cover
Contact Name
Zulkarnain
Contact Email
dzul9787@gmail.com
Phone
+6287832631987
Journal Mail Official
selaparang.ummat@gmail.com
Editorial Address
Jl. KH. Ahmad Dahlan No.1, Pagesangan, Kec. Mataram, Kota Mataram, Nusa Tenggara Bar. 83115
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
SELAPARANG: Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan
ISSN : 26145251     EISSN : 2614526X     DOI : https://doi.org/10.31764/jpmb.v5i1.6393
SELAPARANG : Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan merupakan jurnal yang mendiseminasikan setiap pemikiran dan ide gagasan atas hasil penelitian dan pemanfaatan teknologi untuk diimplementasikan kepada masyarakat mencakup ; (1). Bidang ilmu pengetahuan ; MIPA (Matematika, Fisika, Kimia, Biologi), Terapan, Sosial, Budaya, Ekonomi, dan Kesehatan, (2). Pelatihan dan peningkatan hasil pendidikan dan (3). Pengembangan TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi).
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 2,469 Documents
ANTISIPASI RISIKO KEBAKARAN MELALUI PELATIHAN PENGGUNAAN ALAT PEMADAM API PORTABLE Waris Wibowo; Wegig Pratama; Ningrum Astriawati; Prasetya Sigit Santosa; Sahudiyono Sahudiyono
SELAPARANG: Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan Vol 4, No 2 (2021): April
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (338.606 KB) | DOI: 10.31764/jpmb.v4i2.4483

Abstract

ABSTRAKTujuan dari pengabdian ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat dalam penanggulangan risiko kebakaran di daerah pemukiman padat penduduk melalui pelatihan  penggunaan alat pemadam api portable. Pengabdian ini dilaksanakan di Desa Nogotirto, Gamping, Sleman. Peserta Pelatihan ini berjumlah 20 orang. Kegiatan pengabdian masyarakat dilaksanakan melalui 5 tahap, yaitu (1) Pelaksanaan pretest; (2) Pemberian materi melalui metode ceramah dan tanya jawab; (3) Demonstrasi penggunaan alat pemadam api portable; (4)  Praktik individu menggunakan alat pemadam api portable; (5) Pelaksanaan Posttest. Capaian peningkatan pengetahuan dan keterampilan masyarakat diukur menggunakan kuesioner pretest dan posttest, data diolah dan diuji dengan uji paired T-test. Adapun hasil dari pengabdian ini adalah adanya peningkatan pengetahuan dan keterampilan masyarakat dalam penanggulangan risiko kebakaran, disamping itu adanya perbedaan rata-rata tingkat pengetahuan dan keterampilan penanggulangan kebakaran sebelum dan setelah pelaksanaan kegiatan pelatihan. Kata kunci: kebakaran; pelatihan; pemadam api; portable ABSTRACTThis service aims to increase the knowledge and skills of the community in managing fire risks in densely populated residential areas through training in the use of portable fire extinguishers. This service was carried out in Nogotirto Village, Gamping, Sleman. The number of participants in this training is 20 people. Community service activities are carried out in 5 stages, namely (1) Pretest implementation; (2) Providing material using the method of lecture and question and answer; (3) Demonstration of the use of portable fire extinguishers; (4) Individual practice using portable fire extinguishers; (5) Implementation of Posttest. The achievement of increasing the knowledge and skills of the community was measured using a pretest and posttest questionnaire, the data was processed and tested using the paired T-test. The result of this service is an increase in the knowledge and skills of the community in managing fire risk in densely populated residential areas, in addition to that, there is a difference in the average level of knowledge and skills in fire management before and after the implementation of training activities. Keywords: fire; training; fire extinguisher; portable
EDUKASI KESADARAN MASYARAKAT DALAM MENGKONSUMSI PRODUK PETERNAKAN SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN GIZI DAN DAYA TAHAN TUBUH DIKALA PANDEMI COVID-19 Adib Norma Respati; Abdul Hakim; Putri Awaliya Dughita; Andri Haryono Awalokta Kusuma; Srie Juli Rachmawatie; Suwardi Suwardi
SELAPARANG: Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan Vol 4, No 2 (2021): April
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (180.786 KB) | DOI: 10.31764/jpmb.v4i2.4578

Abstract

ABSTRAKTujuan pengabdian ini adalah untuk memberikan edukasi sehingga dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam mengkonsumsi produk peternakan sebagai upaya peningkatan gizi dan daya tahan tubuh di kala pandemi Covid-19. Pengabdian dilaksanakan pada bulan Desember 2020 di Kecamatan Punung, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Peserta yang mengikuti kegiatan ini adalah dua kelompok belajar. Kegiatan ini dilakukan dengan penerapan protokol kesehatan, mengingat adanya pandemi Covid-19. Pemaparan materi yang dilakukan adalah mengenai mengenai protokol kesehatan untuk mencegah virus corona dan materi mengenai pentingnya mengkonsumsi produk peternakan. Praktek langsung mengenai protokol kesehatan dilaksanakan dan juga pemberian produk peternakan kepada peserta. Peserta kegiatan menjadi sadar pentingnya penerapan protokol kesehatan dan pentingnya mengkonsumsi produk peternakan. Produk peternakan dapat meningkatkan daya imun tubuh di kala pandemi Covid-19. Kata kunci: produk peternakan; daging; susu; telur. ABSTRACTThis service aims to provide education so that it can increase public awareness in consuming livestock products as an effort to increase nutrition and endurance during the Covid-19 pandemic. The service was carried out in December 2020 in Punung District, Pacitan Regency, East Java. Participants who took part in this activity were two study groups. This activity was carried out by implementing health protocols, given the Covid-19 pandemic. The presentation of the material carried out was regarding health protocols to prevent the corona virus and material on the importance of consuming livestock products. Practice about health protocols was carried out and given a livestock products to participants. The participants became aware of the importance of implementing health protocols and the importance of consuming livestock products. Livestock products can increase the body's immune system during the Covid-19 pandemic. Keywords: livestock product; meat; milk; egg.
PREMENSTRUAL GENTLE YOGA MELALUI MEDIA TERAPI MUSIK RELAKSASI SEBAGAI UPAYA MENGATASI GEJALA PREMENSTRUAL SYNDROM (PMS) DI DESA JEMPONG TIMUR WILAYAH KERJA PUSKESMAS KARANG PULE Nurul Qamariah Rista Andaruni; Ana Pujianti Harahap; Rizkia Amilia; Indriyani Makmun
SELAPARANG: Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan Vol 4, No 1 (2020): November
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (362.516 KB) | DOI: 10.31764/jpmb.v4i1.3284

Abstract

ABSTRAKBerdasarkan analisis situasi yang teridentifikasi teradapat beberapa permasalahan yang dihadapi oleh mitra, yaitu sebagian besar remaja mengalami ketidaknyamanan menjelang menstruasi (7-10 Hari sebelum menstruasi) sebesar 80%, sebesar 25% remaja mengkonsumsi obat anti nyeri saat menstruasi dan tidak mengetahui cara penanganan selain mengkonsumsi obat anti nyeri, belum memiliki pengetahuan tentang Premenstrual Gentle Yoga dan belum mampu untuk melakukannya. Sehingga penyelesaian permasalahan yang dihadapi oleh mitra yang diberikan yaitu dengan memberikan penyuluhan Premenstrual Gentle Yoga Melalui Daring Sebagai Upaya Mengatasi Gejala Premenstrual Syndrome (PMS). Kegiatan ini diharapakan akan terus berlanjut dilakukan oleh remaja melalui Posyandu Remaja yang ada di Desa Jempong Timur. Metode kegiatan yang digunakan adalah dengan metode penyuluhan dan pelatihan. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa terjadi peningkatan pengetahuan sebelum dan setelah kegiatan, dari 75% meningkat menjadi 85%. Potensi hasil pelaksanaan PKM-M yang telah dilaksanakan kurang lebih 1 bulan adalah remaja merasakan sekali manfaat setelah melakukan yoga, nyeri yang dirasakan agak berkurang walau belum hilang dikarenakan pelaksanaan baru dilakukan sekali dan dilakukan kembali oleh remaja dirumah masing-masing. Kata kunci: premenstrual gentle yoga; premenstrual syndrome ABSTRACTBased on the analysis of the situation identified there were several problems faced by partners, namely most of the teenagers experienced discomfort before menstruation (7-10 days before menstruation) by 80%, 25% of adolescents took anti-pain medication during menstruation and did not know how to handle it besides consuming pain medication, do not have knowledge of Premenstrual Gentle Yoga and have not been able to do so. So that the solution to the problems faced by the partners given is by providing Premenstrual Gentle Yoga online as an Effort to Overcome Premenstrual Syndrome (PMS) Symptoms. It is hoped that this activity will continue to be carried out by youth through Youth Posyandu in Jempong Timur Village. The activity method used is counseling and training methods. The results showed that there was an increase in knowledge before and after the activity, from 75% to 85%. The potential results of the implementation of PKM-M that have been implemented for about 1 month are that teenagers feel once the benefits after doing yoga, the pain they feel is somewhat reduced even though they have not disappeared because the implementation has only been done once and done again by teenagers in their respective homes. Keywords: premenstrual gentle yoga; premenstrual syndrome
PELATIHAN PENERAPAN汉语媒体 (HANYU MEITI)BAGI GURU-GURU BAHASA MANDARIN SE-MALANG RAYA Lukluk Ul Muyassaroh; Aiga Ventivani; Octi Rejeki Mardasari; Karina Fefi Laksana Sakti
SELAPARANG: Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan Vol 4, No 2 (2021): April
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (276.729 KB) | DOI: 10.31764/jpmb.v4i2.3314

Abstract

ABSTRAKPenggunaan media dalam pengajaran bahasa Mandarin oleh guru-guru SMA di kota Malang sangat terbatas, terlebih lagi pada pembahasan materi yang sulit seperti pelafalan, intonasi dan ejaan; tata bahasa dan aksara Mandarin (hanzi). Dari hasil observasi ditemukan bahwa penerapan media pembelajaran dalam pengajaran bahasa mandarin dapat meningkatkan minat belajar siswa sehingga mempengaruhi tingkat pemahaman siswa terhadap materi yang diajarkan. Oleh karena itu, diperlukannya pemahaman guru dalam menerapkan media pembelajaran bahasa Mandarin di kelas. Kegiatan pelatihan ini bersama dengan mitra MGMP Bahasa Mandarin Se- Malang Raya dengan tujuan untuk membantu guru dalam mengajarkan bahasa Mandarin kepada siswa melalui 汉语媒体 (Hanyu Meiti). 汉语媒体 (Hanyu Meiti) adalah media pembelajaran yang memaparkan materi bahasa Mandarin dengan jelas dan lengkap, serta juga sebagai alat bantu guru bahasa Mandarin dalam proses belajar mengajar. Metode pelaksanaan terdiri dari pengarahan dan pelaksanaan kegiatan pelatihan. Adapun rincian kegiatan berupa (1) Memperkenalkan fungsi dan manfaat 汉语媒体(Hanyu Meiti) dalam pengajaran bahasa Mandarin; (2) Memperkenalkan langkah penggunaan汉语媒体(Hanyu Meiti); (3) Mendemonstrasikan penggunaan汉语媒体(Hanyu Meiti) (4) Guru mempratekkan secara langsung. Hasil dari kegiatan didapatkan bahwa terlihat sekali antusias para guru dalam mengikuti pelatihan yang dilaksanakan, terbukti dari para guru mengajukan beberapa pertanyaan serta merespon pemateri selama kegiatan pelatihan. Sehingga dapat disimpulkan bahwa pelatihan bahasa Mandarin  penting dilakukan untuk mengatasi kendala keterbatasan media pembelajaran bahasa Mandarin dan juga dapat menambah referensi media pembelajaran bahasa Mandarin bagi guru. Kata kunci: bahasa mandarin; media pembelajaran; guru SMA; pelatihan. ABSTRACTThe use of media in teaching Chinese by high school teachers in Malang is very limited, especially in discussing difficult materials such as pronunciation, intonation and spelling; grammar and Chinese characters (hanzi). From the observations it was found that the application of instructional media in teaching Chinese can increase student interest in learning so that it affects the level of student understanding of the material being taught. Therefore, it is necessary to have an understanding of teachers in implementing Chinese learning media in the classroom. This training activity together with Chinese MGMP partners throughout Malang Raya with the aim of assisting teachers in teaching Chinese to students through 汉语媒体 (Hanyu Meiti).汉语媒体 (Hanyu Meiti) is a learning media that describes Chinese material clearly and completely, as well as a tool for Chinese teachers in the teaching and learning process. The implementation method consists of directing and implementing training activities. The details of the activities are (1) Introducing the functions and benefits of 汉语媒体 (Hanyu Meiti)in teaching Chinese; (2) Introducing the usage steps of 汉语媒体 (Hanyu Meiti); (3) Demonstrating the use of 汉语媒体 (Hanyu Meiti) (4) Teacher practicing directly. The results of the activity showed that the teachers were very enthusiastic in participating in the training carried out, as evidenced by the teachers asking several questions and responding to the speakers during the training activities. So it can be concluded that Mandarin language training is important to do to overcome the constraints of the limitations of Mandarin learning media and can also add references to Mandarin learning media for teachers. Keywords: chinese language; learning media; senior high school teacher; training.
PEMANFAATAN RUMPUT LAUT JENIS EUCHEUMA COTTONI SEBAGAI BAHAN ALAMI GEL HAND SANITYZER DI MASYARAKAT DESA MBATAKAPIDU Yatris Rambu Tega; Krisman Umbu Henggu; Firat Meiyasa; Nurbety Tarigan; Suryaningsih Ndahawali
SELAPARANG: Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan Vol 4, No 1 (2020): November
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (294.741 KB) | DOI: 10.31764/jpmb.v4i1.2702

Abstract

ABSTRAKRumput Laut atau seaweed merupakan sumberdaya hayati yang potensinya cukup banyak di Sumba Timur. Produksi rumput laut di Sumba Timur mencapai hingga lebih dari 60% dan memiliki produksi rumput laut yang sangat bagus, sehingga menjadi peluang besar untuk pemanfaatannya.  Eucheuma cottoni merupakan salah satu rumput laut yang  perlu dikembangkan, karena memiliki nilai ekonomis yang tinggi dimana rumput laut Eucheuma cottoni memiliki kandungan metabolit sekunder berupa senyawa bioaktif yang berpotensi sebagai antibakteri, antivirus dan antijamur. Telah dilakukan formulasi sediaan gel antibakteri hand sanitizer (penyanitasi tangan)  dari kombinasi dari rumput laut Eucheuma cottoni dan jeruk yang bertujuan untuk memperoleh sediaan gel hand sanitizer yang memiliki aktivitas antibakteri yang dapat diterima oleh masyarakat. Kata kunci: rumput laut; Eucheuma cottoni; gel hand sanitizer. ABSTRACTSeaweed is a potential biological resource in East Sumba. Seaweed production in East Sumba reaches more than 60% and has a very good seaweed production, making it a great opportunity for its utilization. Eucheuma cottoni is one of the seaweed that needs to be developed, because it has a high economic value where the seaweed Eucheuma cottoni contains secondary metabolites in the form of bioactive compounds that have the potential as antibacterial, antiviral and antifungal properties. The hand sanityzer antibacterial gel formulation has been carried out from a combination of Eucheuma cottoni and orange seaweed which aims to obtain hand sanitizer gel preparations that have antibacterial activity that can be accepted by the public. Keywords: seaweed; Eucheuma cottoni;  gel hand sanitizer.
OPTIMALISASI PENGABDIAN MASYARAKAT PADA SEKOLAH PAUD BINAAN I Made Ardika Yasa
SELAPARANG: Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan Vol 4, No 2 (2021): April
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (685.817 KB) | DOI: 10.31764/jpmb.v4i2.4387

Abstract

ABSTRAKPenulisan hasil Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk menggambarkan peningkatan optimalisasi pengabdian masyarakat pada Sekolah PAUD Binaan STAHN Gde Pudja Mataram sehinggaproses pembelajaran di lembaga Pendidikan Anak Usia Dini yang saat ini tidak hanya terbatas teori pada pertemuan atau tatap muka di kelas saja, tapi terus berkembang dengan prangkat dan metode pembelajaran yang menggunakan media peraga. Proses pelaksanaan kegiatan dilakukan dengan mengadakan perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Adapun dari pelaksanaan kegiatan pengabdian ini merupakan wujud aplikasi dalam melaksanakan salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi pada aspek Pengabdian Masyarakat, sasaran dari kegiatan ini ialah Sekolah PAUD binaan Program Studi PG-PAUD jurusan Dharma Acarya Sekolah Tinggi agama Hindu Negeri Gde Pudja Mataram dimana seperti yang telah kita ketahui bahwa Sekolah PAUD atau Taman Kanak-kanak merupakan salah satu bentuk lembaga pendidikan anak usia dini yang dalam proses pembelajarannya menekankan pada prinsip bermain sambil belajar dan belajar seraya bermain. Optimalisasi pembinaan juga bertujuan untuk mengembangkan pendidikan karakter khususnya yang berlandaskan ajaran agama Hindu sejak dini bagi anak-anak. Oleh karenanya kegiatan pengabdian ini begitu penting, sehingga melalui penulisan laporan ini dapat memberikan gambaran manfaat kegiatan yang dilakukan dan memberikan penguatan wawasan mengenai pentingnya pendidikan dan optimalisasi binaan terhadap pendidikan anak usia dini khususnya dalam pengembangan karakter. Kata kunci: optimalisasi; pengabdian masyarakat; paud binaan. ABSTRACTThis community service aims to improve the optimization of community service at the STAHN Gde Pudja Mataram PAUD School, so that the learning process in Early Childhood Education, which is currently not limited to theory only at meetings or face-to-face class meetings. , but continues to develop with learning methods and tools that use visual media. As for this service activity as a form of application in implementing one of the Tri Dharma Perguruan Tinggi in the aspect of Community Service, the target of this activity is the PAUD Schools assisted by the PG-PAUD Study Program majoring in Dharma Acarya, the State College of Hindu Religion Gde Pudja Mataram where as already we know that PAUD School or Kindergarten is a form of early childhood education institution which in the learning process emphasizes the principle of playing while learning and learning while playing The writing of the results of community service aims to describe the improvement of optimization of community service at the PAUD School Assisted by STAHN Gde Pudja Mataram so that the learning process in early childhood education institutions that are currently not only limited to meetings or face-to-face in the classroom but continues to develop with a prank at and learning methods that use media props. The process of carrying out activities is carried out by conducting planning, implementation and evaluation. As for the performance of this holy activity is a form of application in carrying out one of the Tri Dharma Of Higher Education in the aspect of Community Service, the target of this activity is paud school assisted by PG-PAUD Study Program majoring in Dharma Acarya State Hindu High School Gde Pudja Mataram. In contrast, we already know that PAUD School or Kindergarten is one form of an early childhood education institution that in the learning process emphasizes the principle of playing while learning and learning while playing. Optimization of coaching also aims to develop character education, primarily based on Hindu teachings early on for children. Therefore, this holy activity is so essential that the writing of this report can provide an overview of the benefits of activities carried out and provide reinforcement of insights on the importance of education and optimization of the development of early childhood education, especially in character development. Keywords: optimization; community dedication; paud assisted.
PENDAMPINGAN IBU HAMIL DI ERA PANDEMI COVID-19 DALAM UPAYA PENINGKATAN CAKUPAN PELAYANAN IBU HAMIL DI PUSKESMAS KARYA MULIA PONTIANAK Eka Riana; Tria Susanti; Nadhea Rizha Ananda; Rizka Anisa
SELAPARANG: Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan Vol 4, No 2 (2021): April
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (280.295 KB) | DOI: 10.31764/jpmb.v4i2.4066

Abstract

ABSTRAKKesehatan Ibu dan Anak merupakan salah satu masalah penting pencapaian pembangunan kesehatan dunia. Saat ini di Indonesia tidak terkecuali Kalimantan Barat sedang menghadapi masa pandemi Covid-19, yaitu penyakit yang disebabkan oleh jenis coronavirus baru yaitu Sars-CoV-2. Angka kematian ibu melahirkan di Kota Pontianak meningkat sebagai dampak pandemi covid-19. Juni Tahun 2020 tercatat 7 ibu melahirkan yang meninggal. Jumlah ini meningkat dari tahun lalu yang hanya 5 ibu yang meninggal. Proporsi pemeriksaan kehamilan (KI) di Kalimantan Barat masih rendah yaitu sebesar 79,35 % dan untuk wilayah Kota Pontianak sebesar 88,89%. Sedangkan proporsi pemeriksaan kehamilan (K4) di Kalimantan Barat sebesar 65,13% dan untuk Kota Pontianak 74,45% (Kemenkes RI, 2018). Berdasarkan hasil wawancara kepada 10 ibu hamil, 8 diantaranya menjawab takut dan was-was untuk melakukan pemeriksaan kehamilan di Puskesmas (PWS KIA PKM Karya Mulia, 2020). Tujuan Pengabdian ini untuk meningkatkan pengetahuan ibu hamil tentang pentingnya pemeriksaan kehamilan di masa Pandemi Covid-19 dan peningkatan peran kader kesehatan dalam melakukan pendampingan pada ibu hamil. Metode yang digunakan yaitu pre-test dan post-test sebelum pelaksanaan penyuluhan kepada ibu hamil dan kader kesehatan kemudian pemutaran video tutorial pemeriksaan kehamilan di masa pandemi covid-19 dan pembagian poster edukasi pentingnya pendampingan ibu hamil. Hasil kegiatan ini mendapat respon yang baik dari peserta serta terdapat peningkatan pengetahuan dari sebelum mendapatkan penyuluhan dengan setelah mendapat penyuluhan tentang pemeriksaan kehamilan di masa pandemi covid-19 dan Peran kader pendamping Ibu hamil di masa Pandemi Covid-19. Kata Kunci: ibu hamil; pandemi covid-19; kader kesehatan           ABSTRACTMother and child health is one of the important issues in achieving world health development. Currently in Indonesia, including West Kalimantan, is facing the Covid-19 pandemi, this is a disease caused by a new type of coronavirus, namely Sars-CoV-2. The maternal mortality rate in Pontianak city has increased as a result of the Covid-19 pandemi. In June 2020, there were seven mothers died after giving birth. This number increased from last year when only five mothers died after giving birth. The proportion of antenatal care (KI) in West Kalimantan was still low, namely 79.35% for Pontianak city about 88.89%. While the proportion of antenatal care (K4) in West Kalimantan was 65.13% and for Pontianak city was 74.45% (Kemenkes RI, 2018). Based on the results of interviews with ten pregnant women, eight of them answered felt fear and anxiety to carry out pregnancy checks at the Puskesmas (PWSKIA PKM Karya Mulia, 2020). To increase the knowledge for pregnant women about the importance of antenatal care during the Covid-19 and to increase the role of health cadres in assisting pregnant women. The method used pre-test and post-test before implementing counseling to pregnant women and health cadres, then watching a tutorial video about monitoring of pregnancy and Medical examinations during the Covid-19 and distributing educational posters on the importance of assisting pregnant women.This activity received a good response from the participants and their knowledge has increased from before getting counseling and after receiving counseling about pregnancy checks during the Covid-19 and the role of cadres in assisting pregnant women during the Covid-19. Keywords: pregnant women; covid-19 pandemi; health cadres.
KLINIK PEMASARAN DIGITAL BAGI DOSEN BERWIRAUSAHA Alin Liana; Sulfaidah Sulfaidah; Maisya Zahra Al Banna
SELAPARANG: Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan Vol 4, No 2 (2021): April
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (608.256 KB) | DOI: 10.31764/jpmb.v4i2.4408

Abstract

ABSTRAKPemasaran digital merupakan strategi promosi produk barang dan jasa dengan memanfaatkan media digital yang terintegrasi pada perangkat elektronik dan menggunakan koneksi jaringan internet. Terdapat 6% dosen STKIP Pembangunan Indonesia  mengelola usaha mikro secara mandiri, yang bergerak dalam bidang kuliner, kosmetik, pakaian, pemanfaatan sagu, budidaya tanaman dan usaha pengolahan limbah plastik. Usaha mikro yang digeluti oleh dosen masih cenderung konvensional, dan belum memanfaatkan peluang digitalisasi dalam pemasaran produknya, sehingga perlu dilakukan pelatihan pemasaran digital untuk mengimbangi besarnya tantangan persaingan usaha saat ini. Kegiatan ini dibagi menjadi dua tahap, tahap pertama merupakan pemberian materi marketing digital yang terdiri atas (i) pemanfaatan website dan media sosial sebagai media promosi produk, (ii) penguasaan teknik dasar iklan, dan (iii) pemanfaatan video untuk iklan. Sedangkan tahap kedua merupakan praktek pemanfaatan web atau media sosial oleh peserta untuk mempromosikan produk yang dijual. Dari hasil pelatihan ini seluruh peserta dapat menerapkan pemasaran digital dalam mempromosikan produk yang dijual, dan terdapat satu orang peserta yang telah berhasil memanfaatkan video promosi untuk meningkatkan jumlah produk yang terjual. Kepuasan peserta terhadap pelatihan diukur menggunakan kuesioner, yang menunjukkan bahwa 88% peserta menyatakan puas terhadap pelatihan ini. Kata kunci: pemasaran digital; dosen; STKIP Pembangunan Indonesia. ABSTRACTDigital marketing is a strategy to promoting goods and services products by utilizing digital media integrated in electronic devices and using internet network connections. There are 6% lecturers of STKIP Pembangunan Indonesia managing micro businesses independently, engaged in culinary, cosmetics, clothing, sago, decorative plants and plastic waste treatment business. Micro businesses pursued by lecturers still tend to be conventional, and have not taken advantage of digitalization opportunities in the marketing of their products, so it is necessary to conduct digital marketing training to offset the magnitude of the challenges of business competition today. This activity is divided into two stages, the first stage is the provision of digital marketing materials consisting of (i) the utilization of websites and social media as a product promotional media, (ii) mastery of basic advertising techniques, and (iii) the utilization of video for advertising. While the second stage is the practice of using the web or social media by participants to promote the products sold. From the results of this training all participants can apply digital marketing in promoting their products, and there is one participant who has successfully utilized the promotional video to increase the number of products sold. Participants' satisfaction with the training was measured using a questionnaire, which showed that 88% of participants expressed satisfaction with the training. Keywords: digital marketing; lecturer; STKIP Pembangunan Indonesia.
MENINGKATKAN KESADARAN MASYARAKAT DALAM MENJAGA KEBERSIHAN LINGKUNGAN SEBAGAI UPAYA PENCEGAHAN PENYEBARAN COVID-19 DI DESA KUBUR TELU Farhana Muhammad; Huzain Jailani; Isfi Sholihah; Danang Prio Utomo
SELAPARANG: Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan Vol 4, No 1 (2020): November
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (260.178 KB) | DOI: 10.31764/jpmb.v4i1.3349

Abstract

ABSTRAKCoronavirus disease-2019 atau yang lebih dikenal dengan Covid-19 merupakan virus yang menyerang sistem pernapasan manusia yang dapat menyebabkan infeksi saluran pernapasan manusia, batuk pilek hingga yang lebih serius adalah seperti Middle East Repiratory Syndrome (MERS) dan Severe Acute Respiratoey Syndrome (SARS). Penyebaran COVID 19 semakin meningkat dan semakin masif sehingga perlu dilakukan pencegahan sejak dini salah satunya dengan menjaga pola hidup sehat dan bersih. Pola hidup sehat dan bersih sangat penting untuk ditingkatkan, pola hidup sehat salah satunya dapat dimulai dari menjaga kebersihan lingkungan,akan tetapi di RT Kubur Telu kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan masih minim. Oleh karena itu perlu adanya penggerak yang dapat memotivasi masyarakat dan menjadi contoh bagi masyarakat guna menciptakan lingkungan yang bersih, nyaman dan aman. Berdasarkan permasalah tersebut tim melakukan pengabdian kepada masyarakat melalui kegiatan PPM. Tujuan dari PPM ini adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat hidup sehat dengan melaksanakan protokol kesehatan. Kerjasama kemitraan merupakan metode yang sesuai untuk menjalin kerjasama dengan masyarakat Kubur Telu. Dengan diadakan edukasi dan pembiasaaan protokol kesehatan daam PPM ini didapatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga kesebersihan dan kesehatan meningkat Kata kunci: covid-19; kebersihan lingkungan ABSTRACTCoronavirus disease-2019 or better known as Covid-19 is a virus that attacks the human respiratory system that can cause human respiratory tract infections, coughs and colds to more serious ones such as Middle East Repiratory Syndrome (MERS) and Severe Acute Respiratory Syndrome (SARS) . The spread of COVID 19 is increasing and getting more massive so it is necessary to do prevention from an early age, one of which is by maintaining a healthy and clean lifestyle. A healthy and clean lifestyle is very important to be improved, a healthy lifestyle, one of which can be started from maintaining a clean environment, but in RT Kubur Telu, public awareness in maintaining environmental cleanliness is still minimal. Therefore, it is necessary to have an activator who can motivate the community and become an example for the community to create a clean, comfortable and safe environment. Based on these problems, the team provides community service through PPM activities. The purpose of this PPM is to increase public awareness of healthy living by implementing health protocols. Partnership cooperation is an appropriate method for cooperating with the Kubur Telu community. By holding education and familiarity with health protocols in this PPM, public awareness in maintaining hygiene and health increases. Keywords: covid-19; environmental cleanliness
PELATIHAN MANAJEMEN KEUANGAN BAGI PELAKU UKM DI TENGAH PANDEMIK COVID-19 Baiq Reinelda Tri Yunarni; Nurul Hidayati Indra Ningsih; Dedy Iswanto
SELAPARANG: Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan Vol 4, No 1 (2020): November
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (237.737 KB) | DOI: 10.31764/jpmb.v4i1.3199

Abstract

ABSTRAK                                                               Terbatasnya kemampuan kebanyakan pelaku UKM  dalam mengatur keuangan usahanya, menyebabkan terbengkalainya keuangan usaha mereka, hal inilah kemudian menyebabkan banyak pelaku UKM yang gagal untuk bisa tetap eksis dan berkembang. Berdasarkan hasil wawancara dengan para peserta sebelum kegiatan program pengabdian kepada masyarakat (PPKM), mereka tidak pernah melakukan pencatatan keuangan usaha mereka. Mereka hanya mencatat jumlah hutang pelanggan saja, tidak mencatat jumlah uang masuk maupun uang keluar, dan mereka tidak memisahkan uang pribadi dengan uang usaha. Inilah yang menjadi pemicu kegagalan kebanyakan para pelaku UKM sering terlibat masalah modal usaha, karena modal usaha sering digunakan juga untuk keperluan pribadi. Pengabdian Kepada Masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada para peserta pentingnya membuat laoran keuangan atau pencatatan keuangan usaha. Pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat sudah berjalan dengan baik dan lancar. Hasil dari pelaksanaan kegiatan tersebut semua tahapan pelaksanaan kegiatan berjalan sesuai dengan yang direncanakan. Kata kunci: manajemen keuangan; usaha kecil dan menengah (UKM); covid-19. ABSTRACTThe limited ability of most SMEs to manage their business finances, has led to the neglect of their business finances, and this has led to many SMEs who have failed to continue to exist and develop. Based on the results of our interviews with the participants before the activities of the community service program (PPKM), they never did financial records of their friends. They only record the amount of customer debt, do not record the amount of money in and out, and they do not separate personal money from business money. This is what triggers the failure of most SMEs are often involved in business capital problems. Because venture capital is often used also for personal needs. Community Service aims to provide knowledge to the participants the importance of making financial reports or recording financial business. The implementation of community service activities has been going well and smoothly. The results of the implementation of these activities all stages of the implementation of activities run as planned. Keywords: financial management; small and medium enterprises (SMES); covid-19.

Page 17 of 247 | Total Record : 2469