Budaya sekolah merupakan sistem nilai, keyakinan, dan kebiasaan yang hidup dalam lingkungan pendidikan serta berfungsi sebagai pedoman perilaku seluruh warga sekolah. Budaya sekolah yang baik dapat membentuk suasana belajar yang kondusif, memotivasi siswa, dan menumbuhkan kepribadian positif yang mendukung keberhasilan pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak budaya sekolah terhadap perkembangan kepribadian peserta didik di SMA NEGERI 3 Bantaeng. Pendekatan yang digunakan adalah kualitatif dengan metode deskriptif. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan studi dokumentasi terhadap guru dan peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa budaya sekolah di SMA NEGERI 3 Bantaeng, seperti budaya disiplin, religius, gotong royong, dan tanggung jawab, berkontribusi signifikan terhadap pembentukan kepribadian siswa. Nilai-nilai tersebut diinternalisasikan melalui kegiatan rutin sekolah, pembiasaan, dan keteladanan guru. Budaya positif tersebut mampu meningkatkan rasa tanggung jawab, sikap hormat, serta semangat belajar peserta didik. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa budaya sekolah memiliki dampak yang nyata terhadap perkembangan kepribadian siswa, baik dari aspek moral, sosial, maupun spiritual.