Claim Missing Document
Check
Articles

Found 25 Documents
Search

GREEN GARDEN LEARNING: PENDIDIKAN LINGKUNGAN MELALUI PRAKTIK MEMUPUK DAN MENATA TANAMAN DI DESA BANGUN SARI Butarbutar, Imelda; Sianipar, Nelly Noviana; Manurung, Putri Tresia; Sembiring, Sherly Adelia; Waruwu, Nurwian
Jurnal Pengabdian Multidisiplin Indonesia (JUPEMI) Vol. 3 No. 1 (2025): Juni
Publisher : Merwinspy Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69820/jupemi.v3i1.302

Abstract

This study aims to improve public understanding of practical training in arranging plants effectively so that green spaces can be utilized optimally and aesthetically in Bangun Sari Village, Tanjung Morawa District, Deli Serdang Regency, which is carried out by students of HKBP Nommensen University Medan through the implementation of Community Service. Green Garden Learning: Environmental Education through the Practice of Fertilizing and Arranging Plants in Bangun Sari Village adopts a participatory method as the main approach in implementing this program. The participatory method provides space for the community to become active partners in every stage of the community service activity. This approach is intended to increase involvement and a sense of ownership of the program, as well as ensure that the activities carried out are in accordance with the needs and aspirations of the local community. By involving the community in the planning, implementation, and evaluation processes, this program is expected to provide a more real and sustainable impact. Based on the results obtained during the Green Garden Learning program, it can be concluded that this activity has a positive impact on the cleanliness, orderliness, and fertility of the garden environment. Students involved in this program not only gain practical experience in plant management but also increase their understanding of the importance of proper care in farming.
Peranan Kompetensi Pedagogik Guru Terhadap Prestasi Belajar Siswa Pada Pelajaran Pendidikan Agama Kristen di SMK Era Utama Pancur Batu Napitupulu, Rony; Siregar, Nurliani; Butarbutar, Imelda
Jurnal Pendidikan Indonesia : Teori, Penelitian, dan Inovasi Vol 5, No 3 (2025): Jurnal Pendidikan Indonesia : Teori, Penelitian, dan Inovasi
Publisher : Penerbit Widina, Widina Media Utama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59818/jpi.v5i3.1535

Abstract

The research data is quantitative, which uses the concept of data collection using observation questionnaires and documentation by researchers who have the aim of analyzing the role of PAK teachers' pedagogical competence in improving the learning achievement of class XI students in Christian Religious Education (PAK) subjects at Era Utama Private Vocational School, Pancur Batu. This research involved one class, namely class XI The research results show that the independent variable (x) is teacher pedagogical competence 39.2, variance 5.36 Meanwhile, the value obtained in the dependent variable (y) is student learning outcomes with an average value of 56.4 standard and with a variance of 339.64. From the results of correlation calculations using the product moment, the calculated price is (16,05) with the price on the tablet with db-20-2-18 and a significance level of 5%, the t table price is 2,100, the calculated t value of 3,06 is greater than the t table price of 2,100 then the alternative hypothesis is accepted, then the statement data submitted strongly supports the relationship between the role of teacher pedagogic competence in improving student learning achievement.ABSTRAKPeranan kompetensi pedagogik guru dalam meningkatkan prestasi belajar siswa kelas XI pada mata pelajaran Pendidikan Agama Kristen (PAK) di SMK Swasta Era Utama, Pancur Batu. Data Penelitian ini bersifat kuantitatif yang dimana konsep pengambilan data menggunakan angket dan dokumentasi oleh peneliti. Penelitian ini melibatkan satu kelas, yaitu kelas XI Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel independen (x) yaitu kompetensi pedagogic guru 39,2, varians 5,36 Sedangkan nilai yang diperoleh dalam variabel dependen (y) yaitu hasil belajar siswa dengan nilai rata-rata 56,4 standar dan dengan varians 339,64. Dari hasil perhitungan korelasi dengan menggunakan uji korelasi produc moment menghasilkan harga hitung (16,05) dengan harga pada table t dengan db = 20-2 = 18 dan taraf signifikansi 5% diperoleh harga t table = 2,100 oleh karena itu harga t hitung 3,06 lebih besar dari harga t table 2,100 maka hipotesis alternative di terima, maka data pernyataan yang di ajukan sangat mendukung terhadap hubungan peran kompetensi pedagogik guru terhadap dalam meningkatkan prestasi belajar siswa.
Efektivitas Permainan Berbisik Berantai Dalam Kegiatan Pendalaman Alkitab Terhadap Pemahaman Siswa Kelas XI SMA Swasta Harvard Medan Panjaitan, Hetika Melda Yanti; Butarbutar, Imelda; E. Aritonang, Udur
Jurnal Kajian Ilmu Pendidikan (JKIP) Vol. 6 No. 3 (2025): Jurnal Kajian Ilmu Pendidikan (JKIP)
Publisher : Lembaga Riset dan Inovasi Almatani

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55583/jkip.v6i3.1606

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas permainan berbisik berantai dalam kegiatan pendalaman Alkitab terhadap pemahaman siswa kelas XI SMA Harvard Swasta Medan.  Latar belakang penelitian ini adalah kurangnya pemahaman dan partisipasi siswa dalam pendalaman Alkitab karena metode yang digunakan masih bersifat konvensional. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus.  Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan melalui proses reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa permainan berbisik berantai membuat siswa lebih fokus mendengar, teliti dalam menyampaikan pesan, serta lebih aktif dalam kegiatan pendalaman Alkitab. Metode ini juga meningkatkan kerja sama antarsiswa dan menciptakan kegiatan PA yang menyenangkan. Kesimpulannya, permainan berbisik berantai efektif digunakan dalam pendalaman Alkitab karena dapat meningkatkan pemahaman siswa terhadap firman Tuhan.
The Effect Of The Problem Based Learning (PBL) Learning Model On Improving Students' Learning Motivation In The Christian Religious Education Subject Of Grade XII Manullang, Yoel Satria; Siregar, Nurliani; Butarbutar, Imelda
Jurnal Ilmu Pendidikan dan Sosial Vol. 4 No. 3 (2025): Oktober
Publisher : CV Putra Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58540/jipsi.v4i3.1035

Abstract

This study aims to determine the effect of the Problem-Based Learning (PBL) model on student learning motivation in Christian Religious Education (CRE) for grade XII TBSM students at SMK Swasta Imelda Medan. The background of this study stems from the low learning motivation of students due to the dominance of conventional methods that tend to make students passive. Therefore, the implementation of an innovative learning model that encourages active participation, critical thinking, and problem-solving is necessary. The research method used was quantitative descriptive with a survey design. The study population was all grade XII TBSM students, and the sample size was 21 students. The data collection instrument was a learning motivation questionnaire that had undergone validity and reliability tests. Data analysis techniques were simple regression, correlation coefficient, coefficient of determination, and significance tests. The results showed a positive and significant effect between the implementation of the PBL model and student learning motivation. This is evidenced by the correlation coefficient of 0.59 indicating a strong relationship, and the calculated t (3.185) > t (2.093) at the 0.05 significance level. Thus, the implementation of PBL can increase student learning motivation in Christian Religious Education at Imelda Private Vocational School, Medan. The coefficient of determination is 34.81%, which shows that Problem Based Learning (PBL) has an influence on students' learning motivation of 34.81%.
Pengaruh Media Pembelajaran Film Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Bidang Studi Pendidikan Agama Kristen Kelas IX Purba, Yanti Sintia; Butarbutar, Imelda; Lumbanraja, Riana
Jurnal Ilmu Pendidikan dan Sosial Vol. 4 No. 3 (2025): Oktober
Publisher : CV Putra Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58540/jipsi.v4i3.1039

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat sejauh mana Pengaruh Media Pembelajaran Film Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Bidang Studi Pendidikan Agama Kristen Kelas IX Smp Swasta Methodist 7 Medan dengan jumlah sampel sebanyak 30 orang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif dengan alat pengumpulan data menggunakan kusioner skala linkert dalam bentuk checklist yang telah dilakukan uji validasi instrumen. Setelah dilakukan Uji Statistik Korelasi product moment Pearson. Dari hasil pengujian korelasi diperoleh (r) 0,879 dengan uji determinasi sebesar 52,12% dan untuk mengetahui signifikan atau tidaknya koefisien korelasi pada taraf (a) = 0,05 maka diadakan uji "t" dengan kriteria pengujian jika t_hitung yang diperoleh dari perhitungan lebih besar (>) dari t_tabel pada taraf signifikan 1-0,05 dengan dk=n-2 maka hipotesis diterima dan dalam hal lain ditolak. Dari hasil pengujian diperoleh t_hitung > t_tabel (9,7>1,70), maka hipotesis diterima. Dengan demikian dapat ditemukan adanya keterkaitan antara Pengaruh Media Pembelajaran Film Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Bidang Studi Pendidikan Agama Kristen Kelas IX Smp Swasta Methodist 7 Medan
Illumination and Empowerment of Christian Religious Education, Cross-Cultural Relations in Multicultural Education through collaboration with Payab University Munthe, Bangun; Butarbutar, Imelda
Journal Of Human And Education (JAHE) Vol. 4 No. 4 (2024): Journal Of Human And Education (JAHE)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jh.v4i4.1233

Abstract

Masalah yang sering terjadi di dunia pendidikan di wilayah Indonesia seakan-akan tidak ada habisnya. Seperti : perkelahian, tawuran, diskriminasi, fanatik, masih sering ditemukan di wilayah Indonesia. Disamping itu, banyak pihak yang mengatakan pendidikan Agama dan pendidikan multikultural belum tertanam dengan baik di hati para siswa, sehingga siswa melakukan perbuatan yang tidak baik. Berdasarkan latar belakang di atas, penulis melakukan penelitian dengan tujuan untuk mengungkapkan bagaimana peran pendidikan agama di Indonesia dengan tujuan penelitian: (1) Untuk mengetahui proses pelaksanaan Pendidikan Agama dan Pendidikan Multikultural di Indonesia. (2) Untuk meneliti atau mendeskripsikan jenis-jenis kegiatan Pendidikan Keagamaan dan Pendidikan Multikultural Indonesia. (3) Untuk mencari model implementasi pendidikan Agama dan Pendidikan Multikultural Indonesia dalam mewujudkan kerukunan antar umat beragama.Penulis dalam riset ini menggunakan metode penelitian Kualitatif. Jenis penelitian Kualitatif yang penulis gunakan adalah Studi Kasus.Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, dokumentasi, wawancara.
Sosialisasi Pengembangan Karakter Remaja dalam Mencegah Perundungan di SMP Kalam Kudus-1 Medan Butarbutar, Imelda; Munthe, Bangun; Sirait, Romulus; Sinaga, Rasmaindah; Sibarani, Rohit
Journal Of Human And Education (JAHE) Vol. 4 No. 4 (2024): Journal Of Human And Education (JAHE)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jh.v4i4.1292

Abstract

Perundungan yang terjadi di sekolah merupakan aksi yang meresahkan. Salah satu yang penyebab aksi perundungan adalah kurangnya kontrol diri dalam proses perkembangan anak remaja. Hal ini harus dipahami oleh para remaja dalam pertumbuhannya melalui edukasi. Kegiatan pengabdian masyarakat (PkM) Internasional ini bertujuan untuk memberikan edukasi tentang urgensi pengembangan karakter dalam mencegah perundungan. Kegiatan ini dilaksanakan oleh tim dosen dan mahasiswa dari program studi Pendidikan Agama Kristen bersama mahasiswa dari Universitas Ceko. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan pada tanggal 10-11 Juli 2024 di sekolah menengah tingkat pertama (SMP) Kalam Kudus 1 Medan. Dalam upaya mencegah perundungan di sekolah, maka seluruh pihak harus bersinergi untuk memberikan edukasi tentang dampak perundungan tersebut. Hal ini tidak bisa dibiarkan, karena akan semakin mendorong pelaku untuk melakukan aksinya. Melalui kegiatan pengabdian ini mahasiswa Universitas Ceko juga memaparkan bahwa diantara negera Hongaria dan Polandia, salah satu negara yang paling rendah tingkat perundungan adalah Republik Ceko. Pemerintah Republik Ceko sangat tanggap dalam upaya menertibkan negara tersebut. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah bentuk ceramah, sharing/tanya. Hasil yang diperoleh melalui kegiatan ini adalah siswa dapat memahami dampak negatif perilaku perundungan, sehingga siswa semakin mampu mengontrol diri dan mampu menanamkan sikap saling menerima satu dengan yang lain.
Implementasi Aplikasi Quizizz Sebagai Evauasi Pendidikan Agama Kristen di SMA Negeri 14 Medan Sinaga, Rasmainda Br; Butarbutar, Imelda; Nainggolan, Justinos Ray
PIJAR: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran Vol. 4 No. 1 (2025): Desember
Publisher : CV Putra Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58540/pijar.v4i1.1075

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi aplikasi Quizizz sebagai evaluasi pembelajaran Pendidikan Agama Kristen di SMA Negeri 14 Medan. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan model evaluasi illuminative dan congruence. Subjek penelitian terdiri dari tiga orang guru Pendidikan Agama Kristen dan tiga orang siswa kelas XI. Data diperoleh melaui observasi dan wawancara, kemudian dianalisis dengan tahapan reduksi data, penyajian data, serta penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan aplikasi Quizizz memberikan pengalaman belajar yang lebih interaktif, meningkatkan motivasi serta keterlibatan siswa daam proses evaluasi, dan memudahkan guru dalam memantau hasil belajar. Namun, masih terdapat kendala berupa keterbatasan jaringan internet, kurangnya pemahaman sebagian siswa terhadap penggunaan teknologi, serta kebutuhan penyesuaian soal agar sesuai dengan capaian pembelajaran. Berdasarkan analisis model congruence ditemukan kesesuaian antara tujuan pembelajaran, proses evaluasi, dan hasil yang dicapai. Sementara melalui model illuminative terungkap bahwa Quizizz mampu menciptakan suasana evaluasi yang menyenangkan serta memberikan dampak positif terhadap sikap belajar siswa. Dengan demikian, implementasi Quizizz dapat dijadikan aternatif evaluasi pembelajaran Pendidikan Agama Kristen yang relevan di era digital, meskipun perlu adanya peningkatan fasilitas serta bimbingan berkelanjutan agar lebih optimal
Implementasi Modul Pembelajaran Berbasis Contextual Teaching And Learning Terhadap Penguatan Karakter Siswa Kelas X l Aritonang, Devi Elprida Br; Butarbutar, Imelda; Munthe, Bangun
PIJAR: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran Vol. 3 No. 3 (2025): Agustus
Publisher : CV Putra Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58540/pijar.v3i3.1082

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) terhadap penguatan karakter siswa kelas X di SMA Negeri 1 Tebing Tinggi. Latar belakang penelitian didasari oleh pentingnya pendidikan karakter dalam dunia pendidikan, khususnya melalui pendekatan pembelajaran yang kontekstual dan bermakna. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data dianalisis menggunakan model analisis interaktif yang meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan CTL mampu memperkuat karakter siswa, khususnya kejujuran, tanggung jawab, kedisiplinan, kerja sama, dan rasa hormat. Guru berperan sebagai fasilitator dengan mengaitkan materi pada kehidupan nyata, serta menerapkan penilaian otentik yang mengembangkan aspek kognitif, afektif, dan psikomotorik siswa. Dengan demikian, CTL berkontribusi positif terhadap pendidikan karakter dan relevan untuk mendukung pendidikan karakter di sekolah menengah
Penerapan Nilai-Nilai Kristiani Berbasis Proyek Dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Kristen Upaya Mencegah Perundungan (Bullying) Sitorus, Gika Miranda Nikita; Butarbutar, Imelda; Lumbanraja, Riana
PIJAR: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran Vol. 3 No. 3 (2025): Agustus
Publisher : CV Putra Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58540/pijar.v3i3.1094

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan nilai-nilai Kristiani berbasis proyek dalam pembelajaran Pendidikan Agama Kristen sebagai upaya mencegah perundungan (bullying) di SMK Negeri 2 Tebing Tinggi. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi.Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan nilai-nilai Kristiani melalui model pembelajaran berbasis proyek mampu menanamkan sikap saling menghargai, kepedulian, kasih, dan kerja sama antar siswa. Aktivitas proyek yang dirancang tidak hanya memperkuat pemahaman siswa tentang ajaran Kristiani, tetapi juga membentuk perilaku yang lebih positif dalam interaksi sehari-hari. Dampaknya terlihat pada menurunnya kecenderungan perilaku perundungan di lingkungan sekolah serta meningkatnya suasana belajar yang harmonis. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa penerapan nilai-nilai Kristiani berbasis proyek dalam pembelajaran Pendidikan Agama Kristen efektif sebagai strategi dalam mencegah tindakan perundungan di sekolah