Claim Missing Document
Check
Articles

Found 16 Documents
Search

Analisis Penggunaan Metode Imajinatif dan Media Gambar Seri pada Keterampilan Menulis Subtema Pengaruh Kalor terhadap Kehidupan Siswa Kelas V Sekolah Dasar dian
Jurnal Primary (Kajian Ilmu Pendidikan Dasar dan Humaniora) Vol 2 No 1 (2021): Jurnal Primary: (Kajian Ilmu Pendidikan Dasar dan Humaniora)
Publisher : PRODI PGSD UNIVERSITAS PGRI DELTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan menulis karangan siswa kelas V dengan menggunakan media gambar seri dan metode imajinatif. Penelitian yang digunakan adalah penelitian jenis kualitatif. Penelitian ini dilakukan di SDN Kalidawir. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V tahun ajaran 2019/2020, yang berjumlah 5 siswa. Intrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar tes, observasi, lembar wawancara dan dokumentasi. Lembar terdiri dari pre-test dan post-test. Lembar observasi terdiri dari lembar observasi siswa, observasi aktivitas siswa, dan pedoman penilaian keterampilan menulis. Sedangkan lembar wawancara terdiri dari lembar wawancara siswa dan lembar wawancara guru. Berdasarkan hasil dari observasi siswa mendapatkan kategori baik. Hasil analisis data observasi siswa dari 10 aspek diperoleh 3 aspek kriteria sangat baik, 5 aspek kriteria baik, 2 aspek kriteria cukup dan 0 aspek kriteria kurang. Demikian pula dengan hasil observasi aktivitas belajar siswa dalam kategori baik dengan perolehan nilai rata-rata 83. Lembar wawancara siswa dapat diketahui bahwa siswa menyukai pembelajaran menulis karangan. Dari 5 siswa yang menyatakan menyukai menulis karangan ada 4 orang dan yang menyatakan tidak menyukai 1 orang. Kemudian profil menulis karangan sebelum treatment mendapatkan nilai 57 dalam kategori cukup dan setelah treatment mendapat nilai 83 dalam kategori baik. Dengan demikian, maka dapat disumpulkan bahwa penggunaan metode imajinatif dengan menggunakan media gambar seri dapat meningkatkan keterampilan menulis pada siswa kelas V SDN Kalidawir
PENGARUH DIGITAL MARKETING DAN ONLINE CUSTOMER REVIEW TERHADAP LOYALITAS KONSUMEN MARKETPLACE SHOPEE PADA MAHASISWA MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS SULAWESI BARAT ANGKATAN 2020 Dian; Sumarsih; Nur Qamariah; Muhammad Shaleh Z; Aiyul Ikhram; Akbar Azis
Jurnal Manarang Manajemen dan Bisnis Vol 3 No 2 (2025): Jurnal Manarang : Manajemen dan Bisnis (April 2025)
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/jurnal manarang.v3i2.4758

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh digital marketing dan online customer review terhadap loyalitas konsumen di Marketplace Shopee dengan fokus pada mahasiswa Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Sulawesi Barat angkatan 2020. Dalam penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan 65 responden . Penelitian ini menguji hubungan antara Digital Marketing dan Online Customer Review terhadap loyalitas konsumen. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa digital marketing berpengaruh signifikan terhadap loyalitas konsumen. Online customer review juga secara parsial berpengaruh signifikan terhadap loyalitas konsumen. Secara simultan, digital marketing dan online customer review berpengaruh signifikan terhadap loyalitas konsumen. Strategi pemasaran digital yang tepat dipadukan dengan ulasan dari konsumen lain memperkuat ikatan pengguna terhadap Shopee. Penelitian ini menyimpulkan bahwa dengan optimalisasi Digital Marketing dan penguatan kehadiran Online Customer Review, maka Shopee akan lebih efektif dalam membangun loyalitas pelanggannya. Kata Kunci : Loyalitas Konsumen; Markeplace Shopee; Pemasaran Digital; dan Review Pelanggan Online
PENGUATAN TATA KELOLA BIAYA PENDIDIKAN MENUJU TRANSPARANSI DAN AKUNTABILITAS DI MAN INSAN CENDEKIA SIAK Dian; Sidik, Dikdik Firman
Jurnal Kelola: Jurnal Ilmu Sosial Vol 6 No 2 (2023): Jurnal Kelola: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : Globalwriting Academica Consulting & Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54783/jk.v6i2.1060

Abstract

Tata kelola biaya pendidikan merupakan salah satu aspek penting dalam sistem pendidikan nasional. Tata kelola yang baik dapat menjamin transparansi dan akuntabilitas pengelolaan biaya pendidikan, sehingga dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi penggunaan biaya pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penguatan tata kelola biaya pendidikan di MAN Insan Cendekia Siak dan dampak penguatan tersebut terhadap transparansi dan akuntabilitas. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Data penelitian diperoleh melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penguatan tata kelola biaya pendidikan di MAN Insan Cendekia Siak meliputi: Penetapan Rencana Kerja Anggaran Madrasah (RKAM) dan Rencana Kerja Tahunan (RKT) yang transparan dan akuntabel, validasi anggaran Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian Lembaga (RKA KL) 2020, penyusunan laporan kinerja triwulan dan tahunan. Dampak penguatan tata kelola biaya pendidikan di MAN Insan Cendekia Siak terhadap transparansi dan akuntabilitas adalah: terjaminnya keterbukaan informasi mengenai penggunaan dana pendidikan, terwujudnya akuntabilitas publik atas penggunaan pembiayaan pendidikan, tersusunnya sistem pelaporan penggunaan dana pendidikan yang transparan dan akuntabel. Penelitian ini menyimpulkan bahwa penguatan tata kelola biaya pendidikan dapat meningkatkan transparansi dan akuntabilitas pengelolaan biaya pendidikan. Hal ini dapat memberikan manfaat bagi sekolah, pemerintah, dan masyarakat.
Kesehatan Reproduksi Remaja Nurdin, Ambia; diana; dian
Public Health Journal Vol. 1 No. 2 (2024): Spesial Isuee
Publisher : Teewan Journal Solutions

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62710/vpjrme30

Abstract

Masa remaja (usia 11 – 20 tahun) adalah masa yang khusus dan penting, karena merupakan periode penuaan organ reproduksi manusia. Masa remaja disebut juga masa pubertas, merupakan masa transisi yang unik yang ditandai dengan berbagai perubahan fisik, emosi dan psikologis. Remaja berada dalam situasi yang sangat peka terhadap pengaruh nilai baru, terutama bagi mereka yang tidak mempunyai daya tangkal. Mereka cenderung lebih mudah melakukan penyesuaian dengan arus globalisasi dan arus informasi yang bebas yang dapat menyebabkan terjadinya perubahan perilaku menyimpang karena adaptasi terhadap nilai- nilai yang datang dari luar. Masalah yang paling menonjol dilakangan remaja saat ini, misalnya masalah seksualitas, sehingga hamil di luar nikah dan melakukan aborsi. Kemudian rentan menular penyakit menular seksual (IMS), HIV dan AIDS serta keterlibatan Narkoba. Adanya motivasi dan pengetahuan yang memadai untuk Menjalani masa remaja secara sehat, diharapkan remaja mampu memelihara kesehatan dirinya sehingga mampu memasuki masa kehidupan berkeluarga dengan reproduksi sehat
STUDI EMPIRIS TENTANG PENGARUH KURS TERHADAP PERTUMBUHAN ASET ASURANSI SYARIAH DI INDONESIA Ahmad Fikri Hasan; Dian; Arief Tegar Saputra; Muhammad Iklal Hafidzi; Achmad Budi Susetyo
Jurnal Media Akademik (JMA) Vol. 3 No. 11 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi November
Publisher : PT. Media Akademik Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62281/vr356k02

Abstract

Studi ini menggunakan pendekatan Vector Error Correction Model (VECM) untuk memeriksa dampak nilai tukar (KURS) pada perluasan Asuransi Syariah di Indonesia. Data sekunder dari Bank Indonesia (BI) dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) antara 2018 dan 2023 digunakan. Analisis Fungsi Respon Impulse (IRF) dan Dekomposisi Variance (VD) untuk melihat dinamika dan kontribusi variabel untuk perubahan sistem mendukung model VECM, yang digunakan untuk memastikan hubungan jangka pendek dan jangka panjang antara dua variabel. Menurut temuan penelitian, KURS memiliki dampak jangka panjang yang positif dan signifikan pada Asuransi Syariah tetapi tidak ada dampak jangka pendek yang terlihat. Ini menyiratkan bahwa sementara stabilitas nilai tukar sangat penting untuk mempromosikan pertumbuhan aset dan kepercayaan investor di sektor keuangan Islam, fluktuasi nilai tukar tidak langsung berdampak pada kinerja Asuransi Syariah. Menurut analisis IRF dan VD, pengaruh KURS bersifat sementara dan terbatas, sedangkan faktor industri internal memiliki dampak yang lebih besar pada Asuransi Syariah. Oleh karena itu, dapat dikatakan bahwa stabilitas nilai tukar memainkan peran penting dalam memperkuat pertumbuhan sektor asuransi Syariah Indonesia, meskipun ketahanan industri terutama tergantung pada kekuatan internal dan kebijakan investasi Syariah yang berkelanjutan.
Keanekaragaman Ikan Air Tawar Di Bendungan Watervang Kota Lubuklinggau Novita , Dwi; Setiawan, Feri; Aji , Nugroho; Samitra, Dian; Dwi; Feri; Nugroho; Dian
Jurnal Biologi dan Pembelajarannya (JB&P) Vol 7 No 1 (2020): JURNAL BIOLOGI DAN PEMBELAJARANNYA (JB&P) APRIL 2020
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/jbp.v7i1.14804

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keanekaragaman jenis ikan air tawar di Bendungan Watervang Kota Lubuklinggau. Pengambilan data ikan menggunakan jaring pencar, tangguk dan pancing . Ikan yang diperoleh diidentifikasi kemudian dianalisis menggunakan komposisi jenis, indeks keanekaragaman, keseragaman dan dominasi. Hasil analisis data Keanekaragaman ikan di Bendungan Watervang berkategori rendah