerapan Model Pembelajaran Discovery Learning dalam Bengembangkan Rasa Ingin Tahu Peserta Didik pada Tema 2 di Kelas V SDN 2 Massepe Kabupaten Sidenreng Rappang
Abdul Hakim;
Yulia Yulia;
Musfirah Musfirah
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 4
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (209.036 KB)
Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan rasa ingin tahu peserta didik melalui penerapan model pembelajaran discovery learning. Pendekatan penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian adalah penelitian tindakan kelas. Fokus pada penelitian ini adalah fokus proses dan fokus hasil belajar siswa. Penelitian ini dilaksanakan di SDN 2 Massepe Kabupaten Sidenreng Rappang dengan subjek guru dan siswa kelas V SDN 2 Massepe tahun ajaran 2021/2022 yang berjumlah 26 siswa terdiri dari 14 laki-laki dan 12 perempuan. Prosedur dan desain penelitian yang digunakan yakni: perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Dari pelaksanaan diperoleh data yang dikumpulkan dengan teknik observasi, tes hasil belajar dan dokumentasi. Selanjutnya data tersebut dianalisis dan diolah secara kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, tes dan dokumentasi. Setiap siklus dilaksanakan 1 kali pertemuan. Hasil pembelajaran siklus I menunjukkan bahwa indikator keberhasilan mencapai kategori kurang namun pada siklus II hasil pembelajaran telah mencapai kategori baik. Kesimpulan dari hasil penelitian ini mengemukakan bahwa dengan menerapkan model discovery learning dapat mengembangkan rasa ingin tahu peserta didik pada tema 2 di kelas V SDN 2 Massepe Kabupaten Sidenreng Rappang. Kata Kunci: Rasa Ingin Tahu, Discovery Learning
Identifikasi Miskonsepsi Peserta Didik SMPN Terakreditasi A Sekecamatan Tamalate Kota Makassar Pada Materi Lapisan Atmosfer
Nurhayani H Muhiddin;
Ramlawati Ramlawati;
Rifda Nur Hikmawati Arif;
Salma Samputri;
Uswatun Nisa
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 4
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (326.017 KB)
Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk : (1) mengidentifikasi konsep yang peserta didik mengalami miskonsepsi dan (2) mengetahui persentase peserta didik yang miskonsepsi pada materi lapisan atmosfer. Penelitian ini merupakan penelitian survey dengan metode kombinasi (Mixed Method) menggunakan desain squential explanatory. Populasi penelitian sebanyak 1.677 peserta didik dari 5 sekolah terakreditasi A yakni SMPN 15 Makassar, SMPN 18 Makassar, SMPN 24 Makassar, SMPN 26 Makassar dan SMPN 27 Makassar. Penentuan jumlah sampel menggunakan Rumus Slovin secara Random Class Sampling sehingga diperoleh sampel sebanyak 468 peserta didik. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu soal pilihan ganda beralasan dengan tingkat keyakinan (three-tier diagnostic test) sebanyak 5 butir soal yang telah divalidasi oleh ahli dan melewati validasi item. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini berupa tes tertulis soal three-tier diagnostic test dan wawancara. Data dianalisis dengan analisis statistik deskriptif. Berdasarkan hasil analisis data diketahui bahwa: (1) peserta didik mengalami miskonsepsi pada konsep komponen penyusun atmosfer, hubungan antara ketinggian tempat, tekanan udara dan jumlah molekul udara di atmosfer dan (2) Miskonsepsi terjadi pada semua konsep pada materi lapisan atmosfer dengan persentase miskonsepsi peserta didik pada setiap konsep terkait komponen penyusun atmosfer sebesar 68,70% (tinggi), hubungan antara ketinggian tempat, tekanan udara dan jumlah molekul udara di atmosfer sebesar 64,60% (tinggi). Kata Kunci: Miskonsepsi, Lapisan Atmosfer, Three-Tier Test
Strategi Upaya Pembelajaran Luring Di Pesantren Nahdlatul Ulum Soreang Maros Pada Masa Pandemi Covid 19
Ibrahim Ibrahim;
Hasni Hasni;
Feri Fadli
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 4
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (204.68 KB)
Abstrak. Penelitian ini bertujan untuk menganlisis strategi upaya pembejaran luring di Pesantren Nahdlatul Ulum Soreang Maros Pada Masa Pandemi covid 19. Jenis Penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Penelitian ini menggunakan Pendekatan fenomenologi. Data penelitian dijaring dengan menggunakan metode: wawancara, observasi, dan dokumentasi. Untuk kesahihan dan reabilitas data yang dikumpulkan maka dilakukan pemeriksaan keabsahan data melalui: Ketekunan Pengamatan, Triangulasi, Uraian rincian, dan proses Auditing. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Dengan strategi mengedepankan silaturrahim dan koordinasi mereka yakin akan ada jalannya untuk melakukan pembelajaran luring di masa pandemic covid 19. Semua pimpinan bergerak bersama dan serentak melakukan pendekatan silaturahmi dan koordinasi yang intensif ke berbagai pihak terkait. Silaturrahim dan koordinasi ini sebelumnya dilakukan telah melakukan persiapan-persiapan yang sangat serius dan intensif menyeluruh mengenai persyaratan-persyaratan protocol kesehatan yang harus diselesaikan secara internal pesantren. Dukungan administratif juga pihak pesantren dilengkapi sebagai bahan dan acuan berbagai pihak untuk melihat keseriusan persiapan dan kelengkapan internal pesantren untuk melakukan pembelajaran luring. Bahkan survey atau hearing pendapat dari para orang tua santri juga mereka lakukan untuk memperkuat keinginan melakukan pembelajaran luring meskipun penyebaran covid 19 masih mengancam. Seluruh potensi dan energi yang dimiliki pesantren disatukan sebagai bentuk jaminan internal kesiapan untuk melakukan pembelajaran luring. Tekad dan upaya yang serius dan penuh kesiapan yang dilakukan secara gotong royong dan kebersamaan yang kemudian dibentengi dengan semangat silaturrahim dan koordinasi intensif yang tidak kenal menyerah dan penuh keyakinan bahwa pembelajaran luring di pesantren Nadlatul Ulum aman dan mampu melaksanakan protokel kesehatan secara ketat akhirnya membuahkan hasil. Pesantren Nadlatul Ulum sebagai lembaga pendidikan pesantren khususnya di Sulawesi Selatan yang mampu menunjukkan kerja kerasnya mengupayakan pembelajaran luring dan sekaligus menunjukkan bahwa pembejaran luring yang dilakukan mampu mematahkan kehawatiran dan ketakutan banyak pihak akan munculnya cluster baru di pesantren jika dilakukan pembelajaran luring pada masa pandemi covid 19. Kata Kunci: Strategi, Pembelajaran Luring, Masa Pandemi Covid 19
Analisis Kesadaran Dan Pengetahuan Metakognitif Mahasiswa Pendidikan Kimia Pada Konsep Kesetimbangan Kimia
Jusniar Jusniar;
Muh Yunus;
Hardin Hardin
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 4
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (222.059 KB)
Abstrak. Penelitian deskriptif korelasional ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara kesadaran metakognisi dengan pengetahuan metakognitif mahasiswa Pendidikan Kimia setelah implementasi Strategi M-PBL. Disampin itu, juga untuk melihat ada tidaknya hubungan kesadaran dan pengetahuan metakognisi dengan hasil belajar KK. Sampel penelitian sebanyak 35 mahasiswa yang memprogramkan Kimia Dasar Lanjut pada semester genap Tahun akademik 2020/2021. Instrumen yang digunakan ada dua yaitu 1) angket MAI (metacognitive Awareness Inventory) diadaptasi dari Scraw untuk mengukur kesadaran metakognitif. 2) Tes semi objektif masing-masing sebanyak 12 item untuk mengukur pengetahuan metakognitive yaitu pengetahuan deklaratif, prosedural, dan kondisional. Rubrik pengetahuan metakognitif untuk Konsep Kesetimbangan Kimia (KK) mengadaptasi rubrik Rompayom. Hasil penelitian ditemukan bahwa terdapat korelasi yang signifikan dengan menggunakan Spearman’s rho antara pengukuran pengetahuan metakognitif dengan angket MAI dan skor tes pengetahuan metakognitif konten KK. Masing-masing harga korelasi pengetahuan deklaratif adalah r = 0,338 (kuat); pengetahuan prosedural r = 0,559 (kuat); dan pengetahuan kondisional r = 0,618 (sangat kuat). Korelasi angket kesadaran metakognisi dengan hasil belajar kategori lemah; sedang skor tes pengetahuan metakognitif dengan hasil belajar KK berkorelasi kuat. Kata Kunci: Kesadaran Metakognitif, Pengetahuan Metakognitif, Korelasi, Kesetimbangan Kimia
Pengaruh Latihan Workout Pliometric Terhadap Peningkatan Kapasitas VO2Max Mahasiswa FIK UNM
Reza Mahyuddin;
Muslim Muslim;
Akbar Sudirman
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 4
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (257.836 KB)
Abstrak. Latihan Workout pliometric merupakan olahraga yang dilakukan dengan menggunakan beban tubuh sendiri dengan metode khusus pengembangan cardivaskuler sehingga olahraga ini selain meningkatkan kulitas fisik juga dapat meningkatkan VO2Max Mahasiswa. Oleh karena itu maka diperlukan suatu bentuk atau model latihan untuk meningkatkan kapasitas VO2Max mahasiswa, salah satu model atau bentuk latihan yang dapat diterapkan adalah Workout pliometric. Model atau bentuk latihan Workout pliometric telah banyak diterapkan untuk meningkatkan daya tahan kardiovaskuler dan paru mahasiswa, namun untuk meningkatkan secara khusus pada VO2Max Mahasiswa masih perlu diuji kebenarannya. Untuk melatih kapasitas VO2Max, ada beberapa hal yang harus diperhatikan, latihan harus menggunakan otot-otot besar tubuh secara intensif (terus menerus) dalam durasi yang relative lama. Latihan yang baik untuk meningkatkan kapasitas VO2Max adalah jenis latihan cardio atau aerobik, latihan yang memacu detak jantung, paru dan system otot. Sejumlah penelitian menunjukan bahwa meningkatkan kapasitas VO2Max dapat dengan latihan pada intensitas detak jantung 65% sampai 85% dari detak jantung maksimum, selama setidaknya 20 menit, frekuensi 3-5 kali seminggu (French & long, 2012 dalam rikimakaro.blogspot.com). Untuk itu dapat disimpulkan sementara bahwa model atau bentuk latihan Workout pliometric dapat digunakan dalam penelitian ini untuk meningkatkan kapasitas VO2Max Mahasiswa FIK UNM. Kata Kunci: Workout, Liometric, VO2Max
Identifikasi Pola Sebaran Permukiman Terencana Di Kota Marisa
Irwan Wunarlan;
M. Faisal Dunggio;
Berni Idji
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 4
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (424.617 KB)
Abstrak. Kota Marisa yang memiliki ciri rona bingkai kota desa (zobikodes) yang jauh dari Pusat Kegiatan Nasional yang terus mengalami perkembangan dan pertumbuhan dengan pesat seiring laju pertumbuhan penduduknya. Pembangunan pola hunian baru berupa permukiman terencana dan bisnis property yang menjadi solusi meningkatnya permintaan akan tempat bermukim. Pembangunan permukiman terancana yang mengacu pada dokumen RTRW dalam Rencana Tata Ruang Wilayah Kota Marisa. Tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi Pola Sebaran Permukiman Terencana Di Kota Marisa. Metode kuantitatif dipakai untuk menganalisis dengan analisis deskriptif. Analisis tetangga terdekat dipakai untuk menganalisis permukiman terencana yang teridentifikasi pada lokasi penelitian. Permukiman terencana diukur jarak garis lurus antara satu permukiman dengan permukiman terdekatnya dengan menggunakan peta citra melalui aplikasi google earth dan Sistem Informasi Geografis (SIG) untuk kemudian didapatkan pola persebaran permukiman membentuk pola mengelompok atau bergerombol. Di tiap desa/kelurahan memiliki pola yang sama selain desa/kelurahan yang didalamnya tidak memiliki permukiman terencana dan pola acak atau tersebar (Random Pattern) di Pohuwato, Pohuwato Timur, Bulangita, Teratai, Buhu Jaya, Libuo dan Maleo. Pola mengelompok atau bergerombol (Cluster Pattern) menguntungkan untuk Kota Marisa dalam hal penyediaan infrastruktur dan sarana prasarana perkotaan. Kata Kunci: Kota Marisa, Permukiman Terencana, Pola, Persebaran
Pengaruh Return On Equity (ROE) Dan Earning Per Share (EPS) Terhadap Harga Saham Perusahaan Yang Terdaftar di Indeks LQ45 Bursa Efek Indonesia
Ramadhani Fitrah Alam
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 4
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (318.694 KB)
Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Return On Equity (ROE) dan Earning Per Share (EPS) terhadap harga sham perusahaan yang terdaftar di indeks LQ45 Bursa Efek Indonesia. Populasinya adalah saham-saham yang tergabung dalam indeks LQ45 tahun 2016-2019 sedangkan sampelnya yaitu 26 saham perusahaan yang dipilih berdasarkan purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik dokumentasi. Teknik analisis data digunakan regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Return On Equity (ROE) dan Earning Per Share (EPS) secara simultan berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Secara parsial menunjukkan bahwa ROE berpengaruh negatif dan signifikaan terhadap harga saham, sedangkan EPS secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham perusahaan yang terdaftar di indeks LQ45 Bursa Efek Indonesia. Kata Kunci: Return On Equiy (ROE), Earning Per Share (EPS), Harga Saham
Perancangan Embedded System Pada Pembacaan Dan Pengendalian Multi Sensor Berbasis Internet Of Things (IoT)
Purnamawati Purnamawati;
Muhammad Akil;
Nuridayanti Nuridayanti
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 4
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (778.309 KB)
Abstrak. Pembelajaran jarak jauh dengan bantuan internet dapat dilakukan dengan metode sinkronous dan asinkronous. Kedua metode tersebut sangat cocok diterapkan pada mata kuliah teori dengan sedikit memberikan tambahan gambar dan video untuk memaksimalkan isi pembelajaran. Namun berbeda halnya pada perkuliahan praktikum, perlu adanya sebuah media trainer yang digunakan untuk melakukan percobaan dan latihan secara langsung pada benda atau komponen yang diujicobakan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menghasilkan produk berupa trainer yang dapat digunakan pada pembelajaran praktikum jarak jauh berbasis Internet of Thing (IoT) menggunakan mikokontroller ESP32. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode perancangan yang terdiri dari beberapa tahapan yaitu desain produk, pengumpulan alat dan bahan, pembuatan atau perakitan alat, ujicoba dan analisis hasil yang didapatkan. Hasil yang didapatkan berupa sebuah produk trainer Sensor berbasis IoT yang terintegrasi dengan modul ESP32, kamera ESP32, sensor arus GY-219, temperature dan kelembaban sensor BME-680, Axelerometer ADXL345, Modul relay 2 channel, modul Oled Display dan Modul sensor TDS Meter. Secara umum trainer dapat berfungsi dengan baik setelah dilakukan pengujian pada masing-masing modul baik uji kinerja pada pembacaan nilai sensor. Kata Kunci: Embedded System, Internet of Things (IoT), Sensor
Studi Mengenai Prasangka Dan Keterbukaan Remaja Pada Orangtua Sebagai Prediktor Gaya Kelekatan Remaja di Kota Makassar
Sitti Murdiana;
Ismalandari Ismail
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 4
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (235.823 KB)
Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh prasangka dan keterbukaan dalam memprediksi gaya kelekatan orangtua-remaja di kota Makassar. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan kuesioner/angket sebagai metode dalam pengambilan datanya. Penelitian ini menggunakan teknik snowball sampling dalam pengambilan sampel. Jumlah subjek dalam penelitian ini yaitu berjumlah 122 orang. Analisis data dilakukan dengan menggunakan teknik regresi sederhana Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh, dapat disimpulkan bahwa masing-masing variable menggambarkan kekuatan setiap indicator pengukuran dalam menjelaskan variable tersebut. Selain itu terlihat pula hubungan antar variable pengungkapan diri dan prasangka terhadap kelekatan. Adapun hubungan pengungkapan diri terhadap kelekatan pada orangtua menunjukkan hubungan yang negative namun tidak signifikan. Sedangkan hubungan prasangka terhadap kelekatan pada orangtua menunjukkan hubungan yang signifikan dan substansial. Kata Kunci: Prasangka, Keterbukaan, Kelekatan, Remaja, Orangtua
Pengetahuan, Sikap, Dan Perilaku Mahasiswa Perguruan Tinggi Kesehatan Di Kabupaten Maros Terhadap Kesehatan Reproduksi
Andi Asmawati Azis;
A. Mushawwir Taiyeb;
Nani Kurnia
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2021 : PROSIDING EDISI 4
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Abstrak. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif yang bertujuan untuk mengetahui tingkat pengetahuan, sikap, dan perilaku kesehatan reproduksi mahasiswa Perguruan Tinggi Kesehatan di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan. Subjek penelitian ini merupakan 136 orang mahasiswa dari tiga perguruan tinggi Kesehatan di Kabupaten Maros. Intrumen penelitian yang digunakan merupakan soal tentang pengetahuan reproduksi dan angket yang berisikan sikap dan perilaku mahasiswa terhadap kesehatan reproduksi yang telah melalui uji validitas ahli. Teknik analisis data dengan menggunakan software komputer yakni SPSS tipe 25 untuk menguji hubungan, tingkat pengetahuan dan sikap mahasiswa terhadap kesehatan reproduksi melalui uji bivariat dan deskriptif statistik. Hasil penelitian menunjukan Tingkat Pengetahuan mahasiswa pada 3 perguruan tinggi Kesehatan di Kabupaten Maros tergolong rendah terhadap kesehatan reproduksi. Sikap Mahasiswa mahasiswa pada 3 perguruan tinggi Kesehatan di Kabupaten Maros tergolong rendah terhadap kesehatan reproduksi. Hubungan antara pengetahuan dan sikap mahasiswa dapat dikategorikan berpengaruh signifikan, dimana hasil yang diperoleh memiliki kriteria rendah sehingga hal dapat mempengaruhi perilaku dan tindakan mahasiswa terhadap kesehatan reproduksi. Faktor-faktor yang mempengaruhi pengetahuan, sikap dan perilaku mahasiswa yaitu latar belakang pendidikan, usia, tingkat emosional, teman sebaya, sumber informasi, lingkungan dan pergaulan dari mahasiswa. Kata Kunci: Pengetahuan, Sikap, Reproduksi, Mahasiswa, Kesehatan