Andri Suprayogi
Departemen Teknik Geodesi, Fakultas Teknik Universitas Diponegoro

Published : 133 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

PENYAJIAN PETA JALUR PENDAKIAN GUNUNG RINJANI BERBASIS PLATFORM ANDROID Randy Alihusni Wardana; Sutomo Kahar; Andri Suprayogi
Jurnal Geodesi UNDIP Volume 4, Nomor 2, Tahun 2015
Publisher : Departement Teknik Geodesi Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (784.343 KB)

Abstract

ABSTRAK Jumlah pendaki gunung semakin lama semakin meningkat. Animo masyarakat terhadap pendakian gunung begitu besar. Kini pendakian gunung tidak terbatas pada penghobi saja, orang awam pun kini melakukan pendakian gunung untuk berwisata. Kegiatan outdoor ini dapat berubah menjadi berbahaya seketika. Minimnya informasi serta persiapan dan pengetahuan yang baik menjadi salah satu penyebabnya. Untuk itu diperlukan peta pendakian dan panduan sebagai sumber informasi mengenai gunung yang akan didaki. Aplikasi android dengan menerapkan mobile GIS (GeographicInformation System) merupakan salah satu solusi untuk memenuhi kebutuhan ini. Kegiatan pembuatan aplikasi ini bertujuan untuk menyediakan informasi yang lengkap, akurat dan sistematis tentang pendakian gunung Rinjani. Gunung Rinjani merupakan salah satu gunung yang menjadi favorit wisatawan karena keindahannya yang begitu mempesona. Pengembangan aplikasi dilakukan dengan memanfaatkan Android Studio. Sedangkan untuk pengembangan mobile GIS menggunakan libraryNutiteq 3D SDK sebagai alternatif lain selain menggunakan GoogleMaps. Pembuatan aplikasi berbasis platform android diharapkan dapat mempermudah pendaki gunung dalam mendapatkan informasi spasial maupun non-spasial. Dengan aplikasi ini pendaki gunung dapat memperoleh informasi karakteristik masing – masing jalur pendakian gunung Rinjani sehingga dapat mengurangi resiko pendakian khususnya gunung Rinjani.Kata Kunci:Gunung Rinjani, Android, Mobile GIS, Nutiteq 3D SDK ABSTRACT Number of mountaineers progressively increasing. Public animo of hiking activity so great. Now mountaineering not only limited to any hobbyist, common people now also do hiking for a tour. This hiking activity can turn into dangerous instantly. The lack of information as well as a good preparation and knowledge is part of that. People required climbing maps and guides as a source of information on the mountain to be climbed. Android mobile applications by applying GIS (Geographic Information System) is one of the solutions to fulfill these needs. This application project is purposed to provide complete, accurate and systematic information about hiking to Mount Rinjani. Mount Rinjani is one of the mountains which became a favorite of tourists because of its landscape view so fascinating. Application development is done by utilizing the Android Studio. Mobile GIS development using Nutiteq 3D SDK library as alternatives to use Google Maps can be used to do it. Making the android platform-based applications are expected to facilitate the mountaineers in spatial information and non-spatial. With this application mountaineers can obtain the characteristic information of each Rinjani mountain climbing lane so can reduce the risk of hikinh Mount Rinjani in particular.Keyword: Rinjani Mountain, Android, Mobile GIS, Nutiteq 3D SDK
IDENTIFIKASI DAN KLASIFIKASI AREA PERUMAHAN MENGGUNAKAN SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS Gilang Andhika Surya J.; Bambang Sudarsono; Andri Suprayogi
Jurnal Geodesi UNDIP Volume 2, Nomor 3, Tahun 2013
Publisher : Departement Teknik Geodesi Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (606.354 KB)

Abstract

Kota Semarang merupakan Ibu Kota Jawa Tengah yang terletak di  6°58′0″ LU 110°25′0″ BT dengan luas wilayah 373.67  km2 dan  pertumbuhan penduduk rata rata 1,4% per tahun. Seiring dengan peningkatan pembangunan serta pertumbuhan penduduk, maka kebutuhan terhadap lahan juga meningkat. Hal ini dibatasi oleh ketersediaan lahan yang menyebabkan ketidakseimbangan antara sarana dan prasarana dengan pelayanan terhadap penduduk. Sehingga diperlukan informasi mengenai perubahan penggunaan lahan dan pola permukiman dalam perencanaan tata kota.Seiring dengan kemajuan teknologi di bidang pemetaan dan informasi spasial, konsumen lebih mudah untuk mencari informasi rumah yang akan mereka beli. Teknologi Sistem Informasi Geografis merupakan teknologi survey dan pemetaan yang dapat digunakan untuk mengambil, menyimpan, memperbaharui, manipulasi, analisis dan menampilkan seluruh bentuk informasi yang memiliki referensi geografis.Dalam tugas akhir ini dilakukan pembuatan peta klasifikasi perumahan berdasarkan rencana pola ruang kota Semarang. Dimana dalam visualisasi posisi perumahan yang dilengkapi database menggunakan aplikasi Google Earth. Database tersebut berisi deskripsi dari perumahan yang ada dalam wilayah penelitian.Kata Kunci : Perumahan, Google Earth, Sistem Informasi Geografis, kecamatan Semarang Barat, kecamatan Ngaliyan.
DESAIN APLIKASI SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS PEDAGANG PASAR MENGGUNAKAN VISUAL BASIC DAN DOTSPATIAL (STUDI KASUS: PASAR BINTORO KABUPATEN DEMAK) Ibrohim Shiddiq; Arief Laila Nugraha; Andri Suprayogi
Jurnal Geodesi UNDIP Vol 8, No 1 (2019)
Publisher : Departement Teknik Geodesi Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1322.093 KB)

Abstract

Keberadaan pasar mempunyai fungsi yang sangat penting. Bagi konsumen, adanya pasar akan mempermudah memperoleh barang dan jasa kebutuhan sehari-hari. Secara umum, pasar mempunyai tiga fungsi utama yaitu sebagai sarana distribusi, pembentukan harga, dan sebagai tempat promosi. Pasar bintoro sebagai pasar terbesar di Kabupaten Demak menjadi penunjang sektor perekonomian termasuk sektor UMKM, pertanian, dan pariwisata. Lokasi Pasar Bintoro relatif dekat dengan Masjid Agung Demak dan makam Sunan Kalijaga. Seiring berkembangnya teknologi, dapat dibuat sistem informasi berbasis Geographic Information System (GIS) desktop dengan bantuan kontrol dari dotSpatial dan diprogram dengan aplikasi bahasa pemrograman visual basic. Penelitian ini memiliki tiga tahap proses awal, yaitu pengolahan data spasial, pengolahan data aribut, dan pembuatan aplikasi. Pengolahan data spasial diawali dengan observasi lapangan kemudian melakukan proses digitasi pada denah peta dan dihasilkan peta kios pasar. Pada pengolahan data atribut, data yang diolah ialah data informasi pedagang kios dan data pendukung seperti fasilitas umum dan fasilitas tiap kios, kemudian disusun menjadi basis data. Pembuatan aplikasi dengan melakukan desain pada tampilan aplikasi sehingga sudah terlihat bentuk dari Graphical User Interface (GUI). Kemudian dilakukan integrasi antara data atribut dan data spasial ke dalam aplikasi. Penelitian ini menghasilkan aplikasi berbasis GIS desktop yang mudah digunakan (user friendly) yang bertujuan untuk mempermudah dalam pengeolaan informasi pedagang dan pasar. Kegunaan aplikasi ini antara lain menampilkan data spasial yang terdiri dari kios pasar, fasilitas umum, dan akses jalan. Kemudian menampilkan informasi atribut yang berisi informasi pedagang pasar, informasi kios, dan informasi fasilitas umum. Hasil pengujian aplikasi yang dilakukan pada beberapa responden, antara lain pegawai pasar, pedagang pasar, pengunjung pasar, dan masyarakat umum terbilang cukup memuaskan dengan total nilai baik yaitu 70% pada alur kerja aplikasi dan kemudahan dalam pengoperasian aplikasi, kemudian 80% baik pada informasi yang tersedia di aplikasi, 85% untuk tampilan antar muka aplikasi, dan yang terakhir 90% cukup untuk uji kelayakan aplikasi .
PEMBUATAN APLIKASI SEBARAN LOKASI FASILITAS KESEHATAN PENERIMA BPJS KESEHATAN DI KOTA SEMARANG BERBASIS ANDROID Ika Rahayu Wulansari; Andri Suprayogi; arief Laila Nugraha
Jurnal Geodesi UNDIP Volume 4, Nomor 4, Tahun 2015
Publisher : Departement Teknik Geodesi Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (714.917 KB)

Abstract

ABSTRAK Dewasa ini penggunaan Global Positioning System (GPS) dan Google Maps pada perangkat smartphone Android semakin memudahkan masyarakat dalam mencari dan mengakses informasi spasial yang ada di sekitarnya.BPJS Kesehatan adalah jaminan kesehatan yang sekarang ini sangat diminati masyarakat, karena memberikan manfaat dengan premi terjangkau dan masyarakat bisa mendapatkan fasilitas pengobatan yang layak. Terkait informasi persebaran fasilitas kesehatan penerima BPJS Kesehatan  merupakan suatu kebutuhan yang sangat penting, mengingat kebutuhan informasi yang mendesak dan darurat dapat terjadi kapan saja dan dimana saja.Pengumpulan data spasial fasilitas kesehatan penerima BPJS Kesehatan dilakukan dengan menggunakan GPS Navigasi tipe handheld.Kemudian, pembuatan peta sebaran fasilitas kesehatan penerima BPJS Kesehatan dengans perangkat lunak ArcGIS. Dengan menggabungkan fungsi dari GPS, LBS, Google Maps, serta data - data fasilitas kesehatan penerima BPJS Kesehatan, maka dapat dihasilkan sebuah aplikasi mengenai sebaran lokasi fasilitas kesehatan penerima BPJS Kesehatan di Kota Semarang yang dibangun dengan bahasa pemrograman MIT App Inventor 2.Hasil dari pembuatan aplikasi mobile GIS lokasi fasilitas kesehatan penerima BPJS Kesehatan di Kota Semarang ini dapat dijadikan panduan karena dilengkapi dengan informasi seperti posisi lokasi fasilitas kesehatan, arah kemudi, dan informasi layanan serta fasilitas pendukung yang tersedia di fasilitas kesehatan yang bersangkutan.Kata kunci: Aplikasi, BPJS Kesehatan, Fasilitas Kesehatan, Mobile GIS. ABSTRACT                                                                       Nowadays,the use of Global Positioning System (GPS) and Google Maps on Android smartphone devices increasingly facilitatespeople to find and access the spatial information that is in the vicinity. BPJS Kesehatan is a health insurance that currently in great demand of society in Indonesiabecause it provides benefits with affordable premiums with proper treatment facilities. Related the distribution of health facilities receiver BPJS Kesehatan, the information are extremely needed and very important, because it gave the urgent information for emergencies situation that  can happen anytime and anywhere. Spatial data collection of health facilities are done by using GPS Navigation type handheld. Then, the making of distributionhealth facilities BPJS Kesehatan receiver maps are done using ArcGIS software. By combined the functions of GPS, LBS, Google Maps, anddata of health facilities then it can be producesa distribution of the location of health facilities receiver BPJS Kesehatan application in Semarang, was built with MIT App Inventor 2.The result of the creation of GIS mobile application is the distribution of health facilities receiver BPJS Kesehatan in Semarang. It can be used as a good and complete guide, cause it not only provide information about the location of health facilities, but also can be use to give  the direction, make a phone call, andother information services and supporting facilities that are available in the health facilities.Keywords: Application, BPJS Kesehatan, Health Facilities, Mobile GIS. *) Penulis, Penanggung Jawab
PEMBUATAN PETA ZONA NILAI TANAH BERBASIS WEBGIS DI KECAMATAN GAJAHMUNGKUR KOTA SEMARANG Bunga Roliesta Sari; Sawitri Subiyanto; Andri Suprayogi
Jurnal Geodesi UNDIP Volume 8, Nomor 4, Tahun 2019
Publisher : Departement Teknik Geodesi Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (851.996 KB)

Abstract

ABSTRAK Tanah merupakan properti yang pemanfaatannya terkait dengan penataan ruang wilayah. Tanah semakin lama nilainya semakin naik dari tahun ke tahun. Kenaikan harga tanah tersebut disebabkan karena pertumbuhan penduduk yang cukup cepat dibandingkan dengan ketersediaan tanah untuk kawasan permukiman. Perkembangan permukiman tersebut menyebabkan kebutuhan informasi mengenai harga tanah yang akurat dan cepat sangat dibutuhkan. Informasi dapat dibuat dalam bentuk web yang bertujuan untuk menampilkan nilai tanah yang berada dalam suatu wilayah. Dalam penelitian ini dibuat peta Zona Nilai Tanah (ZNT) berdasarkan nilai tanah dengan penilaian masal. Penelitian ini diawali dengan pembuatan batas zona tanah untuk menentukan jumlah titik sampel yang akan dicari. Kemudian membuat peta ZNT berdasarkan harga tanah pasar wajar Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang. Pembuatan peta ZNT tahun 2019 menggunakan ArcGIS Desktop 10.3 dengan jumlah zona 80. Kemudian pembuatan webGIS menggunakan ArcGIS Online dengan mengupload shapefile dan dokumentasi serta pengaturan kartografi peta. Pembuatan webGIS ini diharapkan dapat membantu masyarakat dalam mendapatkan informasi tentang harga tanah pasar wajar di Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang. Hasil dari penelitian ini yaitu peta ZNT berbasis webGIS dengan hasil uji usability yang menunjukkan efektivitas webGIS mendapatkan nilai kepuasan 82,1% sedangkan efisiensi mendapatkan nilai kepuasan 79%. Berdasarkan uji usability tersebut dapat disimpulkan bahwa responden sangat puas dengan webGIS yang sudah dibuat. Kata Kunci: Gajahmungkur, Harga Tanah Pasar Wajar, WebGIS, Zona Nilai Tanah (ZNT)   ABSTRACT Land is a property which utilization is related to spatial planning. The longer the land, the higher the value rises from year to year. The increase in land prices is due to the population growth which is quite fast compared to the availability of land for residential areas.  The development of these settlements causing the need for an accurate and these. Informations can be made in a web form to display the value of land within a region. In this study, a land value zone map was made based on land values with mass assessment. This research begins with the creation of land zone boundaries to determine the number of sample points to be searched. Then make a map of ZNT based on the fair market land price of Gajahmungkur District, Semarang City. The making of ZNT maps in 2019 done by ArcGIS Desktop 10.3 with the  number of zones of 80. While the making of the webGISis done using ArcGIS Online by uploading shapefiles, documentation and setting the cartographic map. WebGIS is expected to help the community in getting information about fair market land prices in Gajahmungkur District, Semarang City. The results of this study are webGIS-based ZNT maps with the usability test results that show the effectiveness of webGIS with satisfaction score of 82.1% while the efficiency aspect gets a satisfaction score of 79%. Based on the usability test it can be concluded that the respondents were very satisfied with the webGIS that had been made. Keywords: Gajahmungkur, Fair Market Land Price, WebGIS, Land Value Zone
DESAIN PENGEMBANGAN APLIKASI SEBARAN PENDIDIKAN BERBASIS WEBGIS DI KECAMATAN DEMAK KABUPATEN DEMAK Tri Afiebbawa Exactanaya; Arief Laila Nugraha; Andri Suprayogi
Jurnal Geodesi UNDIP Volume 7, Nomor 2, Tahun 2018
Publisher : Departement Teknik Geodesi Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1329.036 KB)

Abstract

ABSTRAKInformasi pendidikan adalah sebuah jasa yang menginformasikan tentang pendidikan umum dan keagamaan. Tempat pendidikan selama ini dicari oleh orang dengan cara bertanya kepada beberapa orang yang pernah bersekolah atau masih bersekolah di lokasi tersebut. Bahkan tidak jarang pula ada informasi yang disajikan di internet. Namun, informasi tentang pendidikan ini biasanya hanya menyajikan data-data sekolah umum. Maka dari itu hal utama yang melatar belakangi pembuatan web ini adalah perlunya informasi pendidikan yang bertujuan untuk memudahkan seseorang untuk mencari informasi pendidikan keagamaan dan umum. Penelitian ini berupa aplikasi Sistem Informasi Geografis (SIG) tentang tempat pendidikan berbasis web dengan wilayah penelitian di area kecamatan Demak. WebGIS digunakan karena dalam penyampaian dan tampilan sistem informasi geografis lebih menarik serta mempresentasikan kondisi sebenarnya. Aplikasi ini dibuat menggunakan struktur website HTML, bahasa pemrograman (javascript dan PHP), MySQL sebagai pembuat database, serta menggunakan peta dasar dari Google Maps API. Hasil penelitian ini berupa aplikasi WebGIS informasi pendidikan di area kecamatan Demak yang menggunakan Google Map API sebagai penyedia peta gratis yang diintegrasikan ke dalam web. Data sekolah yang ditampilkan dalam web sejumlah 237 sekolah, yang terdiri dari sekolah umum dan keagamaan. Hasil uji usability efektvfitas aplikasi “cukup efektif”, kemudahan pengguna “cukup mudah”, dan kepuasan pengguna “Cukup puas”.
ANALISIS AKSESIBILITAS SHELTER EVAKUASI TSUNAMI DI KOTA PADANG BERBASIS SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS Nia Rahmadhani; Andri Suprayogi; LM. Sabri
Jurnal Geodesi UNDIP Volume 2, Nomor 1, Tahun 2013
Publisher : Departement Teknik Geodesi Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1685.716 KB)

Abstract

Tsunami adalah gelombang laut yang terjadi karena adanya gangguan impulsif pada laut, akibat dari perubahan bentuk dasar laut secara tiba-tiba dalam arah vertikal (Pond and Pickard, 1983) atau horizontal (Tanioka and Satake, 1995), yang disebabkan oleh tiga sumber utama, yaitu gempa tektonik, letusan gunung api, atau longsoran yang terjadi di dasar laut (Ward, 1982).   Perairan barat Sumatera memiliki ciri kegempaan aktif, gempa-gempa yang sering menimbulkan tsunami tersebut perlu diwaspadai, terutama di kawasan pantai yang padat penduduk. Hal ini merupakan potensi bencana besar bagi Kota Padang, untuk itu dibutuhkan upaya penanggulangan bencana yang lebih terpadu. Teknologi Sistem Informasi Geografis merupakan salah satu alat yang dapat digunakan untuk menyusun model informasi yang nantinya dapat digunakan sebagai langkah dalam melaksanakan program mitigasi bencana. Pentingnya data jalur jaringan jalan Kota Padang yaitu untuk menentukan rute/jalur evakuasi tsunami, sementara data shelter evakuasi tsunami dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang pada bulan Mei – 2012 digunakan sebagai bahan analisa dan acuan pada penelitian ini, serta mengidentifikasi apakah shelter evakuasi tersebut dapat terjangkau secara efektif dan efisien  oleh korban tsunami pada saat proses evakuasi terjadi. Penelitian ini menganalisis jaringan jalan dan shelter evakuasi tsunami mana yang pas untuk dituju oleh tiap warga Kota Padang yang berada pada zona rawan tsunami, serta menganalisis apakah shelter yang direkomendasikan tersebut dapat mencakup secara keseluruhan daerah rawan bencana tsunami di Kota Padang. Terdapat satu metodologi pelaksanaan yang terdiri dari 4 tahap yaitu  tahap pengumpulan data, tahap persiapan , tahap pengolahan lanjutan yaitu proses network analisys di software ArcGIS dan terakhir yaitu tahap analisis. Hasil yang diperoleh bahwa shelter tersebut ternyata belum dapat mencakup semua daerah yang berada pada zona rawan tsunami. Untuk mengatasinya dilakukan penambahan minimal 2 buah shelter pada blank area agar dapat melingkupi daerah zona rawan tsunami. Peta jalur evakuasi bencana tsunami hasil  network analysis ini memiliki karakter yaitu mengikuti alur atau pola jaringan jalan yang telah ada, sehingga pada tiap shelter untuk luas area servisnya rata-rata 37.988 % lebih kecil dibandingkan dengan luas area buffering-nya.
APLIKASI FOTOGRAMETRI JARAK DEKAT UNTUK PEMODELAN 3D CANDI GEDONGSONGO Akhmad Didik Prastyo; Sawitri Subiyanto; Andri Suprayogi
Jurnal Geodesi UNDIP Volume 1, Nomor 1, Tahun 2012
Publisher : Departement Teknik Geodesi Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (268.466 KB)

Abstract

Close range photogrammetry is a one of photogrammetry applications. It can be used for the object measurement that is less than 100 meters. It also usualy used in 3D modeling of buildings, vehicles or bridges. In this final task, close range photogrammetry method was used for 3D modeling of 1st temple in Gedong Songo Temple using non-metric digital camera. Initially, the camera must through of calibration process to determine the camera internal parameters. The process of calibration and data processing in this final task are using PhotoModeler Scanner v.6 software. Phase of buildings modeling contain of marking and referencing, calculating and 3D modeling, transformation of 3D coordinate and visualization of 3D models. The final results in this research is 3D model of 1st Temple in Gedong Songo Temple. Testing of the results in 3D modelling processing was done by comparing the 3D model coordinates refernced to Electronic Total Station measurement and comparison with the distance of the measuring tape. The average value of the ratio of the coordinate error is 0.087 meters and the average distance error of comparison with the measuring tape is 0.099 meters.   Keyword: Close range photogrammetry, Building Modeling, Temple, Non-Metric Digital Camera, PhotoModeler Scanner V.6.
PEMBUATAN PETA POTENSI LAHAN BERDASARKAN KONDISI FISIK LAHAN MENGGUNAKAN METODE WEIGHTED OVERLAY Fahrunnisa Wulandari Adininggar; Andri Suprayogi; Arwan Putra Wijaya
Jurnal Geodesi UNDIP Volume 5, Nomor 2, Tahun 2016
Publisher : Departement Teknik Geodesi Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1349.758 KB)

Abstract

ABSTRAK Suatu pembangunan selain mengacu pada Rencana Tata Ruang Wilayah juga perlu memperhatikan kondisi fisik lahan, karena lahan memiliki keterbatasan. Kecamatan Kota Kendal, Kecamatan Brangsong, dan Kecamatan Kaliwungu berbatasan langsung dengan Laut Jawa, elevasinya 0 – 100 mdpl yang mengakibatkan tiga kecamatan tersebut sangat sering dilanda bencana banjir padahal tiga kecamatan tersebut termasuk padat penduduknya dan merupakan jantung dari Kabupaten Kendal. Pada saat ini sedang banyak pembangunan di wilayah studi, maka evaluasi pun sangat diperlukan untuk mengawasi pembanguan yang ada, apakah sudah sesuai dengan potensi lahannya ataukah belum sesuai.Untuk menentukan potensi penggunaan lahan pertanian, permukiman, dan industri berdasarkan kondisi fisik lahan dapat dilakukan dengan weigted overlay, salah satu metode pembobotan dengan mengoverlaykan beberapa peta yang berkaitan dengan faktor-faktor yang berpengaruh terhadap penilaian kerentanan. Peta parameter kondisi fisik lahan di overlaykan dengan bobot yang dihasilkan dari analisis AHP. Kemudian dibandingkan dengan peta penggunaan lahan eksisiting dan peta Rencana Tata Ruang Wilayah. Hasil akhir dari penelitian ini adalah peta potensi lahan untuk masing – masing peruntukan berdasarkan kondisi fisik lahan dan peta evaluasi kecocokan antara peta potensi lahan, peta penggunaan lahan eksisting, dan peta Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Kendal Tahun 2011 – 2031. Kata Kunci : Kondisi Fisik, Potensi Lahan, Weighted Overlay, Kendal  ABSTRACT A development in addition to referring to the Spatial Plan also needs to pay attention to the physical condition of the land, because the land has limitations. District Kendal City, District Brangsong, and District Kaliwungu directly adjacent to the Java Sea, the elevation 0-100 meters above sea level resulted in three districts are very frequently hit by floods when the three districts including the densely populated and is the heart of Kendal. Currently a lot of development in the study area, the evaluation is very necessary to keep an eye on the Development of existing, is already in line with the potential of the land or is not appropriate.To determine the potential land of farmland, homes and industry based on the physical condition of the land to do with weighted overlay, one method of weighting by overlay some maps related to the factors that influence the vulnerability assessment. Map parameters of the physical condition of land in overlay with weights produced from AHP analysis. Then compared with land use maps and urban planing maps. The end result of this research is a map of potential land for each allotment based on the physical condition of the land and map evaluation of the suitability of potential maps of land, existing land use map, and urban planning maps Kendal Year 2011-2031. Keywords : Physical Condition, Potential Land, Weighted Overlay, District Kendal  *) Penulis Penanggung Jawab
PENGEMBANGAN APLIKASI SEBARAN PETA KANTOR PELAYANAN JASA EKSPEDISI TIKI BERBASIS MOBILE GIS PADA SMARTPHONE ANDROID (Studi Kasus : Kota Semarang) Singgih Wahyu Nugroho; Andri Suprayogi; Haniah Haniah
Jurnal Geodesi UNDIP Volume 4, Nomor 1, Tahun 2015
Publisher : Departement Teknik Geodesi Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (761.287 KB)

Abstract

ABSTRAKPengiriman barang melalui jasa pengiriman baik itu kedalam kota maupun antar kota merupakan hal yang sangat wajar, terlebih lagi saat ini kebutuhan barang secara online sedang menjadi tren baru dikalangan masyarakat Indonesia. Permasalahannya adalah semakin tinggi kebutuhan akan permintaan barang berbanding lurus dengan tingkat pengiriman barang yang harus dilakukan, hal ini menyebabkan semakin dibutuhkannya informasi pos-pos atau kantor pelayanan terdekat yang dapat digunakan untuk melakukan pengiriman barang.Dengan bantuan dari Global Positioning System (GPS) pada smartphone Android dalam kegunaannya untuk menentukan lokasi suatu objek, Location Based Server (LBS) yang memberikan layanan informasi lokasi berdasarkan informasi letak geografis, kemudian disatukan dan divisualisasikan melalui Google Maps, maka akan dapat dibuat sebuah aplikasi yang dibangun dengan bahasa pemrograman java menggunakan software MIT App Inventor 2 sebagai editor bahasa pemrograman secara visual block.Hasil akhir dari penelitian ini berupa sebuah Aplikasi TIKI Online berbasis mobile GIS yang memiliki beberapa fitur utama seperti menampilkan informasi status pengiriman paket, informasi biaya pengiriman, menampilkan info agen yang tersebar di Kota Semarang, dan menampilkan daftar agen yang terdekat dari posisi user. Dengan menggunakan provider Tri (3) yang dilakukan di lokasi Pura Agung Girinatha Semarang, kecepatan jaringan yang terbaik adalah jaringan WLAN dengan rata-rata waktu 2.77 detik dan kesalahan rata-rata jarak ± 0.026 Km.Kata Kunci : Tracking, Jasa Ekspedisi, GPS, Mobile GIS, Aplikasi, Android ABSTRACKThe delivery of goods using an expedition service either from the same area or from every single town is a usual thing nowadays, moreover with the online trade phenomenon becomes a daily activity in Indonesia. The problem is the more increasing demand of goods make the more goods delivered too, which mean the information needed about logistic agents are increased.With the GPS (Global Positioning System) in Android smartphone which can find an object location or make a navigation, the LBS (Location Based Server) which can give a location information using a server provider, and the Google maps that can show the navigation route, developer can make a new application using MIT App Inventor 2 as the visual block program language.The result of this study is an android application named TIKI Online which based on mobile GIS. The application have some main features like giving the package status information, delivery price, the information of TIKI agent in Semarang, and showing the nearest agent. Using Tri (3) as a service provider, the best data process is WLAN which can make 2.77 second as the average time, and ± 0.026 km as the distance accuracyKeywords: Tracking, Service Expedition, GPS, Mobile GIS, Application, Android
Co-Authors ., Hani'ah Abdi Sukmono, Abdi Adinda Thana A. Pertiwi ADYVICTURA TINAMBUNAN Agung Setiawan Ahmad Syauqani Akhmad Didik Prastyo Albertus Indra Bagus Cahyadi Amran Nur Utomo Andreas Ardianto Prodjo Koesoemo Angga Sapto Aji, Angga Sapto Anggoro Wahyu Utomo Anisa Isna Yesiana Antoneta Yuanita Arief Laila Nugraha Arief Waskito Aji Arif Witoko Arizal Kawamuna, Arizal Arlina . Arwan Putra Wijaya Ary Nurhidayati Sugianto ATIKA MARWATI Aufan Niam Aulia Rizky Auliannisa Auliannisa Bagas Arif Widyagdo Bagas Setia Aji Bambang Darmo Yuwono Bambang Darmo Yuwono Bambang Septiana Bambang Sudarsono Bambang Sudarsono Bandi Sasmito Bashit, Nurhadi Bodro Sisvinta hayu Briandana Januar Aji Gunadi Bunga Roliesta Sari Dafid Januar Damar Ismoyo Danang Budi Susetyo Daud Panji Permana David Beta Putra Demi Stevany Diah Ratna Setianingrum DONY AGIL PRASETYO Dwi Arini Edi Ikhsan Emeralda Amirul Ariefa Endang Purwati EVAN BRILLIANTO Fadhlan Hamdi Fadlila Ananingtyas, Fadlila Fahrunnisa Wulandari Adininggar Fajar Dwi Hernawan Fajar Rusdyanto Fauzi Janu Amarrohman, Fauzi Janu Febrina Mutiara Rosita Pane Galuh Fitriarestu Santoso Gigih Pradana Gilang Andhika Surya J. Gilang Diva Pradana Giustia Puspa Geoda Grivina Yuliantika Gunita Mustika Hati Hana Sugiastu Firdaus Hana Sugiastu Firdaus, Hana Sugiastu Handaru Aryo Suni Hani'ah . Hani'ah . . Hani'ah Hani'ah Hani'ah, Hani'ah Haniah Haniah Hasan Basyri Henndry . Hot Parningotan Banjarnahor Ibrohim Shiddiq Ika Rahayu Wulansari Ikhlasul Amal Ahyani INNEKE ASTRID PITALOKA Johan Irawan Kemala Medika Putri Kurnia Darmawan Laode M Sabri Lea Kristi Agustina LM. Sabri Lukman Maulana Lydia Fadilla M Khoirul Baihaqi Maulvi Surya Gustavianto Mega Dwijayanti Meilina Fika Mayangsari Moehammad Awaluddin Moehammad Awwaluddin Moehammad Awwaluddin Muhamad Arif Debalano Muhamad Salahuddin Muhammad Alimsuardi Muhammad Annis Wichi Luthfina Muhammad Fitrianto Muhammad Hakqi Muhammad Iqbal Akhsin Muhammad Rifqi Andikasani Muhammad Ulya Muhammad, Rido Mutiaraning Pertiwi Narendra Sava Hanung Nasytha Nur Farah Nathania, Jessica Nia Rahmadhani Nurhadi Bashit Nurhadi Bashit Nyoman Winda Novitasari Olivia Sinaga Paundra Ksatrio Wahyutomo Pran Shiska, Pran Raden Putra Raihan Virgatama Ramadhan Susilo Utomo Randy Alihusni Wardana Ratih Kumala Dewi Rian Yudhi Prasetyo Ridwan Ageng Ashari Ridwan Aminullah Rifky Satrio Utomo Rifqi Najib Muzaka Rizal Adhi Pratama Rizki Putra Agrarian Rizqi Umi Rahmawati Rizqie Irfan Ryadi, Michael Vashni Immanuel Ryandana Adhiwuryan Bayuaji Saraswati, Galuh Febriana Sawitri Subiyanto Septian Dewi Cahyani SILALAHI, ERTHA Singgih Wahyu Nugroho Suardi Lubis Sulaiman Hakim Sinaga Sutomo Kahar Sutomo Kahar Taufik Eka Ramadhan, Taufik Eka TAUFIQ FITRIANSYAH ADI PRADANA Tri Afiebbawa Exactanaya Tsana’a Alifia Nauthika Tyas Arni Putri Ulifatus Sa'diyah Veri Pramesto Wahyu Darmawan Wahyu Nur Rohim Wicke Widyanti Santosa Wisnu Hanggoro Yonanda Simarsoit Yudo Prasetyo Yudo Prasetyo