cover
Contact Name
Marthadiansyah
Contact Email
besiru.manggalajournal@gmail.com
Phone
+6281935181060
Journal Mail Official
besiru.manggalajournal@gmail.com
Editorial Address
Jalan Merdeka Raya No.5, Karang Pule, Kecamatan Sekarbela, Kota Mataram, NTB 83116, Indonesia
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Masyarakat
ISSN : -     EISSN : 30319420     DOI : https://doi.org/10.62335/wwthcc37
BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat is an academic journal organized and operated by LPP Manggala Institute which aims to publish conceptual thoughts or ideas and research findings that have been achieved in the field of community development and application of science and technology, including concepts, models, and its implementation as an effort to enhance community participation in development.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 356 Documents
PEMBUATAN JAKET DENGAN TEKNIK PATCHWORK DI INDUSTRI DIDIK WARSITO GUNUNGKIDUL Adiningtyas, Ferina Suci; Utami, Putri Marganing; Suprihatin, Sri Emy Yuli; Zuhnikhayati, Enny
BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 4 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, April 2025
Publisher : Lembaga Pendidikan dan Penelitian Manggala Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62335/besiru.v2i4.1165

Abstract

Perubahan perilaku dan gaya hidup masyarakat memberikan dampak bagi peningkatan limbah sehingga berdampak bagi pencemaran lingkungan.  Kegiatan pengabdian yang dilaksanakan memanfaatkan limbah kain perca menjadi jaket dengan teknik patchwork. Tujuan utama kegiatan ini untuk memberi dampak peningkatan masyarakat yang lebih berdaya. Metode pelaksanaan kegiatan ini berfokus pada pendekatan kolaboratif yang meliputi kegiatan pelatihan dan pendampingan kepada masyarakat. Industri fashion Didik Warsito merupakan mitra pengabdian dengan anggota 20 orang. Kegiatan ini memberikan peningkatan terhadap pengetahuan, kesadaran dan motivasi anggota mitra untuk memanfaatkan limbah kain perca menjadi sesuatu yang bernilai ekonomi sebesar 23%. Hasil dari kegiatan pengabdian ini memiliki tingkat kesadaran terhadap kebersihan lingkungan sebesar 92%, tingkat pemahaman terhadap pemanfaatan limbah kain perca dengan teknik patchwork sebesar 86% dan tingkat manfaat yang diperoleh dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat sebesar 87%. Produk busana jaket dengan teknik patchwork ditampilkan pada acara fashionshow Jogja Fashion Trend dan Jogja Fashion Week 2024 sehingga dapat memperkenalkan produk secara luas kepada masyarakat.
PENINGKATAN KESADARAN MASYARAKAT TENTANG KOSMETIK PALSU MELALUI EDUKASI PENYULUHAN DI STADION UTAMA RIAU Fadhli, Haiyul; Frimayanti, Neni; Husnawati, Husnawati; Ningsih, Yozi Fiedya; Aryani, Fina; Fatmalia, Anggun; Anggraeni, Ica Winanda; Siregar, Lisa Andriyani; Ricardo, Nadira Atiqah; Fadillah, Nurul; Iriani, Revy; Sari, Rinita; Sitanggang, Sarah Dianora; Ruska, Shinta Liana
BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 5 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Mei 2025
Publisher : Lembaga Pendidikan dan Penelitian Manggala Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62335/besiru.v2i5.1174

Abstract

Kosmetik palsu merupakan masalah kesehatan yang serius di Indonesia, menyababkan efek samping seperti iritasi kulit, alergi dan keracunan. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatjan kesadaran masyarakat tentang bahaya kosmetik palsu melalui edukasi penyuluhan. Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik penyuluhan dan pemberian leaflet kepada 60 responden di Stadion Utama Riau. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan kesadaran masyarakat tentang kosmetik palsu setelah penyuluhan dengan signifikansi (p<0,5). Hasil penelitian ini menekankan pentingnya edukasi dan penyuluhan dalam meningkatkan kesadaran masyarakat tentang kosmetik palsu. Oleh karena itu, perlu dilakukan upaya lanjutan untuk meningkatkan kesadaran dan pencegahan penggunaan kosmetik palsu di masyarakat
PENYULUHAN MENGENAI ASURANSI LINGKUNGAN DALAM UPAYA PENCEGAHAN PENCEMARAN LAUT BERDASARKAN (UNITED NATIONS CONVENTION ON THE LAW OF THE SEA (UNCLOS)) Dwiprigitaningtias, Indah; Ikrardini, Zulfika; Amanita, Aliesa
BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 5 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Mei 2025
Publisher : Lembaga Pendidikan dan Penelitian Manggala Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62335/besiru.v2i5.1177

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini berfokus pada asuransi lingkungan sebagai langkah pencegahan terhadap pencemaran laut berdasarkan United Nations Convention on the Law of the Sea (UNCLOS). Ancaman pencemaran laut yang semakin meningkat, seperti tumpahan minyak dan sampah plastik, memerlukan perhatian mendesak untuk melindungi ekosistem laut. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kesadaran dan menerapkan kebijakan asuransi lingkungan yang dapat membantu mengurangi kerusakan akibat pencemaran. Metode yang digunakan melibatkan penyelenggaraan lokakarya dan diskusi dengan masyarakat lokal, pemangku kepentingan, dan pembuat kebijakan mengenai pentingnya mengadopsi mekanisme asuransi. Hasil yang diharapkan adalah pemahaman publik yang lebih baik dan pengembangan kerangka kerja yang berkelanjutan untuk pencegahan pencemaran laut, memastikan perlindungan lingkungan jangka panjang dan kepatuhan terhadap hukum maritim internasional.
EDUKASI TEKNIK MENGGOSOK GIGI YANG TEPAT UNTUK MENCEGAH MASALAH GIGI DAN MULUT DI SDN MOJOSARI, KECAMATAN MANTUP, KABUPATEN LAMONGAN Mahfud, Muhammad; Mulyadi, Mulyadi; Havidah, Nur; Khotimah, Tri Mulya Husnul; Rosyidah, Ulfatur; Rikza, Muhammad
BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 11 (2024): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, November 2024
Publisher : Lembaga Pendidikan dan Penelitian Manggala Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62335/besiru.v1i11.1185

Abstract

The Community Service Program (PkM)is a form of student service to the community in various fields, one of which is the health sector. A health problem that often occurs in society, especially children, is a lack of awareness and understanding about dental and oral health. This research aims to analyze the implementation of dental health education in the PkM program at SDN Mojosari using the Asset-Based Community Development (ABCD) approach. This approach focuses on utilizing the assets and potential of the community to support the sustainability of dental health education.  The methods used include observation, interviews and documentation during extension activities. The results of the research show that this counseling has a positive impact because it can increase students' awareness of the importance of maintaining healthy teeth by brushing their teeth with good and correct techniques. Apart from that, this program has succeeded in utilizing local resources such as health workers and teachers as agents of change in dental health education. Thus, the ABCD approach has proven effective in developing extension programs that are sustainable and based on community strengths.
UPAYA PENGURANGAN LIMBAH PLASTIK DENGAN METODE ECOBRICK UNTUK MENINGKATKAN KEBERSIHAN LINGKUNGAN DI DESA MEKAR JAYA MERBAU MATARAM LAMPUNG SELATAN Susanti, Agus; Sari, Komala
BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 5 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Mei 2025
Publisher : Lembaga Pendidikan dan Penelitian Manggala Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62335/besiru.v2i5.1187

Abstract

Program pengabdian masyarakat ini sebagai tugas berbasis Pengabdian Kepada Masyarakat dalam bentuk sosialisasi door to door ini dilaksanakan didesa Mekar Jaya Merbau Mataram Lampung Selatan. Sosialisasi door to door ini dilaksanakan atas dasar kerjasama mahasiswa dan dosen UIN Raden Intan Lampung dengan Pejabat Desa Mekar Jaya Merbau Mataram Lampung Selatan untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat mengenai pengurangan sampah plastik dengan metode ecobrick. Metode yang digunakan untuk mensosialisasikan kepada masyarakat ini dilakukan dengan cara door to door dengan target 20 KK. Tujuan pengabdian ini adalah untuk menyadarkan masyarakat Desa Mekar Jaya Merbau Mataram Lampung Selatan agar tidak membuang sampah sembarangan lagi dan memanfaatkan sampah plastik yang ada. Karena sebenarnya sampah plastik bisa diolah kembali dengan baik jika mengetahui cara mengolahnya, yaitu menjadikan sampah plastik tersebut menjadi ecobrick (hasil pengelolaan sampah plastik menjadi sebuah bata).
PEMAHAMAN LINGKUNGAN BERKELANJUTAN MELALUI ECOPRINTING PADA MASYARAKAT DESA MEKAR JAYA MERBAU MATARAM LAMPUNG SELATAN Susanti, Agus; Sari, Komala
BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 5 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Mei 2025
Publisher : Lembaga Pendidikan dan Penelitian Manggala Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62335/besiru.v2i5.1188

Abstract

Program Pengabdian kepada Masyarakat ini dalam bentuk sosialisasi dilaksanakan atas dasar Kerjasama mahasiswa KKN UIN Raden Intan Lampung Kelompok 289 dan 290 dengan Pejabat Desa Mekar Jaya Kecamatan Merbau Mataram Kabupaten Lampung Selatan Provinsi Lampung untuk memberikan sosialisasi kepada Masyarakat desa tersebut mengenai Lingkungan Berkelanjutan Melalui Ecoprinting. Metode yang digunakan adalah mensosialisasikan kepada kelompok Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) desa Mekar Jaya Merbau Mataram Lampung Selatan yang berjumlah 25 orang, dan diselenggarakan di Balai Desa Mekar Jaya Merbau Mataram Lampung Selatan. Tujuan pengabdian ini adalah untuk mengedukasi ibu-ibu PKK Desa Mekar Jaya Merbau Mataram Lampung Selatan tentang Lingkungan Berkelanjutan Melalui Ecoprinting. Hasilnya Masyarakat Desa Mekar Jaya Merbau Mataram Lampung Selatan mulai mengetahui tentang Lingkungan berkelanjutan dan mulai melakukan pemanfaatan lingkungan dengan menjalankan produk Ecoprinting.
PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MELALUI PENGELOLAAN KEUANGAN RUMAH TANGGA DI KAMPUNG BOJONG KEJI JAWA BARAT Edward, Robert; Diansyah, Diansyah; Darmis, Rahmi; Hartati, Leni
BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 5 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Mei 2025
Publisher : Lembaga Pendidikan dan Penelitian Manggala Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62335/besiru.v2i5.1235

Abstract

Keluarga merupakan inti terkecil dalam mendukung pembangunan suatu Negara. Negara dapat berjalan dengan baik apabila seluruh warga negaranya memiliki ekonomi keluarga yang kuat. Oleh karena itu pengabdian ini berfokus pada peningkatan kemampuan pengelolaan keuangan keluarga melalui pelatihan pengelolaan keuangan. Adapun sasaran pada pengabdian masyarakat ini adalah warga di kampong Bojong keji. Pengabdian ini dilakukan karena adanya Informasi permasalahan keuangan keluarga masyarakat, dimana masyarakat cenderung melakukan hutang demi memenuhi kebutuhan yang secara mendadak, masyarakat tidak memiliki simpanan, pendapatan yang diperoleh selalu digunakan habis untuk keperluaan sehari-hari. Program pengabdian ini dilakukan bertujuan agar masyarakat dapat memperoleh pengetahuan dan ketrampilan dalam mengelola keuangan keluarga yang dapat meningkatkan kesejahteran keluarga. Sehingga materi yang diberikan adalah konsep pengelolaan keuangan keluarga.
PENGUKURAN PENGETAHUAN MAHASISWA TERHADAP DEMAM BERDARAH DAN UPAYA PENCEGAHAN DEMAM BERDARAH MELALUI PENABURAN SERBUK ABATE Antara, Nyoman Yudi; Preharsini Kusuma, Ida; Bataragoa, Efrita
BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 6 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Juni 2025
Publisher : Lembaga Pendidikan dan Penelitian Manggala Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62335/besiru.v2i6.1239

Abstract

Dengue fever (DBD) remains a major public health concern in Indonesia. Continuous prevention efforts are essential to reduce its incidence, including the implementation of Mosquito Nest Eradication (PSN) 3M Plus strategies. Additionally, the application of larvicide powders such as Abate to mosquito breeding sites has proven effective in controlling mosquito populations. This community service initiative aimed to reduce the presence of dengue vector mosquitoes by applying Abate powder and to evaluate students' knowledge regarding dengue prevention at the Faculty of Mathematics and Natural Sciences (FMIPA), Halu Oleo University. The application of Abate powder was successfully conducted, and a significant improvement in student knowledge was observed following educational counseling, as indicated by a Bayes Factor (BF₁₀) of 236.185.
MEMANFAATAN INFUSED WATER UNTUK MENCEGAH DEHIDRASI DAN DETOKSIFIKASI TUBUH Dewi, Ratna Sari; Nasution, Musyirna Rahmah; Agustini, Tiara Tri; Arundita, Silvy; Anggraini, Annisa Fitri; Febrian, Dyan; Manik, Dhea Putri Bertuah Br; Ramadhani, Elsha Fadhika Dwi; Hanifa, Elvi; Afnita, Fakhiratunnisa; Diwa, Resi Oktamara; Nabilla, Vivi Gita; Amnan, Wekis Raya; Azhari, Weriska Restu
BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 5 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Mei 2025
Publisher : Lembaga Pendidikan dan Penelitian Manggala Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62335/besiru.v2i5.1263

Abstract

Infused water merupakan salah satu cara untuk menjaga kesehatan dengan mudah. Memperbanyak meminum air dan mengonsumsi buah-buahan merupakan salah satu cara menjaga kesehatan. Tujuan kegiatan ini adalah memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang manfaat infused water serta mengedukasi masyarakat bagaimana cara pembuatan infused water yang benar sehingga diharapkan program pengabdian masyarakat ini dapat meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan pada haru minggu, 13 oktober 2024 di Car Free Day, Jalan Sudirman Pekanbaru, dengan tema “Pemanfaatan Infused Water Untuk Mencegah Dehidrasi Dan Detoksifikasi Tubuh” dengan pembagian leaflet, edukasi secara lisan terkait judul diangkat dan diakhiri dengan pembagian infused water. Hasil dari pemberian edukasi yang signifikan mengenai Infused Water kepada Masyarakat. Berdasarkan hasil pre-test dan post-test yang melibatkan 55 responden. Dari hasil uji statistic Wilcoxon juga menunjukan perbedaan yang signifikan antara tingkat pengetahuan sebelum dan sesudah edukasi (p-value < 0,05). Secara tidak langsung penyuluhan ini memberikan dampak yang baik untuk Masyarakat agar dapat selalu menerapkan mengkonsumsi infused water setiap hari.
STRATEGI SOSIALISASI DIGITAL PARKIR BERLANGGANAN DI KOTA MOJOKERTO MELALUI TIKTOK DAN INSTAGRAM Mardikawati, Budi; Amelia, Rizka
BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 5 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Mei 2025
Publisher : Lembaga Pendidikan dan Penelitian Manggala Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62335/besiru.v2i5.1277

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat Kota Mojokerto terhadap program parkir berlangganan yang masih belum banyak diketahui oleh publik. Rendahnya partisipasi masyarakat dalam layanan ini menjadi isu utama yang diangkat. Melalui strategi sosialisasi digital, kegiatan ini memanfaatkan platform media sosial populer, yaitu TikTok dan Instagram, guna menjangkau segmen masyarakat yang lebih luas dan lebih aktif secara digital. Metode pelaksanaan meliputi pembuatan konten kreatif berupa video edukatif, infografis, serta kampanye interaktif yang disesuaikan dengan karakteristik pengguna media sosial. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan signifikan dalam jangkauan informasi dan interaksi pengguna, yang ditandai dengan meningkatnya jumlah pengikut, tayangan konten, serta pertanyaan terkait parkir berlangganan. Strategi ini terbukti efektif sebagai media edukasi dan promosi program layanan publik secara lebih adaptif terhadap perkembangan teknologi komunikasi.

Filter by Year

2024 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 2 No. 12 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Desember 2025 Vol. 2 No. 11 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, November 2025 Vol. 2 No. 10 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Oktober 2025 Vol. 2 No. 9 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, September 2025 Vol. 2 No. 8 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Agustus 2025 Vol. 2 No. 7 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Juli 2025 Vol. 2 No. 6 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Juni 2025 Vol. 2 No. 5 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Mei 2025 Vol. 2 No. 4 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, April 2025 Vol. 2 No. 3 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Maret 2025 Vol. 2 No. 2 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Februari 2025 Vol. 2 No. 1 (2025): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Januari 2025 Vol. 1 No. 12 (2024): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Desember 2024 Vol. 1 No. 11 (2024): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, November 2024 Vol. 1 No. 10 (2024): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Oktober 2024 Vol. 1 No. 9 (2024): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, September 2024 Vol. 1 No. 8 (2024): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Agustus 2024 Vol. 1 No. 7 (2024): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Juli 2024 Vol. 1 No. 6 (2024): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Juni 2024 Vol. 1 No. 5 (2024): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Mei 2024 Vol. 1 No. 4 (2024): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, April 2024 Vol. 1 No. 3 (2024): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Maret 2024 Vol. 1 No. 2 (2024): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Februari 2024 Vol. 1 No. 1 (2024): BESIRU : Jurnal Pengabdian Masyarakat, Januari 2024 More Issue