cover
Contact Name
Joseph Dedy Irawan
Contact Email
joseph@lecturer.itn.ac.id
Phone
+62811367463
Journal Mail Official
joseph@lecturer.itn.ac.id
Editorial Address
Jl. Raya Karanglo Km. 2 Malang
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika)
ISSN : -     EISSN : 2598828X     DOI : -
Core Subject : Science,
Adalah jurnal mahasiswa yang diterbitkan oleh Teknik Informatika Institut Teknologi Nasional Malang, sebagai media publikasi hasil Skripsi Mahasiswa Teknik Informatika ke khalayak luas, diterbitkan secara berkala 6 kali setahun pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober, Desember.
Articles 3,835 Documents
PENERAPAN ALGORITMA NAÏVE BAYES UNTUK ANALISIS SENTIMEN PADA MEDIA SOSIAL X TERHADAP PERFORMA TIM NASIONAL SEPAK BOLA INDONESIA DI ERA KEPEMIMPINAN SHIN TAE-YONG Alfiyani, Wulan; Abdul Fatah, Doni; Irhamni, Firli
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 9 No. 3 (2025): JATI Vol. 9 No. 3
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v9i3.13451

Abstract

Sepak bola merupakan olahraga yang paling diminati di Indonesia, dengan 77% penduduk menunjukkan ketertarikan terhadapnya. Selain itu, menurut laporan The Global Digital Football Benchmark mencatat enam klub sepak bola Indonesia masuk dalam daftar 200 klub terpopuler dunia. Platform media social X berperan sebagai sarana utama bagi masyarakat dalam menngekspresikan opini, termasuk opini terkait performa Tim Nasional Indonesia. Penelitian ini menganalisis sentimen masyarakat terhadap kinerja Tim Nasional Indonesia selama masa kepelatihan Shin Tae-yong. Data berupa 393 tweet diklasifikasikan ke dalam sentimen positif dan negatif menggunakan algoritma Naive Bayes. Sebelum analisis, data diproses melalui tahapan seperti cleaning, tokenize, transform cases, stopword removal dan filtering untuk meningkatkan akurasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa algoritma Naive Bayes mencapai tingkat akurasi yang sangat tinggi, yaitu 98,73%, dengan precision 100, 00% (positive class : positif) dan recall 97,50% (positive class : positif), menandakan bahwa naïve bayes mampu mengklasifikasikan tweet dengan sangat baik. Dari 393 tweet yang dianalisis, sentiment positif lebih dominan dengan 50,9% atau 200 tweet, sedangkan sentiment negatif sebanyak 49,1% atau 193 tweet, menunjukkan bahwa opini terhadap topik yang diteliti cukup seimbang, meskipun lebih condong ke arah yang positif. Penelitian ini memberikan pemahaman mendalam mengenai persepsi masyarakat terhadap kinerja Tim Nasional di bawah kepemimpinan Shin Tae-yong.
SISTEM PAKAR DALAM MENENTUKAN TINGKAT DEPRESI MAHASISWA SEMESTER AKHIR MENGGUNAKAN METODE CERTAINTY FACTOR BERBASIS WEBSITE Andriyani S, Rahayu; Yandra Niska, Debi; Simamora, Elmanani; Taufik, Insan
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 9 No. 3 (2025): JATI Vol. 9 No. 3
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v9i3.13453

Abstract

Depresi merupakan gangguan kesehatan mental yang dapat memengaruhi kualitas hidup mahasiswa semester akhir. Tekanan akademik, tuntutan keluarga, serta ketidakpastian masa depan menjadi faktor utama yang dapat memicu depresi. Oleh karena itu, diperlukan sistem yang mampu membantu dalam mendeteksi tingkat depresi secara cepat dan akurat. Penelitian ini bertujuan untuk membangun sistem pakar berbasis website dalam menentukan tingkat depresi mahasiswa semester akhir menggunakan metode Certainty Factor (CF). Metode ini digunakan untuk menghitung tingkat keyakinan terhadap kemungkinan depresi berdasarkan gejala yang dialami oleh mahasiswa. Sistem ini dikembangkan menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan database MySQL, serta diuji menggunakan metode black box testing, validasi pakar, dan user acceptance test (UAT). Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem yang dikembangkan memiliki tingkat akurasi sebesar 98%, sehingga dapat diandalkan dalam membantu deteksi dini tingkat depresi mahasiswa. Dengan adanya sistem ini, mahasiswa dapat lebih mudah mengidentifikasi kondisi psikologis mereka sehingga dapat segera mengambil langkah yang tepat untuk mengatasinya.
PERBANDINGAN EDGE DETECTION METODE LAPLACIAN OF GAUSSIAN DAN CANNY PADA CITRA CT SCAN MENGGUNAKAN SOFTWARE MATLAB Fadhlurrahman, Rafi; Afta Wijaksana, Sevada; Ibnu Prabowo, Farhan; Rahmadewi, Reni
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 9 No. 3 (2025): JATI Vol. 9 No. 3
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v9i3.13455

Abstract

Edge detection merupakan sebuah proses identifikasi titik-titik perubahan intensitas yang signifikan dalam sebuah citra. Dalam bidang medis, deteksi tepi sangat penting untuk memudahkan proses segmentasi serta analisis dan diagnosis, salah satunya pada citra Computed Tomography (CT) scan yang seringkali menghadapi masalah noise. Oleh karena itu, diperlukan analisis perbandingan untuk menentukan metode deteksi tepi yang tepat guna meningkatkan efektivitas dalam identifikasi citra hasil scan. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan dua metode deteksi tepi, yaitu Laplacian of Gaussian (LoG) dan Canny, dengan citra CT scan paru-paru sebagai sampel. Tahapan penelitian dimulai dengan pemilihan dataset citra CT scan paru-paru, dilanjutkan dengan pra-pemrosesan citra yang mencakup grayscaling, resizing, dan smoothing menggunakan filter Gaussian. Selanjutnya, dilakukan implementasi kdeua metode deteksi tepi menggunakan software MATLAB. Evaluasi dilakukan berdasarkan nilai Mean Squared Error (MSE) dan Peak Signal-to-Noise Ratio (PSNR) serta melalui visualisasi hasil. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode Canny memberikan deteksi tepi yang lebih halus dengan noise yang lebih rendah dengan rata-rata pengukuran MSE sebesar 2129.08, dan rata-rata PSNR sebesar 15.30 dB. Sementara metode LoG menghasilkan lebih banyak detail tepi, tetapi dengan noise yang lebih tinggi dengan rata-rata pengukuran MSE sebesar 4517.60 dan rata-rata PSNR sebesar 11.28 dB.
PERBANDINGAN METODE MAIRCA DAN MABAC UNTUK MENENTUKAN PENYANYI TERBAIK MENGGUNAKAN PEMBOBOTAN RANK ORDER CENTROID Esah Raffliansyah, Alfarizky; Andryana, Septi
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 9 No. 3 (2025): JATI Vol. 9 No. 3
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v9i3.13458

Abstract

Paduan suara telah menjadi kegiatan yang sangat banyak diimplementasikan hampir setiap universitas ada, sebagai sarana pengembangan minat dan bakat mahasiswa. Dalam menentukan pilihan terbaik memerlukan sistem pendukung keputusan yang mumpuni. Akan tetapi permasalahan yang sedang dihadapi pada kegiatan ini adalah tidak tersedianya sistem keputusan dalam penilaian penyanyi untuk solo vokal, serta ketidakakuratan dalam penilaian manual menjadi kurang efektif dalam menentukan penyanyi terbaik. Untuk mengatasi hal ini, Sistem Pendukung Keputusan dengan berbagai teknik (MCDM) telah digunakan untuk mengidentifikasi proyek-proyek dengan kinerja terbaik. Dalam menyelesaikan penelitian ini penulis memiliki tujuan untuk menyediakan sistem pendukung keputusan agar menjadi perhitungan serta penilaian yang akurat dengan menggunakan perbandingan metode MAIRCA dan MABAC dalam memilih penyanyi terbaik berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan. Ditambahkan dengan salah satu metode pembobotan yang banyak dikenal adalah Rank Order Centroid (ROC), yang telah terbukti memberikan kinerja terbaik dalam menentukan alternatif optimal, terutama ketika bobot atribut didasarkan pada urutan peringkat. Hasil penelitian metode MAIRCA dan MABAC menunjukkan bahwa penyanyi terbaik berada di peringkat pertama dengan alternatif A3, sementara alternatif A25 menempati peringkat terakhir. Dengan demikian, metode ini terbukti efektif sebagai sistem pendukung keputusan dalam pemilihan penyanyi terbaik dan memiliki potensi untuk diterapkan pada pengambilan keputusan lainnya yang melibatkan evaluasi multi-kriteria.
AKUISISI BARANG BUKTI DIGITAL PADA MEDIA PENYIMPANAN FLASHDISK MENGGUNAKAN FRAMEWORK NATIONAL INSTITUTE OF JUSTICE (NIJ) Idhofi, Hayyan; Zaida Muflih, Gufron
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 9 No. 3 (2025): JATI Vol. 9 No. 3
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v9i3.13459

Abstract

Maraknya kasus korupsi Dana BOS yang melibatkan teknologi digital menjadi permasalahan serius di dunia pendidikan. Berdasarkan data ICW 2023, tercatat 791 kasus korupsi dengan kerugian Rp28,4 triliun, di mana pelaku memanfaatkan media penyimpanan portable dan steganografi untuk menyembunyikan bukti. Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi dan mengumpulkan bukti digital dalam kasus korupsi dana BOS, menganalisis serta memulihkan data dari flash disk, dan mengeksplorasi penggunaan steganografi. Metode yang digunakan adalah framework NIJ dengan lima tahapan: identification, collection, examination, analysis, dan reporting, didukung oleh tools Recuva untuk pemulihan data dan Steghide untuk analisis steganografi. Hasil penelitian menunjukkan tingkat keberhasilan recovery data mencapai 95% pada penghapusan standar, 78% pada secure delete (1 pass), 45% pada DOD Standard (3 pass), 89% pada format quick, dan 32% pada format low level. Analisis steganografi berhasil mengekstrak file "Laporan_dana_BOS.docx" dari gambar "Depan_Sekolah.jpg", mengungkap bukti transfer dana ke rekening pribadi. Penelitian menyimpulkan bahwa framework NIJ efektif dalam akuisisi dan analisis bukti digital, dengan rekomendasi peningkatan keamanan dana BOS, standardisasi SOP investigasi, pelatihan tim forensik, dan penelitian lanjutan tentang deteksi dini penyalahgunaan dana.
ANALISIS SENTIMEN PUBLIK PENGGUNA TWITTER TERHADAP KANKER SERVIKS DI INDONESIA MENGGUNAKAN ALGORITMA NAIVE BAYES CLASSIFIER Faddillah, Umi; Sugiyarto, Ipin; Agustin Fitriana, Lady
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 9 No. 3 (2025): JATI Vol. 9 No. 3
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v9i3.13460

Abstract

Media sosial, khususnya Twitter, telah menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari sebagai sumber informasi serta sebagai indikator opini publik terhadap berbagai isu yang sedang ramai diperbincangkan. Salah satu topik yang mendapat perhatian adalah kanker serviks, yang menurut data Kementerian Kesehatan RI merupakan penyakit mematikan kedua setelah kanker payudara. Perbincangan mengenai kanker serviks di Twitter mencerminkan tingkat pemahaman dan kesadaran masyarakat terhadap penyakit ini, sehingga penting untuk dianalisis lebih lanjut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sentimen publik terhadap kanker serviks di Indonesia menggunakan algoritma Naïve Bayes Classifier sebagai model klasifikasi sentimen. Data yang digunakan berupa 325 tweet terkait kanker serviks yang dikumpulkan selama lima tahun terakhir (2020–2024). Metode yang digunakan dalam penelitian ini meliputi pengumpulan data tweet, pemrosesan teks, penerapan algoritma Naïve Bayes Classifier, serta evaluasi akurasi model. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model klasifikasi mencapai tingkat akurasi yang bervariasi setiap tahunnya, yaitu 0,76 pada tahun 2020 dengan 48 tweet positif, 0,73 pada tahun 2021 dengan 45 tweet positif, 0,76 pada tahun 2022 dengan 51 tweet positif, 0,88 pada tahun 2023 dengan 53 tweet positif, dan 0,81 pada tahun 2024 dengan 71 tweet positif. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa sentimen positif terhadap kanker serviks mengalami peningkatan setiap tahunnya. Hal ini mengindikasikan meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap penyakit ini, yang dapat menjadi dasar bagi pemerintah dan lembaga kesehatan untuk terus mengedukasi masyarakat mengenai pencegahan serta deteksi dini kanker serviks guna menekan angka kasus di Indonesia.
IMPLEMENTASI FUZZY C-MEANS CLUSTER ANALYSIS UNTUK MENGELOMPOKKAN KABUPATEN/KOTA BERDASARKAN DATA KEMISKINAN DI PROVINSI JAWA TENGAH TAHUN 2024 BERBASIS WEB Ratnaduhita, Aurellia; Lusiana, Veronica
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 9 No. 3 (2025): JATI Vol. 9 No. 3
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v9i3.13462

Abstract

Kemiskinan merupakan masalah yang kompleks secara sosial dan ekonomi, terutama di Provinsi Jawa Tengah yang memiliki tingkat kemiskinan yang bervariasi antar Kabupaten/Kota. Untuk membantu pemerintah membuat kebijakan yang lebih tepat sasaran, analisis clustering dapat digunakan untuk mengelompokkan daerah berdasarkan karakteristik kemiskinan. Penelitian ini menggunakan metode Fuzzy C-Means untuk mengelompokkan Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Tengah berdasarkan lima variabel utama, yaitu jumlah penduduk miskin, persentase penduduk miskin, laju pertumbuhan penduduk, kepadatan penduduk, dan tingkat pengangguran terbuka. Sistem yang dikembangkan berbasis web untuk mempermudah akses dan visualisasi hasil clustering. Data yang digunakan dalam penelitian ini bersumber dari Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Jawa Tengah tahun 2024. Hasil dari penelitian dengan mengelompokkan Kabupaten/Kota ke dalam 4 cluster, yaitu didapatkan anggota dari cluster 1 terdiri dari 9 Kabupaten/Kota dengan kategori kemiskinan sangat rendah, cluster 2 terdiri dari 6 Kabupaten/Kota dengan kategori kemiskinan rendah, cluster 3 terdiri dari 12 Kabupaten/Kota dengan kategori kemiskinan menengah, dan cluster 4 terdiri dari 8 Kabupaten/Kota dengan kategori kemiskinan tinggi.
PEMANFAATAN MACHINE LEARNING DALAM MENGOPTIMALKAN STRATEGI PENJUALAN BERBASIS E-COMMERCE UNTUK MENINGKATKAN PENDAPATAN UMK Budiman, Tegar; Rahman, Ben
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 9 No. 3 (2025): JATI Vol. 9 No. 3
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v9i3.13463

Abstract

Usaha Mikro Kecil (UMK) di Kota Tangerang Selatan memiliki peran penting dalam perekonomian lokal, dengan kontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi sebesar 2,62% pada tahun 2024. Namun, pelaku UMK masih menghadapi tantangan dalam permodalan, perizinan, dan adaptasi terhadap digitalisasi. Penelitian ini berfokus pada pengaruh e-commerce terhadap strategi penjualan UMK di Kota Tangerang Selatan dengan pendekatan kuantitatif berbasis data. Data dikumpulkan melalui survei kepada pelaku UMK dan dianalisis menggunakan Random Forest Regressor, yang menunjukkan bahwa e-commerce berkontribusi sebesar 89,9% terhadap strategi penjualan. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan rata-rata pendapatan UMK dari 30.74 menjadi 63.34 setelah menggunakan e-commerce, dengan strategi personal selling sebagai pendekatan paling efektif. Persebaran UMK menunjukkan Ciputat sebagai pusat aktivitas tertinggi, sedangkan Serpong memiliki jumlah UMK paling sedikit. Penelitian ini diharapkan menjadi referensi bagi pengambilan kebijakan yang mendukung optimalisasi strategi digital bagi UMK di Kota Tangerang Selatan.
PENERAPAN METODE ELECTRE UNTUK OPTIMALISASI SISTEM REKOMENDASI DALAM PEMILIHAN TOPIK SKRIPSI Nur Hamdana, Elok; Harijanto, Budi; Buana, Hatmiri
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 9 No. 3 (2025): JATI Vol. 9 No. 3
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v9i3.13471

Abstract

Menentukan topik skripsi yang tepat menjadi tantangan bagi mahasiswa tingkat akhir, terutama karena banyaknya pilihan dan keterbatasan pemahaman terhadap bidang yang sesuai dengan kemampuan dan minat mereka. Ketidaktepatan dalam pemilihan topik dapat berdampak pada lamanya penyelesaian studi dan rendahnya kualitas penelitian. Berdasarkan permasalahan tersebut, penelitian ini bertujuan untuk membangun sebuah sistem rekomendasi topik skripsi dengan metode ELECTRE (Elimination Et Choice Translating Reality). Metode ini dipilih karena kemampuannya dalam menangani berbagai kriteria dengan tingkat kepentingan yang berbeda. Sistem ini dirancang untuk menganalisis faktor-faktor seperti nilai akademik, riwayat proyek, pelatihan, prestasi non-akademik, serta minat mahasiswa guna merekomendasikan topik yang paling sesuai. Dengan mempertimbangkan preferensi mahasiswa, sistem ini dapat menyaring dan menentukan topik skripsi yang relevan. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem ini memiliki tingkat kepuasan sebesar 88,03%, yang menandakan bahwa rekomendasi yang diberikan telah sesuai dengan kebutuhan mahasiswa secara signifikan. Penerapan sistem ini diharapkan dapat mempermudah mahasiswa dalam memilih topik skripsi yang selaras dengan kemampuan dan minat mereka. Dengan adanya sistem rekomendasi ini, mahasiswa dapat lebih terbantu dalam menentukan pilihan yang tepat, sehingga proses pengerjaan skripsi menjadi lebih terarah dan efektif.
SISTEM PEMANTAUAN BANJIR MENGGUNAKAN ARDUINO BERBASIS IOT Redo Ilahi, Wahyu; Hendri Wibowo, Sastya; Muntahana, Muntahana; David Maria Veronika, Nuri
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 9 No. 3 (2025): JATI Vol. 9 No. 3
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v9i3.13476

Abstract

Permasalahan yang terjadi pada ketika musim hujan adalah banjir, dimana masyarakat yang terdampak banjir karena tidak dapat mengetahui kondisi pada lingkungannya secara real time, karena ada yang tidak di lokasi seperti kerja atau diluar kota. Dengan adanya alat yang dapat memonitoring ketinggian banjir dengan informasi ketinggian air di lingkungan yang dapat di lihat secara real time dapat menggurangi dampak banjir pada masyarakat. Alat deteksi banjir menggunakan Arduino berbasis IOT dirancang dan dibuat agar dapat melakukan deteksi banjir terutama ketinggian air pada pemungkiman warga dengan menggunakan sensor ultrasonic. Dimana ketinggian kecil dari 10 cm masuk kedalam kategori aman, ketinggian kecil 10 cm sampai dengan 20 cm masuk kedalam kategori siaga dan ketinggian besar dari 25 cm masuk kedalam kategori darurat. Dimana ketinggian ini ditentukan pada tempat sensor alat terpasang.