Claim Missing Document
Check
Articles

Evaluasi Kebijakan Akreditasi Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) Dan Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Di Dinas Sosial Kabupaten Garut Wahid, Aji Abdul; Ulumudin, Aceng; Muchtar, Muchtar
Jurnal Publik Vol. 16 No. 02 (2022): Jurnal Publik: Jurnal Ilmiah Bidang Ilmu Administrasi Negara
Publisher : Program Pasca Sarjana Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jp.v16i02.168

Abstract

Berdasarkan penelusuran penulis di Dinas Sosial Kabupaten Garut, nampaknya terdapat permasalahan dalam menganalisis kebijakan akreditasi Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) dan Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak. (LKSA). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengumpulkan data dan informasi tentang kebijakan akreditasi Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) dan Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak. (LKSA). Serta untuk mengembangkan ilmu di bidang Administrasi Negara, khususnya di bidang Kebijakan Publik. Metode yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Berdasarkan penelitian bahwa evaluasi kebijakan akreditasi Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) dan Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) dari kriteria efektifitas atau (effectiveness), efesiensi, Kecukupan (adequacy), perataan (equity), Responsivitas (responsivennes) ketepatan (appropriateness) Ketepatan dalam Akreditasi Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) dan Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) di Kabupaten Garut sudah cukup tetapat sesuai dengan kebutuhan dilapangan namun masih ada beberapa hambatan yang di hadapi yang diantaranya adalah Masalah pendanaan, Kurangnnya sumberdaya manusia dan sarana prasarana yang tersedia.
Pengaruh Pengembangan Karier Dan Motivasi Terhadap Kinerja Pegawai Di Kecamatan Pakenjeng Dan Kecamatan Pamulihan Kabupaten Garut Muchtar, Muchtar; Wahid, Aji Abdul; Ulumudin, Aceng
Jurnal Publik Vol. 17 No. 02 (2023): Jurnal Publik: Jurnal Ilmiah Bidang Ilmu Administrasi Negara
Publisher : Program Pasca Sarjana Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jp.v17i02.280

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi dengan adanya permasalahan dalam kinerja pegawai yang masih belum baik, salah satunya di lihat dari aspek pekerjaan yang sering terlambat dan kurangnya motivasi serta lemahnya pengembangan karir pegawai di Kecamatan Pakenjeng dan Kecamatan Pamulihan Kabupaten Garut, adapaun tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis seberapa besar pengaruh pengembangan karierdan motivasi kerja terhadap kinerja pegawai di Kecamatan Pakenjeng dan Kecamatan Pamulihan Kabupaten Garut. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan teknik survei, Teknik pengumpulan data, melaui Studi dokumentasi dan Studi lapangan (field research), dengan jumlah populasi sekaligus sampel penelitian sebanyak 75 responden. Metode analisis statistik yang digunakan adalah pendekatan structural equation model partial least square (SEM PLS) melalui pemanfaatan perangkat lunak SmartPLS. Hasil penelitian menunjukan bahwa pengembangan karier dan motivasi kerja pegawai memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai di Kecamatan Pakenjeng dan Kecamatan Pamulihan Kabupaten Garut. Hal ini mengindikasikan bahwa semakin baik pengembangan karier dan motivasi kerja pegawai maka kinerja pegawai semakin optimal. Hasil temuan dilapangan kestiaan pegawai pada organiasi, penghargaan atas prestasi pegawai dan waktu laporan dalam penyelesaiaan tugas kerja pegawai yang masih perlu di tingkatkan agar kinerja pegawai di Kecamatan Pakenjeng dan Kecamatan Pamulihan Kabupaten Garut bisa berjalan dengan optimal.