cover
Contact Name
-
Contact Email
pusat.ppi@kpa.unila.ac.id
Phone
+6285289774152
Journal Mail Official
pusat.ppi@kpa.unila.ac.id
Editorial Address
Jl. Prof. Sumantri Brojonegoro No.1 Bandar Lampung
Location
Kota bandar lampung,
Lampung
INDONESIA
Jurnal Sumbangsih
Published by Universitas Lampung
ISSN : -     EISSN : 27975878     DOI : https://doi.org/10.23960/jsh
Core Subject : Humanities, Social,
Jurnal Sumbangsih sebagai Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat terkemuka untuk memajukan teori dan praktik yang terkait dengan semua bentuk pengabdian kepada masyarakat. Jurnal sumbangsih termasuk mencakup bahasan tentang upaya inovatif masyarakat; trend, tantangan, peluang yang muncul; dan pelaporan studi dampak di bidang layanan publik, penyuluhan, pengabdian berbasis komunitas, pengabdian partisipatif berbasis komunitas, pengabdian terapan, pembelajaran publik, dan lain-lain tentang pengabdian masyarakat. Focus Jurnal Sumbangsih bertujuan untuk menyediakan forum bagi para peneliti nasional dan internasional tentang Pengembangan dan Keterlibatan Masyarakat untuk menerbitkan artikel asli pada jurnal Sumbangsih.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 68 Documents
Pelatihan Seni Pertunjukan Sastra Lisan Lampung Kias bagi Muli Mekhanai Desa Kunjir Kabupaten Lampung Selatan Astriawan, Deris
Jurnal Sumbangsih Vol. 2 No. 1 (2021): Jurnal Sumbangsih
Publisher : LPPM Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jsh.v2i1.45

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini merupakan upaya dalam rangka pengembangan dan pelestarian sastra lisan Lampung khususnya kias. Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini adalah muli mekhanai Desa Kunjir diharapkan mampu mengolah, mengembangkan, dan mengekspresikan sebuah sajian sastra lisan Lampung kias menjadi sebuah seni pertunjukan yang menarik. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan di Kabupaten Lampung Selatan. Hasil yang diharapkan melalui pengabdian ini adalah diharapkan muli mekhanai mampu menjadi garda terdepan dalam rangka pengembangan dan pelestarian sastra lisan Lampung kias. Selanjutnya, pelatihan seni pertunjukan sastra lisan Lampung kias ini akan menerapkan pelatihan aktif dimana seluruh peserta bereksplorasi melalui pengalamannya sehingga tujuan yang telah direncanakan dapat diperoleh secara optimal. Metode yang digunakan dalam pelatihan ini adalah ceramah, tanya jawab, diskusi, demonstrasi, dan evaluasi. Jumlah peserta pelatihan ini sebanyak 25 orang yang tergabung dalam Muli Mekhanai Desa Kunjir Kabupaten Lampung Selatan. Keberhasilan kegiatan ini diukur dari proses maupun hasil pelatihan. Keberhasilan proses diukur dengan melakukan observasi terhadap beberapa aspek seperti keaktifan, ketekunan, kerjasama, dan tanggung jawab. Penilaian unjuk kerja dilakukan ketika peserta pelatihan secara individu maupun berkelompok. Evaluasi terhadap hasil kegiatan diukur berdasarkan berdasarkan penguasaan materi pelatihan baik yang meliputi konsep maupun praktik sastra lisan sebagai bagian dari seni tradisi masyarakat.
Peningkatan Literasi dan Motivasi Membaca bagi Anak-Anak di Panti Asuhan Al-Falah Yasmuba melalui Taman Bacaan Edukatif deviyanti, Rafista
Jurnal Sumbangsih Vol. 2 No. 1 (2021): Jurnal Sumbangsih
Publisher : LPPM Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jsh.v2i1.46

Abstract

Kemampuan literasi yang rendah di kalangan masyarakat Indonesia khususnya pada anak-anak mendorong kegiatan pengabdian ini diadakan. Taman bacaan edukatif diharapkan dapat meningkatkan motivasi membaca siswa dalam membaca menjadi hal yang menyenangkan atau kesenangan membaca. Motivasi membaca yang meningkat secara tidak langsung juga akan meningkatkan kemampuan literasi dan nilai akademik siswa. Kegiatan pengabdian ini menggunakan sistem penugasan di mana anak-anak panti asuhan Al Falah Yasmuba yang duduk di bangku SMP diajak untuk membaca buku yang telah disediakan sebanyak 1 buku setiap minggu selama 4 minggu.
Pembibitan Kopi Liberika di Desa Puralaksana, Kecamatan Way Tenong, Lampung Barat Evizal, Rusdi; Hariri, Agus M.; Sugiatno, Sugiatno; Prasmatiwi, Fembriarti Erry
Jurnal Sumbangsih Vol. 2 No. 1 (2021): Jurnal Sumbangsih
Publisher : LPPM Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jsh.v2i1.47

Abstract

Lampung Barat merupakan sentra produksi kopi Robusta, antara lain di Kecamatan Sumberjaya. Untuk meningkatkan adaptasi kopi Robusta terhadap variabilitas curah hujan dan keadaan lahan marginal, petani di Desa Puralaksana Kecamatan Sumberjaya bertanam kopi Liberika, baik untuk menghasilkan kopi Liberika maupun untuk disambung sebagai batang bawah pada sistem interspesifik Robusta/Liberika. Tujuan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini adalah: (1) Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan anggota kelompok tani Makmur Utama, Pekon Puralaksana, Way Tenong, Lampung Barat dalam budidaya kopi sambung Robusta/Liberika dan pemilihan pohon induk kopi Liberika, (2) Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan anggota kelompok tani Makmur Utama, Pekon Puralaksana, Way Tenong, Lampung Barat dalam pembibitan kopi Liberika. Kesimpulan kegiatan PKM ini adalah: (1) Pengabdian masyarakat “Demplot Pembibitan Kopi Liberika di Desa Puralaksana, Kecamatan Way Tenong, Sumberjaya, Kabupaten Lampung Barat sudah dilaksanakan dengan peserta dari Kelompok Tani Makmur Utama melalui kegiatan penyuluhan, FGD, anjangsana dan anjangkarya dan pendampingan penguatan kelompok, (2) Pengabdian ini dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan petani dalam pembibitan kopi Liberika dan budidaya kopi sambungan Robusta/Liberika untuk meningkatkan ketahanan dan produktivitas kopi pada cuaca ekstrim dengan skor 65 berkategori baik.
Pentingnya Penerapan Nilai-Nilai Pancasila Pada Remaja di Era Society 5.0 Masyithoh, Dewi; Bintari, Delita Putri; Pratiwi, Dwi Mulya
Jurnal Sumbangsih Vol. 2 No. 1 (2021): Jurnal Sumbangsih
Publisher : LPPM Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jsh.v2i1.48

Abstract

Di Era Society 5.0 erat kaitannya dengan kemajuan teknologi dan informasi yang sangat canggih dimana remaja pada masa ini juga merasakan dampaknya.Permasalahan yang dialami saat ini adalah memudarnya pemahaman tentang pancasila dikalangan remaja yang sangat berpotensi masuknya paham-paham yang bertentangan seperti muncul banyaknya kriminalitas, kolusi dan nepotisme, radikalisme, korupsi,kejahatan seksual, kehidupan yang konsumtif, kehidupan politik yang tidak produktif, dan lain sebagainya.Tentu itu akan menjadi ancaman bagi para generasi emas bangsa Indonesia. Remaja kini hanya sekedar hapal Pancasila saja namun tidak paham makna setiap nilai yang terkandung didalamnya.Bahkan saat ini jarang sekali yang mengamalkan dalam kehidupan sehari-hari.Melihat fakta yang terjadi dikalangan remaja saat ini, maka sudah seharusnya penanaman nilai Pancasila diterapkan sedini mungkin.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pemahaman para remaja terhadap nilai-nilai pancasila beserta makna yang terkandung didalamnya dan mengetahui apakah nilai-nilai pancasila tersebut masih diterapkan dalam kehidupan bermasyarakat.Metode penelitan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data dalam bentuk Google Form dimana tautannya ditujukan bagi remaja berusia 12-18 tahun.Hasil penelitian menunjukkan bahwa pancasila merupakan landasan negara, pedoman hidup serta kepribadian negara Indonesia yang berisi nilai-nilai kehidupan bernegara dimana jika telah diterapkan dapat membentuk karakter diri seseorang menjadi lebih baik.Kesimpulan penelitian ini adalah Pancasila sangat berpengaruh dalam menentukan masa depan di era society 5.0 ini dan perlu diketahui juga jika penanaman nilai Pancasila itu sangat perlu ditanamkan sejak dini guna mencapai tujuan tersebut, saat ini masih banyak juga remaja yang hanya mengetahui pelafalannya saja tanpa tahu makna yang terkandung dan cara penerapannya.
Sosialisasi Konsep Ketahanan Pangan Keluarga dalam Menghadapi Pandemi Covid-19 pada Masyarakat Desa Ganti Mulyo Mulyono, Joko
Jurnal Sumbangsih Vol. 2 No. 1 (2021): Jurnal Sumbangsih
Publisher : LPPM Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jsh.v2i1.58

Abstract

Pandemi Corona Virus Disease-19(COVID-19) yang masuk ke Indonesia pada awal tahun 2020 menyebabkan berbagai perubahan dari aspek kesehatan, ekonomi, sosial, dan tidak luput pula aspek ketahanan pangan. Kegiatan ini dilakukan melalui sosialiasi dan pemKegiatan ini memberikan peningkatan pemahaman masyarakat Desa Ganti Mulyo tentang ketahanan pangan di masa pandemi Covid-19. Diharapkan setelah pembagian bibit tanaman, masyarakat bisa menanam bibit tersebut dan menjadi bagian dari gerakan ketahanan pangan keluarga.
Diseminasi Model Perlindungan Hak Kekayaan Intelektual Produk Kain Organik pada Komunitas Kahut Sigerbori di Labuhan Ratu Bandar Lampung Siregar, Naek; Putri, Ria Wierma; Rehulina, -; Tahar, Abdul Muthalib
Jurnal Sumbangsih Vol. 2 No. 1 (2021): Jurnal Sumbangsih
Publisher : LPPM Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jsh.v2i1.59

Abstract

Gerakan mempromosikan produk lokal dan ramah lingkungan meningkat seiring dengan meningkatnya kesadaran masyarakat untuk lebih menjaga lingkungan. Salahsatu usaha lokal di Bandar Lampung yang mendukung prinsip ramah lingkungan adalah Kahut Sigerbori yang merupakan usaha kain dengan pewarnaan alami dan organik bahkan motif shibori menggunakan flora alami. Pertumbuhan usaha lokal yang ramah lingkungan mendorong persaingan antar para usahawan sehingga mereka harus meningkat kreativitas dan kekhasan produk masing masing. Kekhasan produk menjadi nilai tambah yang akan meningkatkan nilai produk tersebut. Tetapi kekhasan ini juga dapat membuka peluang ketertarikan usahawan lain untuk meniru design, menggunakan merek yang sama tanpa izin ataupun membuat produk yang mirip. Kecurangan ini dapat dicegah apabila pemilik asli melakukan perlindungan terhadap produk ciptaannya yaitu Perlindungan hak kekayaan intelektual (HAKI). Namun terkadang pemilik tidak memahami bagaimana cara memperoleh perlindungan tersebut, mengetahui namun berpikir prosedurnya akan sangat rumit atau tidak memahami secara pasti bentuk HAKI yang tepat untuk produk usahanya. Terutama apabila berkaitan dengan metode tradisional, dilakukan oleh grup dan bukan merupakan pencipta pertama. Permasalahan ini sering dialami oleh para usahawan yang bergerak dibidang kerajina seperti halnya komunitas Kahut Sigerbori. Ada beberapa opsi yang dapat diterapkan untuk melindungi HAKI bagi produk kerajinan tangan Kahut Sigerbori dengan melihat tiap elemen elemen yang dapat dilindungi seperti design dilindungi hak cipta, tehnik pewarnaan dan pemotifan dengan perlindungan pengetahuan tradisional, organisme yang digunakan dapat dilindungi dengan sumber daya genetic serta dapat dimungkinkan apabila produk tersebut menggunakan bahan dari daerah geografis tertentu maka dapat dilindungi indikasi geografis bahkan paten jika terdapat inovasi baru.
Capacity Building Pemahaman Tentang Asean Economic Community (AEC) di MAN 1 Bandar Lampung dalam Menyongsong Indonesia Emas 2045 Aini, Desy Churul; Azizah, Siti
Jurnal Sumbangsih Vol. 2 No. 1 (2021): Jurnal Sumbangsih
Publisher : LPPM Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jsh.v2i1.60

Abstract

Era Globalisasi saat sekarang ini telah menjadi kenyataan yang menyatukan seluruh negara di dunia ini melalui aktifitas ekonomi, ilmu pengetahauan dan teknologi, politik, dan sosial budaya. Salah satu dampak globalisasi adalah munculnya Regional Economic Integration diberbagai belahan dunia ini salah satunya adalah Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA). Kelanjutan komitmen seluruh negara ASEAN setelah memasuki MEA 2015 adalah MEA 2025. Cetak biru 2025 bertujuan meningkatkan kualitas integrasi dan pertumbuhan ekonomi di kawasan. Peningkatan integrasi ini akan dilakukan melalui lima Pilar MEA 2025 yaitu (1) Ekonomi ASEAN yang terintegrasi dan kohesif; (2) ASEAN yang kompetitif dan dinamis; (3) peningkatan konektivitas dan kerja sama sektoral; (4) ASEAN yang tangguh, inklusif, dan berorientasi serta fokus ke masyarakat; serta (5) ASEAN Global. Hal yang sungguh memprihatinkan adalah persoalan sosialisasi dan edukasi yang kurang gencar sehingga para stakeholders atau pemangku kepentingan banyak yang tidak mengetahui secara jelas berbagai skim perdagangan bebas tersebut. Sehingga, dengan demikian tidak ada persiapan matang menghadapi kompetisi bebas dalam MEA itu. Baru menjelang saat dilaksanakan kita kerja keras menyiapkan diri, sementara sebagian pesaing kita sudah jauh didepan dengan berbagai strategi untuk memenangkan atau mendapatkan keuntungan terbesar dari keterbukaan atau integrasi ekonomi yang terjadi. Capacity Building tentang Pemahaman Asean Economic Community (AEC) atau Masyarakat Ekonomi Asean kepada siswa-siswi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Bandar Lampung adalah judul pelaksanaan penyuluhan tentang Capacity Building Asean Economic Community (AEC) dalam menyongsong Indonesia Emas 2045 di Madrasah Aliyah Negeri 1 Bandar Lampung, yang diselenggarakan pada hari Sabtu, tanggal 29 Agustus 2020 dapat disimpulkan sebagai berikut; Tingkat pengetahuan dan pemahaman siswa-siswi di Madrasah Aliyah Negeri 1 Bandar Lampung tentang Asean Economic Community (AEC) dalam menyongsong Indonesia Emas 2045 sebelum dilakukan sosialisasi masih rendah. Hal ini tercermin dari pertanyaan-pertanyaan yang diajukan kepada narasumber dari peserta penyuluhan. Pengetahuan dan pemahaman peserta penyuluhan tentang konsep Asean Economic Community (AEC) sebagai Upaya menyongsong Indonesia Emas 2045, sesudah penyuluhan meningkat. Indikator kesimpulan ini didapat dari terjawabnya dengan baik pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh narasumber kepada para peserta sekitar masalah konsep Asean Economic Community (AEC).
Eye movement desensitization and reprocessing (EMDR) sebuah teknik terapi guna menangani posttraumatic stress disorder (PTSD) di tengah melonjaknya kasus pemerkosaan Nugraha, Ogi Nanda Raka Ade Candra; Fadiya, Alnesa; Dwi Mulya Pratiwi; Muliyani, Sonia Mifta; Syah, Muhammad Erwan
Jurnal Sumbangsih Vol. 3 No. 2 (2022): Jurnal Sumbangsih (In Process)
Publisher : LPPM Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jsh.v3i2.63

Abstract

Beberapa tahun terakhir, Indonesia mengalami peningkatan atau pelonjakkan kasuspelecehan seksual, selama rentang waktu tahun 2016 hingga 2021, laporan kasus kasusseksual mengalami peningkatan sebesar 31%, data tersebut tidak termasuk kasuspelecehan lain yang belum terlaporkan. tindakan seksual sendiri memilikipengaruh besar terhadap kondisi psikis maupun psikis korban diantaranya mengalami gejala pasca trauma. tujuan dari penelitian ini adalah ingin mengetahui dan memperdalam mengenai kondisi korban seksual atau terlebih dahulu mengetahui kondisi pasca trauma yang dialami dan cara penanganan berupa terapi eye movement desensitization and reprocessing (EDMR) sebagai salah satu terapi terhadap pasca penanganan. Metode peneltian deskriptif analisis dengan pendekatan kualitatif sebagai sumber sekunder yaitu Jurnal, buku, maupun literatur lainnya. Gejala pasca trauma yang dialami korban dapat memberikan efek yang cukup besar bagi kondisi psikisnya diantarnya korban dapat menyalahkan dirinya sendiri, menutup diri dari dunia luar, hingga dapat menjerumuskan korban dengan cara hidup yang tidak sehat,(EMDR) yang berfungsi menghilangkan stres dengan memproses memori traumatik, melalui klien EMDR dapat menggeneralisasi afek dan kognisi positif untuk terhubung dengan jaringan memori atau memori yang ditemukan sepanjang jaringan saraf, selanjutnya dihasilkan perilaku yang tepat. Dengan adanya EMDR sebagai terapi terobosan baru dalam dunia Psikologi diharapkan dapat memberikan kontribusi maupun efek yang besar dalam menangani gejala PTSD.
Sosialisasi Urgensi Penerapan Prinsip Non-Diskriminasi Terhadap Anak Pelaku Tindak Pidana Nikmah Rosidah; Rini Fathonah; Fristia Berdian Tamza; Susi Susanti; Andre Arya Pratama
Jurnal Sumbangsih Vol. 3 No. 1 (2022): Jurnal Sumbangsih
Publisher : LPPM Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jsh.v3i1.73

Abstract

Anak merupakan generasi harapan suatu bangsa, anak yang masih dalam proses pencarian jati diri akibat sehingga mental yang belum terbentuk menjadikan mereka banyak terjerat kasus tindak pidana. Hal ini menjadi perhatian bagi para penegak hukum bahwa dalam menangani kasus perkara anak harus mengedepankan prinsip-prinsip yang berkaitan dengan hak asasi anak diantaranya prinsip non-diskriminasi. Oleh karena itu, agar tidak terjadinya diskriminasi pada anak ketika menjadi pelaku tindak pidana, perlu untuk diberikan pemahaman kepada penegak hukum khususnya Petugas Balai Pemasyarakatan Kelas II Bandar Lampung mengenai urgensi penerapan prinsip non-diskriminasi dalam penegakan hukum pada anak pelaku tindak pidana. Upaya yang dilakukan dalam kegiatan ini, yaitu dengan memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang penerapan non-diskriminasi dalam penegakan hukum pada anak pelaku tindak pidana pada Petugas Balai Pemasyarakatan Kelas II Bandar Lampung, kemudian dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab serta pembagian kuisiner berupa pretest dan postest guna mengetahui sejauh mana pemahaman peserta mengenai materi kegiatan yang diberikan. Kegiatan ini memproleh hasil bahwa para peserta menilai penting kegiatan pengedukasian ini dilaksanakan guna meningkatkan pengetahuan dan pemahaman penegak hukum dalam menjunjung prinsip-prinsip yang harus diterapkan khususnya pada anak.
Implementasi aplikasi sapa desa untuk meningkatkan kemandirian dan daya saing melalui digitalisasi sistem administrasi pemerintahan kampung: INA Gede Eka Putrawan; Ryzal Perdana; Bambang Riadi; Mahpul
Jurnal Sumbangsih Vol. 3 No. 1 (2022): Jurnal Sumbangsih
Publisher : LPPM Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jsh.v3i1.75

Abstract

Teknologi memainkan peran penting dalam berbagai sektor kehidupan, termasuk dalam hal administrasi pemerintahan di tingkat kampung/kelurahan sebagai upaya untuk mewujudkan good governance. Dengan demikian, upaya ini akan memberikan pelayanan publik yang berkualitas bagi warga masyarakat. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat bertujuan implementasi teknologi berupa aplikasi SAPA DESA untuk meningkatkan kemandirian dan daya saing melalui digitalisasi sistem administrasi pemerintahan kampung ini akan dilaksanakan di Kampung Rukti Endah yang terletak di Kecamatan Seputih Raman, Kabupaten Lampung Tengah. Kampung ini memiliki lebih dari 1000 kepala keluarga (KK) dan mayoritas berprofesi sebagai petani dan peternak. Hasil Pengabdian kepada masyarakat didapatkan: 1) Apartur desa melakukan digitalisasi pelayanan publik pemerintahan kampung, khususnya terkait surat menyurat menggunakan aplikasi SAPA DESA; (2) melatih dan membantu sumber daya manusia di kampung tersebut agar literasi digital mereka meningkat. Dengan demikian, mereka akan sangat mudah mendukung program pemerintah di era desa digital dan mandiri (smart village) ini. Kegiatan ini diharapkan dapat memberi manfaat kepada mitra yang meliputi: (1) warga masyarakat akan mendapatkan kemudahan pelayanan publik melalui aplikasi SAPA DESA; (2) literasi digital aparatur kampung akan meningkat. Secara umum, setelah kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini selesai, maka desa akan mampu meningkatkan kualitas layanan dimana tidak lagi membingungkan dan menyita waktu sehingga aparatur kampung tidak akan sibuk dengan masalah administrasi