cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. ponorogo,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Dimensi Pendidikan dan Pembelajaran
ISSN : 23033800     EISSN : 2527049     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Dimensi Pendidikan dan Pembelajaran is a peer-reviewed, open access journal that provides publication of articles in all areas of educational research. It aims to promote excellence through the dissemination of high-quality research findings and provide a platform for scientists and academicians all over the world to promote, share, and discuss various new issues and developments in different areas of educational research.
Arjuna Subject : -
Articles 422 Documents
Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning Dalam Meningkatkan Budaya Literasi Ilmiah Mahasiswa Pai Uin Sunan Aampel Surabaya PS, Alaika M. Bagus Kurnia; Sutikno, Sutikno Sutikno; Rohmah, Dwi Erlindatur; Julio, Fary Achmad; Sari, Fitri Ullynda
JURNAL DIMENSI PENDIDIKAN DAN PEMBELAJARAN Vol 11: Special Issue No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/dpp.v11i1.8417

Abstract

memakai model Problem based-learning (PBL). Karena tidak seluruh minat litarasi setiap individu itu sama. Oleh karena itu sang penulis mengangkat permasalahan ini melalui beberapa rumusan masalah, yaitu; Apa konstruksi model PBL pada tingkat mahasiswa? Bagaimana budaya literasi di perguruan tinggi? Bagaimana penerapan model Problem based-learning (PBL) dalam membangkitkan budaya literasi mahasiswa?. Metode yang digunakan, metode kualitatif melalui wawancara, observasi, library reaserch, serta pengumpulan data dengan memahami dan mempelajari teori-teori yang terkait dengan penelitian dari berbagai literature. Hasil yang didapati dari penelitian ini, pertama; pembahasan (PBL) model pembelajaran yang menciptakan mahasiswa menjadi mandiri, aktif, serta menyenangkan. Kedua budaya literasi di perguruan tinggi dimana tingkat literasi mahasiswa bisa terbilng rendah. Ketiga dapat meningkatkan budaya literasi mahasiswa dengan memberikan konteks nyata dalam pembelajaran, maka dari itu sangatlah penting mendalami penerapan model pembelajaran ini dengan budaya literasi ilmiah ini.
Korelasi Antara Tingkat Keaktifan Peserta didik dengan Hasil Belajar Melalui Model Pembelajaran Discovery Learning Meri, Meri; Maria, Haratua Tiur; Karolina, Venny
JURNAL DIMENSI PENDIDIKAN DAN PEMBELAJARAN Vol 11: Special Issue No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/dpp.v11i1.8448

Abstract

Terdapat faktor menentukan kesuksesan hasil belajar satu diantaranya keaktifan belajar peserta didik.Tujuan penelitian mengetahui bagaimana keantifan belajar dan hasil belajar serta korelasi antara keaktifan dan hasil belajar peserta didik. subjek penelitian yaitu 38 orang kelas XII MIPA SMA Negeri 4 Pontianak. metode penelitian kuantitatif dengan teknik penelitian studi kasus melalui observasi dengan angket keatifivitas dan data hasil asessment formatif peserta didik. analisis data dengan SPSS. Keaktifan belajar peserta didik di kelas XII MIPA 1 SMA Negeri 4 Pontianak menunjukkan tingkat yang cukup dengan persentase sebesar 67,76%. Sementara itu, hasil belajar peserta didik mencapai rata-rata 86,60, yang dapat dikategorikan sebagai tinggi. Analisis statistik menggunakan SPSS mengungkapkan adanya korelasi signifikan antara keaktifan dan hasil belajar peserta didik,  nilai r adalah 0,000 yang lebih kecil dari 0,05. Korelasi ini sangat kuat, mencapai koefisien 0,874, menunjukkan hubungan positif: ketika keaktifan belajar tinggi, hasil belajar peserta didik juga tinggi, dan sebaliknya.
Peningkatan Motivasi Belajar Siswa Kelas IV Menggunakan Media Audio Visual pada Pembelajaran Pendidikan Pancasila di UPT SDN 010 Siabu Adha, Getryriza; Mufarizuddin, Mufarizuddin; Hardi, Vitri Anggraini; Ananda, Rizki; Aprinawati, Iis
JURNAL DIMENSI PENDIDIKAN DAN PEMBELAJARAN Vol 12 No 1 (2024): Januari 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/dpp.v12i1.8486

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya motivasi belajar siswa di kelas IV UPT SDN 010 Siabu. Tujuan dari Penelitian ini adalah untuk meningkatkan motivasi belajar siswa di kelas IV UPT SDN 010 Siabu. Penelitian ini merupakan penelitian tindalan kelas, yang dilaksanakan dalam dua siklus dan setiap siklus terdiri dari dua kali pertemuan. Subjek dalam penelitian ini yaitu 1 orang guru dan 26 orang siswa, sedangkan objeknya adalah menggunakan media audio visual berupa vidio dari aplikasi capcut untuk meningkatkan motivasi belajar siswa. Instrumen yang dugunakan dalam penelitian ini terdiri dari lembar observasi guru dan lembar observasi siswa selama pembelajaran berlangsung dengan menggunakan media audio visual. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan yaitu dengan analisis deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilaksanakan ditemukan bahwa ketuntasan secara klasikal dari data pada siklus 1 pertemuan I sebesar 19, 23% dan pada pertemuan II menjadi 23, 08%. Pada siklus II pertemuan I sebesar 88, 46% dan di pertemuan II meningkat lagi menjadi 92, 30%. Kesimpulan dari penelitian ini adalah dengan menggunakan media audio visual dapat meningkatkan motivasi belajar siswa.
Profil Berpikir Number Sense Siswa Rufiana, Intan Sari; Arifin, Slamet; Ekawati, Ratna; Wahyudi, Wahyudi; Ode Naana, Tesya Mahdaniya; Wanti, Astika Berliana; Dewi, Elsa Haruna
JURNAL DIMENSI PENDIDIKAN DAN PEMBELAJARAN Vol 12 No 1 (2024): Januari 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/dpp.v12i1.8491

Abstract

Di era pesatnya kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi seperti sekarang ini, semua aspek kehidupan membutuhkan proses yang cepat dan akurat, sehingga penguasaan kemampuan algoritma dipandang tidak lagi cukup, oleh karenanya kemampuan number sense penting dipelajari dan dikuasai. Kebermanfaatan number sense dalam kehidupan sehari-hari ini tidak diimbangi dengan kompetensi siswa dalam number sense. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif kualitatif. Adapun tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan profil berpikir number sense siswa pada materi nilai tempat. Subjek penelitian adalah siswa kelas 5 yang mengikuti program AKM. Hasil menunjukkan bahwa profil number sense siswa pada materi nilai tempat adalah memahami konsep bilangan yang dikarakterkan dengan bagaimana subjek memahami nilai yang mewakili oleh angka tersebut, menggunakan berbagai bentuk representasi yang ditunjukkan siswa dengan bagaimana siswa menunjukkan representasi yang berbeda dari angka/ nilai yang diwakili angka tersebut, menggunakan ekspresi setara yang ditunjukkan siswa dengan bagaimana hasil akan berubah jika nilai angka berubah saat perhitungan serta menggunakan strategi yang ditunjukkan dengan siswa yang menemukan nilai setara dari hasil operasi.
Konformitas Teman Sebaya Terhadap Gaya Hidup Di Lingkungan Pertemanan Rahmayanty, Dinny; Triana, Fira Febri; Ananta, Grestia; Andreani, Reva
JURNAL DIMENSI PENDIDIKAN DAN PEMBELAJARAN Vol 11: Special Issue No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/dpp.v11i1.8498

Abstract

Artikel ini mengeksplorasi konsep "Konformitas Teman Sebaya Terhadap Gaya Hidup di Lingkungan Pertemanan". Melalui kajian literatur, penelitian membahas pengaruh interaksi dengan teman sebaya terhadap pemilihan gaya hidup individu. Konformitas teman sebaya dapat mempengaruhi positif atau negatif, memainkan peran kunci dalam pemilihan gaya hidup hedonis, perilaku konsumtif, dan kesehatan. Artikel menyoroti strategi kesadaran diri dan pemilihan teman sebaya positif untuk memitigasi dampak negatif konformitas.
Penerapan Metode Inquiry untuk Meningkatkan Keterampilan Proses Sains dalam Pembelajaran IPA di UPT SDN 010 Siabu Widodo, Regita Berlian; Sumianto, Sumianto; Alim, Melvi Lesmana; Ananda, Rizki; Surya, Yenni Fitra
JURNAL DIMENSI PENDIDIKAN DAN PEMBELAJARAN Vol 12 No 1 (2024): Januari 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/dpp.v12i1.8524

Abstract

Penelitian dilatarbelakangi pembelajaran yang masih didominasi oleh guru, siswa tidak berani tampil dan menyampaikan pendapat, serta siswa kesulitan memahami materi yang disampaikan guru. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan perencanaan dan pelaksanaan metode inquiry untuk meningkatkan keterampilan proses sains dalam muatan IPA di SDN 010 Siabu. Penelitian ini adalah jenis penelitian Tindakan kelas dengan dua siklus yaitu siklus I dan siklus II dengan tahapan perencanaa, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Subjek penelitian yaitu siswa kelas V SDN 010 Siabu yang berjumlah 24 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan dokumentasi dengan menggunakan instrument berupa lembar observasi aktivitas guru dan siswa serta lembar observasi keterampilan proses sains. Analisis data menggunakan analisis kualitatif dari hasil wawancara dengan guru dan analisis kuantitatif dari hasil observasi keterampilan proses sains siswa. Hasil penelitian menunjukkan perencanaan pembelajaran metode inquiry yaitu mempersiapkan silabus, RPP, lembar kerja  siswa dan lembar observasi siswa dan guru serta lembar observasi keterampilan proses sains. Keterlaksanaan pembelajaran terlihat dari aktivitas guru menerapkan metode inquiry dari 85% meningkat menjadi 90,84% terlaksana dengan sangat baik. Hal ini menyebabkan peningkatan juga pada keterampilan proses sains siswa dari 63,71 pada siklus I meningkat sebanyak 28,13 menjadi 91,84 sangat baik pada siklus II. Dapat disimpulkan bahwa penerapan metode inquiry dapat meningkatkan keterampilan proses sains dalam pembelajaran muatan IPA di SDN 010 Siabu.
Analisis Gangguan Berbicara Dysarthria Pada Anak Usia 4-6 Tahun Purwati, Sri; Rahmawati, Ida Yeni; Muttaqin, Muhammad 'Azam
JURNAL DIMENSI PENDIDIKAN DAN PEMBELAJARAN Vol 11: Special Issue No. 1 (2023)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/dpp.v11i1.8657

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana gangguan berbicara dysarthria pada anak usia 4-6 tahun di RA ‘Aisyiyah Ronowijayan, RA ‘Aisyiyah Beton I dan RA ‘Aisyiyah Brahu Siman Ponorogo. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif dengan informan penelitian adalah kepala sekolah, guru, anak-anak dan  orang tua di RA ‘Aisyiyah Ronowijayan, RA ‘Aisyiyah Beton I dan RA ‘Aisyiyah Brahu Siman Ponorogo. Data yang diperoleh dari ketiga sekolah tersebut ada 7 anak yang mengalami gangguan berbicara dysarthria. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan instrumen yang digunakan untuk pengumpulan data adalah lembar observasi untuk guru, anak dan lembar wawancara untuk kepala sekolah, guru serta orang tua di dalam penelitian ini. Metode pengumpulan data menggunakan metode pengamatan dan metode simak. Teknik analisis data menggunakan analisis dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari ketiga sekolah yang tersebut di atas adalah terdapatnya gangguan berbicara dysarthria pada anak usia 4-6 tahun yaitu terdapat 7  anak yang belum bisa mengucapakan tentang fonem-fonem (bunyi) huruf  yang tidak sempurna. Di RA ‘Aisyiyah Ronowijayan terdapat 2 anak yang mengalami gangguan dysarthria yaitu ananda HFZ dan FHR yang mengucapkan fonem “R” menjadi “RL”, di RA’ Aisyiyah Beton I terdapat 4 anak yang mengalami gangguan dysarthria yaitu ananda ABD dan YSF yang mengucapkan fonem “R” menjadi “RH”, ananda AVN yang mengucapkan fonem “R” menjadi “RL” serta ananda MSL yang mengucapkan fonem “S” menjadi “TS”. Selanjutnya di RA ‘Aisyiyah Brahu terdapat 1 anak yang mengalami gangguan dysarthria yaitu ananda PTR yang mengucapkan fonem “R” menjadi “Y”. Dysarthria adalah gangguan berbicara yang disebabkan oleh gangguan pada sistem saraf yang mengendalikan otot-otot yang digunakan dalam berbicara. Pada 5 anak (YSF, ABD, AVN, MSL, dan PTR), dysarthria disebabkan oleh faktor fisiologis seperti gangguan pendengaran, gangguan otak, dan gangguan pada wilayah mulut. Pada 2 anak (HFZ dan FHR), dysarthria disebabkan oleh faktor kesehatan atau keturunan seperti keterlambatan berbicara, gangguan pendengaran, dan faktor genetik. Penting untuk melakukan evaluasi dan terapi yang tepat sesuai dengan kebutuhan individu anak-anak tersebut.
Flipped Classroom Media Sebagai Upaya Peningkatan Kemampuan Bahasa Inggris APMD Yogyakarta Sunardi, Andhina Ika; Palupi, Risqi Ekanti Ayuningtyas
JURNAL DIMENSI PENDIDIKAN DAN PEMBELAJARAN Vol 12 No 1 (2024): Januari 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/dpp.v12i1.8737

Abstract

The research entitled Implementation of Flipped Classroom in English learning at APMD Yogyakarta aims to help students understand English courses in the first semester of students. Flipped Classroom is one of the teaching methods where students get learning materials along with exercises and assignments (individual or group) in the form of videos and access them online through Google Classroom, to be done outside the classroom to be discussed during course hours. So, during class, what the teacher does is to review the material, discuss assignments or exercises, and answer questions from students who still don't understand the material given. Meanwhile, students who come to class are expected to have gained an understanding of the material presented. This method is tried to be applied to overcome the time constraints given for this course, which is only 1x a week for 2 hours of lectures (@ 45 minutes). It is hoped that by implementing this method, student will enhance their English skill and can easily understand the material presented marked by increasing students’ score. 
Pemanfaatan Wordwall pada Model Game Based Learning terhadap Digitalisasi Pendidikan Sekolah Dasar Putra, Lovandri Dwanda; Arlinsyah, Nabilah Dwi; Ridho, Fahmi Rosyad; Syafiqa, Ashila Najma; Annisa, Khairil
JURNAL DIMENSI PENDIDIKAN DAN PEMBELAJARAN Vol 12 No 1 (2024): Januari 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/dpp.v12i1.8749

Abstract

Berkembangnya teknologi dengan pesat di era ini membawa tantangan baru khususnya dalam pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk membangkitkan minat siswa sekolah dasar dalam belajar dengan bantuan teknologi, yaitu Wordwall. Dengan metode penelitian studi literatur yang mengumpulkan berbagai sumber dari jurnal terkait kemudian, dapat diketahui bahwa faktor utama dimana memberikan pengaruh ketertarikan belajar siswa rendah dengan metode mengajar membuat bosan. Game Based Learning (Pembelajaran berbasis permainan) bisa dijadikan alternatif dari permasalahan ini. Game Based Learning adalah cara belajar dimana menerapkan permainan sebagai penunjang proses belajar pelajar dan diharapkan dapat dijadikan jalan keluar dari segala masalah pembelajaran. Metode belajar ini dapat mencakup pemanfaatan teknologi digital sehingga mempermudah pekerjaan kita karena lebih efektif, efisien, dan mudah beradaptasi dengan perkembangan teknologi yang ada. Pemanfaatan Wordwall yang berfungsi sebagai alat penilaian yang menyenangkan bagi siswa, sumber belajar, serta media pembelajaranbisa menjadi solusi. Selain itu Wordwall dapat digunakan untuk mengetahui tingkat kemampuan belajar siswa. Melalui metode belajar dengan game, pelajar bisa menaikkan keahlian berpikir kritisnya, terutama kemampuan menganalisis data dimana diterimanya agar dapat menentukan langkah-langkah serta mengambil keputusan dimana dibutuhkan sebagai alat menentukan pilihan. Hasil penelitian terhadap media tersebut memperlihatkkan bagaimana Wordwall bisa menaikkan kemauan siswa untuk belajar. Hal ini tercermin dalam aktivitas peserta didik. Terlihat jelas dimana pemanfaatan Wordwall bisa menaikkan hasil belajar pelajar dimana terlihat dari partisipasi pelajar yang aktif pada banyak kegiatan pembelajaran. Kriteria penelitian diukur menggunakan berbagai indikator, yaitu siswa yang aktif pada saat menjalani kegiatan belajar dengan mengisi absensi, tingkat siswa yang aktif saat menyelesaikan tugas dengan tidak terlambat, serta pertanyaan mengenai materi dimana belum dapat dimengerti
Implementasi Literasi Dasar Untuk Menstimulasi Kemampuan Berbahasa Pada Anak Usia Dini di TK Kusuma Bangsa 02 Tambakmas Kusumawardani, Yeni; Rahmawati, Ida Yeni; Muttaqin, Muhammad 'Azam
JURNAL DIMENSI PENDIDIKAN DAN PEMBELAJARAN Vol 12 No 1 (2024): Januari 2024
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ponorogo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24269/dpp.v12i1.8826

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk Mengetahui dan mendeskripsikan tentang bagaimana implementasi literasi dasar untuk menstimulasi kemampuan berbahasa pada anak usia dini di TK Kusuma Bangsa 02 Tambakmas.Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif dengan sampel penelitian adalah anak-anak kelompok A dan guru kelas kelompok A di TK Kusuma Bangsa 02 Tambakmas, Kebonsari, Madiun. Tehnik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Instrumen yang digunakan untuk pengumpulan data dengan observasi untuk guru dan anak,dan lembar wawancara untuk Kepala sekolah, guru kelas kelompok A dan 5 anak yang menjadi sampel dalam penelitian ini. Tehnik analisis data menggunakan analisis dokumentasi.Hasil penelitian menunjukan bahwa dengan implementasi literasi dasar yang berupa literasi baca tulis, numerasi, literasi mendongeng dan literasi cinta buku berdampak baik untuk menstimulasi kemampuan berbahasa pada anak usia dini. Selain dapat menambah kosakata, anak juga mampu memecahkan masalah dan berpikir kritis.