cover
Contact Name
Andri Putra Kesmawan
Contact Email
andriputrakesmawan@gmail.com
Phone
+6281990251989
Journal Mail Official
journal@idpublishing.org
Editorial Address
Perumahan Sidorejo, Jl. Sidorejo Gg. Sadewa No.D3, Sonopakis Kidul, Ngestiharjo, Kapanewon, Kasihan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55184
Location
Kab. bantul,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar
ISSN : -     EISSN : 30309158     DOI : https://doi.org/10.47134/pgsd
Core Subject : Education,
Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar ISSN 3030-9158 is a scientific journal published by Indonesian Journal Publisher. This journal publishes four issues annually in the months of November, February, May, and August. This journal only accepts original scientific research works (not a review) that have not been published by other media. The focus and scope of Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar include the understanding, development theory, the scientific concept and its application to elementary education.
Articles 262 Documents
Evaluasi Strategi Guru dalam Mengatasi Kesulitan Belajar Matematika Siswa di Sekolah Dasar Ningtyas, Zahra Puspita; Zaharuddin, Zaharuddin; Rusika, Diah Cahyaning; Salsabella Putri, Moza Thania; Rahmadana, Revano Alfa
Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol. 3 No. 1 (2025): November
Publisher : Indonesian Journal Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47134/pgsd.v3i1.2189

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi strategi guru dalam mengatasi kesulitan belajar matematika pada siswa sekolah dasar. Fokus utama penelitian adalah untuk mengidentifikasi pendekatan pembelajaran yang efektif dalam membantu siswa memahami konsep matematika serta mengatasi hambatan yang muncul selama proses pembelajaran. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus dan studi dokumentasi yang dilaksanakan di SD Negeri 81 Kota Bengkulu. Data dikumpulkan melalui observasi langsung di kelas, wawancara mendalam dengan guru dan siswa, serta analisis terhadap laporan hasil belajar siswa pada mata pelajaran matematika. Analisis data dilakukan dengan teknik analisis isi untuk mengidentifikasi pola dan strategi yang diterapkan guru. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi guru dalam mengatasi kesulitan belajar matematika meliputi penggunaan media pembelajaran kontekstual, pemberian soal berdasarkan tingkat kemampuan siswa, pembiasaan belajar mandiri di rumah, serta pendekatan yang menekankan pada penguatan motivasi dan rasa percaya diri siswa. Guru juga berperan penting dalam menciptakan suasana belajar yang menyenangkan untuk mengurangi kecemasan siswa terhadap matematika. Hasil ini menegaskan bahwa strategi pembelajaran yang adaptif dan berorientasi pada kebutuhan siswa mampu meningkatkan pemahaman konsep, hasil belajar, dan minat siswa terhadap matematika di sekolah dasar.
Penggunaan Lingkungan Sekitar Sebagai Sumber Belajar IPA untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas IV MI Al-Barokah Tanggul Nabila, Andini Putri; Prayogo, Muhammad Suwignyo; Arofah S.M, Nurul; Hidayatullah, Nurul
Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol. 3 No. 1 (2025): November
Publisher : Indonesian Journal Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47134/pgsd.v3i1.2171

Abstract

Penelitian ini menggunakan cara Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terbagi menjadi dua bagian. Setiap bagian terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Target yang diteliti adalah 20 siswa kelas IV di MI Al-Barokah Tanggul, dengan terdiri dari 10 siswa laki-laki dan 10 siswa perempuan. Data dikumpulkan melalui cara pengamatan, wawancara, dokumentasi, dan penilaian hasil belajar siswa. Pengolahan data dilakukan dengan pendekatan kualitatif yakni dengan mengurangi, menyajikan, dan menarik kesimpulan serta kuantitatif deskriptif dengan cara menghitung rata-rata nilai siswa. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa menggunakan lingkungan sekitar untuk belajar IPA dapat membantu meningkatkan hasil belajar siswa. Ini terlihat dari peningkatan rata-rata nilai siswa dari tahap pertama ke tahap kedua, ditambah dengan meningkatnya aktifitas, semangat, dan sikap positif terhadap pembelajaran IPA. Siswa menjadi lebih sering bertanya, memperhatikan, dan berdiskusi, sedangkan guru merasakan suasana belajar menjadi lebih menyenangkan dan relevan. Maka, penggunaan lingkungan sekitar terbukti efektif untuk meningkatkan pemahaman konsep dan keterampilan ilmiah siswa kelas IV di MI Al-Barokah Tanggul.
Pengaruh Shalat Dhuha Berjamaah terhadap Sikap Disiplin Siswa Kelas Atas MI Al-Amin di Kampung Sidomekar Fadli, Ulul; Khomsinudin; Pangeran, Giman
Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol. 3 No. 1 (2025): November
Publisher : Indonesian Journal Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47134/pgsd.v3i1.2224

Abstract

Penelitian ini bertujuan menilai pengaruh pelaksanaan shalat dhuha berjamaah terhadap sikap disiplin siswa kelas atas di MI Al Amin Kampung Sidomekar. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei korelasional yang melibatkan 49 siswa kelas IV, V, dan VI sebagai populasi. Data dikumpulkan melalui angket tertutup untuk mengukur pelaksanaan shalat dhuha berjamaah sebagai variabel X dan sikap disiplin sebagai variabel Y. Instrumen penelitian telah melalui uji validitas dan reliabilitas sebelum digunakan. Analisis data dilakukan dengan korelasi Pearson, uji t, dan koefisien determinasi untuk melihat hubungan dan tingkat pengaruh antarvariabel. Hasil penelitian menunjukkan nilai korelasi sebesar 0,765 yang menggambarkan hubungan kuat dan positif antara pelaksanaan shalat dhuha berjamaah dan sikap disiplin siswa. Nilai t hitung 9,15 lebih besar dari t tabel 2,01 pada taraf signifikansi 5 persen yang menandakan adanya pengaruh signifikan. Nilai koefisien determinasi sebesar 0,585 menunjukkan bahwa pelaksanaan shalat dhuha berjamaah memberikan kontribusi 58,5 persen terhadap sikap disiplin siswa. Temuan ini membuktikan bahwa pembiasaan shalat dhuha berjamaah berperan penting dalam membentuk kedisiplinan siswa. Sekolah dapat menggunakan hasil ini sebagai dasar untuk mengoptimalkan kegiatan ibadah sebagai bagian dari pembinaan karakter.
Peningkatan Literasi Berbicara Menggunakan Media Audio Visual pada Siswa Kelas V SD GMIT Nulle Manek, Selfianti Kristin; Liunokas, Angreni Beaktris; Kause, Migdes C.; Elisma Nomeni, Eko Priyani
Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol. 3 No. 1 (2025): November
Publisher : Indonesian Journal Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47134/pgsd.v3i1.2203

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan literasi berbicara siswa kelas V SD GMIT Nulle dengan menerapkan media pembelajaran audio visual. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dua siklus. Setiap siklus terdiri dari empat tahapan: perencanaan, implementasi, observasi dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SD GMIT Nulle yang berjumlah 9 orang. Metode pengumpulan data menggunakan observasi, tes dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan media pembelajaran audio visual dapat meningkatkan keterampilan literasi berbicara siswa secara signifikan. Hal ini tercermin dari hasil postest siklus I 69,44% dan siklus II 84,44%. Selain itu, berdasarkan hasil observasi terhadap aktivitas berbicara siswa dalam berdiskusi dan kemampuan berpendapat dalam menyampaikan unsur-unsur cerita rakyat meningkat dengan rata-rata setiap siklus 75% dan 100%. Berdasarkan temuan ini, media audio visual terbukti efektif dalam meningkatkan keterampilan literasi berbicara siswa, terutama untuk cerita rakyat.  
Edutainment Sebagai Strategi Membangun Sekolah Ramah Anak yang Menyenangkan dan Aman di MI Raden Rahmat Arismawanti, Elinda; Zumaroh, Lilik; Sulton, Moh
Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol. 3 No. 1 (2025): November
Publisher : Indonesian Journal Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47134/pgsd.v3i1.2206

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis penerapan edutainment sebagai strategi menciptakan lingkungan belajar yang ramah, aman, dan menyenangkan di MI Raden Rahmat. Dengan metode kualitatif deskriptif melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi, penelitian ini menemukan bahwa media kreatif seperti video animasi interaktif, happy notes, dan kegiatan kolaboratif mampu meningkatkan motivasi, partisipasi, serta pemahaman konsep siswa. Suasana kelas menjadi lebih nyaman, komunikatif, dan mendukung perkembangan sosial-emosional siswa. Penelitian menyimpulkan bahwa edutainment efektif meningkatkan kualitas pembelajaran sekaligus memperkuat karakter siswa, sehingga relevan untuk diintegrasikan dalam implementasi Kurikulum Merdeka.
Upaya Meningkatkan Fokus Belajar Siswa Menggunakan Media Interaktif dengan Pendekatan Edutaiment Nurjannatul, Eva; Aprilia, Dina; Sulton, Moh
Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol. 3 No. 1 (2025): November
Publisher : Indonesian Journal Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47134/pgsd.v3i1.2216

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas penggunaan media interaktif berbasis edutainment dalam meningkatkan fokus belajar siswa kelas 4B. Metode penelitian menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) model Kemmis & McTaggart, yang dilaksanakan dalam dua siklus melalui tahapan perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Data dikumpulkan melalui observasi tingkat fokus siswa, tes hasil belajar, serta angket respon siswa terhadap penggunaan media interaktif edutainment. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan signifikan pada fokus belajar, dari rata-rata 60% pada pra-siklus menjadi 75% pada siklus I dan 85–90% pada siklus II. Partisipasi siswa juga meningkat dari 50% menjadi 90% setelah penerapan strategi pembelajaran. Siswa menyatakan bahwa media interaktif edutainment membuat pembelajaran lebih menarik, mudah dipahami, dan membantu mereka mempertahankan fokus lebih lama. Temuan ini membuktikan bahwa integrasi media interaktif dan edutainment efektif dalam meningkatkan fokus, motivasi, dan keterlibatan siswa dalam proses pembelajaran.
Penerapan Model Edutainment dalam Pengenalan Konsep Penjumlahan pada Siswa Kelas 1 Madrasah Ibtidaiyah Zulfi, Raihan; Agustina, Putri Nabila; Sulton, Moh Aan
Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol. 3 No. 1 (2025): November
Publisher : Indonesian Journal Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47134/pgsd.v3i1.2217

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan model edutainment dalam pengenalan konsep penjumlahan pada siswa kelas 1 Madrasah Ibtidaiyah. Latar belakang penelitian ini berangkat dari rendahnya pemahaman siswa sekolah dasar awal terhadap konsep matematika dasar, khususnya operasi penjumlahan, akibat pendekatan pembelajaran yang konvensional dan kurang menarik. Model edutainment diterapkan sebagai upaya menciptakan suasana belajar yang menyenangkan melalui perpaduan unsur edukatif dan hiburan. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan dua siklus, melibatkan 25 siswa kelas 1 di MI Sunan Kalijogo. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, tes hasil belajar, dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model edutainment dapat meningkatkan minat belajar siswa serta pemahaman mereka terhadap konsep dasar penjumlahan. Hal ini terlihat dari peningkatan nilai rata-rata hasil belajar dari 62 pada pra-siklus menjadi 83 pada siklus II, serta meningkatnya partisipasi aktif siswa selama proses pembelajaran. Dengan demikian, model edutainment efektif sebagai alternatif inovatif dalam pembelajaran matematika dasar pada kelas awal, karena mampu mengembangkan pemahaman konseptual melalui pengalaman belajar yang menyenangkan dan bermakna.
Strategi Guru Mengoptimalkan Waktu Pembelajaran Saat Renovasi Gedung di SDN 81 Bengkulu Ningtyas, Zahra; Formeilia, Reska; Nursafitri, Zerla; Meiziana, Yoza; Minarni, Triony; Putri, Defi; Zakiya, Diva; Sholehah, Tiraini
Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol. 3 No. 1 (2025): November
Publisher : Indonesian Journal Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47134/pgsd.v3i1.2220

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan secara rinci strategi yang digunakan guru dalam mengoptimalkan waktu pembelajaran selama proses renovasi sekolah di SDN 81 Kota Bengkulu. Tujuan ini berfokus pada bagaimana guru menyesuaikan proses belajar mengajar ketika ruang kelas berpindah dan waktu belajar mengalami perubahan signifikan. Penelitian menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi terhadap aktivitas pembelajaran di ruang sementara, wawancara dengan guru dan siswa mengenai kendala serta penyesuaian yang dilakukan, serta dokumentasi yang berkaitan dengan pelaksanaan pembelajaran selama masa renovasi. Analisis data dilakukan melalui proses reduksi, penyajian data, dan penarikan kesimpulan untuk menghasilkan gambaran strategi yang akurat dan mendalam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru menerapkan berbagai strategi adaptif, termasuk menyederhanakan cakupan materi tanpa mengurangi esensi kompetensi dasar, memilih metode pembelajaran yang lebih efisien seperti diskusi terarah atau demonstrasi singkat, serta memanfaatkan ruang alternatif seperti perpustakaan, teras, atau area luar kelas agar kegiatan belajar tetap berlangsung. Guru juga meningkatkan manajemen kelas dengan mengatur alur kegiatan lebih ringkas dan memastikan siswa tetap fokus meskipun kondisi lingkungan belajar tidak ideal. Selain itu, guru memperkuat komunikasi dan kerja sama dengan siswa maupun orang tua untuk menciptakan pemahaman bersama mengenai kondisi pembelajaran selama renovasi. Kolaborasi ini terbukti membantu menjaga keberlangsungan belajar siswa.
Inovasi Pembelajaran Sekolah Dasar Melalui Integrasi Model PBL dan Media Digital Interaktif Putri, Aulia Maharani; Ananda, Aura Fitria; Ningtyas, Fadhila Cahya; Nurmala, Latifa; Sunyono, Sunyono; Siregar, Rabiatul Adawiyah
Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol. 3 No. 1 (2025): November
Publisher : Indonesian Journal Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47134/pgsd.v3i1.2221

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan inovasi pembelajaran di sekolah dasar melalui integrasi model Problem Based Learning (PBL) dengan media digital interaktif. Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar serta keterlibatan siswa yang terbatas akibat penggunaan metode pembelajaran konvensional. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan guru dan siswa dari beberapa sekolah dasar sebagai subjek penelitian. Data diperoleh melalui observasi, diskusi, dan telaah dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan PBL yang dikombinasikan dengan media digital interaktif seperti Digital Pop-Up Book, PAPERTIKA berbasis Canva, Wordwall, dan Quizizz Paper Mode mampu meningkatkan aktivitas belajar, pemahaman konsep, dan kemampuan berpikir kritis siswa. Pembelajaran menjadi lebih menarik, interaktif, serta mendorong siswa untuk aktif dalam memecahkan masalah. Inovasi ini selaras dengan Kurikulum Merdeka dan dapat menjadi alternatif efektif untuk menciptakan pembelajaran bermakna di sekolah dasar.
Analisis Peran Literasi Digital dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis dan Perilaku Prososial Peserta Didik Sekolah Dasar Rindu Bintara, Devi Kelana; Purbaya, Andika; Saputri, Dinda Mulia; Praseiyani, Adelia; Suyono, Suyono; Adawiyah Siregar, Rabiyatul
Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol. 3 No. 1 (2025): November
Publisher : Indonesian Journal Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47134/pgsd.v3i1.2222

Abstract

Penelitian ini menganalisis peran literasi digital dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan perilaku prososial peserta didik sekolah dasar. Metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif digunakan pada peserta didik kelas IV SD Negeri X di Kota Metro. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa literasi digital secara signifikan mendukung pembentukan kompetensi abad ke-21, baik dari aspek kognitif, afektif, maupun sosial. Namun, kemampuan berpikir kritis peserta didik masih rendah, disebabkan oleh model pembelajaran dan minimnya dukungan keluarga. Perilaku prososial juga masih perlu peningkatan terutama dalam empati dan kerja sama. Penelitian ini menegaskan pentingnya integrasi literasi digital, kemampuan berpikir kritis, dan perilaku prososial secara menyeluruh dalam pembelajaran untuk membangun karakter peserta didik yang bertanggung jawab dan siap menghadapi tantangan global. Pendampingan guru dan lingkungan sekolah menjadi kunci keberhasilan implementasi literasi digital.