cover
Contact Name
Amar Sani
Contact Email
amar@stieamkop.ac.id
Phone
+6285399929080
Journal Mail Official
amar@stieamkop.ac.id
Editorial Address
Kota makassar, Sulawesi selatan INDONESIA
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
YUME : Journal of Management
ISSN : -     EISSN : 2614851X     DOI : https://doi.org/10.37531/yum.v6i1
YUME : Journal of Management menerbitkan naskah artikel 3 kali dalam setahun (April, Agustus dan Desember), berisikan artikel dalam bidang Manajemen Keuangan, Manajemen Pemasaran, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen Operasional, Manajemen Sratejik, Perilaku Organisasi, Corporate Governance, Manajemen Perubahan, Sistem Informasi Manajemen, Manajemen Pendidikan, Manajemen Keperawatan, Manajemen Kesehatan, dan Kewirausahaan dengan mengacu pada standar dan prosedur penelitian ilmiah yang ditetapkan dewan redaksi untuk dipublikasikan. YUME : Journal of Management bekerja sama dengan: 1. Relawan Jurnal Indonesia (RJI) Regional Sul-sel 2. Forum Pengelola Jurnal Manajemen (FPJM).
Articles 2,274 Documents
Pengaruh Disiplin Kerja, Lingkungan Kerja, Dan K3 Terhadap Kinerja Pengawai Dinas Pemadam Kebakaran Dan Penyelamatan Kabupaten Luwu Pausia, Nur; Mursida, Afifah Mar’i, Yulius Paskalis, Erwina,
YUME : Journal of Management Vol 8, No 1.1
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v8i1.8354

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh disiplin kerja, lingkungan kerja, dan K3 terhadap kinerja pegawai Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Luwu, penelitian ini dilaksanakan di kecamatan walendrang kabupaten luwu. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 25 responden. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu jenis data kualitatif dan kuantitatif. Pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini dengan melakukan sesi wawancara kepada pegawai setelah itu melakukan sebaran kuesioner. Data yang terkumpul kemudian dianalisi dengan menggunakan metode regresi linear berganda. Dari hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan bahwa terdapat pengaruh disiplin kerja, lingkungan kerja, dan K3 terhadap kinerja pegawai. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan secara simultan uji F antara variabel bebas yaitu disiplin kerja, lingkungan kerja, dan K3 berpengaruh secara signifikan terhadap variabel terikat yaitu kinerja pegawai Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Luwu, menunjukkan bahwa nilai signifikan pada tabel tersebut yaitu 0,001, sehingga dapat disimpulkan bahwa disiplin kerja, lingkungan kerja, K3 berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Luwu.  Kata Kunci : Disiplin Kerja, Lingkungan Kerja, K3, dan Kinerja Pegawai
Pengaruh Kualitas Produk Dan Citra Merek Terhadap Keputusan Pembelian Laptop Merek Asus (Studi Kasus Pada Masyarakat Pengguna Laptop Merek Asus Di Kecamatan Kalianda) Karina, Asti Zelin; Sanusi, Umar
YUME : Journal of Management Vol 8, No 1.1
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v8i1.8183

Abstract

Teknologi saat ini mengalami perkembangan yang pesat, terbukti dengan banyaknya produk-produk teknologi yang bermunculan, termasuk laptop. Indonesia memiliki pangsa pasar terbesar di industri komputer jinjing atau  biasa disebut laptop. Salah satu laptop yang biasa digunakan oleh para pekerja kantoran dan pelajar adalah laptop merek Asus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Kualitas Produk dan Citra Merek secara parsial dan simultan terhadap Keputusan Pembelian Laptop Merek ASUS (Studi Kasus pada Masyarakat Pengguna Laptop Merek Asus di Kecamatan Kalianda). Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui kuesioner yang disebarkan kepada 120 responden. Jumlah sampel ditentukan menggunakan rumus Hair et al. Yang merekomemdasikan jumlah sampel minimum berdasarkan jumlah variabel. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Uji hipotesis dilakukan melalui uji T (parsial). Hasil uji t menunjukan bahwa kedua variabel independen (Kualitas Produk dan Citra Merek) secara parsial mempengaruhi Keputusan Pembelian, dengan masing-masing nilai t hitung lebih besar dari t tabel. Hasil uji F menunjukan bahwa secara simultan kedua variabel juga memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian. Penelitian ini menyimpulkan bahwa peningkatan pada Kualitas Produk dan Citra Merek dapat mendorong konsumen melakukan keputusan dalam pembelian.Kata kunci: Kualitas Produk, Citra Merek dan Keputusan Pembelian
Pengaruh Bantuan Sosial, Pendapatan Keluarga dan Kesehatan Terhadap Tingkat Kesejahteraan Sosial Masyarakat Kurang Mampu di Kelurahan Lawe-Lawe Asnidar, Andi; Sawaji, Jamaluddin; Samad A, Abdul
YUME : Journal of Management Vol 8, No 1.1
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v8i1.8234

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh bantuan sosial, pendapatan keluarga, dan kesehatan terhadap tingkat kesejahteraan sosial masyarakat kurang mampu di Kelurahan Lawe-Lawe. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik analisis regresi linier berganda. Data diperoleh melalui survei terhadap 78 responden yang merupakan masyarakat kurang mampu. Hasil analisis menunjukkan bahwa bantuan sosial (X1) memiliki pengaruh signifikan terhadap tingkat kesejahteraan sosial masyarakat kurang mampu (Y) dengan nilai signifikan sebesar 0,000 lebih kecil dari 0,1 (0,000 < 0,1) dan nilai t hitung 3,895 > nilai t tabel 1,665. Variabel pendapatan keluarga (X2) menunjukkan hubungan postif yang signifikan dengan tingkat kesejahteraan sosial masyarakat kurang mampu (Y) sebesar 0,018 lebih kecil dari 0,1 (0,018 < 0,1), dan nilai t hitung 2,425 > nilai t tabel 1,665 dan variabel kesehatan (X3) memiliki pengaruh signifikan terhadap kesejahteraan sosial masyarakat kurang mampu dengan nilai signifikan sebesar 0,037 lebih kecil dari 0,01 (0,037 < 0,1) dan nilai t hitung 2,122 > nilai t tabel 1,665. Nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 42.2% menunjukkan kontribusi ketiga variabel dalam menjelaskan tingkat kesejahteraan sosial masyarakat.Kata Kunci: Bantuan Sosial; Pendapatan Keluarga; Kesehatan; Kesejahteraan Sosial; Masyarakat Kurang Mampu.
Pengaruh Transformasi Struktural Organisasi Terhadap Kinerja Pegawai Pada Kantor Badan Pusat Statistik Kabupaten Nias Hulu, Yosua; Telaumbanua, Eliagus; Waruwu, Meiman Hidayat; Hulu, Fatolosa
YUME : Journal of Management Vol 8, No 1.1
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini menganalisis pengaruh transformasi struktural organisasi terhadap kinerja pegawai di Kantor Badan Pusat Statistik Kabupaten Nias. Latar belakang penelitian menekankan pentingnya struktur organisasi yang efisien dan fleksibel dalam meningkatkan kinerja pegawai, terutama dalam menghadapi reformasi birokrasi dan perubahan organisasi yang cepat. Metode yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan deskriptif analitis, di mana data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada pegawai dan dianalisis menggunakan uji validitas, reliabilitas, serta analisis regresi linier sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada indikasi heteroskedastisitas dalam model regresi. Selain itu, terdapat hubungan signifikan antara transformasi struktural organisasi dan kinerja pegawai, dengan nilai koefisien Pearson sebesar 0,937 yang menunjukkan korelasi sangat kuat. Setiap peningkatan 1% pada transformasi struktural organisasi berkontribusi pada peningkatan kinerja pegawai sebesar 0,915. Nilai R Squared sebesar 87,8% menunjukkan bahwa 87,8% variasi kinerja pegawai dipengaruhi oleh transformasi struktural. Uji t menunjukkan pengaruh signifikan transformasi struktural terhadap kinerja pegawai. Indikator optimal dalam transformasi struktural adalah Rantai Komando, sedangkan indikator minim adalah Sentralisasi dan Desentralisasi. Untuk kinerja pegawai, indikator paling optimal adalah Ketepatan Waktu, sedangkan yang minim adalah Kemandirian. Penelitian ini memberikan wawasan penting bagi peningkatan kinerja pegawai melalui transformasi struktural organisasi yang efektif. 
Pengaruh Karakteristik Toko Dan Karakteristik Produk Terhadap Pembelian Impulsif Pada Toko Prima Wala Kabupaten Sidenreng Rappang Haeruddin, Hermi; JS, Romy Nugraha; Kurniawan, Suriadi Suriadi ,
YUME : Journal of Management Vol 8, No 1.1
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v8i1.8341

Abstract

Pembelian impusif merupakan fenomena yang sering terjadi dalam dunia ritel, di mana konsumen melakukan pembelian secara tiba-tiba tanpa perencanaan sebelumnya. Perilaku ini dipengaruhi oleh berbagai faktor, termasuk karakteristik toko dan karakteristik produk.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh karakteristik toko dan karakteristik produk terhadap pembelian impulsive pada toko prima wala. Metode penelitian yang digunakan adalah kuatitatif deskriptif. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada 72 responden yang merupakan konsumen Toko Prima Wala yang dipilih mengunakan metode rumus lemeshow tets. Analisis data dilakukan menggunakan regresi linier berganda untuk mengidentifikasi hubungan antara variabel independen (karakteristik toko dan kerakteristik produk) dan variabel dependen (pembelian impulsif). Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik toko memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap pembelian impulsif. Sedangkan karakteristik produk memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap pembelian impulsif. Kesimpulan dari penelitian ini bahwa karakteristik toko memiliki peran penting dalam memengaruhi pembelian impulsif. Sementara karakteristik produk memiliki pengaruh secara tidak langsung karena Toko Prima Wala merupakan distributor.Kata kunci : karakteristik toko. karakteristi poduk, dan pembelian impulsif
Pengaruh Kualitas Produk, Citra Merek Dan Minat Beli Terhadap Keputusan Pembelian Produk Skincare Ms Glow Batam Mutiara, Cholin
YUME : Journal of Management Vol 8, No 1.1
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v8i1.8175

Abstract

Persaingan di sektor kosmetik semakin meningkat, khususnya dengan munculnya lebih banyak pelaku usaha UMKM yang menghadirkan terobosan produk. Studi ini bertujuan untuk meneliti dampak kualitas produk, citra merek, dan minat beli terhadap keputusan konsumen dalam membeli produk skincare MS Glow di Batam. Tinjauan literatur mengungkapkan bahwa kualitas produk menggambarakan fitur dan karakter yang dapat memenuhi kebutuhan konsumen, citra merek berfungsi membentuk persepsi konsumen, dan minat beli merepresentasikan kecenderungan pelanggan untuk membeli suatu produk. Penelitian ini mengadopsi metode kuantitatif dengan teknik survei melalui penyebaran kuesioner kepada 94 responden. Analisis data dilakukan menggunakan regresi linier berganda untuk mengevaluasi hubungan antara variabel independen dan dependen. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa secara parsial, citra merek memberikan pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian (p-value = 0,000), sedangkan kualitas produk (p-value = 0,745) dan minat beli (p-value = 0,783) tidak menunjukkan pengaruh yang signifikan. Secara bersamaan, ketiga variabel tersebut berkontribusi terhadap keputusan pembelian dengan nilai R² sebesar 52,8%. Temuan ini menunjukkan bahwa citra merek merupakan faktor utama yang memengaruhi konsumen, sementara kualitas produk dan minat beli tidak secara langsung berdampak pada keputusan pembelian. Dengan demikian, strategi pemasaran yang berfokus pada penguatan citra merek dinilai lebih efektif dalam meningkatkan daya saing MS Glow di pasar.Kata Kunci : Kualitas Produk, Citra Merek, Minat Beli, Keputusan Pembelian
Pengaruh Lokasi, Suasana Toko Dan Keragaman Produk Terhadap Keputusan Pembelian Pada Toko Bunda Grosir Sidomulyo Desiliana, Rohima; Tamam, Tamam
YUME : Journal of Management Vol 8, No 1.1
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v8i1.8225

Abstract

Pertumbuhan ekonomi dalam era globalisasi menuntut setiap perusahaan baik yang bergerak dalam bidang industri maupun jasa mampu bersaing dengan perusahaan lainnya. Persaingan terjadi pada beberapa sektor baik industri jasa dan non jasa, salah satunya adalah bisnis ritel. Melihat kondisi persaingan yang semakin ketat tersebut, setiap bisnis ritel perlu meningkatkan kekuatan yang ada dalam perusahaannya dengan cara memunculkan perbedaan atau keunikan yang dimiliki perusahaan dibandingkan dengan pesaing. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Lokasi, Suasana Toko Dan Keragaman Produk Terhadap Keputusan Pembelian baik secara parsial maupun simultan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif, metode pengumpulan data menggunakan angket (kuesioner) yang dibagikan kepada konsumen toko Bunda Grosir Sidomulyo, populasi pada penelitian ini adalah konsumen pada  toko Bunda Grosir Sidomulyo yang tidak diketahui jumlahnya, dan pengambilan sampel pada penelitian menggunakan metode accidental sampling, uji instrument menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, dan uji asumsi klasik, analisis pada penelitian ini menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa : (H1)  Nilai thitung 2,987 > ttabel 1.661 artinya Lokasi berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian. (H2) Nilai thitung 2,265 > ttabel 1.661 artinya Suasana Toko berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian (H3) Nilai thitung 5,007 > ttabel 1.661  artinya Keragaman Produk berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian (H4) nilai fhitung 49,154 > ftabel 2,70 artinya Lokasi, Suasana Toko dan Keragaman Produk secara simultan berpengaruh positf terhadap keputusan pembelian pada Toko Bunda Grosir Sidomulyo. Kesimpulan pada penelitian ini adalah sebagai berikut : Lokasi, Suasana Toko dan Keragaman Produk secara parsial maupun simultan berpengaruh Positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada toko bunda grosir sidomulyo Kata Kunci: Lokasi, Suasana Toko, Keragamam Produk, Keputusan Pembelian
Pengaruh Kualitas Produk, Persepsi Harga, Dan Ulasan Pelanggan Online Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Gen Z Di Es Kopi Indonesia Maharani, Amelia; Fahrizal, Indra
YUME : Journal of Management Vol 8, No 1.1
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v8i1.8294

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas produk, persepsi harga, dan ulasan pelanggan online terhadap keputusan pembelian konsumen Generasi Z di outlet es kopi Indonesia. Populasi penelitian ini terdiri dari konsumen yang pernah berkunjung ke outlet tersebut lebih dari satu kali, dengan sampel diambil menggunakan teknik pengambilan sampel acak. Metode yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan analisis Structural Equation Modeling Partial Least Squares. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas produk dan persepsi harga memiliki pengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian, sementara ulasan pelanggan online tidak menunjukkan dampak yang signifikan. Kesimpulan penelitian menegaskan bahwa untuk menarik konsumen Generasi Z, outlet es kopi perlu memprioritaskan peningkatan kualitas produk dan strategi harga yang kompetitif, sedangkan ulasan online tampaknya kalah berpengaruh dibandingkan rekomendasi langsung dari teman atau keluarga.Kata Kunci: Kualitas Produk, Persepsi Harga, Ulasan Pelanggan Online, Keputusan Pembelian, Generasi Z.
ANALISIS STRATEGI INTEGRATED MARKETING COMMUNICATION (IMC) AEROSTREET DALAM MEMBANGUN BRAND AWARENESS Rumagit, Gabriela Pingkan; Vanel, Zon
YUME : Journal of Management Vol 8, No 1.1
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v8i1.8296

Abstract

Industri alas kaki Indonesia mengalami pertumbuhan signifikan, menempatkan Indonesia sebagai eksportir alas kaki terbesar ketiga dunia. Dalam persaingan ketat dengan produk internasional, merek lokal Aerostreet menerapkan Integrated Marketing Communication (IMC) untuk meningkatkan kesadaran merek. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi strategi IMC pada Aerostreet dalam meningkatkan brand awareness di kalangan konsumen. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus yang melibatkan wawancara, observasi, dan dokumentasi, serta analisis data melalui reduksi, penyajian, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Aerostreet menggunakan lima elemen utama IMC yakni direct marketing, public relations, sales promotion,personal selling, dan internet marketing. Strategi pemasaran langsung diterapkan melalui event offline dan e-commerce, sementara kampanye "Bangga Pakai Lokal" dan kolaborasi dengan karakter populer menjadi kunci dalam membangun citra positif. Strategi promosi penjualan, terutama melalui diskon pada double date seperti 11.11, dan penjualan individu melalui interaksi langsung di event, efektif meningkatkan minat konsumen. Pemasaran internet melalui konten viral di media sosial juga berhasil menjangkau konsumen muda secara luas. Secara keseluruhan, strategi IMC Aerostreet berhasil meningkatkan brand awareness pada berbagai tingkatan, dengan dominasi pada brand recall dan brand recognition. Penelitian ini memberikan wawasan bagi brand lokal lainnya dalam mengoptimalkan strategi komunikasi pemasaran dan meningkatkan daya saing, serta  keterlibatan konsumen.
Pengaruh Kualitas Produk, Variasi Produk Dan Citra Merek Terhadap Keputusan Pembelian Produk Azarine Di Kota Batam Koto, Ella Gunawan; Saputra, Asron
YUME : Journal of Management Vol 8, No 1.1
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v8i1.8162

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas produk, variasi produk dan citra merek terhadap keputusan pembelian produk Azarine di Kota Batam, baik secara parsial maupun simultan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Sampel penelitian berjumlah 385 responden yang dikumpulkan dengan teknik purposive sampling melalui kuesioner online. Analisis data dilakukan menggunakan SPSS 27, mencakup uji statistik deskriptif, uji kualitas data, uji asumsi klasik, uji pengaruh dan uji hipotesis. Hasil regresi linear berganda menunjukkan bahwa kualitas produk sebesar 37,2%, variasi produk 21,1% dan citra merek 35,6% terhadap keputusan pembelian. Koefisien determinasi (R2) sebesar 49,3% menunjukkan bahwa variabel independen mampu menjelaskan hampir setengah variasi keputusan pembelian. Uji t menunjukkan bahwa kualitas produk, variasi produk dan citra merek secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, sedangkan hasil uji F dengan nilai F hitung sebesar 125,238 > 2,63 mengindikasikan bahwa kualitas produk, variasi produk dan citra merek secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian produk Azarine di Kota Batam. Kata Kunci: Kualitas Produk, Variasi Produk, Citra Merek, Keputusan Pembelian.