cover
Contact Name
Hasba Edukasi Mandiri
Contact Email
info@hasbaedukasi.co.id
Phone
+6285348848226
Journal Mail Official
info@hasbaedukasi.co.id
Editorial Address
Kompleks Green Kemilau Pelangi, B. 04, Jl. Handil Bahalang I, Simpang Empat, Kec. Kertak Hanyar, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, 70654
Location
Kab. banjar,
Kalimantan selatan
INDONESIA
Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi
ISSN : -     EISSN : 30629624     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi adalah jurnal peer-review yang bertujuan untuk memfasilitasi pertukaran pengetahuan dan ide-ide inovatif di antara para peneliti, akademisi, dan praktisi dari berbagai disiplin ilmu. Kami menerima kontribusi ilmiah dalam bentuk artikel penelitian, tinjauan pustaka, studi kasus, dan laporan teknis yang mencakup berbagai bidang keilmuan, termasuk tetapi tidak terbatas pada: Sains dan Teknologi: Fisika, Kimia, Biologi, Matematika, Informatika, Teknik, dan Ilmu Lingkungan. Ilmu Sosial dan Humaniora: Sosiologi, Antropologi, Psikologi, Ekonomi, Pendidikan, Hukum, Sejarah, dan Filsafat. Kesehatan dan Kedokteran: Kedokteran, Farmasi, Kesehatan Masyarakat, Keperawatan, dan Ilmu Biomedis. Bisnis dan Manajemen: Manajemen, Akuntansi, Keuangan, Pemasaran, dan Kewirausahaan.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 677 Documents
HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP TERHADAP PERILAKU DONOR KORNEA MASYARAKAT DI BANJAR SUSUT KAJA, KABUPATEN BANGLI Luh Ade Anjasswari
Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi Vol. 2 No. 6 (2025): Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi (Edisi Juni 2025)
Publisher : PT. Hasba Edukasi Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71282/jurmie.v2i6.441

Abstract

Kebutaan akibat kelainan kornea merupakan salah satu jenis kebutaan yang dapat disembuhkan. Sebagian besar kebutaan kornea sebenarnya dapat ditangani dengan transplantasi kornea yaitu prosedur yang efektif untuk meningkatkan ketajaman penglihatan. Akan tetapi angka donor kornea di Indonesia masih belum memenuhi kebutuhan kornea. Mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap terhadap perilaku mengenai donor kornea di masyarakat. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan desain penelitian cross sectional. Kuesioner yang terstruktur digunakan untuk mengumpulkan data. Sebanyak 320 responden terdiri dari 41.3% laki-laki dan 58.8% perempuan berpartisipasi dalam studi. Data dianalisis menggunakan IBM-SPSS versi 25. Sebanyak 42 responden (13.1%) memiliki pengetahuan yang baik mengenai donor kornea. Sikap yang positif terhadap donor kornea dimiliki oleh 69 responden (21.6%) dan perilaku baik terhadap donor kornea sebanyak 64 responden (20%). Berdasarkan pengujian statistik didapati adanya hubungan yang signifikan antara pengetahuan dan sikap terhadap perilaku donor kornea di masyarakat (p<0.001).Dalam studi ini tingkat pengetahuan, sikap dan perilaku mengenai donor kornea masih relatif rendah. Guna mengatasi hal tersebut direkomendasikan untuk meningkatkan penyebaran informasi mengenai donor kornea agar pengetahuan dan sikap masyarakat makin baik dan positif sehingga dapat meningkatkan angka ketersedian donor kornea di Indonesia.
PENGUJIAN PENGENALAN WAJAH REAL-TIME DENGAN DLIB PADA RASPBERRY PI 5 Syarif Husin; Iskandar Lutfi; Masayu Anisah
Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi Vol. 2 No. 6 (2025): Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi (Edisi Juni 2025)
Publisher : PT. Hasba Edukasi Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71282/jurmie.v2i6.442

Abstract

Penelitian ini membahas pengujian sistem pengenalan wajah berbasis Raspberry Pi 5 menggunakan pustaka dlib dengan metode Histogram of Oriented Gradients (HOG). Tujuan utama pengujian ini adalah mengevaluasi performa sistem dalam berbagai kondisi pencahayaan dan jarak. Pengujian dilakukan terhadap dua sampel wajah dalam empat skenario: dekat-terang, jauh-terang, dekat-gelap, dan jauh-gelap. Hasil menunjukkan bahwa sistem bekerja optimal pada kondisi terang dan jarak dekat, namun performanya menurun pada pencahayaan rendah dan jarak jauh. Tingkat akurasi yang diperoleh adalah 25% untuk sampel pertama dan 50% untuk sampel kedua. Kelebihan sistem ini terletak pada efisiensi komputasi karena seluruh proses dilakukan secara lokal di Raspberry Pi 5 tanpa koneksi ke server eksternal. Kekurangannya adalah sensitivitas terhadap variasi pencahayaan dan sudut pandang wajah. Penelitian ini menunjukkan bahwa pengenalan wajah real-time pada perangkat edge dapat dilakukan secara cost-effective, dan direkomendasikan pengembangan lebih lanjut melalui peningkatan dataset serta integrasi dengan sensor cahaya untuk adaptasi otomatis terhadap kondisi lingkungan.
TINJAUAN HUKUM TERHADAP PERLINDUNGAN DATA PRIBADI DALAM TRANSAKSI ELEKTRONIK DI INDONESIA Farha Nadiah; Sidi Ahyar Wiraguna
Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi Vol. 2 No. 6 (2025): Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi (Edisi Juni 2025)
Publisher : PT. Hasba Edukasi Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71282/jurmie.v2i6.443

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perlindungan hukum terhadap data pribadi dalam transaksi elektronik di Indonesia, khususnya setelah diberlakukannya Undang-Undang Nomor 27 Tahun 2022 tentang Perlindungan Data Pribadi (UU PDP). Metode penelitian yang digunakan adalah studi literatur dengan pendekatan yuridis normatif, berdasarkan analisis terhadap peraturan perundang-undangan, literatur hukum, serta hasil-hasil penelitian sebelumnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun Indonesia telah memiliki dasar hukum yang kuat, implementasi perlindungan data pribadi masih menghadapi berbagai tantangan, seperti rendahnya kesadaran masyarakat, kurangnya transparansi pengelolaan data oleh pelaku usaha digital, serta lemahnya pengawasan dari otoritas yang berwenang. Oleh karena itu, diperlukan penguatan regulasi turunan, edukasi publik, dan pembentukan lembaga pengawas independen agar hak-hak privasi masyarakat dapat terlindungi secara optimal dalam era digital. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi akademis dan praktis dalam pengembangan hukum perlindungan data pribadi di Indonesia.
Menelaah Simbolisme Dan Makna Cinta Dalam Syair “Mu’allaqat” Karya Imru’ Al-Qais Adisti Putri Aryani; Ilfina Muttaqwiyatul Qudsiyyah; Muhammad Ilham Wijaya
Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi Vol. 2 No. 6 (2025): Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi (Edisi Juni 2025)
Publisher : PT. Hasba Edukasi Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71282/jurmie.v2i6.446

Abstract

This study aims to explore the symbolism and meaning of love in the poem Mu’allaqat by Imru’ al-Qais, one of the greatest poets in pre-Islamic Arabic literature. Using a qualitative approach with a library research method, this research analyzes the original Arabic text and relevant scholarly sources to uncover how love is represented through diction and poetic symbols. The findings indicate that love in Imru’ al-Qais’ poetry is portrayed as an all-encompassing emotional experience, filled with longing, sacrifice, and existential reflection. Natural symbols such as winds, traces of the camp, tears, and journeys of separation reinforce the image of love as an integral part of the human life cycle. The chosen diction such as "دمع العين" (tears of the eye) and "خدر عنيزة" (the beloved’s tent) demonstrates both the depth of feeling and the poet’s courage in expressing the fragility and resilience inherent in love. Love in this poetry is not idealized, but rather presented as a profoundly human experience, rich with bittersweet nuances that remain relevant to readers across time. This study hopes to enrich the understanding of classical Arabic literature and offer new perspectives on the role of love symbolism in world literary traditions.
ANALISIS RASIO LIKUIDITAS DAN PROFITABILITAS DALAM MENILAI KINERJA KEUANGAN PADA PT ULTRAJAYA MILK INDUSTRY TBK PERIODE 2020 – 2024 Alya Rahmawati; Sonny Fransisco Siboro; Fitria Maulida Rahma; Jihan Syafitri; Nuraini Septiani
Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi Vol. 2 No. 6 (2025): Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi (Edisi Juni 2025)
Publisher : PT. Hasba Edukasi Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71282/jurmie.v2i6.448

Abstract

Penelitian yang dilakukan oleh pencliti ini bertujuan guna menganalisis laporan keuangan dengan mcnggunakan rasio Iikuiditas dan profitabilitas pada PT Ultrajaya Milk Industry Tbk dari periode 2020 sampai dengan periode 2024 untuk melihat bagaimana kinerja keuangannya selama 5 tahun terakhir. Penelitian ini merupakan peneIitian deskriptiif kuantitatif dan sumberdata yang diperoleh adalah data sekundcr berupa laporan keuangan PT Ultrajaya Milk IndustryTbk tahun 2020-2024 yang didapatkan dari situs resmiBursa Efek Indonesia (BEI) yang telah dipublikasikan. Teknik pengumpulandata dalam penelitian ialah dokumcntasi, jurnal, buku, dan mengakses web dan situs-situs yang berhubungan dengan penelitian yang diteliti. Hasil penelitian yang diperoleh bahwa rasio likuiditas perusaahan jika dilihat dari perhitungan Current Ratio (CR), Qiuck Ratio (QR), dan Cash Ratio, maka kinerja keuangan perusahaan dinyatakan baik dan mampu melunasi hutang jangka pendeknya. Sedangkan dilihat dari perhitungan rasio profitabilitas yang terdiri dari Net Profit margin (NPM), Return On Asset (ROA), dan Return On Equity (ROE), kinerja keuangan perusahaan dinyatakan kurang baik dan tidak stabil.
MENGUJI BATAS KEWENANGAN ICC: STUDI KRITIS ATAS RESPONS DUTERTE TERHADAP INVESTIGASI DUGAAN KEJAHATAN KEMANUSIAAN DI FILIPINA Muniratri Rachmita; Diandra Ratuolinka
Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi Vol. 2 No. 6 (2025): Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi (Edisi Juni 2025)
Publisher : PT. Hasba Edukasi Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71282/jurmie.v2i6.449

Abstract

Kasus dugaan kejahatan terhadap kemanusiaan yang terjadi selama kampanye "War on Drugs" di Filipina di bawah Presiden Rodrigo Duterte menjadi ujian tajam bagi kewenangan Mahkamah Pidana Internasional (ICC). Meskipun Filipina secara resmi menarik diri dari Statuta Roma pada 2019, ICC tetap mengklaim yurisdiksi atas kejahatan yang terjadi selama masa keanggotaan. Pada Maret 2025, Duterte ditangkap dan diserahkan ke ICC, menandai preseden penting dalam hukum internasional. Namun, proses ini tidak lepas dari politisasi, resistensi domestik, dan ketidakseimbangan geopolitik yang memperlemah kredibilitas penegakan hukum internasional. Artikel ini menggunakan metode normatif-empiris dan studi kasus untuk mengkritisi legitimasi yurisdiksi ICC, dinamika politik domestik Filipina, serta implikasi hukum dan politik dari kasus ini. Temuan menunjukkan bahwa meskipun ICC memiliki dasar hukum kuat, proses penegakan keadilan internasional masih sangat dipengaruhi oleh pertarungan politik dan kedaulatan nasional yang kompleks.
STUDI SISTEM INPUT/OUTPUT: PERANGKAT, INTERFACE, DAN OPTIMALISASI KINERJA KOMPUTER Muhammad Rifki Hidayatulloh; Fierren Al-Hilal Saepul Bahri; Adila Muqtashida; Rio Gunawan; Safira Azahra
Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi Vol. 2 No. 6 (2025): Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi (Edisi Juni 2025)
Publisher : PT. Hasba Edukasi Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71282/jurmie.v2i6.451

Abstract

The input/output (I/O) system is a crucial component in a computer architecture because it bridges the interaction between the external user/device and the processing unit. I/O devices consist of input devices (e.g. keyboards, sensors) to input data, and output devices (e.g. monitors, printers) to display processing results. The data from the input device is converted to a format that can be processed by the CPU, and then the results are passed to the output device via the I/O controller. This study discusses the definition and classification of I/O devices, types of I/O interfaces (Programmed I/O, Interrupt-Driven I/O, DMA), communication protocols, optimization strategies, and examples of implementations in embedded and cloud systems. An in-depth understanding of the relationship between input, processing, and output processes has proven to be key in improving the overall performance of a computer system.
CORRELATIONAL RESEARCH DESIGN Putri, Lyindira; Muhammad Rizki Rezani; Dina Hermina
Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi Vol. 2 No. 6 (2025): Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi (Edisi Juni 2025)
Publisher : PT. Hasba Edukasi Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71282/jurmie.v2i6.456

Abstract

Correlational research is a methodological approach that aims to identify and analyze the relationship between two or more variables without manipulation. This article aims to comprehensively explain the basic concepts of correlational research, its objectives, characteristics, design types, and limitations. The method used in this study is library research with an analytical-critical approach to various relevant academic literature. The results show that correlational research not only identifies the existence of relationships between variables but can also be used for predictive purposes through regression analysis and multiple regression. The types of correlational designs discussed include bivariate correlation, path analysis, cross-lagged panel, and factor analysis. On the other hand, the main limitation of this approach lies in its inability to explain causal relationships and the tendency for biased data interpretation if not analyzed carefully. By understanding the characteristics and weaknesses of this method, researchers are expected to be able to use it appropriately in various social and educational research contexts.
PENGARUH STORE ATMOSPHERE, PRICE (HARGA), LOCATION (LOKASI) TERHADAP  KEPUASAN KONSUMEN WARKOP YUMIN PANGKALPINANG Rachmat Fadhillah; Hamsani; Ari Agung Nugroho
Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi Vol. 2 No. 6 (2025): Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi (Edisi Juni 2025)
Publisher : PT. Hasba Edukasi Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71282/jurmie.v2i6.480

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Store Atmosphere, Harga, dan Lokasi terhadap kepuasan konsumen Warkop Yumin Pangkalpinang. Latar belakang penelitian ini didasari oleh semakin ketatnya persaingan dalam industri warung kopi, dimana para pelaku usaha dituntut untuk mampu menciptakan keunggulan bersaing melalui suasana yang nyaman, harga yang terjangkau, dan lokasi yang strategis. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei terhadap 96 responden yang merupakan pelanggan tetap Warkop Yumin. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial Store Atmosphere, Harga, dan Lokasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen. Secara simultan, ketiga variabel tersebut juga berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen. Berdasarkan hasil penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa Warkop Yumin perlu terus meningkatkan store atmosphere, menjaga kestabilan harga, dan menjaga lokasi yang strategis agar kepuasan konsumen dapat meningkat. Sedangkan hasil analisis koefisien determinasi (R2) menunjukkan bahwa variasi variabel Store Atmosphere, Price, Location mampu menjelaskan kepuasan sebesar 62% dan sisanya sebesar 38% dijelaskan sebagai variabel eksternal penelitian ini.
Kajian Dilema Privasi Konsumen Pembelian Online Harmi Widiana
Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi Vol. 2 No. 6 (2025): Jurnal Riset Multidisiplin Edukasi (Edisi Juni 2025)
Publisher : PT. Hasba Edukasi Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71282/jurmie.v2i6.488

Abstract

Adanya paradok privasi dan dilema konsumen yang merujuk kepada pilihan yang sulit yang menawarkan dua kemungkinan menjadi dilema privasi. Dilema privacy muncul akibat adanya pilihan yang sulit sehingga mendorong individu untuk menginformasikan data privasi meskipun ada konsekuensinya. Dilema privasi tersebut muncul sebagai perilaku aktual individu yang dipengaruhi oleh berbagai faktor. Berdasarkan beberapa kajian empiris terkait paradok privacy yang menjadi dilema konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis paradok privasi dan dilema konsumen dalam membentuk dilema privasi. Metode penelitian ini menggunakan kajian literatur dengan pendekatan kualitatif. Data diperoleh dari jurnal-jurnal yang sudah dipublikasikan terkait dengan topik privasi concern dan paradok privacy. Hasil penelitian dengan mereview journal ditemukan bahwa dilema privacy muncul dari paradok privacy dan dilema yang dialami oleh konsumen. Dilema privacy sebagai suatu struktur yang timbul sebagai sebuah pilihan konsumen dalam memandang berbagai faktor seperti asymetri informasi, insentif, dan personalisasi online konsumen dalam memprediksi perilaku pembelian online.