cover
Contact Name
Paku Kusuma
Contact Email
kalatanda@telkomuniversity.ac.id
Phone
+62 82262130800
Journal Mail Official
kalatanda@telkomuniversity.ac.id
Editorial Address
Gedung Bangkit Lt.2 Kawasan Bandung Technoplex Jl. Telekomunikasi no.1 Terusan Buah Batu, Dayeuhkolot, Bandung 40257
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Kalatanda : Jurnal Desain Grafis dan Media Kreatif
Published by Universitas Telkom
ISSN : 14646912     EISSN : 14649329     DOI : https://doi.org/10.25124/kalatanda.v1i2
Core Subject : Humanities, Art,
Terbitan berkala ilmiah Kalatanda adalah jurnal penulisan hasil karya ilmiah yang berbasis penelitian, temuan, dan kebaruan ide dari karya seni atau desain. Tujuan jurnal untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas civitas akademik perguruan tinggi, praktisi, serta peneliti, dan bagi masyarakat umum dalam upaya pengembangan ilmu pengetahuan di ruang lingkup kesenian, desain, dan kebudayaan. Terbitan berkala ilmiah ini diterbitkan sekurang-kurangnya dua edisi tiap volumenya, dengan menggunakan format sesuai standar akreditasi.
Articles 84 Documents
Analisis Nilai Estetika pada Karya Foto Yazid Albistami dalam Buku Foto "Ruang Ingatan" Rahmadani, Devi Fadlika Wulan; Endriawan, Didit; Yuningsih, Cucu Retno
KalaTanda Vol 3 No 2 (2021): Kalatanda
Publisher : Universitas Telkom

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25124/kalatanda.v3i2.6525

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian yang mengkaji nilai estetika pada buku foto “Ruang Ingatan” karya Yazid Albistami asal Bukittinggi dengan tema isu keluarga. Yazid Albistami menggunakan objek manusia, benda dan bayangan sebagai representasi dari pesan yang ingin di sampaikan di dalam buku foto karyannya. Hal ini ia lakukan sebagai bentuk curhatan yang tidak dapat tersampaikan secara langsung kepada keluarganya. Karya yang dibuat di dalam buku foto tersebut merupakan jenis fotografi seni. Tujuan adanya penelitian ini untuk mengetahui nilai estetika yang terkandung di dalam karya foto Yazid Albistami dalam buku foto “Ruang Ingatan” dan mengetahui cara seniman dalam menyampaikan pesan dalam buku foto “Ruang Ingatan”. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode deskriptif dan pendekatan kualitatif. Penulis mendapatkan data melalui proses wawancara, dokumentasi, dan studi literatur. Pada penelitian ini penulis menggunakan tujuh sampel karya pada buku foto ‘“Ruang Ingatan” sebagai objek penelitian. Hasil penelitian pada tujuh sampel karya tersebut terdapat nilai estetika yang terkandung seperti unsur-unsur rupa (garis, warna, ruang, gelap terang), dasardasar penyusunan (kontras, irama, gradasi), dan hukum penyusunan (keseimbangan, simplisitas, proporsi).
The Design of a Social Campaign of Third Culture Kids Using Instagram Nadhiva, Dalila; Apsari, Diani; Haswati, Sri Maharani Budi
KalaTanda Vol 4 No 1 (2022): Kalatanda
Publisher : Universitas Telkom

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25124/kalatanda.v4i1.6536

Abstract

Many of these families begin having children outside of their home country, and the children that grew up there are known as Third Culture Kids (TCK). They define the "third culture" as a lifestyle that involves temporarily relocating to a multicultural area where they live in various communities. This culture is distinct from the culture their parents were raised in and the environment they spend frequently. This subject was intended to aid the students' integration into this nation, particularly in Bandung. Instagram was chosen because they are simple to obtain and most, if not all, students use this platform. The reason is due to the Indonesian TCKs' brief stay in Indonesia, they have a difficult time assimilating into the culture and way of life of the nation as well as only a few platforms are available to aid and unite them with one another. This research will use qualitative and quantitative data, as well as a matrix approach. This research aims to create a social campaign using Instagram posts that will help in introducing Bandung to the Indonesian TCKs together with building a community of people that are alike.
Perancangan Interior Hotel Bisnis The Alana Bintang 4 di Kota Bandung. Pratiwi, Annisa Ajeng; Cardiah, Tita; Laksitarini, Niken
KalaTanda Vol 4 No 1 (2022): Kalatanda
Publisher : Universitas Telkom

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25124/kalatanda.v4i1.6537

Abstract

Kota Bandung juga menjadi salah satu tujuan wisata teratas yang ingin dikunjungi wisatawan lokal maupun mancanegara. Selain itu juga Kota Bandung merupakan salah satu pusat bisnis di Jawa Barat, juga menjadi pusat ekonomi dan bisnis nasional, regional asia maupun dunia. Banyaknya bisnis yang berkembang di Kota Bandung membuat kota ini membutuhkan fasilitas yang mendukung kegiatan bisnis seperti hotel bisnis berbintang yang berfungsi sebagai sarana untuk menginap serta menyediakan fasilitas yang lengkap untuk berbisnis seperti fasilitas MICE (Meeting, Incentive, Conference, Exhibition). Perancangan hotel The Alana dengan pendekatan aktivitas bisnis digarpakan dapat menciptakan hotel bisnis bintang 4 di kota Bandung yang dapat mewadahi kegiatan investasi melalui fasilitas Meeting, Incentive, Conference, Exhibition (MICE) yang sesuai dengan standardisasi dan sesuai dengan karakter brand The Alana, serta dapat menyediakan fasilitas untuk Co-Working pada fasilitas hotel ini.
Analisis Dalam Film “Kukira Kau Rumah” Sebagai Media Pengenalan Mental Illness Rizqillah, Aprillayalia Aghnia; Endriawan, Didit; Maulana, Teddy Ageng
KalaTanda Vol 4 No 1 (2022): Kalatanda
Publisher : Universitas Telkom

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25124/kalatanda.v4i1.6538

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis simbol-simbol yang berhubungan dengan mental illness dalam film Kukira Kau Rumah yang disutradarai oleh Umay Shahab sebagai media pengenalan mental illness terutama pada unsur sinematografi, sebuah film tidak hanya dari segi keindahan namun dari pemilihan teknik sinematografi mempunyai maksud dan tujuan masing - masing agar film mudah dipahami oleh penonton. Metode Penelitian yang digunakan adalah teori televisi, melalui teori Semiotika John Fiske menggunakan tiga level yang meliputi level realitas, level representasi dan level ideologi untuk mengkaji film dalam adegan yang memiliki simbol - simbol dan makna visual yang berhubungan dengan mental illness. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data meliputi observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian ini berupa pendekatan teori Semiotika John Fiske untuk mengetahui karakteristik dari mental illness bipolar disorder dari tiga pembentukan level, yaitu realitas yang berhubungan dengan aspek sosial peristiwa penampilan dan ekspresi, representasi yang berhubungan dengan teknik penggunaan kamera, suara, komposisi, dan editing, lalu terdapat level ideologi yang berhubungan dengan makna kesatuan penerimaan sosial seperti individualis dan patriarki.
Perancangan Promosi Produk untuk Restoran UMKM Podomoro Subchi, Daffa Athaya; Alam, Samsul; Nurusholih, Sonson
KalaTanda Vol 4 No 1 (2022): Kalatanda
Publisher : Universitas Telkom

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25124/kalatanda.v4i1.6581

Abstract

Ayam penyet salah satu makanan khas indonesia yang hingga sekarang masih sering dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia. Ayam penyet juga semakin mudah ditemui di mana saja dan banyak di konsumsi oleh kalangan masyarakat Indonesia dari kelas menengah atas maupun bawah. Restaurant Podomoro mendatangkan diri sebagai Usaha Miko Kecil Menengah (UMKM) yang berdiri sejak 2016 dan berasal dari Pekanbaru. Restaurant Podomoro merupakan brand makanan khas Indonesia yang menyajikan makanan siap saji dengan bahan berkualitas dan juga fresh serta menawarkan harga yang murah. Tetapi yang menjadi masalah selama ini ialah kurangnya promosi dari UMKM ini. Hal ini juga berhubungan dengan upaya strategi promosi yang telah dilakukan. Media sosial yang digunakan masih kurang aktif dan masi banyak yang harus di perbaiki sehingga nantinya akan membantu strategi promosi yang dilakukan. Maka metode yang digunakan dalam kepentingan pengumpulan data ialah, wawancara, observasi, literatur, dan juga kuesioner. Hasil dari perancangan promosi ini diperlukan untuk meningkatkan promosi terhadap brand Restaurant Podomoro.
Perancangan Produk Fashion dengan Konsep Slow Fashion Menggunakan Teknik Macramé Rasyid, Hanifah Nur; Puspitasari, Citra; Yuningsih, Sari
KalaTanda Vol 4 No 1 (2022): Kalatanda
Publisher : Universitas Telkom

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25124/kalatanda.v4i1.6586

Abstract

Fashion dapat diartiakan sebagai gaya berbusana yang populer dalam kurun waktu tertentu. Sehingga produk fashion biasanya diproduksi mengikuti trend terbaru untuk memenuhi permintaan konsumen. Dengan munculnya trend fashion terbaru menyebabkan produk fashion lampau kurang diminati, oleh karena itu permintaan produk fashion yang tidak pernah berhenti. Hal tersebut juga yang menyebabkan munculnya gerakan fast fashion dalam industri fashion. Fast fashion merupakan istilah dari gerakan berbusana yang mengikuti perkembangan trend dalam kurun waktu yang cepat. Fast fashion sendiri merupakan trend berpakaian yang memiliki dampak negatif yang signifikan terhadap lingkungan dan sosial. Menciptakan produk fashion yang tidak terikat dengan fast fashion dengan menerapkan alternatif yang berbanding terbalik yaitu slow fashion sehingga mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan dan sosial. Konsep slow fashion akan diaplikasikan pada produk fashion dengan menggunakan teknik macramé. Teknik macramé merupakan salah satu teknik tekstil rekarakit yang proses pembuatannya dilakukan secara manual dan membutuhkan jangka waktu produksi yang cukup panjang sehingga kualitas serta daya tahan pakaian lebih terjamin. Bahan yang di gunakan pada teknik macramé merupakan bahan local yang komponennya 100% alami sehingga mengurangi jejak karbon pada pakaian dan apabila waktu pemakaian telah berakhir saat terbuang pun pakaian dapat teruai dengan mudah.
Pengaplikasian Teknik Block Printing Menggunakan Material Alternatif Batok Kelapa dengan Inspirasi Aksara Sunda. Maziah, Niqa; Ramadhan, Mochammad Sigit
KalaTanda Vol 4 No 2 (2022): Kalatanda
Publisher : Universitas Telkom

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25124/kalatanda.v4i2.6599

Abstract

Teknik block printing merupakan sebuah teknik cetak sederhana pada umumnya dalam pembuatannya menggunakan material kayu dan logam. Motif yang dihasilkan dari plat cetak kayu dan logam memiliki desain yang lebih detail karena dalam prosesnya ini dilakukan secara manual yang menjadikan prosesnya lebih lama. Seiring dengan berjalannya waktu teknik ini terus mengalami perkembangan yang beragam, sehingga penulis melihat potensi untuk membuat plat cetak alternatif dengan memanfaatkan bahan berpotensi yang berada di lingkungan sekitar seperti batok kelapa. Tumbuhan kelapa di Indonesia memilki kegunaan yang bisa dimanfaatkan mulai dari akar, batang, bunga, buah, dan daun yang dapat digunakan berbagai keperluan sehari-hari, maka disaat seluruh bagian dari dalam batok kelapa dikonsumsi, pada umumya masyarakat mendaur ulang dengan memanfaatkan batok kelapa ini menjadi suatu kerajinan seperti kebutuhan alat rumah tangga, aksesoris dan juga hiasan. Hal ini menjadikan penulis untuk dapat mengembangkan potensi dari batok kelapa dengan menggunakan alternatif plat cetak pada teknik block printing dalam pengaplikasiannya dengan memanfaatkan inspirasi dari motif aksara sunda. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, data yang didapatkan menggunakan studi literatur melalui jurnal, buku untuk topik dasar, observasi dan wawancara untuk mendapatkan informasi tentang pengolahan dari batok kelapa, kemudian melakukan eksplorasi menggunakan teknik block printing menggunakan material batok kelapa dan motif Aksara Sunda yang selanjutnya akan diaplikasikan di atas material kain lalu direalisasikan menjadi produk fashion wanita.
Desain Wardrobe dalam Iklan "I Am Enough" tentang Cyber Bullying pada Platform Sosial Media TikTok dengan Fotografi Pujawati, Annisa; Fiandra, Yosa; Ramdhan, Zaini
KalaTanda Vol 4 No 2 (2022): Kalatanda
Publisher : Universitas Telkom

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25124/kalatanda.v4i2.6607

Abstract

Cyberbullying adalah tindak kekerasan yang dilakukan individu atau kelompok melalui media sosial kepada individu lain atau kelompok lain. Bentuk serta metode tindakan cyberbulyying sangat beragam. Bentuk dari cyberbullying bisa berupa pesan ancaman melalui email, mengunggah foto yang mempermaulkan korban, membuat situs web untuk menyebar fitnah dan mengolok-olok korban hingga mengakses akun jejaring sosial orang lain untuk mengancam korban dan membuat masalah. Tindakan cyberbullying yang bekepanjangan mampu memtaikan rasa percaya diri seseorang, membentuk pribadi yang sedih, risih, selalu merasa bersalah atau gagal karena tidak mampu mengatasi sendiri gangguan yang menimpanya. Karya ini diharapkan bisa menjadi wadah informasi dan edukasi untuk para remaja agar bisa bijak dalam menggunakan sosial media maupun dalam bertindak dalam dunia cyber atau internet. Metodologi yang digunakan adalah metode kualitatif yang dimana metode ini menghasilkan data deskriptif berupa kata – kata tertulis atau lisan dari narasumber yang telah diamati. Hasil dari pengamatan fenomena ini yaitu cyberbullying dilakukan untuk merendahkan dan menjatuhkan individu maupun kelompok melalui kata – kata dengan cara berkomentar pada konten yang diunggah oleh korban. Cyberbullying ini rata – rata dilakukan oleh para remaja terutama pada remaja urban yang dekat dengan kemajuan teknologi. Fenomena cyberbullying ini sudah banyak bermunculan karena mudahnya dalam mengakses dunia maya atau media sosial
Perancangan Ulang Museum Sulawesi Tengah Karim, Inayah Alfatiha; Murdowo, Djoko; Cardiah, Tita
KalaTanda Vol 4 No 2 (2022): Kalatanda
Publisher : Universitas Telkom

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25124/kalatanda.v4i2.6608

Abstract

Museum Sulawesi Tengah adalah sebuah museum provinsi Sulawesi Tengah yang terletak di Kota Palu, Sulawesi Tengah. Terletak di Jl. Kemiri No. 23. Berdirinya Museum Sulawesi Tengah diawali hasil penjajakan yang dilakukan oleh salah seorang budayawan Sulawesi Tengah, Masyhuddin Masyhuda BA. Gagasan dia untuk mendirikan museum dituangkan dalam tulisan berjudul “Perspektif Pembangunan Museum Negeri Provinsi Sulawesi Tengah” yang dipresentasikan pada penataran ilmu permuseuman di Museum Nasional tahun 1975. Adapun koleksi-koleksi spesifik dari museum yakni berhubungan dengan sejarah dan budaya dari provinsi Sulawesi Tengah sendiri, Kain Tenun Donggala, pakaian adat tradisional dari semua kabupaten dan kota di Sulawesi Tengah, replika Patung Palindo yang menggambarkan nenek moyang orang Bada, serta Taingaja yang merupakan patung kepala kerbau yang terbuat dari perunggu adalah sebagian koleksi dari Museum Sulawesi Tengah yang berkaitan erat dengan provinsi Sulawesi Tengah itu sendiri.
Perancangan Kampanye Edukasi Plastik Sekali Pakai di Pasar Tradisional dan Masyarakat Kota Bogor Rasyid, Muhamad Rainaldy; Syafikarani, Aisyi; Nurbani, Sri
KalaTanda Vol 4 No 2 (2022): Kalatanda
Publisher : Universitas Telkom

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25124/kalatanda.v4i2.6626

Abstract

Plastik sekali pakai merupakan salah satu jenis plastik. Penumpukan limbahplastik bisa berdampak pada lingkungan tempat tinggal masyarakat. Kota Bogor dengan area yang tidak begitu luas, menghasilkan limbah plastik dengan volumebesar. Tujuan penelitian ini adalah membantu Dinas Lingkungan Hidup Kota Bogor dalam merancang edukasi plastik sekali pakai yang tepat. Metode pengumpulandatayang digunakan pada penelitian ini adalah hasil wawancara, kuesioner, danstudi pustaka. Kemudian dianalisis menggunakan AOI, dan analisis matriks perbandingan. AOI adalah metode analisis yang menggunakan data dari target audiens untukmendapatkan insight mengenai target audiens, sedangkan analisis matriks perbandingan adalah teori yang dibandingkan dengan sampel visual. Setelah itudi analisis menggunakan Facet Model of Effects, yang terdiri dari enammodel komunikasi yaitu, persepsi, emosi, kognisi, asosiasi, persuasi, dan perilaku. Manfaat dari penelitian ini berupa volume limbah plastik yang berkurang dan bertambahnyapengetahuan masyarakat mengenai bahaya plastik sekali pakai. Kesimpulanyangdidapatkan dalam penelitian ini adalah strategi kreatif yang dirancang harus berbentuk hardsell, hal ini berdasarkan data responden dan hasil wawancara denganbeberapa target audiens. Media yang digunakan pada perancangan ini antara lain; televisi, facebook, baliho, twibbon, brosur, checklist card, dan booth.