Claim Missing Document
Check
Articles

Found 21 Documents
Search

Pendekatan Tari Kreatif dalam Meningkatkan Kreativitas Gerak pada Muatan Pembelajaran Tari untuk Siswa Kelas VI SDIT Baiturrahim Jambi Dea Vandera; Destrinelli Destrinelli; Bunga Ayu Wulandari; Britfy Yusuf Afanda
Jurnal Tonggak Pendidikan Dasar : Jurnal Kajian Teori dan Hasil Pendidikan Dasar Vol. 2 No. 1 (2023): JTPD
Publisher : Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jtpd.v2i1.24289

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripkan penerapan pendekatan tari kreatif dan untuk mengetahui peningkatan kreativitas gerak pada muatan pembelajaran tari menggunakan pendekatan kreatif di SDIT Baiturrahim Jambi. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (classroom action research) dengan menggunakan desain model dari Suharsimi Arikunto. Penelitian ini terdiri dari dua siklus dan setiap siklus terdiri dari dua kali pertemuan yang terdiri dari kegiatan perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Partisipan penelitian ini adalah siswa-siswi kelas VI SDIT Baiturrahim Jambi yang berjumlah 11 orang siswa, terdiri dari 5 orang siswa perempuan dan 6 orang siswa laki-laki. Metode pengumpulan data melalui lembar observasi sintaks pendekatan tari kreatif, yaitu eksplorasi, improvisasi, dan komposisi dan lembar observasi kreativitas gerak siswa pada muatan pembelajaran tari. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan pendekatan tari kreatif mampu meningkatkan kreativitas gerak pada muatan pembelajaran tari untuk siswa kelas VI SDIT Baiturrahim Jambi. Hal ini dapat dilihat dari 9 siswa telah memenuhi kriteria kelancaran (fluency), 8 siswa telah memenuhi kriteria kelenturan (flexibility), 7 siswa telah memenuhi kriteria keaslian (originality), dan 6 orang sudah memenuhi kriteria elaborasi (elaborate). Hal ini membuktikan bahwa pendekatan tari kreatif mampu meningkatkan kreativitas gerak pada muatan pembelajaran tari untuk siswa kelas VI SDIT Baiturrahim Jambi.
Analysis of Jambi University's Early Childhood and Primary Education Program for a Global Competitive Generation Yantoro Yantoro; Destrinelli Destrinelli; Hendra Sofyan; Bunga Ayu Wulandari; Issaura Sherly Pamela; Uswatul Hasni; Rizki Surya Amanda
Nidhomul Haq : Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 7 No 3 (2022): Management of Islamic Education
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam Institut Pesantren KH Abdul Chalim Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31538/ndh.v7i3.2301

Abstract

This article analyses educational programs for preparing a generation with global competitiveness in the Department of Early Childhood and Elementary Education, Jambi University using a qualitative approach and critical analysis. Furthermore, the data collection techniques used include interviews, observation, and documentation. The data analysis technique is the Miles and Huberman model, including reduction, presentation, and verification. The results showed that there are several programs to prepare a generation of global competitiveness, including 1) Organizing training and workshops to prepare a generation with global competitiveness, 2) Reframing for Global Competitiveness, 3) Organizing Focus Group Discussions (FGD), 4) Implementation of Student Extracurricular Activities, 5) Socialization of Student Achievement Improvement.
PENGEMBANGAN MEDIA SEX KIDS EDUCATION (SKIDU) BERBASIS BOARD GAME UNTUK ANAK USIA DINI Dewi Rahayu; Indryani Indryani; Bunga Ayu Wulandari
Jurnal Muara Pendidikan Vol. 8 No. 1 (2023): Jurnal Muara Pendidikan, Vol 8 No 1, Juni 2023
Publisher : LPPM Universitas Muhammadiyah Muara Bungo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52060/mp.v8i1.1179

Abstract

Sexual violence in early childhood has become increasingly common in recent years, making it sad for parents, educators and education practitioners, because this will definitely have negative impact on the child's future. The purpose of this study was to develop increasing Board Game-based Sex Kids Education (SKIDU) media for knowledge of sex education in early childhood. The subjects in this study were children aged 4-6 years at TK-IT Al Azka, Jambi City. The research method used is Research and Development (R&D). This development research procedure refers to the ADDIE model (Analysis, Design, Development, Implementation and Evaluation). Validation of the feasibility of the SKIDU Board Game was carried out by material experts and media experts, and implemented to 16 B1 class students at TK IT Al-Azka Jambi. The results showed that the feasibility test of the SKIDU Board Game for Early Childhood obtained the results of validation by material experts at 98.00% with the very feasible category and the results of the validation by media experts obtained a value of 89.00% with the very feasible category. Then the parents' responses to the SKIDU Board Game product for Early Childhood obtained a value of 98.00% in the very feasible category, the educator's response obtained a value of 100% with a very positive category. Then based on one-to-one trials a value of 89.75% was obtained in the very high category, small group trials obtained a value of 85.50% in the very high category, and field trials obtained a value of 91.25% with a very high category. So that the Board Game-based Sex Kids Education (SKIDU) media is suitable for use by students as a instructional media.
Classroom Interaction Patterns in English Foreign Learner (EFL) Study at Senior High School of As’ad Jambi Fauzi Atunnisa; Failasofah Failasofah; Bunga Ayu Wulandari
Proceedings Series on Social Sciences & Humanities Vol. 18 (2024): Proceedings of International Student Conference on Education (ISCE) 2024
Publisher : UM Purwokerto Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30595/pssh.v18i.1240

Abstract

This research examines the patterns of classroom interaction and the speech functions used in English as a Foreign Language (EFL) classes at MAS As’ad, Kota Jambi. The research utilizes a descriptive qualitative approach to analyze spoken interactions between teachers and 11th-grade students, with data collected through classroom observations and video recordings. The analysis is guided by Sinclair and Coulthard’s (1992) classroom interaction model, Walsh’s (2011) framework on classroom interactional competence, and Eggins and Slade’s (1997) categorization of speech functions. The study identifies the prevalent interaction patterns in the classroom and investigates how these patterns facilitate or hinder students' language learning. The findings revealed five distinct patterns of interaction: (1) teacher eliciting exchange, (2) teacher directing exchange, (3) teacher informing exchange, (4) student eliciting exchange, and (5) student informing exchange. The speech functions exhibited a variety of moves between the teacher and students, with both parties contributing almost equally to the interaction, indicating a well-maintained exchange process. These findings suggest that classroom interaction patterns significantly influence student participation, providing opportunities for comprehensible input and feedback. Further research is recommended to explore the impact of these interaction patterns on students' academic achievement. By highlighting the importance of balanced communication roles and the need for meaningful interaction, this research offers valuable insights for educators aiming to improve classroom dynamics and foster a more engaging learning experience.
Implementasi Konstruktivisme dalam kegiatan library user education di Perpustakaan UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi Mahdianto Mahdianto; Yundi Fitrah; Ade Kusuma; Bunga Ayu Wulandari
Syntax Idea 6464-6469
Publisher : Ridwan Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46799/syntax-idea.v6i10.8062

Abstract

Konstruktivisme adalah sebuah teori pembelajaran yang menekankan bahwa pengetahuan dibangun oleh individu melalui pengalaman dan interaksi dengan lingkungan, bukan sekadar diperoleh secara pasif dari pengajaran. Keterlibatan aktif peserta Library User Education berpengaruh dalam proses konstruktivisme. Library User Education dari prespektif konstruktivisme memiliki tujuan untuk memberikan user atau pemustaka dalam memahami konsep dan juga praktik kegiatan dalam penggunaan perpustakaan. Masalah utama dalam penelitian ini adalah bagaimana efektivitas pendidikan pengguna perpustakaan dengan menggunakan teori pembelajaran konstruktivisme, diukur pre-test dan post-test pada peserta didik di UPT Perpustakaan UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas pembelajaran konstruktivisme pada Library User Education UPT Perpustakaan Universitas Jambi. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata nilai pre-test sebesar 54, dan post-test sebesar 81,05, yang menunjukkan bahwa pembelajaran statistika efektif dalam mencapai tujuan, dibuktikan dengan peningkatan hasil belajar yang signifikan.
PENGARUH PENGGUNAAN APLIKASI RUANGGURU DAN MOTIVASI TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA SISWA KELAS X SMK MUHAMMADIYAH KOTA JAMBI Endah Pratiwi; Hary Soedarto Harjono; Bunga Ayu Wulandari
JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL Vol. 2 No. 2 (2021): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Juni 2021 - November 2021)
Publisher : Dinasti Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jmpis.v2i2.651

Abstract

Kondisi awal sebelum diadakan penelitian dimana proses belajar mengajar sering kali dihadapkan pada materi yang abstrak dan di luar pengalaman peserta didik sehari-hari. Hal ini menyebabkan materi menjadi sulit diajarkan oleh guru dan sulit dipahami peserta didik. Dan hal ini harus dicari solusinya. Salah satu alternatif untuk menggambarkan benda yang bersifat abstrak adalah menggunakan Alikasi Ruangguru, dimana sistem penyampaian pengajaran menyajikan materi video animasi dengan pengendalian komputer kepada siswa yang tidak hanya mendengar dan melihat video dan suara, tetapi juga memberikan respon yang aktif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Penggunaan aplikasi Ruang Guru dan motivasi terhadap hasil belajar Fisika siswa kelas X SMK Muhammadiyah Kota Jambi.Populasi dan sampel penelitian adalah siswa kelas X yang terdiri dari kompetensi keahlian Geologi Pertambangan dan Teknik Instalasi Tenaga Listrik, dengan siswa masing masing kompetensi keahlian berjumlah 30 orang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian adalah rancangan pembelajaran dengan menggunakan aplikasi Ruang Guru, angket motivasi belajar dan lembar test untuk mengukur hasil belajar. Analis data yang digunakan adalah analisis varian(ANAVA) dua jalur. Dari hasil penelitian menunjukkan temuan-temuan sebagai berikut: (1) Terdapat perbedaan hasil belajar antara kelompok siswa dengan penggunaan Aplikasi Rung Guru dibanding kelompok siswa tanpa penggunaan media Aplikasi Ruang Guru (2) Terdapat pengaruh penggunaan aplikasi Ruang Guru pada kelompok siswa yang memiliki motivasi tinggi (3) Terdapat pengaruh penggunaan aplikasi Ruang Guru pada kelompok siswa yang memiliki motivasi rendah.(4) Terdapat interaksi antara penggunaan aplikasi Ruang Guru terhadap hasil belajar Fisika. Berdasarkan hasil penelitian tersebut disarankan kepada guru untuk menggunakan media pembelajaran yang bervariasi disesuaikan dengan kurikulum supaya proses pembelajaran lebih menarik dan memotivasi siswa.
PENGARUH KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH BUDAYA BELAJAR DAN PENGGUNAAN MEDIA VIDEO YOUTUBE TERHADAP HASIL BELAJAR SEJARAH SISWA KELAS X SMA NEGERI 8 KOTA JAMBI Fajar Dwi Astuti; Yusdi Anra; Bunga Ayu Wulandari
JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL Vol. 2 No. 2 (2021): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Juni 2021 - November 2021)
Publisher : Dinasti Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jmpis.v2i2.652

Abstract

Sekolah sebagai lembaga pendidikan formal memegang peran signifikan dalam proses pengajaran. Pendidikan dapat mengubah pandangan hidup, budaya dan perilaku manusia. Pendidikan juga berfungsi mengantar manusia menguak tabir kehidupan sekaligus menempatkan dirinya sebagai pelaku dalam setiap perubahan. Pendidikan bertujuan menyiapkan manusia untuk menghadapi berbagai perubahan yang membutuhkan kekuatan pikiran, kesadaran dan kreatifitas. Penelitian ini bertujuan Kepemimpinan Kepala Sekolah, Budaya Belajar, dan Penggunaan Media Video Youtube terhadap hasil belajar sejarah siswa kelas X SMA Negeri 8 Kota Jambi baik secara parsial maupun secara simultan. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dan kuantitatif, dengan teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini yaitu menggunakan persamaan regresi linear berganda, yang dilanjutkan dengan uji hipotesis melalui uji t (parsial) dan uji F (simultan). Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X SMAN 8 Kota Jambi yang berjumlah 101 orang. Ukuran sampel pada penelitian ini menggunakan formula slovin dengan nilai e = 10%, sehingga diperoleh sampel sebesar 50 orang. Hasil penelitian ini menyimpulkan 1) Terdapat pengaruh kepemimpinan kepala sekolah terhadap hasil belajar sejarah siswa kelas X SMA Negeri 8 Kota Jambi secara parsial; 2) Terdapat pengaruh budaya belajar terhadap hasil belajar sejarah siswa kelas X SMA Negeri 8 Kota Jambi secara parsial; 3) Terdapat pengaruh penggunaan media video youtube terhadap hasil belajar sejarah siswa kelas X SMA Negeri 8 Kota Jambi secara parsial; dan 4) Terdapat pengaruh kepemimpinan kepala sekolah, budaya belajar dan penggunaan media video youtube terhadap hasil belajar sejarah siswa kelas X SMA Negeri 8 Kota Jambi secara simultan.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS BERBASIS ANDROID MENGGUNAKAN ADOBE FLASH CS 6 UNTUK MENINGKATKAN KOMUNIKASI DASAR DAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS V SD Nurul Hasanah; M. Rusdi; Bunga Ayu Wulandari
JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL Vol. 2 No. 2 (2021): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Juni 2021 - November 2021)
Publisher : Dinasti Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jmpis.v2i2.717

Abstract

Berbicara menggunakan bahasa inggris merupakan salah satu kegiatan yang akan menjadi bekal keterampilan berbahasa peserta didik nantinya. Di dalam berbicara (komunikasi) tersebut terdapat pembentukan (transform) dan pengalihan (transfer) pengetahuan, keterampilan ataupun sikap dan nilai dari komunikator (pendidik/ guru) kepada komunikan (peserta didik) sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan. Pada keterampilan berbicara (komunikasi) terdapat atas 4 aspek yang harus dimiliki oleh peserta didik yaitu pelafalan (pronouncation), tata bahasa (grammar), kosa kata (vocabullary),dan pemahaman (comprehention). Dalam meningkatkan keterampilan berbicara (komunikasi) dan hasil belajar peserta didik kelas V perlu dilakukan pengembangan media pembelajaran bahasa inggris berbasis android menggunakan Adobe Flash CS 6. Pengembangan media pembelajaran bahasa inggris berbasis android ini dirancang menggunakan prosedur model Lee and Owens (2004) dengan 5 tahapan yaitu analisis, desain, pengembangan, penerapan, dan evaluasi. Jenis penelitian ini merupakan penelitian gabungan (mixed methods) kualitatif dan kauntitatif. Media pembelajaran bahasa inggris berbasis android ini mendapat penilaian yang positif dari Ahli Materi, Ahli Media, Guru dan siswa yaitu media pembelajaran bahasa inggris berbasis android ini sangat baik untuk digunakan sebagai media pembelajaran. Media pembelajaran bahasa inggris berbasis android ini juga dapat meningkatkan komunikasi dasar sebesar 85,5 % serta dapat meningkatkan hasil belajar siswa dari rata-rata hasil belajar (pretest) sebesar 59 menjadi rata-rata hasil belajar (posttest) 88,5 sehingga peningkatan terjadi sebesar 29,5.
PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK BERBASIS APLIKASI ANDROID MATA PELAJARAN SOSIOLOGI PESERTA DIDIK KELAS X SMA NEGERI 12 KOTA JAMBI Widya Murba Ningsih; Muhammad Ali; Bunga Ayu Wulandari
JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL Vol. 3 No. 2 (2022): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Juni 2022 - November 2022)
Publisher : Dinasti Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jmpis.v3i2.899

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : 1) Mengembangkan Lembar Kerja Pesrta Didik Berabasis Aplikasi Android Mata Pelajaran Sosiologi Materi Penyimpangan Sosial Kelas X SMA Negeri 12 Kota Jambi; 2) Untuk mengetahui kualitas Lembar Kerja Pesrta Didik Berabasis Aplikasi Android Mata Pelajaran Sosiologi Materi Penyimpangan hasil pengembangan berdasarkan penilaian ahli (judgment Expert); 3) Untuk mengetahui tanggapan peserta didik dan guru terhadap Lembar Kerja Pesrta Didik Berabasis Aplikasi Android Mata Pelajaran Sosiologi Materi Penyimpangan Sosial hasil pengembangan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan (Research and Development) yang mengadaptasi model pengembangan ADDIE (Analyz, Design, Develompment, Implementation, Evaluation) namun hanya dibatasi sampai tahap implementasi saja. Validasi kelayakan LKPD dilakukan oleh ahli media, ahli materi dan satu orang guru sosilogi, serta dimplementasikan kepada 34 peserta didik kelas X IPS 2 SMA Negeri 12 Kota Jambi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Berdasarkan analisis Lembar Kerja Pesrta Didik Berabasis Aplikasi Android Mata Pelajaran Sosiologi Materi Penyimpangan hasil pengembangan sesuai untuk dikembangkan. 2) dalam tahap pengembangan peneliti membauat rancangan LKPD dalam bentuk storyboard, menyusun LKDP dalam format word serta penyusunan instrument penilaian LKPD. 3) Pengembangan, pada tahapan ini dilakukan pembuatan LKPD, Validasi oleh ahli materi, ahli media, praktisi pembelajaran sosiologi. 4) Implementasi, dalam tahapan ini dilakukan implentasi pada kelas X IPS 2 SMA Negeri 12 Kota Jambi yang diikuti oleh 34 peserta didik. Tingkat kelayakan LKPD berbasis android berdasarkan penilaian: (1) Ahli Media diperoleh nilai rata-rata 3,9 dengan kategori layak. (2) Ahli Materi diperoleh rata-rata nilai 3,7 dengan kategori layak. (3) Praktisi pembelajaran sosiologi diperoleh rata-rata nilai 4,6 dengan kategori sangat layak. LKPD berbasis android ini mendapat respon positif dari semua peserta didik yang menyatakan bahwa LKPD berbasis aplikasi android ini menari, dapat digunakan dalam proses pembelajaran disekolah, materi lebih mudah difahami, dan tidak ada kendala dalam penggunaannya.
ANALISIS PENERAPAN LITERASI MEMBACA DAN MENULIS DI SD PERTIWI I KOTA JAMBI Tri Thantri Junita; Bunga Ayu Wulandari; Muhammad Ali
JURNAL MANAJEMEN PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL Vol. 3 No. 2 (2022): Jurnal Manajemen Pendidikan dan Ilmu Sosial (Juni 2022 - November 2022)
Publisher : Dinasti Review

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jmpis.v3i2.1138

Abstract

Penelitian ini di latat belakangi oleh masih banyaknya siswa di Indonesia yang malas membaca dan menulis, upaya yang dilakukan pemerintah yaitu dengan menerapkan GSL. GSL ini diharapkan mampu meningkatkan literasi siswa. Salah satu sekolah yang sudah menerapkan literasi yaitu SD Pertiwi I kota Jambi, sekolah ini terletak di lingkungan yang texas, keadaan ini membuat siswa yang bersekolah di sana beragam, hal ini menjadi tantangan bagi kepala sekolah dan guru untuk tetap menerapkan literasi demi membentuk karakter siswa yang lebih baik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kualitatif, dangkan jenis penelitian studi kasus, data diproleh dari hasil observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa SD Pertiwi I Kota Jambi dapat menerapkan literasi dengan baik sesuai dengan tingkatan nya, dalam penerapan nya tentu banyak kendala yang di hadapi guru, hal ini dapat diatasi dengan kreativitas yang guru miliki. Penerapan GSL memiliki dampak positif bagi siswa dapat memunculkan bakat-bakat terpendam siswa.