cover
Contact Name
Jufriadif Na`am
Contact Email
judikatif@upiyptk.ac.id
Phone
+6287895670026
Journal Mail Official
judikatif@upiyptk.ac.id
Editorial Address
Kampus Universitas Putra Indonesia YPTK Padang Jl. Raya Lubuk Begalung Padang-25221
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
Judikatif: Jurnal Desain Komunikasi Kreatif
ISSN : 27459454     EISSN : 27459454     DOI : 10.35134/judikatif
The Judikatif: Jurnal Desain Komunikasi Kreatif publishes papers on visual communication and image representation, with emphasis on novel technologies and theoretical work in this multidisciplinary area of pure and applied research. The field of visual communication and image representation is considered in its broadest sense and covers both digital and analog aspects as well as processing and communication in biological visual systems.
Articles 102 Documents
Analisis Desain Permainan Generate the Game of Energy Choices Paul Martin; Elizabeth Susanti
Judikatif: Jurnal Desain Komunikasi Kreatif Vol. 5 No. 2 (2023): Vol. 5 (2023) No. 2
Publisher : fakultas Desain Koomunikasi visual

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35134/judikatif.v5i2.157

Abstract

Global warming/pemanasan global merupakan fenomena alam yang terjadi oleh akibat meningkatnya konsentrasi gas rumah kaca dalam atmosfer bumi yang diakibatkan oleh aktivitas manusia. Dalam mendesain permainan papan penggabungan beberapa elemen tersebut harus dirancang dengan matang, karena selain memiliki fokus untuk dapat menampilkan estetika dari permainan papan tersebut, tetapi desain harus dapat membantu pemain dalam mengidentifikasi karakter dan bagian-bagian aset dari permainan tersebut.Dalam penelitian ini akan diterapkan metode penelitian kualitatif, dengan melakukan penelitian dari beberapa artikel desain game, artikel psikologi desain dan game, dan lain sebagainya. Tentunya dengan mempelajari artikel-artikel dan beberapa kasus. Hasil dari penelitian yang telah dilakukan pada artikel akan disampaikan ulang dengan metode analisis naratif. Pada hasil penelitian ini desain dari permainan Generate akan menjadi pembahasan utama, desain akan dibahas mulai dari desain permainan itu sendiri hingga beberapa alternatif desain yang sekiranya dapat diaplikasikan ke dalam permainan ini. Mulai dengan skenario biaya terendah hingga penggunaan emisi karbon terendah. Hal ini memberikan kesimpulan baru, bahwa desain selain berkembang dikarenakan kebutuhan estetika, desain juga berkembang oleh karena perkembangan teknologi dan jaman.Kesimpulan dari artikel ini, permainan papan Generate memiliki sistem permainan yang cukup mumpuni, namun tidak dengan desainnya. Beberapa eksplorasi desain yang dapat dilakukan di antaranya, ada perombakan aset-aset dari papan board game biasa yang menggunakan kartu dan angka-angka tertulis biasa sebagai bagian permainan, dapat dirubah menjadi aset dengan 3D. Dengan desain yang menarik juga, diharapkan banyak yang tertarik pada permainan, sehingga kampanye energi terbarukan yang tersirat dalam permainan ini pun dapat tersampaikan dengan baik.
Redesain Logo CV. Milkinesia Nusantara sebagai Identitas Visual Perusahaan Widyasari; Anugerah Dany Priyanto; Angky Wahyu Putranto; Teti Estiasih
Judikatif: Jurnal Desain Komunikasi Kreatif Vol. 5 No. 2 (2023): Vol. 5 (2023) No. 2
Publisher : fakultas Desain Koomunikasi visual

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35134/judikatif.v5i2.158

Abstract

CV. Milkinesia Nusantara merupakan perusahaan lokal yang berkembang di Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, yang berfokus pada pengolahan susu sapi segar menjadi produk susu dan turunannya. CV. Milkinesia Nusantara memiliki visi untuk menjadi produsen susu sapi lokal terkemuka dan terinovatif di wilayah Jawa Timur. Semakin banyaknya perusahaan pesaing menjadikan semakin tingginya persaingan yang dihadapi oleh CV. Milkinesia Nusantara, baik di tingkat lokal, nasional maupun internasional. CV. Milkinesia Nusantara harus mampu menarik perhatian pasar melalui ciri khas unggul yang dimiliki untuk membangun brand identity. Dalam konteks ini dibutuhkan media untuk membangun brand identity CV. Milkinesia Nusantara melalui identitas visual berupa logo. Ciri khas unggul CV. Milkinesia Nusantara telah terepresentasikan melalui visual logo lama CV. Milkinesia Nusantara, namun visualisasi tersebut kurang memperhatikan aspek mendesain logo seperti efektivitas penerapan logo di berbagai media, penggunaan warna gradasi pada logo, serta logo terlihat usang dan tidak mengikuti perkembangan zaman. Problematika ini yang menjadi dasar dalam melakukan penelitian dengan fokus redesain logo lama CV. Milkinesia Nusantara sebagai identitas visual perusahaan yang kemudian diimplementasikan pada media stationery untuk memperkuat brand CV. Milkinesia Nusantara. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pengumpulan data primer melalui wawancara mendalam dan observasi serta pengumpulan data sekunder melalui studi literatur. Konsep redesain merupakan hasil analisis 5W+1H meliputi konsep verbal, konsep visual dan konsep media dengan memperhatikan beberapa aspek pembuatan logo seperti aspek efektivitas, aspek warna, aspek teknik dan aspek regulasi. Proses redesain logo dalam penelitian ini melalui tahap membuat alternatif logo CV. Milkinesia Nusantara dan menyeleksi sebagai logo final.
Perancangan Buku Jurnal Pengenalan Social Anxiety Disorder Bagi Remaja Pasca Pandemi Covid-19 Astuti, Anisa Syafira; Patria, Asidigisianti Surya
Judikatif: Jurnal Desain Komunikasi Kreatif Vol. 6 No. 1 (2024): Vol. 6 (2024) No. 1
Publisher : fakultas Desain Koomunikasi visual

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35134/judikatif.v6i1.159

Abstract

Pandemi Covid-19 tidak hanya berdampak pada kesehatan fisik, tetapi juga signifikan terhadap kesehatan mental, khususnya pada remaja. Tindakan pencegahan seperti pembatasan interaksi sosial selama pandemi meningkatkan risiko gangguan kecemasan dan depresi di kalangan remaja. Data dari I-NAMHS menunjukkan bahwa sekitar satu dari dua puluh remaja melaporkan peningkatan perasaan depresi, kesepian, kecemasan, dan kesulitan berkonsentrasi. Gangguan kesehatan mental yang umum dialami remaja di Indonesia, menurut penelitian divisi psikiatri anak dan remaja Universitas Indonesia, adalah anxiety, dengan prevalensi mencapai 95,4%. Social anxiety disorder, salah satu jenis gangguan kecemasan, menjadi sorotan karena perubahan sosial akibat pandemi, memicu berbagai masalah dalam kehidupan sosial remaja. Meskipun anxiety mencapai tingkat prevalensi tinggi, pengetahuan masyarakat Indonesia tentang gangguan kesehatan mental ini masih terbatas, sebagaimana terlihat dalam data pencarian terkait anxiety menjadi nomor tujuh dalam trending pencarian di Google Indonesia pada 2022. Selain itu, 93,3% mahasiswa psikologi di Universitas Negeri Surabaya pernah mengalami social anxiety disorder. Oleh karena itu, perancangan buku jurnal dianggap sebagai upaya yang efektif untuk menyebarkan informasi mengenai social anxiety disorder. Buku jurnal diharapkan dapat membantu remaja mengenali gejala kecemasan, merujuk ke bantuan profesional, dan meningkatkan pemahaman tentang kesehatan mental. Perancangan ini bertujuan menyusun konsep, mendeskripsikan proses, dan menghasilkan produk berupa buku jurnal. Buku ini dirancang untuk memberikan edukasi mengenai definisi dan gejala social anxiety disorder, serta menyediakan lembaran jurnal untuk membantu individu memahami diri mereka sendiri dan mendukung proses diagnosis oleh para ahli. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan metode perancangan design thinking oleh David Kelley dan Tim Brown. Tahapan perancangan melibatkan desain, validasi media dan materi, serta uji coba. Hasil uji coba dan validasi oleh para ahli menunjukkan bahwa buku jurnal ini memiliki nilai rata-rata 100%, menjadikannya suatu sumber edukasi yang layak dan efektif bagi remaja dalam mengatasi social anxiety disorder.
Eksplorasi Bentuk Arsitektur dan Tradisi Rumah Gadang Rajo Babandiang di Minangkabau Tedy Wiraseptya; Stefvany
Judikatif: Jurnal Desain Komunikasi Kreatif Vol. 5 No. 2 (2023): Vol. 5 (2023) No. 2
Publisher : fakultas Desain Koomunikasi visual

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35134/judikatif.v5i2.162

Abstract

Rumah gadang adalah rumah tradisional suku Minangkabau yang dapat ditemukan di daerah Sumatera Barat, Indonesia. Cirikhas rumah gadang memiliki atap berbentuk seperti tanduk kerbau yang disebut “gonjong”. Jenis-jenis rumah gadang memiliki banyak bentuk, salah satu bentuk yang diteliti ialah rumah gadang Rajo Babandiang. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi arsitektur dan tradisi rumah gadang Rajo Babandiang atau dikenal dengan rumah gadang gonjong lima. Menggunakan analisa kualitatif, penelitian ini data yang dikumpulkan melalui studi pustaka, wawancara serta observasi lapangan. Kemudian untuk mengungkap nilai budaya dari rumah gadang Rajo Babandiang menggunakan metode etnografi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa rumah gadang Rajo Babandiang merupakan contoh arsitektur tradisional yang unik dan kaya nilai budaya. Struktur rumah ini didesain untuk menyesuaikan dengan lingkungan alam sekitarnya serta penyesuaian kebutuhan di dalam rumah dengan kehidupan keluarga. Desain bentuk dalam eksplorasi penelitian ini dibuat sketsa rancangan bentuk dan illustrasi 3D rumah gadang Rajo Babandiang. Penelitian ini memiliki implikasi penting dalam melestarikan dan mengembangkan arsitektur tradisional di Sumatera Barat, Indonesia. Sehingga hasil penelitian ini dapat dijadikan referensi bagi para desainer dalam merancang bangunan yang berkelanjutan dan memperhatikan aspek kearifan lokal.
Pelestarian Batik Kendal melalui Implementasi Motif Kembang Kendil pada Desain Coffee Table Nukhbah Sany; Vina Alisa
Judikatif: Jurnal Desain Komunikasi Kreatif Vol. 6 No. 1 (2024): Vol. 6 (2024) No. 1
Publisher : fakultas Desain Koomunikasi visual

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35134/judikatif.v6i1.163

Abstract

Batik Kendal merupakan motif batik yang sempat berjaya pada tahun 1921, namun eksistensinya saat ini jauh tertinggal dibandingkan batik dari daerah-daerah lainnya. Minimnya informasi, komunikasi, dan promosi tentang Batik Kendal membuatnya kurang dikenali oleh masyarakat, termasuk di antaranya oleh masyarakat Kendal sendiri. Upaya pelestarian Batik Kendal perlu dilakukan demi mencegah kepunahan batik ini. Umumnya, batik dikenalkan melalui media kain yang diolah menjadi pakaian. Sebagai sebuah inovasi, penelitian ini dilakukan dengan tujuan mengenalkan salah satu motif Batik Kendal bernama motif kembang kendil kepada masyarakat melalui media non-kain yaitu furnitur coffee table. Metode perancangan penelitian yang digunakan adalah metode design thinking yang terdiri atas 5 tahapan, antara lain emphatize, define, ideate, prototype, dan test. Pada tahap emphatize dan define, data primer berupa hasil observasi, kuesioner, dan wawancara dikombinasikan dengan data sekunder berupa studi literatur dipakai sebagai dasar penentuan masalah/kebutuhan atas produk. Kemudian pada tahap ideate, pengerucutan dari masalah dan informasi yang teridentifikasi diwujudkan menjadi gambar kerja melalui proses brainstorming, mindmapping, moodboard, dan penentuan desain akhir terpilih dengan menggunakan aplikasi SketchUp, CorelDRAW, dan AutoCAD. Perwujudan gambar kerja dilakukan pada tahap prototype, dengan hasil akhir berupa produk coffee table dengan skala 1:1. Prototype tersebut pada tahap test mendapatkan total penilaian sebesar 83% dari responden melalui kuesioner akhir. Melalui penelitian ini, didapatkan informasi bahwa implementasi motif kembang kendil pada furnitur coffee table berhasil dilakukan sebagai upaya pelestarian warisan budaya dan edukasi masyarakat pada media nontekstil. Diharapkan, penelitian ini dapat menginspirasi upaya diversifikasi pelestarian batik ke depan, baik dalam konteks motif-motif batik langka lain atau dalam konteks pemilihan media pengenalan yang dipilih.
Museum Pahlawan Nasional MAYJEN.TNI (Purn) dr.AK.Gani: Revitalisasi dan Promosi Halim, Bobby; Yosef Yulius
Judikatif: Jurnal Desain Komunikasi Kreatif Vol. 6 No. 1 (2024): Vol. 6 (2024) No. 1
Publisher : fakultas Desain Koomunikasi visual

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35134/judikatif.v6i1.169

Abstract

Penulis mendapatkan data mengenai kondisi Museum Pahlawan Nasional Mayjen.TNI (Purn) dr.AK.Gani yang masih sepi pengunjung, sehingga diperlukan upaya untuk pemulihan tingkat kunjungan ke museum untuk tujuan wisata maupun edukasi sejarah perjuangan pahlawan Nasional. Bentuk Revitalisasi dari Museum Pahlawan Nasional Mayjen.TNI (Purn) dr.AK.Gani ini yaitu perancangan sign system berupa plang / papan nama baik di pinggir jalan utama maupun di area parkir kendaraan. Selain plang, penulis juga merancang brosur sebagai media Promosi Museum Pahlawan Nasional Mayjen.TNI (Purn) dr.AK.Gani. Revitalisasi dan Promosi Museum Pahlawan Nasional Mayjen.TNI (Purn) dr.AK.Gani menggunakan Metode Penelitian Kualitatif. Penelitian kualitatif merupakan jenis penelitian yang temuan-temuannya tidak diperoleh melalui prosedur statistik atau bentuk hitungan lainnya. Kesimpulan dari penelitian juga perancangan Revitalisasi dan Promosi Museum Pahlawan Nasional Mayjen.TNI (Purn) dr.AK.Gani ini bahwa desain sangat mempengaruhi tingkat kunjungan masyarakat ke Museum Pahlawan Nasional Mayjen.TNI (Purn) dr.AK.Gani. Yang kedua yaitu pentingnya media yang tepat agar museum terasa segar dalam arti museum ini menyesuaikan kemajuan jaman, dan media brosur agar masyarakat dapat mengetahui poin-poin penting dari sisi sejarah hingga koleksi dari Museum Pahlawan Nasional Mayjen.TNI (Purn) dr.AK.Gani. Ketiga sekaligus yang terakhir, penelitian mengenai Museum Pahlawan Nasional Mayjen.TNI (Purn) dr.AK.Gani perlu terus dilakukan di kemudian hari agar museum ini tetap terus bertahan di masa depan.
Analisis Visual Akun TikTok Syamil Aqiqah Menggunakan Matriks Perbandingan ramadini, lathifah; Rahman, yanuar; Putra, I Dewa Alit Dwija
Judikatif: Jurnal Desain Komunikasi Kreatif Vol. 6 No. 1 (2024): Vol. 6 (2024) No. 1
Publisher : fakultas Desain Koomunikasi visual

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35134/judikatif.v6i1.173

Abstract

Konten visual dapat berperan penting dalam komunikasi pada era digitalisasi saat ini, tidak hanya memperkuat pesan yang disampaikan tetapi juga dapat sebagai pembeda dengan perusahan pesaingnya. Untuk mengetahui positioning dan targeting terhadap identitas visual perlu diadakan suatu studi terhadap kompetitornya. Kaji banding visual dilakukan pada salah satu konten video promosi perusahan layanan akikah Syamil Aqiqah dengan perusahaan sejenisnya seperti Sahabat Aqiqah, Aqiqah Dinar dan Dapur Aqiqah di salah satu platform digital yaitu TikTok. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis  kualitas visual video TikTok Syamil Aqiqah dalam rangka meningkatkan daya saing produk perusahaan serta merumuskan strategi promosi yang efektif di platform tersebut. Analisis visual konten video dilakukan dengan menggunakan matriks perbandingan dengan pendekatan prinsip-prinsip desain komunikasi visual sehingga ditemukan masing-masing layanan memiliki pendekatan perancangan yang beragam, mulai dari penggunaan layout, tipografi, warna hingga penerapan motion graphic sebagai penarik konsumen. Visual promosi yang menarik dan platform media promosi yang tepat adalah upaya dalam meningkatkan minat konsumen sebagai bagian dalam strategi promosinya. Di samping itu dapat meningkatkan kesadaran merek terhadap produk layanan akikah ini. Hasil kaji banding visual video di TikTok adalah untuk memposisikan kembali perusahaan Syamil Aqiqah lebih unik berbeda dan memiliki kekhasan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data seperti observasi, wawancara dan studi pustaka. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Syamil Aqiqah memiliki keunggulan dalam beberapa aspek, tetapi masih perlu meningkatkan aspek visualnya untuk bersaing secara lebih efektif dengan pesaing utamanya, Sahabat Aqiqah. Kesimpulan menekankan pentingnya memahami dan memperbaiki kualitas visual dalam promosi produk atau layanan yang ditawarkan, terutama melalui evaluasi terus menerus untuk mengoptimalkan strategi promosi Syamil Aqiqah.
Konsep Visual Website Global Geopark Batur: Media Wisata Budaya Ni Made Diana Rani, Diana; Pungky Febi Arifianto; Aris Sutejo
Judikatif: Jurnal Desain Komunikasi Kreatif Vol. 6 No. 1 (2024): Vol. 6 (2024) No. 1
Publisher : fakultas Desain Koomunikasi visual

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35134/judikatif.v6i1.182

Abstract

Global Geopark Batur, sebagai salah satu warisan budaya dan alam yang penting di Indonesia, memerlukan platform digital yang efektif untuk mempromosikan keindahan alam dan kekayaan budayanya kepada masyarakat lokal dan wisatawan global. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi konsep visual dalam pengembangan website Global Geopark Batur sebagai media wisata budaya. Pendekatan yang digunakan melibatkan teknik pengumpulan data kualitatif, termasuk observasi langsung, wawancara dengan stakeholder terkait, dan analisis konten dari website wisata yang sudah ada. Fokus penelitian adalah pada identifikasi estetika visual yang paling sesuai dengan karakteristik dan nilai-nilai Global Geopark Batur, serta kebutuhan pengguna dalam konteks informasi dan interaksi. Hasil analisis menunjukkan bahwa konsep visual yang efektif harus mampu mencerminkan keindahan alam dan kekayaan budaya secara autentik dan menarik. Integrasi elemen-elemen visual seperti gambar berkualitas tinggi, video dokumenter, dan grafis informatif menjadi krusial dalam menyampaikan pesan-pesan yang ingin disampaikan kepada pengunjung website. Selain itu, desain website harus memperhatikan pengalaman pengguna dengan menyediakan navigasi yang intuitif dan antarmuka yang responsif. Dengan menggunakan teknologi visual yang inovatif, website Global Geopark Batur dapat menjadi platform interaktif yang mengundang pengunjung untuk menjelajahi keindahan alam dan keunikkan budaya secara virtual. Melalui representasi digital yang kuat, diharapkan website ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pelestarian budaya dan lingkungan serta mempromosikan destinasi wisata secara lebih luas.
Perancangan Konsep User Interface Aplikasi Mobile Komunitas Eco Enzyme Nusantara Balqis, Martiza; Pungky Febi Arifianto; Masnuna
Judikatif: Jurnal Desain Komunikasi Kreatif Vol. 6 No. 1 (2024): Vol. 6 (2024) No. 1
Publisher : fakultas Desain Koomunikasi visual

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35134/judikatif.v6i1.184

Abstract

Penelitian ini merupakan sebuah upaya untuk merancang konsep antarmuka pengguna (UI) yang optimal untuk aplikasi mobile yang ditujukan bagi Komunitas Eco Enzyme Nusantara. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini menggabungkan teknik pengumpulan data kualitatif dengan metode penelitian design thinking. Dengan demikian, penelitian ini tidak hanya bertujuan untuk menghasilkan sebuah aplikasi mobile, tetapi juga untuk memahami secara lebih dalam kebutuhan, preferensi, dan harapan pengguna potensial. Metode pengumpulan data kualitatif dipilih karena keinginan untuk mendapatkan wawasan yang kaya dan mendalam tentang kebutuhan pengguna. Wawancara mendalam, observasi langsung, dan analisis literatur menjadi instrumen utama dalam mengumpulkan data tersebut. Analisis data dilakukan secara terinci untuk mengidentifikasi pola-pola, preferensi, dan harapan yang muncul dari pengguna. Pendekatan penelitian design thinking dipilih untuk memastikan bahwa desain aplikasi tidak hanya fungsional, tetapi juga memperhatikan aspek pengalaman pengguna secara menyeluruh. Tahapan-tahapan dalam design thinking, seperti pemahaman, pengamatan, ideasi, prototyping, dan pengujian, diterapkan secara iteratif untuk menghasilkan desain yang lebih baik melalui pemahaman yang mendalam terhadap kebutuhan pengguna. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah desain UI yang responsif, intuitif, dan menarik. Aplikasi mobile yang dirancang menyediakan berbagai fitur yang memungkinkan pengguna untuk berpartisipasi aktif dalam komunitas Eco Enzyme Nusantara, berbagi pengetahuan, dan mengakses sumber daya yang relevan. Desain UI ini diperhatikan dari segi estetika, kejelasan informasi, dan kemudahan navigasi, dengan tujuan utama meningkatkan pengalaman pengguna.
Iklan Layanan Masyarakat Pencegahan Stunting Ditinjau dari Aspek Komunikasi Persuasif Patriansah, Mukhsin; Suharto
Judikatif: Jurnal Desain Komunikasi Kreatif Vol. 6 No. 1 (2024): Vol. 6 (2024) No. 1
Publisher : fakultas Desain Koomunikasi visual

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35134/judikatif.v6i1.188

Abstract

Iklan yang mampu mengerakan dan menumbuhkan solidaritas dan kesadaran masyarakat adalah Iklan Layanan Masyarakat (ILM). Dalam perancangan komunikasi visual tidak hanya sekedar memecahkan masalah melalui konsep kreatif dalam menyusun unsur visual dan verbal, melainkan mampu memilih media yang tepat dan relevan dalam membangun komunikasi dengan masyarakat ataupun pemerintah. Fokus utama dalam penelitian ini adalah melakukan analisis komunikasi persuasif pada ILM pencegahan stunting pada anak Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Tujuan utama dari penelitian ini adalah melihat empat aspek komunikasi persuasif yakni menumbuhkan kesadaran, memberikan informasi penting, sikap dan keyakinan yang kuat serta tindakan. Metode riset menerapkan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan analisis deskriptif, sedangkan teknik pengumpulan data dilakukan melalui forum group discussion (FSG) dengan memberikan beberapa pertanyaan yang sudah dirumuskan. Hasil dari FSG tersebut bisa dijadikan acuan dan pedoman dalam proses analisis yang dilakukan. Sebagian besar hasil diskusi tersebut memberikan argumen bahwa video ILM pencegahan stunting pada anak yang berdurasi 60 detik sudah memiliki nilai komunikasi persuasif, hal ini dapat dilihat dari tema, alur cerita, dan unsur visual dan verbal yang digunakan. Target dan capaian dari penelitian ini diharapkan mampu memberikan sumbangsih dalam perkembangan disiplin ilmu Desain Komunikasi Visual.  

Page 7 of 11 | Total Record : 102