cover
Contact Name
FAHRUDDIN KURDI
Contact Email
fahruddinkurdi@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
journal.lppmstikespemkabjombang@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. jombang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan
Published by STIKES Pemkab Jombang
ISSN : 25809156     EISSN : 26218305     DOI : -
Jurnal Pengabdian Masyarakat is a publication of community service activities in the health sector. The public service journal is published every six months twice a year. Public service journal published by STIKES Pemkab Jombang. The publication of this journal aims to understand and evaluate community service activities as the implementation of research results, application of appropriate technology, dissemination of innovation, and development of community empowerment model. The written articles have not been published in public service journals either nationally or internationally.
Arjuna Subject : -
Articles 268 Documents
Patient And Family Education About Infection Prevention By Hand Hygiene At Cikarang Sentra Medika Hospital : Edukasi Pasien Dan Keluarga Pasien Tentang Pencegahan Infeksi Dengan Mencuci Tangan Di Rumah Sakit Sentra Medika Cikarang Setianingsih, Lyliana Endang
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Vol. 9 No. 2 (2023): JPM | September 2023
Publisher : UPPM - STIKES Pemkab Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33023/jpm.v9i2.1622

Abstract

Rumah sakit sebagai salah satu fasilitas pelayanan kesehatan memiliki risiko tingkat penyebaran infeksi yang tinggi karena tingginya populasi bakteri dan virus penyebab penyakit. Kejadian infeksi di rumah sakit ini dapat menyebabkan komplikasi infeksi yang menambah berat penyakit pasien. Perilaku pasien dan keluarga pasien dalam menjaga kebersihan dapat mempengaruhi penyebaran infeksi di rumah sakit. Edukasi bagi pasien dan keluarga pasien tentang pencegahan infeksi sangat dibutuhkan untuk menjamin efektivitas kegiatan sosialisasi mencuci tangan di rumah sakit. Berdasarkan permasalahan yang ada, maka solusi yang kami tawarkan adalah melalui program edukasi kepada pasien dan keluarga pasien RSSM Cikarang tentang pentingnya upaya pencegahan infeksi di rumah sakit, melalui kegiatan penyuluhan daring dengan video presentasi tentang pencegahan dan pengendalian infeksi di rumah sakit. Berdasarkan hasil skor pre-test dan post-test, serta partisipasi peserta, maka kegiatan pengabdian kepada masyarakat dinilai cukup berhasil dalam menyampaikan informasi yang perlu diketahui pasien dan keluarga pasien tentang penyebaran infeksi di rumah sakit
Improving The Capabilities Of Nurses In Effective Communication Based On Patient Safety In Sidoarjo District: Peningkatan Kemampuan Perawat Dalam Komunikasi Efektif Berbasis Keselamatan Pasien (Patient Safety) Di Kabupaten Sidoarjo Hilmi, Muhammad Afif
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Vol. 9 No. 2 (2023): JPM | September 2023
Publisher : UPPM - STIKES Pemkab Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33023/jpm.v9i2.1638

Abstract

Akhir-akhir ini banyak masalah-masalah keperawatan muncul ke ranah publik akibat ketidak puasan pasien akan pelayanan yang diterima. Kesalahan komunikasi tenaga professional di rumah sakit atau tempat pelayanan kesehatan bisa mengakibatkan kesalahan tindakan yang bisa berakibat fatal yaitu Kejadian Tidak Diharapkan (KTD), sehingga pasien berada pada kondisi yang lebih buruk bahkan meninggal. Mengingat issue keselamatan pasien merupakan masalah yang sangat penting, maka sasaran keselamatan pasien atau International Patient Safety Goals (IPSG), mendorong perbaikan spesifik melalui beberapa pendekatan, salah satunya meningkatkan efektivitas komunikasi antar para pemberi layanan. Strategi yang harus ditempuh meliputi peningkatan pendidikan bagi perawat pelaksana (practicioners) melalui pelatihan. Politeknik Kesehatan Kemenkes Surabaya, merupakan lembaga pendidikan yang mempersiapkan sumber daya manusia kesehatan, khususnya bidang keperawatan. Salah satu Program Studi D-III Keperawatan berada di Kabupaten Sidoarjo. Oleh karena itu Poltekkes Kemenkes Surabaya mempunyai kewajiban dan tanggung jawab moral untuk ikut mengembangkan ilmu keperawatan, bekerjasama dengan Organisasi Profesi (DPD PPNI Kabupaten Sidoarjo) dengan tujuan meningkatkan kualitas pelayanan dengan memenuhi keamanan dan keselamatan pasien. Semua perawat harus memiliki kemampuan komunikasi efektif untuk memenuhi keselamatan pasien di semua fasilitas pelayanan kesehatan. Oleh karena itu perawat perlu ditingkatkan pengetahuan dan ketrampilannya melalui pendidikan dan pelatihan tentang komunikasi efektif. Sasaran kegiatan ini adalah perawat di fasilitas pelayanan kesehatan baik rumah sakit pemerintah/swasta dan puskesmas. Pelatihan komunikasi efektif berbasis keselamatan pasien untuk perawat dilaksanakan selama dua hari dengan materi tentang: Standar keselamatan pasien di fasilitas pelayanan kesehatan. Konsep Nurse Characteristics untuk keselamatan pasien, Tata laksana Organisasi Keperawatan untuk keselamatan pasien, Manajemen keperawatan untuk keselamatan pasien, dan Komunikasi efektif metode SBAR berbasis keselamatan pasien. Hasil evaluasi kegiatan pelatihan diperoleh peningkatan pengetahuan sebelum dan sesudah dilakukan pelatihan. Luaran dari kegiatan Pengabdian Masyarakat ini adalah tersusunnya modul Komunikasi Efektif Berbasis Keselamatan Pasien di Fasilitas Kesehatan, diperoleh HAKI video komunikasi efektif, Publikasi di Jurnal Ilmiah, serta adanya sertifikat pelatihan Komunikasi efektif berbasis keselamatan pasien yang terakreditasi PPNI
Innovation Of Tarap Fruit Ice Cream In The Nutritional Adequacy Of Pre-School Children: Inovasi Ice Cream Buah Tarap Dalam Kecukupan Gizi Anak Pra Sekolah Ika Yulianti; Doris Noviani
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Vol. 9 No. 2 (2023): JPM | September 2023
Publisher : UPPM - STIKES Pemkab Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33023/jpm.v9i2.1673

Abstract

Permasalahan gizi secara nasional saat ini adalah kejadian stunting. Gangguan pertumbuhan karena masalah gizi kurung atau gizi buruk dapat menimbulkan penurunan kualitas generasi. Gizi mempengaruhi pertumbuhan anak, sehingga peran orang tua pentin dalam memenuhi kebutuhan gizi anak dengan memanfaatkan potensi alam yang ada. Potensi buah tarap (Artocarpus odoratissimus) yang diketahui sebagai buah endemik pulau Kalimantan yang kaya kandungan nutrisi (protein, lemak, kadar air, karbohidrat, abu, vitamin A dan C) di dalam daging buahnya sehinga bermanfaat bagi tubuh dan dapat menjadi alternatif dalam membantu memenuhi kebutuhan nutrisi guna tercapainya kecukupan gizi sebagai upaya pencegahan kurang gizi yang berisiko stunting. Tujuan pengabdian ini mengedukasi masyarakat pentingnya memenuhi kecukupan gizi pada anak guna mencegah kurang gizi yang berisiko sebabkan stunting, serta melakukan inovasi dan pengenalan manfaat buah tarap kepada masyarakat dengan mengolah menjadi olahan es krim yang menarik, lezat dan kaya nutrisi. Metode yang digunakan dalam Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini menggunakan metode tatap muka secara langsung bersama dengan ibu ibu dengan menggunakan media leaflet serta pembagian es krim buah tarap di wilayah Pesisir Pantai, Kelurahan Pantai Amal. Hasil dari pengabdian kepada masyarakat ini adalah terlaksananya sosialisasi stunting pada anak dan cara pencegahan, sosialisasi atau edukasi gizi dan kebutuhan nutrisi pada anak pra-sekolah, pembagian leaflet cara pengolahan buat tarap menjadi es krim dan pembagian es krim pada warga pesisir pantai amal. Kesimpulan pengabdian kepada masyarakat adalah perbaikan dan pemenuhan gizi pada anak guna pencegahan gizi buruk yang berisiko sebabkan stunting dengan memanfaatkan dan berinovasi mengolah bahan-bahan di sekitar yang salah satunya buah tarap, serta turut mampu meningkatkan perekonomian keluarga karena adanya nilai jual dalam produk inovasi ini
Education Giving Of Stress Management And Relaksation For First Pregnant Women In Genaharjo Village: Edukasi Pemberian Manajemen Stres Dan Relaksasi Pada Ibu Hamil Pertama Di Desa Genaharjo Dyah Pitaloka
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Vol. 9 No. 2 (2023): JPM | September 2023
Publisher : UPPM - STIKES Pemkab Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33023/jpm.v9i2.1691

Abstract

Stres kehamilan adalah salah satu fenomena yang dialami oleh setiap ibu khususnya ibu yang pertama kali mengalami kehamilan (primigravida) yang dipicu oleh adanya prasangka-prasangka buruk yang akan menimpa dirinya, ketika akan bersalin berdasarkan pengalaman yang selama ini diperoleh utamanya pengalaman yang dialami langsung selama proses kehamilan, salah satu penyebab terjadinya stres adalah diproduksinya adrenalin dan noradrenalin yang memberi dampak pada ibu utamanya pada bayi berupa abortus, dan bayi dengan BBLR, kelahiran bayi prematur sampai pada kematian janin.     Oleh karna itu Tim melakukan pengabdian kepada masyarakat menawarkan solusi antara lain edukasi dan pelatihan manajemen stres dan relaksasi bagi ibu hamil melalui posyandu di Desa Genaharjo. Metode yang dilakukan pada pengabdian masyarakat yaitu dengan ceramah interaktif, curah pendapat, tanya jawab dan praktik    relaksasi    mengatasi    stres  selama pada    masa    kehamilan.    Setelah    selesai pembelajaran dilakukan evaluasi pembelajaran, dan pencatatan pelaporan. Hasil deteksi dini masalah kesehatan mental (Stres) ibu hamil sebagian besar ibu hamil mengalami lelah dan nafsu makan menurun pelatihan ini di ikuti oleh 25 ibu hamil pertama dan 3 kader posyandu. Pelatihan ini dilakukan selama 7 hari dari mulai koordinasi kegiatan sampai evaluasi kegiatan. Dari hasil pelatihan manajeman stres dan relaksasi dari 21(84%) ibu hamil merasa lega 4(16%) ibu hamil merasa tidak ada perubahan hal ini dikarenakan ibu kurang fokus dalam melakukan latihan relaksasi.Kesan dan pesan dari peserta sangat senang mendapat penyuluhan dan berharap ada kegiatan lanjutan di Desa Genaharjo dalam mempertahankan kesehatan ibu hamil.
Optimization Of Infant Growth And Breast Feeding Exclusive With A Holistic Approach To Breastfeeding And Utilizing The Potential Of Local Products: Optimalisasi Tumbuh Kembang Bayi Dan Pemberian Asi Eksklusif Dengan Pendekatan Holistik Breastfeeding Dan Pemanfaatan Potensi Produk Lokal Andisetyana Putri, Hanifa; Sri, Rahayu; Listyaning Eko, Martanti; Setyo, Prihatin
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Vol. 9 No. 2 (2023): JPM | September 2023
Publisher : UPPM - STIKES Pemkab Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33023/jpm.v9i2.1716

Abstract

Menyusui merupakan proses alami bagi ibu pasca persalinan. Hari pertama kehidupan bayi baru lahir adalah masa kritis untuk proses laktasi, sehingga perlu dukungan kuat bagi ibu untuk keberhasilan proses menyusui secara eksklusif. Faktor yang mempengaruhi keberlanjutan ASI eksklusif adalah faktor internal meliputi kondisi fisik, psikologis, pengetahuan ibu dan faktor fisik bayi sedangkan faktor eksternal diantaranya inisiasi menyusui dini (IMD) dan frekuensi menyusui. Upaya untuk meningkatkan pengetahuan ibu tentang pentingnya pemberian ASI eksklusif merupakan salah satu tugas kader kesehatan. ASI adalah nutrisi utama yang berperan penting untuk mengoptimalkan pertumbuhan dan perkembangan bayi. Tujuan kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah untuk memberikan penguatan materi dan pelatihan holistic breastfeeding dalam upaya meningkatkan produksi ASI. Pemberian edukasi kesehatan pada kader dan ibu hamil tentang konsep tumbuh kembang, ASI Eksklusif dan menyusui, nutrisi sehat ibu menyusui di Kelurahan Gedawang. Hasil kegiatan pengabdian ini adalah hasil pengetahuan kader dan ibu hamil sebelum dan sesudah diberikan penguatan materi menunjukkan peningkatan rerata dari skor 6,39 menjadi 7,16. Kader dan ibu hamil mendapatkan pelatihan materi Holistic Breastfeeding dengan Akupresur dan Massage. Pemantauan tumbuh kembang balita di posyandu juga dilakukan karena untuk mencetak generasi unggul diperlukan 7000 hari setelah periode 1000 HPK. Program 8000 hari pertama kehidupan (dimulai sejak terjadinya konsepsi hingga individu berusia 19 tahun) merupakan salah satu langkah untuk memutus siklus stunting.
Play Paper Scissors For Development Fine Motorcy Of Children With Graphic Disabilities: Bermain Menggunting Kertas Untuk Perkembangan Motorik Halus Anak Tuna Grahita Prihatini, Monika Sawitri; Ririn Probowati; Mamik Ratnawati; Arunachalam, Meahendran
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Vol. 9 No. 2 (2023): JPM | September 2023
Publisher : UPPM - STIKES Pemkab Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33023/jpm.v9i2.1772

Abstract

Pendahuluan Tuna Grahita atau Retardasi Mental ditandai dengan ketidakmampuan mental yang melibatkan proses berpikir secara rasional serta menyebabkan ketidakmampuan individu untuk belajar dan beradaptasi terhadap tuntutan masyarakat. Perkembangan anak Tuna Grahita sangat terlambat dibandingkan anak normal terutama dalam perkembangan motorik, bahasa, sosial dan kognitif. Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkan motorik halus dengan terapi bermain menggunting kertas. Tujuan pengabdian masyarakat ini untuk melatih motorik halus pada anak Tuna Grahita agar memiliki koordinasi tangan dan mata yang baik. Metodologi Metode pengabdian yang digunakan adalah dalam bentuk pengajaran dan demontrasi. Kegiatan dilaksanakan di salah satu SLB di Kabupaten Jombang yang dilaksanakan selama 4 hari. Usia peserta pengabdian antara 7-12 tahun.  Setiap hari anak bermain menggunting kertas dengan waktu sekitar 10-15 menit. Hari pertama menggunting gambar bangun ruang persegi lima, hari kedua menggunting gambar buah jeruk, hari ketiga menggunting gambar burung dan hari terakhir menggunting gambar mobil. Hasil hasil pengabdian ini bahwa motorik halus pada anak Tuna Grahita tidak banyak mengalami perubahan dari awal kegiatan sampai akhir kegiatan. Mata dan tangan belum bisa berkoordinasi dengan baik sehingga pada saat mengguting masih mendapatkan bantuan dari tim anggota pengabdian masyarakat. Diskusi/Pembahasan Terapi menggunting dapat meningkatkan motorik halus pada anak dengan tuna grahita tetapi harus dilaksanakan dengan sering dan berkelanjutan serta membutuhkan bimbingan saat melakukan kegiatan ini. Manfaat lain dari terapi ini adalah dapat tercipta suasana belajar yang menyenangkan sehingga anak dapat ikut serta mengikuti kegiatan tanpa paksaan.
Healthy Lifestyle Patterns In An Effort To Improve The Quality Of Life Of Hypertension Patients In Sanan Hamlet, Puton Village Diwek District, Jombang Regency: Pola Hidup Sehat Dalam Upaya Meningkatkan Kualitas Hidup Penderita Hipertensi Di Dusun Sanan Desa Puton Kecamatan Diwek Kabupaten Jombang Maryati, Heni; Nurmalisyah, S. Kep., Ns., M. Kep, Fitri Firranda; Mumpuni Dwiningtyas; Siswati; Supriliyah Praningsih; Kala Raani Chandra Guindan
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Vol. 9 No. 2 (2023): JPM | September 2023
Publisher : UPPM - STIKES Pemkab Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33023/jpm.v9i2.1773

Abstract

Diperkirakan tahun 2025 ada 1,5 Miliar orang yang terkena hipertensi, serta setiap tahunnya 9,4 juta orang meninggal akibat komplikasi hipertensi. Hal ini membahayakan jiwa karena komplikasi hipertensi akan menurunkan kualitas hidup penderita yaitu kemampuan berjalan (mobilitas), perawatan  diri,  kegiatan  yang biasa  dilakukan,  rasa sakit/ ketidaknyamanan dan kecemasan/ depresi. Upaya yang telah dilakukan dalam pencegahan dan pengendalian hipertensi diantaranya adalah meningkatkan promosi kesehatan melalui KIE dalam pengendalian hipertensi dengan perilaku cerdik dan patuh, meningkatkan pencegahan dan pengendalian hipertensi berbasis masyarakat dengan self awareness melalui pengukuran tekanan darah secara rutin dan penguatan pelayanan kesehatan khususnya hipertensi. Mengingat di Desa Puton angka kejadian hipertensi masih tinggi dan banyak yang mengeluh mengalami penurunan kualitas hidup akibat penyakit hipertensi maka perlu dilakukan pengabdian masyarakat tentang pola hidup sehat dalam upaya meningkatkan kualitas hidup penderita hipertensi di Dusun Sanan Desa Puton Kecamatan Diwek  Kabupaten Jombang dengan memberikan pendidikan kesehatan, mengkaji kualitas hidup serta mengajari senam hipertensi pada penderita hipertensi sejumlah 20 orang. Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan selama 1 minggu di mulai tahap koordinasi sampai evaluasi. Berdasarkan hasil pengabdian masyarakat peserta lebih mengerti tentang pola hidup sehat pada penderita hipertensi sehingga bisa meningkatkan kualitas hidup yang mana selama ini sebagian besar penderita hipertensi sulit mengendalikan pola makan dan menghindari stres yang berdampak tekanan darah sulit terkontrol dan mengalami penurunan kualitas hidup dengan merasakan keluhan pusing, mudah lelah dan sakit anggota tubuh terutama ekstremitas serta meningkatkan kesadaran untuk menerapkannya supaya kualitas hidup meningkat dengan hidup sehat dan terbebas dari gejala akibat hipertensi, tekanan darah terkontrol dengan baik dengan cara sederhana tapi ampuh.
Increasing Adolescent Women's Readiness To Face Healthy Menstrual With Menstrual Emergency Kit (Mercy Kit): Peningkatan Kesiapan Remaja Putri Dalam Menghadapi Menstruasi Sehat Dengan Menstrual Emergency Kit (Mercy Kit) Dewi Andang Prastika
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Vol. 9 No. 2 (2023): JPM | September 2023
Publisher : UPPM - STIKES Pemkab Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33023/jpm.v9i2.1326

Abstract

Menstruasi adalah suatu peristiwa baru yang dapat menyebabkan seorang remaja putri stress atau karena perubahan negatif lain. Dengan banyaknya kejadian yang tidak menyenangkan pada haid yang pertama dapat menimbulkan akibat lebih buruk. Peristiwa menstruasi yang tidak disertai dengan informasi-informasi serta transfer pengalaman yang benar dari orang-orang yang dipercaya, akan menimbulkan macam- macam kecenderungan negatif. Banyaknya remaja putri yang belum memahami konsep menstruasi serta bagaimana menghadapi menstruasi membuat mereka merasa cemas dan ketakutan dalam menghadapi menstruasi. Hal ini mendasari pentingnya kesiapan remaja putri dalam menghadapi menstruasi yang sehat. Dengan adanya Menstrual Emergency kit remaja putri akan bisa menyiapkan diri mereka dalam menghadapi menstruasi sehat kapanpun dimanapun
Edukasi Latihan Fisik Sebagai Upaya Penurunan Berat Badan Pada Remaja Rahim, Anita Faradilla; Rahmawati, Nurul Aini; Romadhona, Nurul Faj'ri; Azzahroh, Novita Lorenza; Waahid, Mohammad Abdul; Rahmatullah, Muhammad Rizqy; Wicaksono, Faris Pamungkas
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Vol. 10 No. 1 (2024): JPM | Maret 2024
Publisher : UPPM - STIKES Pemkab Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33023/jpm.v10i1.1412

Abstract

Overweight adalah suatu akumulasi lemak berlebihan di dalam tubuh yang dapat mengganggu kesehatan secara keseluruhan. Kebiasaan mengkonsumsi makanan fast food dan junk food merupakan salah satu penyebab penumpukan kalori di dalam tubuh. Makanan yang dimaksud adalah makan yang tinggi energi, tinggi lemak, dan tinggi karbohidrat. Gaya hidup sedentari menyebabkan metabolisme tubuh menjadi menurun, dan penggunaan lemak sebagai penghasil energi menjadi menurun sehingga terjadinya penimbunan yang berlebihan ditubuh dan menyebabkan kegemukan. Dalam kesempatan ini para remaja dapat memiliki kesempatan untuk mendapatkan edukasi Latihan fisik yang dapat dilakukan di rumah secara mandiri. Tujuan dari pengabdian ini adalah memberikan edukasi dan pendampingan Latihan fisik sebagai upaya penurunan berat badan berlebih pada remajaa. Metode pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat ini terdiri dari penyuluhan, demonstrasi Latihan, dan diskusi. Hasil dari kegiatan ini adalah peningkatan pemahaman remaja tentang bahaya hidup sedenteri dan berat badan berlebih serta pemahaman tentang bagaimana cara melakukan dan menentukan dosis Latihan yang sesuai untuk penurunan berat badan berlebih.
Improvement Of Psychomotorics Of Tunagrahita Children At Special School Tunas Harapan 2 Peterongan Jombang Through Hydroponic Plant Cultivation: Peningkatan Psikomotorik Anak Tunagrahita Di Sekolah Luar Biasa Tunas Harapan 2 Peterongan Jombang Melalui Budidaya Tanaman Hidroponik Ismaila, Novi
Jurnal Pengabdian Masyarakat Kesehatan Vol. 9 No. 1 (2023): JPM | Maret 2023
Publisher : UPPM - STIKES Pemkab Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33023/jpm.v9i1.1469

Abstract

SLB Tunas Harapan 2 Peterongan memiliki beberapa siswa yang tergolong dalam tunagrahita yakni  anak yang secara nyata mengalami hambatan dan keterbelakangan perkembangan mental, intelektual jauh dibawah rata-rata sehingga mengalami kesulitan dalam tugas-tugas akademik, komunikasi maupun sosial. Pada masa pandemi sistem pembelajaran yang dijalankan oleh SLB Tunas Harapan 2 Peterongan kurang berjalan dengan baik karena kurangnya inovasi yang dilakukan kepada para siswa sehingga memicu tidak adanya ruang secara terbuka untuk para siswa mengembangkan keterampilan dan bakatnya sehingga budidaya hidroponik dapat dijadikan inovasi untuk pembelajaran anak tunagrahita. Tujuan dari program ini adalah meningkatkan intelektual dan perkembangan psikomotorik anak. Metode yang digunakan dalam program kurang lebih selama 3 bulan ini adalah observasi, pembimbingan cara budidaya tanaman hidoponik, pelaksanaan, evaluasi dan follow up. Hasil yang diperoleh dari program ini adalah adanya peningkatan pengetahuan yang diperoleh para siswa setelah mengikuti berbagai kegiatan, peningkatan sikap mandiri yang dibuktikan bisa melakukan kegiatan sesuai arahan yang diberikan secara sukarela sendiri, dan ditemukan adanya komunikasi dan sosial interaktif yang dilakukan oleh para siswa terhadap sesamanya. Hasil yang ditemukan dinilai sesuai dengan pemantauan yang dilakukan selama 3 bulan dalam setiap kegiatan di SLB Tunas Harapan 2 Peterongan. Kesimpulan program ini berfungsi untuk melatih siswa tunagrahita dalam peningkatan intelektual serta keaktifan psikomotoriknya