Claim Missing Document
Check
Articles

Found 33 Documents
Search

PENGELOLAAN SAMPAH ORGANIK SISA RUMAH TANGGA DENGAN TEKNOLOGI TAKAKURA OLEH AKTIVIS PEREMPUAN NASYIATUL AISYIAH Umarie, Iskandar; Gunasti, Amri; Rizal, Nanang Saiful; Satoto, Eko Budi; Yanuar, Setiyo Ferdi; Priyono, Pujo; Umarie, Winda Islamiyah
Jurnal Abdi Insani Vol 12 No 5 (2025): Jurnal Abdi Insani
Publisher : Universitas Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29303/abdiinsani.v12i5.2466

Abstract

Ada permasalahan prioritas yang disepakati oleh Tim pengabdian Universitas Muhammadiyah Jember dan Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyah (PDNA) Kabupaten Jember yang akan diselesaikan. Permasalahan prioritas yang akan diselesaikan ini yakni aktivis Bidang Lingkungan Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah (PDNA) Kabupaten Jember belum memiliki keterampilan dalam memanfaatkan teknologi pengolahan sampah organik. Tujuan dari kegiatan ini adalah aktivis Bidang Lingkungan Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah (PDNA) Kabupaten Jember memiliki keterampilan dalam memanfaatkan teknologi Takakura  untuk mengolah sampah organik menjadi pupuk organik. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan dalam 5 (lima) tahapan pengabdian. Kelima tahapan pengabdian itu diantaranya pertama sosialisasi penerapan teknologi Takakura. Kedua, pelatihan teknologi Takakura. Ketiga, penerapan teknologi Takakura. Keempat, pendampingan dan evaluasi penerapan teknologi Takakura. Kelima Keberlanjutan Program terdiri dari pembentukan Tim khusus pemanfaatan teknologi Takakura. Kegiatan ini telah mampu meningkatkan kemampuan Aktivis Bidang Lingkungan Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah (PDNA) Kabupaten Jember. Pada saat sebelum dilaksanakan kegiatan, Aktivis Bidang Lingkungan Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah (PDNA) Kabupaten Jember memiliki kemampuan menerapkan teknologi Takakura ini sebesar 26,875. Kemampuan awal dari Aktivis Bidang Lingkungan Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah (PDNA) Kabupaten Jember ini termasuk dalam kategori kurang. Setelah diberikan pendampingan, penyuluhan serta simulasi kepada Aktivis Bidang Lingkungan Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah (PDNA) Kabupaten Jember, kemampuan Aktivis Bidang Lingkungan Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah (PDNA) Kabupaten Jember meningkat sebesar 36,875. Sebelum diadakan kegiatan, kemampuan Aktivis Bidang Lingkungan Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah (PDNA) Kabupaten Jember berada dalam kategori kurang. Setelah diadakan kegiatan program pengabdian kepada Aktivis Bidang Lingkungan Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah (PDNA) Kabupaten Jember ini meningkat pada kategori sangat baik.
Simulation of the Potential Liquification of Puger Sand Soil on a Small Scale in the Laboratory Alihudien, Arief; Alfaries, M. Rifki; Rizal, Nanang Saiful
Rekayasa Sipil Vol. 19 No. 2 (2025): Rekayasa Sipil Vol. 19 No. 2
Publisher : Department of Civil Engineering, Faculty of Engineering, Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21776/ub.rekayasasipil.2025.019.02.10

Abstract

Puger is a nearshore area in the Jember district. On the Indonesian liquefaction zone atlas map, Puger is a high liquefaction zone.  Liquefaction can occur when water-saturated soil loses its strength and behaves like a liquid due to seismic vibrations. Thus, an in-depth understanding of soil behavior and the structures above it due to liquefaction events is needed to mitigate disasters.  This study aims to effectively simulate the liquefaction potential of Puger sand material on a small laboratory scale to identify soil behavior that can cause structural damage due to liquefaction phenomena. The method used in this experiment is that water-saturated sand samples are placed in a container and subjected to vibration using a shaker to simulate the effects of an earthquake. Parameters observed include changes in density, soil deformation, and pore pressure during and after vibration. The simulation results show that the pore pressure increases sharply at a certain depth, reducing the cohesion between sand grains and causing a decrease in soil strength. This can be seen from the increase in pore pressure, which automatically decreases the effective soil stress in the soil.
Perencanaan Perkerasan dan Drainase Jalan Nasional Baru di Kabupaten Jember Manggala, Adhitya; Rizal, Nanang Saiful; Erfandi, Purnama
Jurnal Rekayasa Infrastruktur HEXAGON Vol 8 No 1 (2023): HEXAGON
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/hexagon.v8i1.811

Abstract

Konstruksi jalan memegang peran yang sangat penting dalam memajukan pembangunan nasional. Transportasi darat seperti jalan raya dapat mempercepat perkembangan ekonomi dan membantu dalam pembangunan nasional.. Sebuah jalan baru akan dibangun di Desa Curahnongko, Kecamatan Tempurejo, Kabupaten Jember dengan panjang 3.839 km. Studi ini mencakup tiga aspek dari perencanaan infrastruktur jalan, yaitu perencanaan geometrik, perkerasan, dan drainase. Dalam perencanaan geometrik jalan, trase jalan akan mengikuti garis lurus dan sudut tikungan akan ditentukan melalui perhitungan alinyemen horizontal dan vertikal, dengan hasil jari-jari tikungan pertama 170m dan kedua 250m serta elevasi berkisar antara -1.10% hingga 0.03%. Perekerasan akan dilakukan dengan metode binamarga 2013 dengan memperhitungkan jumlah kendaraan dan kekuatan tanah, dengan ketebalan 3cm untuk HRS WC, 3.5cm untuk HRS Base, 25cm untuk LPA Kelas A, dan 12.5cm untuk LPA Kelas B. Perencanaan drainase memperhitungkan curah hujan selama 10 tahun dan kemiringan jalan, dengan membagi dimensi saluran drainase menjadi tiga jenis, saluran pertama memiliki dimensi B=1.2m, H=0.8m, dan R=0.3m, saluran kedua B=0.6m, H=0.4m, dan R=0.2m, dan saluran ketiga B=1.8m, H=1m, dan R=0.5m.