cover
Contact Name
Indria Nuraini
Contact Email
indria@unipasby.ac.id
Phone
+6281231489022
Journal Mail Official
abadimas@unipasby.ac.id
Editorial Address
Jl Dukuh Menanggal XII Surabaya Jawa Timur, Indonesia
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Abadimas Adi Buana
ISSN : 26225700     EISSN : 26225719     DOI : https://doi.org/10.36456/abadimas.v7.i02
This Scientific Periodic Issue is a scientific publication in the field of community service and empowerment with coverage in the fields of Education, Economics, Technology, Science, and Health. Authors are encouraged to submit full, unpublished, original and complete articles that are not being reviewed in any other journal. The journal accepts submissions of articles online.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 287 Documents
PELATIHAN AKUPRESURE UNTUK MENINGKATKAN PRODUKSI ASI setiana andarwulan; Indria Nuraini; Annah Hubaedah; Nyna Puspita Ningrum
Jurnal Abadimas Adi Buana Vol 6 No 01 (2022): Jurnal Abadimas Adi Buana
Publisher : LPPM Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/abadimas.v6.i01.a6040

Abstract

Peningkatan produksi ASI pada ibu nifas akan mendukung program pemberian ASI eklusif pada ibu menyusui. Kebutuhan menyusu pada seorang bayi diberikan selama 6 bulan supaya petumbuhan bayi bisa optimal. Pemberian ASI kepada bayi dapat menjadi salah satu upaya dalam memerangi angka stunting, sehingga peningkatan angka stunting dapat ditekan. Salah satu upaya dalam peningkatan produksi ASI adalah dengan terapi secara non konvensional. Terapi ini diberikan dengan alamiah, sehingga ibu nifas yang masih memberikan ASI dapat melakukannya secara mandiri. Terapi komplementer yang dimaksudkan adalah dengan memberikan pelatihan akupresure. Akupresure merupakan suatu ilmu dengan memberikan penekanan pada titik – titik akupoint yang menjadi lokasi penekanan. Dimana titik tersebut dapat mensupport dalam meningkatkan produksi ASI. Pelatihan ini dilakukan kepada ibu nifas dan menyusui di kelurahan Krembung kabupaten Sidoarjo. Sistem pelaksanannya dimulai dengan perijinan di wilayah setempat, kemudian melakukan koordinasi dengan lintas sektoral termasuk koordinasi dengan bidan desa. Kemudian dilanjutkan dengan pelaksanaan pelatihan akupresure dalam meningkatkan produksi ASI. Dalam pelaksanaan dilakukan pemberian kuesioner di langkah awal dan akhir. Langkah selanjutnya melakukan monitoring dan evaluasi dari hasil kegiatan tersebut.
PELATIHAN DAN PENDAMPINGAN PENYUSUNAN BUKU AJAR PADA KELOMPOK KERJA GURU RA KECAMATAN TEMBELANG Anjarwati, Rosi; Sa'adah, Lailatus
Jurnal Abadimas Adi Buana Vol 7 No 02 (2024): Jurnal Abadimas Adi Buana
Publisher : LPPM Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/abadimas.v7.i02.a7829

Abstract

Menulis buku ajar merupakan ketrampilan yang seharusnya dimiliki oleh guru untuk meningkatkan profesionalitasnya. Buku ajar guru dapat diterbitkan dan dipasarkan dalam berbagai format. Meskipun demikian, tak banyak guru yang tertarik untuk menulis buku ajar. Beberapa faktor yang menjadi penghambat motivasi guru dalam menulis buku ajar antara lain kurangnya pemahaman guru tentang teknik penulisan buku, kurangnya ide, dan kurangnya waktu luang. Untuk mengatasi hal tersebut diperlukan pelatihan teknik penyusunan buku ajar. Pelatihan dan pendampingan menulis ini akan diberikan oleh orang-orang yang memiliki pengalaman membuat buku teks. Program pelatihan menulis buku ajar terdiri dari beberapa kegiatan, antara lain kiat-kiat agar termotivasi menulis buku ajar, menulis kalimat dalam narasi buku, dan mencari media gambar sebagai media yang digunakan dalam buku. Tujuan PKM ini adalah memberikan wawasan dan ketrampilan menulis buku ajar melalui pelatihan dan pendampingan penulisan buku ajar pada Kelompok Kerja Guru (KKG) Raudhatul Athfal Kecamatan Tembelang. Hal ini dilakukan agar 1) memberi bekal KKG RA dengan pengetahuan tentang menulis buku ajar; 2) meningkatkan ketrampilan menulis buku ajar. Setelah diberikan pelatihan, KKG RA akan melakukan praktek secara terbimbing dan dilakukan pendampingan sampai tercapainya tujuan. Luaran yang dicapai dalam program ini adalah dihasilkannya sebuah buku ajar oleh KKG RA Kecamatan Tembelang
ETIKA DALAM PEMANFAATAN ARTIFICIAL INTELLIGENCE (AI) PADA GENERASI Z DI PONDOK PESANTREN SYARIFUL ANAM KOTA CIREBON Theguh; Bisri, Bisri; Nawawi, Fuad
Jurnal Abadimas Adi Buana Vol 7 No 02 (2024): Jurnal Abadimas Adi Buana
Publisher : LPPM Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/abadimas.v7.i02.a7916

Abstract

Pada abad post modern ini, teknologi telah menjadi komponen kunci dalam mendefinisikan manusia dan masyarakat. Kehadiran teknologi, terutama dalam bentuk teknologi informasi dan komunikasi seperti Artificial Intelligence (AI), telah mempengaruhi berbagai aspek kehidupan manusia. Tujuan dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat adalah untuk memberikan pemahaman dasar tentang teknologi AI pada santri di pesantren  Syariful Anam, sehingga para santri dapat lebih memahami cara kerjanya dan potensi pemanfaatannya serta meningkatkan kesadaran tentang etika dan memberikan wawasan tentang dampak teknologi AI secara luas dan memberikan perspektif yang lebih holistik. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini yaitu dengan memberikan seminar sebagai upaya interaktif dan diskusi untuk menyampaikan informasi dan pengetahuan kepada peserta. Hasil dari kegiatan pengabdian ini menunjukkan bahwa peserta, termasuk Generasi Z, menunjukkan antusiasme dan kesadaran yang tinggi tentang pentingnya etika dalam pemanfaatan teknologi AI. Dengan pemahaman etika yang mendalam tentang penggunaan teknologi AI, Generasi Z diharapkan dapat menjadi pemimpin masa depan yang tidak hanya cerdas secara teknologi, tetapi juga memiliki kesadaran etika yang tinggi
PEMBERDAYAAN MASYARAKAT UMKM PEMBERDAYAAN MASYARAKAT UMKM DESA KATERUNGAN MELALUI WORKSHOP PELATIHAN BRANDING PRODUK DAN DIGITAL MARKETING: PELATIHAN BRANDING PRODUK DAN DIGITAL MARKETING Tirtoni, Feri; Susanto , Dani
Jurnal Abadimas Adi Buana Vol 7 No 02 (2024): Jurnal Abadimas Adi Buana
Publisher : LPPM Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/abadimas.v7.i02.a7932

Abstract

Pengembangan dan pemberdayaan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) sudah seharusnya ditingkatkan. Tren pemasaran yang saat ini berkembang memungkinkan pelaku usaha untuk melakukan pemasaran secara online. Oleh karenanya, untuk mendukung berkembangnya UMKM di Katerungan maka dilakukan kegiatan pelatihan dan penyuluhan dengan pelatihan digital marketing untuk UMKM. Dimana pelatihan ini menggunakan metode sosialisasi penggunaan aplikasi Canva dan Shopee untuk menunjang pemasaran produk secara digital. Hasil penelitian ini menunjukkan antusiasme peserta dalam menyerap informasi yang diberikan
PELATIHAN MEMASAK BERBAHAN DASAR IKAN LELE DAN IKAN PATIN BAGI IBU-IBU PKK DI KECAMATAN TULANGAN SIDOARJO Hari Minantyo; Soediro, Moses; Victor Yuwono; Baswara Yua Kristama; Masbudi, Rama Indrawan; Lau, Jason
Jurnal Abadimas Adi Buana Vol 7 No 02 (2024): Jurnal Abadimas Adi Buana
Publisher : LPPM Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/abadimas.v7.i02.a7999

Abstract

Kreasi memasak membuat makanan berbahan dasar ikan lele dan ikan patin  merupakan hal yang sangat penting untuk dilakukan dan dikembangkan, karena dengan mengkreasikan olahan dari daging ikan lele dan ikan patin  dapat meningkatkan nilai gizi terhadap keluarga dan menunjang meningkatkan perekonomian keluarga di desa Kepunten dan desa Kenongo Kecamatan Tulangan Sidoarjo. Pelatihan memasak yang diberikan bertujuan untuk membantu menjawab permasalahan dari masyarakat desa tersebut. Pada saat pendampingan yang diberikan adalah pengetahuan, ide, dan pelatihan mengenai kreasi dan inovasi pengembangan produk dan pengolahan produk berbahan dasar ikan lele dan ikan patin. Pelatihan ini menggunakan metode FGD (focused group discussions) untuk mengetahui permasalahan masyarakat desa tersebut, yang dilanjutkan dengan pelatihan praktek memasak dengan menggunakan metode kuantitatif untuk menganalisa informasi yang sudah terkumpul. Kesimpulan masyarakat setempat sudah mengakui bahwa kreasi pembuatan makanan berbahan dasar ikan lele dan ikan patin untuk dijadikan produk bakso, nugget, steak, dan corn dog ini bisa diaplikasikan  oleh masyarakat setempat kedepannya dan bisa diterapkan untuk menjadi sebuah ide bisnis yang baru dan dapat mengembangkan kelompok UMKM yang ada di desa Kepunten, desa Kenongo, kecamatan Tulangan, Sidoarjo, provinsi Jawa timur, Indonesia
PELATIHAN PEMBUATAN STIK LELE KEPADA IBU-IBU PKK DI KELURAHAN KETINTANG SURABAYA Sukarjati; Karunia Binawati, Diah; ngadiani; Sopandi, Tatang; Slamet Wisnu Kusuma, Pungky; Sabila Ajiningrum, Purity; Yachya, Arif; Andriani, Vivin
Jurnal Abadimas Adi Buana Vol 7 No 02 (2024): Jurnal Abadimas Adi Buana
Publisher : LPPM Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/abadimas.v7.i02.a8230

Abstract

Pengetahuan masyarakat khususnya tentang diversifikasi atau aneka ragam pangan bersumber ikan dan hasil perikanan lainnya masih sangat terbatas. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan Ibu-Ibu PKK RT 03/04 Ketintang melalui pelatihan dalam pembuatan stik berbahan dasar lele dan menciptakan peluang usaha secara nyata di masa mendatang, mampu meningkatkan nilai jual produk hasil olahan, dan dapat dipasarkan lebih luas karena memiliki nilai ekonomis yang tinggi. Selain itu, tujuan dari pengolahan ikan lele menjadi stik ini adalah untuk meningkatkan minat mengkonsumsi ikan lele dan kandungan gizi yang terdapat pada ikan lele dapat dimanfaatkan dengan baik. Metode dalam pelaksanaan kegiatan ini adalah tahap perencanaan yang dimulai dengan melakukan diskusi dengan ketua PKK, tahap penyuluhan dan pelatihan dimana dalam tahap ini dilakukan metode presentasi dan penjelasan materi oleh narasumber tentang pentingnya diversifikasi olahan ikan. Narasumber juga mempraktekkan pembuatan produk stik ikan lele dan peserta berperan aktif dalam pelaksanaannya. Tahap yang terakhir yaitu penilaian ketercapaian tolok ukur yang dilakukan melalui metode pre-test dan post-test. Berdasarkan hasil kegiatan, dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat secara umum berlangsung dengan baik dan berdasarkan hasil evaluasi, adanya peningkatan pengetahuan dan pemahaman masyarakat sebanyak 57,3% tentang diversifikasi produk perikanan berbahan dasar ikan lele
PEMANFAATAN ENERGI HIBRIDA ANGIN DAN TENAGA SURYA DI DESA BATANG-BATANG DAYA SUMENEP Nurcahyanie, Yunia Dwie; Rochman, Sagita; Rukmana, Siti Nuurlaily; Prasetya, Dwi Arman; Rosariawari, Firra; Jariyah
Jurnal Abadimas Adi Buana Vol 7 No 02 (2024): Jurnal Abadimas Adi Buana
Publisher : LPPM Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/abadimas.v7.i02.a8239

Abstract

Pendistribusian air ke masyarakat warga Desa Batang-Batang Daya dengan memanfaatkan teknologi pompa hibrida, yaitu dengan menggunakan energi tenaga angin dan tenaga matahari. Pompa ini cocok untuk dimanfaatkan di area permukiman dengan potensi alam angin dan matahari. Pompa hibrida di desain untuk menutupi kekurangan energi dari masing-masing sumber, dimana jika hembusan angin tidak stabil dapat dipenuhi dengan energi matahari, ataupun sebaliknya. Sistem hibrid turbin angin dan solar sel mampu menghidupkan pompa air, sehingga pompa bisa mengalirkan air dari sumur ke tandon air. Pengolahan listrik tenaga surya memerlukan sistem otomatis dengan memutus sirkulasi sistem pengisian baterai jika sudah penuh, hal ini bertujuan untuk menghindari kerusakan pada baterai. Selanjutnya disambungkan dengan pompa, sensor dan modem internet agar dapat dimanfaatkan dengan koneksi IoT. Dengan koneksi IoT ini dapat dilakukan monitor dengan penggunaan smartphone untuk data indikator sensor debit, kelembaman tanah dan kecepatan angin. Berdasarkan hasil di lapangan bahwa terjadi peningkatan jumlah kebutuhan air bersih sebesar 50% dengan penggunaan sumur bor dan pompa hibrida. Hal ini tentu produktivitas kinerja petani dan peternak sapi di Desa Batang Batang Daya meningkat sebesar 70%
PERANCANGAN DESAIN KEMASAN AYAM FROZEN SAVANNA LAWEH UNTUK MENINGKATKAN NILAI JUAL MAKANAN TRADISIONAL Bangun, Dwi Agnes Natalia; Maheni, MRR. Tiyas; Chairunnisa, Adelia; Pramesti, Rachmadita Dwi; Fajrina, Nabila; Anggarini, Anggi; Susilawati; Andriyanto
Jurnal Abadimas Adi Buana Vol 7 No 02 (2024): Jurnal Abadimas Adi Buana
Publisher : LPPM Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/abadimas.v7.i02.a8256

Abstract

Pelaku UMKM yang menjadi anggota Komunitas Sahabat UMKM belum banyak yang memahami pentingnya desain kemasan untuk meningkatkan nilai jual produk. Desain kemasan saat ini belum representatif serta kompetitif di pasaran karena dibuat dengan sederhana. Melihat permasalahan tersebut, Program Studi Desain Grafis Politeknik Negeri Jakarta menjalankan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) dengan Komunitas Sahabat UMKM sebagai mitra. Kegiatan yang dilakukan yaitu pembuatan desain kemasan untuk produk makanan tradisional yang memenuhi kriteria desain kemasan yang modern dengan tetap merepresentasikan produk makanan tradisional. Salah satu peserta UMKM yang terpilih yaitu Savanna Laweh. Tim PkM telah bertemu dengan UMKM Savanna Laweh untuk mendiskusikan kebutuhan desain kemasan dan menyepakati arahan desain yang disusun pada creative brief.  Selanjutnya, tim PkM yang terdiri dari dosen dan mahasiswa mengembangkan konsep desain kemasan hingga menjadi final art work. Desain kemasan yang telah disetujui kemudian dicetak. Selanjutnya dilaksanakan workshop brand storytelling sekaligus penyerahan desain kemasan dari tim PkM kepada pelaku UMKM. Adapun hasil dari kegiatan PkM ini adalah UMKM Savanna Laweh mendapatkan kemasan pouch sejumlah 560pcs berukuran 22cm x 32cm yang menggunakan material paper metalize laminasi doff dengan zipper dan tear notch. Desain kemasan dirancang dengan konsep clean, simple, dan modern dengan elemen desain yaitu warna utama hijau tosca dan putih keabuan, font Montserrat, dan ilustrasi rempah nusantara dan peta Indonesia. Setiap kemasan pouch ini dapat membungkus 2 pack ayam frozen. Melalui desain kemasan yang baru, identitas Indonesia sebagai daerah penghasil dapat tersampaikan dan nilai jual produk dapat meningkat.
PELATIHAN PEMBUATAN DAN CARA MEMASARKAN GANTUNGAN KUNCI BAGI IBU PKK DAN PEMUDI RW 10 KELURAHAN LESANPURO, MALANG Purwono, Bambang Sugiyono Agus; Bernardus, Denny; Siahaan, Salmon Charles P. T.; Grace Citra Dewi; Rismawati Br. Sitepu; Mohammad Naufaluddin; Eunice Ali
Jurnal Abadimas Adi Buana Vol 7 No 02 (2024): Jurnal Abadimas Adi Buana
Publisher : LPPM Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/abadimas.v7.i02.a8268

Abstract

Warga RT 06 dan RT 07, RW 10 Kelurahan Lesanpuro, Kecamatan Kedungkandang, kota Malang dengan jumlah keluarga sekitar 70 KK, sebagian besar ibu-ibu PKK dan sebagian kecil pemudi memiliki waktu yang dapat digunakan untuk melakukan kegiatan yang produktif dan diharapkan dapat menambah pendapatan harian. Secara subyektif para ibu-ibu rumah tangga dan pemudi mengeluarkan anggaran belanja harian yang relatif meningkat. Kegiatan pelatihan tentang pembuatan gantungan kunci dari clay yang sedang “naik daun.” Peserta sejumlah tiga puluh (30) terdiri dari ibu-ibu PKK dan beberapa pemudi. Kegiatan ini merupakan lanjutan dari kegiatan yang telah dilakukan sebeumnya. Tujuan kegiatan ini adalah membuat cindera mata berbentuk gantungan kunci dengan kapasitas produksi yang memadai, dengan metode yang digunakan adalah “Project Based-Learning”, melaksanakan pelatihan dengan topik entrepreneurship. melaksanakan pelatihan dengan topik Manajemen Pemasaran. Kesimpulan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini adalah: Peserta sangat antusias, kegiatan semula dilaksanakan satu hari menjadi dua hari, peserta menyelesaikan pembuatan gantungan kunci sebanyak lima unit, kreativitas bentuk dan kualitas gantungan kunci beragam, dan ketrampilan peserta semakin meningkat. Saran yang perlu disampaikan adalah perlu pelatihan tentang memasarkan gantungan kunci dan pengenalan memasarkan melalui media sosial  
PENGUATAN JURNALISME DATA MELALUI MODIFIKASI PROGRAM PYTHON DAN PENGEMBANGAN PRODUK MEDIA ONLINE TERAKOTA.ID Citra Paramita, Fransisca Benedicta Avira; Maulana Arief; Bagus Hardiansyah; Rahma Nia; Dinda Nur Amalia; Iqbal Darma Saputra
Jurnal Abadimas Adi Buana Vol 7 No 02 (2024): Jurnal Abadimas Adi Buana
Publisher : LPPM Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/abadimas.v7.i02.a8285

Abstract

Jurnalisme data telah menjadi tema yang dipilih oleh tim pengabdi melalui beberapa penelitian yang telah dilakukan selama 3 tahun terakhir. Di era tsumani informasi, masyarakat  membutuhkan media yang mampu memverifikasi kebenaran. Mitra pada kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah media terakota. Media terakota adalah media lokal di Malang, Jawa Timur yang beroperasi menyampaikan berita yang mendalam dan berkomitmen mengembangkan jurnalisme data. Adapun permasalahan yang dihadapi oleh terakota pada dua bidang yakni : bidang produksi dan manajemen. Pada bidang produksi, terdapat dua permasalahan yaitu permasalahan pada sektor analisa dan kedua adalah tentang teknik penyajian data. Sedangkan bidang kedua adalah permasalahan pada bidang manajemen media, terdapat tiga masalah utama yakni : Pertama, media  pengelolaan SDM belum maksimal. Kedua, jurnalisme data belum dijadikan alternatif pendapatan diluar iklan. Ketiga, terakota.id belum memiliki rencana strategis bisnis. Metode pelaksanaan dalam kegiatan ini adalah koordinasi dan persamaan persepsi, pembuatan aplikasi modifikasi Phyton, pelatihan desain infografis, workshop penyelarasan aplikasi, workshop bussines plan, pelatihan teknik pengelolaan dan analisis data, workshop alur kerja produksi konten jurnalisme data, dan evaluasi program. Luaran yang dihasilkan pada kegiatan pengabdian ini adalah aplikasi pengembangan jurnalisme data, dokumen bisnis plan media terakota, artikel ilmiah, artikel media massa, dan video kegiatan pengabdian. Hasil dari empat kegiatan yang telah dilakukan oleh tim pengabdi adalah kegiatan pengadian ini telah membantu untuk membangun rencana bisnis agar bisa berkelanjutan dalam menjalankan bisnis media.