cover
Contact Name
Made Devi Wedayanti
Contact Email
madedeviwedayanti@soc.uir.ac.id
Phone
+6285278978660
Journal Mail Official
madedeviwedayanti@soc.uir.ac.id
Editorial Address
Jl. Purnama , Tanah Merah, Kec. Siak Hulu, Kabupaten Kampar, Riau
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat (HAWAJPPM)
ISSN : -     EISSN : 29868602     DOI : -
Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat (HAWAJPPM) ISSN 2986-8602 yang diterbitkan oleh Yayasan Wayan Marwan Pulungan (Yayasan yang bergerak dibidang pendidikan dengan No SK : AHU-0025936.AH.01.04.Tahun 2022) sebagai wadah bagi kalangan akademisi, pemerintah, perusahaan swasta, dan lembaga sosial untuk mengkomunikasikan kegiatan pemberdayaan dan pengabdian masyarakat. Setiap artikel yang diterbitkan diharapkan dapat memberikan wawasan baru dan menginspirasi kegiatan di tempat lain tentang isu-isu terkait. Publikasi ilmiah yang dimuat dalam HAWAJPPM terkait hasil implementasi ilmu pengetahuan dan teknologi untuk pemberdayaan dan pengabdian masyarakat dengan cakupan kelimuan sebagai berikut: sosial, politik, ekonomi, hukum, pembangunan, komunikasi, psikologi, kesehatan dan pendidikan. Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat (HAWAJPPM) sebagai bagian dari semangat menyebarluaskan hasil pemberdayaan dan pengabdian kepada masyarakat. Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat (HAWAJPPM) menyediakan artikel jurnal yang dapat diunduh gratis. Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat (HAWAJPPM) merupakan jurnal ilmiah nasional yang menjadi sumber referensi para akademisi di bidang pemberdayaan dan pengabdian masyarakat.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 78 Documents
EDUKASI PENYUSUNAN PENELITIAN STUDI KASUS PADA MAHASISWA RADIOLOGI TINGKAT AKHIR UNIVERSITAS WIDYA HUSADA SEMARANG Utami, Lucky Restyanti Wahyu; Utomo, Slamet; Utami, Rose Malinda Andamari Wahyu
Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2025): Agustus 2025 Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat (HAWAJPPM)
Publisher : Yayasan Wayan Marwan Pulungan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan edukasi ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan mahasiswa radiologi tingkat akhir di Universitas Widya Husada Semarang dalam penyusunan penelitian studi kasus. Kegiatan edukasi ini dilakukan dengan metode ceramah secara tatap muka. Hasil yang diperoleh berdasarkan kegiatan edukasi ini yaitu meningkatnya pengetahuan terkait penyusunan penelitian studi kasus pada mahasiswa radiologi tingkat akhir di Universitas Widya Husada Semarang. Diharapkan dengan meningkatnya pengetahuan mahasiswa radiologi tingkat akhir dalam penyusunan penelitian studi kasus ini dapat menjadi bekal dalam proses penyusunan tugas akhir, sehingga mahasiswa dapat dengan mudah menyusun tugas akhir secara optimal
PELATIHAN PENGOLAHAN DAUR ULANG SAMPAH PLASTIK MENJADI ECOBRICK DI DESA SAMBOGUNUNG KECAMATAN DUKUN KABUPATEN GRESIK Erison, Yendra; Dwiki Anom, Muharrom; Azarotussolika, Nahdiyah; Nur Khamilia, Elsa; Kirom, M. Hafidothul; Pranata Putra, Dani
Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2025): Agustus 2025 Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat (HAWAJPPM)
Publisher : Yayasan Wayan Marwan Pulungan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Plastik merupakan sampah non organik yang memiliki banyak kegunaan terutama dalam kehidupan sehari-hari terutama bagi para penjual dipasaran dalam bentuk kemasan makanan, sebagai bahan dasar pembuatan komponen otomotif dan dapat digunakan sebagai bahan dasar pembuatan mainan. Banyaknya plastik yang digunakan oleh masyarakat dan dibuang setelah digunakan akan menyebabkan timbulnya sampah. Pelaksanaan program kerja ini ditujukan agar warga dapat memanfaatkan sampah untuk menghasilkan barang yang bernilai ekonomi. Desa Sambogunung merupakan desa yang memiliki presentase jumlah penduduk yang besar, besarnya jumlah penduduk mengakibatkan timbulnya permasalahan mengenai pengelolaan sampah. Selama ini masyarakat menangani sampah di desa dengan cara membuangnya di tempat pembuangan sampah desa kemudian membakarnya. Berdasarkan permasalahan tersebut, Ecobrick dapat menjadi solusi untuk mengurangi dan memanfaatkan sampah plastik menjadi produk yang bernilai ekonomi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan PAR (Participatory Action Research) yaitu pengabdian berdasarkan permasalahan yang ditemukan kemudian memberikan alternatif pemecahannya. Hasil penelitian daur ulang sampah plastik di Desa Sambogunung menggunakan metode Ecobrick ditujukan untuk perubahan sosial, istilah umum untuk PAR, sehingga proses penelitian dilakukan secara sistematis, kolaboratif, dan berkelanjutan untuk menciptakan perubahan sosial. Dengan demikian, melalui metode Ecobrick, masyarakat kini dapat mengolah sampah menjadi material yang bernilai ekonomis dan ramah lingkungan.
PELATIHAN MEMPUBLIKASIKAN BUDAYA MELAYU RIAU DALAM BAHASA INGGRIS MELALUI MEDIA SOSIAL BAGI SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR BABUSSALAM DI PEKANBARU Nurmalinda; Marhamah; Erni; Basrin; Oktaviona
Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2025): Agustus 2025 Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat (HAWAJPPM)
Publisher : Yayasan Wayan Marwan Pulungan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini bertujuan untuk mendampingi siswa kelas IV Sekolah Dasar Babussalam Pekanbaru untuk mempelajari bahasa Inggris melalui publikasi media sosial. Siswa dapat memperkenalkan elemen-elemen budaya Melayu Riau, seperti tradisi, kesenian, dan bahasa lkal, melalui konten yang menarik di media sosial. Siswa dapat memperkenalkan elemen-elemen budaya Melayu Riau, seperti tradisi, kesenian, dan bahasa lkal, melalui konten yang menarik di media sosial. Media sosial memungkinkan interaksi antara guru dan siswa, serta antara siswa dengan teman-teman mereka. Umpan balik dari siswa dapat membantu guru dalam memperbaiki metode pengajaran dan membuat pembelajaran lebih efektif. Melalui publikasi dan diskusi di media sosial, siswa dapat menjadi duta budaya yang mampu mempromosikan budaya melayu riau ke kancah nasional hingga internasional melalui platform media sosial. Dengan cara ini, pengajaran bahasa Inggris tidak hanya menjadi sarana komunikasi, tetapi juga alat untuk melestarikan dan menghargai budaya lokal.
PENINGKATAN DAYA SAING UMKM N4A FRESH GARDEN MELALUI PENANAMAN SISTEM AQUAPONIK PADA BUDIDAYA SAYURAN DAN IKAN DI PERUMAHAN NINSYA ASRI 4 MAGELANG Astari, Fisnandya Meita; Mahanani, Ayu; Dyah Astuti, Tri
Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2025): Agustus 2025 Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat (HAWAJPPM)
Publisher : Yayasan Wayan Marwan Pulungan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bertambahnya jumlah penduduk Indonesia dari tahun ke tahun, berdampak pada semakin banyaknya kebutuhan pangan sehingga dapat menimbulkan masalah ketahanan pangan. Salah satu kegiatan yang dapat dilakukan untuk mengatasi hal tersebut yakni dengan pemanfaatan lahan pekarangan dengan metode aquaponik. Tujuan memperkenalkan sistem aquaponik sebagai metode budidaya terpadu dan budidaya ikan lele yang cocok diterapkan di lingkungan perumahan dengan lahan terbatas. Kegiatan diawali dengan sosialisasi dan pelatihan pembuatan instalasi aquaponik, yang meliputi penanaman sayuran serta pemeliharaan ikan lele dalam satu sistem sirkulasi udara. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa dalam beberapa bulan, masyarakat berhasil memanen sayuran segar dan ikan lele diukur konsumsinya. Sebagai upaya meningkatkan daya saing produk, dilakukan inovasi pengemasan yang lebih menarik dan penambahan label identitas usaha. Produk hasil panen kemudian dipasarkan melalui media sosial, khususnya WhatsApp Group dan Instagram, sehingga menjangkau pasar yang lebih luas. Kegiatan ini tidak hanya meningkatkan keterampilan masyarakat dalam bidang budidaya dan pemasaran, tetapi juga membuka peluang usaha berbasis rumah tangga yang mendukung ketahanan pangan keluarga. Program ini diharapkan dapat berkelanjutan dan menjadi contoh pengembangan usaha produktif di lingkungan perumahan.
SOSIALISASI PKM TENTANG PEMENUHAN HAK-HAK ASUH ANAK PASCA PERCERAIAN DI TINJAU MENURUT UNDANG-UNDANG NO.1 TAHUN 1974 TENTANG PERKAWINAN DAN HUKUM ISLAM DI PANTI ASUHAN AS-SHOHWAH PEKANBARU Zaharnika, R. Febrina Andarina; Nuraini, Putri; Erlina; Lestari, Meilan; Shanty; Arifah, Zannuba
Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2025): Agustus 2025 Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat (HAWAJPPM)
Publisher : Yayasan Wayan Marwan Pulungan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perceraian pada dasarnya merupakan putusnya hubungan atau ikatan perkawinan antara suami dan istri dengan keputusan pengadilan dengan adanya cukup alasan bahwa di antara suami dan istri tersebut tidak dapat hidup rukun lagi sebagai suami dan istri. Sosialisasi Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dilakukan pada Panti Asuhan As-Shohwah Pekanbaru terkait permasalahan hak-hak asuh anak pasca terjadi perceraian. Tujuan dari Sosialisasi  ini agar mitra memahami hak, Kewajiban serta Tanggung Jawab Orang Tua terkait Hak-Hak Asuh Anak Pasca Perceraian Menurut Undang-Undang No.1 Tahun 1974 Tentang Perkawinan dan Hukum Islam. Metode pelaksanaannya adalah melalui tahapan sosialisasi, penyuluhan dan evaluasi kepada peserta yang diikutkan dalam kegiatan PKM. Hasil dari PKM ini adalah Pihak yang berhak mendapatkan hak asuh anak bisa dari pihak ibu atau pihak ayah. Hal ini tergantung dari penilaian hakim. Maka besar tanggung jawab hak dan kewajiban orang tua terhadap anak sebagai bentuk perlindungan hak-hak anak yang mesti di indahkan karna anak merupakan karunia keberkahan yang Allah SWT turunkan kepada setiap orang tua yang harus memberikan secara baik, kasih sayang, memberikan bekal ilmu agama, memberikan nasihat dan merawat, melindungi anak sebagaimana yang telah diatur dalam undang-undang perkawinan No.1 tahun 1974 tentang perkawinan dan Hukum Islam
SOSIALISASI PKM TENTANG PEMENUHAN HAK-HAK ASUH ANAK PASCA PERCERAIAN DI TINJAU MENURUT UNDANG-UNDANG NO.1 TAHUN 1974 TENTANG PERKAWINAN DAN HUKUM ISLAM DI PANTI ASUHAN AS-SHOHWAH PEKANBARU Zaharnika, Febriana Andarina; Nuraini, Putri; Erlina; Lestari, Meilan; Shanty; Arifah, Zannuba
Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2025): Agustus 2025 Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat (HAWAJPPM)
Publisher : Yayasan Wayan Marwan Pulungan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perceraian pada dasarnya merupakan putusnya hubungan atau ikatan perkawinan antara suami dan istri dengan keputusan pengadilan dengan adanya cukup alasan bahwa di antara suami dan istri tersebut tidak dapat hidup rukun lagi sebagai suami dan istri. Sosialisasi Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dilakukan pada Panti Asuhan As-Shohwah Pekanbaru terkait permasalahan hak-hak asuh anak pasca terjadi perceraian. Tujuan dari Sosialisasi  ini agar mitra memahami hak, Kewajiban serta Tanggung Jawab Orang Tua terkait Hak-Hak Asuh Anak Pasca Perceraian Menurut Undang-Undang No.1 Tahun 1974 Tentang Perkawinan dan Hukum Islam. Metode pelaksanaannya adalah melalui tahapan sosialisasi, penyuluhan dan evaluasi kepada peserta yang diikutkan dalam kegiatan PKM. Hasil dari PKM ini adalah Pihak yang berhak mendapatkan hak asuh anak bisa dari pihak ibu atau pihak ayah. Hal ini tergantung dari penilaian hakim. Maka besar tanggung jawab hak dan kewajiban orang tua terhadap anak sebagai bentuk perlindungan hak-hak anak yang mesti di indahkan karna anak merupakan karunia keberkahan yang Allah SWT turunkan kepada setiap orang tua yang harus memberikan secara baik, kasih sayang, memberikan bekal ilmu agama, memberikan nasihat dan merawat, melindungi anak sebagaimana yang telah diatur dalam undang-undang perkawinan No.1 tahun 1974 tentang perkawinan dan Hukum Islam.
SOSIALISASI TENTANG PENCEGAHAN DAN PENANGANAN KEKERASAN DILINGKUNGAN SATUAN PENDIDIKAN BAGI SISWA SMP NEGERI 13 PEKANBARU Lestari, Meilan; Raihana; Erlina; Zaharnika, R. Febrina Andarina; Arnanda, Rivan; Devanza, Rahmadillah Aisha
Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2025): Agustus 2025 Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat (HAWAJPPM)
Publisher : Yayasan Wayan Marwan Pulungan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sekolah merupakan lahan utama pembentukan karakter dan kepribadian bagi anak bangsa. Sekolah merupakan rumah kedua bagi peserta didik, karena mereka lebih banyak menghabiskan waktu di sekolah. Namun, tidak menutup kemungkinan sekolah juga menjadi tempat yang kurang aman bagi peserta didik, karena adanya tiga dosa besar dalam Pendidikan seperti Bullying, Intoleransi dan Kekerasan Seksual. Perlindungan Anak adalah segala kegiatan untuk menjamin dan melindungi Anak dan hak-haknya agar dapat tumbuh dan berkembang serta berpartisipasi secara optimal sesuai dengan harkat dan martabat kemanusiaan serta mendapat perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi. Tujuan Sosialisasi yang dilaksanakan oleh Tim Pengabdian kepada Masyarakat ini adalah untuk mengupayakan Pencegahan terhadap tindakan kekerasan berupa Bullying/Perundungan yang dilakukan oleh Siswa SMP Negeri 13 Pekanbaru. Metode pelaksanaannya adalah melalui tahapan sosialisasi, penyuluhan dan evaluasi kepada peserta yang akan diikutkan dalam kegiatan ini yaitu Siswa SMP Negeri 13 Pekanbaru. Hasil dari Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat bagi Siswa SMP Negeri 13 Pekanbaru yaitu siswa menjadi lebih mengerti dan mengetahui apa yang dimaksud dengan Bullying dan siswa juga menjadi lebih mengetahui dampak yang ditimbulkan dari Tindakan Kekerasan Bullying bagi siswa lainnya serta siswa juga mengetahui tentang larangan Allah Subhanawata'ala untuk meremehkan dan mengolok-olok orang lain.
PELATIHAN PENGGUNAAN PROCESSING FILM RADIOGRAPHY AUTOMATIC Utami, Lucky Restyanti Wahyu; Utomo, Slamet; Utami, Rose Malinda Andamari Wahyu; Silfina, Redha Okta
Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 2 (2025): Agustus 2025 Hawa : Jurnal Pemberdayaan Dan Pengabdian Masyarakat (HAWAJPPM)
Publisher : Yayasan Wayan Marwan Pulungan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan pelatihan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan mahasiswa baru program studi radiologi Universitas Widya Husada Semarang dalam pemanfaatan pengolahan film radiografi otomatis. Kegiatan pelatihan ini dilaksanakan dengan memberikan materi berupa ceramah dan praktik langsung. Hasil yang diperoleh dari kegiatan pelatihan ini adalah peningkatan pengetahuan mengenai pengolahan film radiografi otomatis sebesar 97,8% dan peningkatan pengetahuan mengenai tahapan pengolahan film radiografi otomatis sebesar 93,5% pada mahasiswa baru program studi radiologi Universitas Widya Husada Semarang memasuki tahun 2024.