cover
Contact Name
Ahmad Tohir
Contact Email
jurnalakm@stebisigm.ac.id
Phone
+6281315545733
Journal Mail Official
jurnalakm@stebisigm.ac.id
Editorial Address
Jl. Jenderal Sudirman KM.4 No.629, 20 Ilir D. IV, Ilir Tim. I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30129, Indonesia
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
AKM: Aksi Kepada Masyarakat
ISSN : 27742261     EISSN : 27742253     DOI : https://doi.org/10.36908/akm.v2i1
AKM: Aksi Kepada Masyarakat yang diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri Palembang merupakan jurnal peer-review yang memuat artikel-artikel ilmiah dari berbagai disiplin ilmu yang diadopsi dalam berbagai kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Artikel-artikel yang dimuat dalam AKM: Aksi Kepada Masyarakat memuat hasil karya ilmiah asli. AKM: Aksi Kepada Masyarakat menerima naskah atau teks artikel di bidang penelitian terapan dan hilirisasi hasil penelitian ilmiah kuantitatif dan kualitatif berbasis masyarakat ke dalam format pengabdian kepada masyarakat yang memuat bidang keilmuan yang relevan seperti: 1. Perbankan Syariah 2. Ekonomi Syariah 3. Studi Islam 4. Pendidikan Islam 5. Humaniora
Articles 264 Documents
Diseminasi Teknologi Pupuk Hayati Trichokompos untuk Pengendalian Patogen Tanah dan Efisiensi Penggunaan Pupuk Anorganik pada Budidaya Sayuran Jusriadi, Jusriadi; Idham, Idham; Haj, Rizki Qomarul; Fajri, Aswadil; Kahar, Karmila
AKM Vol 6 No 1 (2025): AKM : Aksi Kepada Masyarakat Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat - Juli 2025
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36908/akm.v6i1.1337

Abstract

Program Pengabdian kepada Masyarakat ini bertujuan untuk mendiseminasikan teknologi pupuk hayati Trichokompos berbasis jamur Trichoderma sp. sebagai upaya pengendalian patogen tanah dan efisiensi penggunaan pupuk anorganik pada budidaya bawang merah oleh petani sayur di Desa Oloboju. Kegiatan dilaksanakan melalui beberapa tahapan, meliputi survei lapangan, sosialisasi, penyuluhan, pelatihan, serta pendampingan praktik pembuatan Trichokompos. Metode ini dirancang untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan petani dalam memanfaatkan pupuk hayati berbasis mikroba sebagai alternatif berkelanjutan. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa lebih dari 85% peserta memahami dengan baik materi yang diberikan, dan mampu mengadopsi teknologi pembuatan serta penggunaan Trichokompos di lahan mereka. Penerapan teknologi ini terbukti secara ilmiah dapat meningkatkan kesuburan tanah, mengurangi ketergantungan pada pupuk kimia hingga 50%, serta menekan serangan patogen tular tanah. Dampaknya tidak hanya meningkatkan produksi dan kualitas bawang merah lokal Lembah Palu, tetapi juga memperkuat ketahanan bahan baku industri bawang goreng di Kota Palu, sekaligus mendukung peningkatan pendapatan petani secara nyata.
Penerapan Simulink dalam Merancang Gerbang Logika Dasar untuk Menunjang Pembelajaran di SMK Muhammadiyah 2 Palembang Fadilah, Fadilah; Sofiah, Sofiah; Rochma Wati, Rygga Farira
AKM Vol 6 No 1 (2025): AKM : Aksi Kepada Masyarakat Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat - Juli 2025
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36908/akm.v6i1.1339

Abstract

Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat bertujuan untuk meningkatkan pemahaman siswa SMK terhadap konsep dasar gerbang logika melalui pendekatan simulasi Simulink pada Matlab. Dalam kegiatan ini materi yang diberikan berupa pengenalan Simulink dan penjelasan mengenai konsep Gerbang Logika Dasar serta Implementasi gerbang Logika di Simulink. Metode pelaksanaan meliputi pemaparan teori dan pelatihan praktik secara langsung. Kegiatan ini dilaksanakan di SMK Muhammadiyah 2 Palembang dengan melibatkan 30 siswa. Metode pelaksanaan meliputi pemaparan teori dan pelatihan praktik secara langsung. Kegiatan ini dilaksanakan di SMK Muhammadiyah 2 Palembang dengan melibatkan 30 siswa. Evaluasi melalui pre-test dan post-test menunjukkan peningkatan pemahaman siswa dari 36,7% menjadi 56,67%. Hasil ini menunjukkan bahwa penggunaan Simulink sebagai media pembelajaran efektif dalam memperkuat pemahaman konsep digital dasar serta memberikan dampak positif dalam proses belajar siswa.
Penangkaran Benih Jagung MESI (Merah Sigi) Sebagai Upaya Penyediaan Benih Bermutu Dan Berkesinambungan Maemunah, Maemunah; Samudin, Sakka; Damayanti, Lien; Yusran, Yusran; Hidayat, Rafli; Rahayu, Gita; Pahlevi, Riza
AKM Vol 6 No 1 (2025): AKM : Aksi Kepada Masyarakat Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat - Juli 2025
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36908/akm.v6i1.1342

Abstract

Benih varietas unggul bermutu merupakan batas atas produktivitas usaha tani. Ketersediaan benih bermutu dan tepat waktu akan mendorong percepatan pengembangan inovasi teknologi baru guna meningkatkan pendapatan dan produksi jagung nasional. Sebagian besar petani masih menggunakan benih jagung asalan berupa turunan hibrida dan komposit keturunan, kondisi ini mengakibatkan produksi jagung semakin menurun. Ketergantungan petani pada benih hibrida (satu kali tanam) mengakibatkan penambahan biaya produksi. Untuk mengatasi ketersediaan benih bermutu jagung maka dilakukan pelatihan pembuatan benih komposit (benih yang dapat tanam berulangkali). Jagung MESI (merah Sigi), merupakan jenis jagung lokal yang banyak dibudidayakan oleh Petani di Palu. Kegiatan bertujuan untuk 1) mengaplikasikan dan menerapkan hasil penelitian perbenihan jagung, membantu Program Pemerintah dalam penyediaan benih bermutu, 2) pemanfaatan kearifan lokal dan potensi Kelompok Tani Tara’a Nagaya sebagai penyedia benih jagung komposit, 3) Sebagai upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat dan Sinergisme Universitas Tadulako dan Badan Pengawasan dan Sertifikasi Benih Sulawesi Tengah. Hasil kegiatan: 1) Kelompok Tani Tara’a Nagaya telah mengetahui dan memahami cara penangkaran jagung MESI, benih yang dihasilkan telah dibagikan kepada beberapa kelompok tani. 2) Kelompok Tani dan Tim Pengabdi Faperta bekerjasama dalam membina beberapa kelompok tani di wilayah Kayumalue telah merintis usaha penangkaran benih jagung MESI.
Pelatihan Parenting Islami: Mewujudkan Keluarga Sakinah, Mawaddah Warrahmah Di Majlis Taklim Al-Hidayah Kecamatan Gandus Fitriana, Fitriana; Switri, Endang; Suhendi, Didi
AKM Vol 6 No 1 (2025): AKM : Aksi Kepada Masyarakat Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat - Juli 2025
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36908/akm.v6i1.1355

Abstract

Pelatihan ini didasarkan adanya keharusan bagi orang tua untuk membekali anak-anak seputar ilmu agama melalui pengetahuan tentang parenting islami. Tujuannya meningkatkan pemahaman dan keterampilan orang tua dalam menerapkan pola asuh Islami dalam Mewujudkan Keluarga Sakinah Mawaddah Warrahmah di Majlis Taklim Al- Hidayah Kec. Gandus. Pelatihan Parenting Islami ini menggunakan metode kombinasi berupa penyampaian materi, simulasi, pendampingan intensif, interaksi aktif, dan penugasan. Rangkaian kegiatan pelatihan terdiri dari tes awal, penyampaian materi, simulasi, dan tes akhir. Hasil pelatihan ini menunjukkan kontribusi yang baik dalam meningkatkan kemampuan ibu- ibu dalam memahami parenting Islami ditunjukan berupa angket dari 25 peserta dengan persentase 91 %, sehingga pelatihan parenting Islami dinilai efektif untuk mewujudkan keluarga yang sakinnah, mawaddah, warrahmah.
Implementasi Sistem Kandang Ayam Cerdas Berbasis Internet of Things (IoT) Guna Peningkatan Produktivitas Hasil Panen Ayam dan Digitalisasi Monitoring Pertumbuhan Ayam pada Lindung Farm, Lampung Yasin, Ikbal; Sulistiani, Heni; Susanti, Susanti; Istiana, Winda; Mauludi, Ilham Moenir; Rojat, Muhamad Randyka
AKM Vol 6 No 1 (2025): AKM : Aksi Kepada Masyarakat Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat - Juli 2025
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36908/akm.v6i1.1358

Abstract

Kebutuhan pangan yang semakin meningkat membuat sektor peternakan, khususnya unggas, menjadi penting bagi pemenuhan protein hewani. Namun, proses pemeliharaan ayam broiler sering kali terkendala oleh suhu dan kelembapan kandang yang tidak stabil, yang dapat memengaruhi produktivitas dan kesehatan ayam. Dalam rangka mengatasi permasalahan ini, pengabdian masyarakat dilakukan dengan mengimplementasikan sistem kandang ayam cerdas berbasis Internet of Things (IoT) di Lindung Farm, Pesawaran, Lampung. Sistem ini dirancang untuk memonitor dan mengontrol suhu serta kelembapan kandang secara otomatis melalui aplikasi berbasis web, sehingga memudahkan pemantauan dan pengendalian dari jarak jauh. Metode pelaksanaan meliputi tahap awal pengumpulan data dan perancangan sistem, instalasi dan pelatihan penggunaan sistem, serta evaluasi. Hasil implementasi menunjukkan peningkatan pemahaman dan kemampuan mitra dalam menggunakan teknologi IoT. Penerapan sistem ini berhasil menstabilkan suhu dan kelembapan kandang serta memudahkan proses monitoring. Dengan demikian, teknologi IoT memberikan solusi yang efisien dan efektif untuk meningkatkan produktivitas peternakan ayam di Lindung Farm. Program ini juga memiliki potensi keberlanjutan melalui pelatihan tambahan dan pengembangan aplikasi monitoring populasi serta manajemen inventori pakan
Penguatan Pemahaman Literasi Wakaf Pada Pondok Pesantren Manbaul Ulum Gresik Fuad, Lian; Mansur, Ahmad; Shohib, Muhammad; Asegaf, M. Maulana
AKM Vol 6 No 1 (2025): AKM : Aksi Kepada Masyarakat Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat - Juli 2025
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36908/akm.v6i1.1374

Abstract

Artikel ini membahas kegiatan Penguatan Pemahaman Literasi Wakaf yang dilaksanakan di Pondok Pesantren Manbaul Ulum Gresik sebagai upaya strategis untuk mendorong kemandirian ekonomi pesantren melalui optimalisasi pengelolaan aset wakaf. Meskipun memiliki potensi aset wakaf yang besar, mayoritas pesantren, termasuk Manbaul Ulum, belum mampu mengelolanya secara produktif karena keterbatasan pemahaman dan keterampilan. Program ini menggunakan pendekatan service learning yang melibatkan mahasiswa dan dosen dalam pendampingan langsung kepada pengurus pesantren. Kegiatan dilaksanakan dalam bentuk pelatihan literasi wakaf dasar dan lanjutan, penyusunan business plan, serta evaluasi pre- dan post-test. Hasil program menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman peserta, dengan rata-rata skor literasi meningkat dari 40,80 menjadi 77,92. Selain itu, pengurus pesantren menunjukkan antusiasme tinggi dengan meminta pendampingan lanjutan, khususnya terkait legalitas aset, serta mengusulkan kemitraan jangka panjang dengan perguruan tinggi. Temuan ini menunjukkan bahwa integrasi pendekatan akademik dan pengabdian masyarakat mampu menghasilkan dampak nyata dalam pemberdayaan pesantren. Program ini dapat menjadi model replikasi bagi pesantren lain untuk mendorong pengelolaan wakaf yang lebih inovatif dan berkelanjutan
Pendampingan Pembuatan Bahan Ajar Berbasis Sejarah Lokal Kabupaten Muara Enim bagi Guru Sejarah Sekolah Menengah Atas di Kabupaten Muara Enim Yusuf, Syafruddin; Farida, Farida; Safitri, Sani; Pamulaan, Alif Bahtiar; Susanti, Helen
AKM Vol 6 No 1 (2025): AKM : Aksi Kepada Masyarakat Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat - Juli 2025
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36908/akm.v6i1.1398

Abstract

Muara Enim merupakan salah satu kabupaten terkaya di Provinsi Sumatera Selatan. Bukan hanya di bidang Sumber Daya Alam, kabupaten ini juga menyimpan banyak potensi sejarah lokal yang dapat bermanfaat dalam proses pembelajaran sejarah. Namun potensi tersebut, tidak dibarengi dengan kemampuan pendidik dalam memanfaatkannya sebagai muatan materi dalam proses pembelajaran yang dibuktikan melalui hasil pre-test dengan rata-rata 59. Salah satu permasalahan yang dihadapi oleh guru sejarah di daerah ini adalah minimnya kemampuan membuat bahan ajar sejarah lokal yang terstandar, sistematis, dan mudah digunakan. Maka tujuan kegiatan pendampingan ini adalah untuk memberi pemahaman mendalam bagi guru sejarah Sekolah Menengah Atas di Kabupaten Muara Enim mengenai pembuatan bahan ajar berbasis sejarah lokal. Metode yang dipakai dalam kegiatan pengabdian ini adalah metode ceramah, diskusi, demontrasi dan evaluasi. Melalui hasil pengabdian yang dilakukan oleh Dosen Program Studi Pendidikan Sejarah FKIP Universitas Sriwijaya, didapatkan hasil bahwa peserta pengabdian mampu membuat bahan ajar dan memanfaatkan potensi sejarah lokal sebagai sarana belajar kontekstual yang dapat diinternalsasikan dalam upaya peningkatan kemampuan berpikir kritis dan kepekaan sosial peserta didik terhadap lingkungannya. Bertambahnya pemahaman Guru dapat dilihat dari peningkatan angka hasil post-test dengan rata-rata nilai 89,5
Empowering Santripreneurs through Sharia Economic Principles at Pondok Pesantren Hidayatush Sholihin in Sambas Regency Nurjannah, Syamratun; Helvira, Reni; Zulinda, Nia; Nurhayati, Nurhayati
AKM Vol 6 No 1 (2025): AKM : Aksi Kepada Masyarakat Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat - Juli 2025
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36908/akm.v6i1.1403

Abstract

This Community Service program aims to empower students at Pondok Pesantren Hidayatush Sholihin in Sambas Regency by integrating Sharia economic principles into entrepreneurship training. Utilizing a Service Learning (SL) approach, the program combined theoretical instruction with practical business activities rooted in Islamic values. It was implemented through three structured phases: preparation, implementation, and evaluation. Activities included needs assessment, interactive workshops, business simulations, and mini-projects facilitated by expert trainers. The program significantly enhanced the santri’s understanding of Sharia-based entrepreneurship, as demonstrated by their ability to develop ethical business plans, manage finances, and apply digital marketing strategies. The initiative also strengthened institutional capacity, promoted ethical economic practices, and fostered social responsibility. These outcomes illustrate the real impact of the program in producing competent, values-driven santripreneurs and offer a replicable model for pesantren-based economic empowerment.
Pemanfaatan Digitalisasi Artificial Intelegence (AI) Bagi Pengembangan Tenaga Kerja UMKM Kuliner Vegetarian di Kota Palembang Trihandayani, Zaleha; Masdaini, Efrina; Tri Lestari, Rizki Kurnia; Amelia, Yeni
AKM Vol 6 No 1 (2025): AKM : Aksi Kepada Masyarakat Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat - Juli 2025
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36908/akm.v6i1.1417

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan penyuluhan dan pendampingan serta pengembangan usaha dan pemanfaatan Artificial Intelligence (AI) pada Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) kuliner vegetarian di Kota Palembang. Di Kota Palembang, UMKM kuliner vegetarian menghadapi kendala dalam pengembangan sumber daya manusia (SDM) dan pemanfaatan teknologi terkini, terutama Artificial Intelligence (AI). Metode yang digunakan yaitu penyuluhan dan pendampingan ini didasarkan mengadopsi pendekatan deskriptif kualitatif dan partisipatif yang berfokus pada pengembangan kapasitas mitra, untuk meningkatkan kualitas SDM melalui pelatihan dan pendampingan penerapan AI dalam operasional UMKM, termasuk sistem manajemen, pemasaran, dan pencatatan keuangan. Kegiatan ini juga mengedepankan kolaborasi antara akademisi dan pelaku usaha. Penelitian ini diharapkan memberikan kontribusi dalam mengatasi masalah pengembangan usaha dan pemanfaatan Artificial Intelligence (AI) UMKM kuliner vegetarian di Kota Palembang
Peningkatan Performa Konsultan Pajak di KKP Rahayu Antari Melalui Pelatihan Bahasa Inggris Perpajakan: Pelafalan Dan Korespondensi Pertiwi Putri, Dewa Ayu Dyah; Satria Wiraharja, I Putu Gede; Subagia, I Ketut; Jayanti, Ni Nyoman; Afnida, Nur
AKM Vol 6 No 1 (2025): AKM : Aksi Kepada Masyarakat Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat - Juli 2025
Publisher : Sekolah Tinggi Ekonomi dan Bisnis Syariah (STEBIS) Indo Global Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36908/akm.v6i1.1433

Abstract

Pariwisata Bali berdampak signifikan terhadap banyak aspek di Provinsi Bali. Salah satu aspek yang merasakan dampak signifikan adalah aspek perpajakan. Dengan demikian, masyarakat yang memiliki profesi di bidang perpajakan sering berkontak langsung dengan warga internasional, terkhusus bagi konsultan pajak. Akan tetapi, kurangnya keterampilan dalam berbahasa Inggris seringkali menghambat terwujudnya komunikasi yang berhasil. Oleh karena itu, peningkatan kemampuan bahasa Inggris signifikan untuk dilaksanakan. PKM dilaksanakan pada Kantor Konsultan Pajak (KKP) Rahayu Antari yang mayoritas kliennya adalah perusahaan yang bekerja sama atau dimiliki oleh warga internsional. Pada pelaksanaannya, peserta tidak hanya mendapatkan pengayaan dan pelatihan pelafalan kosa kata perpajakan dalam bahasa Inggris, namun juga kosa kata kepariwisataan dan keramahtamahan, sekaligus aplikasinya dalam percakapan umum dan korespondensi. Metode Role Play dan Learning by Doing diterapkan. Hasil dari PKM ini sudah mulai terlihat sejak pertemuan keempat masa pelatihan, yakni para konsultan pajak di KKP Rahayu Antari mulai lebih lancar dan percaya diri dalam melayani klien internasional secara lisan maupun tulisan. Hal ini dibuktikan dengan peningkatan nilai rata-rata post-test mencapai 86,5 dibandingkan dengan nilai rata-rata pre-test 60,5