cover
Contact Name
Mufarizuddin
Contact Email
jurnalpgsd.up@gmail.com
Phone
+6282165028412
Journal Mail Official
jurnalpgsd.up@gmail.com
Editorial Address
Jalan Tuanku Tambusai No 23 Kabupaten Kampar Provinsi Riau
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP)
ISSN : 2655710X     EISSN : 26556022     DOI : https://doi.org/10.31004/jrpp.v5i1.4136
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) is a National peer-reviewes journal dedicated to the exchange of research and thinking in all aspects of education, especially basic education. Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) publishes research results relating to the theory and practice of teaching and learning, curriculum development, learning materials, learning models, learning methods and learning media in education.Journal of Review of Education and Teaching (JRPP) is published four times a year in March June September and December. As our commitment to the advancement of science and technology, Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) follows an open access policy that allows published articles to be available for free online without any subscription.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 4,688 Documents
PENGARUH YOGA PRENATAL TERRHADAP KONDISI KESIAPAN PSIKOLOGIS IBU HAMIL DALAM MENGHADAPI PERSALINAN DI KLINIK BIDAN PRATAMA BERKAH Fitri Suzani, Liana; Oktalisa, Sri; Ningsih, Syafitriya
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 2 (2025): Volume 8 No. 2 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i2.45847

Abstract

Penyebab kematian ibu karena kehamilan atau persalinan yang disebabkan oleh aspek medis, sosial, kultur budaya dan agama. Salah satu aspek medis tersebut yaitu persalinan dengan komplikasi. Komplikasi dalam kehamilan seperti kehamilan ektopik, hyperemisis gravidarum, abortus, eklampsia, plasenta previa yang sangat mengancam nyawa ibu hamil. Dalam mengatasi penyebab masalah tersebut diperlukan pendekatan yang berkualitas yang di mulai sejak perencanaan kehamilan dan selama masa kehamilan. Berlatih yoga secara teratur sepanjang kehamilan dapat mengkondisikan fisik dan psikologis untuk menjadi lebih kuat, kukuh tetapi luwes dan fleksibel untuk menyesuaikan diri terhadap berbagai situasi yang tidak menyenangkan saat menghadapi persalinan. Tujuan penelitian ini adalah mengatahui Pengaruh yoga prenatal dengan kesiapan psikologis ibu hamil dalam menghadapi persalinandi Klinik Bidan Pratama Berkah. Jenis atau rancangan penelitian ini menggunakan desain penelitian quasi eksperiment dengan one group Pretest-Posttest without control. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu hamil yang melakukan kelas yoga di Klinik Bidan Pratama Berkah sebanyak 40 orang, dan seluruh populasi dijadikan sampel penelitian. Hasilk penelitian didapatkan Ada pengaruh yang signifikan antara Yoga prenatal terhadapa kesiapan psikologi ibu hamil dalam menghadapi persalinan (P = 0.023). Diharapkan ibu hamil bisa melakukan senam yoga hamil secara teratur karena senam yoga hamil mempunyai banyak manfaat bagi ibu hamil terhadap kesiapan fisik dan psikologis dalam menghadapi persalinan.
ANALISIS TINGKAT PENDIDIKAN DALAM MEMBENTUK PERILAKU POLITIK MASYARAKAT PADA PILPRES 2024 DI KELURAHAN KARANG BEROMBAK, KECAMATAN MEDAN BARAT Sidabutar, Hanna Tresia; Pinem, Windawati
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 2 (2025): Volume 8 No. 2 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i2.45848

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat pendidikan dalam membentuk perilaku politik masyarakat pada Pilpres 2024 di Kelurahan Karang Berombak, Kecamatan Medan Barat. Adapun permasalahan dalam penelitian ini rendahnya partisipasi politik di Kelurahan Medan Barat. Sehingga penelitian ini penting dilakukan agar mengetahui faktor apa yang memengaruhi rendahnya partisipasi politik di Kelurahan Karang Berombak, Kecamatan Medan Barat. Penelitian ini menggunakan pendekatan sosiologis dalam melihat perilaku politik masyarakat di Kelurahan Karang Berombak. Adapun salah satu elemen dari pendekatan sosiologis adalah Pendidikan. Pendidikan memiliki peran yang signifikan dalam membentuk perilaku politik. Hal ini dilihat dari 16.650 partisipasi politik masyarakat di Kelurahan Karang Berombak, Kecamatan Medan Barat pada Pilpres 2024. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang melibatkan 25 informan dipilih secara purposive sampling untuk dapat menganalisis perilaku politik Masyarakat di Kelurahan Karang Berombak. Teknik pengumpulan data melalui wawancara mendalam, observasi dan dokumentasi. Validasi data menggunakan metode triangulasi data. Berdasarkan hasil wawancara penulis dengan 25 informan, dapat disimpulkan bahwa tingkat pendidikan tidak memiliki peran yang signifikan terhadap partisipasi politik dalam Pilpres 2024 di Kelurahan Karang Berombak Kecamatan Medan Barat. Dari 25 informan yang diwawancarai, sebanyak 13 informan tidak menggunakan hak pilihnya, menariknya, latar belakang Pendidikan informan yang tidak memilih tersebut bervariasi, namun mayoritas memiliki Pendidikan terakhir SMA hingga Sarjana. Hanya 1 informan berpendidikan SD dan 3 informan yang berpendidikan SMP yang tidak memilih. Hasil menunjukan bahwa tingkat pendidikan, baik Pendidikan dasar maupun menengah keatas, tidak secara langsung mempengaruhi Keputusan untuk memilih atau tidak dalam pilpres 2024.
EFEKTIVITAS PELAKSANAAN SEKOLAH MINGGU ONLINE DI GEREJA BETLEHEM OESAPA BARAT Noti, Yetri Anisa; Rantung, Djoys Anneke; Naibaho, Lamhot
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 2 (2025): Volume 8 No. 2 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i2.45850

Abstract

Efektivitas Pelaksanaan Sekolah Minggu Online di Gereja Betlehem Oesapa Barat. Latar belakang dari penulisan artikel ini adalah untuk mencari tahu bagaimana keefektifan pelaksanaan sekolah minggu online. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keefektifan pelaksanaan sekolah minggu online di gereja Betlehem Oesapa Barat. Metode penelitian yang dipakai dalam penulisan ini adalah penelitian kualitatif. Adapun yang dimaksud dengan penelitian kualitatif adalah prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif. Penelitian ini dilakukan di GMIT Betlehem Oesapa Barat, yang menjadi subjek dari penelitian ini adalah 3 orang guru sekolah minggu. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah pengamatan, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah pengumpulan data, reduksi data, display data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan sekolah  minggu online yang dilakukan oleh anak-anak saat pandemi covid-19 di gereja Betlehem Oesapa Barat tidak efektif karena banyak anak-anak yang tidak mempunyai hp dan radio untuk mengikuti ibadah sekolah minggu, sekolah minggu yang diterapkan kurang menarik minat anak-anak  untuk mengikuti ibadah sekolah minggu,  kurangnya motivasi dari orang tua kepada anak-anak . Jadi, dalam pelaksanaan sekolah minggu yang diterapkan oleh badan pengurus sekolah minggu (PAR) tidak dapat dikatakan efektif. Sebab sekolah minggunya hanya melalui radio dan anak-anak tidak berinteraksi langsung dengan guru sekolah minggu dan teman-teman sehingga anak-anak acuh tak acuh dengan  ibadah sekolah minggu yang sudah disiapkan. Kesimpulannya guru sekolah minggu mengajak anak-anak yang tidak mempunyi hp dan radio untuk bergabung bersama dengan teman-teman lain yang mempunyai hp supaya anak-anak tidak bertumbuh sendiri tetapi merasakan sekolah minggu juga. Jangan hanya karena merasakan kehadiran sekolah minggu saja tetapi yang lebih penting adalah imannya.  
IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA PENDIDIKAN AGAMA ISLAM KELAS X TAHUN AJARAN 2024/2025 DI MAN 3 LANGKAT Prawardani, Diah Arum; Basri, Hasan
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 2 (2025): Volume 8 No. 2 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i2.45907

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi kurikulum merdeka pendidikan agama Islam.Kurikulum yang efektif memerlukan dukungan dalam pelaksanaannya agar dapat mengoptimalkan perkembangan siswa. Strategi pelaksanaan kurikulum meliputi pengajaran, penilaian, bimbingan, dan pengaturan kegiatan sekolah, yang semua ini harus direncanakan dengan baik agar mencapai tujuan pendidikan nasional. Kurikulum berfungsi sebagai kerangka yang menjelaskan tujuan, isi, materi, dan metode pembelajaran. dengan fokus pada pengembangan keterampilan berpikir kritis siswa.Pendidikan Agama Islam berperan penting dalam membentuk karakter siswa, yang sejalan dengan profil pelajar Pancasila dalam Kurikulum Merdeka. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan rencana, pelaksanaan, dan evaluasi implementasi Kurikulum Merdeka. Dari beberapa mata pelajaran pendidikan agama islam yang ada di MAN 3 LANGKAT saya memutuskan untuk meneliti salah satu mata pelajaran Sejarah kebudayaan islam untuk mengetahui lebih dalam apakah sekolah tersebut mampu atau tidak melaksaan pemblajaran berbasis Kurikulum Merdeka, serta mengidentifikasi dampak positif dan hambatan yang dihadapi selama proses tersebut. Dengan fokus pada penerapan kurikulum yang telah dilakukan di sekolah yang menjunjung tinggi religiusitas, Penelitian ini menggunakan metode kualitatif,dengan jenis penelitian deskriptif. Beberapa metode yang digunakan dalam melaksanakan pembelajaran tersebut menggunaan metode : ceramah,metode diskusi, dan media pembelajaran lainnya.
PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) BERBASIS GUIDED INQUIRY PADA MATERI SISTEM SARAF Arbaiyah, Seri; Anas, Nirwana; Manalu, Kartika
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 2 (2025): Volume 8 No. 2 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i2.45908

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangan lembar kerja peserta didik (LKPD) berbasis guided inquiry pada materi sistem saraf. Penelitian dilakukan pada bulan Juli 2024 di SMA Negeri 1 Batang Kuis. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan (R&D) model Thiagarajan (4D). Instrumen penelitian yaitu lembar angket, untuk validator ahli materi, validato ahli media, pendidik, peserta didik, kepraktisan dan uji kelayakan. Subjek uji coba pada penelitian yaitu 29 peserta didik dari kelas XI IPA 4 SMA Negeri 1 Batang Kuis untuk mengetahui penilaian LKPD melalui angket respon peserta didik dan uji kepraktisan untuk mengetahui kepraktisan LKPD kepada 10 peserta didik melalui angket uji kepraktisan. Hasil validasi oleh ahli materi diperoleh presentase 91,1%. Hasil validasi oleh ahli media diperoleh presentase 95,5% atas kriteria sangat layak. Hasil respon pendidik diperoleh presentase 92,1% atas kriteria sangat layak. Hasil respon peserta didik terhadap LKPD diperoleh presentase 88,5%. atas kriteria sangat layak. Hasil uji kepraktisan diperoleh presentase 93,7% atas kriteria sangat praktis. Hasil dari keefektifan diperoleh dari ketuntasan belajar mencapai nilai KKM yaitu 80 diperoleh presentase 93,1% berada pada kriteria sangat efektif. Dengan demikian, lembar kerja peserta didik (LKPD) berbasis guided inquiry pada materi sistem saraf sudah layak dipergunakan pada saat proses pembelajaran.
ANALISIS “BAB 5 BERTUKAR ATAU MEMBAYAR” BUKU SISWA KELAS IV SD BERDASARKAN KELAYAKAN BUKU BSNP DAN EYD EDISI V Khadijah, Mutiara; P, Panca Dewi.; K. A, Yanuar Ananda.; A , Farikha Syahru.; N, Lathifah.; P, Sahya Artyasti.
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 2 (2025): Volume 8 No. 2 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i2.45988

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi kelayakan isi dan penggunaan bahasa dalam Analisis Bab 5 "Bertukar atau Membayar" pada Buku Siswa Bahasa Indonesia Kelas IV SD Kurikulum Merdeka, berdasarkan pada standar yang ditetapkan oleh BSNP dan EYD Edisi V. Metode yang diterapkan adalah kualitatif dengan mengedepankan analisis konten serta mengikuti skema Krippendorff, yang meliputi proses dari unitizing hingga narrating. Temuan penelitian menunjukkan bahwa materi di bab ini telah sesuai dengan tujuan pembelajaran dan komponen kurikulum, serta mendukung perkembangan literasi siswa. Di sisi lain, ditemukan beberapa kekurangan pada aspek bahasa, seperti pemakaian istilah yang tidak tepat, kalimat yang rancu, dan struktur kalimat yang kurang efisien. Selain itu, soal latihan di bagian akhir bab belum tersusun dengan baik. Secara umum, Bab 5 ini dapat digunakan dengan catatan perlu ada perbaikan pada aspek bahasa dan kelengkapan evaluasinya.
ANALISIS PERAN DUKUNGAN TEKNOLOGI SEKOLAH TERHADAP INOVASI PEMBELAJARAN IPS TERPADU Umar, Andi Taufiq; Simamora, Septy Idola; Sartika, May; Hanum, Hanifah; Simbolon, Putri Alechia
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 2 (2025): Volume 8 No. 2 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i2.46001

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran dukungan teknologi sekolah terhadap inovasi pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) Terpadu. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data berupa angket, wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peserta didik secara umum memiliki persepsi positif terhadap penggunaan teknologi dalam pembelajaran IPS. Teknologi terbukti mampu meningkatkan motivasi belajar, mempermudah pemahaman materi, serta mendorong kreativitas dalam penyelesaian tugas. Meskipun demikian, ditemukan sejumlah kendala seperti keterbatasan fasilitas teknologi, kurangnya pelatihan guru, dan belum meratanya akses internet. Dengan demikian, dukungan teknologi dari pihak sekolah memiliki peran penting dalam mendorong inovasi pembelajaran IPS, namun perlu ditingkatkan dari segi infrastruktur dan kompetensi guru. Penelitian ini merekomendasikan pentingnya kebijakan sekolah dan perencanaan strategis yang mendukung integrasi teknologi secara menyeluruh dalam proses pembelajaran IPS Terpadu.
MEMBANGUN KESADARAN HUKUM DAN ANTI KORUPSI MELALUI PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN DAN PRAKTIK AKUNTANSI YANG AKUNTABEL Panjaitan, Agape Anjumarito; Putri, Diah Tri Utami; Hanum, Fauziah; Sthefany, Gloria; Simbolon, Jose Andrian; Lumbantobing, Lyla Riani; Pane, Maria Grace; Wulandari, Tria; Ramadhan, Taufiq
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 2 (2025): Volume 8 No. 2 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i2.46005

Abstract

Korupsi salah satu masalah utama yang menghambat pembangunan dan merusak kepercayaan masyarakat terhadap institusi negara. Untuk mengatasi persoalan ini, diperlukan pendekatan yang tidak hanya bersifat penindakan hukum, tetapi juga pencegahan melalui pendidikan dan sistem pengelolaan keuangan yang transparan. Laporan ini membahas bagaimana Pendidikan Kewarganegaraan dan praktik akuntansi yang akuntabel dapat bersinergi dalam membangun kesadaran hukum dan budaya antikorupsi di Indonesia. Pendidikan Kewarganegaraan berperan dalam menanamkan nilai-nilai moral seperti kejujuran, tanggung jawab, serta kepedulian terhadap hukum dan bangsa, sedangkan praktik akuntansi yang dijalankan secara profesional dan etis menjadi alat penting dalam mencegah manipulasi laporan keuangan dan mendeteksi penyimpangan sejak dini. Studi ini menggunakan pendekatan studi kasus terhadap skandal korupsi tambang timah senilai Rp271 triliun, yang menunjukkan bagaimana lemahnya sistem akuntabilitas dapat menyebabkan kerugian negara dalam jumlah besar. Hasil analisis menunjukkan bahwa integrasi antara pendidikan karakter melalui PKn dan penerapan sistem akuntansi yang transparan dapat menciptakan pemerintahan yang bersih dan bertanggung jawab. Dengan membentuk generasi yang sadar hukum dan menjunjung etika profesi, upaya pencegahan korupsi dapat dilakukan secara lebih efektif dan berkelanjutan.
PENGARUH PEMBELAJARAN PROBLEM BASE LEARNING (PBL) TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS TERPADU DI MAN 2 MODEL MEDAN Barus, Febriana Krisdayanti; Andriani, Cindy; Ayu, Diana Puspita; Susanti, Dwi; Umar, Andi Taufiq
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 2 (2025): Volume 8 No. 2 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i2.46007

Abstract

Studi ini bertujuan mengeksplorasi dampak model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) terhadap hasil belajar siswa di mata pelajaran IPS Terpadu di MAN 2 Model Medan. Studi ini menerapkan paradigma penelitian kuantitatif yang didukung oleh kerangka metodologi deskriptif. Data diperoleh melalui distribusi kuesioner kepada 30 siswa sebagai sampel. Data selanjutnya dianalisis melalui uji normalitas, uji linearitas, dan regresi linear sederhana. Temuan penelitian mengindikasikan adanya hubungan yang signifikan secara statistik antara penerapan model Problem Based Learning (PBL) dan hasil belajar siswa, yang dibuktikan dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 yang lebih rendah dari 0,05 serta koefisien determinasi sebesar 0,551. Ini menunjukkan bahwa 55,1% variasi dari variabel hasil belajar dapat dihubungkan dengan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL). Keefektifan model Problem Based Learning (PBL) terbukti mampu meningkatkan pemahaman, partisipasi, dan kemampuan berpikir kritis siswa dalam konteks pendidikan IPS. Dengan demikian, model pembelajaran ini disarankan sebagai opsi progresif dalam proses Pendidikan.
PENGARUH MANAJEMEN WAKTU TERHADAP PRESTASI AKADEMIK MAHASISWA PRODI PENDIDIKAN ADMINISTRASI PERKANTORAN. Zahra, Diana; Simanjuntak, Aurelia Christabel; Girsang, Dina Mariana; Nuraini, Nadia Khansa; Umar, Andi Taufiq
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 8 No. 2 (2025): Volume 8 No. 2 Tahun 2025
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v8i2.46032

Abstract

Mahasiswa sering menghadapi tantangan dalam membagi waktu antara kegiatan akademik dan non-akademik, sehingga keterampilan manajemen waktu menjadi kunci keberhasilan studi. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan pola manajemen waktu mahasiswa Program Studi Pendidikan Administrasi Perkantoran serta kaitannya dengan prestasi akademik. Dengan metode survei kuantitatif melalui kuesioner Likert kepada 40 mahasiswa, hasil menunjukkan mayoritas mahasiswa cukup terampil dalam mengatur jadwal belajar, menyelesaikan tugas tepat waktu, dan memanfaatkan alat bantu seperti daftar tugas. Temuan ini menegaskan pentingnya pengembangan keterampilan manajemen waktu dalam menunjang pencapaian akademik yang optimal.