cover
Contact Name
Frizqa Ervina
Contact Email
jurnal.maras@gmail.com
Phone
+6281918012232
Journal Mail Official
jurnal.maras@gmail.com
Editorial Address
Lumbung Pare Cendekia Jl. Raya Praya-Mantang KM.07 Aik Mual, Lombok Tengah - NTB 83511 email : jurnal.maras@gmail.com
Location
Kab. lombok tengah,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
MARAS : Jurnal Penelitian Multidisplin
Published by Lumbung Pare Cendekia
ISSN : 2987811x     EISSN : 2987811x     DOI : https://doi.org/10.60126/maras
MARAS: Jurnal Penelitian Multidisiplin is a peer-review journal that could be access to the public, published by Lumbung Pare Cendekia. This journal is published four issue a year, every month with online version of E-ISSN: 2987-811X. MARAS provides a platform for researchers, academics, professionals, practitioners and students to embed and share knowledge in the form of empirical and theoretical research papers, case studies, literature reviews and book reviews related to multidisciplinary research. MARAS welcomes and recognizes high quality theoretical and empirical research papers, case studies, review papers, literature reviews, book reviews, conceptual frameworks, analysis and simulation models, technical notes related to research from researchers, academics, professionals, practitioners, and students.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 483 Documents
Efektivitas Penggunaan Media Pembelajaran Interaktif dalam Meningkatkan Keaktifan dan Minat Belajar Pada Siswa Sekolah Dasar Raudah, Syufi; Suriansyah, Ahmad; Cinantya, Celia
MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 2 No. 4 (2024): MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin, Desember 2024
Publisher : Lumbung Pare Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60126/maras.v2i4.559

Abstract

Penelitian ini memiliki maksud dalam mengkaji seberapa efektif media pendidikan interaktif untuk memberi peningkatan keaktifan dan minat pengetahuan siswa di tingkat sekolah dasar. Pendekatan yang diterapkan ialah studi literatur. Hasil dari kajian literatur ini melibatkan pengumpulan serta analisis data dari berbagai penelitian sebelumnya. Berdasarkan hasil kajian, menunjukkan bahwa pembelajaran interaktif, seperti gambar, video animasi, dan aplikasi pembelajaran, dapat menciptakan lingkungan belajar yang menyenangkan dan menarik bagi siswa. Penggunaan media ini tidak hanya meningkatkan minat dan motivasi siswa, tetapi juga membuat mereka lebih aktif dalam berinteraksi dengan materi pembelajaran. Temuan ini mendukung implementasi media interaktif sebagai metode pembelajaran yang efektif dalam meningkatkan kualitas pendidikan di tingkat sekolah dasar.
Keterampilan Berbicara Siswa Sekolah Dasar Menggunakan Model Pembelajaran Role Playing Norlatifah; Suriansyah, Ahmad; Cinantya, Celia
MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 2 No. 4 (2024): MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin, Desember 2024
Publisher : Lumbung Pare Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60126/maras.v2i4.560

Abstract

Keterampilan berbicara sebagai kemampuan utama peserta dari dini hingga dewasa dengan tujuan bisa berkomunikasi mampu bersosial baik, ini harus dimiliki peserta didik usia sekolah dasar setelah keterampilan menyimak. Penelitian akan mendeskripsikan keterampilan berbicara melalui model role playing. Memakai Metode kajian pustaka atau studi literatur yang dilakukan dengan mengkaji artikel dan jurnal ilmiah secara lebih mendalam. Hasil dari penelitian ini adalah deskripsi pentingnya keterampilan berbicara peserta didik sekolah dasar yang dapat ditingkatkan dengan menggunakan model pembelajaran role playing. Berdasarkan hal tersebut penelitian ini menyimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran role playing bisa memberikan situasi pembelajaran yang berdampak terhadap pengembangan aspek-aspek keterampilan yang dimiliki peserta didik, salah-satunya dalam keterampilan berbicara.
Implementasi Model “Project Based Learning” Untuk Meningkatkan Minat dan Motivasi Hasil Belajar Peserta Didik di Sekolah Dasar Rahmah, Siti; Suriansyah, Ahmad; Cinantya, Celia
MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 2 No. 4 (2024): MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin, Desember 2024
Publisher : Lumbung Pare Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60126/maras.v2i4.561

Abstract

Minat dan motivasi belajar siswa merupakan elemen penting dalam proses pembelajaran, terutama dalam mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS) yang menuntut pemahaman konsep secara mendalam dan aplikatif. Namun, banyak siswa menghadapi kesulitan dalam mengaitkan materi pembelajaran dengan kehidupan sehari-hari mereka, sehingga menurunkan minat dan motivasi belajar. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan minat dan motivasi belajar siswa dalam mata pelajaran IPAS di sekolah dasar melalui penerapan model pembelajaran berbasis proyek. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK), dengan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, angket, serta tes hasil belajar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran berbasis proyek dapat meningkatkan minat siswa terhadap pembelajaran, memperkuat motivasi intrinsik, dan memberikan dampak positif terhadap hasil belajar mereka. Kesimpulannya, model pembelajaran berbasis proyek merupakan pendekatan yang efektif untuk menghadirkan pembelajaran yang lebih bermakna, interaktif, dan relevan bagi siswa di sekolah dasar, sehingga mampu mengembangkan minat dan motivasi belajar mereka dalam pelajaran IPAS.
Peningkatan Minat Belajar Siswa Melalui Pendekatan Teaching at The Right Level pada Siswa Kelas V Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Ramawati, Reni Eka; Sari, Novita Erliana; Novarina, Fitriana
MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 2 No. 4 (2024): MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin, Desember 2024
Publisher : Lumbung Pare Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60126/maras.v2i4.562

Abstract

Jenis penelitian ini disebut penelitian tindakan kelas, yang tujuannya menggunakan pendekatan Teaching At The Right Level (TaRL) untuk mengetahui minat belajar siswa kelas V SDN Putat 01 Madiun. Siswa kelas V yang menjadi subjek penelitian ini berjumlah sebelas orang. Latar belakang penelitian ini adalah kecenderungan siswa untuk bersikap pasif dan kecenderungan mereka untuk tidak tertarik pada materi pelajaran karena penggunaan strategi pengajaran yang monoton. Strategi pembelajaran Teaching At The Right Level (TaRL) digunakan untuk melaksanakan pembelajaran pada setiap dua siklus penelitian ini yang dilaksanakan dalam satu kali pertemuan. Berdasarkan data yang terkumpul untuk aktivitas siswa pada siklus I, siswa kurang berpartisipasi aktif dalam proses pembelajaran, dan waktu yang digunakan masih kurang efektif dalam proses belajar mengajar; dengan kata lain aktivitas siswa dan guru dinilai baik. Sebaliknya pada siklus II terlihat kegiatan belajar mengajar mulai berjalan lancar, peran guru cukup aktif, dan interaksi antara siswa dan guru sangat baik. Berdasarkan hasil penelitian, siswa kelas V SDN Putat 01 dapat lebih tertarik belajar pada tahun ajaran 2024/2025 dengan menerapkan model pendekatan Teaching At The Right Level (TaRL).
Media Pembelajaran Berbasis Audiovisual pada Mata Pelajaran Matematika di Sekolah Dasar Rahmah, Annisa Aulia; Putri, Dinda Vidyana Dwi; Maulida, Ayya; Suriansyah, Ahmad; Cinantya, Celia
MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 2 No. 4 (2024): MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin, Desember 2024
Publisher : Lumbung Pare Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60126/maras.v2i4.563

Abstract

Pendidikan matematika sering kali dianggap sulit oleh peserta didik, yang dapat mempengaruhi motivasi dan hasil belajar mereka. Sehingga, diperlukan metode pembelajaran yang inovatif dan efektif untuk membantu peserta didik memahami konsep-konsep matematika dengan lebih baik. Salah satunya adalah dengan media pembelajaran berbasis audiovisual yang menggabungkan elemen visual dan audio untuk menyampaikan materi pembelajaran, sehingga dapat membantu peserta didik dalam memahami konsep abstrak dengan lebih konkret. Berkaitan dengan hal tersebut, maka peneliti melakukan penelitian di SDN Sungai Jingah 6, Banjarmasin Utara, Kalimantan Selatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas penggunaan media pembelajaran berbasis audiovisual dalam meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran matematika di kelas 1 SDN Sungai Jingah 6. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan data kualitatif yang diperoleh melalui observasi dan wawancara dengan wali kelas, serta data kuantitatif yang dikumpulkan melalui pre-test dan post-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media audiovisual secara signifikan meningkatkan pemahaman konsep matematika peserta didik. Penelitian ini merekomendasikan penggunaan media audiovisual sebagai alat bantu pembelajaran untuk meningkatkan kualitas pendidikan matematika.
Peran Orang Tua dalam Penerapan Strategi Pembelajaran Efektif di Rumah dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan Anak di Sekolah Dasar Rizhan, Muhammad Fathar Aditya; Suriansyah, Ahmad; Cinantya, Celia
MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 2 No. 4 (2024): MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin, Desember 2024
Publisher : Lumbung Pare Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60126/maras.v2i4.567

Abstract

Orang tua memiliki peran penting dalam pembentukan karakter anak sejak kecil. Orang tua dalam membentuk perkembangan umum anak anak dengan memberikan contoh yang baik, mengajarkan prinsip-prinsip moral, dan membina lingkungan yang aman dan membina. Pendekatan deskriptif kualitatif digunakan dalam penelitian ini. Temuan studi ini menunjukkan bahwa peningkatan standar pendidikan sekolah dasar untuk anak-anak sebagian besar bergantung pada partisipasi orang tua dalam menerapkan praktik pembelajaran yang baik di rumah. Oleh karena itu, pemahaman orang tua mengenai nilai keterlibatan mereka dalam pendidikan anak harus ditingkatkan. Selain itu, dukungan sekolah seperti merencanakan kelas pengasuhan anak dan menawarkan materi pendidikan yang dapat diakses di rumah merupakan langkah penting dalam memperkuat peran orang tua.
Analisis Penyelesaian Kasus Sengketa Wanprestasi di Pengadilan Agama Pekanbaru Khoiriah, Septi Anifatul; Chairunnisha, Aulia; Revianto, Muhammad; Prasetiyo, Kania Ayu; Yuanda, Edo
MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 2 No. 4 (2024): MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin, Desember 2024
Publisher : Lumbung Pare Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60126/maras.v2i4.571

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana sistem penyelesaian kasus pada sengketa wanprestasi di pengadilan yang tentunya bukan hanya di pengadilan agama pekanbaru. pendekatan yang digunakan adalah pendekatan deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data ini dilakukan dengan wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan, Pengadilan Agama Pekanbaru Dalam hal ini kekuasaan peradilan agama berdasarkan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1989 peradilan agama sebagai salah satu pelaku kekuasaan kehakiman bertugas menyelenggarakan penegakan hukum dan keadilan bagi rakyat pencari keadilan perkara tertentu, antara orang yang beragama Islam, perluasan kewenangan pengadilan agama disesuaikan dengan perkembangan hukum dan kebutuhan hukum masyarakat dalam mencari keadilan perluasan tersebut meliputi bidang ekonomi syari’ah. Di dalam undang-undang Nomor 7 Tahun 1998 antara lain diatur tentang pembiayaan berdasarkan prinsip syari’ah yang dimaksud adalah aturan perjanjian berdasarkan hukum Islam.
Studi Literatur: Penerapan Model Pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) pada Pembelajaran di Sekolah Dasar dalam Meningkatkan Aktivitas Belajar Siswa Maulida, Amelia Anwaral; Suriansyah, Ahmad; Rafianti, Wahdah Refia
MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 2 No. 4 (2024): MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin, Desember 2024
Publisher : Lumbung Pare Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60126/maras.v2i4.572

Abstract

Penelitian yang dilakukan ini bertujuan untuk menganalisis penerapan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) dalam meningkatkan aktivitas belajar siswa melalui metode studi literatur, peneliti mengkaji lalu menyimpulkan hasil dari penelitian orang lain. Metode ini melibatkan pengumpulan dan kajian sumber-sumber digital berupa 15 artikel, yang berkaitan langsung dengan model pembelajaran CTL dan aktivitas belajar. Pendidikan di Indonesia, khususnya pada tingkat sekolah dasar, memiliki peran yang sangat penting dalam membangun karakter dan kemampuan akademik siswa. Salah satu metode pembelajaran yang terbukti efektif dalam meningkatkan kualitas pembelajaran adalah Contextual Teaching and Learning (CTL). Hasil kajian menunjukkan bahwa penggunaan model pembelajaran CTL efektif dalam meningkatkan keterlibatan siswa, motivasi belajar, dan pemahaman materi. Penelitian ini menyimpulkan bahwa penerapan CTL dapat menciptakan lingkungan belajar yang interaktif dan mendukung peningkatan aktivitas belajar siswa.
Efektivitas Penggunaan Model Group Investigation dan Teams Games Tournament Terhadap Hasil Belajar Siswa pada Muatan PPKn di Kelas 4 Sekolah Dasar Latifatunnisa; Rafianti, Wahdah Refia
MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 2 No. 4 (2024): MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin, Desember 2024
Publisher : Lumbung Pare Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60126/maras.v2i4.573

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan model Group Investigation (GI) dan Teams Games Tournament (TGT) terhadap hasil belajar siswa pada muatan PPKn di kelas 4 sekolah dasar. Penelitian ini dilakukan dengan mengkaji dan membandingkan dua model pembelajaran dari dua skripsi yang memiliki variable serupa yang berfokus pada hasil belajar siswa. Model GI menekankan pembelajaran berbasis investigasi kelompok untuk menyelesaikan tugas tertentu, sementara model TGT menggunakan pendekatan permainan dan kompetisi untuk memperkuat motivasi dan pemahaman siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode eksperimen, dan instrumen yang digunakan meliputi tes hasil belajar siswa. Hasil analisis menunjukkan bahwa penggunaan model TGT memberikan dampak positif yang signifikan terhadap hasil belajar siswa. Temuan ini memberikan rekomendasi kepada guru untuk memanfaatkan model GI dan TGT dalam menciptakan pembelajaran yang lebih interaktif, kompetitif, dan berpusat pada siswa di muatan PPKn sekolah dasar.
Penggunaan Smartphone dalam Pembelajaran di Sekolah Dasar Pratidina, Nadiya Anisa; Suriansyah, Ahmad; Rafianti, Wahdah Refia
MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin Vol. 2 No. 4 (2024): MARAS : Jurnal Penelitian Multidisiplin, Desember 2024
Publisher : Lumbung Pare Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60126/maras.v2i4.575

Abstract

Penggunaan smartphone dalam pembelajaran di sekolah dasar telah menjadi topik yang semakin relevan seiring dengan perkembangan teknologi. Artikel ini bertujuan untuk meninjau literatur terkait dampak penggunaan smartphone pada pembelajaran siswa sekolah dasar, baik dari segi positif maupun negatif. Penelitian ini menggambarkan kenyataan yang terjadi dalam penggunaan smartphone pada siswa sekolah dasar dari masa pandemi Covid-19, juga memaparkan tentang dampak yang terjadi baik dampak positif maupun negatif yang tentunya adanya solusi yang dipaparkan. Hasil tinjauan menunjukkan bahwa penggunaan smartphone dapat memberikan akses mudah ke materi pembelajaran, meningkatkan interaktivitas dan motivasi belajar, serta memfasilitasi kolaborasi dan komunikasi antara siswa dan guru, juga dengan adanya pembelajaran yang menarik seperti, pemanfaatan aplikasi dapat meningkatkan motivasi siswa dalam belajar. Namun, penggunaan yang tidak terkontrol dapat menyebabkan gangguan, ketergantungan, dan penurunan prestasi akademik. Oleh karena itu, diperlukan pengawasan dan panduan yang tepat dari guru dan orang tua untuk memaksimalkan manfaat dan meminimalkan dampak negatif penggunaan smartphone dalam pembelajaran di sekolah dasar.