Kualitas pelayanan adalah interaksi langsung yang dilakukan oleh seseorang untuk memenuhi kebutuhan masyarakat baik itu dilakukan dengan cara menggunakan alat seperti mesin dan alat lainya maupun secara manual demi untuk kepuasan pelanggan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengelolaan arsip dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik pada MTsN 12 Tabalong. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, dokumentasi dan wawancara kepada informan yang berjumlah 5 orang. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan model interaktif untuk menganalisis data hasil penelitian yaitu menggunakan Data Collection, Data Reduction, Data Display, Conclusion Drawing/Verifiying. Berdasarkan hasil penelitian maka dapat ditarik kesimpulan bahwa Pengelolaan Arsip Dalam Meningkatkan Kualitas Pelayanan Publik Pada Mtsn 12 Tabalong dapat dikategorikan Baik dengan persentase Berkualitas. Kata Kunci: Pengelolaan, Arsip, Kualitas Pelayanan