Claim Missing Document
Check
Articles

Found 27 Documents
Search

PERENCANAAN STRUKTUR GEDUNG ATTIC SHOWROOM MALANG Rahmareta Aridiansyah; Nawir Rasidi; Sitti Safiatus Riskijah
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 2 No. 3 (2021): SEPTEMBER 2021
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penulisan makalah ini adalah merencanakan struktur atas dan struktur bawah menggunakan beton bertulang serta biaya konstruksinya. Analisa perencanaan struktur menggunakan bantuan aplikasi Robot Structural Analysis Profesional (RSAP) 2018. Perhitungan struktur beton mengacu pada SNI 2847 – 2019, perhitungan gempa mengacu pada SNI 1726 – 2019, dan perhitungan biaya mengacu pada Permen PUPR Nomor 28 Tahun 2016. Dari perhitungan diperoleh hasil : 1) Atap tebal 160 mm dengan tulangan tumpuan dan lapangan menggunakan D13 – 200 serta tulangan bagi menggunakan D10 – 220, plat lantai tebal 160 mm dengan tulangan tumpuan dan lapangan menggunakan D16 – 180 serta tulangan bagi menggunakan D10 – 220. Balok memanjang 20x30 cm dengan menggunakan tulangan tumpuan tarik 4D16 dan tumpuan tekan 2D16, tulangan lapangan tarik 3D16 dan lapangan tekan 2D16. Balok melintang 40x60 cm dengan menggunakan tulangan tumpuan tarik 7D16 dan tumpuan tekan 4D16, tulangan lapangan tarik 5D16 dan lapangan tekan 3D16. Kolom 40x40 cm menggunakan tulangan utama 8D19 dan tulangan geser D10 – 100. Tangga tebal 120 mm dengan menggunakan tulangan tumpuan dan lapangan D10 – 225 dan tulangan bagi menggunakan D10 – 250 . 2) Pondasi menggunakan 4 tiang D40 dengan tulangan utama 8D19 dan tulangan geser D10 – 30, dan dimensi pilecap 1,7x1,7x0,5 m menggunakan tulangan atas dan bawah D19–150. Dan 3) Rencana Anggaran Biaya (RAB) pekerjaan struktur sebesar Rp. 16.378.000.000,00.
ANALISIS PERBANDINGAN PONDASI TIANG PANCANG DENGAN PONDASI TIANG BOR PROYEK GEDUNG HOTEL NEO MALANG Nadia Fairuza; Dandung Novianto; Nawir Rasidi
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 2 No. 4 (2021): DESEMBER 2021
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari skripsi ini adalah menghitung beban struktur atas bangunan, menghitung daya dukung pondasi, meghitung penurunan pondasi, menentukan dimensi pondasi, menghitung rencana anggaran biaya pondasi, menentukan metode pelaksanaan, dan menganalisis perbandingan pondasi tiang pancang dengan tiang bor. Data yang dibutuhkan adalah data tanah SPT, data gambar struktur bangunan , dan harga satuan pekerjaan tahun 2019 kota Malang. Data gambar struktur bangunan tersebut diolah dengan menggunakan software 3D Robot Structural Analysis Proffesional 2019 (RSAP 2019). Daya dukung dan penurunan dengan metode Mayerhoff 1976. Dari hasil perhitungan diperoleh daya dukung pada pondasi tiang pancang sebesar 61,88 ton dan pondasi tiang bor sebesar 65,02 ton. Penurunan terbesar pada pondasi tiang pancang sebesar 9,68 mm dan pada pondasi tiang bor sebesar 8,48 mm. Dimensi yang digunakan pada tiang pancang yaitu 35 x 35 cm dengan panjang 8 meter dan pada tiang bor yaitu diameter 45 cm dengan panjang 8 meter. Pondasi menggunakan tulangan utama 14D22 untuk tulangan geser menggunakan Ø10 – 150. Tebal pile cap yang direncanakan yaitu 1 m serta menggunakan tulangan atas Ø25 – 150 dan tulangan bawah Ø13 – 200 dengan menggunakan tulangan pasak 5D16. Rencana anggaran biaya untuk pondasi tiang pancang sebesar Rp 6.804.103.615,13 dan pondasi tiang bor sebesar Rp 9.570.667.017,68
ANALISIS ULANG PERENCANAAN PONDASI TIANG PANCANG PADA TRIBUN ZONA 15 PROYEK PEMBANGUNAN JAKARTA INTERNATIONAL STADIUM Faris Irfan Satria; Moch. Sholeh; Nawir Rasidi
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 2 No. 4 (2021): DESEMBER 2021
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pondasi merupakan bagian bawah dari suatu konstruksi yang berfungsi untuk meneruskan beban dari bagian atas struktur ke lapisan paling bawah. Pemilihan metode pemancangan tentu saja akan mempengaruhi dampak sosial, waktu dan biaya. Oleh karena itu, dalam jurnal skripsi ini penulis melakukan penelitianyang berjudul“Analisis Ulang Perencanaan Pondasi Tiang Pancang Pada Tribun Zona15 Proyek Pembangunan Jakarta Internasional Stadium” berdasarkan analisis ulang metode pemancangan menggunakan Hydraulic Static Pile Driver (HSPD). Permasalahan penelitian yang dikembangkan dalam tujuan dari jurnal skripsi ini adalah; 1). Mengetahui perhitungan daya dukung pada pondasi tiang pancang menggunakan data N-SPT dan laboratorium; 2). Mengetahui perhitungan penurunan (settlement) pada pondasi tiang pancang; 3). Mengetahui perhitungan pembebanan portal struktur atas pada proyek Jakarta Internasional Stadium; 4). Mengetahui metode pelaksanaan pada pekerjaan pondasi tiang pancang; 5). Mengetahui durasi waktu yang diperlukan pada pekerjaan pondasi tiang pancang bedasarkan hasil analisis ulang perencanaan; 6). Mengetahui perhitungan biaya yang diperlukan pada pekerjaan pondasi tiang pancang berdasarkan hasil analisis ulang perencanaan. Metode penelitian yang digunakan adalah setelah mendapatkan data-data proyek gambar perencanaan, data N-SPT, data laboratorium, data konsolidasi dan studi literatur analisis perencanaan, selanjutnya dilakukan perhitungan pembebanan dengan software robot structural analisys, dilanjutkan dengan menghitung dimensi tiang dan analisis daya dukung tiang dengan N-SPT dan laboratorium, dilanjutkan dengan perhitungan penurunan tiang pancang, penulangan pondasi, metode pelaksanaan, analisis aspek waktu dan rencana anggaran biaya analisis ulang tribun zona 15 perencanaan pondasi. Hasil dari analisis sekaligus kesimpulan dari penelitian adalah; 1). pembebanan portal struktur atas ASD sebesar 20.730 kN dan LRFD sebesar 26.450 kN; 2). daya dukung tiang tunggal sebesar 1374,301 kN dan daya dukung tiang kelompok sebesar 6871,505 kN ; 3). penurunan pada pondasi tiang pancang sebesar 16.10 cm < 20,33 cm; 4). Metode pelaksanaan pemancanagan yang digunakan adalah HSPD; 5). Durasi waktu yang diperlukan dengan alat hspd 8 hari dan dengan alat diesel hammer 10 hari; 6). Rencana anggaran biaya perencanaan ulang pondasi tiang pancang dengan HSPD pada tribun zona 15 sebesar Rp. 2.751.000.000,00.
PERENCANAAN JARINGAN PIPA AIR BERSIH DI KECAMATAN PADANG KABUPATEN LUMAJANG Aryanto, Kevin Dwi; Medi Efendi; Nawir Rasidi
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 3 No. 1 (2022): MARET 2022
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Permasalahan krisis air bersih menjadi hal yang rutin di beberapa desa di Kecamatan Padang diantaranya Desa Kalisemut, Desa Barat, Desa Kedawung dan Desa Merakan, ini dikarenakan debit sumber mata air yang kecil dan lokasi sumber yang sulit dijangkau. Dalam studi ini penulis bertujuan untuk merencanakan jaringan pipa air bersih guna menunjang kebutuhan air sampai dengan umur yang direncanakan. Berdasarkan hasil perhitungan proyeksi penduduk di tahun 2034 jumlah penduduk pada Kecamatan Padang sebesar 40.918 jiwa, debit kebutuhan air total sebesar 64,064 lt/dt, pengaliran menggunakan sistem gravitasi dengan sistem perpipaan cabang digunakan jenis pipa HDPE dengan diameter 10 inch, 8 inch, 7 inch, 5 ½ inch 5 inch, 3 inch dan 2 ½ inch dengan panjang pipa keseluruhan 23.864m. Dimensi reservoir digunakan yaitu 6m x 4m x 3,45m.
PERENCANAAN STRUKTUR GEDUNG VIRTUAL OFFICE SOEKARNO HATTA KOTA MALANG BERBASIS BIM Oktavia, Andini Caesar; Nawir Rasidi; Sugiharti
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 3 No. 2 (2022): JUNI 2022
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Teknologi pada bidang konstruksi dibuat agar pekerjaan perencanaan lebih efisien dan saling terintegrasi yaitu Building Information Modeling (BIM). Pada perencanaan gedung Virtual Office Soekarno Hatta Kota Malang menggunakan dua aplikasi Building Information Modeling (BIM) yaitu Robot Structural Analysis Professional 2019 dan Revit 2019. Tujuan dari skripsi ini adalah mengetahui hasil analisis dan desain elemen struktur balok, kolom, atap, pelat lantai, tangga, shearwall, bored pile, dan pile cap pada gedung Virtual Office Soekarno Hatta Kota Malang. Analisis dan desain elemen struktur beton bertulang menggunakan software Robot Structural Analysis Professional 2019 sedangkan untuk rebar detailing dan quantity takeoff menggunakan software Revit 2019. Diperoleh hasil perhitungan sebagai berikut: Pelat lantai tulangan arah X dan Y sebesar Ø12 – 200. Balok 250/500 dengan tulangan tarik 6D22 dan tulangan tekan 3D22. Balok 250/750 dengan tulangan tarik 4D25 dan tulangan tekan 2D25. Balok 200/400 dengan tulangan tarik 3D16 dan tulangan tekan 2D16. Kolom dengan tulangan 20D25. Shearwall dengan tulangan D25 – 250. Tangga dengan tulangan Ø12 – 200. Pondasi digunakan 6 tiang diameter 20 cm dengan tulangan 6D19. Pilecap dengan tulangan tarik D16 – 150 dan tulangan tekan D16 – 200.
PERENCANAAN STRUKTUR GEDUNG PERKULIAHAN UNIVERSITAS ISLAM BALITAR KOTA BLITAR Parefi, Faza Tegar; Nawir Rasidi; Armin Naibaho
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 3 No. 2 (2022): JUNI 2022
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengaplikasian konsep Building Information Modelling (BIM) pada perhitungan Struktur Gedung Perkuliahan Universitas Islam Balitar Kota Blitar ini berupa pengintegrasian antara aplikasi Autodesk Robot Structural Analysis Professional 2019 (RSAP 2019) dengan Autodesk Revit 2019. Tujuan dari skripsi ini adalah mengetahui hasil analisis dan desain elemen struktur atap gable frame, balok, kolom, pelat lantai, tangga, shearwall, bored pile, dan pile cap gedung. Analisis dan desain elemen struktur beton bertulang menggunakan software RSAP 2019 sedangkan untuk rebar detailing dan quantity takeoff menggunakan software Revit 2019. Diperoleh hasil perhitungan sebagai berikut: Gording menggunakan CNP 150.65.20. Trekstang baja ø10. Kuda-kuda dan kolom profil IWF 300.150.5,6.9. Pelat lantai tulangan arah X dan Y sebesar D13 – 60. Balok 250/500 dengan tulangan tarik 6D22 dan tulangan tekan 3D22. Balok 200/350 dengan tulangan tarik 4D19 dan tulangan tekan 2D19. Kolom 500/500 dengan tulangan 20D25. Tiebeam 250/400 didesain balok rangkap dengan tulangan 2D19. Tangga dengan tulangan D13 – 140. Pondasi digunakan 4 tiang diameter 40 cm, kedalaman 600 cm, dengan tulangan 12D22. Pilecap dengan tulangan tarik D16 – 150 dan tulangan tekan D13 – 50. Shearwall menggunakan tulangan D25-250.
ANALISIS PENGARUH PENAMBAHAN SIKACIM CONCRETE ADDITIVE DAN KAPUR PADA BETON NORMAL Wahyuni, Nofita Lia; Qomariah; Nawir Rasidi
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 3 No. 2 (2022): JUNI 2022
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Beton merupakan salah satu bahan utama dalam bidang konstruksi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari penambahan kapur yang mengandung silika dan karbon dioksida dengan Sikacim Concrete Additive terhadap sifat beton segar dan kuat tekan beton dengan variasi penambahan Sikacim Concrete Additive sebesar 0,5%, 0,7%, dann 0,9% dari berat semen, dan menggunakan kapur 5% dari berat semen setiap variasinya serta menghitung jumlah biaya yang dibutuhkan untuk membuat 1 ????3 campuran beton. Dimensi benda uji yang digunakan adalah silinder berdiameter 15 cm dan tinggi 30 cm pada umur 3, 7 dan 28 hari. Perencanaan campuran beton normal menggunakan SNI 03-2834-2000 dengan mutu 25 MPa yang digunakan untuk perkerasan jalan. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh, sifat beton segar dilihat dari nilai slump, semakin bertambah nilai variasi pada Sikacim Concrete Additive semakin tinggi nilai slump. Hasil nilai slump pada beton variasi kapur 5% dan Sikacim Concrete Additive 0,5%, 0,7% dan 0,9% berturut-turut 6 cm, 6,5 cm, dan 7,5 cm. Hasil nilai kuat tekan maksimum diperoleh pada variasi penambahan kapur 5% dan Sikacim Concrete Additive 0,7% dengan nilai kuat tekan pada umur 3,7 dan 28 hari berturut-turut 18,53 MPa, 20,18 MPa, dan 26,02 MPa mengalami kenaikan 66,63% pada umur 3 hari, 8,67% pada umur 7 hari, dan 2,97% pada umur 28 hari dari beton normal. Dalam perhitungan biaya setiap 1 ????3 pada setiap variasi cenderung mengalami kenaikan dengan nilai terbesar Rp. 947.304,07 pada variasi penambahan kapur 5% dan Sikacim Concrete Additive 0,9%, biaya naik sebesar 14,58% dari beton normal.
PROJECT PLANNING PEMBANGUNAN JALAN TOL DAN TANGGUL LAUT SEMARANG – DEMAK STA 0+000 – 8+550 Hidayat, Muhammad Arief; Susapto; Nawir Rasidi
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 3 No. 2 (2022): JUNI 2022
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Proyek Pembangunan Jalan Tol dan Tanggul Laut Semarang Demak yang berada di Jawa Tengah dari Panjang sekitar 27km yang sebagian terbangun di atas laut. Pembangunan Jalan Tol dan Tanggul Laut ini dibagi oleh 2 seksi, Seksi I meliputi ruas Semarang-Sayung sepanjang 10,69km. Seksi II ruas Sayung sampai Kota Demak sepanjang 16,31km. Jalan tol Semarang-Demak dibangun untuk meningkatkan aksebilitas dan kapasitas jaringan jalan dalam melayani kawasan utara Jawa. Seperti diketahui kondisi lalu lintas kawasan utara Jawa kepadatannya yang cukup tinggi. Selain itu, jalan tol ini juga difungsikan untuk mengatasi banjir yang kerap terjadi di ibu kota Jawa Tengah dan Kabupaten Demak. Lokasi pembangunan jalan tol yang menjadi tanggul laut mulai dari Kelurahan Terboyo Kulon, Kelurahan Terboyo Wetan, dan Kelurahan Trimulyo (Kota Semarang). Sementara di Kabupaten Demak yaitu Desa Sri Wulan, Desa Bedono dan Desa Purwosari. Jangka waktu pengadaan tanah dari bulan Maret 2018 hingga Desember 2018. Sementara jangka waktu pembangunan jalan tol ini ditarget selama 640 hari. Pembangunan dimulai pada Januari 2019 hingga Desember 2020.
PERENCANAAN ULANG SALURAN DRAINASE PADA JL. RAYA KEPUH – JL. S. SUPRIADI KOTA MALANG Gunawan, Irbah Huwaida Chandra; Agus Suhardono; Nawir Rasidi
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 3 No. 3 (2022): SEPTEMBER 2022
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Drainase diperlukan untuk mengalirkan dan membuang kelebihan air agar tidak terjadi genangan. Pada ruas Jl. Raya Kepuh-Jl. S. Supriadi kerap terdapat genangan air dikarenakan rusak dan kurang meratanya saluran drainase menyebabkan kerusakan jalan dan kemacetan. Drainase yang ada belum mampu menampung limpasan air hujan. Tujuan dari skripsi ini adalah merancang saluran drainase berwawasan lingkungan, mengevaluasi aspek hidrolika bangunan drainase, menghitung biaya konstruksi, dan merancanakan penjadwalan. Data yang dibutuhkan yaitu peta topografi, data hujan dari 3 stasiun terdekat: Sukun, Ciliwung, dan Wagir tahun 2010 sampai 2019, dan harga satuan pokok pekerjaan Kota Malang Tahun 2020. Data diolah menggunakan metode Log Pearson III, uji kesesuaian dengan metode Chi-Square dan Smirnov-Kolmogorov dengan kala ulang 10 tahun, intensitas hujan dengan metode Mononobe dan debit banjir rancangan dengan metode rasional. Hasil perhitungan diperoleh curah hujan rancangan sebesar 133.320 mm/hari; debit banjir rancangan sebesar 3,542 m3/detik; drainase berwawasan lingkungan menggunakan sumur resapan buis beton diameter 0,8 meter dengan kedalaman 2 meter; dimensi saluran terbesar untuk bahan beton u-ditch 1,4 x 1,4 m dan batu kali 0,8 m x 1,0 m; biaya pelaksanaan konstruksi sebesar Rp. 8,627,422,800; durasi total pekerjaan 13 minggu.
PERBANDINGAN KINERJA SEISMIK GEDUNG BER-SISTEM FRAME DAN FRAMED TUBE DENGAN KONFIGURASI KOLOM MENGGUNAKAN ANALISIS PUSHOVER Salsabi, Baiq Shafa; Armin Naibaho; Nawir Rasidi
Jurnal Online Skripsi Manajemen Rekayasa Konstruksi (JOS-MRK) Vol. 3 No. 3 (2022): SEPTEMBER 2022
Publisher : Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan penduduk Kota Surabaya menyebabkan gentingnya pembangunan ke arah vertikal, namun hal ini menjadi suatu tantangan karena Indonesia merupakan daerah rawan gempa. Ukuran kolom serta sistem struktur yang digunakan akan berpengaruh terhadap kinerja struktur dalam merespon beban gempa. Skripsi ini bertujuan menentukan ukuran kolom serta konfigurasi terbaik untuk gedung dengan sistem rangka dan sistem rangka tabung. Sebagai variabel penelitian, maka digunakan empat model gedung yang divariasikan ukuran kolom dan konfigurasi strukturnya. Metode analisis yang digunakan untuk mendapatkan kapasitas deformasi adalah pushover analysis. Kemudian, untuk mendapatkan titik kinerja dari masing-masing model gedung maka dievaluasi menggunakan metode spektrum kapasitas ATC-40. Dalam proses analisis digunakan program bantu SAP2000 v21.2.0. Drift ratio hasil pushover analysis dengan metode spektrum kapasitas ATC-40 pada masing-masing model gedung menunjukkan bahwa semua model gedung masih berada di bawah drift limit 2%. Dengan model gedung keempat (framed tube system) sebagai model dengan drift ratio terkecil yaitu sebesar 0,81%. Lalu evaluasi kinerjanya menunjukkan kinerja gedung model kedua (frame system) berada dalam kategori Damage Control (DC), sedangkan tiga model lainnya masih berada dalam kategori Immediate Occupance (IO). Ditinjau dari anggaran biayanya, gedung model kedua merupakan gedung dengan biaya terendah, dengan selisih 20,98% jika dibandingkan dengan gedung model keempat yang merupakan gedung dengan biaya tertinggi. Jika mempertimbangkan kedua faktor, yaitu evaluasi kinerja dan anggaran biaya, dapat disimpulkan gedung model ketiga (framed tube system) adalah konfigurasi terbaik.