Claim Missing Document
Check
Articles

Found 23 Documents
Search

PERANCANGAN SMART BEDSIDE TABLE UNTUK HUNIAN KOST DENGAN MENGGUNAKAN METODE PERANCANGAN USER CENTERED DESIGN Nabil, Muhammad Adam; Muttaqien, Teuku Zulkarnain; Adiluhung, Hardy
eProceedings of Art & Design Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam suatu ruangan terdapat kebutuhan furniture yang menunjang kegiatan seseorang didalamnya, salah satunya adalah meja atau lemari penyimpanan barang, yang menjadi suatu furnitur wajib yang ada didalam ruang tidur. Maka dari itu meja atau lemari penyimpanan dibutuhkan dengan kualitas yang baik, didalam penulisan ini peneliti merancag smart bedside table atau meja nakas yang memiliki kualitas yang baik. Dengan menggunakan metode penelitian dan perancangan UCD (User Centered Design) yang diambil dari data lapangan di perusahaan PT. Indo Catta Interior yang membutuhkan sebuah smart bedside table dengan kualitas yang baik. Dari data yang telah dikumpulkan peneliti mendapatkan sebuah rancangan smart bedside table yang memiliki speaker bluetooth untuk mendengarkan sebuah lagu, wireless charging untuk memudahkan pengisian data smarthphone, serta penggunaan engsel lift up untuk memudahkan penggunaan laptop.Kata kunci: Furnitur, Meja Nakas, Smart Bedside Table
PERANCANGAN SMART CARRIER BAG UNTUK PENDAKI GUNUNG BERDASARKAN ASPEK MATERIAL TERHADAP PERLINDUNGAN DAN FUNGSIONAL READER RFID Ferdiaz, Alfonsus; Herlambang, Yanuar; Muttaqien, Teuku Zulkarnain
eProceedings of Art & Design Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Carrier bag yang terdapat di pasaran saat ini telah mengalami perkembangan yangpesat. Perkembangan ini memberikan peluang pada pengembangan carrier bag menjadi taspintar. Pengembangan carrier bag menjadi tas pintar didasarkan pada kehadiran teknologi gawaiyang menjadi pendamping manusia sehingga untuk dapat menjadi tas pintar perlu penyesuaianyang mengakomodasi keamanan perangkat elektronik penggunanya. Tujuan dari penelitian iniadalah menghasilkan carrier bag dengan penerapan material yang tepat agar mendukung nilaiguna bagi smart carrier bag. Melihat hal ini maka perlu adanya pengembangan terhadap carrierbag yang dapat mengakomodasi kebutuhan untuk melindungi perangkat elektronik ketikamendaki gunung dan melindungi perangkat elektronik dari ancaman yang tak menentu.Menerapkan metode perbandingan material agar dapat memberikan alternatif yang tepat gunabagi kebutuhan gawai terutama RFID. Perancangan pada carrier bag ini bertujuan untukmembantu meningkatkan pengembangan tas guna memenuhi kebutuhan pengguna di eradigital melalui penerapan material yang sesuai dan tepat pada carrier bag guna melindungiperangkat elektronik di dalamnya. Pengumpulan data pada perancangan ini diperoleh melaluimetode kualitatif material yang ada serta membagikan kuesioner dengan para pendaki gunung.Melalui proses ini pada akhirnya mampu memberikan perancangan tas pintar yang sesuai danmemenuhi persyaratan kelayakan pemakaian di luar ruangan dengan tetap menghadirkanteknologi didalamnya.Kata kunci: carrier bag, pendaki, material, RFID
PERANCANGAN UTILITY JACKET UNTUK AKTIVITAS BERKEMAH KONVENSIONAL Adnan, Reinaldy Fauzan; Yunidar, Dandi; Muttaqien, Teuku Zulkarnain
eProceedings of Art & Design Vol. 11 No. 1 (2024): Februari 2024
Publisher : Telkom University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Aktivitas berkemah merupakan salah satu pilihan yang paling umum ketika seseorang memutuskan untuk melakukan aktivitas outdoor. Maka dari itu aktivitas berkemah konvensional memerlukan jaket sebagai penunjang aktivitasnya sebab jaket dapat memberi banyak manfaat seperti menjaga suhu tubuh dan melindungi tubuh dari cuaca panas maupun hujan. Dalam aktivitas berkemah konvensional yang dilakukan di alam terbuka dengan berbagai potensi yang dapat merusak atau merobek jaket yang digunakan diperlukan jaket dengan material yang memiliki ketahanan tinggi yang dapat meminimalisir terjadinya robekan dan dipadukan dengan konsep utility yang mengedepankan fitur-fitur fungsional pada jaket. Perancangan utility jacket ini menggunakan material polyester ripstop yang bersifat tahan air dan angin serta breathable dengan fitur fitur fungsional seperti kompartemen yang cukup untuk menyimpan barang kecil esensial penunjang aktivitas berkemah dan beberapa fitur yang dapat memberi kenyamanan dan keamanan pengguna seperti stowaway hoodie, hem adjuster, adjustable cuff, waterproof zipper, dan storm flap Perancangan utility jacket untuk aktivitas berkemah konvensional menggunakan metode Human Centered Design dengan melibatkan pengguna dalam proses pengumpulan data perancangan seperti wawancara, kuesioner, dan observasi. Hasil dari perancangan produk utility jacket ini diperoleh bahwa produk utility jacket dapat bekerja dengan baik dalam menunjang aktivitas berkemah konvensional.Kata kunci: Berkemah, Jaket, Robekan, Ketahanan tinggi, Human Centered Design