cover
Contact Name
Mufarizuddin
Contact Email
codevelopmen@gmail.com
Phone
+6282165028412
Journal Mail Official
codevelopmen@gmail.com
Editorial Address
Jalan Tuanku Tambusai No. 23 Kabupaten Kampar Provinsi Riau
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat
ISSN : 27214990     EISSN : 27215008     DOI : https://doi.org/10.31004/cdj.v2i3.2897
ommunity Development Journal : Jurnal Pengabdian masyarakat di terbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Pahlawan yang berisikan tentang hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Kesehatan, pendidikan, teknik, pertanian, pertenakan, sosial humaniora, komputer, Kewirausahaan dan ekonomi. Jurnal ini terbit secara berkala Jurnal ini terbit enam kali dalam setahun, yaitu pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober dan Desember. Tujuan dari adanya jurnal ini adalah menyebarluaskan gagasan dan hasil pengabdian dan penelitian yang dilakukan oleh perguruan tinggi, Khususnya Universitas Pahlawan, yang dapat diterapkan dalam masyarakat. Community Development Journal berisikan bermacam kegiatan yang dilakukan baik oleh internal Universitas Pahlawan ataupun dari eksternal dalam menangani dan mengatasi berbagai permasalahan yang terjadi di masyarakat dengan menerapkan ilmu dan teknologi yang kemudian dapat bermanfaat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 5,523 Documents
PENYULUHAN, PEMERIKSAAN STATUS GIZI PADA BALITA DI DESA LEMBAK KEC. LEMBAK MUARA ENIM TAHUN 2021 Siti Aisyah Hamid; Ahmad Arif; Merisa Riski
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 3 (2022): Volume 3 Nomor 3 Tahun 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v3i3.10039

Abstract

Salah satu masalah kesehatan dan sosial yang dihadapi Indonesi adalah masalah status gizi masyarakat, seperti masalah gizi (kurang gizi, anemia gizi besi, gangguan akibat kekurangan yodium dan kurang vitamin A). Pertumbuhan dan perkembangan mengalami peningkatan yang pesat pada usia dini yaitu dari 0 sampai 5 tahun. Masa ini disebut juga sebagai fase “Golden Age”. ). Kemiskinan juga sebagai penyebab gizi kurang menduduki posisi pertama pada kondisi yang umum. Keterbatasan penghasilan keluarga turut menentukan mutu makanan yang disajikan, baik kualitas maupun jumlah makanan Program penyuluhan tentang pemeriksaan dan status gizi balita disampaikan dalam bentuk ceramah dan Tanya. Kegiatan berjalan secara efektif, peserta antusias mendengarkan dan menanyakan berbagai hal mengenai status balita yang belum dipahami oleh peserta penyuluhan dan hasil penimbangan yang dilakukan juga pada balita.
PELAKSANAAN BERMAIN MENCIPTA DARI BENTUK GEOMETRI UNTUK MENINGKATKAN KREATIFITAS ANAK Tiurlan Mariasima Doloksaribu; Agustina Boru Gultom; Arbani Batubara
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 3 (2022): Volume 3 Nomor 3 Tahun 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v3i3.10147

Abstract

Kreativitas merupakan potensi penting untuk dikembangkan sejak usia dini untuk mengembangkan potensinya. Permainan mencipta bentuk geometri dapat menstimulasi perkembangan kreativitas dan imajinasi anak. Tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah untuk meningkatkan kreativitas anak melalui pelaksanaan bermain mencipta dari bentuk geometri di TK Negeri Pembina Pancur Batu Kabupaten Deli Serdang Tahun 2017. Metode yang digunakan adalah kegiatan bermain mencipta dari bentuk geometri dari bahan kertas asturo warna-warni yang ditempelkan menggunakan lem kastol pada spons. Anak diminta untuk membuat bentuk sesuai keinginannya, kemudian diberikan simulasi atau contoh cara membuat bentuk dari bentuk geometri selanjutnya anak diminta mencipta bentuk sesuai dengan contoh ataupun membuat berbagai bentuk sesuai yang diinginkannya. Penilaian pre tes dan post tes dilakukan menggunakan lembar observasi, wawancara menggunakan panduan wawancara yang berisi 6 pertanyaan. Sasaran adalah anak usia 4 – 6 tahun merupakan murid-murid di TK Negeri Pembina, Pancur Batu Kabupaten Deli Serdang berjumlah 68 orang anak. Hasil penilaian pre test mayoritas anak kurang kreatif sebanyak 64 anak (94%), penilaian post test menunjukkan kreatifitas anak pada tingkat kurang kreatif sebanyak 28 anak (41%), kreatif sebanyak 22 anak (32%) dan sangat kreatif sebanyak 18 anak (27%). Ada peningkatan kreatifitas anak setelah diberikan kegiatan bermain mencipta dari bentuk geometri.
PELATIHAN KEWIRAUSAHAAN BAGI IBU-IBU DI WAROPEN Moses Yomungga
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 3 (2022): Volume 3 Nomor 3 Tahun 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v3i3.10192

Abstract

Kegiatan Pengabdian Masyarakat berjudul : Pelatihan Kewirausahaan bagi Ibu-Ibu di Kab.Waropen, bertujuan untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas maupun kopentensi dari ibu-ibu di bidang wirausaha khusunya kemapuan menghitung biaya produksi dan pemasaran produk-produk yang telah dihasilkan berupa, Kripik, Sambal dari Kerang, tepung sagu dan beberapa broduk lainnya, pelatihan ini dilakukan karena para ibu-ibu yang berada di kabupaten waropen mengalami kesulitan dalam menentukan harga jual produk yang berdasarkan biaya produk yang terdiri dari biaya bahan baku dan biaya overhet, selain itu para ibu-ibu juga mengalami kesulitan dalam memasarkan produ-produk kuliner yang telah dihasilkan, baik di pasar lokal, pasar moderen dan pemasaran produk secara online (e-commerce)melalui media-media sosial dan platfrom. Dengan dilakukannya pelatihan tersebut selama seminggu dan kini para ibu-ibu telah memiliki kemampuan untuk menghitung baiya produksi, sehingga para ibu-ibu sudah bisa menetapkan harga jual produk berdasarkan biaya. Ibu-ibu juga sudah melakukan pemasaran produk secara online dan ofline.
PENYULUHAN TENTANG PENTINGNYA IMUNISASI DASAR LENGKAP PADA ANAK DI DESA BANGUN SARI KECAMATAN KAMPAR KIRI HILIR Milda Hastuty; Dumasari Lubis; Sri Hardianti; Riani Riani
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 3 (2022): Volume 3 Nomor 3 Tahun 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v3i3.10193

Abstract

Program imunisasi di Indonesia mewajibkan pada setiap bayi mendapatkan imunisasi dasar lengkap yang terdiri dari 1 dosis HB-0, 1 dosis BCG, 3 dosis DPT-HB-Hib, 4 dosis polio, dan 1 dosis campak. Data Riset Kesehatan Dasar (2018), menunjukkan bahwa 32,9% bayi di Indonesia tidak mendapatkan imunisasi dasar lengkap dan 9,2% bayi tidak melakukan imunisasi, proporsi imunisasi pada anak menurut jenis imunisasi HB-0 secara nasional sebesar 83,1%. Capaian imunisasi dasar lengkap secara provinsi belum mencapai target dengan pencapaian hanya 71% (target 92,5%). Hasil pelaporan Kecamatan Kampar Kiri Hilir pada tahun 2021 yaitu imunisasi lengkap 94,52 %, tidak pernah di imunisasi 1,19%, belum lengkap diimunisasi 4,29 %. Dari hasil pelaporan yang mencapai target terdapat pula yang belum mencapai target adalah wilayah kerja Posyandu imunisasi dasar lengkap 84,7% di Desa Bangun Sari, tidak di imunisasi 5,04% dan tidak lengkap imunisasi 10,23 %. Salah satu yang diketahui permasalahan tentang kelengkapan imunisasi adalah pengetahuan ibu dalam memberikan imunisasi dasar lengkap pada bayinya. Tujuan dari PKM ini memberikan penyuluhan kepada ibu yang mempunyai bayi di Posyandu Desa Bangun Sari Kecamatan Kampar Kiri Hilir. Kegiatan pengabdian dihadiri oleh 50 orang peserta. Para peserta sangat antusias dan materi tersampaikan dengan baik. Semoga dengan adanya penyuluhan tersebut dapat meningkatkan pengetahuan ibu tentang kelengkapan imunisasi dasar.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BAGI GURU SMKS TD KOSGORO 1 PADANG Faeza Rezi S; Andriyas Hariyandi; Menrisal Menrisal
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 3 (2022): Volume 3 Nomor 3 Tahun 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v3i3.10194

Abstract

Kemajuan Teknologi merupakan faktor dalam menunjang usaha pembaharuan dalam pembelajaran. Pengabdian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran interaktif untuk guru mata pelajaran di SMK. Dengan adanya teknologi modern dalam bidang komunikasi telah mempengaruhi berbagai sektor termasuk pendidikan. Pendidikan adalah kebutuhan pokok setiap manusia dapat meningkatkan harkat dan martabat manusia. Pendidikan menghadapi tantangan globalisasi yang menuntut manusia menguasia ilmu pengetahuan dan teknologi. Dengan pamakaian media pembelajaran interaktif untuk Guru SMK diharapkan dapat membantu disaat guru tidak bisa hadir dalam menyampaikan materi di dalam kelas . Media pembelajaran interkatif ini dapat mengurai suasana statis dan dapat menciptakan proses pembelajaran yang efektif. Pemanfaatan komputer dalam media pembelajaran membutuhkan aplikasi pendukung yang sesuai dengan tujuan pembelajaran.
PROGRAM PENINGKATAN KETERAMPILAN TEKNOLOGI INFORMASI UNTUK GURU DAN STAF PADA YAYASAN PENDIDIKAN BINA ISLAMI BANJARMASIN Muhammad Amin; Galih Mahalisa
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 3 (2022): Volume 3 Nomor 3 Tahun 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v3i3.10236

Abstract

Pada Program Pemberdayaan Masyarakat (PPM) ini kami akan melaksanakan Program peningkatan keterampilan penggunaan teknologi informasi Untuk para Pengajar Dan Staf Tata Usaha Pada Yayasan Pendidikan Bina Islami Banjarmasin. Yayasan tersebut menaungi Sekolah Mts (Madrasah Tsanawiyah), MI (Madrasah Ibtidaiyah) dan RA (Raudhatul Athfal). Permasalahan mitra yaitu sebagai yayasan yang menaungi sekolah yang berbasis islami mereka mengerjakan semua laporan, pengajaran dan administrasi masih secara manual, yaitu hanya menggunakan pencatatan menggunakan buku saja. Untuk itu kami akan memberikan Pelatihan – pelatihan berbasis komputer yaitu mengenai penerimaan siswa baru berbasis sistem Informasi, membuat media pembelajaran interaktif untuk meningkatkan keterampilan para pengajar dan staf tata usaha sebagai Pengabdian Kepada Masyarakat Dosen UNISKA Banjarmasin.
DESAIN SISTEM INFORMASI E-PORTOFOLIO SISWA DI SEKOLAH SD LUKMAN HAKIM KABUPATEN SUMENEP Ach. Andiriyanto; Ahmed David Anugerah; Zarnuji Zarnuji
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 3 (2022): Volume 3 Nomor 3 Tahun 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v3i3.10261

Abstract

Peran Teknologi Informasi memiliki peluang besar untuk kemudahan transformasi pembelajaran cepat sehingga terkesan lebih efektif dan menarik, karena tidak terbatas oleh ruang dan waktu. Dimasa Pandemic seperti Covid 19 mengharuskan para pengelola Pendidikan untuk berfikir keras merancang metode yang tepat dalam pengembangan instansi pendidikan yang di gawanginya, berbagai inovasi berbasis teknologi harus diterapakan agar pelayanan dan kualitas pendidikan tetap terjaga. Seiring keadaan tersebut TIM Program Kemitraan Masyarakat Universitas Wiraraja menawarkan solusi yang tepat dalam memastikan proses pembelajaran dapat berlangsung secara efektif dan efesien, ide PKM ini merupakan sistem yang dirancang untuk mempermudah penilaian pembelajaran, pengawasa secara terintegritasi antar guru, siswa dan wali murid sehingga bisa digunakan sebagai bahan evaluasi dan rekomendasi bagi masa depan sekolah yang lebih berkualitas, solusi ini berdasarkan temuan dilapangan bahwa selama ini keluhan pihak pengelola sekolah di Yayasan Hidayatullah merasa kesulitan pada proses administrasi pembuatan portofolio siswa dimasa Pandemi . Maka Tim PKM Universitas Wiraraja merancang sistem baru yaitu e-portofolio dalam mewujudkan digital school sesuai keingianan yang diharapakan oleh pemerintahdan juga pihak sekolah. Hasil dari pengabdian adalah memberikan satu aplikasi e-portofolio yang bisa di gunakan sekolah untuk kelengkapan laporan penilaina siswa dan hal ini mendapatkan sambutan positif dari guru dan kepala sekolah, bentuk sambutan positif tersebut antara lain terlihat dari partisipasi aktif, baik dari pihak sekolah maupun dari para guru dalam belajar mengoprasikan aplikasi e-portofolio ini.Pihak sekolah juga sudah berencana menggunakan aplikasi ini ditahun pelajaran yang akan datang. Selain itu output lainnya adalah terpublikasikannya pengabdian ini melalui jurnal Abdiraja dan Media Online Fisip Wiraraja.
WORKSHOP ADAPTASI TEKNOLOGI PENGISIAN RAPOR BERBASIS KOMPUTER Andri Nata; Fauriatun Helmiah; Nasrun Marpaung
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 3 (2022): Volume 3 Nomor 3 Tahun 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v3i3.10343

Abstract

Workshop adaptasi teknologi pengisian rapor berbasis komputer merupakan kegiatan yang bertujuan untuk membantu para guru dan pihak sekolah dalam mengadaptasi penggunaan teknologi dalam proses pengisian rapor siswa. Workshop ini akan menyajikan panduan dan latihan praktik tentang bagaimana menggunakan komputer dan perangkat lunak yang tepat untuk mempermudah dan meningkatkan efisiensi dalam pengisian rapor siswa. Selain itu, workshop ini juga akan mengulas tentang manfaat dan keuntungan dari penggunaan teknologi dalam pengisian rapor siswa, serta cara memastikan bahwa informasi yang disimpan dan diolah dengan menggunakan teknologi tersebut tetap akurat dan terlindungi. Dengan mengikuti workshop ini, para guru dan pihak sekolah diharapkan dapat meningkatkan kompetensi dan kemampuan dalam menggunakan teknologi dalam proses pengisian rapor siswa. Dengan demikian, diharapkan dapat meningkatkan efisiensi, akurasi, dan keamanan dalam pengisian rapor siswa, sehingga dapat meningkatkan kualitas pengelolaan data siswa dan pelaksanaan evaluasi hasil belajar siswa. Peserta dari workshop ini adalah guru-guru dan staff yang ada disekolah SD Negeri 015927 Padang Sipirok Kabupaten Asahan Sumatera Utara.
PENINGKATAN KAPASITAS KARANG TARUNA DESA TEMU MELALUI DESIGN THINKING PROCESS Widya Nusantara; MV. Roesminingsih; Heru Siswanto; Monica Widyaswari
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 3 (2022): Volume 3 Nomor 3 Tahun 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v3i3.10344

Abstract

Desa Temu, Kecamatan Tenor, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur memiliki karang taruna, namun karang taruna tersebut tidak cukup berkembang sejak awal berdiri, bahkan selama 2 (dua) tahun terakhir dinilai mati suri akibat pandemi Covid-19. Pasca pandemi Covid-19, karang taruna Desa Temu ingin berusaha bangkit dan mencoba aktif untuk menjalankan beragam program pemberdayaan masyarakat. Hal ini dikarenakan para pemuda telah menyadari kondisi yang ada, salah satunya kondisi perekonomian. Terdapat 134 penduduk usia produktif (20-55 tahun) yang belum bekerja atau terpaksa tidak bekerja akibat pandemi Covid-19. Dari jumlah tersebut, beberapa di antaranya adalah anggota karang taruna. Ditinjau dari tingkat pendidikan, mayoritas penduduk hanya tamatan Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP). Hal ini dilatarbelakangi oleh keterbatasan sarana dan prasarana pendidikan, kondisi ekonomi, dan pandangan hidup masyarakat yang masih tradisional. Dari permasalahan tersebut, diperlukan kegiatan pelatihan peningkatan kapasitas karang taruna agar dapat memberdayakan masyarakat Desa Temu. Kegiatan pelatihan dilakukan dengan metode design thinking process. Hasil kegiatan pengabdian dinyatakan sangat efektif untuk meningkatkan kapasitas karang taruna. Secara penguasaan materi, terdapat peningkatan kompetensi dari peserta yang dapat diketahui melalui perbedaan hasil pre-test dan post-test. Saran untuk karang taruna agar mengembangkan dan menjalankan program-program yang dapat meningkatkan kemandirian dan keberdayaan masyarakat secara berkelanjutan. Selain itu bagi masyarakat Desa Temu disarankan untuk berpartisipasi aktif dalam program pemberdayaan yang diinisiasi oleh karang taruna, agar terjalin sinergitas antara keduanya dalam memajukan desa.
PELATIHAN AKUAPONIK DAN MINAPADI SERTA PEMASARAN DIGITAL DI DESA BONTOMINASA KECAMATAN BULUKUMPA Arsad Bahri; Jabal Rahmat Ashar; Tsalis Kurniawan Husain; Andi Hamdillah; Andi Farhanah
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 3 No. 3 (2022): Volume 3 Nomor 3 Tahun 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v3i3.10506

Abstract

Desa Bontominasa merupakan salah satu desa yang terletak di Kecamatan Bulukumpa, Kabupaten Bulukumba dengan dominasi penghasilan masyarakat melalui Pertanian dan Peternakan. Sistem pertanian yang selama ini digunakan masih bersifat konvensional dan tentunya belum bisa memaksimalkan potensi alam desa yang ada. Penerapan solusi dan pengembangan potensi yang bisa diberikan antara lain: (1) pelatihan pembuatan akuaponik, (2) penerapan sistem minapadi, (3) pembuatan pupuk organik cair dan pupuk kompos, (4) pemanfaatan bunga tanaman telang sebagai minuman herbal, dan (5) pelatihan pemasaran berbasis digital. Pelatihan pembuatan akuaponik, penerapan sistem minapadi dan pembuatan pupuk organik cair dan pupuk kompos dilakukan dalam tiga tahap yaitu sosialiasi dan penyuluhan, praktik pembuatan instalasi/sistem, serta monitoring dan evaluasi. Pelatihan pemanfaatan bunga tanaman telang sebagai minuman herbal dilakukan melalui dua tahap yaitu sosialisasi dan penyuluhan serta praktik pembuatan minuman herbal. Adapun kegiatan terakhir yaitu pelatihan pemasaran berbasis digital. Pelatihan ini dilakukan dengan empat tahap yaitu pelatihan pemasaran digital, pembuatan media pemasaran digital, pelatihan dan pembuatan iklan digital, serta monitoring dan evaluasi. Program/Produk yang dihasilkan dalam kegiatan ini adalah (1) instalasi akuaponik, (2) sistem budidaya minapadi, (3) produk pupuk organik cair dan pupuk kompos, (4) produk minuman herbal dari bunga telang, dan (5) program pemasaran berbasis digital. Untuk menghasilkan program/produk tersebut dilakukan pengembangan. Draft hasil pengembangan dijadikan sebagai bahan dalam kegiatan pelatihan penerapan inovasi teknologi yang dihadiri oleh masyarakat selaku mitra

Page 68 of 553 | Total Record : 5523