cover
Contact Name
Muhammad Rifqi Nur Wachid Adi Pratama
Contact Email
emailku.rifqi@gmail.com
Phone
+6287819993212
Journal Mail Official
mediaakademikpublisher@gmail.com
Editorial Address
JL.Tanjung Dusun Sono Sidokerto RT.01 RW.04, Buduran, Sidoarjo, Jawa Timur (61252).
Location
Kab. sidoarjo,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Media Akademik (JMA)
ISSN : -     EISSN : 30315220     DOI : https://doi.org/10.62281/jma
Jurnal Media Akademik (JMA) merupakan platform publikasi jurnal atau hasil karya suatu penelitian orisinil atau tinjauan pustaka yang ditulis oleh dosen, mahasiswa maupun masyarakat umum. Ruang lingkup karya yang diterbitkan mencakup Multidisiplin diantaranya: Hukum, Manajemen, Ekonomi, Ekonomi Syariah, Akuntansi, Kewirausahaan, Keagamaan, Bisnis, Budaya, Ilmu Sosial Humaniora, Ilmu Komunikasi, Sastra, Bahasa, Pertanian, Kedokteran, Keperawatan, Peternakan, Perikanan, Politik, Pendidikan, Pengabdian Masyarakat, Ilmu Teknik, Sistem Informasi, Teknik Elektro, Informatika, Desain Komunikasi Visual, dan Seni.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 3,405 Documents
PENGARUH PSIKOLOGI KEUANGAN DAN RISIKO FINANSIAL DALAM PENGELOLAAN KEUANGAN PENERIMA BEASISWA KIP KULIAH UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA Nadia Alifya Zahra; Elda Furi Lestari
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 12 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Desember
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i12.1273

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh psikologi keuangan dan risiko finansial terhadap pengelolaan keuangan mahasiswa penerima beasiswa KIP Kuliah di Universitas Negeri Surabaya. Latar belakang penelitian didasari oleh tantangan yang dihadapi mahasiswa penerima beasiswa dalam mengelola dana bantuan, di mana masih banyak mahasiswa yang mengalami kesulitan memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pengumpulan data melalui kuesioner yang disebarkan kepada 422 mahasiswa aktif Universitas Negeri Surabaya pada periode 27 November hingga 10 Desember 2024. Instrumen penelitian mencakup 28 pernyataan yang diuji validitas dan reliabilitasnya menggunakan korelasi pearson dan Alpha Cronbach. Hasil uji validitas menunjukkan seluruh item pernyataan valid dengan r hitung > r tabel (0.514), sementara uji reliabilitas menghasilkan nilai Cronbach's Alpha 0.976, yang menandakan instrumen penelitian sangat reliable. Penelitian ini mengeksplorasi bagaimana faktor psikologi keuangan dan risiko finansial mempengaruhi pola pengelolaan keuangan mahasiswa penerima beasiswa KIP Kuliah. Temuan penelitian mengungkapkan pentingnya pengendalian diri dan literasi keuangan dalam mengelola dana beasiswa. Mahasiswa dengan pemahaman yang baik tentang manajemen keuangan cenderung lebih disiplin dalam memprioritaskan kebutuhan dasar dibandingkan dengan memenuhi keinginan sesaat. Penelitian ini memberikan kontribusi signifikan dalam memahami dinamika pengelolaan keuangan mahasiswa penerima beasiswa dan menawarkan rekomendasi untuk meningkatkan efektivitas pengelolaan dana beasiswa.
IMPLEMENTASI FILSAFAT PENDIDIKAN DALAM KEHIDUPAN SISWA DI SEKOLAH DASAR Makhfudhotus Solikhah; Dya Qurrotul A’yun
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 12 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Desember
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i12.1274

Abstract

Pendidikan merupakan upaya untuk mengembangkan kompetensi individu agar dapat menyesuaikan diri dengan masa depan. Pendidikan berperan penting dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang pada gilirannya memperbaiki mutu suatu negara. Namun, saat ini terdapat berbagai masalah dalam pendidikan, seperti perilaku kriminal pelajar dan penurunan karakter peserta didik. Untuk mengatasi masalah ini, diperlukan pendekatan filosofis, khususnya filsafat idealisme. Filsafat idealisme menekankan pentingnya pemikiran, jiwa, dan nilai-nilai non-material dalam pendidikan. Penerapan filsafat ini di sekolah dasar dapat membantu menciptakan individu yang cerdas secara intelektual dan memiliki kepribadian serta sikap moral yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi penerapan filsafat pendidikan idealisme di sekolah dasar dan pengaruhnya terhadap perbaikan kualitas pendidikan. Berdasarkan analisis literatur, penerapan filsafat idealisme dapat berdampak positif dalam pembentukan karakter peserta didik dan peningkatan mutu pendidikan secara keseluruhan.
KONSEP DAN TANTANGAN PENGEMBANGAN MANAJEMEN SUMBER  DAYA MANUSIA DALAM PENDIDIKAN Nabila Meylanni; Nadiya Putri Larissa; Nurul Aisyah; Ramadhani Suwardi Yusuf; Eti Hadiati
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 12 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Desember
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i12.1275

Abstract

Artikel ini membahas pada konsep serta rintangan yang dihadapi dalam suatu pengembangan manajemen sumber daya manusia (SDM) pada sektor dunia pendidikan. Manajemen SDM dalam pendidikan berperan krusial dalam meningkatkan kualitas proses pembelajaran dan agar tujuan pendidikan yang lebih baik dapat tercapai. Konsep manajemen SDM dalam konteks pendidikan mencakup rekrutmen, pelatihan, pengembangan, dan analisis kinerja tenaga pendidik serta kependidikan, yang berfokus pada peningkatan kompetensi dan kesejahteraan mereka. Selain itu, artikel ini juga mengidentifikasi berbagai tantangan yang muncul dalam pengembangan manajemen SDM, salah satunya, seperti kurangnya profesionalisme di kalangan pendidik, keterbatasan sumber daya untuk pelatihan dan pengembangan, serta hambatan birokratis yang memperlambat implementasi kebijakan pendidikan. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, dilakukan pendekatan terpadu yang memanfaatkan teori-teori dari HRD seperti model kompetensi dan pemanfaatan teknologi. Proses pada pengembangan yaitu meliputi perencanaan, desain, implementasi dan evaluasi. Perubahan lingkungan yang dinamis juga memerlukan pengelolaan keanekaragaman budaya, adopsi teknologi dan keterlibatan pemangku kepentingan seperti orang tua dan masyarakat.
IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER BERBASIS NILAI DAN ETOS PADA SISWA KELAS VI DI SDI AN-NAJAH Juanita Nur Istiqomah Putri; Iftinani Lulu Nabila; Adam Ibrahim Hafiz; Saepul Anwar
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 12 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Desember
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i12.1276

Abstract

Pada saat ini, perkembangan teknologi dan budaya semakin meningkat. Perkembangan teknologi dan budaya yang pesat menghadirkan tantangan baru bagi dunia pendidikan, khususnya dalam menjaga nilai-nilai moral dan etika. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi implementasi pendidikan karakter berbasis nilai dalam meningkatkan perilaku siswa kelas VI di Sekolah Dasar Islam An-Najah, dengan fokus pada tiga nilai utama: tanggung jawab, disiplin, dan kerjasama. Metode penelitian campuran digunakan untuk memberikan pemahaman yang komprehensif terhadap fenomena ini. Data kuantitatif dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada 8 siswa terpilih untuk mengukur tingkat perilaku mereka sebelum dan sesudah intervensi pendidikan karakter. Selain itu, data kualitatif diperoleh melalui wawancara mendalam dengan guru, yang bertujuan untuk menggali pengalaman dan pandangan mereka mengenai proses implementasi pendidikan karakter. Hasil analisis menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam perilaku tanggung jawab dan disiplin siswa setelah program intervensi. Selain itu, wawancara dengan guru mengungkapkan bahwa pendekatan berbasis nilai tidak hanya memperbaiki perilaku individu siswa tetapi juga meningkatkan kerjasama di antara mereka. Temuan ini menunjukkan bahwa pendidikan karakter berbasis nilai efektif dalam membentuk perilaku positif siswa, serta memberikan rekomendasi bagi pengembangan kurikulum yang lebih terintegrasi dalam pendidikan karakter di sekolah dasar.
INVESTASI DI ERA DIGITAL : PELUANG DAN TANTANGAN DI PASAR MODAL Ajeng Chantika Rinjani; M. Readdy Darussalam; Shavira
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 12 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Desember
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i12.1277

Abstract

Investasi di era digital telah mengalami transformasi signifikan, memberikan peluang dan tantangan baru di pasar modal. Perkembangan teknologi informasi, seperti aplikasi perdagangan saham dan algoritma trading, telah mempermudah akses investor individu ke pasar global. Digitalisasi juga memperkenalkan instrumen investasi baru, seperti cryptocurrency dan platform crowdfunding, yang menawarkan diversifikasi portofolio. Namun, di balik peluang ini, terdapat tantangan yang perlu diatasi, seperti volatilitas pasar yang meningkat, risiko cyber, dan kurangnya regulasi yang memadai. Penelitian ini menganalisis dampak era digital terhadap perilaku investasi, mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan investasi, serta memberikan rekomendasi untuk investor dan regulator agar dapat memanfaatkan potensi digitalisasi sambil meminimalkan risiko yang mungkin timbul. Dengan demikian, pemahaman yang lebih baik tentang dinamika ini diharapkan dapat membantu investor mengambil keputusan yang lebih bijaksana dalam menghadapi pasar modal yang terus berubah.
ANALISIS PERAN PEMERINTAH DALAM PENGELOLAAN APBN UNTUK MENINGKATKAN PEMBANGUNAN DAN KEMANDIRIAN EKONOMI DAERAH Elsa Rani Shadewi; Kayla Ratu Natia; M. Zidan Dairoby Ricardo; Heni Noviarita
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 12 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Desember
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i12.1278

Abstract

Artikel ini menganalisis peran pemerintah dalam pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) untuk mendukung pembangunan nasional dan meningkatkan kemandirian ekonomi daerah. Di era reformasi, APBN telah menjadi alat penting dalam mewujudkan visi pembangunan yang inklusif dan berfokus pada hasil. Namun, pelaksanaan APBN juga menghadapi berbagai tantangan terkait efisiensi, efektivitas, transparansi, dan akuntabilitas dalam pengelolaan keuangan negara. Otonomi daerah yang diterapkan di Indonesia saat ini merupakan hasil dari desentralisasi, sejalan dengan UU No. 32 Tahun 2004 tentang Pemerintah Daerah dan UU No. 33 Tahun 2004 mengenai Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Daerah. Tujuan dari otonomi daerah adalah untuk menciptakan kemandirian, memberi daerah kebebasan dalam pengaturan tanpa intervensi dari pemerintah pusat. Meskipun otonomi daerah sudah diterapkan di seluruh kabupaten/kota di Indonesia, peran pemerintah pusat tetap sangat penting. Keterbatasan yang dihadapi daerah, baik di kabupaten maupun kota, dalam hal pembiayaan disebabkan oleh berbagai faktor, termasuk kurangnya sumber daya manusia, modal, dan perbedaan demografis, yang semuanya mempengaruhi variasi dalam laju pertumbuhan ekonomi. Oleh karena itu, peran pemerintah dalam pengelolaan APBN sangat vital untuk meningkatkan kemandirian ekonomi daerah. Dengan kebijakan yang tepat, penguatan kewenangan daerah, alokasi dana yang adil, serta pemberdayaan sumber daya manusia dan sektor strategis lokal, diharapkan setiap daerah dapat mencapai kemandirian fiskal yang lebih baik. Dengan demikian, pembangunan ekonomi yang berkelanjutan dan inklusif dapat terwujud di seluruh wilayah Indonesia.
DOMINASI BAHASA GAUL DI KALANGAN GEN Z DALAM KONTEKS PRESENTASI AKADEMIK: STUDI DISKRIPTIF PADA MAHASISWA UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA Della Melinda Br Bangun; Alfani Aurilia Hidayat; Yohan Aditya Mahendra; Illa Khoirur R; Aisyah Dwi Anggraini; Septian Trio Bagus
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 12 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Desember
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i12.1279

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi dominasi penggunaan bahasa gaul dalam presentasi akademik mahasiswa Gen Z di Universitas Trunojoyo Madura. Gen Z, yang tumbuh dalam lingkungan digital dan media sosial, kerap mengandalkan bahasa gaul sebagai bentuk komunikasi informal yang dinilai lebih santai dan relevan. Namun, situasi ini menjadi tantangan ketika bahasa tersebut terbawa ke dalam lingkungan formal seperti presentasi akademik, yang memerlukan penggunaan bahasa Indonesia baku. Pendekatan kualitatif deskriptif digunakan dalam penelitian ini, dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Subjek penelitian adalah mahasiswa yang aktif berpartisipasi dalam presentasi akademik dan sering menggunakan bahasa gaul dalam interaksi sehari-hari. Analisis data dilakukan dengan metode interaktif Miles dan Huberman, meliputi proses reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dominasi bahasa gaul dipicu oleh pengaruh media sosial, interaksi dengan teman sebaya, serta kebiasaan berbicara yang fleksibel dan informal. Meskipun bahasa gaul dapat menciptakan suasana presentasi yang lebih santai dan interaktif, penggunaannya berdampak pada penurunan formalitas, profesionalitas, dan kejelasan penyampaian materi akademik. Selain itu, penggunaan bahasa gaul yang tidak terkendali dalam situasi formal dapat memengaruhi kemampuan mahasiswa untuk berkomunikasi sesuai kaidah bahasa baku. Penelitian ini menyarankan perlunya peningkatan kesadaran mahasiswa terkait pentingnya menyesuaikan bahasa dengan konteks situasi. Program pembinaan bahasa formal di lingkungan akademik menjadi langkah strategis untuk membantu mahasiswa menjaga keseimbangan antara penggunaan bahasa gaul dan bahasa Indonesia yang baku.
ANALISIS HASIL ASESMENT SUMATIF (SAS) GASAL MATA PELAJARAN MATEMATIKA PADA KURIKULUM MERDEKA KELAS VII DI MTS AL-HUSNA Muhammad Zaidan; Indra Martha Rusmana
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 12 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Desember
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i12.1282

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis hasil asesmen sumatif (SAS) gasal mata pelajaran Matematika kelas VII di MTs Al-Husna berdasarkan Kurikulum Merdeka. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif dengan data yang diperoleh melalui hasil tes SAS, wawancara dengan guru, dan observasi pembelajaran di kelas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata nilai siswa berada dalam kategori cukup, dengan 68% siswa berhasil mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) sebesar 75, sementara 32% lainnya belum memenuhi standar tersebut. Siswa mengalami kesulitan pada soal yang berorientasi pada Higher Order Thinking Skills (HOTS) yang membutuhkan kemampuan analisis, evaluasi, dan penyelesaian masalah kompleks. Sebaliknya, soal-soal prosedural yang hanya membutuhkan penerapan rumus cenderung lebih mudah dijawab oleh siswa. Beberapa faktor yang memengaruhi hasil SAS meliputi keterampilan guru dalam menerapkan metode pembelajaran berbasis proyek, keterbatasan pemahaman siswa terhadap soal kontekstual, dan minimnya penggunaan media pembelajaran interaktif yang mendukung proses belajar. Untuk meningkatkan kualitas pembelajaran, penelitian ini merekomendasikan pelatihan bagi guru, khususnya dalam mengintegrasikan soal HOTS ke dalam pembelajaran dan asesmen. Selain itu, penggunaan media pembelajaran berbasis teknologi, seperti aplikasi interaktif dan video pembelajaran, juga perlu dioptimalkan untuk memfasilitasi pemahaman siswa. Soal-soal SAS sebaiknya dirancang agar lebih relevan dengan konteks lokal siswa, sehingga mampu meningkatkan daya tarik dan pemahaman materi. Implementasi rekomendasi ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran Matematika di bawah Kurikulum Merdeka, sekaligus membantu siswa mengembangkan kemampuan berpikir kritis dan kreatif. Hasil penelitian ini menjadi masukan penting bagi para pendidik dan pembuat kebijakan pendidikan dalam mengoptimalkan penerapan Kurikulum Merdeka
ANALISIS LAPORAN KEUANGAN DAN HUBUNGAN DENGAN STABILITAS KEUANGAN PERUSAHAAN DI ERA DIGITAL M. Fikrul Umam Al Jupri; Ersi Sisdianto
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 12 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Desember
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i12.1283

Abstract

Laporan keuangan adalah salah satu elemen penting dalam menilai kondisi dan stabilitas keuangan suatu perusahaan. Laporan yang akurat dan tepat waktu memberi gambaran yang jelas mengenai posisi keuangan, kinerja operasional, dan arus kas perusahaan, yang berpengaruh besar terhadap keputusan para pemangku kepentingan seperti investor, kreditor, dan manajemen. Dalam era digital, teknologi informasi berperan besar dalam mengubah cara perusahaan menyusun laporan keuangan. Digitalisasi laporan keuangan, yang melibatkan penggunaan perangkat lunak akuntansi dan sistem berbasis cloud, menawarkan peningkatan dalam hal efisiensi, transparansi, dan akurasi. Teknologi ini memungkinkan pemrosesan data keuangan secara real-time, mempercepat pengambilan keputusan, dan mengurangi potensi kesalahan manusia dalam pencatatan transaksi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak digitalisasi terhadap pengelolaan laporan keuangan dan bagaimana digitalisasi berkontribusi pada stabilitas keuangan perusahaan. Studi ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi literatur dan studi kasus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa digitalisasi laporan keuangan dapat meningkatkan ketepatan waktu penyajian laporan keuangan dan mengurangi risiko kesalahan dalam pencatatan data. Studi kasus pada UMKM seperti 7W Coffee menunjukkan bahwa penggunaan teknologi dalam akuntansi dapat meningkatkan transparansi dan akuntabilitas, serta membantu perusahaan dalam memantau kinerja keuangan secara lebih efektif. Namun, tantangan yang dihadapi dalam implementasi teknologi termasuk keterbatasan sumber daya manusia yang terlatih serta integrasi sistem yang kompleks. Meskipun demikian, digitalisasi laporan keuangan memiliki potensi besar dalam memperkuat stabilitas keuangan perusahaan, asalkan penerapan teknologi dilakukan dengan baik dan terkelola dengan tepat.
ANALISIS HUBUNGAN PENGUNGKAPAN LAPORAN KEUANGAN SYARIAH DENGAN KEPEERCAYAAN NASABAH PADA BANK SYARIAH Rizki Maulana Andriansyah; Ersi Sisdianto
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 2 No. 12 (2024): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Desember
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v2i12.1284

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji sejauh mana pengungkapan laporan keuangan syariah dapat memengaruhi kepercayaan nasabah terhadap bank syariah. Pengungkapan laporan keuangan yang dilakukan secara transparan dan akuntabel diyakini dapat memberikan gambaran yang jelas kepada nasabah mengenai kondisi keuangan bank dan operasionalnya. Laporan yang memuat elemen-elemen syariah, seperti jenis akad yang digunakan, alokasi zakat, infak, sedekah, serta penilaian oleh dewan pengawas syariah, memberikan keyakinan kepada nasabah bahwa bank beroperasi sesuai dengan prinsip syariah. Kepercayaan nasabah menjadi faktor utama dalam membangun loyalitas, dan bank syariah yang mampu menunjukkan pengelolaan keuangan yang baik berpotensi memiliki hubungan jangka panjang dengan nasabahnya. Oleh karena itu, pengungkapan laporan keuangan syariah yang tepat dan lengkap menjadi sangat penting dalam meningkatkan tingkat kepercayaan nasabah.Hasil penelitian menunjukkan bahwa laporan keuangan yang disajikan secara jelas, lengkap, dan sesuai dengan prinsip syariah berperan penting dalam memperkuat loyalitas nasabah terhadap bank syariah. Transparansi yang tercermin dalam pengungkapan ini membantu nasabah merasa lebih aman karena mereka dapat melihat secara rinci bagaimana dana mereka dikelola dan digunakan. Pengungkapan yang memuat informasi yang relevan tentang portofolio investasi dan kepatuhan bank terhadap prinsip-prinsip syariah memperlihatkan komitmen bank dalam menjalankan operasional yang sesuai dengan aturan Islam. Namun, tantangan utama yang ditemukan adalah rendahnya pemahaman masyarakat mengenai isi laporan keuangan syariah. Untuk mengatasi masalah ini, penting bagi bank untuk terus berupaya melakukan edukasi kepada nasabah agar mereka lebih memahami arti dan pentingnya laporan keuangan syariah dalam konteks operasional bank. Berdasarkan temuan tersebut, bank syariah perlu meningkatkan upaya dalam menyediakan informasi yang lebih transparan dan mudah dipahami oleh nasabah. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan menyelenggarakan program literasi keuangan bagi nasabah, agar mereka lebih paham dengan informasi yang disajikan dalam laporan keuangan. Program edukasi ini dapat dilakukan melalui berbagai media, seperti seminar, pelatihan, maupun materi digital yang lebih mudah diakses oleh nasabah. Selain itu, bank syariah perlu melibatkan nasabah dalam proses edukasi mengenai produk-produk syariah yang ditawarkan serta pengelolaan keuangan yang sesuai dengan prinsip Islam. Dengan langkah-langkah ini, diharapkan kepercayaan nasabah terhadap bank syariah akan semakin meningkat, dan mereka akan merasa lebih yakin dalam memilih bank syariah sebagai tempat menyimpan dan mengelola dana.

Filter by Year

2023 2026