Claim Missing Document
Check
Articles

Found 34 Documents
Search

Perencanaan Pembangkit Listrik Berbasis Flywheel Ganda Jaya, Muh. Aksan; Hamri, Hamri; Habib, Faisal; Efendi, Rustam
Jurnal Mekanova : Mekanikal, Inovasi dan Teknologi Vol 8, No 1 (2022): April
Publisher : universitas teuku umar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (646.456 KB) | DOI: 10.35308/jmkn.v8i1.4126

Abstract

Energi listrik merupakan kebutuhan vital di abad 21 ini. Sumber energi listrik selama ini bersumber dari energi fosil terus mengalami penurunan pasokan dan berbagai macam isu lingkungan akan penggunaan energi fosil. Salah satu yang dapat dilakukan untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah menggunakan energi yang memungkin diambil kembali. Flywheel Energy Storage System merupakan salah satu yang bisa dikembangkan, dengan adanya energi kinetik yang dimiliki oleh flywheel memungkin untuk menaikkan kapasitas penyediaan energi. Tujuan penelitian ini adalah merancang dan menguji pembangkit energi berbasis flywheel. Metode perencanaan adalah metode perhitungan elemen mesin. Hasil perhitungan perencanaan pembangkit listrik berbasis flywheel didapatkan kecepatan sudut flywheel (ω) sebesar 181,42 rad/s, momen inersia 0,35 kg/m², torsi 4,28 Nm, energi kinetik 5.825 Joule. Perbandingan putaran (i) motor listrik-flywheel sebesar 1,3 dan flywheel-generator 1, ukuran V Belt motor listrik-flywheel adalah A-43 dan flywheel-generator A-45.
Potensi Air Lindi dari TPA Puuwatu sebagai Sumber Energi Alternatif Berbasis Teknologi Microbial Fuel Cell Al Gazali, Muhammad Hijir; Zaeni, Ahmad; Susilowati, Prima Endang; Alwahab, Alwahab; Efendi, Rustam
Jurnal Mekanova : Mekanikal, Inovasi dan Teknologi Vol 9, No 2 (2023): Oktober
Publisher : universitas teuku umar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35308/jmkn.v9i2.8370

Abstract

Telah dilakukan  penelitian  mengenai potensi air lindi TPA Puuwatu sebagai sumber energi alternatif berbasis teknologi microbial fuel cell. Sampel air lindi diperoleh dari situs TPA Puuwatu digunakan sebagai substrat dan sumber mikroba dalam perangkat MFC untuk menghasilkan energi. Secara garis besar pengamatan yang dilakukan mencakup pengukuran energi listrik MFC dan analisis karakteristik sampel air lindi. MFC dibuat dalam model dual chamber (dua kamar) dengan variasi oksidator yaitu KMnO4 dan K2Cr2O7. Sel MFC dibuat sebanyak enam unit lalu diukur tegangan dan kuat arusnya. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa MFC dengan oksidator KMnO4 menghasilkan energi listrik yang lebih tinggi. Tegangan maksimum satu unit sel MFC-KMnO4 mencapai 1102,33mV tepatnya di hari ke-9 masa pengoperasian. MFC-KMnO4 yang disusun dalam rangkaian seri menghasilkan tegangan maksimum 6460 mV dengan kuat arus sebesar 0,528 mA pada hari ke-6 pengoperasian, sedangkan dalam MFC yang tersusun paralel menghasilkan tegangan listrik sebesar 1053 mV dengan kuat arus sebesar 2 mA. Hasil uji pewarnaan gram bakteri sampel air lindi menunjukkan bahwa sampel air lindi mengandung berbagai macam bakteri. Dengan demikian berdasarkan keseluruhan hasil yang diperoleh dapat disimpulkan air lindi memiliki potensi sebagai substrat MFC.Kata kunci: air lindi, microbial fuel cell, oksidator, tegangan  listrik
PENGUKURAN POTENSI ENERGI MATAHARI DAN PERANCANGAN PLTS TERHUBUNG JARINGAN PADA GEDUNG LABORATORIUM TEKNIK 1 ITERA Harmiansyah; Putra, Pramana; Nuruli, Febmartini Evita; Hadi, Fahmi Sapta; Inrum, Putri A’isyati; Saputra, Rizki Octa; Saputra, Muhammad Atma; Efendi, Rustam
Scientific Journal of Mechanical Engineering Kinematika Vol 9 No 1 (2024): SJME Kinematika Juni 2024
Publisher : Mechanical Engineering Department, Faculty of Engineering, Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/sjmekinematika.v9i1.257

Abstract

Solar energy is energy that can be continuously renewed and is environmentally friendly. Solar PV design can be done by knowing the potential value of sunlight in an area. Solar panels have a way of converting solar radiation into electrical energy. The aim of this research is to analyze the potential of solar energy, design on-grid based solar modules on the roof of the Engineering Laboratory 1 building and analyze initial investment costs and maintenance of PLTS. This research method was carried out by measuring the amount of solar energy using a solar power meter, designing a grid-connected PLTS system with PVSys software and estimating costs. Based on the research results, it was found that Global Horizontal Irradiance had an average value of 1705.1 W/m2, Direct Radiation of 1662.2 W/m2, Diffuse Radiation of 187.28 W/m2, and Albedo Radiation of 0.10897. The designed PLTS requires a total initial investment value of IDR 699,352,092.-. Annual maintenance and operational costs for the PLTS to be built on the roof of Engineering Laboratory 1 are IDR 6,993,520.92 per year. It is estimated that the life of the solar panels will reach 25 years, so the total maintenance and operational costs will be IDR 174,838,023.-.
Analisis regresi sederhana hasil pembacaan thermocouple amplifier Adafruit MAX31856 Efendi, Rustam; Padang, Welly Liku; Aries, Mulhin; Tando, Arjal; Herlina, Herlina; Nakkir, Muh.; Masruhi, Masruhi
Sultra Journal of Mechanical Engineering Vol 3 No 1 (2024): Sultra Journal of Mechanical Engineering
Publisher : Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Sulawesi Tenggara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54297/sjme.v3i1.555

Abstract

Pengukuran suhu memegang peranan krusial dalam berbagai aplikasi, dari penelitian ilmiah hingga industri. Dalam upaya untuk memastikan akurasi pembacaan suhu, amplifier thermocouple, seperti Adafruit MAX31856, seringkali digunakan. Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki dan menganalisis hasil pembacaan dari amplifier thermocouple Adafruit MAX31856, yang merujuk pada termokopel tipe K yang umum digunakan dalam pengukuran suhu tinggi. Metode analisis regresi linier sederhana digunakan untuk memahami tingkat kesamaan pembacaan dari sepuluh amplifier TC1 hingga TC10 terhadap hasil pembacaan termokopel tipe K. Analisis ini dilakukan dengan bantuan aplikasi MS Office Excel, dan hasilnya sangat menarik. Hasil analisis mengungkapkan bahwa nilai koefisien determinasi (R²) berkisar antara 0,9999 hingga 1, menunjukkan tingkat kesamaan yang sangat tinggi dalam pembacaan amplifier tersebut. Hal ini mengindikasikan konsistensi dan stabilitas pembacaan suhu termokopel tipe K yang dihasilkan oleh amplifier thermocouple Adafruit MAX31856.