Claim Missing Document
Check
Articles

Found 34 Documents
Search

Pembuatan Aplikasi Berbasis Web Sistem Rekapitulasi Penjualan dan Stok Koran Harian dan Majalah pada Toko Sadijo Agency dengan Model Prototype Irwan Hardi Kusuma; Jaya Wijaya; Muhammad Ilham Syazili; Achmad Lutfi Fuadi
Buletin Ilmiah Ilmu Komputer dan Multimedia Vol 3 No 2 (2025): Buletin Ilmiah Ilmu Komputer dan Multimedia (BIIKMA)
Publisher : Shofanah Media Berkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Toko Sadijo Agency menghadapi masalah dalam pencatatan transaksi penjualan dan manajemen stok barang yang hingga kini masih dilakukan secara manual menggunakan media buku tulis. Kondisi ini menimbulkan potensi kesalahan pencatatan, keterlambatan pelaporan, dan kesulitan pencarian data. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, dibuatlah sebuah sistem informasi berbasis web yang berfungsi membantu proses pencatatan transaksi, pengelolaan stok, serta penyusunan laporan penjualan. Pengembangan sistem ini menggunakan metode Prototype, sedangkan data dikumpulkan melalui teknik observasi, wawancara langsung, dan telaah pustaka. Penelitian ini menghasilkan sebuah aplikasi berbasis web yang dapat digunakan untuk mencatat transaksi, mengatur persediaan barang, serta membuat laporan harian, bulanan, dan tagihan pelanggan secara otomatis. Aplikasi ini diharapkan mampu menjadi solusi efektif bagi bisnis distribusi media cetak dalam meningkatkan efisiensi kerja dan ketepatan data operasional.
Pengembangan Aplikasi Absensi Karyawan Berbasis Website Menggunakan PHP Sebagai Peningkat Produktivitas Pada PT. Hamanm Trans Logistics Galih Tawakal Alamin; Muhammad Fathir S.; Saffa Aldrian Saleh; Achmad Lutfi Fuadi
Buletin Ilmiah Ilmu Komputer dan Multimedia Vol 3 No 1 (2025): Buletin Ilmiah Ilmu Komputer dan Multimedia (BIIKMA)
Publisher : Shofanah Media Berkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Absensi karyawan merupakan bagian penting dalam suatu perusahaan karena dapat digunakan untuk memantau tingkat kehadiran dan produktivitas karyawan. Di PT Hamanm Trans Logistics, proses absensi masih dilakukan secara manual, sehingga sering terjadi kesalahan pencatatan dan kurang efisien. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan aplikasi absensi karyawan berbasis website menggunakan PHP dan MySQL guna meningkatkan akurasi dan efisiensi. Sistem ini dilengkapi dengan fitur pencatatan waktu masuk dan keluar, rekap absensi, serta pelaporan kehadiran secara real-time. Metode pengembangan yang digunakan adalah model waterfall. Hasil dari aplikasi ini menunjukkan peningkatan dalam proses absensi dan membantu manajemen dalam memantau kinerja karyawan secara lebih efektif. Dengan sistem ini, diharapkan produktivitas karyawan dapat meningkat karena proses absensi menjadi lebih cepat, akurat, dan terintegrasi.
Perancangan Sistem Pengelolaan Inventaris Barang Berbasis Web pada PT. Titian Nusantara Boga Fahrialdi Febrian Hendarlin; Kristofen Telaumbanua; Yayan Sofyan; Achmad Lutfi Fuadi
Buletin Ilmiah Ilmu Komputer dan Multimedia Vol 3 No 2 (2025): Buletin Ilmiah Ilmu Komputer dan Multimedia (BIIKMA)
Publisher : Shofanah Media Berkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan Kerja Praktek ini dilaksanakan di PT. Titian Nusantara Boga, sebuah perusahaan yang bergerak di bidang Food & Beverage. Fokus dari kegiatan ini adalah perancangan sistem pengelolaan inventaris barang berbasis web guna mengatasi permasalahan seperti ketidakakuratan data, keterlambatan pelacakan barang, dan kurangnya integrasi antardivisi. Dengan pendekatan observasi, wawancara, dan studi literatur, tim mahasiswa merancang sebuah aplikasi web menggunakan teknologi HTML, CSS, JavaScript, PHP, dan MySQL. Hasilnya adalah sistem yang mampu mencatat barang masuk, keluar, penyesuaian stok, dan mencatat aktivitas pengguna. Sistem ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi operasional dan akurasi pencatatan inventaris perusahaan.
Perancangan Sistem Absensi Berbasis Web Agen PT. FIFgroup Menggunakan Metode Waterfall Bagas Adi Kurniawan; Restu Aji; Muhamad Ridwan Yazid; Achmad Lutfi Fuadi
Buletin Ilmiah Ilmu Komputer dan Multimedia Vol 3 No 2 (2025): Buletin Ilmiah Ilmu Komputer dan Multimedia (BIIKMA)
Publisher : Shofanah Media Berkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu bagian yang sangat penting dari manajemen perusahaan adalah mengelola absensi karyawan. PT. FIFGROUP, sebuah perusahaan pembiayaan yang memiliki banyak pekerja, menghadapi banyak masalah dengan sistem absensi manual. Beberapa di antaranya adalah rekap data yang tertunda, kemungkinan manipulasi kehadiran, dan keterbatasan monitoring real-time. Oleh karena itu, sistem absensi berbasis web dibangun dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan basis data MySQL, dan dipasang pada server lokal dengan XAMPP. Sistem ini menggunakan pendekatan Waterfall. Fitur utama sistem termasuk dashboard admin, login user, riwayat absensi, dan pencatatan kehadiran real-time. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem dapat memenuhi kebutuhan pengguna dan memberikan efisiensi yang signifikan dalam pengelolaan kehadiran. Diharapkan sistem ini dapat digunakan lebih luas dan dikembangkan dengan fitur tambahan seperti kamera dan notifikasi.
Perancangan Sistem Informasi Penjualan Snack Berbasis Website Dengan Metode Waterfall Imelda Januarisma; M. Ghozi Ad-dinnul Haq; Muhamad Ricky; Achmad Lutfi Fuadi
Buletin Ilmiah Ilmu Komputer dan Multimedia Vol 3 No 2 (2025): Buletin Ilmiah Ilmu Komputer dan Multimedia (BIIKMA)
Publisher : Shofanah Media Berkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Website profil perusahaan merupakan kebutuhan penting dalam membangun citra profesional dan memperluas jangkauan informasi kepada publik. Crunchy Snack sebagai UMKM yang bergerak di bidang penjualan snack dan cemilan belum memiliki media digital untuk menyampaikan informasi usahanya secara menyeluruh. Oleh karena itu, perancangan website profil perusahaan ini dilakukan dengan menggunakan metode Waterfall, yang memungkinkan pengembangan sistem dilakukan secara terstruktur melalui tahapan tahapan yang jelas, mulai dari analisis kebutuhan, desain, implementasi, pengujian, hingga pemeliharaan. Proyek ini mencakup fitur informasi produk, galeri, kontak, serta formulir pemesanan. Proses perancangan dimulai dari observasi, wawancara, studi pustaka, hingga implementasi dan pengujian sistem.
RANCANGAN SISTEM ABSENSI KARYAWAN BERBASIS WEBSITE UNTUK MOM AND CHILD CARE CLINIC Asep Kusnandar; Mochamad Reza Gymnastiar; Sukhoi Baresi; Achmad Lutfi Fuadi
Journal of Research and Publication Innovation Vol 3 No 3 (2025): JULY
Publisher : Journal of Research and Publication Innovation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The development of digital technology has significantly influenced operational management within organizations, especially in human resource administration. This research aims to design and implement a web-based employee attendance system at Mom and Child Care Clinic to replace the conventional manual attendance method. Utilizing PHP and MySQL, the system enables real-time data recording, attendance monitoring, and comprehensive reporting. The research adopts a descriptive qualitative approach with case study methodology. Data collection involved literature review, observation, interviews, and documentation. The result is a responsive web application featuring modules for login, attendance input, data management, and report generation. The system enhances efficiency, transparency, and data accuracy in workforce management.
RANCANGAN SISTEM ABSENSI KARYAWAN BERBASIS WEBSITE PADA PT BARUMAN JAYA PERKASA Rayhan Cesario; Fathir Mohammad Noer; Yodis Saputra; Achmad Lutfi Fuadi
Journal of Research and Publication Innovation Vol 3 No 3 (2025): JULY
Publisher : Journal of Research and Publication Innovation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study discusses the design of a web-based attendance system to address inefficiencies in the manual attendance process at PT Baruman Jaya Perkasa. The system was developed using PHP as the programming language, MySQL for data storage, and CodeIgniter as the framework, applying the Waterfall development model. Key features include role-based login, employee data management, real-time attendance recording, and automated report generation in PDF format. The implementation results indicate the system's ability to improve data accuracy, operational efficiency, and accessibility for HR and management.
Perancangan Aplikasi Presensi Berbasis GPS dengan PHP dan MySQL pada PT. Pesona Putra Perkasa Reja Badru Duja; Zaenudin; Zeva Imanuel Purba; Achmad Lutfi Fuadi
Jurnal Riset Informatika dan Inovasi Vol 3 No 6 (2025): JRIIN : Jurnal Riset Informatika dan Inovasi (INPRESS)
Publisher : shofanah Media Berkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem presensi manual yang diterapkan PT. Pesona Putra Perkasa memiliki berbagai kekurangan, seperti keterlambatan pencatatan dan potensi kecurangan. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, dirancang sebuah aplikasi presensi berbasis GPS dengan menggunakan PHP dan MySQL. Aplikasi ini mampu mencatat kehadiran karyawan berdasarkan lokasi aktual secara real-time dan menghasilkan laporan kehadiran otomatis. Sistem diuji menggunakan metode black box dan menunjukkan hasil yang akurat dalam proses validasi kehadiran. Hasil implementasi menunjukkan bahwa aplikasi ini dapat meningkatkan efisiensi, akurasi, dan keamanan pencatatan kehadiran.
Perancangan Aplikasi Absensi Siswa Berbasis Web pada SMPI Ashhabul Maimanah Ahmad Rudiyansyah; Hasria; Hafizh Agil Musyaffa; Achmad Lutfi Fuadi
Jurnal Riset Informatika dan Inovasi Vol 2 No 12 (2025): JRIIN: Jurnal Riset Informatika dan Inovasi
Publisher : shofanah Media Berkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Absensi siswa merupakan salah satu aspek penting dalam kegiatan akademik sekolah. Di SMPI Ashhabul Maimanah, pencatatan absensi masih dilakukan secara manual menggunakan kertas, yang berisiko tinggi terhadap kehilangan data, manipulasi, dan keterlambatan proses pelaporan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem absensi siswa berbasis web guna meningkatkan efisiensi, akurasi, dan transparansi. Metodologi yang digunakan adalah SDLC dengan model Waterfall yang terdiri dari tahap analisis, desain, implementasi, dan pengujian. Sistem dikembangkan menggunakan PHP, MySQL, dan didukung dengan XAMPP sebagai server lokal. Hasil implementasi menunjukkan bahwa aplikasi absensi web ini mempermudah guru dalam mengisi absensi, admin dalam mengelola data, serta orang tua dalam memantau kehadiran siswa. Sistem ini diharapkan dapat menjadi solusi efektif dalam digitalisasi administrasi akademik di sekolah-sekolah berbasis Islam.
Penerapan Sistem Antrian Digital Menggunakan Barcode Dengan Metode Waterfall Pada Preciousme Clinic Fadilah Aidil Putra Yulianto; Candra Andri Putra Harefa; Firman Abadi Laia; Achmad Lutfi Fuadi
Jurnal Riset Informatika dan Inovasi Vol 2 No 12 (2025): JRIIN: Jurnal Riset Informatika dan Inovasi
Publisher : shofanah Media Berkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelayanan kesehatan yang efisien dan terstruktur merupakan kebutuhan penting untuk menjaga kualitas layanan klinik dan kenyamanan pasien. PreciousMe Clinic masih menggunakan sistem antrean manual yang menyebabkan penumpukan pasien dan ketidakpastian waktu tunggu. Penelitian ini bertujuan merancang dan mengimplementasikan sistem antrean digital berbasis barcode menggunakan metode Waterfall sebagai solusi terhadap permasalahan tersebut. Proses pengembangan dilakukan melalui tahapan analisis kebutuhan, perancangan, implementasi, dan pengujian menggunakan pendekatan Black Box Testing. Hasil pengujian menunjukkan bahwa fitur utama, seperti pemindaian barcode, pengambilan nomor antrean, pencetakan tiket antrean dalam format PDF, serta dashboard admin untuk pemanggilan pasien secara real-time, berfungsi sesuai harapan. Sistem ini mampu meningkatkan efisiensi operasional klinik, mengurangi kesalahan administrasi, dan memberikan pengalaman antrean yang lebih nyaman bagi pasien.
Co-Authors A. Nurul Anwar A. Sarfi Hamidi Abdul Rasyid Wicaksono Abdul Rochman Acim Agus Heri Yunial Ahmad Reza Maulana Ahmad Rudiyansyah Akrom Alhafid Aldi Andriansyah Alfandi Tri Wahyudi Alif Setyawan Altare Abdul Aziz Tjindarbumi Ariyo Pranoto Aryana Nur Faradilla Asep Imaddudin Asep Kusnandar Bagas Adi Kurniawan Bagus Tegar Firmansyah Beba Kusuma Wardana Candra Andri Putra Harefa Chintya Mei Dani David Kurniawansyah Dede Supriyadi Desi Kartika Dzikri Attariq Samayaki Edwin Aprizal Trifaldi Fadilah Aidil Putra Yulianto Fadly Al Shaky Fahrialdi Febrian Hendarlin Fashya Mulya Fathir Mohammad Noer Fauzan Azimah Firman Abadi Laia Galih Tawakal Alamin Hadad Al Tami Hafizh Agil Musyaffa Hasria Hikmal Maulana Ramadhan Imelda Januarisma Intan Nuraini Irwan Hardi Kusuma Jaya Wijaya Joko Suwarno Juliyani, Annis Sholeha Kristofen Telaumbanua Lovensia Catherine Marcella Opat Lulu Kaoniah M. Ghozi Ad-dinnul Haq Maria Suryati Meidina Rahmawati Putri Melia Cahya Utami Mochamad Reza Gymnastiar Muhamad Azhar Prasetyo Muhamad Fahriansyah Muhamad Ricky Muhamad Ridwan Yazid Muhamad Usman Fauzi Muhammad Farros Kangsa Deva Muhammad Fathir S. Muhammad Hafizh Amarullah Muhammad Ilham Syazili Muhammad Rizki Hasan Nardiono Nardiono Nardiono, Nardiono Navaly Zephyr Rafif Nur Fauzi Nurlaela Rayhan Cesario Rayya Abdel Mawaddah Reja Badru Duja Restu Aji Risky Saputro Risqi Moneyawan Rivaldi Saffa Aldrian Saleh Sinta Rahmawati Siska Wulandari Sofyan Adam Subhan Rifaldhi Sukhoi Baresi Sultan Halim Tri Aldi Darmawan Saputra Usnul Padilah Vera Yunita Wanda Muharram Wendy Nur Arif Willis Puspita Sari Yayan Sofyan Yodis Saputra Yuliana Yuliana Zaenudin Zeva Imanuel Purba