cover
Contact Name
Muhammad Rifqi Nur Wachid Adi Pratama
Contact Email
emailku.rifqi@gmail.com
Phone
+6287819993212
Journal Mail Official
mediaakademikpublisher@gmail.com
Editorial Address
JL.Tanjung Dusun Sono Sidokerto RT.01 RW.04, Buduran, Sidoarjo, Jawa Timur (61252).
Location
Kab. sidoarjo,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Media Akademik (JMA)
ISSN : -     EISSN : 30315220     DOI : https://doi.org/10.62281/jma
Jurnal Media Akademik (JMA) merupakan platform publikasi jurnal atau hasil karya suatu penelitian orisinil atau tinjauan pustaka yang ditulis oleh dosen, mahasiswa maupun masyarakat umum. Ruang lingkup karya yang diterbitkan mencakup Multidisiplin diantaranya: Hukum, Manajemen, Ekonomi, Ekonomi Syariah, Akuntansi, Kewirausahaan, Keagamaan, Bisnis, Budaya, Ilmu Sosial Humaniora, Ilmu Komunikasi, Sastra, Bahasa, Pertanian, Kedokteran, Keperawatan, Peternakan, Perikanan, Politik, Pendidikan, Pengabdian Masyarakat, Ilmu Teknik, Sistem Informasi, Teknik Elektro, Informatika, Desain Komunikasi Visual, dan Seni.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 3,405 Documents
KRITIK SOSIAL DALAM NASKAH DRAMA GEMPA KARYA B. SULARTO: KAJIAN SOSIOLOGI SASTRA Siti Nur Hidayah; Joko Purwanto
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 6 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juni
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i6.2371

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap kritik sosial dalam naskah drama Gempa karya B. Sularto dengan menggunakan pendekatan sosiologi sastra. Drama ini mengangkat konflik kekuasaan dan diskriminasi gender dalam lingkungan militer pasca revolusi. Melalui tokoh-tokohnya, seperti Mayor, Kapten, dan Letnan perempuan, naskah ini menyuarakan kritik terhadap ketimpangan gender, penyalahgunaan kekuasaan, pembangkangan terhadap struktur komando resmi, serta praktik manipulatif demi kepentingan pribadi. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan teknik baca dan catat serta analisis isi. Data berupa kutipan-kutipan yang memuat kritik sosial dianalisis secara mendalam untuk mengungkap makna sosial yang terkandung di dalamnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa naskah ini bukan hanya sekadar karya seni panggung, tetapi juga menjadi media refleksi sosial yang menggambarkan persoalan ideologis dan moral yang kompleks dalam sistem kemiliteran. Kritik sosial yang dikemukakan penulis melalui naskah Gempa tidak hanya menyentuh tataran struktural, tetapi juga ideologis dan psikologis, serta mencerminkan kegelisahan terhadap kondisi sosial-politik yang timpang. Dengan demikian, karya ini memiliki nilai edukatif dan reflektif yang tinggi bagi pembaca maupun penonton.
DAMPAK PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR TERHADAP PENINGKATAN EKONOMI DAN KUALITAS HIDUP DI PERKOTAAN: STUDI KASUS KABUPATEN BANYUMAS Fitria Azil Fadiha; Mohamad Rifai Rizki Amanah; Wike Aprillia; Yoiz Shofwa Shafrani
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 6 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juni
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i6.2372

Abstract

Penelitian ini mengkaji dampak pembangunan infrastruktur terhadap pertumbuhan ekonomi dan kualitas hidup di wilayah perkotaan, dengan studi kasus Purwokerto, ibu kota Kabupaten Banyumas. Sebagai pusat perkotaan yang berkembang pesat, Purwokerto telah mengalami investasi signifikan dalam infrastruktur fisik dan digital selama dekade terakhir, termasuk perbaikan jalan, peningkatan transportasi umum, layanan air bersih dan sanitasi, dan digitalisasi layanan publik. Tranformasi ini tidak hanya bertujuan meningkatkan efisiensi layanan, tetapi juga mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan. Penelitian ini menggunakan pendekatan studi kasus kualitatif deskriptif, dengan memanfaatkan data sekunder dari lembaga pemerintah dan sumber statistik antara tahun 2016 dan 2023. Temuan penelitian mengungkapkan bahwa pembangunan infrastruktur telah memberikan kontribusi signifikan terhadap peningkatan kinerja ekonomi daerah, sebagaimana tercermin dari kenaikan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) dan pertumbuhan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) berbasis digital. Selain itu, akses terhadap layanan air bersih, listrik, dan internet telah membaik, yang berdampak positif pada kesejahteraan masyarakat dan produktivitas penduduk, meskipun masih terdapat kesenjangan antara wilayah perkotaan pusat dan pinggiran. Analisis spasial menunjukkan adanya konsentrasi pembangunan di Purwokerto pusat, yang menimbulkan kekhawatiran atas ketimpangan spasial dan terbatasnya akses terhadap infrastruktur di distrik pinggiran kota. Studi ini menyimpulkan bahwa meskipun infrastruktur telah meningkatkan daya saing ekonomi dan layanan publik, kebijakan masa depan harus memprioritaskan pembangunan yang merata, keadilan spasial, dan keberlanjutan untuk memastikan manfaat yang inklusif bagi semua penduduk perkotaan. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi pemerintah daerah dalam merumuskan strategi pembangunan yang lebih adil dan berorientasi pada pemerataan kesejahteraan masyarakat.
KONSEP DASAR DAN LANGKAH SISTEMATIS PENELITIAN ETNOGRAFI DALAM KONTEKS PENDIDIKAN Khairul Umam Nasution; Meyniar Albina
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 6 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juni
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i6.2374

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguraikan konsep dasar dan langkah-langkah sistematis dalam penelitian etnografi, khususnya dalam konteks pendidikan. Pendekatan etnografi dinilai penting untuk mengungkap dinamika sosial dan budaya di lingkungan pendidikan yang sering tidak terjangkau oleh metode konvensional. Dalam dunia pendidikan, interaksi antara guru dan siswa, praktik pembelajaran, serta nilai-nilai yang tumbuh dalam komunitas sekolah merupakan aspek yang kompleks dan sarat makna. Melalui kajian literatur, penelitian ini menyusun kerangka teoritis secara sistematis guna memberikan panduan aplikatif bagi peneliti pendidikan yang ingin menerapkan pendekatan etnografi. Metode yang digunakan adalah analisis isi terhadap berbagai sumber akademik seperti buku dan jurnal ilmiah yang relevan. Hasil kajian menunjukkan bahwa etnografi bukan hanya metode deskriptif, melainkan pendekatan reflektif dan partisipatoris yang mampu menangkap nilai budaya lokal dan praktik sosial dalam pendidikan secara mendalam. Penelitian ini juga menyajikan langkah-langkah teknis etnografi berdasarkan pendekatan Spradley, mulai dari pemilihan informan hingga penulisan laporan etnografis. Implikasi dari penelitian ini adalah tersedianya panduan yang dapat membantu peneliti pemula dalam merancang dan melaksanakan studi etnografi secara lebih sistematis dan kontekstual, serta memperkuat integrasi nilai-nilai budaya lokal dalam proses pendidikan. Penelitian ini diharapkan dapat mendorong pendekatan riset yang lebih adaptif dan relevan dengan kompleksitas pendidikan modern.
FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TAX PLANNING DENGAN KOMISARIS INDEPENDEN SEBAGAI VARIABEL MEDIASI Naomi Indri Elsana Mamun; Reggie Tri Sudiono Purba; Shelin Angel Oei
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 6 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juni
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i6.2375

Abstract

Ketidakefektifan pemerintah dalam mengelolah penerimaan pajak dapat disebabkan adanya praktik tax planning yang dilakukan oleh banyak perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan bukti empiris tentang pengaruh profitabilitas, leverage, dan intensitas aset tetap terhadap tax planning dengan komisaris independen sebagai variabel mediasi. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan perusahaan sektor industrials yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2021 – 2023 yang dipilih berdasarkan purposive sampling. Analisis data dilakukan menggunakan metode Structural Equation Modeling (SEM) berbasis Partial Least Squares dengan bantuan perangkat lunak SmartPLS 4.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa profitabilitas, leverage, dan intensitas aset tetap tidak berpengaruh signifikan terhadap tax planning, baik secara langsung maupun tidak langsung melalui komisaris independen. Selain itu, komisaris independen tidak berperan sebagai variabel mediasi dalam hubungan antara ketiga variabel independen terhadap tax planning. Temuan ini memberikan implikasi bahwa strategi pengawasan eksternal melalui komisaris independen belum mampu menekan praktik tax planning dalam konteks perusahaan sektor industri. Penelitian ini juga memberikan kontribusi teoritis dalam memperluas pemahaman tentang faktor-faktor determinan tax planning dan menunjukkan perlunya penguatan fungsi tata kelola perusahaan untuk mendorong kepatuhan fiskal yang lebih optimal.
PENANAMAN TANAMAN OBAT KELUARGA (TOGA) UNTUK MEWUJUDKAN MASYARAKAT SEHAT KKN NAGARI DILAM KECAMATAN BUKIT SUNDI KABUPATEN SOLOK Aria Widiarsa; Arif Tri Jumiyanda; Muhammad Farhan Alyad; Aryanahta Putra; Shandy Gilang Taruna; Rosmi Eni
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 6 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juni
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i6.2377

Abstract

Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi yang bertujuan untuk mengintegrasikan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Pada tahun 2025, Universitas Negeri Padang mengadakan KKN di berbagai daerah, salah satunya di Nagari Dilam, Kabupaten Solok. Kegiatan ini berfokus pada pengenalan dan pemanfaatan Tanaman Obat Keluarga (TOGA) untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang obat alami sebagai alternatif pengobatan tradisional. Metode kegiatan terdiri dari observasi, sosialisasi, dan penanaman tanaman obat keluarga bersama masyarakat, khususnya kader Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK). Hasil kegiatan menunjukkan bahwa pemahaman masyarakat terhadap tanaman obat keluarga meningkat, ditunjukkan oleh antusiasme dalam mengikuti sosialisasi dan keterlibatan aktif dalam penanaman. Sebanyak 10 jenis tanaman obat dipilih berdasarkan manfaatnya dan ketersediaannya di lingkungan sekitar, antara lain jahe, kunyit, dan sambiloto. Kegiatan ini tidak hanya memberikan pengetahuan baru, tetapi juga mendorong kemandirian masyarakat dalam menjaga kesehatan keluarga secara alami.. Implikasi dari kegiatan ini adalah terciptanya masyarakat yang lebih sadar akan pentingnya pengobatan mandiri berbasis tanaman herbal lokal serta pengembangan apotek hidup sebagai bagian dari pemberdayaan desa.
PEMANFAATAN ADOBE XD UNTUK MEMBANGUN KREATIFITAS SKILL DESAIN UI STUDI KASUS UNIVERSITAS NURUL HUDA Fajar Fadillah Wibowo; Handoko Auliyanto; Rio Fadholi; Nirma; Thoha Firdaus
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 6 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juni
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i6.2380

Abstract

Abstrak . Perkembangan teknologi digital menuntut siswa tidak hanya sebagai pengguna, tetapi juga sebagai pengembang solusi visual melalui perangkat lunak desain. Adobe XD, sebagai alat prototipe UI/UX yang banyak digunakan di industri, menawarkan peluang untuk meningkatkan keterampilan desain siswa dalam konteks pendidikan tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan efektivitas penggunaan Adobe XD dalam membangun kreativitas dan keterampilan desain antarmuka pengguna (UI) mahasiswa Informatika Universitas Nurul Huda. Dengan pendekatan kualitatif deskriptif dan desain studi kasus instrumental, data dikumpulkan melalui observasi partisipatif, dokumentasi desain produk, dan penyebaran kuesioner kepada 20 mahasiswa yang mengikuti pelatihan intensif. Analisis data dilakukan secara tematik untuk mengidentifikasi tingkat pemahaman, ketertarikan, serta kendala teknis dalam penggunaan Adobe XD. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar siswa memiliki antusiasme yang tinggi untuk mempelajari Adobe XD, meskipun sebagian besar belum memiliki pengalaman sebelumnya. Pelatihan berbasis proyek desain ulang website institusi mendorong siswa memahami struktur desain digital secara menyeluruh dan mengembangkan prototipe interaktif yang mencerminkan alur navigasi sesungguhnya. Kendala utama ditemukan pada akses perangkat dan jaringan internet yang belum merata. Kesimpulannya, integrasi Adobe XD dalam pembelajaran desain UI memberikan kontribusi signifikan terhadap peningkatan kompetensi kreatif dan teknis mahasiswa, serta menjadi model pembelajaran aplikatif yang relevan dengan kebutuhan industri digital saat ini. Kata kunci : Adobe XD, desain UI, Universitas Nurul Huda, kreativitas digital
STRATEGI KRISIS KOMUNIKASI PT TELKOM INDONESIA DALAM MENANGANI GANGGUAN LAYANAN INDIHOME TERHADAP PELANGGAN DI MEDIA SOSIAL Moh Khibrah Aufa Firdausi; Laura Mandalahi; Dewi Solehatin; Putri Nainggolan; Raffi Dwi Nanda Hartoni
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 6 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juni
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i6.2381

Abstract

Krisis komunikasi merupakan situasi di mana organisasi menghadapi tekanan komunikasi secara mendadak akibat peristiwa yang mengancam reputasi, kepercayaan publik, atau kelangsungan operasional perusahaan. Dalam konteks perusahaan penyedia layanan internet, seperti PT Telkom Indonesia melalui produk IndiHome, gangguan layanan yang meluas dapat memicu krisis komunikasi apabila tidak ditangani secara tepat dan cepat. Penelitian ini membahas strategi krisis komunikasi yang diterapkan oleh PT Telkom Indonesia dalam merespons gangguan layanan IndiHome, khususnya melalui media sosial sebagai kanal utama komunikasi publik. Gangguan jaringan yang terjadi secara nasional sering kali menimbulkan reaksi negatif dari pelanggan, seperti meningkatnya keluhan dan sentimen negatif di berbagai platform digital. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana PT Telkom merespons situasi krisis, bentuk pesan yang disampaikan, kecepatan komunikasi, serta efektivitas strategi dalam meredam kepanikan publik dan menjaga reputasi perusahaan. Metode yang digunakan adalah studi kasus dengan pendekatan kualitatif, melalui analisis isi (content analysis) terhadap akun resmi IndiHome di Twitter dan Instagram selama periode gangguan layanan besar pada tahun tertentu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun PT Telkom telah memiliki kerangka komunikasi krisis, masih terdapat kelemahan dalam hal transparansi informasi, keterlambatan respons, dan kurangnya keterlibatan langsung dengan pelanggan. Penelitian ini merekomendasikan penguatan sistem manajemen krisis berbasis digital dan peningkatan kapasitas tim media sosial dalam menghadapi situasi darurat.
IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN SENI GERAK DAN TARI PADA ANAK USIA DINI (AUD) Hilda Zahra Lubis; Najwa Rahmi; Rama Yuspika Sari; Yola Adela Sindy
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 6 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juni
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i6.2382

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi pembelajaran seni gerak dan tari dalam pengembangan aspek perkembangan anak usia dini di RA Dharma Wanita. Latar belakang penelitian ini didasarkan pada pentingnya stimulasi menyeluruh pada masa golden age, termasuk melalui pendekatan seni. Pembelajaran seni gerak dan tari dipilih karena mampu mengintegrasikan unsur gerak, ritme, dan ekspresi diri secara menyenangkan. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kegiatan seni gerak dan tari memberikan dampak positif terhadap perkembangan motorik kasar, kognitif, bahasa, dan sosial-emosional anak. Anak menjadi lebih aktif, percaya diri, mampu berinteraksi dengan teman, serta dapat mengikuti instruksi dengan baik. Selain itu, guru merasa bahwa metode ini meningkatkan keterlibatan anak dan membuat proses pembelajaran menjadi lebih hidup. Namun, ditemukan pula beberapa kendala seperti keterbatasan ruang dan alat bantu. Meskipun demikian, hasil penelitian ini menegaskan pentingnya pembelajaran seni gerak dan tari sebagai pendekatan pedagogis yang efektif dan menyenangkan. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa implementasi pembelajaran seni gerak dan tari dapat menjadi alternatif pembelajaran yang signifikan dalam pendidikan anak usia dini, serta memiliki potensi untuk dikembangkan lebih lanjut sesuai konteks budaya dan kebutuhan satuan pendidikan.
PERAN MEDIA SOSIAL DALAM MENGATASI CULTURE SHOCK PADA MAHASISWA UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA Rizki Hoirul Anam; Nikmah Suryandari
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 6 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juni
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i6.2383

Abstract

Penelitian ini membahas peran media sosial dalam membantu mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura (UTM) menghadapi culture shock, yaitu ketidaknyamanan psikologis yang timbul akibat perbedaan budaya yang mencolok antara daerah asal dan lingkungan baru. Culture shock kerap dialami oleh mahasiswa perantau yang harus menyesuaikan diri dengan bahasa, norma sosial, serta gaya hidup yang berbeda. Dalam konteks ini, media sosial seperti Instagram, WhatsApp, dan TikTok berfungsi sebagai alat bantu penting yang memungkinkan mahasiswa memperoleh informasi real-time, membangun jaringan sosial baru, dan memahami budaya lokal secara lebih cepat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif untuk menggali pengalaman mahasiswa UTM dalam menggunakan media sosial sebagai sarana adaptasi. Hasilnya menunjukkan bahwa media sosial dapat mempercepat proses adaptasi, namun juga menimbulkan tantangan baru seperti ekspektasi yang tidak realistis, isolasi virtual, dan miskomunikasi budaya. Oleh karena itu, penggunaan media sosial perlu diimbangi dengan interaksi langsung dan literasi digital yang baik agar manfaatnya optimal dalam mendukung proses adaptasi lintas budaya mahasiswa.
KONFLIK BATIN TOKOH UTAMA DALAM NASKAH DRAMA MATAHARI ½ MATI KARYA A. REGO SUBAGYO (KAJIAN PSIKOLOGI SASTRA) Astuti Dwi Utami; Aprillia Duwi Wulandari; Rochwati; Almanda Prameswari; Joko Purwanto
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 6 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi Juni
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/v3i6.2384

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan karakterisasi dan konflik batin tokoh utama dalam naskah drama Matahari ½ Mati karya A. Rego Subagyo dengan menggunakan pendekatan psikologi sastra, khususnya teori psikoanalisis Sigmund Freud. Drama ini mengangkat realitas kehidupan keluarga petani miskin yang mengalami tekanan ekonomi dan sosial akibat absennya figur ayah. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan sumber data utama berupa naskah drama. Hasil analisis menunjukkan bahwa tokoh utama, Kardi, mengalami konflik batin yang kompleks yang mencerminkan dominasi aspek id, ego, dan superego secara bergantian. Dorongan id memunculkan sikap pasif dan pelarian dari kenyataan, ego berperan dalam pengendalian diri dan adaptasi terhadap realitas sosial, sedangkan superego memicu rasa tanggung jawab dan moralitas terhadap kondisi keluarga. Konflik batin ini menjadi gambaran konkret tentang dampak psikologis dari tekanan sosial dan ekonomi dalam keluarga marginal.

Filter by Year

2023 2026