cover
Contact Name
Amiruddin
Contact Email
seumubeuet@gmail.com
Phone
+6285191816778
Journal Mail Official
seumubeuet@ymal.or.id
Editorial Address
Jl. Line Pipa Desa Seuneubok, Kecamatan Blang Mangat Kota Lhokseumawe, Aceh
Location
Kota lhokseumawe,
Aceh
INDONESIA
Jurnal Seumubeuet
ISSN : -     EISSN : 29637368     DOI : -
JURNAL SEUMUBEUET adalah jurnal di bidang pendidikan, khususnya Pendidikan Islam, berbagi pengetahuan dan informasi tentang seluruh aspek pendidikan Islam yang terintegrasi dengan semua ilmu pengetahuan, mempublikasikan artikel yang berkualitas untuk menunjukkan perkembangan pendidikan di dunia Islam, dan tujuannya adalah untuk menyebarkan karya-karya asli dan isu-isu terbaru tentang Bidang tersebut, lihat informasi lebih lanjut https://ejournal.ymal.or.id/index.php/jsmbt/Focus_Scope
Articles 52 Documents
Pendekatan Kepemimpinan Dalam Promosi Pendidikan Islam: (Analisis di Dayah Jamiah Al-Aziziyah Kabupaten Bireuen) Hanafiah, Muktar
Jurnal Seumubeuet Vol. 2 No. 2 (2023): Jurnal Seumubeuet
Publisher : Yayasan Madinah Al-Aziziyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63732/jsmbt.v2i2.92

Abstract

Educational marketing is crucial for institutions to compete in attracting students. Maintaining quality that meets societal demands is a challenge. Weak marketing can lead to a shortage of students, even for high-quality institutions, emphasizing the need for effective marketing strategies. Institutions must innovate in developing educational products that meet public needs and desires. This study examines the marketing strategies adopted by the leadership of Dayah Jamiah Al-Aziziyah in Samalanga District, Bireuen Regency, and factors influencing the success of Islamic education marketing there. Using a descriptive qualitative approach, the subjects of this research include the leadership, a teacher, and three female students of Dayah Jamiah Al-Aziziyah. Findings reveal that the marketing strategy at Dayah Jamiah Al-Aziziyah includes market segmentation, undifferentiated marketing, and mass marketing through social media and websites. The dayah also focuses on economic aspects by offering affordable fees and good educational quality. Success factors include moral education, discipline, administrative payment relief policies, and attention to students' health. The effective marketing strategy implemented by the dayah is expected to contribute to the development of Islamic education in Indonesia.
Analisis Korelasi Antara Ilmu Sharaf dan Kemampuan Berbicara Bahasa Arab Dengan Alumni Dayah Terpadu Aceh Nurbaiti; Hanum, Salwa
Jurnal Seumubeuet Vol. 2 No. 2 (2023): Jurnal Seumubeuet
Publisher : Yayasan Madinah Al-Aziziyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63732/jsmbt.v2i2.93

Abstract

Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah keterikatan atau korelasi anatara memahami ilmu sharaf dan kemampuan berbicara bahasa arab. Penelitian ini untuk mengetahui adakah hubungan mempelajari ilmu Sharaf dengan kemampuan berbicara Bahasa arab. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif, sedangkan Teknik pengumpulan informasi dilakukan dengan wawancara melalui vio online kepada beberapa orang yang telah lancar berbicara Bahasa arab. Hasil yang diperoleh dari peyelidikan korelasi antara ilmu Sharaf dan kemampuan berbicara Bahasa arab adalah sangat erat, bahkan penguasaan seseorang tentang ilmu Sharaf adalah kunci atau dasar seseorang dapat berbicara Bahasa arab yang baik dan benar, karena Bahasa yang benar merupakan Bahasa yang sesuai dengan kaidah nahwu dan Sharaf. Hal tersebut berdasarkan hasil wawancara yang dilakukan kepada orang-orang yang mampu berbicara Bahasa arab setelah memahami dan mengetahui tentang ilmu Sharaf, baik secara umum atau terperinci.
Pemikiran Imam An-Nawawi tentang Pedoman Mengajar dalam Pendidikan Islam Bustamam, Mutia
Jurnal Seumubeuet Vol. 2 No. 2 (2023): Jurnal Seumubeuet
Publisher : Yayasan Madinah Al-Aziziyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63732/jsmbt.v2i2.94

Abstract

Tujuan pembahasan ini adalah untuk mendeskripsikan pedoman mengajar dalam pendidikan Islam menurut pemikiran Imam Nawawi. Penelitian ini termasuk penelitian kepustakaan (library research) Hasil penelitian penulis menemukan bahwa Pemikiran Imam An-Nawawi mengenai pedoman mengajar dalam pendidikan Islam menyoroti aspek-aspek penting yang melibatkan niat tulus, etika baik, menjauhi penyakit hati, tawakkal kepada Allah, pengawasan-Nya, pemuliaan ilmu, dan menjaga harga diri. Imam An-Nawawi menekankan bahwa niat tulus merupakan fondasi utama dalam mengajar, di mana pendidik diharapkan menjalankan tugasnya semata-mata karena Allah, bukan untuk mencapai tujuan duniawi. Etika baik dan konsistensi dalam perilaku pendidik juga menjadi fokus, dengan penekanan pada kesederhanaan, keteguhan moral, dan sikap yang mencerminkan kebaikan karakter.
Strategi Pendidikan Anti-Korupsi: Membangun Integritas dan Karakter Kejujuran Mahasiswa di Era Modern Munawwirah, Zawil; Amiruddin
Jurnal Seumubeuet Vol. 2 No. 2 (2023): Jurnal Seumubeuet
Publisher : Yayasan Madinah Al-Aziziyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63732/jsmbt.v2i2.95

Abstract

Pembahasan ini bertujuan untuk menggali strategi pendidikan anti-korupsi sebagai langkah proaktif dalam membentuk karakter dan integritas mahasiswa di era modern. Melalui pendekatan studi literatur, artikel merinci strategi-strategi tersebut, termasuk integrasi kurikulum anti-korupsi, pengembangan etika profesional, kegiatan ekstrakurikuler, dan kemitraan dengan dunia industri. Lingkungan kampus diidentifikasi sebagai laboratorium nyata yang mendukung pengembangan karakter kejujuran, dengan atmosfer akademis yang didasarkan pada nilai-nilai kejujuran dan partisipasi mahasiswa dalam kegiatan positif di luar kelas. Evaluasi dan perbaikan berkelanjutan ditekankan untuk memastikan relevansi dan efektivitas strategi anti-korupsi. Kesimpulan dari pembahasan ini menyoroti pentingnya pendidikan anti-korupsi dalam membentuk lulusan yang cerdas secara intelektual, etis, dan siap menjadi agen perubahan positif di masyarakat. Dengan memadukan pemahaman teoritis dan pengalaman praktis, pendidikan tinggi dapat memberikan kontribusi nyata dalam mencetak pemimpin masa depan yang berintegritas dan memiliki karakter kejujuran yang kokoh.
Manajemen Pengelolaan Kelas Dalam Pembinaan Karakter di SMA Negeri 1 Seunagan Kabupaten Nagan Raya Amiruddin; Barrulwalidin; Sarayulis; Sitti Hajar
Jurnal Seumubeuet Vol. 1 No. 1 (2022): Jurnal Seumubeuet
Publisher : Yayasan Madinah Al-Aziziyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam kegiatan belajar mengajar mengelola kelas bukanlah sesuatu yang mudah. Membutuhkan usaha dan perencanaan yang matang. Guru merupakan titik sentral dan awal dari semua pembangunan pendidikan. Oleh Karena itu, guru harus bertanggung jawab atas segala tindakannya dalam proses pembelajaran di sekolah. Terutama dalam proses pembinaan karakter peran guru sangat dibutuhkan. Maka dalam hal ini dibutuhkan manajemen pengelolaan kelas dalam pembinaan karakter. Penulis berpendapat bahwa lembaga pendidikan yang baik harus dikelola dengan baik, pengelolaan yang baik ditentukan oleh manajemen yang baik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana manajemen pengelolaan kelas dalam pembinaan karakter di SMA Negeri 1 Seunagan Kabupaten Nagan Raya. Jenis penelitian adalah penelitian kualitatif. Sedangkan pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi, dan studi dokumen. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan Manajemen Pengelolaan Kelas Dalam Pembinaan Karakter di SMA Negeri 1 Seunagan Kabupaten Nagan Raya sudah berjalan dengan baik, hal ini dilakukan dengan 4 cara yaitu perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pengawasan. Adapun perencanaan dan pengorganisasian dalam pengelolaan kelas sudah berjalan dengan baik, sementara pelaksanaan dan pengawasan masih belum terlaksana secara maksimal, hal ini dikarenakan adanya faktor penghambat yaitu keterbatasan waktu di sekolah, kesibukan orang tua, faktor lingkungan pergaulan di lingkungan sekolah serta media masa.
Pola Interaksi Guru Pendidikan Agama Islam Dan Anak Didik Dalam Membentuk Pribadi Muslim Di SMAN 1 Jangka Buya Kabupaten Pidie Jaya Muktar; Mursal; Mujiburrahman; Mira Ulfa
Jurnal Seumubeuet Vol. 1 No. 1 (2022): Jurnal Seumubeuet
Publisher : Yayasan Madinah Al-Aziziyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Guru Pendidikan Agama Islam selain bertanggung jawab dalam pembentukan pribadi anak didiknya yakni mengantarkan anak didik ke tingkat kedewasaan baik secara jasmani maupun rohani, juga bertanggung jawab terhadap Allah SWT. Tanggung jawab ini antara lain tentang kebanaran materi yang ia sampaikan serta tanggung jawabnya dalam melaksanakan tugas sesuai dengan tugas yang ia terima. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pola interaksi guru PAI dan peserta didik dalam membentuk kepribadian muslim di SMAN 1 Jangka Buya Kabupaten Pidie Jaya yaitu melalui pendekatan-pendekatan Guru PAI terhadap peserta didik. Hal itu terlihat pada waktu peserta didik menjalankan ibadah, mengikuti kegiatan disekolah seperti kegiatan ekstrakurikuler, Peringatan Hari Besar Islam (PHBI), Maulid, Guru dengan ikhlas dalam bersikap dan berbuat, serta berusaha memahami sikap peserta didik dengan segala konsekuensinya, sehingga tercipta hubungan dua arah yang harmonis antara Guru PAI dengan peserta didik serta terciptalah lingkungan yang bernilai edukatif dan agamis. Upaya untuk mengatasi problem interaksi guru PAI dan peserta didik dalam membentuk kepribadian muslim di SMAN 1 Jangka Buya Kabupaten Pidie Jaya yaitu: melalui PAI yang dilakukan didalam dan di luar kelas, dengan melakukan pendekatan kepribadian kepada peserta didik, dengan menarik minat peserta didik untuk mempelajari agama, melalui bimbingan dalam kedisiplinan dan kreativitas, menciptakan suasana keagamaan yang kondusif, pendidikan pembiasaan akhlak dan moral, guru menjadi contoh yang baik bagi pada peserta didik, menanamkan kesadaran kepada peserta didik bahwa kewajiban menjalankan perintah agama adalah tanggung jawab pribadi, guru bekerja sama dengan orang tua peserta didik.
Strategi Guru PAI Dalam Memanfaatkan Sumber Pembelajaran Di Perpustakaan SMP Swasta Harapan Ummat Arongan Mukhtar, Masrizal; Abdullah, Amiruddin; Mursyidi, Mursyidi; Awali, Syahrul; Musafir, Musafir
Jurnal Seumubeuet Vol. 1 No. 1 (2022): Jurnal Seumubeuet
Publisher : Yayasan Madinah Al-Aziziyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sebuah perpustakaan sekolah, siswa merupakan sumber daya yang penting karena mereka adalah penggerak utama aktivitas perpustakaan. Namun melihat fenomena di SMP Harapan Ummat Arongan, pada waktu istirahat yang relative singkat, mereka lebih banyak habiskan waktu bermain dari pada ke Perpustakaan. Perpustakaan yang ada belum dimanfaatkan oleh siswa sebagai mana semestinya. Berpijak karena itulah peneliti melakukan penelitian di SMP Swasta Harapan Ummat Arongan dengan judul strategi guru PAI dalam memanfaatkan sumber pembelajaran di perpustakaan SMP Swasta Harapan Ummat Arongan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi yang diterapkan oleh guru PAI dalam memanfaatkan sumber pembelajaran di perpustakaan dan untuk mengetahui faktor pendukung dalam memanfaatkan sumber pembelajaran di perpustakaan SMP Harapan Ummat Arongan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Dalam penelitian kualitatif data yang dikumpulkan bukan angka-angka, akan tetapi berupa kata-kata atau gambaran. Data yang dimaksud berasal dari wawancara, catatan lapangan, foto, dokumen pribadi dan lainnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi yang diterapkan oleh guru dalam pemanfaatan perpustakaan sebagai sumber belajar siswa SMP Swasta Harapan Ummat Arongan, yaitu memberikan tugas meringkas kepada siswa dan diarahkan ke perpustakaan untuk memilih salah satu buku yang akan digunakan dalam mengerjakan tugas tersebut, siswa diharuskan membaca 15 menit sebelum memulai pelajaran, mengarahkan siswa keperpustakaan. Faktor pendukug: adanya sarana dan prasarana yang memadai yaitu koleksi bahan pustaka yang memadai di perpustakaan SMP Swasta Harapan Ummat Arongan.
Manajemen Pimpinan Dayah Dalam Merekrut Tenaga Pendidik di LPI Dayah Hasanul Iman Al-Aziziyah Jeunieb Kabupaten Bireuen Abdullah, Amiruddin; Muhammad Basyah, Musbani; Zahara , Zahara; Ibrahim, Nurbaiti
Jurnal Seumubeuet Vol. 1 No. 1 (2022): Jurnal Seumubeuet
Publisher : Yayasan Madinah Al-Aziziyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sumber daya manusia sangat penting bagi sebuah organisasi, maka perlu direkrut SDM yang berkualitas. Tujuan penulis ingin meneliti lebih jauh tentang manajemen pimpinan dayah dalam merekrut tenaga pendidik di LPI Dayah Hasanul Iman Al-Aziziyah Jeunieb Kabupaten Bireuen. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Manajemen pimpinan dayah dalam merekrut tenaga pendidik di LPI Dayah Hasanul Iman Al-Aziziyah Jeunieb Kabupaten Bireuen adalah 1) perencanaan, yaitu dilakukan demi menghindarkan terjadinya kesalahan dan kegagalan yang tidak diinginkan dalam proses rekrutmen; 2) proses rekutmen guru, yaitu persiapan rekrutmen guru, penyebaran pengumuman penerimaan guru baru.
Upaya Peningkatkan Kompetensi Guru Dalam Menyusun PP/RPLBK Dengan Pendekatan Saintifik/Pendekatan BK Melalui Metode Workshop Di MTsS Baitul A’idah Tahun 2021 Zubaili, Zubaili
Jurnal Seumubeuet Vol. 1 No. 1 (2022): Jurnal Seumubeuet
Publisher : Yayasan Madinah Al-Aziziyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Guru harus mampu berperan sebagai desainer (perencana), implementor (pelaksana), dan evaluator (penilai) kegiatan pembelajaran. Guru merupakan faktor yang paling dominan karena di tangan gurulah keberhasilan pembelajaran dapat dicapai. Kualitas mengajar guru secara langsung maupun tidak langsung dapat mempengaruhi kualitas pembelajaran pada umumnya. Dalam pelaksanaan kurikulum 2013 seorang guru dituntut mampu mengembangkan kurikulum tingkat satuan pendidikan masing-masing dan disesuaikan dengan kebutuhan peserta didik. Kemampuan merencanakan pembelajaran merupakan suatu kompetensi akademik yang perlu dikembangkan secara profesional oleh guru. Masalah penelitian dapat dirumuskan sebagai berikut (1) Bagaimanakah deskripsi pelaksanaan pembinaan melalui metode wokshop dalam upaya peningkatan kompetensi guru dalam menyusun RPP/RPLBK dengan pendekatan saintifik dan pendekatan BK? (2) Apakah pembinaan guru dengan metode wokshop dapat meningkatkan kompetensi guru dalam menyusun RPP/RPLBK dengan pendekatan saintifik dan pendekatan BK? Adapun tujuan dilaksanakan penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) Mendeskripsikan pelaksanaan pembinaan melalui metode wokshop sebagai upaya peningkatan kompetensi guru dalam menyusun RPP/RPLBK dengan pendekatan saintifik dan pendekatan BK. (2) Mendeskripsikan pembinaan dengan metode wokshop dapat meningkatkan kompetensi guru dalam menyusun RPP/RPLBK dengan pendekatan saintifik dan pendekatan BK. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah penelitian tindakan sekolah (PTS). Penelitian tindakan sekolah ini dilakukan dalam dua siklus dengan mengacu pada karakteristik penelitian tindakan sekolah oleh kepala sekolah. Hasil pengamatan peneliti menunjukkan bahwa ada kenaikan nilai tuntas dari 29% menjadi 88%. Sedangkan tidak tuntas ada penurunan dari 71% menjadi 12%. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kompetensi guru dalam menyusun RPP/RPLBK dengan pendekatan saintifik dan pendekatan BK di MTsS Baitul A’idah Kecamatan Simpang Mamplam Kabupaten Bireuen dapat ditingkatkan melalui metode wokshop.
Peningkatkan Kinerja Guru Dalam Pembelajaran Melalui Supervisi Edukatif Kolaboratif Secara Periodik di MAN 6 Bireuen Tahir, M.
Jurnal Seumubeuet Vol. 1 No. 1 (2022): Jurnal Seumubeuet
Publisher : Yayasan Madinah Al-Aziziyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam rangka melaksanakan tugas serta tanggung jawabnya seorang guru dituntut untuk memiliki beberapa kemampuan dan keterampilan yang ditunjukkan dalam bentuk kinerja seorang guru baik dalam menyusun rencana pembelajaran, melaksanakan pembelajaran, menilai prestasi belajar, maupun melaksanakan tindak lanjut penilaian prestasi belajar siswa. Hanya saja tidak semua guru memiliki kualitas kinerja seperti yang diharapkan, sehingga perlu dilakukan berbagai macam upaya untuk meningkatkan kinerja guru tersebut. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan kinerja guru dalam pembelajaran melalui supervisi edukatif kolaboratif. Penelitian Tindakan Sekolah ini dilakukan di MAN 6 Bireuen. Jenis tindakan dalam penelitian ini adalah berupa tindakan nyata yaitu membimbing guru dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran melalui supervisi edukatif kolaboratif secara periodik. Penelitian ini dilakukan dalam jangka waktu 3 bulan pada semester I, tepatnya pada bulan September-November 2021. Subjek penelitian tindakan sekolah ini adalah 16 orang guru MAN 6 Bireuen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja guru meningkat setelah dilakukan tindakan yang berupa supervisi edukatif kolaboratif secara periodik dari siklus I ke siklus II. Peningkatan tersebut meliputi peningkatan dalam menyusun rencana pembelajaran, melaksanakan pembelajaran, menilai prestasi belajar, serta melaksanakan tindak lanjut penilaian prestasi belajar siswa. Berdasarkan hasil supervisi edukatif siklus I dan siklus II kinerja guru meningkat, yakni siklus I Kinerja guru dalam menyusun rencana pembelajaran siklus I hanya 57% dan meningkat pada siklus II menjadi 93%. Kinerja guru dalam melaksanakan pembelajaran siklus I mencapai 60% sedangkan siklus II mencapai 91%. Kinerja guru dalam menilai prestasi belajar siklus I mencapai 61% sedangkan siklus II 91%. Kinerja guru dalam melaksanakan tindak lanjut penilaian prestasi belajar siswa pada siklus I mencapai 59%. Sedangkan siklus II 88%. Berdasarkan hasil penelitian tindakan tersebut dapat disimpulkan bahwa supervisi edukatif kolaboratif secara periodik dapat meningkatkan kinerja guru dalam menyusun rencana pembelajaran, melaksanakan pembelajaran, menilai prestasi belajar, melaksanakan tindak lanjut penilaian prestasi belajar siswa.