I W. SUKANATA
Fakultas Peternakan Universitas Udayana, Denpasar Bali

Published : 47 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

ANALISIS KELAYAKAN FINANSIAL USAHA PERBIBITAN SAPI BALI DENGAN MENERAPKAN SISTEM INTEGRASI TANAMAN-TERNAK RUSTIANAWATI D. A. C.,; I W. SUKANATA; B. R. T. PUTRI
Jurnal Peternakan Tropika Vol 3 No 3 (2015)
Publisher : Animal Science Study Program, Faculty of Animal Husbandry, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (363.197 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan finansial, skala pemeliharaan induk dan tingkat harga penjualan pedet yang menguntungkan pada usaha perbibitan sapi bali dengan menerapkan sistem integrasi tanaman-ternak. Penelitian dilaksanakan pada Kelompok Tani Ternak “Mekar Tani” di Desa Kusamba, Kabupaten Klungkung. Waktu penelitian dilakukan selama empat bulan yaitu dari bulan Februari sampai Juni 2015. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan sekunder. Kelayakan finansial usaha ditentukan berdasarkan analisis kriteria investasi, analisis Pay Back Period dan Break Event Point. Analisis sensitivitas dilakukan untuk mengetahui skala pemeliharaan induk dan tingkat harga yang menguntungkan bagi peternak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, berdasarkan biaya tunai, perbibitan sapi bali tersebut layak secara finansial, dengan NPV positif sebesar Rp 167.336.147,.-, IRR 22%, Net B/C 1,50, PBP 5,01 tahun dan BEP 7,02 tahun. Analisis sensitivitas menunjukkan bahwa jumlah pemeliharaan induk yang menguntungkan pada usaha perbibitan sapi tersebut adalah lebih dari 28 ekor atau harga rata-rata pedet adalah di atas Rp 2.845.921 per ekor (jantan seharga Rp 4.245.921 per ekor dan betina seharga Rp 1.245.921 per ekor). Sedangkan berdasarkan biaya total, usaha perbibitan tersebut tidak layak untuk dijalankan yang ditunjukkan oleh nilai NPV negatif sebesar -Rp 605.510.229,.-
ANALISIS FINANSIAL PEMELIHARAAN AYAM PETELUR SECARA INTENSIF DENGAN SISTEM KANDANG BATERAI OPEN HOUSE (Studi Kasus di Peternakan Arcana Poultry Desa Candikusuma Kecamatan Melaya Kabupaten Jembrana) Simbolon M. Y.; I G. Mahardika; I W. Sukanata
Jurnal Peternakan Tropika Vol 10 No 1 (2022): Vol. 10 No. 1 Tahun 2022
Publisher : Animal Science Study Program, Faculty of Animal Husbandry, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study aims to determine the financial aspects (income, R/C ratio, production break-even point and egg price break-even point) laying hens that are kept in open house cages with a capacity of 1,500 layer. This study was conducted at Arcana Poultry, Candikusuma Village, Melaya District, Jembrana Regency – Bali. which was carried out for 3 weeks from January 1 to January 20, 2021. The variables observed were production performance and income analysis. Production performance consisted of average egg production, depletion and acceptance. while the income analysis consists of depreciation costs, fixed costs and variable costs, income, R/C Ratio, and BEP (break even point). The results showed that the eggs produced by lohmann brown chickens aged 26 weeks-28 weeks were 42 trays or 1.253 eggs/day, with hen day production of 83,5% /day and depletion of 0,06%, the net income of farmers was Rp. 131.118, -/day with R/C Ratio of 1,10, BEP unit of 746 eggs/day, BEP price of Rp. 1.018/egg and BEP sales of Rp. 832.536,-/day. Key words: income, R/C Ratio, break-even point
ANALISIS PERFORMANCE USAHA TERNAK AYAM BROILER PADA MODEL KEMITRAAN DENGAN SISTEM OPEN HOUSE (Studi Kasus di Desa Baluk Kecamatan Negara) Maharatih N. M. D.; I W. Sukanata; I P. A. Astawa
Jurnal Peternakan Tropika Vol 5 No 2 (2017)
Publisher : Animal Science Study Program, Faculty of Animal Husbandry, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (352.569 KB)

Abstract

A research had been carried out to determine performance of production and income of boiler business on the partnership model using opened house system for two month in plasma farmer was located in Baluk Village, Negara district, Jembrana Regency. The data used in this research is production data for 8 period from February 2016 - March 2017. The data of the first seven periods are secondary data while the eight period data is the primary data. The variables observed in this study are business profile, maintenance management, average harvest age, weight gain, FCR, index performance and depletion. Research data were analyzed by descriptive and quantitative method. In this model, the average cattle at age 30 days with an average body weight of 1.66 kg / head, weight gain of 1.62 kg / head or 53.62 gram / head / day, the value of FCR 1, 62, index performance 325.53 and the average depletion of 6.34%. The results of this study indicate was used average performance of broiler chickens in partnership model with open house system in Baluk Village, Negara district wasstill below standard, so the result was not maximal Key words: performance, broiler chicken, partnership model, open house.
Analisis Pendapatan Peternakan Ayam Broiler Dengan Sistem Kandang Tertutup (Closed House) Pada Pola Mandiri (Studi Kasus pada CV. Sari Mulya di Desa Tunjuk, Tabanan) Wulansari P.K.P.; I W. Sukanata; I M. Suasta
Jurnal Peternakan Tropika Vol 6 No 3 (2018)
Publisher : Animal Science Study Program, Faculty of Animal Husbandry, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (653.459 KB)

Abstract

There are two systems in broiler farm those are opened house and closed house. This study aims was to find out the income of closed house broiler farmat non-partnership farming model. It was conducted at CV. Sari Mulya Tunjuk VillageTabanan Regency, from March to May with data for 7 production period. Data obtained consist of primary and secondary data. The secondary data was the performance data at the first to the sixth periods, where as the primary data was the data from the following period (the 7thperiod). The variables observed wereeconomic consisted of investment and production cost, revenue, income, R/C ratio and break even point (BEP). The data obtained was analyzed descriptive and quantitatively. The results showed that of investment cost is Rp 687.825.000, production cost is Rp 374.674.071/period, farmer's income is Rp 70.241.378, with an R/C ratio of 1.19. This effort reached BEP at 4.063,79kg of production or 2.285 head chicken and chicken selling price was Rp16.364/kg. It can be concluded that broiler breeding farms in closed house on the non-partnership model is good and feasible to cultivate. Keywords: Broiler chicken, closed house, non-partnership model, income
KELAYAKAN FINANSIAL USAHAPETERNAKAN AYAM RAS PETELUR ISA BROWN (Studi Kasus pada UD. Aditya di Kecamatan Penebel, Kabupaten Tabanan, Bali) Widiastra Km.; I W. Sukanata; B. R. T. Putri
Jurnal Peternakan Tropika Vol 7 No 1 (2019): Vol. 7 Isssues 1 (2019)
Publisher : Animal Science Study Program, Faculty of Animal Husbandry, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (693.718 KB)

Abstract

The study aims to determine financial feasibility and Break Even Point of laying chicken farm business was carry outfrom June 2018 to July 2018 at UD. Aditya located in Penebel District, Tabanan Regency, Bali Province. The data used are primary and secondary data was analyzed with analysis of investment criteria Pay Back Period, Break Even Point¸ and sensitivity analysis.This study indicated that laying chicken farm business resulted in NPV 1,943,774,054.91, IRR 19.7%, and Net B / C 1.34.Pay Back Periodwas achieved in time of 1.85 years whileBreak Even Pointwas achieved in time of 7.92 years, Break Even Pointegg production can be achieved when the amount of production 3,102,537.02 eggs/year, or when the price of eggs Rp. 1.191.28/egg.Laying chicken farm business is sensitive to the increase of feed price which was equal to 14.47% and very sensitive to the decrease in egg price by 8.36%. It can be concluded that the laying chicken Isa Brown farm owned by UD. Aditya was financially feasibled. Keywords: laying chicken, financial feasibility, investment criteria, sensitivity
STRATEGI PEMASARAN DAGING AYAM BROILER RENDAH LEMAK DAN KOLESTEROL Kurniawan N. E.; B. R. T. Putri; I W. Sukanata
Jurnal Peternakan Tropika Vol 4 No 3 (2016)
Publisher : Animal Science Study Program, Faculty of Animal Husbandry, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2434.973 KB)

Abstract

The objective of this study was to analyze the internal and external factors, determine the attractiveness of the industry, and to recommend the effective strategies to market the products of broiler chicken meat low in fat and cholesterol. The study was conducted in Denpasar and Badung selected with purposive sampling, consumer respondents were selected by random sampling of 100 people and expert respondents were selected by purposive sampling totaling of 3 persons. The data used were quantitative and qualitative data, sourced from primary and secondary data. Methods of data collection were done by interviews, in-depth interviews, observation, and literature research. Data were analyzed by using IFE EFE matrix, IE matrix, SWOT analysis, and analysis of QSPM. The results showed that the total score of internal factor was 2.35, and the external factor was 3.11. The position of the product is in cell II. There are ten alternative strategies produced, namely: 1) making product differentiation, 2) conducting continuous promotion, 3) placing the SPG / SPB on the stand of products, 4) looking for distribution network, 5) making specific characteristic packaging, 6) obtaining product certification, 7) to be a supplier for restaurants, hotels and supermarkets, 8) standardizing the products, 9) cooperating with investors, and 10) building customer loyalty. The prioritized recommended strategy for marketing the products is by placing the SPG and SPB in the stand of products.
Analisis Kelayakan Finansial Usaha Peternakan Ayam Ras Petelur Secara Intensif (Studi Kasus di UD. Prapta, Karangasem, Bali) Pratama I. B. B.; I W. Sukanata; B. R. T. Putri
Jurnal Peternakan Tropika Vol 7 No 2 (2019)
Publisher : Animal Science Study Program, Faculty of Animal Husbandry, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis manajemen pemeliharaan, dan kelayakan finansial. Penelitian ini dilakukan di UD. Prapta yang berlokasi di Desa Pesedahan, Kecamatan Manggis, Kabupaten Karangasem, Provinsi Bali, yang dilakukan selama 3 bulan yaitu dari bulan November 2018 sampai dengan bulan Januari 2019. Kelayakan finansial dianalisis dengan menggunakan analisis kriteria investasi, Pay Back Period, Break Even Point, dan analisis sensitivitas. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa usaha peternakan ayam ras petelur di UD. Prapta sudah menerapkan manajemen pemeliharaan dengan baik seperti manajemen pullet, kandang, pakan,tenaga kerja, produksi dan kesehatan ternak. Usaha peternakan ini layak secara finansial yang ditunjukan oleh NPV sebesar Rp. 2.096.377.202,10, IRR sebesar 26,53%, dan Net B/C 1,40. Pay Back Period tercapai dalam waktu 1 tahun 3 bulan 14 hari, sedangkan Break Even Point waktu tercapai dalam waktu 5 tahun 11 bulan 28 hari, Break Even Point tercapai ketika produksi telur sebanyak 6.809.961,19 butir/tahun atau ketika harga telur Rp. 1.041,86/butir. Hasil analisis sensitivitas menunjukan bahwa usaha peternakan ayam ras petelur UD. Prapta sensitif terhadap kenaikan harga pakan dan penurunan harga telur dengan nilai sensitivitas masing-masing sebesar 8,87% dan 5,68%. Kata Kunci: Ayam ras petelur, kelayakan finansial, sensitiv.
ANALISIS EFISIENSI PEMASARAN BABI BALI DI KECAMATAN NUSA PENIDA SAFITRI M. I.; PUTRI B. R. T.; I W. SUKANATA
Majalah Ilmiah Peternakan Vol 25 No 1 (2022): Vol 25, No 1 (2022)
Publisher : Fakultas Peternakan Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/MIP.2022.v25.i01.p07

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui saluran pemasaran babi bali di Kecamatan Nusa Penida, peran dan fungsi lembaga pemasaran, besarnya marjin pemasaran serta efisiensinya secara ekonomis. Lokasi penelitian di- tentukan secara purposive sampling yakni di Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif, analisis saluran pemasaran, analisis marjin pemasaran, farmer’s share dan efisiensi pemasaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa di Kecamatan Nusa Penida terdapat 4 pola saluran pemasaran babi bali dengan 2 lembaga pemasaran yang teridentifikasi antara lain pedagang besar Nusa penida dan pedagang besar dari luar Nusa Penida. Dari hasil analisis dapat dinyatakan bahwa margin pemasaran tertinggi adalah pada saluran pemasaran III yaitu sebesar 55,6% dan terendah pada saluran pemasaran II sebesar 28,6%, tingkat farmer share tertinggi adalah 100 % yaitu saluran pemasaran I, yang terendah adalah pada saluran pemasaran III yaitu sebesar 44,44%, dan efisiensi pemasaran babi bali di Kecamatan Nusa Penida adalah efisien.
PENGARUH PEMBERIAN JUS KULIT BUAH NAGA MELALUI AIR MINUM TERHADAP INCOME OVER FEED COST DAN PERFORMA AYAM BROILER C., Darmawan; Sukanata, I W.; Dewi, G. A. M. K.
Jurnal Peternakan Tropika Vol 11 No 3 (2023): Vol. 11 No. 3 Tahun 2023
Publisher : Animal Science Study Program, Faculty of Animal Husbandry, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian jus kulit buah naga melalui air minum terhadap income over feed cost ayam broiler yang telah dilaksanakan selama 5 minggu. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 4 perlakuan, 4 ulangan dan masing-masing ulangan terdiri dari 4 ekor ayam. Perlakuan yang diberikan yaitu broiler diberi air minum tanpa jus kulit buah naga (P0), broiler yang diberi 2% jus kulit buah naga pada air minum (P1), broiler yang diberi 4% jus kulit buah naga pada air minum (P2), dan broiler yang diberi 6% jus kulit buah naga pada air minum (P3). Variabel yang diamati meliputi konsumsi ransum, konsumsi air minum, berat badan akhir, pertambahan berat badan, FCR, IOFC, dan indeks performa. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa dalam konsumsi ransum dan air minum tidak menunjukkan peningkatan yang signifikan (P>0,05) jika dibandingkan dengan (P0). Berat badan akhir dari P2 dan P3 memeperlihatkan peningkatan yang signifikan (P<0,05) jika dibandingkan dengan P0 dan P1. Pertambahan bobot badan dari P1, P2 dan P3 menunjukkan peningkatan yang signifikan (P<0,05) jika dibandingkan dengan P0, sedangkan nilai FCR dari ketiga perlakuan tidak berbeda nyata (P>0,05). Income over feed cost berbeda signifikan (P<0,05) dimana P1, P2, dan P3 memiliki nilai yang lebih tinggi dibadingkan dengan P0 dan indeks peforma mengalami peningkatan yang signifikan (P<0,05). Berdasarkan hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa jus kulit buah naga pemberian 2%, 4% dan 6% dalam air minum tidak dapat meningkatkan konsumsi ransum, konsumsi air minum dan nilai FCR tetapi dapat meningkatkan pertambahan berat badan, income over feed cost dan indeks peforma, dan pada pemberian 4% dan 6% dapat meningkatkan bobot akhir ayam. Kata kunci : Jus kulit buah naga, ayam broiler, income over feed cost
STRATEGI PEMASARAN TERNAK BABI PADA UD. MOLEH FARM F. A., Putra; Putri, B. R. T.; Sukanata, I W.
Jurnal Peternakan Tropika Vol 12 No 1 (2024): Vol. 12 No. 1 Tahun 2024
Publisher : Animal Science Study Program, Faculty of Animal Husbandry, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pemasaran ternak babi pada UD. Moleh Farm. Metode penelitian yang digunakan yakni kualitatif dan kuantitatif. Pemilihan responden konsumen dan ahli digunakan metode stratified sampling terdiri dari pedagang besar, pedagang pengecer, konsumen langsung, prakisi, akademisi dan pemegang kebijakan. Sumber data yang digunakan ialah data premier dan data sekunder. Penelitian ini dilaksanakan di Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung, Provinsi Bali dari bulan September hingga Oktober 2021. Analisis data yang digunakan yakni analisis matriks IFE, EFE, IE, SWOT dan QSPM. Hasil analisis matriks IFE dengan total skor 2,48 dan total skor matrik EFE 2,08. Matriks IE mendapatkan hasil posisi usaha terletak pada sel V yang artinya termasuk Hold and maintain (Pertahankan dan Pelihara). Berdasarkan hasil analisis SWOT dan analisis QSPM teradapat 7 strategi yang penting untuk diterapkan dalam upaya untuk meningkatkan pemasaran babi di UDMoleh Farm, yaitu à strategi yang ditampilkan adalah strategi yg telah diprioritaskan berdasarkan analisis QSPM a) mengembangkan pasar melalui peningkatkan sales marketing;b) menjaga dan mempertahankan kualitas produk dengan cara menetapkan standar kualitas babi yang siap dijual untuk menjaga loyalitas pelanggan; c) memperluas jaringan pemasaran dengan melakukan promosi di sosial media; d) ikut serta pada bursa ternak, kontes ternak, dan panen pada acara-acara tertentu; e) meningkatkan penerapan biosecurity guna menekan wabah penyakit ternak; f) melakukan diversifikasi produk; dan g) mencari sumber pakan alternatif yang lebih murah tanpa mengurangi kandungan nutrisi pakan.