cover
Contact Name
Agus Dian Mawardi
Contact Email
yptbkalsel@gmail.com
Phone
+6285654963323
Journal Mail Official
yptbkalsel@gmail.com
Editorial Address
Jl. Pematon No.10 Komplek Pembangunam I RT.18 RW.02 Banjarmasin Barat, Kode Pos 70116
Location
Kota banjarmasin,
Kalimantan selatan
INDONESIA
Education Curiosity
ISSN : 29646146     EISSN : 29630339     DOI : https://doi.org/10.71456/ecu
Core Subject : Education, Social,
Jurnal EduCurio meliputi: Teori dan landasan pendidikan dan pembelajaran, Filsafat pendidikan dan pembelajaran, Teknologi pendidikan dan pembelajaran, Psikologi Pendidikan, Media pendidikan dan pembelajaran, Evaluasi pendidikan, Manajemen Pendidikan, Inovasi pendidikan dan pembelajaran, Pendidikan untuk semua jenjang, Pendidikan formal, Pendidikan informal, Pendidikan non formal, Pendidikan pedesaan, Pendidikan perkotaan, Kurikulum pendidikan dan pembelajaran, Pendidik dan siswa, Kebijakan pendidikan dan pembelajaran, Metode dan strategi pembelajaran, Penilaian pembelajaran, sosial budaya, dll.
Articles 385 Documents
Penerapan Ice Breaking Dalam Meningkatkan Minat Belajar Siswa Kelas VI Di SDN Basirih 5 Banjarmasin Meilida, Annisa
EduCurio: Education Curiosity Vol 2 No 1 (2023): November 2023
Publisher : Yayasan Pendidikan Tanggui Baimbaian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui bagaimana penerapan ice breaking dalam meningkatkan minat belajar siswa kelas IV. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain penelitian pra-eksperimental (one group pre-test and post-test). Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VI dengan jumlah 35 siswa. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan penyebaran kuesioner minat belajar siswa yang diambil dari indikator-indikator pada teori minat belajar. Sebelum kuesioner disebar sudah diuji validitas dan realiabilitasnya serta melakukan uji normalitas dan uji regresi linier sederhana. Hasil dari penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan ice breaking terhadap siswa kelas VI di SDN Basirih 5 Banjarmasin bersignifikansi positif atau berpengaruh dalam meningkatkan minat belajar siswa, sesuai dengan hasil uji regresi linier sederhana terlihat bahwa niai t hitung 5,768 > t tabel 1,690 dan nilai signifikansi < 0,05.
The Impact of Multimodal Vocabulary Instruction On The Acquisition And Retention of English Vocabulary Among Young EFL Learners In Rural Settings Helmi
EduCurio: Education Curiosity Vol 2 No 1 (2023): November 2023
Publisher : Yayasan Pendidikan Tanggui Baimbaian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study investigates the effectiveness of multimodal vocabulary instruction in enhancing the acquisition and retention of English vocabulary among young English as a Foreign Language (EFL) learners in rural educational settings. Utilizing a quasi-experimental design, the research involved a sample of [insert number] participants from [insert location], who were divided into experimental and control groups. The experimental group received instruction incorporating a variety of sensory modalities, including visual aids, audio resources, and interactive activities, while the control group received traditional vocabulary instruction methods. Pre- and post-assessment measures, including vocabulary tests and retention assessments, were administered to both groups. The results demonstrated a statistically significant improvement in vocabulary acquisition and retention among the participants who received multimodal instruction. Additionally, qualitative data gathered through interviews and observations provided insights into the learners' engagement and preferences for multimodal approaches. This research contributes to the growing body of literature on effective pedagogical strategies for EFL learners, particularly in under-resourced rural contexts, emphasizing the value of multimodal instruction in enhancing vocabulary learning outcomes. Implications for classroom practices and recommendations for further research are discussed.
Pelaksanaan Manajemen Humas SMK 3 Pancasila Ambulu Dengan Pihak Internal Dan Eksternal Ainurrohmah, Silfia; Prihandono, Trapsilo; Rosadi, Irham; Andreyan, Moh. Fahmi
EduCurio: Education Curiosity Vol 2 No 1 (2023): November 2023
Publisher : Yayasan Pendidikan Tanggui Baimbaian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71456/ecu.v2i1.669

Abstract

Pendidikan merupakan suatu usaha terencana guna mewujudkan proses pembelajaran untuk siswa mengembangkan potensi yang dimiliki. Terwujudnya pelaksanaan pendidikan yang baik dan bermutu perlu adanya manajemen berbasis sekolah. Salah satunya pelaksanaan manajemen humas di sekolah. Tujuan penelitian adalah untuk mendeskripsikan manajemen humas SMK 3 Pancasila Ambulu dengan pemangku kepentingan internal dan eksternal. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan teknik wawancara. Hasil manajemen humas dengan pemangku kepentingan internal adalah hapir semua warga sekolah terlibat dalam pelaksanaan manajemen humas, manajemen humas dengan pemangku kepentingan eksternal ialah dengan menjalin hubungan baik dan kerja sama dengan orang tua, masyarakat, pusat dan perusahaan akan meningkatkan mutu pendidikan. Kesimpulan penelitian ini adalah terdapat keseimbangan antara input, proses dan output.
MISKONSEPSI PENGERJAAN OPERASI DERET ARITMATIKA DI PGMI 3 UIN SUMATERA UTARA Lubis, Dicky Chandra; Wandini, Rora Rizky
EduCurio: Education Curiosity Vol 2 No 1 (2023): November 2023
Publisher : Yayasan Pendidikan Tanggui Baimbaian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71456/ecu.v2i1.679

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi miskonsepsi mahasiswa dalam operasi deret aritmatika, khususnya di kelas PGMI 3 UIN Sumatera Utara. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan Certainty of Response Index. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian mahasiswa mengalami kesulitan dalam menggunakan rumus, penjumlahan deret, dan pola urutan operasi matematika yang tidak sesuai. Faktor penyebab miskonsepsi melibatkan kurangnya pemahaman konsep dasar deret aritmatika, kesulitan mengaitkan konsep dasar dengan tingkat kesulitan yang lebih tinggi, penggunaan rumus yang tidak tepat, dan kurangnya latihan pengerjaan soal. Upaya pembelajaran yang lebih efektif, latihan yang cukup, dan penekanan pada pemahaman konsep dasar diharapkan dapat membantu mengatasi miskonsepsi tersebut.
Perkembangan Kurikulum Pendidikan Sekolah Dasar Di UPT SD Negeri 060973 Medan Selayang Nisa, Bunayya Khairun; Saragih, Maudyla Ali; Hasibuan, Salsa Bila; Jannah, Yulia Raudhatul; Daulai, Afrahul Fadhilah
EduCurio: Education Curiosity Vol 2 No 2 (2024): Januari-Maret 2024
Publisher : Yayasan Pendidikan Tanggui Baimbaian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71456/ecu.v2i2.707

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perkembangan kurikulum pendidikan sekolah dasar di UPT SD Negeri 060973 medan selayang Kurikulum merupakan rancangan pendidikan yang merangkum semua pengalaman belajar yang disediakan bagi siswa di sekolah. Dalam kurikulum terintregasi filsafat, nila-nilai, pengetahuan, dan perbuatan pendidikan. Kurikulum disusun oleh para ahli pendidikan/ahli kurikulum, ahli bidang ilmu, pendidik, penjabat pendidikan, pengusaha serta unsur-unsur masyarakat lainnya. Peneltian ini menggunakan kualitatif, yaitu mengumpulkan data melalui wawancara dengan mendatangi sumber informasidan melakukan wawancara. Hasil penelitian Perkembangan kurikulum tersebut telah dirasakan oleh UPT SD Negeri 060973, yang mana sekolah tersebut telah melalui berbagai macam perubahan kurikulum dari awal sekolah itu terbentuk sampai sekarang. Dan sekarang UPT SD Negeri 060973 sedang menggunakan kurikulu merdeka sejak pertengahan tahun 2023 tepatnya bulan Mei. Dan banyak juga kelemahan dan kelebihan dalam menjalankan berbagai kurikulum yang ada di Indonesia, karena segala sesuatu tentu memiliki kelemahan dan kekurangan.
Hubungan Pendapatan Orang Tua Terhadap Perilaku Siswa Di Sekolah Menengah Atas Negeri 12 Banjarmasin Insaniyah
EduCurio: Education Curiosity Vol 2 No 2 (2024): Januari-Maret 2024
Publisher : Yayasan Pendidikan Tanggui Baimbaian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71456/ecu.v2i2.709

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui apakah ada hubungan antara pendapatan orang tua terhadap perilaku siswa di SMA Negeri 12 Banjarmasin. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode kuantitatif korelasi. Penelitian korelasi bertujuan untuk mengetahui hubungan antara dua variabel atau lebih. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI MIPA 2 di SMA Negeri 12 Banjarmasin yang berjumlah 30 orang siswa. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan teknik total sampling atau sampling total. Hasil yang didapatkan dalam penelitian ini adalah bahwa tingkat pendapatan orang tua di kelas XI MIPA 2 SMA Negeri 12 Banjarmasin dalam kategori sendang dan rendah, terdapat hubungan sangat rendah yang bersifat negatif antara pendapatan orang tua dengan perilaku siswa dan hipotesis yang didapatkan yaitu tidak ada hubungan antara pendapatan orang tua terhadap perilaku siswa di Sekolah Menengah Atas Negeri 12 Banjarmasin. Hal tersebut dapat dilihat dari hasil analisis data yang menunjukkan bahwa r hitung = -0,097 lebih kecil daripada r tabel = 0,361 pada taraf signifikan 5% dan t hitung = -0,515 lebih kecil daripada t tabel = 1,701 pada taraf signifikan 5% untuk uji satu pihak, sehingga dapat dibuktikan bahwa hipotesis nol (H0) tidak ada hubungan antara pendapatan orang tua terhadap perilaku siswa dinyatakan diterima.
Kepemimpinan Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Mutu Lulusan Di Sekolah Dasar Negeri 1 Pajaten Alfiyatun; Patmawati, Imas; Vanista, Anna; Prasetya, Gilang Anjar; Nurmalasari, Neneng
EduCurio: Education Curiosity Vol 2 No 2 (2024): Januari-Maret 2024
Publisher : Yayasan Pendidikan Tanggui Baimbaian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71456/ecu.v2i2.725

Abstract

Kepala sekolah dituntut untuk memahami peran apa yang harus dijalankannya, apakah sebagai educator, manager, administrator, supervisor, leader, innovator, atau motivator. Dengan mengetahui dan menjalankan dengan benar peran kepemimpinan tersebut, maka kepala sekolah akan mampu memimpin lembaga yang dipimpinnya dengan baik. Dalam penelitian ini menggunakan jenis metode kualitatif deskriptif dengan teknik analisis dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif yaitu mendeskripsikan kebijakan yang dilakukan kepala sekolah dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan, kemudian menganalisisnya dengan bukti kebenaran data yang ada, Dalam lembaga pendidikan, Kepala sekolah sebagai seseorang yang telah diberi wewenang untuk memimpin suatu lembaga pendidikan dan harus bertanggung jawab secara penuh terhadap penyelenggaraan pendidikan sekolah yang berada di bawah pemimpinnya. Maju mundurnya suatu lembaga pendidikan itu banyak di pengaruhi oleh kepala sekolah, termasuk juga masalah peningkatan mutu pendidikan.
The Teacher Activities In Managing Classroom At Junior High School Raynaldo, Desri Raynaldo; Perpisa, Lili; Sesmiyanti, Sesmiyanti
EduCurio: Education Curiosity Vol 2 No 2 (2024): Januari-Maret 2024
Publisher : Yayasan Pendidikan Tanggui Baimbaian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This research was descriptive qualitative study. The subject of this research was the English teacher at the seventh grade. The data was collected by using observation and interview. The result of this research show (1) Classroom management conducted is divided into five aspects. There were physical design of classroom orderly rows and separate table, rules and routines, relationships, engaging and motivating instruction, and discipline. (2) The Problem Faced by English Teacher in Classroom Management. Problems were unprepared material, motivation and students misbehavior. To solve the problem, the teacher gave a punishment and treatment
Increasing the Public Speaking Skills of Kindergarten Teachers through Master of Ceremony Workshop Rizkya, Adetya Nor
EduCurio: Education Curiosity Vol 2 No 2 (2024): Januari-Maret 2024
Publisher : Yayasan Pendidikan Tanggui Baimbaian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Effective communication skills are crucial for educators, especially those working with young children in kindergarten settings. This study aims to explore the impact of a specialized workshop focused on mastering the art of ceremony (MC) on the public speaking skills of kindergarten teachers. The study contributes valuable insights to teacher professional development, emphasizing the significance of tailored communication training for educators. By focusing on enhancing public speaking skills through a Master of Ceremony framework, this research seeks to improve the overall quality of communication. In this study used a Qualitative Descriptive Research Method and using Data Collection Techniques such as Documentation, Observation and Interviews with the research location at PAUD Bina Putra. There 17 participants. This research was able to run smoothly and received very good feedback from the participants. This can be proven by the results of the questionnaire which stated that they more than agreed that the material provided was sufficient to become an MC with 67% of the answered agreed and 25.8% answering neutral. Then the answers from the results of other questionnaires explained that the speaker had presented the material well, so that it was easy to understand and then it could be implemented properly by the participants as evidenced by the number of answers 71% agreed and only 29% answered neutral
Hubungan Kecerdasan Emosi dan Perilaku Altruisme Pada Mahasiswa Universitas Islam “45” Bekasi Anjani, Fitria; Faidah, Aisyah Amelia; Purwantini, Lucky
EduCurio: Education Curiosity Vol 2 No 2 (2024): Januari-Maret 2024
Publisher : Yayasan Pendidikan Tanggui Baimbaian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Saat ini, kehidupan manusia sangat dipengaruhi oleh kemajuan modernisasi dan globalisasi yang mengubah cara individu dalam berinteraksi satu sama lain dan bagaimana nilai masyarakat berkembang. Melemahnya interaksi antara individu menyebabkan penurunan jumlah dan kualitas interaksi sosial. Semakin berkembangnya zaman, kebutuhan untuk berinteraksi dengan orang lain semakin berkurang. Hal ini disebabkan oleh fakta bahwa individu mulai memprioritaskan kepentingan pribadi mereka daripada kepentingan bersama. Perilaku tolong menolong dan semangat kekeluargaan dalam kehidupan mahasiswa juga turut memudar. Kebanyakan mahasiswa saat ini tidak peduli dengan apa yang terjadi di sekitar mereka. Hal ini menunjukkan bahwa perilaku mahasiswa sudah mengalami pergeseran. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan kecerdasan emosi dengan perilaku altruisme. Subjek pada penelitian ini berjumlah 134 mahasiswa Universitas Islam “45” Bekasi dengan metode purposive sampling. Penelitian ini disusun dengan menggunakan metode penelitian kuantitatif yang diolah dengan SPSS 25. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kecerdasan emosi secara positif dan signifikan mempengaruhi perilaku altruisme mahasiswa Universitas Islam “45” Bekasi. Terbukti dari koefisien korelasi 0,400 dan nilai p < 0,000 yang menolak hipotesis nol (H01) dan menerima hipotesis alternatif (Ha1). Hal ini membuktikan bahwa semakin tinggi tingkat kecerdasan emosi seorang individu, maka akan semakin kuat juga hubungan perilaku altruisme yang dimiliki.