Claim Missing Document
Check
Articles

Meningkatkan Kreativitas Dan Keterampilan Peserta Didik Melalui Program “Eco Print” Wahyuningtyas, Dyah Tri; Sulistyowati, Prihatin; Ain, Nurul
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 1 (2024): Juni
Publisher : Actual Insight

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56393/jpkm.v4i1.2317

Abstract

Artikel pengabdian masyarakat ini membahas pengembangan diri anak usia Sekolah Dasar melalui kegiatan membatik Ecoprint di Sekolah Dasar Negeri Sumbersuko Dampit, Malang. Pendekatan yang digunakan adalah sosio-kultural, dengan fokus pada stimulasi yang tepat untuk optimalisasi pengembangan fisik dan psikis anak. Kegiatan ini melibatkan lima tahapan: pengurusan perijinan, membangun kemitraan, persiapan sumber daya, pelaksanaan dengan pendampingan, dan evaluasi. Kegiatan berlangsung selama satu hari di kelas lima, di mana peserta didik terlibat langsung dalam proses membatik Ecoprint. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa kegiatan ini tidak hanya memberikan pengalaman belajar yang menarik dan interaktif, tetapi juga memberdayakan peserta didik untuk mengembangkan keterampilan seni mereka. Lebih dari sekadar itu, kegiatan ini juga mendorong apresiasi terhadap warisan budaya lokal dan kesadaran akan perlindungan lingkungan alam. Artikel ini menekankan pentingnya pendekatan yang holistik dalam pengembangan diri anak, yang mengakomodasi aspek sosial, budaya, dan lingkungan dalam pembelajaran mereka. Dengan demikian, kegiatan membatik Ecoprint menjadi contoh nyata bagaimana pengabdian masyarakat dapat memperkaya pengalaman pendidikan anak usia Sekolah Dasar secara menyeluruh.
Implementasi Model Pembelajaran Inquiry Terbimbing Melalui Pendekatan Berdiferensiasi Berbantuan Media Pembelajaran Kontekstual Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA Peserta Didik Kelas IV Sekolah Dasar Oktianingsih Ari Rusmianto; Dyah Triwahyuningtyas; Aris Sri Sunarti
Dewantara : Jurnal Pendidikan Sosial Humaniora Vol. 3 No. 1 (2024): Maret : Dewantara : Jurnal Pendidikan Sosial Humaniora
Publisher : Universitas 45 Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30640/dewantara.v3i1.2084

Abstract

This research aims to improve science learning result on plant material, the source of life on Earth by implementing a guided inquiry learning model through a differentiated content approach and a learning environment assisted by contextual learning media. The subjects of this research were 27 students of 4th grade at SDN Tanjungrejo 4, Malang City. This research is collaborative classroom action research (PTK) which was carried out in 2 cycles, each cycle containing 2 meetings with the stages of planning, implementation, observation and reflection. Data collection techniques in this research are observation, tests and documentation. This research shows that students' science learning result have increased starting from the pre-cycle, cycle 1 and cycle 2. In the pre-cycle stage, they got a percentage score of 63%, in cycle 1, the 1st meeting got a percentage score of 71.07%, in cycle 1, the 2nd meeting got a score of 73.14%, while the score from cycle 2 to 1st meeting was 79.76% and cycle 2 to 2nd meetings achieved a score of 85%. Based on the results of this research, it can be concluded that the guided inquiry learning model, differentiated approach and contextual learning media can improve student learning outcomes and this research was stopped until cycle 2 because the percentage score of learning outcomes had reached the researcher's target expectations.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MENGGUNAKAN SOFTWARE PREZI PADA PEMBELAJARAN IPA KELAS V DI SDN KALIPANG 01 Tasmara, Muhammad Krisna Aldi; Rahayu , Sri; Triwahyuningtyas , Dyah
Scientica: Jurnal Ilmiah Sains dan Teknologi Vol. 2 No. 12 (2024): Scientica: Jurnal Ilmiah Sains dan Teknologi
Publisher : Komunitas Menulis dan Meneliti (Kolibi)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Riset ini mendeskripsikan hasil pengembangan media pembelajaran dengan perangkat lunak Prezi guna pembelajaran IPA di kelas V SDN Kalipang 01. Metode riset yang digunakan yaitu riset pengembangan dengan model ADDIE. Data yang dikumpulkan meliputi data verbal serta nonverbal. Analisa data dilaksanakan dengan kuantitatif serta kualitatif. Instrumen pengumpulan data yang dimanfaatkan mencakup angket, observasi, serta wawancara. Temuan riset memperlihatkan kelayakan dengan persentase dari ahli media sebesar 86%, ahli materi 96%, dan ahli bahasa 97%. Selain itu, temuan riset memperlihatkan efektivitas dengan skor rata-rata murid sejumlah 80,7 serta kepraktisan dengan persentase dari guru sejumlah 99% serta murid sejumlah 96%. Dari hasil tersebut, bisa disimpulkan Prezi layak, efektif, serta praktis dimanfaatkan pada pembelajaran Tema 9 Subtema 1 Kelas 5.
Nearpod Application-Based Diagnostic E-Assessment Interest in Learning Mathematics for Grade 4 Elementary School Students Wahyuningtyas, Dyah Tri; Risma Meilia Berliana; Nyamik Rahayu Sesanti
Jurnal Pendidikan Indonesia Vol 13 No 4 (2024): Desember
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jpiundiksha.v13i4.81954

Abstract

Diagnostic assessments in elementary schools still use paper media and teachers rarely use technology in making or applying assessments in the classroom. The role of the teacher is as the main source of students in learning in class, so teachers must create creative learning, especially by using technology. The type of research used is development research which aims to develop a product electronic assessment diagnostics to increase elementary school students' interest in learning mathematics and measure feasibility, practicality and effectiveness electronic assessment which has been developed. The population in this study was one institution in an area, while the research sample for the small-scale trial was 5 children and the large-scale trial was 21 children. Samples were taken in 4th grade of elementary school. Data collection in this research used expert validation, questionnaires and checklist questionnaires. Researchers tested the validity of the data by using expert validity tests and student and teacher response questionnaires. N-Gain Results initial test And post test with a mean of 0.75. Based on these results, it can be seen that by utilizing technology it is possible to increase students' interest in learning, this can be seen from the significant increase in student learning outcomes. Apart from that, students can also learn while playing by utilizing existing technology. The implications of this research can encourage teachers to adopt more interactive and data-based learning technology, where the Nearpod application allows teachers to provide real-time feedback and monitor individual student learning difficulties.
Workshop Peningkatan Pengetahuan Teknologi Guru Sekolah Dasar Melalui Pelatihan Canva Sebagai Media Pembelajaran Kreatif Triwahyuningtyas, Dyah; Sulistyowati, Prihatin
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 No. 2 (2024): Desember
Publisher : Actual Insight

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56393/jpkm.v4i2.2633

Abstract

Pesatnya perkembangan teknologi di era modern menuntut guru untuk memiliki keterampilan dalam memanfaatkan media pembelajaran berbasis teknologi. Hal ini bertujuan untuk menciptakan proses pembelajaran yang lebih menarik, efektif, dan relevan dengan kebutuhan peserta didik. Dalam rangka mendukung peningkatan kemampuan tersebut, pelatihan aplikasi Canva diselenggarakan di SDN 3 Sumberdem, Kabupaten Malang. Pelatihan ini dirancang untuk meningkatkan pengetahuan teknologi (technological knowledge) guru, khususnya dalam menyusun perangkat pembelajaran, seperti LKPD, bahan ajar, dan media promosi sekolah yang kreatif. Kegiatan pelatihan mencakup beberapa tahapan, yaitu pemaparan materi, praktik langsung penggunaan Canva, dan evaluasi hasil karya peserta. Selama pelatihan, peserta diajarkan cara mengoptimalkan fitur-fitur Canva untuk menghasilkan media pembelajaran yang inovatif dan mudah digunakan. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa pelatihan ini mampu meningkatkan keterampilan guru dalam mendesain materi pembelajaran berbasis digital yang menarik dan efektif. Pelatihan ini menjadi salah satu langkah strategis untuk mendorong guru agar lebih kreatif dalam menciptakan pembelajaran interaktif dan inovatif. Selain itu, kegiatan ini juga memberikan bekal penting bagi guru untuk lebih siap menghadapi tantangan pendidikan di era digital, sekaligus meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolah.
Pengaruh Media Augmented Reality Kubus Dan Balok Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Kelas 5 SD Mita Anggraini; I Ketut Suastika; Dyah Triwahyuningtyas
Journal on Education Vol 7 No 1 (2024): Journal on Education: Volume 7 Nomor 1 Tahun 2024
Publisher : Departement of Mathematics Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/joe.v7i1.6423

Abstract

Penelitian ini dilakukan karena penggunaan media pembelajaran yang hanya menggunakan media kubus satuan saja yang tidak disesuaikan dengan perkembangan teknologi, kebanyakan media yang digunakan bersifat monoton selalu sama dan tidak bervariasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh media AR kubus dan balok terhadap kemampuan berpikir kritis siswa kelas 5 SD. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif eksperimen. Populasi penelitian dalam penelitian ini adalah siswa kelas V di SD. Pengumpulan data yang berkaitan dengan penelitian ini, teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan tes. Temuan Sig. (2-tailed) test yaitu 0,000 < 0,05 berdasarkan hasil Independent Sample T-test. Mengingat Ho ditolak dan Ha diterima oleh hasil, penggunaan media AR memiliki dampak yang cukup besar terhadap kemampuan berpikir kritis siswa saat belajar matematika untuk materi luas permukaan balok dan kubus kelas V SD. Temuan ini menunjukkan bahwa menggunakan media Augmented Reality, berpengaruh terhadap kemampuan berpikir kritis siswa kelas V SD.
Analysis of metacognitive characteristics in group discussion on grade 5 fraction materials Triwahyuningtyas, Dyah; Sa’dijah, Cholis; Muksar, Makbul; Subanji, Subanji
JPPI (Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia) Vol 10, No 1 (2024): JPPI (Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia)
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Theraphy (IICET)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/020243715

Abstract

Math problems require students to think critically in solving a problem. Metacognition leads to the ability to think critically and think at a higher level cognitive process in learning. This study aims to describe the characteristics of metacognition in group discussions on fraction material for grade 5 elementary school students. This type of research uses qualitative descriptive research. The data collection methods used in this research are observation, interview and documentation. The characteristics of students' metacognition can be obtained through observation when students discuss working on problems. Metacognitive activities of 5th grade elementary school students are classified into 3 namely awareness, regulation and evaluation. Students' metacognitive awareness is able to understand the problem and students are able to know what the next thing will be done after understanding the problem. Regulation students are able to choose the strategy that will be used to solve the problem and students are able to apply the chosen strategy to solve the problem. Evaluation students are able to check the answers that are done correctly and are able to ensure that the answers are correct. During group discussions, students are divided into 3 roles, namely students as experts, facilitators and beginners. During group discussion activities to solve problems, not all metacognitive activities appear in each student. Facilitators can influence beginners to be active in the discussion and expert students can help group mates to rethink what they have done before.
PENGEMBANGAN USAHA KRUPUK SUSU IBU-IBU PKK DESA JABUNG KECAMATAN JABUNG KABUPATEN MALANG Wahyuningtyas, Dyah Tri; Kumala, Farida Nur
JURNAL WIDYA LAKSANA Vol 5 No 2 (2016)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (291.179 KB) | DOI: 10.23887/jwl.v5i2.8990

Abstract

Masyarakat dusun Umpak dan Mindi sebelumnya telah diberikan pelatihan pembuatan krupuk susu. Hasil dari pelatihan tersebut adalah terciptanya industri rumah tangga atau UKM pembuatan krupuk susu. Hasil dari UKM ini cukup digemari warga sekitar. Namun untuk pemasaran dan pengembangan usaha kearah yang lebih luas belum dapat dijalankan, mengingat usaha ini belum memiliki ijin dan manajemen yang tepat selama proses produksi hingga pemasaran. Menanggapi masalah tersebut perlu ditawarkan suatu ipteks tentang cara pengembangan usaha krupuk susu yang bertujuan untuk mengembangkan UKM krupuk susu melalui proses pelatihan manajemen usaha krupuk susu dan pembuatan perijinan ke dinas kesehatan setempat. Program pelatihan ini terdiri dari tiga sesi yaitu pelatihan manajemen usaha krupuk susu, perijinan PIRT ke dinkes dan evaluasi program. Adapun luaran pada program pelatihan ini adalah terciptanya usaha krupuk susu yang berkembang di beberapa tempat salah satunya adalah pusat oleh – oleh. Hasil dari program pengabdian ini sebagai berikut: 1).  Usaha krupuk susu telah memiliki manajemen yang lebih baik selama proses produksi hingga pemasaran yang dilengkapi dengan administrasi untuk menunjang kegiatan UKM, 2). Telah mendapatkan nomor ijin dagang rumah tangga (PIRT) setelah dilalui melalui beberapa tahapan. 3). Kegiatan pemasaran produk melalui online dan juga merambah sektor pariwisata (toko oleh – oleh).Kata kunci: Manejemen, PIRT, Krupuk susu.
PELATIHAN PEMBUATAN STIK SUSU BAGI IBU-IBU PKK DI KECAMATAN JABUNG Wahyuningtyas, Dyah Tri; Hartatik, Hartatik; Iswahyudi, Didik
JURNAL WIDYA LAKSANA Vol 6 No 2 (2017)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (316.076 KB) | DOI: 10.23887/jwl.v6i2.11649

Abstract

ABSTRAK. Mayoritas penduduk di dusun gunung kunci dan boro jabung kondisi perekonomiannya masih rendah, dimana pendapatan penduduk dari hasil perkebunan yang diterima dari hasil kerja per hari sifatnya tidak tetap serta keuntungan hasil susu sapi perah per harinya yang kecil dirasa masih belum dapat memenuhi kebutuhan masyarakat. Hasil susu sapi yang disetorkan atau dijual ke penampungan belum tentu diterima oleh KUD, karena KUD melakukan proses standardisasi untuk menjaga kualitas susu dari peternak. Akibat proses standarisasi tersebut mengakibatkan tidak semua susu yang sudah masuk ke KUD lolos dari uji parameter kualitas susu, sehingga banyak susu yang dibuang begitu saja ke lingkungan. Menanggapi permasalahan bahwa susu yang tidak diterima oleh KUD dengan kualitas rendah belum dikelola secara maksimal.  Sehingga diperlukan suatu program yang dapat memanfaatkan susu kualitas rendah yang tidak diterima oleh KUD menjadi produk olahan susu yang lebih bernilai ekonomis. Iptek yang akan diterapkan yaitu pengolahan produk makanan berbahan dasar susu misalnya pembuatan stik susu. Program pengolahan produk makanan berbahan dasar susu ini terdiri dari dua tahap yaitu pelatihan pengolahan aneka makanan berbahan dasar susu dan pelatihan pembuatan stik susu, (4) pengemasan dan pemasaran produk. Diharapkan melalui program ini mampu menciptakan lapangan kerja sampingan bagi para peternak dan secara langsung diharapkan dapat meningkatkan tingkat perekonomian di dusun Gunung Kunci dan dusun Boro Jabung. Selain itu diharapkan pembuatan produk makanan berbahan dasar susu ini dapat meningkatkan nilai guna suatu bahan menjadi produk yang dapat digunakan sebagai bahan perbaikan gizi bagi masyarakat secara umum dan juga menumbuhkan jiwa kewirausahaan bagi mitra.Kata kunci: Stik susu, PKK, Gunung Kunci, Boro Jabung ABSTRACT. The majority of villagers in the hamlet and boro jabung are still low, where the income from the plantation received from the work per day is not fixed and the small dairy cow milk yield per day is considered to be unable to meet the needs of the community. The results of cow's milk that is deposited or sold to the shelter is not necessarily accepted by the KUD, because KUD conducts standardization process to maintain milk quality from breeders. As a result of the standardization process, not all milk that has entered KUD has passed the milk quality parameter test, so that many milk is thrown away to the environment. Responding to the problem that milk that is not received by KUD with low quality has not been managed optimally. So we need a program that can take advantage of low-quality milk that is not accepted by the KUD into dairy products that are more valuable economical. Science that will be applied is processing milk-based food products such as making milk sticks. Dairy food processing program consists of two stages of training the processing of various foods made from milk and training of milk sticks, (4) packaging and marketing of products. It is hoped that through this program can create side job for farmers and directly expected to increase economic level in Gunung Kunci hamlet and Boro Jabung hamlet. In addition it is expected that the manufacture of dairy-based food products can increase the value of use of a material into a product that can be used as a nutritional improvement for the community in general and also foster entrepreneurial spirit for partners.Keywords: Milk Stick, PKK, Gunung Kunci, Boro Jabung
PELATIHAN SOAL-SOAL OLIMPIADE MATEMATIKA BAGI GURU-GURU SD DI GUGUS 7 KECAMATAN BLIMBING MALANG Wahyuningtyas, Dyah Tri; Shinta, Raddin Nur
JURNAL WIDYA LAKSANA Vol 8 No 1 (2019)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (316.223 KB) | DOI: 10.23887/jwl.v8i1.13097

Abstract

ABSTRAK. Pelaksanaan olimpiade matematika berdampak positif pada pelaksanaan proses pembelajaran sehingga menjadi lebih kreatif dan inovatif karena materi yang diujikan adalah soal-soal non rutin dengan tingkat kesulitan yang cukup tinggi untuk ukuran siswa SD. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan guru dalam memecahkan soal-soal olimpiade matematika SD. Kegiatan Pengayaan  Materi Olimpiade Matematika dan Pelatihan Penyelesaian Masalah Matematika Bagi Guru Sekolah Dasar Di Gugus 7 Kecamatan Blimbing Malang telah berjalan dengan baik. Rangkaian kegiatan mulai dari Sesi pertama yaitu pengayaan materi olimpiade matematika dan dilanjutkan dengan penyampaian materi pemecahan permasalahan matematika dengan bantuan media pembelajaran. Dilanjutkan dengan Sesi Kedua yaitu diskusi pemecahan masalah matematika dengan bantuan media pembelajaran dan dilanjutkan dengan presentasi oleh masing-masing kelompok. Hasil dari kegiatan pengabdian ini menunjukkan kemampuan guru dalam memecahkan soal-soal olimpiade semakin meningkat berdasarkan hasil diskusi dan presentasi.Kata kunci : Olimpiade, Matematika